Anda di halaman 1dari 9

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Kecoa adalah serangga dengan bentuk tubuh oval,pipih dorso-vental. Kepala


tersembunyi dibawah pronotum. Pronotum dan sayap licin, nampaknya keras,
tidak berambut dan berdri. Berwarna coklat dan coklat tua. Panjang tubuhnya
bervariasi, berkisar antara 0.6 sampai 7.6 mm 2. Kecoa adalah salah satu insekta
yang termasuk ordo Ortopthera (bersayap dua) dengan sayap yang didepan
menutupi sayap yang dibelakang dan melipat seperti kertas. Kecoa terdiri dari
beberapa genus yaitu Blaptella,periplaneta, blatta, supella, dan blaberus.
Beberapa spesies dari kecoa blaptella germanika, periplaneta americana,
periplaneta austalasiae, periplaneta fluginosa, blatta orientalis, dan supella
longipalpa.

Para ahli serangga memasukkan kecoa kedalam ordo serangga yang berbeda-
beda. Maurice dan Harwood (1969) memasukkan kecoa ke dalam ordo Blattaria
dengan salah satu familinya Blattidae Smith ( 1973 ) dan Ross ( 1965 )
memasukkan kecoa kedalam ordo Dicyoptera dengan sub ordonya Blattaria,
sedangkan para ahli serangga lainnya memasukkan kedalam ordo Orthoptera
dengan sub ordo Blattaria dan famili Blattidae. Tak heran, karena umumnya kecoa
tinggal di tempat gelap yang kotor, lembab dan bau. Kecoa dengan mudah kita
jumpai di rumah tinggal. Ia memakan hampir segala macam makanan yang
ditemukannya untuk bertahan hidup. Baunya yang tidak sedap, kotoran dan
kuman yang ia tinggalkan di setiap tempat yang ia hinggapi, membuat kecoa
dianggap sebagai indikator sanitasi yang buruk.

B. Rumusan Masalah
1. Apa itu kecoa ?
2. Bagaimana morfologi kecoa ?
3. Bagaimana habitat kecoa ?
4. Bagaimana cara pemberantasan kecoa ?
5. Bagaimana metode yang digunakan dalam pemberantasan kecoa ?
6. Bagaimana keuntungan dan kerugian dalam pemberantasan kecoa ?
C. Tujuan
1. Untuk mengetahui habitat kecoa
2. Untuk mengetahui cara pemerantasan kecoa
3. Untuk mengetahui metode yang digunakan dalam pemberantasan kecoa
4. Untuk mengetahui keuntungan dan kerugian dalam pemberantasan
kecoa

1
BAB II

DASAR TEORI

A. Pengertian

Kecoa adalah serangga dengan bentuk tubuh oval, pipih dorso-vental. Kepala
tersembunyi di bawah pronotum. Pronotum dan sayap licin, dampaknya keras,
tidak berambut dan berduri. Berwarna coklat dan coklat tua. Panjang tubuhnya
bervariasi, berkisar antara 0.6 sampai 7.6 mm². Kecoa adalah salah satu insekta
yang masuk yang termasuk ordo Ortopthera (bersayap dua) dengan sayap yang di
depan menutupi sayap yang di belakang dan melipat seperti kertas. Kecoa terdiri
dari beberapa genus yaitu Blaptella, Periplaneta, Blatta, Supella, dan Blaberus.
Beberapa spesies dari kecoa Blaptella Germanika, Periplaneta Americana,
Periplaneta Austalasiae, Periplaneta Fluginosa, Blatta Orientalis, dan Supella
Longipalpa.

Kecoa termasuk filum Arthropoda, klas Insecta. Para ahli serangga


memasukkan kecoa ke dalam ordo serangga yang berbeda-beda. Banyak orang
merasa jijik dengan binatang yang satu ini. Tak heran, karena umunya kecoa
tinggal di tempat yang gelap dan kotor, lembap dan bau. Kecoa dengan mudah
kita jumpai di rumah tinggal. Ia memakan hamper segala macam makanan yang
ditemukan untuk bertahan hidup. Baunya tidak sedap. Kotoran dan kuman yang ia
tinggalkan di setiap tempat yang ia hinggapi, membuat kecoa dianggap sebagai
indicator sanitasi yang buruk.

