Anda di halaman 1dari 9

MAKALAH

MIKROMETER SEKRUP

(inchi)

Tugas Metrologi Industri

Dosen Pengampu: I Made Mara, ST. MT.

Disusun Oleh:

1. Andrian Wahyudi (F1C017004)


2. Hensel Kevin Martua Waang (F1C017034)
3. Rosyidi Syahrul (F1C017092)
4. Muh Alfan Ariandani (F1C017062)

JURUSAN TEKNIK MESIN

FAKULTAS TEKNIK

UNIVERSITAS MATARAM

TAHUN 2018/2019

KATA PENGANTAR
Puja dan puji syukur kami atas kehadirat Allah SWT yang Maha Pengasih lagi
Maha Panyayang, yang telah melimpahkan rahmat, hidayah, serta inayah-Nya,
sehingga kami dapat menyelesaikan makalah tentang “Mikrometer (Inchi)”.
Makalah ini telah kami susun dengan maksimal dan mendapatkan bantuan dari
teman-teman satu kelompok sehingga kami dapat menyelesaikan pembuatan makalah
ini. Untuk itu, kami menyampaikan banyak terima kasih kepada teman-teman yang
telah berkontribusi dalam pembuatan makalah ini.
Kami berharap semoga makalah yang berjudul “mikrometer (inchi)” ini dapat
memberikan manfaat dan maupun inspirasi terhadap pembaca. Terlepas dari semua
itu, kami menyadari sepenuhnya bahwa masih banyak kekurangan baik dari segi
susunan kalimat maupun tata bahasanya. Oleh karena itu, kami menerima segala saran
dan kritik dari pembaca agar kami dapat memperbaiki makalah ini.

Mataram, 16 April 2018

Penulis
BAB I

PENDAHULUAN

1. Latar Belakang

Pengukuran adalah suatu teknik untuk mengaitkan suatu bilangan pada suatu
sifan fisis yang membandingkannya dengan suaty besaran standar yang telah diterima
sebagai suatu besaran. Sebelum mengukur sesuatu, kita harus memiliki suatu satuan
bagi masing-masing besaran yang akan diukur untuk keperluan pengukuran. Dalam
fisika, terdapat besaran dan satuan fundamental yang diturunkan yaitu panjang,
massa, waktu dan muatan listrik. Besaran yang lainnya merupakan hasil turunan dari
keempat besaran fundamental ini.
Mikrometer sekrup adalah sebuah alat ukur besaran panjang yang cukup
presisi. Mikrometer mempunyai tingkat ketelitian hinggan 0,01 mm. Penggunaan
mikrometer sekrup biasanya untuk mengukur diameter benda melingkar yang kecil
seperti kawat atau kabel. Jangka sorong adalah salah satu alat ukur yang memiliki
kegunaab yang sama, tetapi makalah ini akan menjelaskan tentang micrometer sekrup
lebih dalam.
Mikrometer sekrup dan jangka sorong memiliki fungsi yang sama
yaitu menghitung (mengukur) besaran panjang. Mikrometer sekrup punya ketelitian
10 kali lebih teliti dari jangka sorong. Kalau jangka sorong 0,1 mm, mikrometer
sampai 0,01 mm. Mikrometer yang pertama diciptakan oleh William Gascoigne pada
abad ke-17 sebagai alat pengukurann yang lebih presisi dibanding jangka sorong.

2. Rumusan Masalah
a. Apa pengertian mikrometer sekrup dan bagian-bagiannya?
b. Apa fungsi dari mikrometer sekrup?
c. Bagaimana cara membaca dan menggunakan mikrometer sekrup (inchi)?
3. Tujuan
a. Dapat mengetahui tentang mikrometer dan bagian-bagiannya
b. Dapat mengetahui fungsi dari mikrometer
c. Memahami cara membaca dan menggunakan mikometer sekrup (inchi)
BAB II
PEMBAHASAN
A. Pengertian Mikrometer Sekrup
Mikrometer sekrup adalah sebuah alat ukur besaran panjang yang cukup
presisi. Mikrometer mempunyai tingkat ketelitian hinggan 0,01 mm. Penggunaan
mikrometer sekrup biasanya untuk mengukur diameter benda melingkar yang kecil
seperti kawat atau kabel.
Tingkat ketelitian mikrometer dalam satuan metris yaitu: 0,01 (1/100), 0,005
(1/200), 0,002 (1/500), dan 0,001mm (1/1000mm), serta dalam satuan british adalah
0,001inchi dan 0,0001inchi.

