Anda di halaman 1dari 3

ESSAY

KETERKAITAN ANTARA PANCASILA DENGAN NILAI-NILAI


KEMANUSIAAN

Oleh

MUHAMMAD ZAINUR RIZKI

PROGRAM STUDI BAHASA DAN SASTRA ARAB

FAKULTAS ADAB DAN HUMANIORA

UIN SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA 2019


KETERKAITAN ANTARA PANCASILA DENGAN NILAI-NILAI KEMANUSIAAN

Dasar negara kita adalah pancasila, ideologi negara kitapun adalah pancasila, maka sudah
sepatutnya sebagai nwarga negara yang baik kita harus menjaga, melestarikan, dan
menerapkan nilai-nilai pancasila dalam kehidupan kita sehari-hari, jika ada kelompok-
kelompok yang ingin mengubah dasar negara kita, mengubah ideologi kita, maka harus
dengan cepat kita musnahkan dan kita lenyapkan, karena pancasila adalah pedoman hidup
kita dalam bersikap maupun berperilaku, yang harus digaris bawahi adalah nilai-nilai
pancasila bisa saja luntur ataupun hilang manakala kita sudah tidak lagi menerapkannya
dalam semua aspek kehidupan kita.

Pancasila yang memiliki lima sila bukan hanya sekedar hasil dari sebuah pemikiran,
melainkan diambilkan dari nilai-nilai kebudayaan yang sudah ada sejak zaman dahulu, kita
hanya tinggal meneruskan estapet perjuangan para pendahulu kita, dengan lima sila yang ada
pada pancasila kita bisa menguraikannya sesuai dengan keadaan kita.

Dan dari sekian banyak penguraian nilai-nilai pancasila setidaknya ada lima nilai yang wajib
kita jaga dan kita terapkan, nilai-nilai itu adalah nilai ketuhanan, kemanusiaan, persatuan,
kerakyatan, dan keadilan. Nilai yang paling mudah kita jumpai dalam kehidupan kita sehari-
hari adalah nilai kemanusiaan, nilaai kemanusiaan inilah yang bisa kita terapkan dalam
semua aspek kehidupan kita, baik itu didalam keluarga, lingkungan kerja, maupun
lingkungan masyarakat,

Ada banyak contoh-contoh nilai kemanusiaan yang biasa kita terapkan dalam kehidupan kita
sehari-hari, seperti menjaga nama baik keluarga, menjaga nma baik sekolah, menghormati
orang yang lebih tua, memperlakukan orang lain sesuai dengan harkat dan martabatnya, dan
masih banyak lagi contoh lain selain yang sudah disebukan,

Oleh karena itu begitu sangat mulia dan luhurnya nilai-nilai kemanusiaan itu, maka harus kita
bina nilai-nilai itu sebaik mungkin, jangan sampai nilai-nilai itu luntur apalagi hilang, ada
banyak cara untuk membina nilai kemanusiaan itu, diantaranya adalah memahami betul apa
yang menjadi hak dan kewajiban seorang manusia dalam semua tingkatan, mampu
mengetahui bagaimana cara menjadi rakyat dan warga negara yang baik, mengetahui apa saja
hak dan kewajiban seorang anak terhadap orang tuanya, hak dan kewjiban seorang hamba
kepada tuhannya.
Dengan kita mengetahui dan memahami betul apa hak dan kewajiban kita, maka kita bisa
menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan, dan disanalah kiranya dibutuhkan peran sebuah
disiplin ilmu yang fokus membahas nilai-nilai kemanusiaan dalam semua aspek, karena itu
semua bisa membantu kita untuk memupuk semangat kita untuk membina nilai-nilai
kemanusiaan.

Didalam dunia penddidikan disiplin ilmu seperti dikenal dengan istilah humaniora yang
maknanya adalah kemanusiaan, karena substansi dari ilmu humaniora adalah menjunjung
tinggi nilai-nilai kemanusiaan pada kita semua, begitu amat sangat besar pengaruh atau
dampak yang bisa kita rasakan, didalamnya kita diajarkan bagaimana cara menjadi rakyat
yang baik, hamba yang baik, dan dan anak yang baik.

Sumber pengetahuan itu semua adalah dari pancasila sila kedua yakni kemanusiaan yang adil
dan baeradab, ini menunjukan bahwa kedudukan derajat dan martabat seorang manusia itu
berada satu setrip dibawah tuhan yang maha segalanya, besar harapan kita sebagai generasi
muda penerus bangsa untuk bisa menyebar luaskan nilai-nilai kemanusiaan kepada sesama
kita, dan selalu mampu memberikan rasa aman, tentram, dan damai. Kiranya itulah yang
sedang kita upayakan demi terwujudnya kemanusiaan yang adil an beradab.

Demikianlah sedikit penjelasan seputar peran keilmuan humaniora dalam membina nilai-nilai
kemanusiaan, semoga bisa menjadi motivasi dan inspirasi kita semua untuk satu visi yang
mulia yaitu memanusiakan manusia. Kurang lebihnya mohon dimaafkan, semoga bermanfaat.

Anda mungkin juga menyukai