Anda di halaman 1dari 2

8.

GAMBARAN KEGIATAN

Rapat Koordinasi Wilayah (RAKORWIL) IMPI Jatim-Bali-NTB berbentuk rapat


koordinasi wilayah yang diikuti oleh mahasiswa Perencanaan Wilayah dan Kota
dari wilayah Jatim-Bali-NTB guna memilih dan menetapkan ketua korwil IMPI
wilayah Jatim-Bali-NTB tahun 2018-2019 serta menjalin hubungan baik antar
mahasiswa Perencanaan Wilayah dan Kota. Rapat Koordinasi Wilayah disajikan
sebagai berikut:

1. Sambutan
Sambutan akan disampaikan oleh ketua pelaksana, ketua Himpunan, dan
ketua Korwil Jatim-Bali-NTB yang lama
2. Pembacan Tata Tertib Persidangan
Pembacaan tata tertip dan perubahan tata tertip persidangan yang dipimpin
oleh presidium sementara
3. Pemilihan presidium tetap
Pemilihan presidium tetap yang dilipilih berdasarkan kesepakatan dalam
forum
4. Pembacaan PDO (Panduan Dasar Organisasi) dan PTO (Panduan Teknis
Organisasi)
Pembacaan PDO (Panduan Dasar Organisasi) dan PTO (Panduan Teknis
Organisasi) dimaksudkan guna memahami, mengerti dasar dan teknis
berorganisasi yang telah dirumuskan pada kongres IMPI Nasional tahun
2017 dan telah disetujui di forkom IMPI korwil Jatim-Bali-NTB di
Malang tahun 2018.
5. Pemilihan dan serah terima jabatan ketua Korwil
Pemilihan ketua korwil IMPI wilayah Jatim-Bali-NTB dilakukan
berdasarkan kesepakatan forum dan dipilih oleh seluruh peserta forum,
dan serah terima jabatan ketua korwil dilakukan oleh ketua korwil lama
dam ketua korwil terpilih.
6. Rapat kerja
Rapat kerja dilakukan untuk menentukan arahan kegiatan yang akan
dilakukan oleh IMPI korwil Jatim-Bali-NTB selanjutnya.
7. Malam keakraban
Malam keakraban merupakan kegiatan untuk mengakrabkan diri antar
peserta dari berbagai universitas, kegiatan malam keakraban ini dlakukan
baik dalam hal berbagi pengalaman serta menjalin relasi tiap individu.

9. EVALUASI KEGIATAN

Kegiatan Rapat Koordinasi IMPI Wilayah Jatim-Bali-NTB merupakan kegiatan


pelengseran ketua korwil Jatim-Bali-NTB periode sebelumnya kepada ketua
korwil Jatim-Bali-NTB terpilih dan pemaparan laporan pertanggung jawaban
ketua korwil IMPI wilayah Jatim-Bali-NTB periode sebelumnya. Kegiatan ini
bermalam di Villa Zeelandia Jember selama 2 hari 1 malam dapat menjadi media
yang baik untuk menjaga silaturahmi dengan mahasiswa Perencanaan Wilayah
Kota yang ada di wilayah Jatim-Bali-NTB. Berdasarkan hal diatas diharapkan
kegiatan ini tetap dilaksanakan pada periode selanjutnya guna menjalin
kekeluargaan serta sebagai media untuk berbagi ilmu dengan mahasiswa
Perencanaan Wilayah Kota dari luar.

Anda mungkin juga menyukai