Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN BANJARNEGARA F /41/Wakasek.

4/6
DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAH RAGA 12 Juli 2010
SMK NEGERI 2 BAWANG
Jl. Raya Mantrianom No. 75 Telp./Fax. (0286) 597070 Bawang Banjarnegara 53471
e-mail : smk2bawang@yahoo.co.id website : www.smkn2bawang.com

SURAT PERJANJIAN KERJASAMA


Yang bertanda tangan di bawah ini :

1. Nama : Drs. Mungalim, MM


Jabatan : Kepala SMK Negeri 2 Bawang
Unit Kerja : SMK Negeri 2 Bawang
Alamat : Jl. Raya Mantrianom No. 75 Bawang – Banjarnegara 53471
Telp. ( 0286) 597070- Fax. (0286 ) 597070
Selanjutnya disebut Pihak Pertama ( Pihak I ) dan bertindak atas nama SMK Negeri 2 Bawang

2. Nama : .................................................................................
Jabatan : .................................................................................
Unit Kerja : .................................................................................
Alamat : .................................................................................
Selanjutnya disebut Pihak Kedua( Pihak II ) dan bertindak atas nama
....................................................................................................................................................................

Kedua belah pihak sepakat untuk mengadakan kerjasama dalam hal Penyelenggaraan dan Pelaksanaan
Pendidikan Sistem Ganda ( PSG )
Hal – hal yang telah disepakati oleh kedua belah pihak yaitu :
Pasal 1
Ruang Lingkup
Ruang lingkup kerjasama yang disepakati adalah kegiatan- kegiatan yang berhubungan dengan
Pelaksanaan Pendidikan sistem Ganda (PSG), meliputi :
a. Kunjungan sekolah ke perusahaan
b. Ceramah / workshop perusahaan ke sekolah
c. Praktek Kerja Industri ( Prakerin ) siswa
d. Praktek Industri bagi Guru di perusahaan
e. Kerjasama Unit Produksi dan Jasa
f. Pengembangan kegiatan Pendidikan Sistem Ganda.
Pasal 2
Jangka Waktu
1) Surat Perjanjian Kerjasama berlaku sepanjang waktu, dengan catatan bahwa setiap tahun
Perjanjian Kerjasama ini harus ditinjau kembali oleh kedua belah pihak, sehingga dimungkinkan
dilakukannya revisi dan/ atau penyempurnaan-penyempurnaan pada butir- butir kesepakatan
yang dibuat.
2) Jangka waktu Perjanjian Kerjasama akan berakhir apabila karena satu dan lain hal melalui
musyawarah mufakat kedua belah pihak sepakat untuk saling mengakhiri Perjanjian Kerjasama.
Pasal 3
Tugas dan Tanggung Jawab
1) Pihak I bertugas mempersiapkan segala sesuatu, baik materi pembelajaran dan / atau
kelengkapan administrasi lain yang dibutuhkan dalam rangka pelaksanaan kegiatan tersebut pada
Pasal 1.
2) Pihak II bertugas memberikan materi beserta segala kelengkapannya secara tuntas saat
dilaksanakannya kegiatan tersebut pada Pasal 1
3) Pihak I dan Pihak II bertanggung jawab atas hal-hal yang terjadi selama pelaksanaan kegiatan
tersebut pada Pasal 1.
4) Pihak I dan Pihak II bersedia untuk saling memberikan saran dan informasi sehubungan dengan
kegiatan tersebut pada Pasal 1, sehingga pada akhirnya diperoleh suatu sinkronisasi kegiatan
beserta materinya.
Pasal 4
Biaya- Biaya
Segala hal yang berkenaan dengan pembiayaan sebagai konsekuensi atas dilaksanakannya kegiatan
tersebut pada Pasal 1 dapat dibebankan kepada kedua belah pihak atau salah satu berdasarkan
musyawarah mufakat dua belah pihak.

Pasal 5
Lain –Lain
Hal-hal yang belum tercantum dalam Perjanjian Kerjasama ini tetapi secara teknis sangat diperlukan,
dapat disusun bersama oleh Pihak I dan Pihak II berdasarkan musyawarah mufakat .

Ditetapkan di : .......................................................
Pada tanggal : .......................................................

Pihak Kedua Pihak Pertama

.............................................. Drs. Mungalim,MM


NIP. 19570910 198603 1 005

Anda mungkin juga menyukai