Anda di halaman 1dari 143

LAPORAN KELOMPOK

KEGIATAN PRAKTIK PERSEKOLAHAN


PROGRAM PENGALAMAN LAPANGAN (PPL)
FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS TIDAR
TAHUN AKADEMIK 2018/2019
DI SMA NEGERI 2 MAGELANG

DISUSUN OLEH
Muhammad Agus Muwafiqi (1510302002) Mustika Rosiana (1510301003)
Nurul Dwi Astari (1510302022) Arief Setiawan (1510301007)
Anik Sholekhah (1510302032) Fitra Kharisma Agustine (1510301009)
Vidiyana Manggesti (1510302035) Sela Trilastari (1510301015)
Siti Fatimah Ahadiah (1510302040) Ririh Rubus Setyaningrum (1510301019)
Ika Hidayati (1510302043) Ainun Dyan Desiana (1510301020)
Chika Ardilia (1510302050) Ita Irawan (1510301026)
Larasati Zani Rahayu (1510302057) Hairu Firdaus (1510301044)
Nada Riana (1510302076) Himmatul ‘Ulya (1510301072)
Retno Nia Faristia (1510302079) Siti Ngiyatul Lailiyah (1510301112)
Rasyida Imadita (1510302083)
Ayu Oktaviani Azizah (1510302086)
Triana Megawati (1510302090)
Khurotulaeni (1510302092)
Risma Indrasari (1510302112)

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN


UNIVERSITAS TIDAR
2018

i
HALAMAN PENGESAHAN
LAPORAN KELOMPOK
KEGIATAN PRAKTIK PERSEKOLAHAN
PROGRAM PENGALAMAN LAPANGAN (PPL)
FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS TIDAR
TAHUN AKADEMIK 2018/2019
DI SMA NEGERI 2 MAGELANG

Disahkan kebenarannya
Pada Tanggal, Oktober 2018

Ketua Tim PPL FKIP-UNTIDAR, WAKA Kurikulum,

Lilia Indriani, M.Pd. Drs. M. Ambar Waluyo


NIP 19811128 201504 2 002 NIP 19621112 198903 1 009

Mengetahui,
Kepala Sekolah,

Drs. Agung Mahmudi Ariyanto, M. Hum


NIP 19621124 198903 1 006

ii
PRAKATA
Puji syukur Alhamdulillah penulis ucapkan kepada Allah SWT, yang telah
memberikan rahmat dan hidayah-Nya sehingga penulisan laporan kelompok kegiatan praktik
persekolah Program Pengalaman Lapangan (PPL) ini dapat dilaksanakan dengan lancar.
Laporan ini disusun sebagai bukti bahwa penulis telah melaksanakan kegiatan Program
Pengalaman Lapangan di SMA Negeri 2 Magelang. Penyusunan laporan ini merupakan tahap
akhir dari serangkaian kegiatan PPL yang dimulai pada tanggal 25 Juli 2018 sampai dengan
tanggal 23 Oktober 2018. Penyusunan laporan ini tidak lepas dari dukungan dan bantuan dari
berbagai pihak. Oleh karena itu penyusun mengucapkan terimakasih kepada :

1. Prof. Drs. John Hendri, M.Si., Ph.D., PLT Rektor Universitas Tidar.
2. Prof. Dr. H. Sukarno, M.Si., Dekan FKIP Universitas Tidar.
3. Lilia Indriani, M.Pd., ketua Tim Pelaksana PPL .
4. Drs. Agung Mahmudi Ariyanto, M. Hum, Kepala SMA Negeri 2 Magelang yang telah
memberikan izin untuk melaksanakan PPL di SMA Negeri 2 Magelang.
5. Drs.Martinus Ambar Waluyo, sebagai pembimbing PPL UNTIDAR.
6. Candradewi Wahyu Anggraeni, M.Pd., Lilia Indriani, M.Pd., dan Asri Wijayanti,
S.Pd., M.A., dosen pembimbing lapangan yang telah memberikan bimbingannya
kepada penulis.
7. Guru pamong yang menjadi pembimbing di sekolah yang senantiasa memberikan
bimbingan pada saat pelaksanaan PPL.
8. Dewan guru dan karyawan SMA Negeri 2 Magelang yang telah membantu dan
mendukung pelaksanaan PPL.
9. Rekan-rekan PPL Untidar dan dari kampus lain (UMM dan UNY), di SMA Negeri 2
Magelang yang selalu bekerja sama selama pelaksanaan PPL.
10. Siswa-siswi SMA Negeri 2 Magelang.
11. Orangtua yang telah memberikan bantuan dan dukungan baik yang berupa materi
maupun moral kepada penulis.

Penulis berharap semoga dengan adanya laporan ini akan bermanfaat bagi yang
memerlukannya.

Magelang, 15 Oktober 2018

Praktikan

iii
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL….. ................................................................................................. i


HALAMAN PENGESAHAN ......................................................................................... ii
PRAKATA..................................................................................................................... iii
DAFTAR ISI.................................................................................................................. iv
DAFTAR LAMPIRAN .................................................................................................. vii
BAB I. PENDAHULUAN ............................................................................................ 1
A. Latar Belakang ............................................................................................. 1

BAB II. DESKRIPSI SEKOLAH .................................................................................. 2


A. Sejarah Berdirinya Sekolah.......................................................................... 2
B. Struktur Organisasi Sekolah ........................................................................ 3
C. Visi, Misi, dan Program Sekolah ................................................................. 4
D. Komponen-Komponen Sekolah Serta Uraian Tugasnya ............................. 5
E. Kebijakan Sekolah Dalam Hal Penyelenggaraan Sekolah........................... 8
F. Prestasi Sekolah ........................................................................................... 8

BAB III. STANDAR ISI/ KURIKULUM ..................................................................... 9


A. Kurikulum Sekolah ............................................................................................ 9
B. Kalender Akademik Sekolah ............................................................................. 10
C. Program Tahunan dan Semesteran, Tugas Guru dan
Penyusunan Jadwal Pelajaran ............................................................................ 10
D. Pelaksanaan Penyusunan Rencana Pembelajaran .............................................. 11
E. Pelaksanaan Penilaian Yang Meliputi Jenis, Bentuk,
dan Kriteria Penilaian ........................................................................................ 14
F. Pengaturan Laporan Kemajuan Belajar Siswa ................................................... 18
G. Prinsip-prinsip Laporan Kemajuan Belajar Siswa ............................................. 19
H. Kebijakan Sekolah Dalam Bidang Pengajaran .................................................. 20

BAB IV. STANDAR PROSES ..................................................................................... 21


A. Sistem Perencanaan Pembelajaran ..................................................................... 21
B. Sistem Pelaksanaan Pembelajaran ..................................................................... 25
C. Sistem Supervisi Pembelajaran .......................................................................... 29
D. Sistem Evaluasi Pembelajaran ........................................................................... 42

iv
BAB V. STANDAR KOMPETENSI LULUSAN / KESISWAAN .............................. 48
A. Profil Lulusan..................................................................................................... 48
B. Perencanaan Dan Pelaksanaan Penerimaan Siswa Baru .................................... 51
C. Aturan Pengelompokkan Siswa ......................................................................... 56
D. Pencatatan Presensi Siswa ................................................................................. 56
E. Pengaturan, Pembinaan, dan Tata Tertib Siswa................................................. 56
F. Pengaturan Siswa Pindahan ............................................................................... 67
G. Pengaturan Alumni ............................................................................................ 67
H. Pengaturan Kegiatan Ekstrakurikuler ................................................................ 67
I. Kebijakan Sekolah Dalam Hal Kesiswaan ........................................................ 74

BAB VI. STANDAR PENDIDIKAN DAN TENAGA KEPENDIDIKAN ................. 76


A. Rekrutmen Pegawai Baik Edukasi Maupun Non-Edukasi ................................ 76
B. Pengaturan Kenaikan Pangkat ........................................................................... 77
C. Pengaturan Mutasi Pegawai ............................................................................... 81
D. Pengaturan Disiplin Pegawai ............................................................................ 87
E. Pengaturan Kesejahteraan Pegawai ................................................................... 88
F. Pembinaan Dan Pengembangan Pegawai .......................................................... 89
G. Pemberhentian dan Pensiun Pegawai................................................................. 90
H. Kebijakan Dalam Bidang Kepegawaian ........................................................... 91

BAB VII. STRANDAR PEMBIYAN PENDIDIKAN .................................................. 92


A. Cara Mendapatkan Sumber Keuangan Sekolah ................................................. 92
B. Mekanisme Pencairan Dana ............................................................................... 93
C. Pengelolaan Dana Rutin Dan Pembangunan ..................................................... 94
D. Pengelolaan Dana Dari Komite Sekolah............................................................ 95
E. Pengelolaan Dana Dari Sumber Lain ................................................................. 99
F. Penyusunan RAPBS........................................................................................... 99
G. Kebijakan Sekolah Dalam Bidang Keuangan .................................................... 100

BAB VIII. STANDAR PENGELOLAAN .................................................................... 103


A. Rencana Kerja Jangka Menengah ...................................................................... 103
B. Rencana Kerja Tahunan ..................................................................................... 104
C. Program Pengawasan Pengelolaan Sekolah....................................................... 106
D. Program Evaluasi Diri dan Akreditasi Sekolah ................................................. 108

v
E. Pengelolaan Sistem Informasi Manajemen ........................................................ 112

BAB IX. STANDAR SARANA DAN PRASARANA ................................................. 116


A. Perencanaan Sarana Dan Prasarana Sekolah ..................................................... 116
B. Denah Sekolah ................................................................................................... 116
C. Fasilitas Sekolah ................................................................................................ 116
D. Penggunaan Sarana Dan Prasarana Sekolah ...................................................... 117
E. Pengawasan Sarana Dan Prasarana Sekolah ...................................................... 118
F. Pemeliharaan Sarana Prasarana Sekolah ........................................................... 118
G. Kebijakan Sekolah Dalam Bidang Sarana Dan Prasarana Sekolah ................... 118

BAB X. STANDAR PENILAIAN PENDIDIKAN ...................................................... 120


A. Kriteria Ketuntasan Minimal ............................................................................. 120
B. Kriteria Kelulusan/Kenaikan Kelas .................................................................. 122
C. Indikator Pencapaian Kompetensi Dasar ........................................................... 124
D. Teknik-Teknik Penilaian .................................................................................... 125
E. Pemanfaatan Hasil Penilaian Untuk Perbaikan Pembelajaran ........................... 129

BAB XI. HUBUNGAN MASYARAKAT .................................................................... 131


A. Hubungan Kerjasama Sekolah Dengan Komite Sekolah.................................. 131
B. Cara Pendayagunaan Sumber Daya Lingkungan ............................................... 131
C. Pengaturan Upacara Bendera Dan Perlindungan Hari Besar ............................. 131
D. Kebijakan Sekolah Dalam Hal Hubungan Masyarakat ..................................... 131

BAB XII. BIMBINGAN DAN PENYULUHAN .......................................................... 132


A. Penyusunan Program Bimbingan Dan Penyuluhan ........................................... 132
B. Koordinasi Pelaksanaan Bimbingan Dan Penyuluhan ....................................... 133
C. Kebijakan Sekolah Dalam Bidang Bimbingan Dan Penyuluhan ....................... 134

BAB XIII. PENUTUP ................................................................................................... 135


A. Kesimpulan ........................................................................................................ 135
B. Saran .................................................................................................................. 135

DAFTAR PUSTAKA .................................................................................................... 137

LAMPIRAN

vi
DAFTAR LAMPIRAN

1. Daftar Nama Mahasiswa PPL


2. Daftar Hadir Mahasiswa PPL
3. Struktur Organisasi
4. Prestasi Sekolah
5. Angket Daftar Cek Masalah Bimbingan dan Konseling
6. Denah Gedung dan Luas Ruangan
7. Dokumentasi Sekolah

vii
BAB 1
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Tidar adalah lembaga
pendidikan yang memiliki tujuan untuk menghasilkan tenaga pendidik yang profesional.
Profesional artinya tenaga pengajar memiliki kompetensi dalam mengajar dan
pengelolaan perangkat pembelajaran yang meliputi penyusunan rencana pembelajaran,
pelaksanaan interaksi belajaran mengajar, penilaian peserta didik, serta pelaksanaan
tindak lanjut hasil penilaian prestasi belajar peserta didik. Selain itu guru juga mempunyai
kompetensi penguasaan akademik, yang meliputi pemahaman wawasan kependidikan dan
penguasaan bahan kajian akademik. Untuk menghasilkan tenaga pendidik yang
profesional tersebut, didukung oleh program pendidikan di FKIP, yaitu Program
Pengalaman Lapangan (PPL). Kegiatan ini merupakan kegiatan wajib setiap mahasiswa
pada semester 7 untuk meningkatkan kualitas menjadi tenaga pendidik yang profesional.
Pada mata kuliah ini tugas mahasiswa adalah praktik mengajar, layanan kesulitan
bidang studi, dan praktik persekolahan. Selain itu Program Pengalaman Lapangan (PPL)
adalah program yang memberikan kesempatan kepada mahasiswa dan mahasiswi untuk
melakukan observasi persekolahan, observasi pembelajaran praktik, praktik mengajar,
dan pembuatan laporan kegiatan PPL. PPL tidak hanya memberikan kesempatan praktik
mengajar namun juga pengelolaan pembelajaran. Selain itu PPL juga membantu
mahasiswa untuk mengetahui manajemen persekolahan dan dilaksanakan di bawah
bimbingan dosen, guru, dan kepala sekolah. Bimbingan diberikan untuk meningkatkan
keterampilan mengajar dan sikap profesional tenaga kependidikan.
SMA Negeri 2 Magelang merupakan salah satu sekolah yang berada di Kota
Magelang. Di sekolah inilah kami melaksanakan PPL atau melaksanakan praktikan
mengajar dengan dihadapkan dalam realita pembelajaran, agar mahasiswa semakin
terlatih sebagai calon guru yang sesungguhnya. Selain itu kegiatan PPL diharapkan dapat
mendekatkan FKIP UNTIDAR kepada masyarakat untuk meningkatkan relevansi
kurikulum FKIP dengan tuntutan kebutuhan yang ada dalam masyarakat luas. Serta
membantu pemerintah dan masyarakat khususnya lembaga pendidikan formal dalam
melaksanakan program peningkatan mutu pendidikan. Apabila dikaitkan dengan tujuan
FKIP UNTIDAR yaitu menghasilkan guru yang profesional dan berkualitas, maka sudah
relevan karena beberapa mahasiswa yang sudah mendekati kelulusan diwajibkan untuk
praktik mengajar.
1
BAB II
DESKRIPSI SEKOLAH

A. Sejarah Berdirinya Sekolah


SMA Negeri 2 Magelang merupakan sekolah baru, pembukaan Unit Gedung
Baru (UGB) berdasarkan SK Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia
No. 0180/0/1979 tanggal 3 September 1979.
Jumlah bangunan pada saat itu terdiri dari:
1. 9 lokal ruang kelas atau Kegiata Belajar Mengajar (KBM)
2. 2 ruang laboratorium kimia atau biologi dan fisika
3. 1 bangunan ruang perpustakaan
4. 1 Bangunan ruang keterampilan
5. 1 ruang guru
6. 1 ruang kepala Sekolah
7. 1 ruang kantor Tata Usaha (TU), gudang, kamar mandi
8. 1 ruang hall
9. 1 bangunan rumah penjaga di sebelah utara
Nama kepala sekolah definitif yang pertama Bapak Chairul Anarn, B.A. Pada
tahun 1983 ada tambahan ruang kelas sejumlah 3 lokal ruang di sebelah utara, dan 1
lokal di sebelah selatan. Pada tahun 1983 dibangun tempat ibadah masjid, selanjutnya
tahun 1984 ada penambahan, dan 1 bangunan gedung laboratorium bahasa. Tahun
1985 lapangan basket dan lapangan tenis mulai dibangun. Tahun 1986 ada penambahan
3 lokal ruang kelas, nama kepala sekolah pada saat itu Ibu Sri Dalinah. Pada tahun 1987
kepala sekolah dijabat oleh Bapak Drs. Wahono. Kemudian, pada tahun 1989 kepala
sekolah dijabat oleh Bapak Abdul Manab, B.A. Pada tahun ini sekolah mendapat
bantuan gedung Ping-pong dari lembaga lain lewat Bapak Drs. Noor Muhammad.
Pada tahun 1993 kepala sekolah dijabat oleh Bapak Ahmad. Pada tahun 1995
kepala sekolah dijabat oleh Bapak Drs. Suhardjono. Pada tahun 2000 kepala sekolah
dijabat oleh Ibu Sri Sularti, S.Pa.
Pada era ini ada tambahan bangunan gedung antara lain:
1. Pembangunan 1 lokal RKB oleh Komsek
2. Tambahan bantuan pembangunan 2 lokal RKB oleh Pemkot
3. Pembangunan 1 lokal RKB bantuan pemerintah pusat melalui swakelola
4. Pembangunan ruang laboratorium biologi
2
5. Pembangunan 1 ruang laboratorium TKK di lantai atas seluas 72 m² bantuan
pemerintah pusat melalui swakelola
6. Pembangunan perpustakaan sekolah di lantai 2 (atas) dana swadaya
Pada tahun 2008 kepala sekolah dijabat oleh Bapak Kusdiyanto, S. Pd., M. Pd.
Pada era ini ada tambahan beberapa bangunan gedung antara lain:
1. Gedung laboratorium Ilmu Pengetahuan Alam lantai atas
2. Gedung laboratorium TIK lantai atas
3. Gedung perpustakaan lantai atas
4. Pembangunan dan penataan ulang ruangan, yaitu
ruang KBM, ruang kepala sekolah, ruang kantor TU, ruang hall, ruang komite,
ruang koperasi sekolah, ruang kurikulum, ruang OSIS, pramuka, Unit Kesehatan
Sekolah (UKS), ruang ganti pakaian putri, WC atau Kamar Mandi (KM) siswa
putri.
5. Rehab gedung pingpong atau gudang untuk kafetaria sekolah, dapur dan ruang
makan
6. Mendapat bantuan sarana transportasi mobil dinas dari komite sekolah
Pada tahun 2012 hingga 2018 awal kepala sekolah dijabat oleh Bapak M. Arief
Fauzan B., M. Pd., Si. Pada masa kepemimpinan beliau banyak renovasi gedung-
gedung atau kelas yaitu:
1. Renovasi kelas XI IPS 2 dan 3
2. Renovasi kelas XII IPS 1, 2, dan 3
3. Pemasangan paving di halaman depan sekolah
4. Pembangunan dinding vertikal garden
5. Pembangunan ruang ganti
Pada tahun 2018 awal hingga sekarang kepala sekolah dijabat oleh Drs. Agung
Mahmudi Ariyanto, M. Hum. Beliau mendapatkan bantuan dari direktorat pusat untuk
merenovasi beberapa toilet.

B. Struktur Organisasi Sekolah


(Struktur organisasi sekolah terlampir)

3
C. Visi, Misi, dan Program Sekolah
1. Visi :
Terwujudnya SMA Negeri 2 Magelang yang religius, berkarakter,
berprestasi, dan berwawasan lingkungan.
2. Misi :
a) Membimbing siswa untuk meningkatkan Iman dan Taqwa kepada Tuhan Yang
Maha Esa.
b) Menumbuhkembangkan semangat siswa untuk melaksanakan kegiatan
keagamaan (sikap spiritual).
c) Mengembangkan semangat kepedulian siswa dalam kegiatan sosial di
lingkungan sekolah dan masyarakat (sikap sosial).
d) Membimbing siswa meningkatkan kedisiplinan, menaati semua tata tertib
sekolah melalui keteladanan, penghargaan, dan sanksi yang mendidik.
e) Menyediakan sarana prasarana pembelajaran berbasis ICT yang memadai.
f) Membimbing siswa yang belum mencapai batas ketuntasan minimal melalui
pengajaran remidial dan melaksanakan pengayaan bagi siswa yang sdah
mencapai ketuntasan belajar.
g) Membimbing guru dlm pembelajaran berbasis ICT, membimbing siswa untuk
berpartisipasi aktif dalam kegiatan persiapan US, UN, dan seleksi masuk
perguruan tinggi.
h) Menumbuhkembangkan kreativitas siswa melalui kegiatan ekstrakurikuler.
i) Membimbing siswa dalam bidang lomba seni budaya guna meraih prestasi
yang maksimal.
j) Melatih keterampilan dan kewirausahaan dalam hal kerajinan, rekayasa,
budidaya, dan pengolahan.
k) Mengembangkan semangat kebangsaan yang berbasis pada nilai-nilai
karakter budaya bangsa yang berakhlak mulia.
l) Melatih sikap keterbukaan, toleransi dan reputasi antar suku bangsa.
m) Melestarikan fungsi lingkungan, mencegah pencemaran, dan mencegah
kerusakan lingkungan.

4
3. Program Sekolah
Program Unggulan
a) Menjadi Sekolah Standar Nasional (SSN)
b) Mengembangkan Sikap dan Kompetensi Keagamaan
c) Mengembangkan Potensi Siswa Berbasis Multiple Intelligance
d) Mengembangkan Budaya Daerah
e) Mengembangkan Kemampuan Bahasa dan Teknologi Informasi
f) Meningkatkan Daya Serap ke Perguruan Tinggi Favorit

D. Komponen-komponen Sekolah Serta Uraian Tugasnya


1. Kepala Sekolah
a) Menyusun perencanaan
b) Mengorganisasikan keadaan
c) Mengarahkan kegiatan
d) Mengkoordinasikan kegiatan
e) Melaksanakan pengawasan
f) Melakukan evaluasi terhadap kegiatan
g) Menentukan kebijaksanaan
h) Mengadakan rapat
i) Mengatur proses pembelajaran
j) Mengambil keputusan
k) Mengatur administrasi kantor, pegawai, kesiswaan, keuangan, perlengkapan
l) Mengatur hubungan sekolah dengan masyarakat dan instansi terkait lain
2. Wakil Kepala Sekolah
a) Membantu dan menyusun program kegiatan dan pelaksanaan
b) Mengoordinasikan dan mengarahkan kegiatan
c) Mengidentifikasi dan mengumpulkan data
d) Mengawasi jalan kegiatan sekolah sehari-hari yang meliputi pelaksanaan tugas
guru, pelaksanaan tata tertib sekolah, pengaturan dan pengisian agenda kelas
3. Pembantu Kepala Sekolah Urusan Kurikulum
a) Membantu pembagian tugas guru
b) Menyebarkan kalender akademik
c) Menyusun jadwal pelajaran
d) Menyusun program pelaksanaan ulangan dan ujian
5
e) Mengoordinasikan dan mengarahkan administrasi program pembelajaran
f) Menyusun laporan pelaksanaan kegiatan
4. Pembantu Kepala Sekolah Urusan Kesiswaan
a) Menyusun program pembinaan kesiswaan atau OSIS
b) Membimbing, mengarahkan dan mengendalikan kegiatan kesiswaan atau
OSIS dalam menegakkan disiplin dan tata tertib sekolah
c) Membina dan mengoordinasikan pelaksanaan 7 K
d) Memberi pengarahan dan pemilihan pengurus OSIS
e) Memberi pembinaan kepada pengurus OSIS dalam berorganisasi
f) Menyusun program dan jadwal kegiatan siswa secara berkala
g) Mengadakan pemilihan siswa untuk mewakili sekolah dan kegiatan di luar
sekolah
h) Membina siswa dalam pelaksanaan upacara bendera dan perayaan hari besar
nasional
5. Pembantu Kepala Sekolah Urusan Sarana dan Prasarana
a) Menginventaris barang
b) Pendayagunaan sarana dan prasarana
c) Pemeliharaan dan pengamanan barang
d) Merencanakan kebutuhan sarana dan prasarana untuk menunjang proses
pembelajaran
e) Mengatur pembukuan
6. Pembantu Kepala Sekolah Urusan Hubungan Masyarakat
a) Membina hubungan sekolah dengan orang tua atau wali siswa
b) Membina hubungan sekolah dengan instansi lain
c) Memberikan penjelasan tentang kebijaksanaan sekolah
d) Mengoordinasikan kegiatan silaturahmi, rekreasi dan acara kekeluargaan
7. Wali Kelas
a) Mengelola dan menyelenggarakan administrasi kelas
b) Mengisi dan membagikan buku laporan siswa
c) Menjaga dan memelihara 7 K di masing-masing kelas
d) Memberikan motivasi dalam menciptakan pembelajaran yang efektif
e) Memelihara sarana pendidikan yang ada di kelas
f) Memberikan informasi tentang perkembangan belajar siswa dan memonitor
kegiatan ekstrakurikuler
6
8. Guru Mata Pelajaran
a) Membuat administrasi program pengajaran
b) Melaksanakan kegiatan pembelajaran
c) Membuat analisis hasil belajar dan analisi butir soal
d) Melaksanakan program perbaikan dan pengayaan
e) Mengadakan pengembangan setiap bidang pengajaran yang menjadi
tanggungjawabnya
f) Meneliti daftar hadir siswa sebelum memulai pengajaran
g) Membuat catatan tentang kemajuan hasil belajar siswa
h) Mengatur kebersihan ruang kelas dan menertibkan penggunaan alat-alat
pelajaran
9. Tata Usaha
a) Melayani pelaksanaan pekerjaan-pekerjaan operatif untuk mencapai tujuan
dari suatu organisasi
b) Menyediakan keterangan-keterangan bagi pucuk pimpinan organisasi itu
untuk membuat keputusan atau melakukan tindakan yang tepat.
c) Membantu kelancaran perkembangan organisasi sebagai suatu keseluruhan.

10. Komite Sekolah


a) Membantu meningkatkan kelancaran penyelenggaraan kegiatan belajar-
mengajar di sekolah baik sarana, prasarana maupun teknis pendidikan
b) Melakukan pembinaan sikap dan perilaku siswa. Membantu usaha pemantapan
sekolah dalam mewujudkan pembinaan dan pengembangan ketakwaan
terhadap Tuhan Yang Maha Esa
c) Mencari sumber pendanaan untuk membantu siswa yang tidak mampu
d) Melakukan penilaian sekolah untuk pengembangan pelaksanaan kurikulum,
baik intra maupun ekstrakurikuler dan pelaksanaan manajemen sekolah,
kepala/wakil kepala sekolah, guru, siswa, dan karyawan
e) Memberikan penghargaan atas keberhasilan manajemen sekolah
f) Melakukan pembahasan tentang usulan Rancangan Anggaran Pendapatan dan
Belanja Sekolah (RAPBS)
g) Meminta sekolah agar mengadakan pertemuan untuk kepentingan tertentu

7
E. Kebijakan Sekolah Dalam Hal Penyelenggaraan Sekolah
Kebijakan yang ada di SMA Negeri 2 Kota Magelang dibuat atas kesepakatan
bersama dengan komite sekolah. Seperti contohnya rapat penentuan visi dan misi
sekolah. Beasiswa yang diperuntukkan siswa yang dikategorikan kurang mampu dapat
diperoleh dengan Kartu Tanda Siswa. Kartu itu digunakan sebagai identitas diri untuk
membuktikan bahwa orang itu benar-benar siswa dari sekolah tersebut.

F. Prestasi Sekolah
(Prestasi sekolah terlampir)

8
BAB III
STANDAR KURIKULUM

A. Kurikulum Sekolah
Satuan teknis dalam bentuk kurikulum yang digunakan dalam pembelajran di
SMA Negeri 2 Magelang ini adalah kurikulum 2013. Pada aplikasinya, pelaksanaan
kurikulum yang dilaksanakan merupakan optimalisasi pelaksanaan yang berorientasi
pada :
1. Target kurikulum yang dicapai dalam satu semester.
2. Pelaksanaan kurikulum yang dinyatakan dengan nilai formatif, mid semester, dan
nilai sumatif.
3. Meningkat kanmotivasi dan pengetahuan anak didik dan melanjutkan pendidikan
pada jenjang yang lebih tinggi dan mengembangkan diri sejalan dengan
perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi.
4. Meningkatkan kemampuan anak didik sebagai manusia sosial yang bermasyarakat
dan berinteraksi dalam hubungan dengan lingkungan.

Kurikulum di SMA Negeri 2 Magelang memiliki urusan sebagai berikut.


1. Menyusun program pengajaran;
2. Menyusun pembagian tugas guru dan jadwal pelajaran;
3. Menyusun jadwal dan pelaksanaan ulangan umum serta ujian akhir;
4. Menerapkan criteria persyaratan naik/tidak naik dan criteria kelulusan;
5. Mengatur jadwal penerimaan buku Laporan Penilaian Hasil Belajar dan STTB;
6. Mengkoordinasikan dan mengarahkan penyusunan satuan pelajar;
7. Menyusun laporan pelaksanaan pelajaran;
8. Membina kegiatan MGMP;
9. Membina kegiatan sanggar PKG/MGMP/Media;
10. Melaksanakan pemilihan guru teladan; dan
11. Membina kegiatan bidang-bidang akademis, seperti; LPIR, LKIR, IMO,
IPHO/TOFI, mengarangdan lain-lain.

9
B. Kalender Akademik
Satuan pendidikan dasar dan menengah dapat menyusun kalender akademik
sesuai dengan kebutuhan daerah, karakteristik sekolah, kebutuhan peserta didik dan
masyarakat. Kalender pendidikan yang dipakai di SMA Negeri 2 Magelang mengacu
pada kalender yang diterbitkan oleh Dinas Pendidikan. Namun dalam pelaksanaannya
tetap disesuaikan dengan kebutuhan sekolah. Misalnya didalam kalender akademik
telah ditentukan waktu pelaksanaan mid semester, namun dalam pelaksanaannya waktu
bisa lebih maju atau bahkan mundur dari tanggal dalam kalender akademik.