B. Jenis-jenis Mikrometer
Ada 3 jenis mikrometer yaitu: mikrometer dalam, mikrometer luar, dan
mikrometer kedalaman.
1. Mikrometer luar (Outside Mikrometer)

2. Mikrometer dalam (Inside Mikrometer)

3. Mikrometer kedalam (Depth Mikrometer)


C. Bagian-bagian Mikrometer Sekrup

Pada mikrometer terdapat bagian-bagian dan setiap bagian mempunyai fungsi


masing-masing. Seperti yang terlihat pada gambar mikrometer di atas, bagian
mikrometer sekrup yang pertama adalah frame atau bingkai yang menyerupai huruf C
atau U. Frame ini dibuat dengan bahan logam yang tahan panas dan dibentuk dengan
ketebalan yang tepat sehingga bisa mengurangi peregangan dan mempermudah proses
pengukuran. Frame juga di lapisi dengan lapisan plastik guna meminimalkan
terjadinya transfer panas dari tangan manusia terhadap baja saat proses pengukuran.
Bagian kedua adalah Anvil atau poros tetap ini berfungsi sebagai penahan saat sebuah

benda akan diukur dan ditempatkan diantara anvil dengan spindle. Selanjutnya bagian
yang ketiga yaitu spindle atau poros gerak adalah sebuah silinder yang bisa digerakan
maju dan mundur menjauh dan menuju anvil. Keempat, lock nut atau pengunci
mempunyai fungsi untuk menahan spindle atau poros gerak agar tidak bergerak saat
proses pengukuran benda berlangsung. Kelima, sleeve merupakan batang logam
tempat dimana skala utama berada (dalam satuan mm). Kemudian yang keenam
adalah thimble. Thimble merupakan batang logam yang dapat diputar dan ukurannya
lebih besar dari sleeve serta merupakan tempat dimana skala nonius atau skala putar
berada (dalam satuan mm). Kemudian bagian yang terakhir yaitu ratchet knob.
Ratchet knob berfungsi untuk memutar spindle atau poros gerak saat ujung dari
spindle telah dekat dengan benda yang akan diukur. Bagian ini kemudian digunakan
untuk mengencangkan spindle atau poros gerak dengan cara diputar searah jarum jam
sampai terdengar suara bunyi klik. Untuk memastikan ujung spindle telah menempel
sempurna dengan benda yang akan diukur, maka Ratchet knob diputar sebanyak 2
sampai 3 kali putaran.

D. Fungsi Mikrometer Sekrup


Adapun untuk Fungsi Alat Ukur Mikrometer Sekrup yang benar ialah untuk
mengukur panjang sebuah benda, mengukur diameter luar benda dan mengukur
ketebalan suatu benda yang mempunyai ukuran yg cukup kecil seperti benda lempeng
baja, aluminium, diameter suatu kabel, kawat, lebar suatu kertas maupun benda –
benda yg lainnya. Lalu Kegunaan Alat Ukur Mikrometer Sekrup untuk mengukur
Panjang, Tebal dan Diameter suatu benda dengan tingkat ketelitian mencapai 0.01 mm
yang merupakan tingkat ketelitian yang lebih tinggi sepuluh kali lipat dibandingkan
dengan Alat Ukur Jangka Sorong karena Jangka Sorong hanya memiliki tingkat
ketelitian sekitar 0.1 mm saja.