Kecoa atau coro adalah insect dari ordo Blattodea yang kurang lebih terdiri
dari 3.500 spesies dalam 6 familia. Kecoa terdapat hampir di seluruh belahan
bumi, kecuali di wilayah kutub. Di antara spesies yang paling terkenal adalah
kecoa Amerika, Periplaneta Americana, yang memiliki panjang 3 cm, kecoa
Jerman, Blatella Germanica dengan panjang ±1½cm, dan kecoa Asia, Blatella
Asahinai dengan panjang yang juga sekitar 1½ cm. Kecoa sering dianggap sebagai
hama dalam bangunan, walaupun hanya sedikit dari banyak spesies kecoa yang
termasuk dalam kategori ini.

Kecoa ternyata sudah ada sejak 300 juta tahun lalu, dan ternyata tidak banyak
berevolusi seperti kebanyakan hewan-hewan lainnya. Kecoak ternyata juga
ditakdirkan untuk bertahan di segala macam kondisi seperti panas menyengat atau
dingin membeku. Binatang ini mampu bertahan hidup tanpa kepala sampai
sebulan, sampai akhirnya dia mati kelaparan.

2
B. TAKSONOMI KECOA

Kingdom : Animalia
Filum : Arthropoda
Kelas : Insecta
Upkelas : Pterygota
Infrakelas : Neoptera
Superordo : Dictyoptera
Ordo : Blattodea
Family : Blaberidae, Blattelidae, Blattidae, Cryptocercidae, Polyphagidae,
Nocticolidae
Genus : Periplaneta,Blatella, dll
Spesies : Periplaneta Americana, Blatella Germanica, Blatella Asahinai, dll

Periplaneta Americana Blatella Germanica

Blatella Asahinai

3
C. Habitat

Habitat kecoa adalah tempat yang lembab, kotor, berbau menyengat. Lebih
menyukai kegelapan seperti didalam got atau gorong-gorong, sesekali keluar dan
terbang jika merasa terancam. Habitat kecoa tersebar di seluruh dunia, kecuali di
daerah kutub. Akan tetapi, bukan berarti seluruh species kecoa dapat hidup di
tempat yang sama.

1. Blatella Germanica (kecoa jerman)


Hidup pada suhu antara 15–35 °C (59–95 °F). Kecoa ini dapat ditemukan pada
seluruh dataran Eropa, Afrika utara, dan Asia Tenggara. Umum ditemukan pada
celah yang kecil dan sempit di dalam gedung. Umumnya kecoa jenis ini
menghindari keberadaan manusia secara langsung, meskipun tahan terhadap racun
serangga.
2. Periplaneta Americana (kecoa amerika)
Hidup pada suhu antara 20–29 °C (68–84 °F). Meskipun namanya adalah
kecoa amerika, namun kecoa ini dapat ditemukan di Seluruh negara yang bebas
salju, dan memiliki musim panas yang panas atau sangat panas. Umumnya kecoa
jenis ini hidup pada daerah yang lembab atau daerah panas yang memiliki akses
ke air.
3. Blatta Orientalis (kecoa oriental)
Hidup pada suhu antara 20–30 °C (68–86 °F). Kecoa jenis ini hidup pada
tempat yang lembab dan gelap. Umum ditemukan pada organik material yang
membusuk atau tumpukan dedaunan yang lembab. Dapat pula ditemukan pada
ruang bawah tanah yang lembab. Umumnya hidup di amerika Serikat bagian
tengah, hingga negara di Amerika Tengah.

4
D. Cara Pemberantasan
1. Biologi
a. Timun/lemon. Potong-potonglah timun atau lemon tersebut dan letakkan
di tempat yang sering dilalui oleh kecoa.

b. Daun salam. Letakkan beberapa lembar daun salam.

c. Lavender. Letekkan segenggam biji bunga lavender di wadah dan


tempatkan di kamar mandi atau laci. Baunya akan mengusir kecoa dan
menyegarkan ruangan.

2. Fisik :
a. Menggunakan perangkap kecoa atau alat khusus untuk membunuh kecoa

5
3. Kimia :
a. Menggunakan sabun. Potong sabun kecil-kecil. Masukkan ke dalam
mangkok berisi air. Kemudian letakkan mangkuk tersebut di tempat-
tempat lembab yang dilalui kecoa.
b. Kapur barus. Letakkan kapur barus di tempat yang biasa dilalui kecoa.

c. Menggunakan insektisida seperti cairan pembasmi hama.