C. Program Tahunan dan Semesteran, Tugas Guru dan Penyusunan Jadwal


1. Program Tahunan (PROTA) dan Semesteran (PROMES)
a. Program Tahunan (PROTA)
Program tahunan memuat alokasi waktu untuk setiap satuan pokok
bahasan pada setiap semester. Dipakai sebagai acuan dalam membuat promes.
Komponen utama prota adalah pokok bahasan dan alokasi waktunya yang
telah dikembangkan sesuai dengan kebutuhan pengajaran.
b. Program Semester (PROMES)
Promes memuat alokasi waktu untuk satu semester. Dipakai dalam acuan
menyusun silabus dan pengatur efisiensi penggunaan waktu belajar yang
mengacu pada kalender pendidikan.
2. Tugas Guru
Guru sebagai tenaga pengajar dijenjang pendidikan dasar maupun menengah
harus mempunyai kualitas diri sendiri serta mengembangkan kepribadiannya
sebagai salah satu upaya mencapai tujuan pendidikan nasional. Selain itu guru
perlu menjaga citra dirinya sehingga dapat dijadikan teladan bagi siswa dan
lingkungan. Berikut ini adalah tugas guru disekolah dan dikelas sebagai pengajar,
pendidik, anggota sekolah maupun sebagai anggota masyarakat.
Ada 4 Tugas Pokok Seorang Guru, yaitu:
a. Guru sebagai Perancang, dimana guru bertugas merencanakan,
mengorganisasikan, menggerakkan, mengawasi dan mengevaluasi
program kegiatan dalam jangka pendek, menengahatau pun jangka
panjang yang menjadi perioritas tujuan sekolah..

10
b. Guru Sebagai Penggerak, Guru juga dikatakan sebagai penggerak, yaitu
mobilisator yang mendorong dan menggerakkan system organisasi
sekolah.
c. Guru Sebagai Evaluator, Guru juga dikatakan sebagai evaluator, yaitu
melakukan evaluasi/penilaian terhadap aktivitas yang telah dikerjakan
dalam system sekolah.
d. Guru sebagai Motivator, guru selain sebagai pendidik tetapi juga sebagai
motovator terhadap siswanya supaya siswa lebih semangat belajar.
3. Penyusunan Jadwal Pelajaran
Penyusunan jadwal pelajaran di SMA Negeri 2 Magelang disesuaikan
dengan tingkat dan kejenuhan siswa, biasanya untuk pelajaran yang
memerlukan penilaian lebih dan pikiran masih jenuh diletakkan pada jam-jam
pertama, seperti Matematika dan IPA. Penyusunan jadwal pelajaran telah
disepakati oleh semua pihak guru.

D. Pelaksanaan Penyusunan Rencana Pembelajaran


Pelaksanaan penyusunan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Tematik Terpadu
Saintifik Sekolah Menengah Atas dengan Kurikulum 2013 adalah komponen dan
sistematika RPP Kurikulum 2013. Sistematika RPP terdiri dari susunan RPP termasuk
komponen-komponen yang ada di dalamnya.
Menurut Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan nomor 81 A tahun 2013
lampiran IV tentang Implementasi Kurikulum Pedoman Pembelajaran (Kemdikbud,
2013: 38), Rencana Pelaksanaan Pembelajaran atau RPP sekurang-kurangnya memuat:
1. Tujuan Pembelajaran
2. Materi Pembelajaran
3. Metode Pembelajaran
4. Sumber Belajar
5. Penilaian Hasil Belajar

Komponen Rencana Pelaksanaan Pembelajaran terdiri dari:


1. Identitas satuan pendidikan, dalam hal ini adalah nama Sekolah Dasar.
2. Identitas tema/ subtema, dalam hal ini dituliskan tema dan subtema apa yang
hendak diajarkan.

11
3. Kelas/ semester, dalam hal ini dituliskan kelas dan semester berapa yang hendak
diajar.
4. Materi pokok, dalam hal ini materi apa yang hendak diajarkan.
5. Alokasi waktu, yang ditentukan sesuai dengan keperluan pencapaian Kompetensi
Dasar dan beban belajar.
6. Kompetensi Inti, yang merupakan gambaran secara kategorial mengenai
kompetensi aspek sikap, pengetahuan, dan keterampilan.
7. Kompetensi Dasar dan Indikator pencapaian kompetensi.
8. Tujuan Pembelajaran.
9. Materi Pembelajaran
10. Metode Pembelajaran, yang mencakup pendekatan saintifik dan metode
pembelajaran.
11. Media pembelajaran.
12. Langkah-langkah kegiatan pembelaran, yang mencakup pendahuluan, kegiatan
inti, dan penutup dengan memperhatikan pembelajaran tematik terpadu saintifik.
13. Penilaian, yang berisi teknnik penilaian, bentuk instrumen penilaian, dan
pedoman penskoran.

Langkah-langkah penyusunan perencanaan pembelajaran adalah sebagai berikut.


1. Merumuskan tujuan khusus
Dalam merancang pembelajaran, tugas pertama dari seorang guru adalah
merumuskan tujuan pembelajaran khusus besertama teripelajarannya. Sebab
tujuan umum (Standar Kompetensi dan Kompetensi Dasar) dari pembelajaran
sudah dirumuskan oleh para pengembang kurikulum. Tugas guru adalah
menterjemahkan tujuan umum pembelajaran (SK dan KD) menjadi tujuan khusus
(indikator) pembelajaran yang lebihspesifik dan mudahterukur.
Rumusan tujuan pembelajaran menurut Bloom (1964) mencakup 3 aspek penting
yaitu domain kognitf, afektif, dan psikomotorik.
a. Domain kognitif
Pada domain kognitif, tujuan pembelajaran berkaitan dengan aspek
intelektual siswa, melalui penguasaan pengetahuan dan informasi mengenai
data dan fakta, konsep, generalisasi, dan prinsip. Semakin kuat seseorang
dalam menguasai pengetahuan dan informasi, maka semakin mudah
seseorang dalam melaksanakan aktivitas belajar.
12
b. Domain afektif
Domain afektif adalah domain yang berhubungan dengan penerimaan dan
apresiasi seseorang terhadap suatu hal dan perkembagan mental yang ada
dalam diri seseorang.
c. Domain psikomotor
Domain psikomotor adalah domain yang menggambarkan kemampuan dan
ketrampilan seseorang yang dapat dilihat dari unjuk kerja atau performance
yang berupa ketrampilan fisik dan ketrampilan non fisik. Ketrampilan fisik
adalah ketrampilan seseorang untuk mengerjakan sesuatu dengan
menggunakan oto, sedangkan ketrampilan non fisika adalah ketrampilan
seseorang dalam menggunakan otak sebagai alat utama dalam mengerjakan
dan memecahkan suatu permasalahan.
2. Memilih pengalaman belajar
Belajar bukan hanya sekedar mencatat dan menghafal, akan tetapi proses
berpengalaman, sehingga siswa harus didorong secara aktif untuk melakukan
kegiatan tertentu, mencari dan menemukan sendiri fakta. Ada kalanya proses
pembelajaran juga dilakukan dengan simulasi dan dramatisasi. Tujuan yang
hendak dicapai tidak hanya sekedar untuk mengingat, tapi juga menghayati suatu
peran tertentu yang berkaitan dengan perkembangan mental dan emosi siswa.
Ada kalanya siswa juga diberi kesempatan untuk belajar secara berkelompok
yang memberikan pengalaman pada siswa untuk mampu bersosialisasi dengan
oranglain.
3. Menentukan kegiatan belajar mengajar
Menentukan kegiatan belajar mengajar yang sesuai pada dasarnya dapat
dirancang melalui pendekatan kelompok atau pendekatan individual. Pendekatan
kelompok adalah pembelajaran yang dirancang dengan menggunakan pendekatan
klasikal, yakni pembelajaran di mana setiap siswabelajar secara berkelompok
baik kelompok besar maupun kelompok kecil. Pembelajaran Pembelajaran
individual adalah pembelajaran di mana siswa belajar secara mandiri melalui
bahan ajar yang dirancang demikian sehingga siswa dapat belajar menurut
kecepatan dan kemampuan masing-masing.
4. Menentukan orang yang terlibat dalam proses pembelajaran
Orang-orang yang akan terlibat dalam proses pembelajaran dan berperan sebagai
sumber belajar meliputi instruktur atau guru, dan tenaga profesional. Peran guru
13
dalam proses pembelajaran adalah sebagai pengelola pembelajaran. Agar guru
dapat melaksanakan fungsi dan tugasnya secara maksimal, maka guru harus
memiliki kemampuan untuk berbicara dang berkomunikasi dengan menggunakan
berbagai media. Selain itu, guru juga berperan sebagai pengatur lingkungan
belajar yang memberikan pengalaman belajar yang memadai bagi siswa. Guru
dituntut untuk dapat mendesain dan mengatur lingkungan agar siswa dapat belajar
dngan penuh semangat sesuai dengan gaya belajarnya masing-masing.
5. Memilih bahan dan alat
Penentuan bahan dan alat dengan mempertimbangkan hal-hal sebagai berikut:
a. Keberagaman kemampuan intelektual siswa
b. Jumlah dan keberagaman tujuan pembelajaran khusus yang harus di capai
siswa
c. tipe-tipe media yang di produksi dan di gunakan secara khusus
d. berbagaialternatifpengalamanbelajaruntukmencapaitujuanpembelajaran
e. bahan dan alat yang dapat dimanfaatkan
f. fasilitas fisik yang tersedia
6. Ketersediaan fasilitas fisik
Fasilitas fisik merupakan faktor yang akan berpengaruh terhadap keberhasilan
proses pembelajaran. Fasilitas fisik meliputi ruangan kelas, pusat media,
laboratorium, dan lain-lain. Guru dan siswa akan bekerja sama menggunakan
bahan pelajaran, memanfaatkan alat, berdiskusi, dan lain sebagainya dan
kesemuanya itu dapat digunakan melalui proses perencanaan yang matang
melalui pengaturan secara profesional termasuk adanya dukungan finansial sesuai
dengan kebutuhan.
7. Perencanaan evaluasi dan pengembangan
Prosedur evaluasi merupakan factor penting dalam perencanaan pembelajaran,
sebab dengan evaluasi akan dapat dilihat keberhasilan pengelolaan pembelajaran
dan keberhasilan siswa mencapai tujuan pembelajaran.

E. Pelaksanaan Penilaian yang Meliputi Jenis, Bentuk, dan Kriteria Penilaian


Penilaian Hasil Belajar oleh Pendidik adalah proses pengumpulan
informasi/bukti tentang pencapaian pembelajaran peserta didik dalam
kompetensi sikap spiritual dan sikapsosial, kompetensi pengetahuan, dan
kompetensi keterampilan yang dilakukan secara terencana dan sistematis, selama dan
14
setelah proses pembelajaran. Dengan kata lain Penilaian merupakan serangkaian
kegiatan untuk memperoleh, menganalisis, dan menafsirkan data tentang proses dan
hasil belajar peserta didik yang dilakukan secara sistematis dan berkesinambungan,
sehingga menjadi informasi yang bermakna dalam pengambilan keputusan. Penilaian
dapat dilakukan selama pembelajaran berlangsung (penilaian proses) dan setelah
pembelajaran usai dilaksanakan (penilaianhasil/produk).

1. Jenis Penilaian dalam Kurikulum 2013


Penilaian pendidikan sebagai proses pengumpulan dan pengolahan informasi
untuk mengukur pencapaian hasil belajar peserta didik mencakup penilaian otentik,
penilaian diri, penilaian berbasis portofolio, ulangan, ulangan harian, ulangan
tengah semester, dan ulangan akhir semester yang diuraikan sebagai berikut:
a. Penilaian otentik merupakan penilaian yang dilakukan secara komprehensif
untuk menilai aspek sikap, pengetahuan, keterampilan mulai dari masukan
(input), proses, sampai keluaran (output) pembelajaran. Penilaian otentik
bersifat alami, apa adanya, tidak dalam suasana tertekan.
b. Penilaian diri merupakan penilaian yang dilakukan sendiri oleh peserta didik
secara reflektif untuk membandingkan posisi relatifnya dengan kriteria yang
telah ditetapkan.
c. Penilaian berbasis portofolio merupakan penilaian yang dilaksanakan untuk
menilai keseluruhan entitas proses belajar peserta didik termasuk penugasan
perseorangan dan/atau kelompok di dalam dan/atau di luar kelas dalam kurun
waktu tertentu.
d. Ulangan merupakan proses yang dilakukan untuk mengukur pencapaian
kompetensi peserta didik secara berkelanjutan dalam proses pembelajaran,
untuk memantau kemajuan dan perbaikan hasil belajar peserta didik.
e. Ulangan harian merupakan kegiatan yang dilakukan secara periodik untuk
menilai kompetensi peserta didik setelah menyelesaikan satu sub-tema.
Ulangan harian terintegrasi dengan proses pembelajaran lebih untuk mengukur
aspek pengetahuan, dalam bentuk tes tulis, tes lisan, dan penugasan.
f. Ulangan tengah semester merupakan kegiatan yang dilakukan oleh pendidik
untuk mengukur pencapaian kompetensi peserta didik setelah melaksanakan 8
– 9 minggu kegiatan pembelajaran.

15
g. Ulangan akhir semester merupakan kegiatan yang dilakukan oleh pendidik
untuk mengukur pencapaian kompetensi peserta didik di akhir semester.

Selain penilaian di atas, ada beberapa jenis penilaian antara lain:


Ujian Tingkat Kompetensi yang selanjutnya disebut UTK merupakan
kegiatan pengukuran yang dilakukan oleh satuan pendidikan untuk mengetahui
pencapaian tingkat kompetensi. Cakupan UTK meliputi sejumlah Kompetensi
Dasar yang merepresentasikan Kompetensi Inti pada tingkat kompetensi tersebut.
Ujian Mutu Tingkat Kompetensi yang selanjutnya disebut UMTK
merupakan kegiatan pengukuran yang dilakukan oleh pemerintah untuk
mengetahui pencapaian tingkat kompetensi. Cakupan UMTK meliputi sejumlah
Kompetensi Dasar yang merepresentasikan Kompetensi Inti pada tingkat
kompetensi tersebut.
Penilaian dilakukan secara holistik meliputi aspek sikap, pengetahuan dan
keterampilan untuk setiap jenjang pendidikan, baik selama pembelajaran
berlangsung (penilaian proses) maupun setelah pembelajaran usai dilaksanakan
(penilaian hasil belajar). Pada jenjang pendidikan dasar, proporsi pembinaan
karakter lebih diutamakan dari pada proporsi pembinaan akademik.

2. Bentuk dan kriteria Penilaian dalam Kurikulum 2013


a. Kriteria Penilaian Hasil Belajar Siswa.
1. Validitas Validitas berarti menilai apa yang seharusnya dinilai dengan
menggunakan alat yang sesuai untuk mengukur kompetensi. Misal, dalam
pelajaran bahasa Indonesia, pendidik/guru ingin menilai kompetensi
berbicara. Bentuk penilaian valid jika menggunakan tes lisan. Jika
menggunakan tes tertulis penilaian tidak valid.
2. Reliabilitas Reliabilitas berkaitan dengan konsistensi (keajegan) hasil
penilaian. Penilaian yang reliable (ajeg) memungkinkan perbandingan yang
reliable dan menjamin konsistensi. Misal, guru menilai dengan proyek,
penilaian akan reliabel jika hasil yang diperoleh itu cenderung sama bila
proyek itu dilakukan lagi dengan kondisi yang relatif sama. Untuk menjamin
penilaian yang reliabel petunjuk pelaksanaan proyek dan penskorannya harus
jelas.

16
3. Berfokus pada kompetensi Dalam pelaksanaan kurikulum tingkat satuan
pendidikan yang berbasis kompetensi, penilaian harus terfokus pada
pencapaian kompetensi (rangkaian kemampuan), bukan hanya pada
penguasaan materi (pengetahuan).
4. Menyeluruh/Komprehensif Penilaian harus menyeluruh dengan
menggunakan beragam cara dan alat untuk menilai beragam kompetensi atau
kemampuan peserta didik, sehingga tergambar profil kemampuan peserta
didik
5. Objektivitas Penilaian harus dilaksanakan secara objektif. Untuk itu,
penilaian harus adil, terencana, berkesinambungan, dan menerapkan kriteria
yang jelas dalam pemberian skor
6. Mendidik Penilaian dilakukan untuk memperbaiki proses pembelajaran bagi
pendidik/guru dan meningkatkan kualitas belajar bagi peserta didik.

b. Penilaian Hasil Belajar Kelompok Mata Pelajaran adalah sebagai berikut:


1. Penilaian hasil belajar kelompok mata pelajaran agama dan akhlak mulia serta
kelompok mata pelajaran kewarganegaraan dan kepribadian dilakukan
melalui:
a. Pengamatan terhadap perubahan perilaku dan sikap untuk menilai
perkembangan afeksi dan kepribadian peserta didik.
b. Ujian, ulangan, dan/atau penugasan untuk mengukur aspek kognitif peserta
didik.
2. Penilaian hasil belajar kelompok mata pelajaran ilmu pengetahuandan
teknologi diukur melalui ulangan, penugasan, dan/atau bentuk lain yang sesuai
dengan karakteristik materi yang dinilai.
3. Penilaian hasil belajar kelompok mata pelajaran estetika dilakukan melalui
pengamatan terhadap perubahan perilaku dan sikap untuk menilai
perkembangan afeksi dan ekspresi psikomotorik peserta didik.
4. Penilaian hasil belajar kelompok mata pelajaran jasmani, olahraga,dan
kesehatan dilakukan melalui:
a. Pengamatan terhadap perubahan perilaku dan sikap untuk menilai
perkembangan psikomotorik dan afeksi peserta didik.
b. Ulangan dan/atau penugasan untuk mengukur aspek kognitif peserta didik.

17
F. Pengaturan Laporan Kemajuan Belajar Siswa
1. Kemajuan Belajar Siswa
Kemajuan Belajar Siswa merupakan prestasi belajar siswa secara
keseluruhan yang menjadi indicator kompetensi dan derajat perubahan prilaku
yang bersangkutan. Kompetensi yang harus dikuasai siswa perlu dinyatakan
sedemikian rupa agar dapat dinilai sebagai wujud hasil belajar siswa yang
mengacu pada pengalaman langsung.
Setiap satuan pendidikan selain melakukan perencanaan dan proses
pembelajaran, juga melakukan penilaian hasil pembelajaran sebagai upaya
terlaksananya proses pembelajaran yang efektif dan efisien.
Dalam rangka penilaian hasil belajar (rapor) pada semester satu penilaian
dapat dilakukan melalui ulangan harian, ulangan tengah semester, ulangan akhir
semester, dan dilengkapi dengan tugas-tugas lain seperti pekerjaan rumah (PR),
proyek, pengamatan dan produk. Hasil pengolahan dan analisis nilai tersebut
digunakan untuk mengisi nilai rapor semester satu.
Pada semester dua penilaian dilakukan melalui ulangan harian, ulangan
tengah semester, ulangan kenaikan kelas dan dilengkapi dengan tugas-tugas lain
seperti PR, proyek, pengamatan dan produk. Hasil pengolahan dan analisis nilai
tersebut digunakan untuk mengisi nilai rapor pada semester dua.
Tujuan dan Fungsi Laporan Kemajuan Belajar Siswa dan Hasil Belajar Siswa
a. Tujuan Umum :
1) Menilai pencapaian kompetensi peserta didik
2) Memperbaiki proses pembelajaran
b. Tujuan Khusus
1) Mengetahui kemajuan dan hasil belajar peserta didik
2) Mendiagnosis kesulitan belajar;
3) Memberikan umpan balik/perbaikan proses belajar mengajar;
4) Penentuan kenaikan kelas;
5) Memotivasi belajar siswa dengan cara mengenal dan memahami diri
dan merangsang untuk melakukan usaha perbaikan.
2. Fungsi Penilaian Hasil Belajar
Fungsi penilaian hasil belajar sebagai berikut.
a. Bahan pertimbangan dalam menentukan kenaikan kelas.
b. Umpan balik dalam perbaikan proses belajar mengajar.
18
c. Meningkatkan motivasi belajar siswa.
d. Evaluasi diri terhadap kinerja siswa.

G. Prinsip-prinsip Laporan Kemajuan Belajar Siswa


Dalam melaksanakan penilaian hasil belajar, pendidik perlu memperhatikan
prinsip-prinsip penilaian. Prinsip penilaian Kemajuan Belajar Siswa antara lain:
a. Objective
b. Penilaian Kemajuan Belajar Siswa hendaknya tidak dipengaruhi oleh subyektivitas
penilai, perbedaan latar belakang agama, sosial-ekonomi, budaya, bahasa, gender,
dan hubungan emosional.
c. Transparan/terbuka
d. Penilaian Kemajuan Belajar Siswa terhadap pendidik bersifat terbuka artinya
prosedur penilaian, kriteria penilaian dan dasar pengambilan keputusan terhadap
hasil belajar peserta didik dapat diketahui oleh semua pihak yang berkepentingan.
e. Adil
f. Laporan Kemajuan Belajar Siswa tidak menguntungkan atau merugikan peserta
didik karena berkebutuhan khusus serta perbedaan latar belakang agama, suku,
budaya, adat istiadat, status sosial ekonomi, dan gender.
g. Terpadu
h. Penilaian hasil belajar dan kemajuan belajar Siswa merupakan salah satu
komponen yang tak terpisahkan dari kegiatan pembelajaran.
i. Menyeluruh dan berkesinambungan
j. Penilaian hasil belajar oleh pendidik mencakup semua aspek kompetensi dengan
menggunakan berbagai teknik penilaian yang sesuai, untuk memantau
perkembangan kemampuan peserta didik.
k. Akuntabel
l. Laporan Kemajuan Belajar Siswa dapat dipertanggungjawabkan, baik dari segi
teknik, prosedur, maupun hasilnya.

19
H. Kebijakan Sekolah Dalam Bidang Pengajaran
Kebijakan Sekolah dalam Bidang Pengajaran mengandung serangkaian perbuatan
guru dan siswa atas dasar hubungan timbal balik yang berlangsung dalam situasi
edukatif untuk mencapai tujuan tertentu. Dalam hal ini bukan hanya sekedar
penyampaian pesan berupa materi pembelajaran melainkan penanaman sikap dan nilai
pada diri siswa yang belajar.
Pembelajaran dimaksudkan untuk mengembangkan kemampuan pemahaman
fenomena kehidupan sehari-hari. Materi pembelajaran mencakup konsep-konsep dasar,
pendekatan, metode dan teknik analisis dalam pengkajian berbagai fenomena dan
permasalahan yang ditemui dalam kehidupan nyata dimasyarakat.
Dapat dikatakan bahwa proses pembelajaran pada hakikatnya merupakan proses
komunikasi guru dengan siswa, begitu sebaliknya, namun jika proses ini hanya berjalan
searah saja maka tujuan pembelajaran tidak akan tercapai. Proses pembelajaran
merupakan proses yang melibatkan guru dengan semua komponen tujuan, bahan,
metode, dan alat serta penilaian.
1. Kebijakan sekolah dalam perencanaan pembelajaran
Kebijakan sekolah terhadap pembelajaran dikelas antara lain menyangkut
seperangkat yang harus dibawa oleh guru antara lain:
a. Silabus
b. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran
c. Daftar hadir
2. Kebijakan Sekolah dalam Proses Pembelajaran
a. Proses pembelajaran harus mempunyai tujuan yang jelas
b. Dasar proses pembelajaran adalah suatu yang bersifat eksploratif serta
menemukan bukan pengulangan rutin
c. Proses belajar mengajar hendaknya mampu melayani gaya dan kecepatan
belajar peserta didik yang berbeda-beda
d. Proses belajar mengajar perlu didasarkan atas pengalaman yang sudah dimiliki
peserta didik
e. Bahan yang dipelajari hendaknya bersifat praktis, berhubungan dengan situasi
kehidupan
f. Dalam proses pembelajaran hendaknya mendayagunakan berbagai jenis media
dan sumber belajar yang relevan

20
g. Proses pembelajaran harus melibatkan peserta didik untuk aktif dalam proses
belajar mengajar.

Adapun yang dimaksud dengan tujuan pembelajaran adalah membantu siswa agar
memperoleh berbagai pengalaman dan merubah tingkah laku siswa baik dari segi
kualitas maupun kuantitas. Perubahan tingkah laku yang dimaksud meliputi
pengetahuan yang menuju kearah yang lebih baik.

21
BAB IV
STANDAR PROSES

A. Sistem Perencanaan Pembelajaran


Perencanaan pembelajaran adalah kegiatan memproyeksikan tindakan apa yang
akan dilaksanakan dalam suatu proses belajar mengajar yaitu dengan
mengkoordinasikan komponen-komponen pembeljaran sehingga tujuan pembelajaran,
materi pembelajaran, cara menyampaiakan kegiatan (metode, model dan teknik), serta
bagaimana mengukurnya menjadi jelas dan sistematis, sehingga proses belajar
mengajar menjadi efektif dan efisien.
Perencanaan pembelajaran dapat diartikan sebagai suatu rangkaian yang saling
berhubungan dan saling menunjang antara berbagai unsur atau komponen yang ada
dalam pembelajaran atau dengan pengertian lain yaitu suatu proses, mengatur,
mengkoordinasikan, dan mentapkan unsur-unsur komponen pembelajaran. Unsur dan
kompenen yang dimaksud adalah tujuan, bahan ajar/materi, strategi atau metode, dan
penilaian atau evaluasi.
Berdasarkan Permendiknas No. 65 Tahun 2013 tentang standar proses, bahwa
perencanaan pembelajaran dirancang dalam bentuk silabus dan rencana pelaksanaan
pembelajaran (RPP) yang mengacu pada standar isi.
Perencanaan pembelajaran meliputi penyusunan rencana pelaksanaan
pembelajaran dan penyiapan media dan su’mber belajar, perangkat penilaian
pembelajaran dan skenario pembelajaran. Penyusunan Silabus dan RPP disesuaikan
dengan pendekatan pembelajaran yang digunakan.
1. Silabus
Silabus merupakan acuan penyusunan kerangka pembelajaran untuk setiap bahan
kajian mata pelajaran. Silabus memuat:
a. Identitas mata pelajaran;
b. kelas;
c. Alokasi waktu sesuai dengan jumlah jam pelajaran dalam struktur
kurikulum untuk satu semester atau satu tahun;
d. Kompetensi inti, merupakan gambaran secara kategorial mengenai kompetensi
dalam aspek spiritual, sikap, pengetahuan dan keterampilan yang harus
dipelajari peserta didik untuk suatu jenjang sekolah, kelas dan mata pelajaran;

22
e. Kompetensi dasar, merupakan kemampuan spesifik yang mencakup
pengetahuan dan keterampilan yang terkait muatan atau mata pelajaran;
f. Materi pembelajaran, memuat fakta, konsep, prinsip, dan prosedur yang
relevan, dan ditulis dalam bentuk butir-butir sesuai dengan rumusan indikator
pencapaian kompetensi; dan
g. Kegiatan Pembelajaran, yaitu kegiatan yang dilakukan oleh pendidik dan
peserta didik untuk mencapai kompetensi yang diharapkan.

Silabus dikembangkan berdasarkan Standar Kompetensi Lulusan dan


Standar Isi untuk satuan pendidikan dasar dan menengah sesuai dengan pola
pembelajaran pada setiap tahun ajaran tertentu.Silabus digunakan sebagai acuan
dalam pengembangan rencana pelaksanaan pembelajaran.

2. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran


Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) adalah rencana kegiatan
pembelajaran tatap muka untuk satu pertemuan atau lebih. RPP dikembangkan
dari silabus untuk mengarahkan kegiatan pembelajaran peserta didik dalam upaya
mencapai Kompetensi Dasar (KD).
Setiap pendidik pada satuan pendidikan berkewajiban menyusun RPP
secara lengkap dan sistematis agar pembelajaran berlangsung secara interaktif,
inspiratif, menyenangkan, menantang, efisien, memotivasi peserta didik untuk
berpartisipasi aktif, serta memberikan ruang yang cukup bagi prakarsa, kreativitas,
dan kemandirian sesuai dengan bakat, minat, dan perkembangan fisik serta
psikologis peserta didik. RPP disusun berdasarkan KD atau subtemayang
dilaksanakan dalam satu kali pertemuan atau lebih.
Dalam pedoman umum pembelajaran untuk penerapan Kurikulum 2013
disebutkan bahwa rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) adalah rencana
pembelajaran yang dikembangkan secara rinci dari suatu materi pokok atau tema
tertentu yang mengacu pada silabus.
Komponen RPP tahun 2013 mencakup:
a. Satuan Pendidikan;
b. Identitas mata pelajaran atau tema/subtema;
c. Kelas/semester;
d. Materi pokok;
23
e. Alokasi waktu;
f. Kompetensi Inti;
g. Kompetensi dasar dan indikator pencapaian kompetensi;
h. Tujuan Pembelajaran;
i. Materi pembelajaran;
j. Metode pembelajaran;
k. Media pembelajaran;
l. Sumber belajar, dapat berupa buku, media cetak dan elektronik, alam sekitar,
atau sumber belajar lain yang relevan;
m. Langkah-langkah pembelajaran dilakukan melalui tahapan pendahuluan, inti,
dan penutup; dan
n. Penilaian hasil pembelajaran.