E. Cara Membaca dan Menggunakan Mirometer Sekrup Dalam Satuan Inchi


Mikrometer luar dengan tingkat ketelitian 0,001 inchi. Pada poros ukur (outer
sleeve) setiap 1 inchi di bagi atas 40 bagian skala, maka 1 bagian strip (skala)
utamannya = 1”: 40 = 0,025 inchi. Pada silinder putar (thimbel) dibagi atas 25 bagian
skala, dan setiap strip (skala) putar nilainya 0.001 inchi. Jika silinder putar (thimbel)
di putar satu kali putaran penuh (25 bagian), maka poros ukur (outer sleeve) akan
bergerak 1 bagian skala utama atau 0,025 inchi

Pada Micrometer Inch (0 – 1 inch), dari Gambar dibawah ini dapat


disimpulkan sebagai berikut:

Pada Skala Utama, dapat kita lihat bahwa: 1 inch terbagi dalam 40 bagian
Skala Utama. Maka: 1 Bagian Skala Utama adalah 1/40 inch = 0,025 inch.
Pada Skala Tabung, tiap tabung diputar 1 putaran, bergeser 1 strip pada Skala
Utamanya. Jadi: 1 putaran tabung (25 bagian) = 0,025 inch. Maka: 1 bagian Skala
Tabung =0,025 inch/25 = 0,001 inch.

Contoh:

a). Dari hasil pengukuran suatu benda kerja dengan menggunakan


micrometer 1/1000 inch (0 – 1″) didapatkan:

Skala Utama = 13 bagian, dan Skala Tabung = 16 bagian.


Maka: (13 x 0,025″) + (16 x 0,001″) = 0,325 ” + 0,016 ” = 0,341 inch

b). Dari hasil pengukuran suatu benda kerja dengan menggunakan micrometer
1/1000 inch (0 – 1″) didapatkan:

Skala Utama = 22 bagian, dan Skala Tabung = 16 bagian.


Maka: (22 x 0,025″) + (16 x 0,001″) = 0,550 ” + 0,016 ” = 0,566 inch

c). Dari hasil pengukuran suatu benda kerja dengan menggunakan micrometer
1/1000 inch (0 – 1″) didapatkan:
Skala Utama =7 bagian, dan Skala Tabung =3 bagian.
Maka: (7 x 0,025″) + (3 x 0,001″) = 0,175 ” + 0,003 ” = 0,178 inch.
BAB III

PENUTUP

Kesimpulan

Berdasarkan pembahasan diatas dapat disimpulkan bahwa:

1. Mikrometer sekrup merupakan salah satu alat ukur panjang yang dapat digunakan
untuk mengukur ketebalan suatu benda.
2. Ketelitian mikrometer sekrup adalah 0,01mm, 0,001mm, dan 0,001inchi
3. Mikrometer sekrup memiliki dua skala, yaitu skala utama dan skala nonius.
4. Bagian bagian mikrometer sekrup antara lain yaitu: bingkai (frame), landasan(anvil),
spindle(gelendong), pengunci (lock), sleeve, thimble, dan ratchet knob yang masing-
masing bagian mempunyai fungsi yang berbeda-beda.
5. Mikrometer memiliki 3 jenis umum pengelompokan yang didasarkan pada aplikasi
berikut:
1. Mikrometer Luar

Mikrometer luar digunakan untuk ukuran memasang kawat, lapisan-lapisan,


blok-blok dan batang-batang.

2. Mikrometer Dalam

Mikrometer dalam digunakan untuk mengukur garis tengah dari lubang suatu
benda.

3. Mikrometer kedalaman

Mikrometer kedalaman digunakan untuk mengukur kerendahan dari langkah-


langkah dan slot-slot.

6. Dalam kehidupan sehari-hari mikrometer sekrup digunakan mengukur tebal kertas,


diameter kawat tipis, tebal plat tipis yang memerlukan tingkat ketelitian yang tinggi.
7. Pelaporan hasil pengukuran dilaporkan dengan menggunakan aturan angka penting.

Anda mungkin juga menyukai