E. Metode yang Digunakan

1. Tutup wadah makanan dengan rapat. Simpan semua persediaan makanan ke


dalam lemari kedap udara atau dikulkas.
2. Perbaiki keran dan pipa yang bocor. Memperbaiki keran dan pipa yang
bocor serta membersihkan segalatumpahan yang ada terutama di ruang
dapur akan membantu menghilangkan timbulnya potensi sumber makanan
bagi kecoa.
3. Memperbaiki retakan yang ada. Menutup semua retakan dan celah-celah
yang ada. Membuang barang-barang berukuran besar dari tanah yang
berpotensi menjadi tempat brkembang biak bagi kecoa.
4. Sanitasi yang baik. Jangan lupa rutin untuk mengontrol dan membersihkan
daerah yang sulit dijangkau seperti belakang lemari, atau kulkas untuk
mencegah kecoa berkembang biak.

6
F. Keuntungan dan Kerugian
1. Keuntungan :
a. Digunakan sebagai alat untuk mengetahui kadar dosis insektisida yang
akan digunakan
b. Terdapat beberapa jenis kecoa yang dijadikan sebagai peliharaan atau
pakan ternak
c. Di negara tertentu,kecoa dijadikan sebagai bahan makanan/wisata kuliner

2. Kerugian :
a. Menyebar kuman-kuman
b. Air liur kecoa dapat menyebabkan beberapa penyakit
c. Gigitan kecoa dapat menyebabkan luka
d. Kecoa yang berukuran kecil dapat memasuki rongga tubuh tertentu dan
menginfeksi
e. Kecoa dapat menyebabkan tifus dan keracunan makanan
f. Menyebabkan alergi

7
BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan
Kecoa adalah serangga dengan bentuk tubuh oval, pipih dorso-vental. Kepala
tersembunyi di bawah pronotum. Pronotum dan sayap licin, dampaknya keras,
tidak berambut dan berduri.
Habitat kecoa adalah tempat yang lembab, kotor, berbau menyengat. Lebih
menyukai kegelapan seperti didalam got atau gorong-gorong, sesekali keluar dan
terbang jika merasa terancam. Habitat kecoa tersebar di seluruh dunia, kecuali di
daerah kutub. Tutup wadah makanan dengan rapat. Simpan semua persediaan
makanan ke dalam lemari kedap udara atau dikulkas.

Adapun metode yang digunakan dalam pemberantasan kecoa yaitu tutup


wadah makanan dengan rapat, perbaiki keran dan pipa yang bocor, Memperbaiki
retakan yang ada, dan Sanitasi yang baik. Cara pemberantasan itu ada tiga yaitu
Biologi, fisik, dan kimia. Dan adapun keutungan yaitu digunakan sebagai alat
untuk mengetahui kadar dosis insektisida yang akan digunakan, dll, kerigiannya
yaitu menyebar kuman – kuman , menyebabkan alergi, dll.

B. Saran

Cara pencegahan penyakit akibat kecoa yaitu melakukan pemeriksaan secara


teliti barang-barang atau bahan makanan yang akan dinaikkan ke atas kapal, serta
menutup semua celah-celah, lobang atau tempat-tempat tersembunyi yang bisa
menjadi tempat hidup kecoa alam dapur, kamar mandi, pintu dan jendela, serta
menutup atau memodifikasi instalasi pipa sanitasi.

8
DAFTAR PUSTAKA

Anonim. 2017. Ini Empat Manfaat Kecoa yang Wajib Kamu Tahu.
http://www.gregetan.com/ini-empat-manfaat-kecoa-yang-wajib-kamu-
tahu/ (diakses Sabtu 8 Desember 2018, pukul 20.40 WITA)

Anonim. 2018. Bagaimana Cara Membasmi Kecoa.


https://www.rentokil.co.id/kecoa/cara-menyingkirkan-kecoa/ (diakses
Sabtu 8 Desember 2018, pukul 20.20 WITA)

Ridwan, Derani dkk. 2014. Vektor Tentang Kecoa


http://pvektorkecoa.blogspot.com/2014/10/vektor-kecoa-mata-kuliah-
pengendalian.html (diakses Sabtu 8 Desember 2018, pukul 20.00 WITA)

Rudystina. Adinda. 2018. 7 Bahaya Kecoa untuk Kesehatan Manusia


https://hellosehat.com/hidup-sehat/tips-sehat/bahaya-kecoa-untuk-
kesehatan-manusia/ (diakses Sabtu 8 Desembeer 2018, pukul 20.51
WITA)

Sadi. 2013. Sharing Mengusir Kecoa dari Rumah Secara Permanen


https://www.kaskus.co.id/thread/52b63973c1cb17fc398b465d/sharing-
mengusir-kecoa-dari-rumah-secara-permanen/ (diakses Sabtu 8 Desember
2018, pukul 20.37 WITA)

Anda mungkin juga menyukai