3. Prinsip-prinsip Pengembangan Perencanaan Pembelajaran Menurut


Kurikulum 2013
Beberapa prinsip penting yang harus diperhatikan saat mengembangkan atau
menyusun RPP adalah sebagai berikut.
a. RPP disusun oleh guru sebagai terjemahan dari ide kurikulum dan berdasarkan
silabus yang telah dikembangkan di tingkat nasional ke dalam bentuk
rancangan proses pembelajaran untuk direalisasikan dalam pembelajaran. Jadi
dalam hal ini guru harus mampu menterjemahkan ide-ide yang dimuat dalam
Kurikulum 2013. Penerjemahan ide-ide didasarkan pada silabus yang telah
disiapkan oleh pemerintah pusat dalam hal ini departemen pendidikan dan
kebudayaan. Kemampuan menerjemahkan ide akan terlihat saat guru
mengembangkan RPP dan menyesuaikan apa yang dinyatakan dalam silabus
dengan kondisi di satuan pendidikan baik kemampuan awal peserta didik,
minat, motivasi belajar, bakat, potensi, kemampuan sosial, emosi, gaya belajar,
kebutuhan khusus, kecepatan belajar, latar belakang budaya, norma, nilai,
dan/atau lingkungan peserta didik.
b. RPP yang dibuat selalu mengedepankan perencanaan pembelajaran yang
nantinya dalam proses belajar mengajar akan mendorong partisipasi aktif
siswa. RPP yang dibuat tidak boleh menyimpang dari tujuan Kurikulum 2013
yaitu untuk menghasilkan siswa sehingga menjadi manusia yang mandiri dan
tak berhenti belajar (pebelajar sepanjang hayat/lifelong learner), proses
24
pembelajaran yang berpusat pada siswa (student centered) sehingga dapat
mengembangkan motivasi, minat, rasa ingin tahu (curiousity), kreativitas,
inisiatif, inspirasi, kemandirian, semangat belajar, keterampilan belajar dan
kebiasaan belajar.
c. Pengembangan RPP yang baik akan mengedepankan proses pembelajaran
yang mengembangkan budaya membaca dan menulis pada diri peserta didik.
Proses pembelajaran dalam RPP dirancang untuk mengembangkan kegemaran
membaca, pemahaman beragam bacaan, dan berekspresi dalam berbagai
bentuk tulisan.
d. Di dalam RPP terdapat cara-cara dan langkah-langkah yang dapat dilakukan
oleh guru untuk memberikan umpan balik (feedback) dan tindak lanjut (follow-
up). RPP memuat rancangan program pemberian umpan balik positif (positive
feedback), penguatan (reinforcement), pengayaan (enrichment), dan remidi.
Pemberian pembelajaran remidi harus dilakukan guru setiap saat setelah suatu
ulangan atau ujian dilakukan, hasilnya dianalisis, dan kelemahan setiap peserta
didik dapat teridentifikasi. Pemberian pembelajaran diberikan sesuai dengan
kelemahan peserta didik.
e. Perancangan RPP memperhatikan keterkaitan dan keterpaduan antara materi-
materi pembelajaran yang satu dengan materi pembelajaran yang lainnya. RPP
harus sedemikian rupa sehingga keterkaitan dan keterpaduan antara KI dan
KD, materi pembelajaran, kegiatan pembelajaran, penilaian, dan sumber
belajar menjadi satu kesatuan utuh berbentuk pengalaman belajar yang
bermakna bagi siswa. RPP disusun dengan mengakomodasikan pembelajaran
tematik, keterpaduan lintas matapelajaran untuk sikap dan keterampilan, dan
keragaman budaya.
f. Menerapkan teknologi informasi dan komunikasi. RPP disusun dengan
mempertimbangkan penerapan teknologi informasi dan komunikasi secara
terintegrasi, sistematis, dan efektif sesuai dengan situasi dan kondisi.

B. Sistem Pelaksanaan Pembelajaran


Dalam penyusunan sistem pelaksanaan pembelajaran, SMA Negeri 2 Magelang
menggunakan Kurikulum 2013 sebagai pedoman. Proses pembelajaran pada Kurikulum
2013 untuk semua jenjang dilaksanakan dengan menggunakan pendekatan ilmiah
(saintifik). Langkah-langkah pendekatan ilmiah (scientific appoach) dalam proses
25
pembelajaran meliputi menggali informasi melaui pengamatan, bertanya, percobaan,
kemudian mengolah data atau informasi, menyajikan data atau informasi, dilanjutkan
dengan menganalisis, menalar, kemudian menyimpulkan, dan mencipta. Untuk mata
pelajaran, materi, atau situasi tertentu, sangat mungkin pendekatan ilmiah ini tidak
selalu tepat diaplikasikan secara prosedural. Pada kondisi seperti ini, tentu saja proses
pembelajaran harus tetap menerapkan nilai-nilai atau sifat-sifat ilmiah dan menghindari
nilai-nilai atau sifat-sifat nonilmiah. Pendekatan saintifik dalam pembelajaran
disajikan sebagai berikut:
1. Mengamati (observasi)
Metode mengamati mengutamakan kebermaknaan proses pembelajaran
(meaningfull learning). Metode ini memiliki proses keunggulan tertentu, seperti
menyajikan media objek secara nyata, peserta didik senang dan tertantang, dan
mudah pelaksanaannya. Metode mengamati sangat bermanfaat bagi pemenuhan
rasa ingin tahu peserta didik. Sehingga proses pembelajaran memiliki
kebermaknaan yang tinggi. Kegiatan mengamati dalam pembelajaran sebagaimana
disampaikan dalam Permendikbud Nomor 81A/2013, hendaklah guru membuka
secara luas dan bervariasi kesempatan peserta didik untuk melakukan pengamatan
melalui kegiatan: melihat, menyimak, mendengar, dan membaca. Guru
memfasilitasi peserta didik untuk melakukan pengamatan, melatih mereka untuk
memperhatikan (melihat, membaca, mendengar) hal yang penting dari suatu benda
atau objek. Adapun kompetensi yang diharapkan adalah melatih kesungguhan,
ketelitian, dan mencari informasi.
2. Menanya
Dalam kegiatan mengamati, guru membuka kesempatan secara luas kepada
peserta didik untuk bertanya mengenai apa yang sudah dilihat, disimak, dibaca atau
dilihat. Guru perlu membimbing peserta didik untuk dapat mengajukan pertanyaan:
pertanyaan tentang hasil pengamatan objek yang konkrit sampai kepada yang
abstrak berkenaan dengan fakta, konsep, prosedur, atau pun hal lain yang lebih
abstrak. Pertanyaan yang bersifat faktual sampai kepada pertanyaan yang bersifat
hipotetik. Dari situasi di mana peserta didik dilatih menggunakan pertanyaan dari
guru, masih memerlukan bantuan guru untuk mengajukan pertanyaan sampai ke
tingkat di mana peserta didik mampu mengajukan pertanyaan secara mandiri. Dari
kegiatan kedua dihasilkan sejumlah pertanyaan. Melalui kegiatan bertanya
dikembangkan rasa ingin tahu peserta didik. Semakin terlatih dalam bertanya maka
26
rasa ingin tahu semakin dapat dikembangkan. Pertanyaan terebut menjadi dasar
untuk mencari informasi yang lebih lanjut dan beragam dari sumber yang
ditentukan guru sampai yang ditentukan peserta didik, dari sumber yang tunggal
sampai sumber yang beragam.
Kegiatan “menanya” dalam kegiatan pembelajaran sebagaimana disampaikan
dalam Permendikbud Nomor 81a Tahun 2013, adalah mengajukan pertanyaan
tentang informasi yang tidak dipahami dari apa yang diamati atau pertanyaan untuk
mendapatkan informasi tambahan tentang apa yang diamati (dimulai dari
pertanyaan faktual sampai ke pertanyaan yang bersifat hipotetik). Adapun
kompetensi yang diharapkan dalam kegiatan ini adalah mengembangkan
kreativitas, rasa ingin tahu, kemampuan merumuskan pertanyaan untuk
membentuk pikiran kritis yang perlu untuk hidup cerdas dan belajar sepanjang
hayat.
3. Mengumpulkan Informasi
Kegiatan “mengumpulkan informasi” merupakan tindak lanjut dari bertanya.
Kegiatan ini dilakukan dengan menggali dan mengumpulkan informasi dari
berbagai sumber melalui berbagai cara. Untuk itu peserta didik dapat membaca
buku yang lebih banyak, memperhatikan fenomena atau objek yang lebih teliti,
atau bahkan melakukan eksperimen. Dari kegiatan tersebut terkumpul sejumlah
informasi. Dalam Permendikbud Nomor 81a Tahun 2013, aktivitas
mengumpulkan informasi dilakukan melalui eksperimen, membaca sumber lain
selain buku teks, mengamati objek/ kejadian/, aktivitas wawancara dengan nara
sumber dan sebagainya. Adapun kompetensi yang diharapkan
adalah mengembangkan sikap teliti, jujur,sopan, menghargai pendapat orang lain,
kemampuan berkomunikasi, menerapkan kemampuan mengumpulkan informasi
melalui berbagai cara yang dipelajari, mengembangkan kebiasaan belajar dan
belajar sepanjang hayat.
4. Mengasosiasikan/ Mengolah Informasi/Menalar
Kegiatan “mengasosiasi/ mengolah informasi/ menalar” dalam kegiatan
pembelajaran sebagaiman disampaikan dalam Permendikbud Nomor 81a Tahun
2013, adalah memproses informasi yang sudah dikumpulkan baik terbatas dari
hasil kegiatan mengumpulkan/eksperimen maupun hasil dari kegiatan mengamati
dan kegiatan mengumpulkan informasi. Pengolahan informasi yang dikumpulkan
dari yang bersifat menambah keluasan dan kedalaman sampai kepada pengolahan
27
informasi yang bersifat mencari solusi dari berbagai sumber yang memiliki
pendapat yang berbeda sampai kepada yang bertentangan. Kegiatan ini dilakukan
untuk menemukan keterkaitan satu informasi dengan informasi lainya, menemukan
pola dari keterkaitan informasi tersebut. Adapun kompetensi yang diharapkan
adalah mengembangkan sikap jujur, teliti, disiplin, taat aturan, kerja keras,
kemampuan menerapkan prosedur dan kemampuan berpikir induktif serta deduktif
dalam menyimpulkan.
Aktivitas ini juga diistilahkan sebagai kegiatan menalar, yaitu proses berfikir
yang logis dan sistematis atas fakta-kata empiris yang dapat diobservasi untuk
memperoleh simpulan berupa pengetahuan. Aktivitas menalar dalam konteks
pembelajaran pada Kurikulum 2013 dengan pendekatan ilmiah banyak merujuk
pada teori belajar asosiasi atau pembelajaran asosiatif. Istilah asosiasi dalam
pembelajaran merujuk pada kemamuan mengelompokkan beragam ide dan
mengasosiasikan beragam peristiwa untuk kemudian memasukannya menjadi
penggalan memori.
Selama mentransfer peristiwa-peristiwa khusus ke otak, pengalaman
tersimpan dalam referensi dengan peristiwa lain. Pengalaman-pengalaman yang
sudah tersimpan di memori otak berelasi dan berinteraksi dengan pengalaman
sebelumnya yang sudah tersedia.
5. Mengkomunikasikan
Pada pendekatan scientific guru diharapkan memberi kesempatan kepada
peserta didik untuk mengkomunikasikan apa yang telah mereka pelajari. Kegiatan
ini dapat dilakukan melalui menuliskan atau menceritakan apa yang ditemukan
dalam kegiatan mencari informasi, mengasosiasikan dan menemukan pola. Hasil
tersebut disampikan di kelas dan dinilai oleh guru sebagai hasil belajar peserta
didik atau kelompok peserta didik tersebut. Kegiatan “mengkomunikasikan” dalam
kegiatan pembelajaran sebagaimana disampaikan dalam Permendikbud
Nomor 81a Tahun 2013, adalah menyampaikan hasil pengamatan, kesimpulan
berdasarkan hasil analisis secara lisan, tertulis, atau media lainnya.
Adapun kompetensi yang diharapkan dalam kegiatan ini adalah
mengembangkan sikap jujur, teliti, toleransi, kemampuan berpikir sistematis,
mengungkapkan pendapat dengan singkat dan jelas, dan mengembangkan
kemampuan berbahasa yang baik dan benar.

28
C. Sistem Supervisi Pembelajaran
1. Pedoman Supervisi Akademik
Untuk memantau pelaksanaan proses pembelajaran di SMA Negeri 2
Magelang yang terarah, terprogram dan berkesinambungan diatur pedoman
supervisi akademik sebagai berikut:
a. Supervisi sebagai salah satu dari pengawasan proses pembelajaran meliputi
aspek pemantauan dan supervisi.
b. Supervisi proses pembelajaran meliputi tahap perencanaan, pelaksanaan dan
penilaian hasil pembelajran.
c. Supervisi proses pembelajaran diselenggarakan dengan cara pemberian
contoh, diskusi, pelatihan dan konsultasi.
d. Supervisi dilakukan oleh kepala sekolah dan pengawas satuan pendidikan.
e. Kepala sekolah wajib melakukan supervisi akademik kepada guru-guru
sekurang-kurangnya delapan kali dalam satu semester.
f. Dalam kegiatan supervisi akademik, kepala sekolah dapat menugasi guru
untuk melakukan tugas sebagai penyedia.
g. Hasil supervisi yang dilakukan kepala sekolah ditindak lanjuti untuk
dilaporkan ke pengawas SMA.
2. Susunan Petugas Supervisi Akademik
Susunan petugas supervisi akademik di SMA Negeri 2 Magelang semester 1 tahun
pelajaran 2018/2019 yaitu:

Penanggung Jawab : Drs. Agung Mahmudi Ariyanto, M.Hum.


Petugas Supervisi : 1. Drs. Sartono Jaya
2. Dra. Meinani Dwi Setyowati, M.Pd.Si.
3. Oyik Widiyati, S.Pd.
4. R Edy Setyowanto Wijaya, S.Pd.

5. Drs. Martinus Ambar Waluyo


6. Sri Suyamti, S.Pd., M.Pd.
7. Drs. Musyaffa’, M.Pd.I
8. Dra. Gandhy Rudy Mardiwiyuni
9. Drs. Valentinus Naryoso

29
3. Program Supervisi
Program supervisi di SMA Negeri 2 Magelang semester gasal tahun pelajaran
2018/2019 yaitu:
No. Tanggal Kegiatan
1 16 Juli 2018 a. Pengarahan kepala sekolah untuk semua guru guna
melengkapi perangkat KBM
b. Memberi informasi pelaksanaan supervisi
c. Memberi informasi perangkat supervisi
d. Memberi informasi perangkat yang disediakan guru
dalam rangka supervisi
2 16 Juli 2018 a. Pengarahan kepala sekolah pada supervisor tentang
rencana persiapan supervisi.
b. Persiapan perangkat supervisi
3 3 September a. Pelaksanaan Supervisi
– 12 Oktober Pelaksana Supervisi atau Supervisor:
2018 1) Drs. Agung Mahmudi Ariyanto, M. Hum.
2) Dra.Meinani Dwi Setyowati, M.Pd., Si.
3) Oyik Widiyati, S.Pd.
4) Drs. Sartono Jaya
5) Drs. Martinus Ambar Waluyo
6) R Edy Setyowanto Wijaya, S.Pd.
7) Sri Suyamti, S.Pd., M.Pd.
8) Drs. Musyaffa’, M.Pd.I
9) Dra. Gandhy Rudy Mardiwiyuni
10) Drs. Valentinus Naryoso
4 November
Laporan Hasil Supervisi
2018

30
No. Nama Supervisor Nama Guru yang Disupervisi

1 Drs. Agung Mahmudi 1. Dra. Meinani Dwi Setyowati, M.Pd., Si.


Ariyanto, M.Hum. 2. Oyik Widiyati, S.Pd.
3. Drs. Sartono Jaya
4. Drs. Martinus Ambar Waluyo
5. R Edy Setyowanto Wijaya, S.Pd.
6. Sri Suyamti, S.Pd., M.Pd.
7. Drs. Musyaffa’, M.Pd.I
8. Dra. Gandhy Rudy Mardiwiyuni
9. Drs. Valentinus Naryoso

2 Dra. Meinani Dwi 1. Drs. Wijayanto Hadi


Setyowati, M.Pd., Si. 2. Triyono, S.Pd.
3. Dra. Nuli Mursirini
4. Riyanto, S.Pd.
5. Kumar Pujiyati, S,Pd.

3 Oyik Widiyati, S.Pd. 1. Siti Maksumah, S.Pd.


2. Dwi Hendro Noveantoro, SP.
3. Dra. Widyarini
4. Eko Yanuarto, S.Pd.
5. Vistor, S,Pd.
6. Gigih Sasmita Aji, S.Pd.

4 Drs. Sartono Jaya 1. Priyo Wahyu Setyanto, S.Pd.


2. Lina Parvita, S.Pd.
3. Drs. Badru Zaman
4. Siti Khotidjah, S.Pd.
5. Didik Setyo Prayogo, S.Pd.

5 Sri Suyamti, S.Pd., M.Pd. 1. Siti Rosidah, S,Pd.


2. Tri Rahmawati, S.Pd.
3. Dra. Sri Suryati
4. Nining Setyowati, S.Pd.

31
5. Sandika Priyatmoko, S.Pd.
6. Dra. Endang Purwaningsih

6 Drs. Martinus Ambar 1. Prihanto Budi, S.Pd.


Waluyo 2. Supriyatminingsih, S.Pd.
3. Lilin Rosiani, S.Pd.
4. Rahmawati Laela R, S.S.
5. Endah Yuli Astuti, S.Pd.
6. Y. Cahyo Adi

7 R Edy Setyowanto 1. Dra. Istiyatun Rahayu, M.Pd.


Wijaya, S.Pd. 2. Dra. Atik Sukocahyani
3. Retno Budi Astuti, S.Pd.
4. A. Sarwadi, S.Pd.
5. Dra. Arumi Fauzia Hafni

8 Drs. Musyaffa’ 1. Drs. M. Basir


2. Martyas, S.Ag.
3. Christina Eka Yuliati, S.Pd.
4. Djumadi, S.Pd.
5. Dra. Ayu Muliawati

9 Drs. Valentinus Naryoso 1. Dra. Herawati


2. Sri Pujiani, S.Pd.
3. Prijadji, S.Pd.
4. Corona Kristin H, S.Pd.

10 Dra. Gandhy Rudy 1. Puji Astuti, S.Pd.


Mardiwiyuni 2. Zahzahah, S.Pd.
3. Endah Yekti Murwheni, S.Pd.
4. Ida Nurkhayati, S.Kom.
5. Nanik Nirmala C, S.Sn.
6. Rima Restuning P, S.Pd.

32
4. Jadwal Supervisi Guru Semester Gasal Tahun Pelajaran 2018/2019
Jam Mata
No. Hari Tanggal Kelas Nama Guru Supervisor
Ke- Pelajaran
1 3 September Drs. Agung Mahmudi
Senin 2-3 X MIPA 3 B. Indonesia Drs. Sartono Jaya
2018 Ariyanto, M.Hum.
2 3 September
Senin 2-3 X IPS 2 Ekonomi Siti Rosidah, SE Sri Suyamti, S.Pd., M.Pd.
2018
3 3 September R Eddy Setyowanto Wijaya, Drs. Agung Mahmudi
Senin 4-5 XII MIPA 2 B. Inggris
2018 S.Pd. Ariyanto, M.Hum.
4 3 September Drs. Martinus Ambar
Senin 2-3 XI MIPA 2 Matematika Endah Yuli Astuti, S.Pd.
2018 Waluyo
5 3 September Drs. Martinus Ambar
Senin 4-5 XI MIPA 1 Matematika Supriyatminingsih, S.Pd
2018 Waluyo
6 3 September
Senin 2-3 XII MIPA 1 Biologi Siti Maksumah, S.Pd. Oyik Widiyati, S.Pd.
2018
7 3 September R Eddy Setyowanto Wijaya,
Senin 7-8 X MIPA 1 B. Inggris Retno Budi Astuti, S.Pd.
2018 S.Pd.
8 4 September Drs. Martinus Ambar
Selasa 1-2 X MIPA 5 Matematika Drs. Prihanto Budi
2018 Waluyo
9 4 September Drs. Agung Mahmudi
Selasa 1-2 XII MIPA 4 Agama Islam Drs. Musyaffa’, M.Pd.I
2018 Ariyanto, M.Hum.

33
10 4 September Drs. Agung Mahmudi
Selasa 3-4 XI IPS 1 Ekonomi Sri Suyamti, S.Pd., M.Pd.
2018 Ariyanto, M.Hum.
11 4 September
Selasa 5-6 X IPS 3 Sosiologi Dra. Herawati Peni Sayekti Drs. Valentinus Naryoso
2018
12 4 September
Selasa 5-6 X IPS 2 B. Prancis Dra. Arumi Fauzia Hafni R Eddy S Wijaya, S.Pd.
2018
13 4 September
Selasa 5-6 X MIPA 3 Penjaskesor Gigih Sasminto, S.Pd. Oyik Widiyati, S.Pd.
2018
14 4 September Drs. Agung Mahmudi
Selasa 7-8 XII IPS 2 Sosiologi Drs. Valentinus Naryoso
2018 Ariyanto, M.Hum.
15 4 September Dra. Meinani Dwi S,
Selasa 7-8 XI MIPA 2 Kimia Kumar Pujiati, S.Pd.
2018 M.Pd.Si
16 5 September Drs. Agung Mahmudi
Rabu 1-2 XII MIPA 4 Matematika Drs. Martinus Ambar Waluyo
2018 Ariyanto, M.Hum.
17 5 September Drs. Agung Mahmudi
Rabu 3-4 XI MIPA 2 Fisika Dra. Meinani Dwi S, M.Pd.Si
2018 Ariyanto, M.Hum.
18 5 September
Rabu 3-4 XII IPS 1 Pesjaskesor Vistor Syapri Maulana, S.Pd. Oyik Widiyati, S.Pd.
2018
19 5 September Drs. Agung Mahmudi
Rabu 5-6 XII MIPA 5 Biologi Oyik Widiyati, S.Pd.
2018 Ariyanto, M.Hum.
20 Rabu 5 September 5-6 XII MIPA 6 Matematika Lilin Rosiani, S.Pd. Drs. Martinus Ambar

34
2018 Waluyo
21 5 September
Rabu 7-8 XI MIPA 4 Sejarah Sri Pujiani, S.Pd. Drs. Valentinus Naryoso
2018
22 5 September R Eddy Setyowanto Wijaya,
Rabu 7-8 XI IPS 3 B. Inggris A. Sarwadi, S.Pd.
2018 S.Pd.
23 5 September Dra. Meniani Dwi S,
Rabu 7-8 XII MIPA 3 Fisika Drs. Wijayanto Hadi
2018 M.Pd.Si
24 6 September Dra. Meniani Dwi S,
Kamis 1-2 X MIPA 4 Fisika Triyono, S.Pd.
2018 M.Pd.Si
25 6 September R Eddy Setyowanto Wijaya,
Kamis 1-2 X IPS 2 B. Inggris Dra. Atik Sukocahyani
2018 S.Pd.
26 6 September Dra Gandhy Rudy
Kamis 3-4 XII MIPA 2 Seni Budaya Rima Restuning
2018 Mardiwiyuni
27 6 September
Kamis 3-4 XII MIPA 5 Penjaskesor Eko Yanuarto, S.Pd. Oyik Widiyati, S.Pd.
2018
28 6 September Dra Gandhy Rudy
Kamis 5-6 X IPS 1 Seni Budaya Nirmala Dewi
2018 Mardiwiyuni
29 6 September
Kamis 5-6 XII IPS 3 Geografi Dra. Sri Suryati Sri Suyamti, S.Pd., M.Pd.
2018
30 6 September
Kamis 7-8 XI MIPA 4 Agama Drs. M. Basir Drs. Musyaffa’, M.Pd.I
2018

35
31 7 September Drs. Martinus Ambar
Jumat 1-2 X MIPA 4 Matematika Y. Cahyo Adi
2018 Waluyo
32 7 September
Jumat 2 XI MIPA 1 Agama Kristen Djumadi, STH Drs. Musyaffa’, M.Pd.I
2018
33 7 September
Jumat 4 X IPS 2 Agama Katolik Christina Eka Yuliati, S.Pd. Drs. Musyaffa’, M.Pd.I
2018
34 7 September
Jumat 3-4 XI MIPA 5 B. Indonesia Lina Parvita, S.Pd. Drs. Sartono
2018
35 7 September Corona Kristin H, S.Pd.
Jumat 6-7 X IPS 3 Sejarah Drs. Valentinus Naryoso
2018 M.Pd.
36 10 September Dra. Gandhy Rudy
Senin 2 XI MIPA 3 BK Zahzahah, S.Pd.
2018 Mardiwiyuni
37 10 September Dra. Gandhy Rudy Drs. Agung Mahmudi
Senin 6 XI MIPA 6 BK
2018 Mardiwiyuni Ariyanto, M.Hum.
38 10 September
Senin 7-8 XI MIPA 2 B. Jawa Siti Khodijah, S.Pd. Drs. Sartono
2018
39 10 September Dra. Meniani Dwi S,
Senin 9-10 XII MIPA 6 Kimia Dra. Nuli Mursirini
2018 M.Pd.Si
40 12 September
Rabu 3-4 XI MIPA 1 Biologi Dra. Widyorini Oyik Widiyati, S.Pd.
2018
41 Rabu 12 September 5-6 XII MIPA 4 B. Indonesia Drs. Badru Zaman Dra. Sartono

36
2018
42 13 September Drs. Agung Mahmudi
Kamis 5-6 XI MIPA 1 PPKn Tri Rahmawati, S.Pd.
2018 Ariyanto, M.Hum.
43 14 September
Jumat 3-4 X IPS 1 Sejarah Sandika, S.Pd. Sri Suyamti, S.Pd., M.Pd.
2018
44 14 September
Jumat 3-4 XI IPS 1 B. Jawa Didik Setyo Prayogo, S.Pd. Drs. Sartono
2018
45 14 September
Jumat 6-7 XII IPS 2 Sejarah Prijadji, S.Pd., M.Pd. Drs. Valentinus Naryono
2018
46 14 September Dra. Meniani Dwi S,
Jumat 7 X MIPA 1 Kimia Riyanto, S.Pd.
2018 M.Pd.Si
47 17 September
Senin 2-3 XII IPS 2 Agama Hindu Dra. Ida Ayu Muliawati Drs. Musyaffa’, M.Pd.I
2018
48 17 September
Senin 7-8 XI MIPA 1 B. Indonesia Priyo Wahyu S, S.Pd. Drs. Sartono
2018
49 17 September R Eddy Setyowanto Wijaya,
Senin 7-8 XII IPS 1 B. Inggris Dra. Istiyatun Rahayu, M.Pd.
2018 S.Pd.
50 18 September R Eddy Setyowanto Wijaya,
Selasa 1-2 X IPS 3 Geografi Nining Setyowati, S.Pd.
2018 S.Pd.
51 18 September
Selasa 5-6 X MIPA 4 Biologi Dwi Hendro N, S.P Oyik Widiyati, S.Pd.
2018

37
52 18 September
Selasa 7-8 X IPS 2 Agama Islam Martyas, S.Ag Drs. Musyaffa’, M.Pd.I
2018
53 18 September
Selasa 9-10 XII MIPA 5 PPKn Dra. Endang Purwaningsih Sri Suyamti, S.Pd., M.Pd.
2018
54 19 September Dra Gandhy Rudy
Rabu 1 X IPS 2 TIK Ida Nur Khayati, S.Kom.
2018 Mardiwiyuni
20 September Dra Gandhy Rudy
55 Kamis 9 XII IPS 1 BK Puji Astuti, S.Pd.
2018 Mardiwiyuni
21 September Dra Gandhy Rudy
56 Jumat 7 X MIPA 4 BK Dra. Endah Yekti Murweni
2018 Mardiwiyuni

38
5. Lembar Observasi Supervisi
No. Aspek yang Diamati 1 2 3 4 5 Keterangan
A. Perencanaan Proses
Pembelajaran
Apakah Guru Menyusun
Silabus?
Identitas mata pelajaran atau
tema pelajaran
Standar kompetensi
Kompetensi dasar
Materi pembelajaran
Kegiatan pembelajaran
Indikator pencapaian
kompetensi
Penilaian
Alokasi waktu
Sumber belajar
B. Menyusun RPP
Identitas mata pelajaran
Standar kompetensi
Kompetensi dasar
Indikator pencapaian
kompetensi
Tujuan pembelajaran
Materi ajar
Alokasi waktu
Metode pembelajaran
Kegiatan pembelajaran
1) Pendahuluan
2) Inti
3) Penutup
Penilaian hasil belajar
Sumber belajar

39
C. Pelaksanaan Proses
Pembelajaran
Persyaratan pelaksanaan
proses pembelajaran
Pelaksanaan pembelajaran
D. Penilaian Hasil Belajar
E. Pengawasan Proses
Pembelajaran

Keterangan
76% -100%
A : Baik sekali
56%-75%
B : Baik
26%-55%
C : Cukup
0%-25%
D : Kurang

6. Instrumen Supervisi Kunjungan Kelas

INSTRUMEN SUPERVISI KUNJUNGAN KELAS

1. Nama Guru : ………………………………


2. Sekolah : ………………………………
3. Kelas, Semester : ………………………………
4. Identitas Mata Pelajaran : ………………………………
5. Standar Kompetensi : ………………………………
6. Kompetensi Dasar : ………………………………
7. Hari, Tanggal : ………………………………

40
No. KRITERIA NILAI
URAIAN KEGIATAN
1 2 3 4
1. Menjelaskan tujuan dan kompetensi dasar
Manyampaikan cakupan materi dan uraian
2.
kegiatan sesuai dengan silabus
Menjelaskan isi kegiatan kepada
3.
siswa/langkah kegiatan
Menggunakan ekspresi dalam berkomunikasi
4.
dengan siswa
Menggunakan respon siswa dalam
5.
menyelenggarakan kegiatan
Menggunakan media dan alat pembelajaran
6.
yang sesuai dengan tujuan
Menyelenggarakan kegiatan dengan urutan
7.
yang logis
Menggunakan berbagai metode dalam
8.
menjelaskan isi kegiatan
Membimbing siswa dalam mengikuti
9.
kegiatan secara individual maupun kelompok
Memberikan banyak kesempatan kepada
10. siswa untuk berpartisipasi dalam kegiatan
yang dilaksanakan
11. Memberikan penguatan kepada siswa
Melaksanakan penilaian selama
12.
kegiatanberlangsung
13. Menutup kegiatan dengan tepat
14. Memberikan tugas/PR
JUMLAH NILAI RIIL = ……..
JUMLAH NILAI IDEAL = …….. KLASIFIKASI
NILAI PRESTASI = …….. ………………

41
D. Sistem Evaluasi Pembelajaran
Evaluasi pembelajaran dilakukan secara berkesinambungan yang bertujuan untuk
memantau proses dan kemajuan belajar peserta didik serta untuk meningkatkan
efektivitas kegiatan pembelajaran. Evaluasi pembelajaran peserta didik dilaksanakan
secara terencana dan berkesinambungan melalui berbagai kegiatan ulangan dan ujian.
Evaluasi selama proses pembelajaran berlangsungdilakukan secara periodik melalui;
ulangan harian, ulangan tengah semester, ulangan akhir semester, ulangan akhir
semester dan ulangan kenaikan kelas.
1. Prinsip dan Teknik Evaluasi Pembelajaran
1) Evaluasi hasil belajar didasarkan pada prinsip-prinsip sebagai berikut:
a. Sahih, didasarkan pada data yang mencerminkan kemampuan yang akan
diukur.
b. Objektif, menggunakan prosedur dan kriteria penilaian yang jelas.
c. Adil, tidak dipengaruhi oleh kondisi atau alasan tertentu yang dapat
merugikan peserta didik, misalnya: kondisi fisik, agama, suku, budaya,
adat, status sosial atau gender.
d. Terpadu, tidak terpisahkan dari kegiatan pembelajaran.
e. Terbuka, prosedur dan dasar pengambilan keputusan yang digunakan
dalam penilaian harus diketahui oleh pihak yang berkepentingan.
f. Menyeluruh dan berkesinambungan, dalam arti semua indikator ditagih,
kemudian hasilnya dianalisis untuk menentukan kompetensi dasar yang
telah dimiliki dan belum, serta mengetahui kesulitan peserta didik.
g. Sistematis, terencana,bertahap dan mengikuti langkah-langkah baku.
h. Beracuan kriteria, menilai apa yang bisa dilakukan peserta didik setelah
mengikuti proses pembelajaran dan bukan untuk menentukan
posisi/ranking seseorang terhadap kelompoknya.
i. Akuntabel, dapat dipertanggungjawabkan baik dari segi teknik, prosedur
maupun hasilnya.
2) Penilaian hasil belajar oleh pendidik menggunakan berbagai teknik penilaian
berupa; tes, observasi, penugasan perseorangan atau kelompok dan bentuk lain
yang sesuai dengan karakteristik kompetensi dan tingkat perkembangan
peserta didik, seperti:
a. Teknik tes berupa tes tertulis, tes lisan dan tes praktik.

42
b. Teknik observasi atau pengamatan selama proses pembelajaran
berlangsung dan/atau di luar kegiatan pembelajaran.
c. Teknik penugasan baik perseorangan maupun kelompok dapat berbentuk
tugas rumah dan/atau proyek.

Pedoman penilaian
Nilai Raport
a. Raport Tengah Semester = (rata-rata ulangan harian + rata-rata tugas+
UTS)/3
→ Ulangan Harian = nilai ulangan harian yang sudah diremidi.
b. Raport Semester = (nilai raport tengah semester + rata-rata
ulangan harian + rata-rata tugas + UAS atau UKK)/4

2. Ketentuan Penilaian
Penilaian berdasarkan konversi Kurikulum 2013.
KONVERSI NILAI
NILAI PRED NILAI PRED SIKAP
INTERVAL
PENGETAHUAN KETRAMPILAN
96 s/d 100 4.00 A 4.00 A Sangat baik

91 s/d 95 3.66 A- 3.66 A- (SB)

86 s/d 90 3.33 B+ 3.33 B+


81 s/d 85 3.00 B 3.00 B Baik (B)

76 s/d 80 2.66 B- 2.66 B-


71 s/d 75 2.33 C+ 2.33 C+
66 s/d 70 2.00 C 2.00 C Cukup (C)

61 s/d 65 1.66 C- 1.66 C-


65 s/d 60 1.33 D+ 1.33 D+ Kurang (D)
... s/d 55 1.00 D 1.00 D

a. Ulangan Harian
1) Ulangan harian disusun oleh guru mata pelajaran pada saat penyusunan
silabus yang penjabarannya merupakan bagian dari rencana pelaksanaan
pembelajaran.

43
2) Ulangan harian dilaksanakan oleh guru mata pelajaran setelah
menyelesaikan satu KD atau lebih.
3) Ulangan harian berupa tes berbentuk soal tertulis dan atau tes lisan maupun
unjuk kerja dengan rentang nilai kuantitatif 0 sampai dengan 100.
4) Hasil ulangan harian diinformasikan/dikembalikan kepada peserta didik
dengan diberikan komentar oleh masing-masing guru dan ditanda tangani
oleh orang tua sebelum diadakan ulangan harian berikutnya.
5) Peserta didik yang belum mencapai KKM harus mengikuti kegiatan
remidial teaching dilanjutkan dengan remidi tes, siswa yang sudah tuntas
berhak mendapatkan kegiatan pengayaan.
6) KI 4 : Mengolah, menalar dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah
abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah
secra mandiri da mampu menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan.
7) Kegiatan remidial dilakukan paling banyak dua kali. Apabila ulangan
harian belum tuntas diberikan kesempatan mengikuti remidi pembelajaran
dan diakhiri dengan remidi tes sampai 2 kali kesempatan, jika belum tuntas
diberikan nilai yang terbaik diantara 3 kali ulangan harian tersebut.
b. Ulangan Tengah Semester
1) Ulangan tengah semester disusun oleh guru mata pelajaran pada saat
penyusunan silabus yang penjabarannya merupakan bagian dari rencana
pelaksanaan pembelajaran.
2) Ulangan tengah semester dilaksanakan oleh sekolah secara bersama-sama
untuk seluruh mata pelajaran setelah 8-9 minggu kegiatan pembeljaran.
3) Cakupan ulangan tengah semester meliputi seluruh indikator yang
mempresentasikan seluruh kompetensi dasar (KD) pada periode tersebut.
4) Ulangan tengah semester berupa tes tertulis berbentuk soal pilihan ganda
bertanggung jawab dan atau uraian dengan rentang nilai 0 sampai dengan
100.
5) Hasil ulangan tengah semester diinformasikan kepada peserta didik
selambat-lambatnya satu minggu setelah pelaksanaan.
6) Peserta didik yang belum mencapai KKM harus mengikuti kegiatan
remidial sesuai dengan indikator yang belum tuntas.
7) Peserta didik harus dan hanya mengikuti remidial pada indikator yang
belum mencapai KKM.
44
8) Kegiatan remidial dilaksanakan sebelum pelaksanaan ulangan berikutnya.
c. Ulangan Akhir Semester
1) Ulangan Akhir Semester disusun oleh guru mata pelajaran pada saay
penyususnan silabus yang penjabarannya merupakan bagian dari rencana
pelaksanaan pembelajaran.
2) Ulangan Akhir Semester dilaksanakan oleh sekolah secara bersama-sama
untuk seluruh mata pelajaran diakhir semester.
3) Cakupan ulangan akhir semester meliputi seluruh indikator yang
merepresentasikan seluruh kompetensi dasar (KD) pada semester tersebut.
4) Ulangan Akhir Semester berupa tes tertulis berbentuk pilihan ganda dan
soal uraian.
5) Hasil ulangan semester diinformasikan kepada peserta didik selambat-
lambatnya lima hari setelah pelaksanaan dalam bentuk penilaian kuantitatif
dengan rentang nilai 0 sampai dengan 100.
d. Ulangan Kenaikkan Kelas
1) Ulangan kenaikan kelas disusun oleh guru mata pelajaran pada saat
penyususnan silabus yang penjabarannya merupakan bagian dari rencana
pelaksanaan pembelajaran.
2) Ulangan kenaikan kelas dilaksanakan oleh sekolah secara bersama-sama
untul seluruh mata pelajaran di akhir semester genap.
3) Cakupan ulangan kenaikan kelas meliputi indikator yang merepresentasikan
seluruh kompetensi dasar (KD) pada semester genap tersebut.
4) Ulangan kenaikan kelas berupa tes tertulis berbentuk soal pilihan ganda
dengan jumlah 40-50 soal ditambah 3-5 soal uraian.
5) Hasil ulangan kenaikkan kelas diinfrormasikan kepada peserta didik
selambat-lambatnya lima hari setelah pelaksanaan dalam bentuk nilai
kuantitatif dengan rentang 0 sampai dengan 100.
e. Penilaian Praktik
1) Penilaian praktik hanya dilakukan pada mata pelajaran tertentu dan dalam
bentuk kuantitas dengan rentang 0 sampai 100.
2) Penilaian praktik hanya dilakukan pada indikator yang bersifat praktik.
3) Pelaksanaan penilaian praktik diseusaikan dengan kegiatan belajar-
mengajar yang disusun dalam penjabaran RPP.

45
4) Instrumen dan prosedur penilaian disusun dan dikembangkan berdasarkan
ketentuan yang berlaku.
5) KI 3: memahami dan menerapkan pengetahuan faktual, konseptual,
prosedural dalam ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya dan humaniora
dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan,kenegraan dan peradaban
terkait fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural
pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya unuk
memecahkan masalah.
f. Penilaian Sikap
1) Penilaian sikap harus dilakukan pada semua mata pelajaran dan dalam
bentuk nilai kwalitas (A,B,C)
2) Penilaian sikap dilakukan pada indikator yang bersifat sikap.
3) Pelaksanaan penilaian sikap disesuaikan dengan kegiatan belajar mengajar
yang disusun dalam penjabaran RPP.
4) Instrumen dan prosedur penilaian disusun dan dikembangkan berdasarkan
ketentuan yang berlaku.
5) KI 1 : menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.
6) KI 2 : mengembangkan perilaku (jujur, disiplin, tanggung jawab,
peduli, santun, ramah lingkungan, gotong royong, kerjasama,cinta damai,
responsif dan pro-aktif) dan menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi
atas berbagai permasalahan bangsa dalam berinteraksi secara efektif dengan
lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan
bangsa dalam pergaulan dunia.

g. Penilaian Kepribadian
1) Penilaian kepribadian dilakukan oleh guru bimbingan konseling, guru
agama dan guru PKN.
2) Penilaian kepribadian mempertimbangkan masukan dari semua guru.
3) Pelaksanaan penilaian kepribadian direncanakan dan dikoordinir oleh
bimbingan konseling.
4) Instrumen dan prosedur penilaian disusun dan dikembangkan bedasarkan
ketentuan yang berlaku.

46
h. Ujian Sekolah
1) Ujian sekolah dilakukan untuk mengukur pencapaian kompetensi peserta
didik pada mata pelajaran tertentu.
2) Ujian sekolah meliputi unjian tulis, ujian praktik dan penilaian sikap pada
kelompok mata pelajaran tertentu.
3) Prosedur dan pelaksanaan ujian sekolah tertutlis maupun praktik mengikuti
ketentuan yang berlaku.
i. Ujian Nasional
1) Ujian nasional adalah penilaian yang dilaksanakan oleh pemerintah pada
beberapa mata pelajaran tertentu dalam kelompok mata pelajaran
pengetahuan dan teknologi.
2) Prosedur pelaksanaan ujian nasional mengikuti ketentuan yang berlaku.

47
BAB V
STANDAR KOMPETENSI LULUSAN/KESISWAAN

A. Profil Lulusan
Kriteria kenaikan kelas dan kelulusan, serta strategi penanganan peserta didik tidak
naik atau tidak lulus yang diberlakukan oleh sekolah, dengan memperhatikan ketentuan
kenaikan kelas dan kelulusan melalui uji pencapain kompetensi mengacu pada:
1. Peraturan Pemerintah No. 13 Tahun 2015
2. Permendikbud No. 3 Tahun 2017
Kriteria kelulusan SMA Negeri 2 Magelang berjalan mengacu pada Permendikbud
tentang Kelulusan Tahun sebelumnya, dan apabila ada perubahan akan mengikuti
ketentuan kelulusan tahun yang terbaru.
Syarat kelulusan ujian sekolah SMA NEGERI 2 Magelang:
a. Nilai rata-rata Ujian Sekolah 70, baik untuk ujian tulis maupun ujian praktik.
b. Menyelesaikan seluruh program pembelajaran semester 1 -6 di SMA Negeri 2
Magelang.
c. Memperoleh nilai minimal baik pada penilaian akhir untuk seluruh mata pelajaran
kelompok mata pelajaran agama dan akhlak mulia, mata pelajaran kewarganegaraan
dan kepribadian, kelompok mata pelajaran estetika, serta kelompok mata pelajaran
jasmani olahraga dan kesehatan.
d. Lulus ujian sekolah untuk kelompok mata pelajaran ilmu pengetahuan dan
teknologi. Kriteria kelulusan ujian sekolah ditetapkan oleh sekolah.
e. Mencapai nilai minimal batas lulus untuk setiap mata pelajaran sesuai dengan
ketentuan.
1) Nilai batas kelulusan setiap mata pelajaran yang diujikan:
Adalah 70
2) Nilai rata-rata USBN 75
3) Mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer
Untuk meningkatkan kwalitas lulusan sekolah memberikan jam tambahan yaitu jam
kenol yang dimulai pada bulan september sampai menjelang Ujian Nasional, bahkan
setelah Ujian Nasional diadakan tambahan pelajaran untuk persiapan seleksi masuk
perguruan tinggi, dengan target 100% siswa lulus dari SMA Negeri 2 Magelang 85%
siswa lulusan diterima di perguruan tinggi Negeri atau favorit dan kedinasan. Jalur yang
dilalui siswa untuk bisa melanjutkan jenjang pendidikan selanjutnya yaitu jalur

48
SNMPTN, SBMPTN, dan Seleksi Mandiri. Berikut tabel lulusan SMA Negeri 2
Magelang pada tahun ajaran 2017 dan tahun 2018.

PROFIL LULUSAN SMA NEGERI 2 MAGELANG


TAHUN 2017
NO NAMA INSTANSI JUMLAH KETERANGAN
1. UGM 6 PERGURUAN TINGGI NEGERI
2. UNY 16 PERGURUAN TINGGI NEGERI
3. UNTIDAR 25 PERGURUAN TINGGI NEGERI
4. UNDIP 9 PERGURUAN TINGGI NEGERI
5. UB 4 PERGURUAN TINGGI NEGERI
6. UNS 5 PERGURUAN TINGGI NEGERI
7. UNNES 17 PERGURUAN TINGGI NEGERI
8. UNSOED 1 PERGURUAN TINGGI NEGERI
9. IPP1 PADANG 1 PERGURUAN TINGGI NEGERI
10. STEM AKAMIGAS 1 IKATAN DINAS
11. UDAYANA 1 PERGURUAN TINGGI NEGERI
12. UIN SALATIGA 2 PERGURUAN TINGGI NEGERI
13. ISI YOGYAKARTA 1 PERGURUAN TINGGI NEGERI
14. UPN 4 PERGURUAN TINGGI NEGERI
15. STKS BANDUNG 3 IKATAN DINAS
16. POLTEKES SEMARANG 11 PERGURUAN TINGGI NEGERI
17. POLTEKES YOGYA 1 PERGURUAN TINGGI NEGERI
18. MMTC 1 PERGURUAN TINGGI SWASTA
19. TNI AU SECABA 1 NEGERI
20. POLRI BRIGADIR 4 4 NEGERI
21. UII 2 PERGURUAN TINGGI SWASTA
22. AKPER MUHAMMADIYAH 1 PERGURUAN TINGGI SWASTA
23. STIKES YOGYAKARTA 1 PERGURUAN TINGGI SWASTA
UNIV SADAR
24. 1 PERGURUAN TINGGI SWASTA
YOGYAKARTA
25. UTY 1 PERGURUAN TINGGI SWASTA
26. UNIV ISLAM BANDUNG 1 PERGURUAN TINGGI SWASTA

49
27. STIE PERBANKAN BISNIS 1 PERGURUAN TINGGI SWASTA
28. SANATA DHARMA 1 PERGURUAN TINGGI SWASTA
29. UNIV PERTAMINA 1 PERGURUAN TINGGI SWASTA
30. STPLN JAKARTA 1 PERGURUAN TINGGI SWASTA
31. UNIV ATMAJAYA 1 PERGURUAN TINGGI SWASTA
32. STIMIK BINA PATRIA 1 PERGURUAN TINGGI SWASTA
33. AMNI SEMARANG 1 PERGURUAN TINGGI SWASTA
34. STIE YKPN 1 PERGURUAN TINGGI SWASTA
35. UMP 1 PERGURUAN TINGGI SWASTA
36. UAD 1 PERGURUAN TINGGI SWASTA
37. UMY 2 PERGURUAN TINGGI SWASTA
38. UMM 7 PERGURUAN TINGGI SWASTA
39. UNIKAL 1 PERGURUAN TINGGI SWASTA
40. IPDN 1 IKATAN DINAS
41. STAN (D1 BEA DAN CUKAI) 2 IKATAN DINAS
42. STAN (D3 BEA DAN CUKAI) 1 IKATAN DINAS
STAN (D1
43. KEBENDAHARAAN IKATAN DINAS
1
NEGARA)
44. STAN (D1 PAJAK) 3 IKATAN DINAS
45. STAN ( BEA CUKAI) 3 IKATAN DINAS

Dari tabel tersebut dapat disimpulkan bahwa:

INSTANSI JUMLAH

IKATAN DINAS 15

PTN 109

PTS 28

Jumlah 152

Untuk data siswa SMA N 2 Magelang lulusan tahun 2018 sementara jumlah siswa yang
sudah terdata masuk di Perrguruan Tinggi Negeri dan Kedinasan sebanyak 77 siswa.
50
PROFIL LULUSAN SMA NEGERI 2 MAGELANG
TAHUN AJARAN 2017/2018
NO NAMA INSTANSI JUMLAH KETERANGAN
1. UGM 6 PERGURUAN TINGGI NEGERI
2. UNY 16 PERGURUAN TINGGI NEGERI
3. UNTIDAR 16 PERGURUAN TINGGI NEGERI
4. UNDIP 8 PERGURUAN TINGGI NEGERI
5. UB 2 PERGURUAN TINGGI NEGERI
6. UNS 8 PERGURUAN TINGGI NEGERI
7. UNNES 4 PERGURUAN TINGGI NEGERI
8. UNSOED 1 PERGURUAN TINGGI NEGERI
9. IPB 2 PERGURUAN TINGGI NEGERI
10. UNSRI 1 PERGURUAN TINGGI NEGERI
11. UNIVERSITAS LAMPUNG 1 PERGURUAN TINGGI NEGERI
12. POLITEKES 4 PERGURUAN TINGGI NEGERI
13. UIN YOGYAKARTA 1 PERGURUAN TINGGI NEGERI
14. UPN 1 PERGURUAN TINGGI NEGERI
15. STAN 6 IKATAN DINAS

Dari tabel tersebut dapat disimpulkan bahwa:

INSTANSI JUMLAH

IKATAN DINAS 6

PTN 71

Jumlah 77

B. Perencanaan dan Pelaksanaan Penerimaan Siswa Baru


Tentang penerimaan calon peserta didik baru kelas X. SMA N 2 Magelang memiliki
beberapa kebijakan terkait dengan pelaksanaan penerimaan peserta didik baru yaitu
sebagai berikut:

51
1. Daya Tampung
Daya tamping SMA N 2 Magelang pada Tahun Ajaran 2018/2019 sebanyak 287 siswa,
dengan perincian sebagai berikut:
a. Peminatan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) = 5 Kelas, setiap kelas
terdiri dari 36 siswa
b. Peminatan Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) = 2 kelas terdiri dari 36 siswa, dan 1
kelas terdiri dari 35 siswa.
2. Rayonisasi
SMA Negeri 2 Magelang dan SMA Negeri 5 Magelang terletak dalam satu rayon
wilayah Kecamatan Magelang Utara. Ketentuan rayonisasi diatur sebagai berikut :
No Persentase (%) Domisili siswa
1 50% Kecamatan Magelang Utara
2 40% Diluar Kec. Magelang Utara, dalam kota
Magelang
3 7% Di luar kota Magelang masih dalam Provinsi
Jawa Tengah
4 3% Di luar Provinsi Jawa Tengah

3. Syarat-Syarat Pendaftaran
a. Calon peserta didik dapat mendaftarkan diri secara mandiri melalui internet atau
datang langsung pada satuan pendidikan dengan bantuan operator yang berada
pada satuan pendidikan (sekolah yang akan dijadikan pilihan pertama).
Dengan alamat internet: (http://ppdb.jatengprov.go.id)
b. Waktu pendaftaran pukul 08.00 sampai dengan pukul 13.00 WIB
c. Berusia setinggi-tingginya 21 tahun pada awal tahun pelajaran baru 2018/2019
dan belum menikah
d. Komponen penilaian
a) Nilai Ujian Nasional (UN)
b) Nilai Kemashlahatan (NK)
1. 2,00 apabila calon siswa merupakan anak kandung guru pada satuan
penddidikan (sekolah) tempat tugas orang tuanya sebagai guru.
2. 1,00 apabila calon siswa merupakan anak kandung guru di luar satuan
pendidikan (sekolah) tempat tugas orang tuanya sebagai guru.

52
3. 1,00 apabila calon siswa merupakan anak kandung tenaga kependidikan
pada satuan pendidikan (sekolah) tempat tugas orang tuanya.
 Poin 1,2, dan 3 di atas dibuktikan dengan Kartu Keluarga asli minimal
6 bulan (bulan Desember) dan masih berlaku serta SK Kepala Sekolah
tempat bertugas orang tua, dengan meyertakan fotokopi yang dilegalisasi oleh
pihak yang berwenang.
c) Nilai Prestasi (NP)
1. Prestasi Akademik
No Event/Jenjang Peringkat Bonus Nilai
1 Internasional I Langsung Diterima
II
III
2 Nasional I Langsung diterima
II 5,00
III 4,00
3 Provinsi I 3,00
II 2,75
III 2,50
4 Kab/Kota I 2,25
II 2,00
III 1,75

2. Prestasi Non Akademik (Seni dan Olahraga)


No Event/Jenjang Peringkat Bonus Nilai
1 Internasional I 8,00
II 7,00
III 6,00
2 Nasional I 6,00
II 5,00
III 4,00
3 Provinsi I 3,00
II 2,75

53
III 2,50
4 Kab/Kota I 2,25
II 2,00
III 1,75

d) Nilai Lingkungan (NL)


a. 3,00 apabila calon siswa kategori miskin dan bertempat tinggal DALAM
LINGKUNGAN SEKOLAH (Rt.02, Rw.o6 Kelurahan Wates Kota
Magelang)
b. 1,00 apabila calon siswa kategori miskin dan bertempat tinggal dalam
Rayon (masih dalam kecamatan Magelang Utara)
c. 1,00 apabila calon siswa kategori tidak miskin dan bertempat tinggal
dalam lingkungan sekolah (Rt.02, Rw.o6 Kelurahan Wates Kota
Magelang)
 Poin 1 dan 2 di atas dibuktikan dengan Kartu Indonesia Pintar (KIP)
atau SKTM (Surat Keterangan Tidak Mampu dari Kecamatan) yang masih
berlak, dengan menyertakan 1 lembar fotokopi.
e) Penetapan Nilai Akhir (NA)

NA = UN +NK + NP +NL
UN = Jumlah nilai UN SMP / MTS
NK = Nilai Kemaslahatan
NP = Nilai Prestasi
NL = Nilai Lingkungan

4. Kelengkapan Administrasi
a. Print out Bukti Pendaftaran Online
b. Menyerahkan 1 lembar foto copy ijazah SMP / Sederajat atau surat keterangaan
yang berpenghargaan sama dengan ijazah SMP atau yang setingkat SMP yang
telah dilegalisir oleh Kepala Sekolah dan menunjukkan Ijazah asli dan SKHUN
asli atau Surat yang berpenghargaan sama dengan SKHUN (untuk lulusan tahun
2018) asli (pada saat verifikasi)

54
c. Menyerahkan 1 lembar foto copy Sertifikat Hasil Ujian Nasional (SHUN) SMP /
Sederajat yang telah dilegalisir oleh Kepala Sekolah.
d. Menyerahkan 1 lembar foto copy Akta Kelahiran yang telah dilegalisir
e. Menyerahkan 1 lembar foto copy Kartu Keluarga (KK) yang telah dilegalisir dan
menunjukkan akta kelahiran asli dan KK asli.
f. Menyerahkan pas foto terbaru hitam putih ukuran 3 x 4 cm sebanyak 2 lembar 1
lembar ditempel pada stofmap dan 1 lembar ditempel pada kartu pendaftaran
(saat verifikasi berkas)
g. Kartu Indonesia Pintar / KIP bagi calon siswa dari keluarga kurang mampu.
h. Surat keterangan anak guur atau tenaga kependidikan
i. Menyerahkan 1 lembar fotocopy piagam yang telah dilegalisisr (bagi calon siswa
yang memilki piagam kejuaraan lebih dari satu diambil dari salah satu prestasi
tertinggi serta menunjukkan aslinya).
j. Semua berkas a sampai I dimasukkan dalam stofmap warna merah (untuk calon
siswa putri), kuning (untuk calon siswa putra)

5. Jadwal PPDB (Penerimaan Peserta Didik Baru) di SMA


No Waktu Kegiatan

1 1 sampai 6 Juli 2018 Pendaftaran Online Mandiri


2 2 sampai 6 Juli 2018 Pendaftaran Online lewat Satuan Pendidikan
3 2 sampai 6 Juli 2018 Verifikasi berkas
4 6 Juli 2018 pukul Batas Akhir Pencabtan Berkas Pendaftaran dan
10.00-15.00 WIB Pendaftaran Hari Terakhir

5 9 sampai 10 Juli 2018 Analisis dan Penyusunan Peringkat


6 11 Juli 2018 selambat- Pengumuman
lambatnya pada pukul
23.55 WIB

7 12 sampai 13 Juli Pendaftaran Ulang


2018
8 16 Juli 2018 Hari Pertama Masuk Sekolah

55
6. Ketentuan Lain
a. Calon peserta didik melakukan pendaftaran di SMA pilihan pertama secara
langsung dan berkesempatan untuk membuat pilihan kedua (satu rayon atau lain
rayon)
b. Calon peserta didik yang mendaftar dan menggunakan hak pilih 1 pilihan dan 2
pilihan cukup menggunakan satu formulir pendaftaran online.

C. Aturan Pengelompokkan Siswa


Berdasarkan Permendikbud 64 Tahun 2014 tentang Peminatan pada pendidikan
menengah, pada tahun pelajaran 2018/2019 SMA Negeri 2 Magelang, melakukan
penentuan kelompok peminatan peserta didik sebagai berikut:
a. Waktu Peminatan:
Berdasarkan Kurikulum 2013 dilaksanakan sebagai berikut : Penentuan
Peminatan program studi Matematika & Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) dan Ilmu
Pengetahuan Sosial (IPS) dilakukan awal masuk kelas X,dengan ketentuan sebagai
berikut :
1) Siswa memilih peminatan program studi Matematika & Ilmu Pengetahuan Alam
(MIPA) dan Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) pada waktu mendaftar.
2) Setelah mengikuti Penilaian Harian (PH 1) dan Penilai Harian Terpadu (PHT,
siswa yang tidak memenuhi nilai di peminatan yang dipilihnya akan diarahkan
berganti peminatan.

D. Pencatatan Presensi Siswa


Pencataan presensi siswa dilaksanakan setiap hari yang dilakukan oleh bapak atau ibu
guru yang bertugas piket. Presensi ini bertujuan untuk mengetahui kehadiran siswa di
sekolah. Jika ada siswa yang tidak masuk tanpa keterangan akan ditindaklanjuti oleh guru
Bimbingan Konseling(BK). Siswa yang terlambat hadir di sekolah lebih dari lima menit
pada jam pertama, wajib lapor pada guru piket, untuk meminta surat izin masuk kelas dan
mengisi buku keterlambatan siswa atau buku ketertiban.

E. Pengaturan, Pembinaan, dan Tata Tertib Sekolah


Data pengaturan, Pembinaan, dan Tata Tertib yang berlaku di SMAN 2 Magelang.

56
TATA TERTIB DAN TATA KRAMA SISWA
SMA NEGERI 2 MAGELANG
Dasar:
1. Undang-Undang nomor 2 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional
2. Keputusan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 19 Tahun 2007
3. Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah Nomor C/Kep/D.1982
4. Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah Departemen
Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 100/C/1991
5. Hasil Kesepakatan Bersama antara Dewan Guru dan Perwakilan Siswa serta Komite
Sekolah, Selasa 2 Juni 2015
Tujuan: Mengatur kegiatan siswa sehari-hari disekolah, sehingga proses belajar-mengajae
dapat berjalan dan berhasil secara optimal.

KETENTUAN UMUM
Dasar:
1. Tata krama dan tata tertib sekolah dimaksudkan sebagai rambu-rambu bagi siswa
dalam bersikap, berucap, bertindak dan melaksanakan kegiatan sehari-hari dalam
rangka menciptakan kehidupan yang dapat menunjang kegiatan pembelajaran secara
efektif.
2. Tata krama dan tata tertib sekolah diambil berdasarkan nilai-nilai adiluhung
kehidupan masyarakat, meliputi: norma dan nilai ketakwaan, sopan santun, pergaulan,
kedisiplinan, ketertiban, kebersihan, kesehatan, dan kerapihan serta keamanan.
3. Setiap siswa wajib melaksanakan ketentuan yang tercantum dalam tata krama dan tata
tertib sekolah secara konsekuen dan penuh kesadaran.

Pasal 1
WAKTU PELAJARAN BERLANGSUNG
1. Jam pelajaran dimulai:
a. Senin, Selasa, Rabu, Kamis: Pukul 06.50 s.d. 15.20
(Setiap ada upacara bendera) siswa masuk pukul 06.45
b. Jum'at: Pukul 06.50 s.d. 11.45 dilanjutkan 13.30-16.00 (Pramuka)
2. Siswa wajib hadir disekolah 10 menit sebelum pelajaran dimulai.
3. Kegiatan belajar dan mengajar diawali dan diakhiri dengan doa

57
4. Siswa terlambat masuk kelas lebih dari 5 menit pada jam pertama, wajib lapor pada
guru piket untuk meminta surat izin masuk kelas dan mengisi buku keterlambatan
siswa/buku ketertiban.
5. Bila ada pelajaran kosong, ketua kelas wajib lapor kepada guru piket
6. Pada saat pelajaran berlangsung, siswa:
a. Hanya boleh meninggalkan sekolah dengan izin guru kelas, guru piket dan
wajib lapor pada satpam
b. Siswa yang terlambat masuk kelas,wajib lapor kepada guru yang mengajar
dikelas tersebut
Pasal 2
MENINGGALKAN SEKOLAH
1. Siswa yang akan meninggalkan sekolah sebelum waktu pelajaran selesai, wajib
meminta izin kepada guru pelajaran yang ditinggalkan dan disetujui oleh guru piket
dengan mengisi surat izin rangkap dua (1 diserahkan kepada guru yang
mengajardikelas, 1 dibawa siswa untuk dimintakantanda tangan orang tua dan
diserahkan kembali ke sekolah pada hari berikutnya melalui guru piket). Apabila
dalam meninggalkan pelajaran sudah direncanakan, diwajibkan membawa surat
ijin/keterangan dariorang tua/wali untuk diserahkan kepada guru piket.
2. Siswa yang berhalangan hadir/tidak masuk sekolah, harus menyerahkan surat
ijin/keterangan dari orang tua/wali, bagi yang sakit lebih dari dua hari berturut-turut
harus menyertakan surat keterangan dari dokter.
3. Siswa yang terlambat masuk sekolah dua kali dalam satu bulan tanpa keterangan yang
dapat dipertanggungjawabkan, akan dikenakan sanksioleh sekolah sesuai
denganketentuan yang berlaku di SMA Negeri 2 Magelang
4. Siswa yang tidak masuk sekolah selma tiga hari berturut-turut tanpa keterangan akan
dikenakan sanksi sesuai dengan ketentuan yang berlaku di SMA Negeri 2 Magelang

Pasal 3
TATA CARA BERPAKAIAN DAN BERDANDAN
1. Wajib berpakaian rapi, sopan, baju harus dimasukkan sehingga sabuk selalu terlihat
2. Pakaian putih abu-abu dengan tanda-tanda sekolah dan OSIS (lokasi, nama, badge
merah-putih, dasi, dan sabuk berlogo SMA Negeri 2 Magelang) dipakai setiap hari
Senin-Rabu
3. Pakaian seragam khas atas (batik) bawah abu-abu dipakai setiap hari Kamis
58
4. Rok bawah putri untuk pakaian batik bawahan abu-abu (seragam OSIS)
5. Seragam Pramuka dengan tanda Gudep dipakai setiap hari Jumat
6. Warna, ukuran dan model seragam siswa harus sesuai dengan ketentuan yang berlaku
di SMA Negeri 2 Magelang.
a. Untuk siswi menggunakan bawahan rok panjang (model tidak boleh rempel)
b. Lebar celana panjang siswa putra 22 cm (tidak ketat)
7. Siswi menggunakan kerudung:
a. Setiap hari Senin-Rabu warna kerudung putih polos, bahan dari kain (bukan
bahan kaos)
b. Setiap hari Kamis warna kerudungbiru bahan dari kain (bukan bahan kaos)
c. Setiap hari Jumat kerudung yang sewarna denganrok seragam Pramuka, bahan
dari kain
8. Sepatu warna hitam bertali hitam, kaos kaki putih (minimal 5-10 cm diatas mata kaki)
dipakai hari Senin-Jumat dan Kamis diperbolehkan selain warna hitam
9. Wajib mengenakan kaos dalam (singlet) warna putih
10. Pakaian olahraga sesuai dengan ketentuan sekolah:
Putra: kaos lengan panjang dan celana panjang serta sepatu olahraga
Putri: kaos, celana panjang sport/training dan sepatu olahraga

Pasal 4
KETERTIBAN DAN KEBERSIHAN
1. Siswa wajib menjaga kebersihan, keindahan, dan keutuhan peralatan sekolah
2. Perawatan ruang kelas, taman depan kelas menjadi tanggung jawab siswa kelas
tersebut dan dikoordinasikan oleh wali kelas
3. Siswa bertanggung jawab atas kebersihan dinding kelas, meja kursi, kaca jendela dari
kotoran dan coretan.
4. Melengkapi meja guru dengan taplak dan vas bunga
5. Dalam kelas hanya diperbolehkan memasang gambar dan tulisan yang berhubungan
dengan pelajaran dikelas
6. Wajib menjaga ketertiban, ketenangan dan kebersihan baik dikelas, perpustakaan,
laboratorium maupun tempat lain dilingkungan sekolah
7. Siswa yang merusak fasilitas sekolah karena disengaja atau tidak disengaja,
menjaditanggung jawab siswa yang bersangkutan

59
Pasal 5
KEGIATAN EKSTRAKULIKULER
1. Seluruh siswa wajib menjadi anggota Organisasi Siswa Intra Sekolah
2. Siswa kelas X dan XI diwajibkan mengikuti kegiatan ekstrakulikuler yang
diselenggarakan oleh sekolah sesuai dengan bakat dan minat masing-masing
3. Siswa kelas X dan XI wajib mengikuti ekstrakulikuler Pramuka
4. Kegiatan ekstrakulikuler dilaksanakan dan diatur sesuai dengan jadwal yang
ditentukan sekolah

Pasal 6
UPACARA BENDERA DAN PERINGATAN HARI-HARI BESAR NASIONAL
1. Siswa wajib mengikuti upacara bendera disekolah dengan tertib dan khidmat
2. Memakai seragam lengkap (badge OSIS, lokasi badge merah-putih, nama, topi dasi,
jas almamater dan sabuk SMA Negeri 2 Magelang)
3. Siswa yang terlambat, menempatkan diri pada posisi paling kiri barisan (menghadap
ke timur)
4. Siswa yang melanggar aturan tata tertib sekolah dibariskan pada tempat tertentu
5. Setiap siswa wajib mengikuti upacara peringatan hari besar nasional, seperti hari
Kemerdekaan, hari Pendidikan Nasional, dll., sesuai dengan ketentuan yang berlaku
6. Siswa wajib mengikuti kegiatan peringatan hari besar keagamaan seperti Maulid
Nabi, Natal, Idul Adha, dll., sesuai dengan agama yang diyakini

Pasal 7
LAIN LAIN
1. Setiap siswa wajib menjaga nama baik sekolah, baik didalam maupun diluar
lingkungan sekolah
2. Siswa yang membawa kendaraan bermotor harus memarkir kendaraannya dengan rapi
ditempat parker yang sudah disediakan oleh sekolah dan wajib mengamankan sendiri
kendaraan, helm dan asesorisnya dari kemungkinan kehilangan
3. Siswa yang membawa kendaraan bermotor (bukan kelas X) hanya diperbolehkan
keluar masuk sekolah melalui pintu gerbang selatan

60
Pasal 8
LARANGAN-LARANGAN
Umum:
Dalam kegiatan sehari-hari disekolah, setiap siswa dilarang melakukan hal-hal berikut:
1. Merokok, membawa dan bermain kartu/berjudi dilingkungan sekolah dan selama
memakai seragam sekolah
2. Membawa dan minum-minuman keras
3. Membawa, menjual, memakai narkotika obat psikotropika, dan obat-obatan terlarang
lainnya
4. Berkelahi baik perorangan maupun kelompok, didalam maupun diluar sekolah
5. Membuang sampah tidak pada tempatnya
6. Berbicara kotor, mengumpat, menghina atau menyapa antar siswa atau warga sekolah
dengan kata, sapaan dan panggilan yang tidak senonoh
7. Mengaktifkan handphone (HP), media player (MP) saat kegiatan belajar mengajar
(KBM)
8. Memakai sepatu sandal atau sandal
9. Memakai tato dan berkuku panjang
10. Mengecat rambut kecuali warna hitam
11. Mengambil barang milik orang lain
12. Membawa buku yang tidak berhubungan dengan pelajaran sekolah
13. Membawa buku/majalah/VCD/gambar yang berbau porno dan atau sejenisnya
14. Membuka, mengakses dan mengunduh situs-situs porno
15. Memakai topi atau peci didalam kelas, kecuali pada acara tertentu yang dianjurkan
16. Memakai jaket/sweater didalam kelas tanpa seijin guru
17. Membawa senjata tajam jenis apapun atau segala bentuk barang yang membahayakan
orang lain
18. Membawa uang dan barang berharga secara berlebihan dan jika kehilangan menjadi
tanggung jawab sendiri
19. Bertindak asusila dan menikah
20. Memakai atribut selain yang dianjurkan sekolah
21. Membunyikan suara kendaraan/knalpot dengan keras dan mengendarai kendaraan
dengan kecepatan tinggi
22. Melakukan kegiatan negatif dalam meluapkan perasaan pada acara syukuran, ulang
tahun, kenaikan kelas, kelulusan yang menimbulkan kerusakan dan masalah
61
23. Siswa kelas X tidak boleh membawa kendaraan bermotor meskipun sudah memiliki
SIM
24. Khusus siswa laki-laki:
a. Berambut panjang/gondrong (bagian belakang tidak melebihi krah baju, bagian
depan tidak melebihi alis, bagian samping tidak melebihi daun telinga dan tidak
boleh digaris.
b. Rambut memakai kucir
c. Memakai tindik
d. Memakai asesoris, kecuali jam tangan
25. Khusus siswa putri
a. Memakai make up kecuali bedak tipis
b. Memakai rok diatas lutut
c. Rambut panjang melebihi bahu harus diikat
d. Memakai cat kuku
e. Memakai perhiasan yang berlebihan

Pasal 9
SANKSI-SANKSI
1. Mendapat poin pelanggaran sesuai dengan ketentuan
2. Peringatan langsung pada siswa dilakukan sebanyak 3 kali
3. Peringatan tertulis kepada siswa dan orang tua
4. Sementara tidak boleh mengikuti pelajaran untuk jangka waktu yang ditentukan
5. Sanksi lain yang diputuskan oleh kepala sekolah sesuai tingkat/maca pelanggarannya
6. Dikembalikan keorang tua

Pasal 10
KETENTUAN POIN
1. Bobot poin merupakan akumulasi selama menjadi siswa SMA Negeri 2 Magelang
2. Poin terbagi menjadi dua yaitu poin pelanggaran dan poin pelanggaran dan poin
penghargaan/prestasi
3. Kriteria poin pelanggaran dan poin penghargaan ada pada petunjuk tatib
Keterangan poin
a. Angka poin pelanggaran mencapai 25, panggilan pertama orang tua siswa
b. Angka poin pelanggaran mencapai 50, panggilan kedua orang tua siswa
62
c. Angka poin pelanggaran mencapai 75, panggilan ketiga orang tua siswa sekaligus
pemberian scoring
d. Angka poin pelanggaran mencapai 100, siswa dikembalikan kepada orang tua
e. Perolehan jumlah poin pelanggaran menentukan nilai sikap pada rapor
f. Jika dalam satu tahun siswa mencapai 75 poin maka yang bersangkutan
dinyatakan tidak naik kelas

Pasal 11
PENUTUP
1. Tata tertib ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dan bila terdapat kekeliruan
dikemudian hari, akan diadakan perubahan seperlunya
2. Segala sesuatu yang belum diatur dalam tata tertib siswa ini akan ditetapkan oleh
kepala sekolah, melalui ketentuan tambahan yang ditetapkan dengan Surat Keputusan
Kepala Sekolah

KETENTUAN REWARD/PENGHARGAAN
BAB PASAL JENIS PENGHARGAAN POIN KETERANGAN
1 PRESTASI AKADEMIK DAN NON 1. Penghargaan
AKADEMIK prestasi
1 Peringkat I tingkat sekolah 10 akademik
2 Peringkat II tingkat sekolah 8 berlaku setiap
3 Peringkat III tingkat sekolah 5 siswa mendapat
4 Pemenang I tingkat sekolah 10 kejuaraan
5 Pemenang II tingkat sekolah 8 2. Penghargaan
6 Pemenang III tingkat sekolah 5 prestasi

7 Pemenang I tingkat kota 15 organisasi

8 Pemenang II tingkat kota 12 dihitung

9 Pemenang III tingkat kota 10 persemester

10 Pemenang I tingkat provinsi 25 3. Hal-hal yang

11 Pemenang II tingkat provinsi 20 belum diatur


dalam pasal dan
12 Pemenang III tingkat provinsi 15
jenis
13 Harapan I tingkat provinsi 10
penghargaan ini
14 Harapan II tingkat provinsi 8

63
15 Pemenang I tingkat nasional 50 akan diatur
16 Pemenang II tingkat nasional 35 dikemudian hari
17 Pemenang III tingkat nasional 25 sesuai dengan
18 Harapan I tingkat nasional 20 Surat Keputusan
19 Harapan II tingkat nasional 15 Kepala Sekolah
20 Pemenang I tingkat internasional 100
21 Pemenang II tingkat internasional 75
22 Pemenang III tingkat internasional 50
23 Harapan I tingkat internasional 35
24 Harapan II tingkat internasional 25
II PRESTASI ORGANISASI
1 Menjadi ketua OSIS, MPK, Pradana 15
2 Menjadi pengurus OSIS inti dan aktif 10
dalam kegiatan
3 Menjadi pengurus MPK inti dan aktif 10
dalam kegiatan
4 Menjadi pengurus Pramuka inti dan aktif 10
dalam kegiatan
5 Menjadi pengurus kerohanian inti dan 8
aktif dalam kegiatan
6 Menjadi sekbid OSIS dan aktif dalam 8
kegiatan
7 Menjadi sekbid MPK dan aktif dalam 8
kegiatan
8 Menjadi sekbid Pramuka dan aktif dalam 8
kegiatan
9 Aktif dalam kegiatan BARA SMADA 8
10 Menjadi ketua kelas dan memberikan 8
teladan yang baik

64
KETENTUAN POIN PELANGGARAN
PASAL JENIS PELANGGARAN POIN KETERANGAN
1 Terlambat masuk kelas/sekolah//upacara 3 Jumlah poin
2 Baju tidak dimasukkan pada celana/rok 2 pelanggaran
3 Tidak memakai badge OSIS, lokasi, nama 2 mencapai:
4 Tidak memakai sepatu hitam, ikat pinggang 2 a. 25, panggilan
hitam berlogo sekolah, kaos kaki putih polos orang tua ke-1
5 Tidak memakai topi SMA Negeri 2 Magelang 2 b. 50, panggilan
saat upacara orang tua ke-2
6 Memakai seragam tidak sesuai dengan 4 c. 75, panggilan
ketentuan sekolah orang tua ke-3
7 Tidak mengikuti ekstrakulikuler wajib atau 2 dan skorsing
pilihan tanpa izin d. 100,

8 Rambut gondrong, model tidak rapi, dicat 4 dikembalikan

selain hitam kepada orang

9 Siswa putra memakai gelang, kalung, anting- 5 tua

anting e. Siswa tidak

10 Makan dikelas saat pelajaran 3 dinyatakan

berlangsung/merayakan ulang tahun pada saat naik kelas jika

jam pelajaran pelanggaran

11 Mengahktifkan HP selama pelajaran 5 mencapai 75

berlangsung poin

12 Membuat coretan pada meja, kursi, tembok, 5


sarana sekolah
13 Menimbulkan kgaduhan didalam/diluar 5
sekolah
14 Tidak masuk sekolah, tidak memgikuti 5
kegiatan tanpa izin
15 Meninggalkan kelas pada jam pelajaran tanpa 5
izin/membolos
16 Tidak mengikuti upacara tanpa izin 5
17 Keluar dari sekolah pada jam sekolah tanpa 5
izin

65
18 Tidak memakai sepatu pada jam sekolah 3
dilingkungan sekolah tanpa izin
19 Parker sepeda/motor tidak pada tempatnya 3
20 Memeakai jaket tanpa izin selama jam 2
pelajaran
21 Membawa senjata tajam/sejenisnya untuk 25
perkelahian
22 Membawa alat perjudian, gambar porno, 25
download situs porno
23 Melompat pagar sekolah/jendela 10
24 Memalsukan tanda tangan 25
25 Mencemooh guru dan karyawan 25
26 Berbicara tidak senonoh 10
27 Merusak sarana dan prasarana sekolah 25
28 Mengancam guru, karyawan atau warga 50
sekolah
29 Membawa rokok/merokok dilingkungan 25
sekolah
30 Berkelahi:
a. Memakai identitas dilingkungan 100
sekolah 100
b. Memakai identitas diluar lingkungan
sekolah
31 Membawa miras/mabuk dilingkungan sekolah 100
32 Membawa alat kontrasepsi dilingkungan 75
sekolah
33 Membawa mengedarkan, memakai ganja/obat 100
psikoropika dilingkungan sekolah
34 Berjudi/mencuri dikelas 100
35 Melakukan penganiayaan terhadap warga 100
sekolah
36 Melakukan pemerasan/ancaman terhadap 100
warga sekolah

66
37 Ketahuan hamil/menghamili/tindak asusila 100
38 Mengubah nilai rapor 100

F. Pengaturan Siswa Pindahan


Ketentuan Pindah dari lain sekolah
a. Syarat dari SMA Negeri atau Swasta yang setingkat SMAN 2 Magelang di luar kota
Magelang.
b. Nilai Ujian Murni SMP minimum 5 di bawah Nilai Ujian Murni yang diterima pada
waktu kelas X.
c. Lulus ujian masuk & wawancara.
d. Ada tempat kosong

G. Pengaturan Alumni
Berkaitan dengan pengaturan alumni, sekolah melakukan beberapa kebijakan,
diantaranya:
1. Setiap siswa yang melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi diharuskan mengisi
daftar alumni yang disediakan di BK. Pencatatan ini digunakan sebagai rekam jejak
siswa.
2. Dalam beberapa kesempatan, diadakan acara reuni guna menjalin silaturahmi antar
alumni dan guru serta tenaga kependidikan di sekolah.
3. Menghadirkan alumni untuk membimbing adik kelas dalam memilih perguruan
tinggi.

H. Pengaturan Kegiatan Ekstrakulikuler


1. Pengertian Kegiatan Ekstra Kurikuler
Kegiatan Ekstrakurikuler adalah kegiatan pendidikan di luar jam pelajaran
biasa yang dilakukan di sekolah/luar sekolah untuk membantu pengembangan
peserta didik sesuai dengan kebutuhan, potensi, bakat, dan minat mereka melalui
kegiatan yang secara khusus diselenggarakan oleh pendidik dan atau tenaga
kependidikan yang berkemampuan dan berkewenangan di sekolah secara berkala
dan terprogram.

67
2. Visi dan Misi
a. Visi
Visi kegiatan ekstrakurikuler adalah berkembangnya potensi, bakat dan minat
secara optimal, serta tumbuhnya kemandirian dan kebahagiaan peserta
didik yang berguna untuk diri sendiri, keluarga dan masyarakat.
b. Misi
1) Menyediakan sejumlah kegiatan yang dapat dipilih oleh peserta didik sesuai
dengan kebutuhan, potensi, bakat, dan minat mereka.
2) Menyelenggarakan kegiatan yang memberikan kesempatan peserta didik
mengespresikan diri secara bebas melalui kegiatan mandiri dan atau kelompok.
3. Tujuan Umum
Menunjang pencapaian tujuan institusional dalam upaya pembentukan manusia
Indonesia seutuhnya berdasarkan Pancasila, yaitu :
1) Manusia yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan
berbudi pekerti luhur.
2) Memiliki pengetahuan dan keterampilan.
3) Sehat jasmani dan rohani.
4) Kepribadian yang mantap dan mandiri.
5) Rasa tanggung jawab kemasyarakatan dan kebangsaan.
4. Tujuan Khusus
1) Memberikan pengayaan kepada siswa yang menyangkut aspek pengetahuan,
keterampilan dan sikap untuk menjadi manusia seutuhnya.
2) Menambah pengetahuan dan keterampilan kepada siswa untuk memanfaatkan
potensi lingkungan alam, lingkungan sosial dan lingkungan budaya.
3) Mengembangkan kemampuan siswa untuk memanfaatkan kegiatan industri dan
dunia usaha (kewiraswastaan).
4) Mengembangkan keterampilan dan nilai-nilai kemanusiaan, ketekunan, kerja
keras dan disiplin melalui kegiatan ekstrakurikuler.
5) Menanamkan kemampuan dan keterampilan melakukan tindakan dan perilaku
hidup sehat secara jasmani dan rohani.
6) Menanamkan kemampuan meneliti dan mengembangkan daya cipta untuk
menemukan hal baru.
7) Menanamkan nilai-nilai gotong royong, kerjasama, tanggungjawab dan disiplin
melalui kegiatan koperasi sekolah.
68
8) Memberikan bekal kemampuan berorganisasi melalui kegiatan di sekolah dan
di luar sekolah.
9) Memberikan bekal keterampilan praktis yang diperlukan siswa untuk hidup di
masyarakat, mencukupi kebutuhannya sendiri maupun membantu
kebutuhan orangtuanya.
10) Menanamkan rasa cinta dan tanggung jawab dalam upaya melestarikan
lingkungan alam dan budaya.
11) Menanamkan budaya kerja dan etos kerja yang diperlukan untuk pembangunan
berkelanjutan.
12) Menanamkan dan menambah wawasan kerohanian, mental dan agama untuk
hidup dalam masyarakat, bangsa dan negara.
13) Memberikan bekal kemampuan berbakti dan berpartisipasi dalam
pembangunan daerah.
5. Fungsi Kegiatan Ekstra Kurikuler
1) Pengembangan, yaitu fungsi kegiatan ekstra kurikuler untuk mengembangkan
kemampuan dan kreativitas peserta didik sesuai dengan potensi, bakat dan minat
mereka.
2) Sosial, yaitu fungsi kegiatan ekstra kurikuler untuk mengembangkan kemampuan
dan rasa tanggung jawab sosial peserta didik.
3) Rekreatif, yaitu fungsi kegiatan ekstra kurikuler untuk mengembangkan suasana
rileks, menggembirakan dan menyenangkan bagi peserta didik yang menunjang
proses perkembangan.
4) Persiapan karir, yaitu fungsi kegiatan ekstra kurikuler untuk mengembangkan
kesiapan karir peserta didik
6. Prinsip Kegiatan Ekstra Kurikuler
1) Individual, yaitu prinsip kegiatan ekstra kurikuler yang sesuai dengan potensi,
bakat dan minat peserta didik masing-masing.
2) Pilihan, yaitu prinsip kegiatan ekstra kurikuler yang sesuai dengan keinginan dan
diikuti secara sukarela peserta didik.
3) Keterlibatan aktif, yaitu prinsip kegiatan ekstra kurikuler yang menuntut
keikutsertaan peserta didik secara penuh.
4) Menyenangkan, yaitu prinsip kegiatan ekstra kurikuler dalam suasana yang
disukai dan menggembirakan peserta didik.

69
5) Etos kerja, yaitu prinsip kegiatan ekstra kurikuler yang membangun semangat
peserta didik untuk bekerja dengan baik dan berhasil.
6) Kemanfaatan sosial, yaitu prinsip kegiatan ekstra kurikuler yang dilaksanakan
untuk kepentingan masyarakat.
7. Bidang dan Jenis Kegiatan Pembinaan Ekstrakurikuler
a. Bidang Olah raga
1. Sepak Bola
2. Voli
3. Taekwondo
4. Basket
b. Bidang Seni
1. Paduan Suara
2. Seni Teater
3. Seni Tari
4. Sinematografi
5. Seni Musik
6. Seni Baca Alquran (Tartil)
7. Seni Jurnalistik
8. Majalah Dinding
9. Literasi
10. Batik
c. Bidang Wawasan Kebangsaan
1. Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) / BARA
2. Pecinta Alam
3. Palang Merah Remaja (PMR)
4. Pramuka
5. Kelompok Ilmiah Remaja (KIR)
6. Conversation & Debat Bahasa Inggris
d. Pembinaan Ketaqwaan Terhadap Tuhan Yang Maha Esa
Kajian keagamaan Muslim / Non Muslim, RIMA, MABIT.

70
8. Penyusunan Program Bimbingan Kegiatan Ekstrakurikuler
Untuk menunjang kelancaran, efisiensi dan efektifitas bimbingan kegiatan
ekstrakurikuler perlu disusun program kegiatan bimbingan siswa. Komponen yang
perlu dimasukkan dalam program ini meliputi kegiatan yang dilaksanakan pada tahap
persiapan, pelaksanaan, penilaian dan tindak lanjut kegiatan ekstrakurikuler.

9. Pembina Ekstrakurikuler
Jenis
No Nama Pembina Hari Pelaksanaan
Ekstrakurikuler
1 Paduan Suara A.Alex Henry, E.P Kamis
Ch.Eka Yuliati, S.Pd
2 Seni Lukis Djaroby R,S.Pd Rabu
3 Seni Batik Djaroby R,S.Pd Selasa
4 Sepak Bola Eko Yanuarto, S.Pd Selasa dan Kamis
5 Teater Fuad Hajir Rabu
6 Jurnalis Priyo Wahyu,S.Pd Selasa
7 Bara Drs.Sartono Rabu
8 Conversation Retno Budi Astuti,S.Pd Senin
9 Seni Tari Nirmala C,S.Sn Senin dan Rabu
10 Seni Musik Sandika Priatmoko,S.Pd Kamis
11 PMR Guruh Sabtu
12 Bahasa Jepang Yudik Kusbiantoro,S.Pd Selasa
13 Pecinta alam Hardono Kamis
14 Taekwondo Dwiky C Kamis
15 Bola Volly Eko Yanuarto,S.Pd Sabtu
16 Bola Basket Dharmawan Minggu
17 KIR Oyik W,S.Pd Jumat
18 Tartil Zahzahah,S.Pd Rabu
19 Literasi Drs.Badru Zaman Selasa
20 Pramuka R.Edy S,S.Pd Jumat

71
a. Pelaksanaan Ekstra Kurikuler
Dilaksanakan diluar jam pelajaran biasa mulai pukul 14.00 s.d 16.15 (sesuai
dengan jadwal ekstrakurikuler yang telah disepakati bersama: ketua-ketua ekstra,
osis dan pihak sekolah terlampir). Demi terlaksananya kegiatan ekstra kurikuler
dengan baik, maka dilakukan tahapan sebagai berikut :
 Tahap Persiapan
Pada tahap ini dilakukakan sosialisasi terhadap guru dan staf tata usaha,
komite sekolah dan orang tua murid. Sosialsisasi dilakukan oleh bagian
kesiswaan, Staf BK dan Tim Pengembangan diri. Siswa mengisi angket
sesuai ekstra pilihannya
 Tahap pelaksanaan Program
Dilaksanakan mulai awal semester ganjil. Pelaksanaan pembinaan dilakukan
oleh guru mata pelajaran/ pembina ekstrakurikuler/ pelatih dan BK sebagai
pelayan konseling
 Tahap Evaluasi
Tahap ini dilakukan 2 kali dalam satu tahun pelajaran yaitu diakhir bulan
November pada semester ganjil. Dan akhir bulan Mei pada semester genap.
Tahapan ini bertujuan untuk melihat sampai sejauh mana program kegiatan
terlampaui.

1. Kegiatan Pembiasaan
Pembiasaan merupakan proses pembentukan sikap dan perilaku yang
relatif menetap dan bersifat otomatis melalui proses pembelajaran yang
berulang-ulang, baik dilakukan secara bersama-sama ataupun sendiri-sendiri.
Semua guru berpartisipasi aktif dalam membentuk watak, kepribadian, dan
kebiasaan positif ini. Guru Bimbingan dan Konseling berperan dalam
memberikan bimbingan dan konseling arah pengembangan kebiasaan peserta
didik dalam kehidupan sehari-hari dan sekaligus mengkoordinir penilaian
perilaku mereka melalui pengamatan guru-guru terkait.
Kegiatan pembiasaan ditumbuhkan melalui kegiatan rutin, spontan, dan
keteladanan yang baik, di dalam kelas dan di luar kelas. Kegiatan pembiasaan
secara terprogram dapat dilaksanakan secara bertahap disesuaikan dengan
kalender pendidikan.

72
2. Kegiatan rutin
Kegiatan rutin adalah kegiatan yang dilakukan secara reguler dan terus-
menerus di sekolah. Tujuannya adalah untuk membiasakan peserta didik
melakukan sesuatu dengan baik. Misalnya membiasakan :
a. Melaksanakan upacara bendera dengan khidmat.
b. Beribadah sesuai agama dan kebiasaannya (ibadah siang untuk yang
beragama Islam, kebaktian siang untuk yang beragama Kristen dan
Katholik, dan lain-lain).
c. Konsolidasi belajar di rumah, dengan cara mencatat pada buku siswa
tersendiri tentang permasalahan atau kesulitan materi yang belum bisa
dipahami. Lalu bertanya pada guru.
d. Wajib berkunjung ke perpustakaan minimal tiga kali dalam seminggu.
e. Menjaga kebersihan kelas, tanaman, dan lingkungan sekolah bersama-sama
f. Melaksanakan kegiatan belajar tertib dan efektif bersama-sama
g. Melaksanakan tata tertib sekolah dengan ikhlas
h. Bersaing secara sehat dalam berprestasi
3. Kegiatan spontan
Kegiatan spontan adalah kegiatan yang dapat dilakukan tanpa dibatasi
oleh waktu, tempat, dan ruang. Hal ini bertujuan untuk memberikan
pendidikan secara spontan, terutama dalam membiasakan bertutur santun,
bersikap sopan dan terpuji lainnya. Misalnya membiasakan:
a. Mengucapkan salam dan bersalaman kepada guru, karyawan dan sesama
teman.
b. Membuang sampah pada tempatnya. Kegiatan Tim LIPUT BANGSA
(Lihat Pungut Bawa Buang Sampah) ke tempat sampah sekaligus
memilahnya.
c. Antre
d. Menghargai pendapat orang lain.
e. Membiasakan minta izin untuk masuk atau keluar kelas atau ruangan.
f. Membantu atau menolong orang lain.
g. Membiasakan menyalurkan aspirasi melalui media yang ada di sekolah
(mading dan kotak surat BK).
h. Konsultasi kepada guru pembimbing atau guru lain di sekolah.

73
4. Kegiatan Keteladanan
Kegiatan ketelanan adalah kegiatan dalam bentuk perilaku sehari-hari
yang dapat dijadikan contoh (model/idola). Misalnya:
a. Selalu berpakaian rapi
b. Selalu datang tepat waktu
c. Rajin membaca buku
d. Selalu bersikap ramah.
5. Kegiatan terprogram
Kegiatan terprogram adalah kegiatan yang dilaksanakan secara bertahap
sesuai kalender pendidikan/jadwal yang telah ditetapkan. Membiasakan
kegiatan ini artinya membiasakan seluruh warga sekolah untuk terlibat aktif
dalam kegiatan sekolah sesuai dengan kemampuan atau keahliannya masing-
masing. Misalnya kegiatan:
a. Porseni
b. Memperingati hari-hari besar nasional.
c. Studi Budaya
d. Memperingati hari agama.
e. Lomba mata pelajaran, seperti Olimpiade Matematika.
f. Lomba mading.
g. Perpisahan kelas XII.
h. Pembelajaran di luar kelas X dan XI.

I. Kebijakan Sekolah dalam Hal Kesiswaan


Hak siswa mendapatkan layanan konseling
a. Konsultasi dengan guru mata pelajaran
1) Setiap siswa berhak mendapat layanan konsultasi dengan guru mata pelajaran.
2) Layanan konsultasi dengan guru mata pelajaran dilakukan pada waktu yang
ditentukan secara bersama antara siswa dan guru.
3) Layanan konsultasi dengan guru mata pelajaran hanya terkait dengan mata
pelajaran dalam hal kesulitan mengikuti, kesulitan melaksanakan tugas atau
lainnya.
b. Konsultasi dengan wali kelas
1) Setiap siswa berhak mendapat layanan konsultasi dengan wali kelas.

74
2) Layanan konsultasi dengan wali kelas dilakukan pada waktu yang ditentukan
secara bersama antara siswa dan wali kelas.
3) Layanan konsultasi dengan wali kelas terkait dengan berbagai masalah siswa di
kelas siswa yang bersangkutan.
c. Konsultasi dengan Konselor
1) Setiap siswa berhak mendapat layanan konsultasi dengan konselor/guru BK.
2) Layanan konsultasi dengan konselor dapat dilakukan setiap saat selama
konselor masih dapat melayani.
3) Layanan konsultasi dengan konselor terkait dengan berbagai masalah siswa di
kelas, di sekolah, maupun masalah pergaulan siswa yang bersangkutan.
4) Setiap siswa berhak mendapat layanan pembinaan prestasi dari konselor.
d. Hak Siswa Berprestasi
1) Setiap siswa yang berprestasi di bidang akademik maupun nonakademik berhak
mendapat penghargaan.
2) Penghargaan siswa berprestasi berdasarkan ketentuan yang berlaku.

75
BAB VI
STANDAR PENDIDIK DAN TENAGA KEPENDIDIKAN

A. Rekrutmen Pegawai Baik Edukasi Maupun Non-Edukasi


Rekrutmen pegawai biasanya diawali dengan analisis jumlah kebutuhan pegawai
dilanjutkan. Tahap setelah ditetapkan sebuah keputusan tentang kebutuhan pegawai
SDM maka tahap selanjutnya adalah rekrutmen. Pada dasarnya rekrutmen bertujuan
untuk memenuhi kebutuhan pegawai yang memenuhi kriteria yang sudah ditetapkan
oleh sekolah. Arti dari rekrutmen pegawai sendiri adalah menemukan dan menarik
pelamar untuk dipekerjakan diorganisasi yang melakukan rekrutmen.
Program rekrutmen yang ideal adalah sebuah program dimana sejumlah pelamar
yang berkualitas ditarik dan menerima posisi jabatan tertentu yang dilakukan dengan
cara yang sangat efisien. Menurut Undang-undang Nomor 43 Tahun 1999 dan Undang-
undang Nomor 32 Tahun 2004, pelaksanaan manajemen PNS di daerah menjadi
wewenang daerah, dengan lebih menekankan pada kualitas pegawai agar tercapai
pegawai yang profesional. Oleh sebab itu, di era reformasi birokrasi sekarang ini proses
perekrutan Pegawai Negeri Sipil / Aparatur Sipil Negara harus disesuaikan dengan
analisis jabatan, analisis beban kerja, analisis kebutuhan, dan rasio anggaran belanja
pegawai setiap daerahnya. Serta dalam menentukan tingkat kelulusan, pemerintah akan
mengambil kebijakan dengan memberikan tingkat ambang batas (passing grade) yang
tidak sama. Berdasarkan paparan tersebut di atas, maka pada laporan ini penulis akan
membahas mengenai proses rekrutmen Pegawai Negeri Sipil melalui analisis jabatan
dan analisis kebutuhan.
Beberapa mekanisme merekrut pegawai baik edukasi maupun non-edukasi:
1. Mengidentifikasi jabatan yang kosong dan jumlah tenaga yang diperlukan. Proses
perekrutan pegawai diadakan saat adanya bidang pekerjaan baru disekolah, guru
atau pegawai lainnya dipromosikan atau dipindahkan ke posisi lainnya, mengajukan
permintaan pengunduran diri atau diPHK, atau karena pensiun yang direncanakan,
dibutuhkan untuk mengisi jabatan tersebut.
2. Membuat dan menyususn persyaratan sesuai dengan jabatan yang kosong dan
tenaga yang dibutuhkan. Persyaratan harus dibuat secara hati-hati agar mendapatkan
pegawai yang berkualitas dan sesuai dengan jabatannya dan dalam penerapannya
nanti tidak ditemui kekaburan-kaburan yang mengganggu proses selanjutnya.

76
3. Memanggil kandidat-kandidat yang dianggap memenuhi persyaratan jabatan,
mengisi laporan, dan mengumpulkan berkas-berkas lamaran pekerjaan untuk
selanjutnya diproses dalam tahap seleksi.
4. Menyeleksi kandidat-kandidat ada beberapa proses seleksi yang dapat dilakukan,
yaitu:
a. Persiapan penerimaan para kandidat yang melamar yang akan mengikuti
seleksi
b. Menyelenggarakan berbagai macam tes
c. Wawancara
d. Penelitian latar belakang kandidat yang melamar
e. Evaluasi medis
f. Penelitian pendahuluan tentang kecakapan, keterampilan, dan pengetahuan
pelamar
g. Pengambilan keputusan apakah lamaran diterima atau ditolak
5. Membuat penawaran kerja. Setelah proses seleksi selesai dan petugas rekrutmen
sudah mendapatkan kandidat sesuai dengan jabatan yang dibutuhkan, maka
selanjutnya mempersiapkan penawaran kerja seperti bagaimana peraturan dan
kondisi kerja disekolah.

Sumber rekrutmen dalam mengisi posisi jabatan yang kosong berasal dari sumber
internal dan eksternal. Sumber internal terdiri dari rencana suksesi penawaran kerja
terbuka untuk sesuatu jabatan. Sedangkan sumber eksternal meliputi hubungan dengan
universitas, agen tenaga kerja, balai ketenagakerjaan dan keterampilan. Pada saat
melakukan suatu rekrutmen pegawai baik edukasi maupun non-edukasi juga harus
memperhatikan aturan-aturan yang sesuai dengan norma dan tidak boleh ada aturan
yang dilanggar serta harus memenuhi standar tata cara melakukan rekrutmen pegawai,
serta tidak boleh melakukan tindakan kecurangan-kecurangan dalam rekrutmen
pegawai, jadi rekrutmen pegawai harus sesuai kemampuan kandidat atau pelamar dan
jujur.

B. Pengaturan Kenaikan Pangkat


Angka kredit yang ditetapkan dan digunakan sebagai dasar pertimbangan penetapan
kenaikan jabatan dan atau kenaikan pangkat guru sesuai dengan ketentuan peraturan
perundang-undangan.
77
Kenaikan pangkat Pegawai Negeri Sipil Pusat/Daerah yang menduduki jabatan
Guru Madya, pangkat Pembina Tingkat 1, golongan ruang IV/b untuk menjadi pangkat
Pembina Utama Muda, golongan ruang IV/c sampai dengan Guru Utama, pangkat
Pembina Utama, golongan ruang IV/e ditetapkan oleh Presiden setelah mendapat
pertimbangan teknis Kepala Badan Kepegawaian Negara.
Kenaikan pangkat Pegawai Negeri Sipil Daerah Kabupaten/Kota yang menduduki
jabatan Gutu Pertama, pangkat penata Muda, golongan ruang III/a untuk menjadi
pangkat Penata Muda Tingkat I. Golongan ruang III/b sampai dengan Guru Muda,
pangkat Penata Tingkat I golongan ruang III/d, ditetapkandengan Keputusan Pejabat
Pembina Kepegawaian Daerah Kabupaten/Kota yang bersangkutan setelah mendapat
persetujuan teknis Kepala Kantor Regional Badan Kepegawaian Negara yang
bersangkutan.
Kenaikan pangkat Pegawai Negeri Sipil Daerah Kabupaten / Kota yang menduduki
jabatan Guru Muda, pangkat Penata Tingkat I, golongan ruang III/d untuk menjadi
Guru Madya, pangkat Pembina, golongan ruang IV/a dan pangkat Pembina Tingkat I,
golongan ruang IV/b, ditetapkan oleh Gubernur yang bersangkutan setelah mendapat
persetujuan teknis Kepala Kantor Regional Badan Kepegawaian Negara yang
bersangkutan.
Jumlah angka kredit kumuatif minimal yang harus dipenuhi oleh setiap Pegawai
Negeri Sipil untuk pengangkatan dan kenaikan jabatan/pangkat Guru adalah
sebagaimana tersebut pada Lampiran II Peraturan Menteri Negara Pendayagunaan
Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 16 Tahun 2009 dengan ketentuan:
1. Paling kurang 90% (sembilan puluh persen) angka kredit berasal dari unsur utama;
dan
2. Paling banyak 10% (sepuluh persen) angka kredit berasal dari unsur penunjang
Beberapa pengaturan kenaikan pangkat pegawai, yaitu:
1. Angka kredit yang ditetapkan digunakan sebagai dasar pertimbangan penetapan
kenaikan jabatan dan atau kenaikan pangkat guru sesuai dengan ketentuan peraturan
perundang-undangan;
2. Penetapan kenaikan jabatan sebagaimana dimaksud di atas, dapat dipertimbangkan
apabila:
a. Paling singkat satu tahun dalam jabatan terakhir;
b. Memenuhi angka kredit yang dipersyaratkan; dan

78
c. Setiap unsur penilaian pelaksanaan pekerjaan dalam Daftar Penilaian
Pelaksanaan Pekerjaan (DP-3) paling kurang bernilai baik dalam satu tahun
terakhir
3. Kenaikan pangkat sebagaimana dimaksud di atas, dapat dipertimbangkan apabila;
a. Paling singkat dua tahun dalam pangkat terakhir;
b. Memenuhi angka kredit yang dipersyaratkan; dan
c. Setiap unsur penilaian pelaksanaan pekerjaan dalam Daftar Penilaian
Pelaksanaan Pekerjaan (DP-3) paling kurang bernilai baik dalam dua tahun
terakhir
4. Kenaikan pangkat Pegawai Negeri Sipil Pusat/Daerah yang menduduki jabatan
Guru Madya, pangkat Pembina Tingkat I, golongan ruang IV/b untuk menjadi
pangkat Pembina Utama Muda, golongan ruang IV/c sampai dengan Guru Utama,
pangkat Pembina Utama, golongan ruang IV/e ditetapkan oleh Presiden setelah
mendapat pertimbangan teknis Kepala Badan Kepegawaian Negara
5. Kenaikan pangkat Pegawai Negeri Sipil Daerah Kabupaten / Kota yang menduduki
jabatan Guru Pertama, pangkat Penata Muda, golongan ruang III/a untuk menjadi
pangkat Penata Muda tingkat I, golongan ruang III/b sampai dengan Guru Muda,
pangkat Penata Tingkat I golongan ruang III/d, ditetapkan dengan Keputusan
Pejabat Pembina Kepegawaian Daerah Kabupaten/Kota yang bersangkutan setelah
mendapatoleh Gubernur yang bersangkutan setelah mendapat persetujuan teknis
Kepala Kantor Regional Badan Kepegawaian Negara yang bersangkutan
6. Kenaikan pangkat Pegawai Negeri Sipil Daerah Kabupaten / Kota yang menduduki
jabatan Guru Muda, pangkat Penata Tingkat I, golongan ruang III/d untuk menjadi
Guru Madya, pangkat Pembina, golongan ruang IV/a dan pangkat Pembina Tingkat
I, golongan ruang IV/b, ditetapkan oleh Gubernur yang bersangkutan setelah
mendapat persetujuan teknis Kepala Kantor Regional Badan Kepegawaian Negara
yang bersangkutan
7. Jumlah angka kredit kumuatif minimal yang harus dipenuhi oleh setiap Pegawai
Negeri Sipil untuk pengangkatan dan kenaikan jabatan/pangkat Guru adalah
sebagaimana tersebut pada Lampiran II Peraturan Menteri Negara Pendayagunaan
Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 16 Tahun 2009 dengan ketentuan:
a. Paling kurang 90% (sembilan puluh persen) angka kredit berasal dari unsur
utama; dan

79
b. Paling banyak 10% (sepuluh persen) angka kredit berasal dari unsur
penunjang
8. Untuk kenaikan jabatan/pangkat setingkat lebih tinggi dari Guru Pertama, pangkat
Penata Muda, golongan ruang III/a sampai dengan Guru Utama, pangkat Pembina
Utama, golongan ruang IV/e wajib melakukan kegiatan pengembangan keprofesian
berkelanjutan yang meliputi sub unsur pengembangan diri, publikasi ilmiah, dan
atau karya inovatif
9. Guru Pertama, pangkat Penata Muda, golongan ruang III/a yang akan naik pangkat
menjadi Guru Pertama, pangkat Penata Muda Tingkat I, golongan ruang III/b angka
kredit yang dipersyaratkan untuk kenaikan pangkat, paling sedikit tiga angka kredit
dari sub unsur pengembangan diri
10. Guru Pertama, pangkat Penata Muda Tingkat I, golongan ruang III/b yang akan naik
jabatan/pangkat menjadi Guru Muda, pangkat Penata, golongan ruang III/c angka
kredit yang dipersyaratkan untuk kenaikan jabatan/pangkat, paling sedikit 4(empat)
angka kredit dari sub unsur publikasi ilmiah dan /atau karya inovatif, dan paling
sedikit tiga angka kredit dari sub unsur pengembangan diri
11. Guru Muda, pangkat Penata, golongan ruang III/c yang akan naik pangkat menjadi
Guru Muda, pangkat Penata Tingkat I, golongan ruang III/d angka kredit yang
dipersyaratkan untuk kenaikan pangkat, paling sedikit 6 (enam) angka kredit dari
sub unsur punlikasi ilmiah dan / atau karya inovatif, dan paling sedikit tiga angka
kredit dari sub unsur pengembangan diri
12. Guru Muda, pangkat Penata Tingkat I, golongan ruang III/d yang akan naik
jabatan/pangkat menjadi Guru Madya, pangkat Pembina, golongan ruang IV/a
angka kredit yang dipersyaratkan untuk kenaikan jabatan/pangkat, paling sedikit
8(delapan) angka kredit dari sub unsur publikasi ilmiah dan /atau karya inovatif, dan
paling sedikit 4 (empat) angka kredit dari sub unsur pengembangan diri
13. Guru Madya, pangkat Pembina, golongan ruang IV/a yang akan naik pangkat
menjadi Guru Madya, pangkat Pembina Tingkat I, golongan ruang IV/b angka
kredit yang dipersyaratkan untuk kenaikan pangkat, paling sedikit 12 angka kredit
dari sub unsur punlikasi ilmiah dan / atau karya inovatif, dan paling sedikit empat
angka kredit dari sub unsur pengembangan diri
14. Guru Madya, pangkat Pembina Tingkat I, golongan ruang IV/b yang akan naik
pangkat menjadi Guru Madya, pangkat Pembina Utama Muda, golongan ruang IV/c
angka kredit yang dipersyaratkan untuk Kenaikan pangkat, paling sedikit12 (dua
80
belas) angka kredit dari sub unsur publikasi ilmiah dan/atau karya inovatif, dan
paling sedikit empat angka kredit sub unsur pengembangan diri.
15. Guru Madya, pangkat Pembina Utama Madya, golongan ruang IV/c yang akan naik
jabatan/pangkat menjadi Guru Utama, pangkat Pembina Utama Madya, golongan
ruang IV/d, angka kredit yang dipersyaratkan untuk kenaikan
jabatan/pangkat,paling sedikit 14 (empat belas) angka kredit dari sub unsur
publikasi ilmiah dan/atau karya inovatif, dan paling sedikit lima angka kredit dari
sun unsur pengembangan diri
16. Guru Utama, pangkat Pembina Utama Madya, golongan ruang IV/d yang akan naik
pangkat menjadi Guru Utama, pangkat Pembina Utama, golongan ruang IV/e angka
kredit yang dipersyaratkan untuk kenaikan pangkat, palig sedikit 20 (dua puluh)
angka kredit dari sub unsur publikasi ilmiah dan/atau karya inovatif, dan paling
sedikit lima angka kredit dari sub unsur pengembangan diri
17. Guru Madya, pangkat Pembina Utama Muda, golongan ruang IV/c yang akan naik
jabatan/pangkat menjadi Guru Utama, pangkat Pembina Utama Madya, golongan
ruang IV/d wajib melaksanakan presentasi ilmiah
18. Kenaikan pangkat bagi Guru dalam jenjang jabatan yang lebih tinggi dapat
dipertimbangkan apabila kenaikan jabatannya telah ditetapkan terlebih dahulu oleh
pejabat yang berwenang sesuai dengan peraturan perundang-undangan
19. Guru yang memiliki angka kredit melebihi angka kredit yang ditentukan untuk
kenaikan jabaytan/pangkat setingkat lebih tinggi, kelebihan angka kredit tersebut
secara kumulatif di perhitungkan untuk kenaikan jabatan/ pangkat berikutnya.

C. Pengaturan Mutasi Pegawai


Melaksanakan sebagian tugas Kepala Badan dalam merencanakan, menyusun,
menyiapkan, mengkoordinasikan, menyelenggarakan, mengevaluasi, dan melaporkan
kegiatan bidang mutasi pegawai. Adapun dasar hukum untuk mutasi pegawai, yaitu :
a. Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1974 tentang Pokok-pokok Kepegawaian
sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 43 Tahun 1999;
b. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah sebagaimana
telah diubah dengan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang Nomor 3
Tahun 2005 Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang
Pemerintah Daerah yang telah ditetapkan dengan Undang-Undang Nomor 8 Tahun
2005;
81
c. Peraturan Pemerintah Nomor 97 Tahun 2000 tentang Formasi Pegawai Negeri Sipil
sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Pemerintah Nomor 54 Tahun 2003;
d. Peraturan Pemerintah Nomor 98 Tahun 2000 tentang Pengadaan Pegawai Negeri
Sipil sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Pemerintah Nomor 11 Tahun
2002;
e. Peraturan Pemerintah Nomor 9 Tahun 2003 tentang Wewenang Pengangkatan,
Pemindahan, dan Pemberhentian Pegawai Negeri Sipil;
f. Keputusan Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Nomor 13 Tahun 2003
tentang Petunjuk Teknis Pelaksanaan Peraturan Pemerintah Nomor 9 Tahun 2003.
Setiap PNS dapat dimutasi tugas atau lokasi dalam satu Instansi Pusat, antar-
Instansi Pusat, satu Instansi Daerah, antar-Instansi Daerah, antar-Instansi Pusat dan
Instansi Daerah, dan ke perwakilan Negara Kesatuan Republik Indonesia di luar negeri
(ayat 1 pasal 73, UU No 5 tahun 2014). Ayat 4 pasal 68 : “PNS dapat berpindah antar
dan antara Jabatan Pimpinan Tinggi, Jabatan Administrasi, dan Jabatan Fungsional di
Instansi Pusat dan Daerah berdasarkan kualifikasi, kompetensi, dan penilaian kerja.
Mutasi Pegawai Negeri Sipil antar daerah adalah pemindahan pegawai dari atau ke
Instansi di lingkungan Pemeritah Kabupaten Katai Kartanegara.
Pemindahan Pegawai Negeri Sipil sebagaimana dimaksud meliputi :
a. Antara Daerah Kabupaten Kutai Kartanegara dan Daerah Kabupaten/Kota dalam
satu Daerah propinsi;
b. Antara Daerah Kabupaten Kutai Kartanegara dan Daerah Kabupaten/Kota dalam
luar Daerah propinsi;
c. Antara Daerah Kabupaten Kutai Kartanegara dan Daerah Propinsi Kalimantan
Timur;
d. Antara Daerah Kabupaten Kutai Kartanegara dan Daerah Propinsi Lainnya;
e. Antara Daerah Kabupaten Kutai Kartanegara dan Departemen/Lembaga.
Beberapa jenis mutasi untuk pegawai :
1. Perpindahan antar Kabupaten/Kota di Jawa Tengah
2. Perpindahan dari Kabupaten/Kota di Jawa Tengah ke Luar Provinsi Jawa Tengah
3. Perpindahan dari Kabupaten/Kota di Jawa Tengah ke luar lingkungan Pemerintah
Provinsi Jawa Tengah
4. Perpindahan dari Lanupaten/Kota/provinsi lain/Kementrian/Lembaga ke dalam
lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah
5. Perpindahan antar SKPD
82
6. Perpindahan antar unit kerja dalam SKPD
Beberapa kelengkapan berkas untuk perpindahan antar Kabupaten/Kota di Jawa
Tengah, sebagai berikut :
1. Surat pernyataanpersetujuan pindah dari PPK/PPKD asal
(Gubernur/Bupati/Walikota)
2. Surat persetujuan pindah dari PPKD yang dituju;
3. Foto kopi SK CPNS legalisir;
4. Foto kopi SK PNS legalisir;
5. Foto kopi SK KP terakhir
6. Foto kopi Konversi NIP legalisir;
7. Foto kopi KARPEG legalisir;
8. Foto kopi SK INPASSING guru (PNS guru);
9. Foto kopi ijazah legalisir;
10. Foto kopi DP3/SKP2 tahun terakhir;
11. Surat keterangan tidak pernah dijatuhi hukum disiplin tingkat sedang atau berat
dari pimpinan SKPD asal;
12. Jika pindah mengikuti Suami maka melampirkan :
a. Foto kopi sah surat nikah disahkan oleh KUA/Catatan Sipil
b. Foto kopi sah SK Suami berdinas dan keterangan Domisili
 Apabila guru :
a. Persetujuan dari Dinas Pendidikan
b. Persetujuan dari Kepala cabang Dinas Kecamatan
c. Rekomendasi Kepala Sekolah yang menerima
d. Rekomendasi Kepala Sekolah yang melepas
 Surat pernyataan dari Instansi :
a. Tidak sedang dalam proses/menjalani hukuman disiplin dan atau
proses pengadilan.
b. Tidak tersangkut paut hutang dengan pihak Bank atau pihak lainnya.
c. Tidak sedang menjalani pendidikan atau tugas belajar.
d. Tidak sedan diberhentikan dari jabatan negeri.
Beberapa kelengkapan berkas perpindahan keluar pemerintah provinsi Jawa Tengah,
sebagai berikut :
1. Surat pernyataanpersetujuan pindah dari PPK/PPKD asal (Bupati/Walikota)

83
2. Surat persetujuan pindah dari PPKD yang dituju;
3. Foto kopi SK CPNS legalisir;
4. Foto kopi SK PNS legalisir;
5. Foto kopi SK KP terakhir
6. Foto kopi Konversi NIP legalisir;
7. Foto kopi KARPEG legalisir;
8. Foto kopi SK INPASSING guru (PNS guru);
9. Foto kopi ijazah legalisir;
10. Foto kopi DP3/SKP2 tahun terakhir;
11. Surat keterangan tidak pernah dijatuhi hukum disiplin tingkat sedang atau berat
dari pimpinan SKPD asal.
PNS yang mengajukan perpindahan ke dalam lingkungan pemerintah provinsi Jawa
Tengah dapat berasal dari :
a. Kabupaten/Kota di Jawa Tengah;
b. Kabupaten/Kota di luar Provinsi Jawa Tengah;
c. Provinsi Lain;
d. Lembaga/Pemerintahan
Beberapa kelengkapan berkas PNS yang mengajukan perpindahan ke dalam
lingkungan pemerintah provinsi Jawa Tengah, sebagai berikut :
1. Surat pernyataan persetujuan PPK
a. Surat pernyataan persetujuan pindah dari PPKD Kabupaten/Kota asal jika
berasal dari Kab/Kota di Jawa Tengah.
b. Surat pernyataan persetujuan pindah dari PPKD provinsi asal jika berasal dari
Kab/Kota di luar Jawa Tengah atau provinsi lain.
c. Surat pernyataan persetujuan pindah dari menteri atau kepala lembaga asal
jika berasal dari kementrian atau lembaga.
2. Foto kopi SK CPNS legalisir;
3. Foto kopi SK PNS legalisir;
4. Foto kopi SK KP terakhir
5. Foto kopi Konversi NIP legalisir;
6. Foto kopi KARPEG legalisir;
7. Foto kopi SK INPASSING guru (PNS guru);
8. Foto kopi ijazah legalisir;
9. Foto kopi DP3/SKP2 tahun terakhir;
84
10. Surat keterangan tidak pernah dijatuhi hukum disiplin tingkat sedang atau berat
dari pimpinan SKPD asal.
Setiap pemindahan PNS ditetapkan dengan SK pejabat yang berwenang:
1. Pemindahan dalam satu Instansi (Pusat/Daerah) oleh Pejabat Pembinaan
Kepegawaian (PPK);
2. Pemindahan antar Kabupaten/Kota dalam satu Provinsi oleh Gubernur setelah
mendapat pertimbangan Ka. BKN;
3. Pemindahan antar Kabupaten/Kota antar Provinsi oleh Mendagri setelah mendapat
pertimbangan Ka BKN;
4. Pemidahan Provinsi/Kab/Kota ke Instansi Pusat oleh Ka. BKN;
5. Pemindahan Instansi Pusat ke Provinsi/Kab/Kota oleh Ka.BKN setelah
berkoordinasi dengan Mendagri;
6. Pemindahan antar Instansi Pusat oleh Ka. BKN.
Mekanisme seleksi mutasi PNS antar daerah masuk meliputi :
1) Seleksi Formasi :
Dalam tahapan seleksi formasi, kualifikasi pendidikan dan jabatan pemohon
menjadi bahan pertimbangan utama. Jika formasi pada tahun berjalan
membutuhkan kualifikasi pendidikan dan jabatan sebagaimana dimiliki pemohon
maka pemohon dapat diproses untuk mengikuti tahap selanjutnya. Apabila
berdasarkan formasi pada tahun berjalan tidak dibutuhkan kualifikasi sebagaimana
dimiliki pemohon, maka proses pengajuan mutasi antar daerah langsung ditolak.
Apabila sudah dikeluarkan surat penolakan maka proses mutasi antar daerah
pemohon batal dan apabila masih berkeinginan mengajukan permohonan mutasi
antar daerah harus mengajukan permohonan baru kembali.
2) Seleksi Kompetensi
Pemohon yang lolos dari seleksi administrasi kemudian harus mengikuti
seleksi kompetensi, yaitu melalui proses interview baik secara terbuka atau
tertutup. Proses interview terbuka dilakukan melalui proses wawancara,
sedangkan proses interview tertutup dilakukan melalui pengisiam kuesioner yang
telah disiapkan.
3) Seleksi Kinerja
Seleksi Kinerja dilakukan berdasarkan hasil keterangan pejabat berwenang di
lingkungan Instansi asal mengenai trach record pemohon meliputi :
(a) Belum pernah menjalani sanksi/hukuman disiplin;
85
(b) Tidak sedang menjalani sanksi/hukuman disiplin, serta;
(c) Memiliki kinerja yang baik;
(d) Daftar penilaian pelaksanaan pekerjaan (DP-3) tahun terakhir,
(e) Jika memungkinkan penilaian kinerja dilakukan melalui cross cek dengan
instansi asal.
4) Seleksi/Kajian Non-Teknis
Proses ini merupakan proses mengkaji hal-hal non-teknis yang dapat dijadikan
pertimbangan untuk memproses mutasi antar daerah pemohon. Hal-hal non teknis
tersebut antara lain:
a. Alasan mengajukan mutasi;
b. Jarak lokasi tempat kerja dengan rumah tinggal;
c. Aktivitas sosial;
d. Kondisi fisik/mental;
e. Kondisi keluarga;
f. Kondisi perekonomian;
g. Sedang mengikuti proses pembelajaran;
h. Pertimbangan non teknis lain yang disampaikan oleh pemohon.
Mekanisme seleksi mutasi pegawai negeri sipil antar daerah melipiti;
1. Formasi kebutuhan PNS;
Dalam tahapan seleksi formasi, kualifikasi pendidikan dan jabatan pemohon
menjadi bahan pertimbangan utama. Jika formasi pada tahun berjalan
membutuhkan kualifikasi pendidikan dan jabatan sebagaimana dimiliki
pemohon dan belum ada penggantinya maka pemohon ditolak. Apabila sudah
dikeluarkan surat penolaakan maka proses mutasi antar daerah pemohon batal
dan apabila masih berkeinginan mengajukan permohonan mutasi antar daerah
harus mengajukan permohonan baru kembali.
2. Kajian Non-teknis;
a. Alasan mengajukan mutasi;
b. Jarak lokasi tempat kerja dengan rumah tinggal;
c. Kondisi fisik/mental;
d. Kondisi keluarga;
e. Kondisi perekonomian;
f. Sedang mengikuti proses pembelajaran;
g. Pertimbangan non teknis lain yang disampaikan oleh pemohon.
86
3. Aspek Penilaian
Aspek penilaian dalam reaksi pemohon mutasi antar daerah terdiri dari:
a. Performance;
b. Sikap perilaku;
c. Kemampuan komunikasi;
d. Kepribadian;
e. Komitmen pada tugas;
f. Latar belakang permohonan antar daerah;
g. Kommpetesi bidang tugas;
h. Prestasi;
i. Akivitas berorogannisasi/bermasyarakat;
j. Kemampuan menangkap masalah dan memmberikan solusi (sesuai
bidang tugas)

D. Pengaturan Disiplin Pegawai


Ada beberapa pengaturan disiplin pegawai yang dirancang sebagaimana untuk
menertibkan para pegawai di SMA Negeri 2 Magelang. Diantaranya sebagai berikut
kesanggupan pegawai untuk menaatikewajiban dan menghindari larangan yang
ditentukan dalam peraturan perundang-undangan dan peraturan kedinasan yang apabila
tidak ditaati atau dilanggar dijatuhi hukuman disiplin.
Peraturan disiplin pegawai sebagai berikut:
1. Hadir di Sekolah pukul 06.50 WIB
2. Khusus hari Senin hadir pukul 06.30 WIB
3. Mengisi Daftar Hadir Guru yang telah disediakan
4. Mengikuti Upacara Bendera yang dilaksanakan disekolah dengan membuat
barisan guru/pegawai
5. Berpakaian sesuai ketentuan sekolah
6. Selalu memberikan contoh dan panutan dalm bertiandak, baik disekolah
maupun dilingkungan masyarakat
7. Apabila tidak hadir harus memberikan pemberitahuan/surat izin dan
melampirkan tugas/bahan ajar kepada
8. Kepala Sekolah/Wakasek
9. Berpartisipasi mewujudkan iklim kerja yang kondusif
10. Menjaga nama baik sekolah
87
Pengaturan disiplin guru:
1. Setiap Guru harus membuat Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), Program
Tahunan/Program Semester Mata Pelajaran yang diampu setiap KBM
2. Mengisi Daftar Hadir Siswa pada setiap KBM dan memasukkan nilai siswa pada
Daftar Nilai
3. Mengisi Agenda Mengajar dan Agenda Kelas pada setiap pelaksanaan KBM
4. Membuat terobosan baru/inovasi dalam program pembelajaran agar siswa belajar
menyenangkan
5. Mempedomani suara bel pada setiap penggantian jam pelajaran dan pulang
6. Menyususn Kisi-Kisi Soal dan Soal pada setiap penyelenggaran Ujian yang
diselenggarakaan
7. Melakukan tindakan kelas pada Remidial dan Pengayaan
Larangan pegawai baru maupun petugas:
1. Mempercepat pulang siswa tanpa seizin Kasek/Wakasek
2. Berkata, dan berperilaku melanggar nilai moral
3. Menindak siswa diluar batas pembinaan, pendidikan
Sanksi pegawai baik guru maupun petugas:
1. Teguran
2. Peringatan tertulis/perjanjian
3. Sekorsing
Dengan ditegakkannya disiplin dalam kerja sesuatunya akan berjalan secara
teratur, tertib, dan sesuai dengan ketentuan-ketentuan yang digariskan dan sebagai
akibat lebih lanjut dalam monitoring dan pengawasan kerja akan lebih udah untuk
dilaksanakan baik dalam sistem jangka paanjang maupun sebaliknya serta peningkatan
kerja sema semakin tinggi.

E. Pengaturan Kesejahteraan Pegawai


Bidang Kesejahteraan mempunyai tugas pokok penyiapan prumusan kebijakan
teknis, pembinaan, pengkoordinasian, pelaksana, dan pengendali tugas terpadu pada
Sub Bidang Kesejahteraan.
Program kesejahteran PNS di Indonesia disusun berdasarkan UU Nomor 43 tahun
1999 sebagai perubahan atas UU Nomor 8 tahun 1974 tentang Pokok-Pokok
Kepegawaian. Dalam Pasal 7 UU tersebut dinyatakan bahwa “Setiap Pegawai Negeri
Sipil berhak memperoleh gaji yang adil dan layak sesuai dengan beban pekerjaan dan
88
tanggung jawabnya”. Dalam pasal lain disebutkan pulabahwa, selain memperoleh gaji
yang adil dan layak, PNS mendapatkan sistem jaminan kesejahteraan. Adapun usaha
ketentuan yang diatur guna Kesejahteraan Pegawai Negeri Sipil meliputi program:
1. Pensiunan dan hari tua,
2. Asuransi kesehatan,
3. Tabungan perumahan, dan
4. Asuransi pendidikan putra putri Pegawai Negeri Sipil
Untuk kesejahteraan tersebut, setiap Pegawai Negeri Sipil dipungut iuran 10%
dari penghasilannya untuk membiayai usaha dalam bidang kesejahteraan, dengan
perincian sebagai berikut:
1. 4 3/4% untuk iuran dana pension,
2. 2% untuk iuran pemeliharaan kesehatan,
3. 3 1/4% untuk iuran tabungan hari tua dan perumahan.

F. Pembinaan dan Pengembangan Pegawai


Bidang Pembinaan dan Pengembangan Pegawai mempunyai tugas
menyelenggarakan, membina, dan mengkoordinasikan pembinaan dan pengembangan
pegawai. Bidang Pembinaan dan Pengembangan Pegawai dalam melaksankan tugas
mempunyai fungsi:
1. Penyusunan rencana kerja Bidang Pembinaan dan Pengembangan Pegawai;
2. Perumusan kebijakan teknis pembinaan dan pengembangan pegawai;
3. Penyelenggaraan, pembinaan, dan pengordinasian pembinaan pegawai;
4. Penyelenggaraan, pembinaan, dan pengordinasian pengembangan pegawai; dan
5. Evaluasi dan penyusunan laporan pelaksanaan rencana kerja Bidang Pembinaan
dan Pengembangan Pegawai
Pembinaan dan pengembangan profesionalisasi guru dan staf sekolah
dilakukanberdasarkan kebutuhan institusi, kelompok, maupun individu guru dan staf
sendiri. Dari perspektif institusi, pengembangan guru dan staf dimaksudkan untuk
merangsang, memelihara, dan meningkatkan kualitas staf dalam memecahkan masalah-
masalah keorganisasian. Selanjutnya dikatakan juga bahwa pengembangan guru
berdasarkan kebutuhan institusi adalah penting, namun hal yang lebih penting adalah
berdasar kebutuhan individu dan staf untuk menjalai proses profesionalisasi. Karena
substansi kajian dan konteks pembelajaran selalu berkembang dan berubah menurut
dimensi ruang dan waktu, guru dituntut untuk selalu meningatkan kompetensinnya.
89
Profesi keguruan tugas utama melayani masyarakat dalam dunia pendidikan.
Sejalan dengan itu, jelas kiranya profesionalisasi dalam bidang keguruan mengandung
arti peningkatan segala daya dan usaha dalam rangka pencapaian secara optimal
layanan yang akan diberikan kepada masyarakat. Untuk meningkatkan mutu pendidikan
saat ini, maka profesionalisasi guru (pendidik) merupakan suatu keharusan, terlebih lagi
apabila kita melihat kondisi objektif saat ini berkaitan dengan berbagai hal yang ditemui
dalam melaksanakan pendidikan, yaitu: (1) perkembangan IPTEK, (2) persaingan
global bagi lulusan pendidikan, (3) otonomi daerah, dan (4) implementasi kurikulum
13. Adapun beberapa prinsip-prinsip pembinaan dan pengembangan personil sekolah
yang perlu diperhatikan, yaitu:
1. Dilakukan untuk semua jenis tenaga pendidikan (baik untuk tenaga struktural,
fungsional, maupun teknis)
2. Berorientasi pada perubahan tingkah laku dalam rangka peningkatan kemampuan
profesional dan untuk teknis pelaksanaan tugas harian sesuai posisi masing-
masing
3. Dilaksanakan untuk mendorong meningkatnya kontribusi setiap individu terhadap
organisasi pendidikan
4. Dirintis dan diarahkan untuk mendidik dan melatih seseorang sebelum maupun
sesudah menduduki jabatan atau posisi
5. Dirancang untuk memenuhi tuntutan pertumbuhan dalam jabatan, pengembangan
profesi, pemecahan masalah, kegiatan-kegiatan remedial, pemeliharaan motivasi
kerja, dan ketahanan organisasi pendidikan
6. Pengembangan yang menyangkut jenjang karier sebaiknya disesuaikan dengan
kategori masing-masing jenis tenaga kependidikan itu sendiri

G. Pemberhentian dan Pensiun Pegawai


Profesi sebagai Pegawai Negeri Sipil dan pegawai pemerintah dengan perjanjian
kerja yang bekerja pada instansi pemerintah. Pegawai Negeri Sipil dan pegawai
pemerintah dengan perjanjian kerja yang diangkat oleh pejabat Pembina kepegawaian
dan diserahi tugas dalam suatu jabatan pemerintah atau diberi tugas negara lainnya dan
digaji brdasarkan peraturan perundang-undangan.
Batas Usia Pensiun sebagaimana dimaksud pada ayat (1) yaitu:
a. 58 (lima puluh delapan) tahun bagi Pejabat fungsional Ahli Muda dan Ahli
Pertama serta Pejabat fungsional Keterampilan;
90
b. 60 (enam puluh) tahun bagi Pegawwai Negeri Sipil (PNS) yang memangaku:
1) Jabatan Fungsional Ahli Utama dan Ahli Madya;
2) Jabatan Fungsional Penilik;
3) Jabatan Fungsional Pengawas Sekolah;
4) Jabatan Fungsional Widyaiswara Madya dan Muda; atau
5) Jabatan Fungsional lain yang ditentukan oleh Presiden.
c. 65 (enam puluh lima) tahun bagi Pegawai Negeri Sipil yang memangku
1) Jabatan Fungsional Peneliti Utama dan Peneliti Madya yang ditugaskan secara
penuh di bidang penelitian.
2) Jabatan Fungsional Widyaiswara Utama
Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang pada saat berlakunya Peraturan Pemerintah ini
sedang menduduki Jabatan Fungsional Ahli Muda, Ahli Pertama, dan Peneliti selain
Jabatan Fungsional yang sebelumnya batas usia pensiunnya yaitu 60 (enam puluh)
tahun.

H. Kebijakan Dalam Bidang Pegawai


Dalam kebijakan di bidang kepegawaian, resistensi masyarakat terjadi ketika
pemerintah menerbitkan Surat Edaran Dirjen Anggaran Nomor 32/A/2000 yang
menyebutkan kenaikan tunjangan jabatan struktural mulai dari eselon 1 a dari
Rp500.000 menjadi Rp9.000.000 eselon 1b dari Rp400.000 menjadi Rp7.000.000 dan
seterusnya. Aturan dan Kebijakan lain adalah ketika pada tahun 1994 pemerintah
menerbitkan aturan tentang pangkat puncak PNS yang berpendidikan SMA hanya
sampai pada Penata Muda III/a. Kemudian pada tahun 2005 ketika pemerintah
menerbitkan PP No. 48 tahun 2005 yang dikuatkan dengan Surat Edaran Mentri
Pendayagunaan Aparatur Negara nomor 01/M.PAN/1/2006 yang menyebutkan bahwa
pegawai honorer yang dapat mendaftar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan
mendapat prioritas adalah honorer yang dibiayai oleh Anggaran Pendapatan Belanja
Negara (APBN) atau Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD).

91
BAB VII
STANDAR PEMBIAYAAN PENDIDIKAN

A. Cara Mendapatkan Sumber Keuangan Sekolah


Berdasarkan PP Nomor 48 Tahun 2008 tentang pedoman Pendidikan, disebutkan
bahwa ada tiga jenis biaya pendidikan, yaitu Biaya Satuan Pendidikan, Biaya
Penyelenggaraan dan/atau Pengelolaan Pendidikan, serta Biaya Pribadi Peserta Didik.
Sumber-sumber Pemasukan Keuangan Sekolah Pasal 46 UU No 20 Tahun 2003
tentang Sistem Pendidikan Nasional, menyatakan pendanaan pendidikan menjadi
tanggung jawab bersama antara pemerintah, pemerintah daerah, dan masyarakat.
Sebagai konsekuensi logisnya maka sumber-sumber pemasukan sekolah bisa berasal
dari pemerintah, usaha mandiri sekolah, orang tua siswa, dunia usaha dan industri,
sumber lain seperti hibah yang tidak bertentangan dengan peraturan perundangan yang
berlaku, yayasan penyelenggara pendidikan bagi lembaga pendidikan swasta, serta
masyarakat luas.
SMA Negeri 2 Magelang mendapatkan sumber keuangan sekolah dari dua sumber,
yaitu intern dan ekstern.
1. Intern
a. IWP (Iuran Wajib Pendidikan)
SMA Negeri 2 Magelang membebankan IWP kepada siswa mulai dari kelas X
sampai kelas XII setiap bulannya. Sekolah diwajibkan meringankan beban orang
tua siswa dengan mengurangi jumlah IWP. Adapun IWP ini menggunakan
subsidi silang yang dibagi menjadi beberapa kategori, sebagai berikut :
a. Golongan A yaitu sebesar Rp.
b. Golongan B yaitu sebesar Rp.
c. Golongan C yaitu sebesar Rp.
d. Golongan D yaitu sebesar Rp.
2. Ekstern
a. Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS)
Menurut Peraturan Mendiknas no 69 tahun 2009, BOS adalah program
pemerintah untuk penyediaan pendanaan biaya operasi non personalia bagi
satuan pendidikan dasar sebagai pelaksana program wajib belajar. Tujuan
adanya dana BOS ini tidak lain untuk meringankan biaya pendidikan dalam
rangka wajib belajar 9 tahun yang bermutu, membebaskan pungutan bagi
92
seluruh peserta didik di sekolah negeri, dan membebaskan pungutan bagi siswa
miskin serta meringankan beban siswa lainnya di sekolah swasta.
Dihitung berdasarkan jumlah peserta didik (yang berhasil terunggah dalam
Dapodikdasmen ) besaran satuan biaya yang diterima untuk jenjang SMA yaitu
Rp. 1.400.000,-/siswa/tahun.
b. Dana pemerintah daerah
Selain dana BOS, SMA Negeri 2 Magelang juga mendapatkan dana khusus
yang diberikan pemerintah daerah provinsi Jawa Tengah dan pemerintah
Kabupaten Magelang yang disebut sebagai dana khusus APBD I dan APBD II.
c. Dana Masyarakat
Dana ini bisa berasal dari komite sekolah, orang tua siswa, atau dari
spponsor dan donatur (alumni). Dana ini merupakan bantuan tidak mengikat
atau sumbangan sukarela.
d. Dana Swadaya
Beberapa kegiatan usaha mandiri sekolah yang bisa menghasilkan pendapatan
sekolah, antara lain:
a) pengelolaan fotokopi
b) pengelolaan kantin sekolah, dan
c) pengelolaan koperasi sekolah.

B. Mekanisme Pencairan Dana


1. Penetapan Alokasi BOS SMA tiap Sekolah
Penetapan alokasi BOS tiap sekolah untuk keperluan pencairan dana di tiap
triwulannya adalah sebagai berikut:
a. Tim Manajemen BOS SMA provinsi mengunduh data jumlah siswa tiap
sekolah berdasarkan data Dapodikdasmen, selanjutnya digunakan dalam
penetapan alokasi dana BOS SMA tiap sekolah.
b. Alokasi dana BOS SMA untuk sekolah per triwulan ditetapkan dalam 2 tahap,
yaitu alokasi sementara untuk penyaluran di awal triwulan berjalan dan alokasi
final untuk dasar penyaluran lebih/kurang salur. Adapun penetapan alokasi di
setiap tahap tersebut adalah sebagai berikut:
1) Alokasi sementara untuk penyaluran dana BOS tiap sekolah dilaksanakan
pada awal triwulan didasarkan pada data Dapodiksasmen dengan ketentuan
sebagai berikut:
93
a) triwulan 1 (Januari-Maret) didasarkan pada data Dapodiksasmen tanggal
15 Desember tahun sebelumnya.
b) triwulan 2 (April-Juni) didasarkan pada data Dapodiksasmen tanggal 1
Maret.
c) triwulan 3 (Juli-September) didasarkan pada data Dapodiksasmen
tanggal 1 Juni
d) triwulan 4 (Oktober-Desember) didasarkan pada data Dapodiksasmen
tanggal 21 September.
2) Alokasi final dana BOS SMA tiap sekolah yang digunakan sebagai dasar
untuk perhitungan dan penyaluran kekurangan/kelebihan salur triwulan
berjalan didasarkan data Dapodikdasmen dengan ketentuan sebagai berikut:
a) triwulan 1 (Januari-Maret) didasarkan pada data Dapodiksasmen tanggal
30 Januari
b) triwulan 2 (April-Juni) didasarkan pada data Dapodiksasmen tanggal 30
April
c) triwulan 3 (Juli-September) dan triwulan 4 (Oktober-Desember)
didasarkan pada data Dapodiksasmen tanggal 30 Oktober.

C. Pengelolaan Dana Rutin dan Pengembangan


1. Pengelolaan Dana Rutin
a. Belanja pegawai, merupakan keseluruhan pembelajaran yang berkenan dengan
pembayaran gaji atau segala macam tunjangan lainnya.
b. Belanja barang, adalah keseluruhan pembelian barang yang digunakan dalam
penyelenggaraan sekolah sehari-hari, seperti pembelian kertas, tinta, spidol
dan lain-lain.
c. Belanja pemeliharaan yang berarti keseluruhan pengeluaran pemeliharaan
barang-barang atau kekayayaan milik sekolah, seperti gedung, kendaraan,
perabot rumah tangga, dan lain-lain.
d. Biaya perjalanan, merupakan keseluruhan biaya perjalanan yang berkait
dengan penyelenggaraan sekolah seperti transportasi, akomodasi dan
konsumsi.
2. Pengelolaan Dana Pengembangan
Dana penegmbangan dimaksudkan untuk memenuhi fasilitas sekolah yang
dianggarkan agar guru, karyawan, dan juga siswa nyaman berada di sekolah. Yang
94
termasuk pembiayaan dalam pembiayaan dalam pengelolaan dana pengembangan
adalah perpustakaan, toilet, taman, peralatan olahraga, WiFi, dan semua hal yang
mendukung pembelajaran.

D. Pengelolaan Dana dari Komite Sekolah


1. Pasal 12 Sumber Keuangan diperoleh dari :
a. Dana dari hasil dari swadana pengurus komite sekolah dan anggota komite
sekolah
b. Usaha lain yang sah dan tidak bertentangan dengan Anggaran Dasar dan
Anggaran Rumah Tangga.
c. Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) dan Anggaran Pendapatan
Belanja Negara (APBN).
2. Pasal 13 Penggunaan Anggaran
Penggunaan Anggaran Komite Sekolah dana masyarakat yang dihimpun oleh
komite sekolah digunakan untuk, sebagai berikut :
a. Kesejahteraan guru dan tenaga kependidikan lainnya.
b. Menunjang KBM
c. Peningkatan mutu pendidikan/sarana dan prasarana
d. Kegiatan evaluasi belajar
e. Kegiatan kesiswaan dan lingkungan hidup
f. Kegiatan pembinaan imtaq dan cita tanah air
g. Kegiatan operasional komite sekolah
3. Pasal 6 Alokasi Penggunaan
Alokasi penggunaan komite diatur sebagai berikut.
a. Sumbangan sukarela peserta didik baru (SSPDB) :
1) Urusan Pengembangan Peserta Didik/ Kesiswaan
2) Urusan Pengembangan Ketenagaan
3) Urusan Pengembangan Organisasi dan Ketatausahaan Sekolah
b. Urusan Pengembangan Manajemen Sekolah
1) SumbanganSukarela Bulanan (SSB)
2) Urusan Wajib/Rutin Kurikulum
3) Urusan Wajib/Rutin Peserta Didik/Kesiswaan
4) Urusan Wajib/Rutin Ketenagaan
5) Urusan Wajib/Rutin Sarana dan Prasarana
95
6) Urusan Wajib/Rutin Organisasi dan Manajemen
7) Urusan Wajib/Rutin Manajemen Sekolah dan Ketatausahaan
8) Urusan Wajib/Rutin Peran Serta Masyarakat
c. Sumbangan Suarela Kegiatan Penunjang (SSKP) :
1) Urusan Pengembangan Kurikulum
2) Urusan Pengembangan Sesuai Peruntukannya
d. Unit Produksi dan Jasa (UPJ)
1) Urusan Pengembangan Kurikulum
2) Urusan Pengembangan Organisasi dan Ketatausahaan
3) Urusan Pengembangan Manajemen Sekolah
4) Urusan Pengembangan Peranserta Masyarakat
4. Pasal 7 Prosedur Perencanaan
Rencana Anggaran Pendapatan dan Belanja Komite Sekolah (RAPBKS).
Sebelum ditetapkan besarnya rencana penerimaan dan biaya yang diperlukan
dalam tahun anggaran tertentu, maka terlebih dahulu kepala sekolah dan staf
manajemen mengajukan kebutuhan biaya yang dituangkan dalam Rencana
Anggaran Pendapatan dan Biaya Komite Sekolah (RAPBKS) dengan langkah
sebagai berikut :
a. Kepala sekolah melalui musyawarah kerja sekolah menyusun RAPBKS yang
dikaji secara mendalam dengan perkiraan kemampuan komite sekolah.
b. RAPBKS diajukan kelapa sekolah kepada komite sekolah, dan selanjutnya
ketua komite dan pengurus lainnya melakukan verifikasi dan penilaian
terhadap RAPBKS yang diajukan.
c. Setelah diverifikasi dan penilaian oleh ketua komite dan pengurus, selanjutnya
RAPBKS dibawa ke rapat pleno pengurus komite dan kepala sekolah untuk
dibahas dan disahkan.
d. Setelah disahkan dan ditetapkan berapa besar SSPBD seta besarnya
sumbangan sukarela masing-masing peserta didik per bulan, RAPBKS ini
dipaparkan ke depan orang tua (orang tua peserta didik kelas X yang baru).
e. Setelah dipaparkan ke anggota baru, jika ada yang perlu direvisi dilakukan
perbaikan dan penyesuainan seperlunya, untuk selanjutnya progra kerja dan
RAPBKS dianggap sah dan dapat dijalankan.

96
f. Untuk bukti pengesahan RAPBKS yang telah disepakati, cukup disahkan
dalam berita yang ditandatangani secara bersama-sama oleh komite sekolah
dan kepala sekolah dan/atau divalidasi melalui notaris atau akuntan publik.
g. Jika karena sesuatu dan lain hal kepala sekolah tidak dapat mengajukan
RAPBKS untuk tahun tersebut, maka komite sekolah akan berpedoman
kepada APBKS tahun lalu.
Adapun Pelaksanaan Penerimaan, sebagai berikut;
Setelah RAPBKS disahkan menjadi RAPBKS dan diketahui besarnya kebutuhan
biaya serta beban masing – masing peserta didik, baik SSPDB maupun sumbangan
sukarela bulanan serta sumbangan kesiswaan, maka dilakukan langkah sebagai
berikut:
a. Kepala sekolah menentukan Kolektor yang memungut dana Komite yang terdiri
dari:
1) Kolektor, petugas yang berasal dari Petugas Tata Usaha Sekolah bersifat
menetap di Kantor Komite atau Kantor Sekolah.
2) Wali Kelas / Pembina akademik, bertugas mengumumkan atau memberikan
arahan peserta didik untuk pembayaran dana Komite Sekolah.
b. Setiap penerimaan uang dari peserta didik, maka kolektor harus membuat kuitansi
dua (2) rangkap, asli diberikan ke peserta didik dan tembusan diserahkan sebagai
kontrol Bendahara Komite.
c. Setiap penerimaan Kolektor pada hari yang sama dan atau pada kesempatan
pertama harus segera disetorkan kepada Bendahara Komite Sekolah yang
dilengkapi bukti atau keterangan keuangan yang meliputi:
1) Nama
2) Kelas Pembayar, dan
3) Jenis sumbangan (misal SSPDB atau SSB)
d. Disamping pembayaran melalui kas maka pembayaran dapat dilakukan melalui
Bank dengan cara orang tua murid menyetor atau transfer ke Rekening Komite
Sekolah yang sudah ditentukan.
e. Untuk peserta didik pindahan atau mutasi, dibebankan SSPDB sebagaimana
peserta didik kelas X yang baru dan disetor ke bendahara Komite dan atau
Kolektor untuk selanjutnya diperuntukkan sebesar 10% untuk Kas Operasional
Komite SMA NEGERI 2 MAGELANG dan 90% diserahkan ke sekolah untuk
biaya administrasi mutasi dan manajemen sekolah.
97
5. Pasal 14 Dokumen Pendukung Pengeluaran Uang
Setiap pengeluaran uang Komite SMA NEGERI 2 MAGELANG selain
dilengkapi lembar bukti persetujuan pembayaran dari Kepala Sekolah, Ketua
Komite atau Wakil OM, sesuai dengan tingkat kewenangan pada pasal 10 1.a, b,
c, maka pengeluaran tersebut harus juga dilengkapi dokumen pendukung sebagai
berikut:
a. Barang Inventaris
1) Lembar Persetujuan SPD dan SPP;
2) Kuitansi bermaterai yang cukup dan stempel toko;
3) Faktur Umum;
4) Faktur Pajak (jika penjual memungut PPn);
5) Surat Jalan dan Tanda Terima / Periksa Barang dari User/sekolah.
b. Jasa dan Proyek dalam APBKS
1) Lembar Persetujuan SPD dan SPP;
2) Kuitansi bermaterai yang cukup, yang ditandatangani oleh penanggung
jawab proyek / kegiatan;
3) Berita Acara Penyelesaian Pekerjaan yang diketahui oleh User/ atau pihak
sekolah;
4) Proposal dan Resume Hasil Kegiatan (jika pekerjaan Proyek Pendidikan).
c. Honorarium atau Belanja Pegawai
1) Lembar Persetujuan SPD dan SPP
2) Daftar Nominatif Penerima Honor yang sudah ditandatangani lengkap.
3) Daftar Hadir
4) Daftar Hasil Kegiatan / Penilaian
d. ATK dan Barang Habis Pakai
1) Lembar persetujuan SPD dan SPP
2) Kuitansi atau Faktur Toko yang sudah ditandatangi Penerima Barang
3) Rekap Pengeluaran barang / ATK
e. Taktis dan Dana Insidental
1) Lembar Persetujuan Otoritas;
2) Nota Permintaan dari Penanggung Jawab;
3) Kuitansi Tanda Terima.

98
E. Pengelolaan Dana dari Sumber Lain
Pengelolaan dana dari sumber unit produksi berasal dari:
a. Pengelolaan sewa fotokopi
b. Pengelolaan sewa kantin sekolah
c. Pengelolaan koperasi sekolah untuk kegiatan sosial
d. SHU guru dan karyawan

F. Penyusunan RAPBS
Rencana Anggaran Pendapatan dan Belanja Sekolah (RAPBS) harus berdasarkan
pada rencana pengembangan sekolah dan merupakan bagian dari rencana operasional
tahunan. RAPBS setidaknya meliputi penganggaran untuk kegiatan pengajaran, materi
kelas, pengembangan profesi guru, renovasi bangunan sekolah, pemeliharaan, buku,
komite sekolah, staf TU dan komunitas sekolah. RAPBS perlu disusun pada setiap
tahun ajaran sekolah dengan memastikan bahwa alokasi anggaran bisa memenuhi
kebutuhan sekolah secara optimal. Prinsip – prinsip dalam penyusunan RAPBS adalah:
1. RAPBS harus benar – benar difokuskan pada peningkatan pembelajaran murid
secara jujur, bertanggung jawab, dan transparan.
2. RAPBS harus ditulis dalam bahasa yang sederhana dan jelas, dan dipajang di
tempat terbuka di sekolah.
3. Dalam menyusun RAPBS, sekolah sebaiknya secara seksama memprioritaskan
pembelajaan dana sejalan dengan rencana pengembangan sekolah.
Hal penting yang harus diperhatikan dalam penyusunan RAPBS adalah harus
adanya pemenuhan biaya yang diperlukan untuk melaksanakan kegiatan sekolah /
madrasah setiap tahunnya. RAPBS ini pun dituntut mencakup semua anggaran kegiatan
rutin dan biaya penting lainnya agar kesemuanya itu dapat dilaksanakan satu tahun.
1. Langkah – langkah Penyusunan RAPBS
Suatu hal yang perlu diperhatikan dalam penyusunan RAPBS adalah harus
menerapkan prinsip anggaran berimbang, artinya rencana pendapatan dan
pengeluaran harus berimbang diupayakan tidak terjadi anggaran pendapatan minus.
Dengan anggaran berimbang tersebut maka kehidupan sekolah akan menjadi solid
dan benar – benar kokoh dalam hal keuangan, maka sentralisasi pengelolaan
keuangan perlu difokuskan pada bendaharawan sekolah dalam rangka untuk

99
mempermudah pertanggungjawaban keuangan. 2[13] Penyusunannya hendaknya
mengikuti langkah – langkah sebagai berikut: 3[14]
a. Menginventarisasi rencana yang akan dilaksanakan
b. Menyusun rencana berdasarkan skala prioritas pelaksanaannya
c. Menentukan program kerja dan rincian program
d. Menentukan kebutuhan untuk pelaksanaan rincian program
e. Menghitung dana yang dibutuhkan
f. Menentukan sumber dana untuk membiayai rencana
Rencana tersebut setelah dibahas dengan pengurus dan komite sekolah maka
selanjutnya ditetapkan sebagai anggaran pendapatan dan belanja sekolah (APBS).
Pada setiap anggaran yang disusun perlu dijelaskan apakah rencana anggaran yang
akan dilaksanakan merupakan hal baru atau berkelanjutan atas kegiatan yang telah
dilaksanakan dalam periode sebelumnya dengan menyebut sumber dana
sebelumnya.
Setiap anggaran yang disusun untuk kegiatan – kegiatan di lingkungan sekolah,
paling tidak harus memuat 6 hal atau informasi sebagai berikut: 4[16] Informasi
rencana kegiatan: sasaran, uraian rencana kegiatan, penanggung jawab, rencana
baru atau lanjutan.

G. Kebijakan Sekolah Dalam Bidang Keuangan


1. Pasal 15 Administrasi Keuangan
a. Pengelolaan Keuangan Dana Komite Sekolah SMA NEGERI 2 MAGELANG,
harus dapat memberikan gambaran kondisi keuangan secara jelas menegani
penerimaan dan pengeluaran dana hasil partisipasi masyarakat, khususnya
anggota komite sekolah (Orang tua, Murid – SMA NEGERI 2 MAGELANG.
b. Pengelolaan Keuangan Komite Sekolah SMA NEGERI 2 MAGELANG
menjadi tanggung jawab masyarakat / anggota secara kolektif dan
pengelolaannya sehari-hari diserahkan ke Bendahara Komite dan
pengurusannya dilaksanakan sesuai dengan ketentuan yang berlaku dalam
ketentuan umum pengelolaan keuangan Komite Sekolah SMA NEGERI 2
MAGELANG.
2. Pasal 16 sistem pembukuan

100
a. Sistem Pembukuan dan Pencatatan Keuangan Komite Sekolah SMA NEGERI
2 MAGELANG, mengacu kepada system Akutansi Indonesia, penekanan pada
Cash Basis dengan bentuk laporan lengkap (neraca, laba rugi dan cash flow).
b. Sistem pembukuan harus dapat memeberikan data keuangan secara lengkap
dan pencatatan yang teratur. Semua data keuangan harus dicatat secara rinci,
tidak ada yang ditinggalkan sehingga memebrikan informasi secara jelas
kepada yang membutuhkan.
3. Pasal 17 nomor mata anggaran
Untuk memudahkan pengendalian dan pengawasan, maka setiap item penerimaan
dan pengeluaran dana diberikan Kode Mata Anggaran (kode akun) sesuai
ketentuan pada lampiran.
4. Pasal 18 pelaksanaan pembukuan
a. Buku Harian
1) Buku Harian terdiri dari Buku Kas dan Buku Bank yang dipergunakan
untuk mencatat penerimaan dan pengeluaran tunai baik melalui Kas
maupun Bank;
2) Buku atau Catatan Kas dan Bank dibuat dalam 3 jalur (Debet, Kredit dan
Saldo) sesuai contoh lapiran;
3) Kesalahan catat dalam Buku Kas dan Buku Bank tidak boleh dihapus,
tetapi cukup dicoret dan ditulis ulang di sebelahnya;
4) Buku Kas dan Buku Bank harus ditutup setiap bulan oleh Ketua Komite
Sekolah SMA NEGERI 2 MAGELANG dan Bendahara Komite diketahui
oleh Kepala Sekolah.
b. Buku atau catatan pembantu
1) Buku atau Catatan Jurnal Kas Masuk
a) Buku atau catatan Jurnal Kas Masuk digunakan untuk mencatat uraian
sumber pemasukan kas sesuai kelompok mata anggaran
b) Tatacara mengerjakan Jurnal Kas Masuk.
2) Buku/Catatan Jurnal Kas Keluar
a) Buku/Catatan Jurnal Kas Keluar digunakan untuk mencatat uraian
Penggunaan Uang Kas, sesuai pengelompokan mata anggaran;
b) Tatacara menegrjakan Jurnal Kas Keluar.
3) Buku/Catatan Jurnal Bank Masuk

101
a) Buku/Catatan Jurnal Bank Masuk digunakan untuk mencatat uraian
sumber pemasukan Bank sesuai kelompok mata anggaran;
b) Tatacara mengerjakan Jurnal Bank Masuk.
4) Buku/Catatan Jurnal Bank Keluar
a) Buku catatan Jurnal Bank Keluar digunakan untuk mencatta uraian
pengeluaran Bank sesuai kelompok anggaran;
b) Tatacara mengerjakan Jurnal Bank Keluar.
5) Buku Piutang
a) Buku/catatan Piutang digunakan untuk mencatat tagihan-tagihan yang
belum dibayar
b) Tatacara mengerjakan Buku Piutang
6) Buku Hutang
a) Buku/catatan Hutang digunakan untuk mencatat kewajiban yang belum
dibayar;
b) Tatacara mengerjakan Buku Hutang.
7) Buku catatan Inventaris
a) Buku/catatan Inventaris digunakan untuk mencatat barang-barang
Inventaris yang dibeli dari Dana Komite Sekolah;
b) Karena System Pembukaan memakai Cash Basis (bukan Accrual),
maka pencatatan biaya/nilai susut pada akhir tahun hanya bersifat
Promemory (tidak dibebankan lagi pada cash).

102
BAB VIII
STANDAR PENGELOLAAN

A. Rencana Kerja Jangka Menengah


Proses untuk menentukan tindakan masa depan sekolah/madrasah yang tepat
melalui urutan pilihan dengan memperhitung kan sumber daya yang tersedia. Dokumen
tentang gambaran kegiatan sekolah/madrasah di masa depan untuk mencapai
perubahan/tujuan sekolah/madrasah yang telah ditetapkan.
1. Dasar Hukum
UU Nomor 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional, Pasal 51 ayat 1
yang isinya: Pengelolaan satuan pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar, dan
pendidikan menengah dilaksanakan berdasarkan standar pelayanan minimal dengan
prinsip manajemen berbasis sekolah/madrasah. Permendiknas Nomor 19 Tahun 2007
tentang Standar Pengelolaan Pendidikan oleh Satuan Pendidikan Dasar dan
Menengah yang isinya:
a. Rencana Kerja Jangka Menengah (RKJM) yang menggambarkan tujuan yang
akan dicapai dalam kurun waktu empat tahun yang berkaitan dengan mutu
lulusan yang ingin dicapai dan perbaikan komponen yang mendukung
peningkatan mutu lulusan.
b. Rencana Kerja Tahunan (RKT) yang dinyatakan dalam Rencana Kegiatan dan
Anggaran Sekolah/Madrasah (RKA-S/M) dilaksanakan berdasarkan RKJM.
2. Pentingnya RKS, RKT, dan RKAS
RKS penting dimiliki untuk memberi arah dan bimbingan para pelaku
sekolah/madrasah dalam rangka menuju perubahan atau tujuan sekolah/madrasah
yang lebih baik (peningkatan, pengembangan) dengan risiko yang kecil dan untuk
mengurangi ketidakpastian masa depan.
3. Tujuan Penyusunan RKS/M
a. Menjamin agar tujuan dan sasaran sekolah/madrasah dapat dicapai
b. Mendukung koordinasi antar pelaku sekolah/madrasah
c. Menjamin terciptanya integritas, sinkronisasi dan sinergi baik intra pelaku di
sekolah/madrasah, antar sekolah/madrasah, Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota,
Dinas Pendidikan Provinsi, dan atau waktu
d. Menjamin keterkaitan antara perencanaan, penganggaran, pelaksanaan,
pelaporan dan pengawasan
103
e. Mengoptimalkan partisipasi warga sekolah/madrasah dan masyarakat
f. Menjamin penggunaan sumber daya sekolah/madrasah yang ekonomis, efisien,
efektif, berkeadilan, berkelanjutan serta memperhatikan kesetaraan gender
4. Prinsip-prinsip Penyusunan RKS/M
a. Terpadu, mencakup keseluruhan program
b. Multi tahun, mencakup periode 4 tahun
c. Multi sumber, mengidentifikasi berbagai sumber dana
d. Berbasis kinerja, memiliki indikator yang jelas
e. Partisipatif, melibatkan berbagai unsur
f. Integrasi Pendidikan Karakter Bangsa
g. Pelaksanaannya dimonotor dan dievaluasi
5. Alur Penyusunan RKS/M, RKT dan RKAS/M
a. Pembentukan (tim penyusun RKS/M)
b. Pembekalan/orientasi bagi tim penyusun RKS/M
c. Penyetujuan oleh rapat dewan pendidik
d. Pengesahan oleh pihak berwenang
e. Sosialisasi kepada pemangku kepentingan

B. Rencana Kerja Tahunan


1. Tujuan Penyusunan Tahunan
Rencana Kerja Tahunan Sekolah (RKTS) mempunyai tujuan sebagai berikut:
a. Menyukseskan tujuan Pendidikan Nasional
b. Mempercepat penuntasan Wajib Belajar 9 tahun
c. Mengakomodir kebutuhan sarana dan prasarana sekolah
d. Membuat perimbangan alokasi anggaran yang diterima dan digunakan
2. Manfaat RKTS
RKTS dapat dimanfaatkan sebagai acuan kegiatan sekolah dan landasan pengelolaan
penggunaan anggaran yang diperlukan oleh sekolah sebagai penyelenggara dengan
pertimbangan komite sebagai mitra dan disahkan oleh Dinas Pendidikan setempat
sehingga dalam pelaksanaannya dapat dipertanggungjawabkan
3. Dasar Hukum
Dasar Hukum penyusunan RKTS adalah:
a. UU No. 17 tahun 2003 tentang Keungan Negara
b. UU No. 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional
104
c. UU No. 1 tahun 2004 tentang Perbendaharaan Negara
d. UU No. 15 tahun 2004 tentang Pemeriksaan, Pengelolaan, dan Tanggung
Jawab Keuangan Negara
e. UU No. 33 tahun 2004 tentang perimbangan Keuangan antara Pemerintah
Pusat dan Pemerintah Daerah
f. UU No. 12 tahun 2008 tentang Pemerintahan Daerah
g. UU No. 9 tahun 2009 tentang Badan Hukum Pendidikan
h. UU No. 47 tahun 2009 tentang Anggaran Pendapatan Belanja Negara Tahun
Anggaran 2010
i. Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional
Pendidikan
j. Peraturan Pemerintah No. 55 tahun 2005 tentang Dana Perimbangan
k. Peraturan Pemerintah No. 58 tahun 2005 tentang Pengelolaan Keuangan
Daerah
l. Peraturan Pemerintah No. 38 tahun 2007 tentang Pembagian Urusan
Pemerintahan antara Pemerintah, Pemerintah Daerah Provinsi dan Pemerintah
Daerah Kabupaten/Kota
m. Peraturan Pemerintah No. 7 tahun 2008 tentang Dekonsentrasi dan Tugas
Pembantuan
n. UU No. 12 tahun 2008 tentang Pemerintahan Daerah
o. Peraturan Pemerintah No. 47 tahun 2008 tentang Wajib Belajar
p. Peraturan Pemerintah No. 48 tahun 2008 tentang Pendanaan Pendidikan
q. Peraturan Pemerintah No. 17 tahun 2010 tentang Pengelolaan dan
Penyelenggaraan Pendidikan
r. Keputusan Menteri Pendidikan Nasional No. 044/U/2002 tentang Dewan
Pendidikan dan Komite Sekolah
s. Peraturan Daerah Kota Magelang Nomor 2 Tahun 2009 tentang Pokok-pokok
Pengelolaan Keuangan Daerah
t. Peraturan Daerah Kota Magelang Nomor 5 tahun 2008 tentang urusan
pemerintahan Kota Magelang
u. Peraturan Daerah Kota Magelang Nomor 4 Tahun. 2008 tentang Susunan,
Kedudukan dan Tugas. Pokok Organisasi Dinas Daerah
v. Surat Keputusan Kepala Sekolah Nomor 910/086/SD tentang pembentukan
pengurus Komite Sekolah dan RKTS
105
4. Proses Penyusunan RKTS
RKTS disusun melalui proses Rapat Dewan Pendidik bersama Pengurus
Komite Sekolah untuk membentuk Tim Penyusun RKTS tahun pelajaran 2017/2018
yang hasil rumusannya dimusyawarahkan bersama seluruh stakeholder yang terlibat
langsung maupun tidak langsung sebagai bahan pertimbangan dalam penyusunan
disahkan oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Magelang melalui Kepala UPTD
Pendidikan

C. Program Pengawasan Pengelolaan Sekolah


1. Penyusunan Program Pengawasan Manajerial atas Supervisi Manajerial Oleh
Pengawas Sekolah Tahun 2015
Berdasarkan pada Peraturan Pemerintah No. 74 tahun 2008 tentang Guru pada
pasal 15 ayat 4 menyatakan bahwa guru yang diagkat dalam jabatan pengawas satuan
pendidikan melakukan tugas pembimbingan dan pelatihan profesional guru dan tugas
pengawasan. Tugas pengawasan yang dimaksud adalah melaksanakan kegiatan
pengawasan akademik dan pengawasan manajerial.
Hal ini senada dengan bunyi Peraturan Mentri Pendayagunaan Aparatur Negara
dan Reformasi Birokrasi No. 21 tahun 2010 tentang Jabatan Fungsional Pengawas
Sekolah dan Angka Kreditnya Bab V pasal 12. Dengan demikian pengawas sekolah
dituntut mempunyai kualifikasi dan kompetensi yang memadai untuk dapat
menjalankan tugas kepengawasannya
2. Supervisi Manajerial atau Pengawasan Manajerial
Supervisi manajerial atau pengawasan manajerial merupakan fungsi supervisi
yang berkenaan dengan aspek pengelolaan sekolah yang terkait langsung dengan
peningkatan efisiensi dan efektivitas sekolah yang mencakup perencanaan,
koordinasi, pelaksanaan, penilaian pengembangan kompetensi sumber daya tenaga
pendidik dan kependidikan. Dalam melaksanakan fungsi manajerial, pengawas
sekolah berperan sebagai:
a. Fasilitator dalam proses perencanaan, koordinasi, pengembangan manajemen
sekolah
b. Asesor dalam mengidentifikasi kekuatan dan kelemahan serta menganalisis
potensi sekolah.

106
3. Pembinaan :
a) Tujuan
Tujuan pembinaan kepala sekolah yaitu peningkatan pemahaman dan
pengimplementasian kompetensi yang dimiliki oleh kepala sekolah dalam
melaksanakan tugasnya sehari-hari untuk mencapai Standar Nasional Pendidik
( SNP).
b) Ruang Lingkup
Pengelolaan sekolah yang meliputi penyusunan program sekolah
berdasarkan SNP, baik rencana kerja tahunan maupun rencana kerja 4
tahunan, pelaksanaan program, pengawasan dan evaluasi internal,
kepemimpinan sekolah, dan sistem informasi manajemen (SIM).
(1) Membantu Kepala Sekolah melakukan evaluasi diri sekolah (EDS) dan
merefleksikan hasil-hasilnya dalam upaya penjaminan mutu pendidikan.
(2) Mengembangkan perpustakaan dan laboratorium serta sumber-sumber
belajar lainnya.
(3) Kemampuan kepala sekolah dalam membimbing pengembangan program
bimbingan konseling di sekolah.
(4) Melakukan pendampingan terhadap kepala sekolah dalam pengelolaan
dan administrasi sekolah (supervisi manajerial) yang meliputi :
(a) Memberikan masukan dalam pengelolaan dan administrasi kepala
sekolah berdasarkan manajemen peningkatan mutu pendidikan di
sekolah.
(b) Melakukan pendampingan dalam melakukan bimbingan konseling di
sekolah.
(c) Memberikan bimbingan kepada kepala sekolah untuk melakukan
refleksi hasil-hasil yang dicapainya.
c) Pemantauan
Pelaksanaan standar nasional pendidikan di sekolah dan memanfaatkan
hasilnya untuk membantu kepala sekolah dalam melaksanakan dan
mempersiapkan akreditasi sekolah
d) Penilaian
Penilaian kinerja kepala sekolah tentang pengelolaan sekolah di
sesuaikan dengan standar nasional pendidikan. Metode kerja yang dilakukan

107
pengawas sekolah antara lain observasi, kunjungan atau pemantauan,
pengecekan/klarifikasi data, kunjungan kelas, rapat dengan kepala sekolah.

D. Program Evaluasi Diri dan Akreditasi Sekolah


(a) Program Evaluasi Diri
a. Evaluasi Diri
Evaluasi Diri Sekolah (EDS) merupakan suatu proses evaluasi yang bersifat
internal dan sistematis yang melibatkan pamangku kepentingan untuk melihat
kinerja sekolah berdasarkan Standar Nasional Pendidikan (SNP) yang
digunakan sebagai dasar penyususunan RKS dan RKAS dalam meningkatkan
mutu pendidikan di sekolah secara konsisten dan berkelanjutan, serta sebagai
masukan bagi perencanaan investasi pendidikan tingkat kabupaten/kota.
b. Tujuan Evaluasi Diri
Tujuan evaluasi untuk mendapatkan informasi yang objektif, transparan, dan
akuntabel dari sekolah yang di akreditasi.
c. Fungsi Evaluasi Diri
Fungsi evaluasi diri adalah sebagai penilaian pertama untuk menentukan
kelayakan sekolah dibandingkan dengan standar kelayakan nasional.
d. Manfaat Evaluasi Diri
Manfaat evaluasi diri adalah :
i. Membantu sekolah dalam perencanaan dan pengembangan lebih lanjut.
ii. Membantu pemerintah dalam tugas pemberdayaan sekolah.
iii. Sebagai bagian penting dari sistem akreditasi. Hasil evaluasi dapat
digunakan untuk menentukan tingkat kelayakan sekolah dibandingkan
standar kelayakan nasional yang dijadikan pagu. Dengan mengetahui
kelayakn sekolah, selanjutnya kepada sekolah yang belum mencapai
tingkatan minimal dari pagu mutu, dilakukan pembinaan secara terus
menerus sehingga mencapai pagu itu.
e. Pelaksanaan Evaluasi Diri Sekolah
Kegiatan evaluasi diri sekolah tidak boleh dilakukan secara sembarangan,
namun kegiatan ini harus dilakukan sesuai prosedur yang sudah ada dan
didasarkan pada kondisi nyata sekolah. Oleh karena itu, agar diperoleh data
evaluasi diri yang akurat dan objektif, maka kepala sekolah perlu melakukan
koordinasi untuk melakukan pengisian instrumen evaluasi diri. Agar data yang
108
diperoleh tidak sembarangan maka perlu dibentuk Tim Evluasi Diri yang
nantinya bertugas untuk mengambil data beserta dengan bukti fisik yang
diperlukan untuk mengisi daftar instrumen evaluasi diri. Pengisian instrumen
evaluasi diri dapat disesuaikan dengan kebutuhan waktu, namun tidak
melewati batas waktu yang telah di tentukan. Setelah pengisian instrumen
evaluasi diri, sekolah harus menyerahkan kembali instrumen tersebut dengan
melampirkan dokumen pendukung yang diperlukan. Disamping itu sekolah
harus mengisi Surat Pernyataan bermaterai yang ditandatangani oleh kepala
sekolah.
(b) Akreditasi Sekolah
Akreditasi sekolah adalah kegiatan penilaian (assesment) sekolah secara
sistematis dan komprehensif melalui kegiatan evaluasi diri dan evaluasi eksternal
(visitasi) untuk menentukan kelayakan dan kinerja sekolah.
(a) Dasar Hukum Akreditasi Sekolah
Dasar hukum akreditasi sekolah utama adalah : Undang-Undang No.
29 Tahun 2009 Pasal 60, Peraturan Pemerintah No. 19 Tahun 2005 Pasal 56
& 87 dan Surat Keputusan Mendiknas No. 87/U/2002.
(b) Tujuan Akreditasi Sekolah
Akreditasi sekolah bertujuan untuk : (a) menentukan tingkat kelayakan
suatu sekolah dalam menyelenggarakan layanan pendidikan dan (b)
memeperoleh gampbaran tentang kinerja sekolah.
(c) Fungsi Akreditasi Sekolah
Fungsi akreditasi sekolah adalah : (a) untuk pengetahuan, yakni dalam
rangka mengetahui bagaimana kelayakan & kinerja sekolah dilihat dari
berbagai unsur yang terkait, mengacu kepada buku kualitas yang
dikembangkan berdasarkan indikator-indikator amalan baik sekolah, (b)
untuk akuntabilitas, yakni agar sekolah dapat mempertanggungjawabkan
apakah layanan yang diberikan memenuhi harapan atau keinginan
masyarakat, dan (c) ntuk kepentingan pengembangan, yakni agar sekolah
dapat melakukan peningkatan kualitas atau pengembangan berdasarkan
masukan dari hasil akreditasi kualitass atau pengembangan berdasarkan
masukan dari hasil akreditasi.
(d) Prinsip-Prinsip Akreditasi Sekolah
Prinsip-prinsip akreditasi sekolah yaitu :
109
(1) Objektif, informasi objektif tentang kelayakan dan kinerja sekolah.
(2) Efektif, hasil akreditasi memberikan informasi yang dapat dijadikan
dasar dalam pengambilan keputusan.
(3) Komprehensif, meliputi berbagai aspek dan menyeluruh.
(4) Memandirikan, sekolah dapat berupaya meningkatkan mutu dengan
bercermin pada evaluasi diri.
(5) Keharusan (mandatori), akreditasi dilakukan untuk setiap sekolah
sesuai dengan kesiapan sekolah.
(e) Karakteristik Sistem Akreditasi Sekolah
Sistem akreditasi memiliki karakteristik :
(1) Keseimbangan fokus antara kelayakan dan kinerja sekolah.
(2) Keseimbangan antara penilaian internal dan eksternal.
(3) Keseimbangan antara penetapan formal peringkat sekolah dan umpan
balik perbaikan.
(f) Komponen Penilaian Akreditasi Sekolah
Akreditasi sekolah mencakup penilaian terhadap sembilan komponen
sekolah, yaitu :
(1) Kurikulum dan proses belajar mengajar.
(2) Administrasi dan manajemen sekolah.
(3) Organisasi dan kelembagaan sekolah.
(4) Sarana prasarana.
(5) Ketenagaan.
(6) Pembiayaan.
(7) Peserta didik.
(8) Peran serta masyarakat, dan
(9) Lingkungan dan kultur sekolah.
Masing-masing kompnen dijabarkan ke dalam beberapa aspek.
Dari masing-masing dijabarkan lagi kedalam indikator. Berdasarkan
indikator dibuat item-item yang tersusun dalam Instrumen Evaluasi
Diri dan Instrumen Visitasi.
(g) Prosedur Akreditasi Sekolah
Akreditasi dilakukan melalui prosedur sebagai berikut :
(1) Pengajuan permohonan akreditasi dari sekolah.
(2) Evaluasi diri oleh sekolah.
110
(3) Pengolahan hasil evaluasi diri.
(4) Visitasi oleh asesor.
(5) Penetapan hasil akreditasi.
(6) Penerbitan srtifikat dan laporan akrditasi.
(h) Persyaratan Sekolah Mengikuti Akreditasi
(1) Memiliki surat keputusan kelembagaan (UPT)
(2) Memiliki siswa pada semua tingkatan.
(3) Memiliki sarana dan prasarana pendidikan.
(4) Memiliki tenaga kependidikan.
(5) Melaksanakan kurikulum nasional
(6) Telah menamatkan siswa.
(i) Pelaksana Akreditasi Sekolah
Pelaksana akreditasi sekolah terdiri dari :
(1) Badan Akreditasi Nasional Sekolah/ Madrasah (BAN- S/M)
(2) Badan Akreditasi Provinsi Sekolah/ Madrasah (BAP- S/M)
(3) Unit Pelaksana Akreditasi (UPA) Kabupaten/Kota
Badan Akreditasi Nasional Sekolah/ Madrasah (BAN-S/M)
merupakan : badan non struktural yang secara teknis bersifat
independen dan profesional yang terdiri atas unsur-unsur masyarakat,
dan organisasi-organisasi penyelenggara pendidikan, perguruan tinggi,
dan organisasi yang relevan yang memiliki kewenangan untuk
menetapkan kebijakan, standar, dan perangkat akreditasi secara
nasional. Badan Akreditasi Provinsi Sekolah/ Madrasah (BAP- S/M)
berkewenangan untuk melaksanakan kegiatan akreditasi SMP, SMA,
SMK dan SLB. Sedangkan Unit Pelaksana Akreditasi (UPA)
Kabupaten/Kota berkewenangan melaksanakan akreditasi untuk TK
dan SD.
(j) Hasil dari Akreditasi
Hasil akreditasi berupa :
(1) Sertifikat Akreditasi Sekolah
(2) Profil Sekolah, kekuatan dan kelemaha, dan rekomendasi.
Sertifikat Akreditasi Sekolah adalah surat yang menyatakan
pengakuan dan penghargaan terhadap sekolah atas status dan
kelayakan sekolah melalui proses pengukuran dan penilaian kinerja
111
sekolah terhadap komponen-komponen sekolah berdasarkan standar
yang ditetapkan BAN-SM untuk jenjang pendidikan tertentu.
(j) Penetapan Hasil Akreditasi
Laporan tim asesor yang membuat visitasi, catatan verifikasi dan
rumusan saran bersama dengan hasil evaluasi diri akan diolah oleh BAN-
SM untuk menetapkan nilai akhir dan peringkat akreditasi sekolah sesuai
dengan kondisi nyata di sekolah. Penetapan nilai akhir akreditasi harus
dihadiri oleh sekurang-kurangnya lima puluh persen ditambah satu (50% +
1) anggota BAN-SM. Nilai akhir dan peringkat akreditasi juga dielengkapi
dengan penjelasan tentang kekuatan dan kelemahan masing-masing
komponen dan aspek akreditasi, termasuk saran-saran tindak lanjut bagi
sekolah, Dinas Pendidikan, maupun Departemen Pendidikan Nasional
dalam rangka peningkatan kelayakan dan kinerja sekolah di amsa
mendatang. Penjelasan kualitatif dan saran-saran harus merujuk pada hasil
temuan dan bersifat spesifik agar mempermudah pihak sekolah untuk
melakukan pengembangan dan perbaikan internal dari pihak terkait
(pemerintah daerah dan diand pendidikan) melakukan pemberdayaan dan
pembinaan lebih lanjut terhadap sekolah.

E. Pengelolaan Sistem Informasi Manajemen


1. Sistem Informasi Manajemen
Fungsi dan pengelolaan sistem informasi mengikutipada fungsi-fungsi
manajemen/administrasi pada umumnya, yaitu meliputi perencanaan,
pengorgansasian, pengawasan dan pengembangan.
a. Perencanaan ( Planning)
Perencanaan adalah penentuan serangkaian tindakan untuk mencapai suatu hasil
yang diinginkan. Pembtasan yang terakhir merumuskan perencanaan merupakan
penetapan pada tindakan yang harus dilakukan.
b. Pengorganisasian (Organizing)
Organisasi adalah dua orang atau lebih yang bekerjasama dengan cara yang
terstruktur untuk mencapai sasaran spesifik atau sejumlah sasaran. Dalam sebuah
organisasi membutuhkan seorang pemimpin, pekerjaan pemimpin meliputi
beberapa kegiatan yaitu mengambil keputusan, megadakan komunikasi agar ada

112
saling pengertian antara atasan dan bawahan, memberi semangat, inspirasi dan
dorongan kepada bawahan agar mereka melaksanakan apa yang diperintahkan.
c. Pengarahan (Directing)
Pengarahan adalah fungsi pengelolaan yang berhubungan dengan usaha memberi
bimbingan, saran, perintah-perintah atau instruksi kepala bawahan dalam
melaksanakan tugas masing-masing, agar tugas dapat dilaksanakan dengan baik
dan benar-benar tertuju pada tujuan yang telah ditetapkan semula.
d. Pengawasan
Pengawasan adalah fungsi pengelolaan yang berhubungan dengan usaha
pemantauan kinerja gara supaya kinerja tersebut terarah dan tidak melenceng dari
aturan yang sudah ditetapkan dan pemantauan berfungsi sebagai media agar
kinerja tersebut terarah dan tersampaikan secara tepat.

113
BAB IX
STANDAR SARANA DAN PRASARANA

A. Perencanaan Sarana dan Prasarana Sekolah


Kegiatan perencanaan di bidang administrasi sarana prasarana ditekankan pada
perencanaan kebutuhan perlengkapan, di samping itu juga harus diperhatikan mengenai
biaya untuk melaksanakan tugas di bidang itu.
Rencana pengadaan sarana dan prasarana dibicarakan dalam rapat antara guru,
karyawan, dan siswa. Dalam penyusunan rencana sarana dan prasarana sekolah, perlu
diperhatikan hal-hal sebagai berikut:
1) Pengadaan harus mengikuti pedoman/pembakuan jenis, kuantitas dan kualitas
perlengkapan yang diperlukan sekolah.
2) Pengadaan yang diperlukan harus sesuai dengan anggaran yang disediakan.
3) Pengadaan harus menyediakan dan menggunakan perlengkapan dalam kegiatan
operasi.
4) Penghapusan perlengkapan dilakukan menurut prosedur yang berlaku.
5) Pengadaan harus memperhatikan cara menyimpan dan memelihara sarana dan
prasarana sekolah.
6) Pengadaan harus memulai prosedur pengelolaan perlengkapan sarana dan prasarana
sekolah.
7) Pengadaan harus melalui proses mengumpulkan dan mengolah data perlengkapan
sarana dan prasarana sekolah.

B. Denah Sekolah
(Denah sekolah terlampir)

C. Fasilitas Sekolah
Dalam menjalankan proses kegiatan belajar mengajar diperlukan sarana prasarana yang
mendukung kegiatan tersebut, salah satunya adalah fasilitas sekolah.

114
Fasilitas Gedung dan Tempat di SMA Negeri 2 Magelang
Ketersediaan Kondisi Luas Jumlah
No Jenis Prasarana Keterangan
Ada Tidak Baik Rusak (m²) (buah)
1 Ruang Kelas v v 72 24 Rombel = 26 kelas
2 Ruang Perpustakaan dan Audiovisual v v 166,14 1
3 Ruang Laboratorium Biologi v v 124 1
4 Ruang Laboratorium Fisika v v 195,03 1
5 Ruang Laboratorium Kimia v v 108 1
6 Ruang Laboratorium Komputer v v 72 1
7 Ruang Laboratorium Bahasa v v 111,6 1
8 Ruang Pimpinan v v 25,5 1
9 Ruang Guru v v 215 1
10 Ruang Tata Usaha v v 53,8 1
11 Tempat Beribadah v v 377,2 1 2 lantai
12 Ruang Konseling v v 48 1
Dibagi menjadi 2
13 Ruang UKS v v 61,545 1
bag
dibagi 3 bag.
14 Ruang Organisasi Kesiswaan v v 46,806 1
terpisah
15 Jamban v v 25 Luas berbeda
16 Gudang v v 100 1 dibagi 4 bagian
17 Ruang Sirkulasi v v 328 1 dibagi 8 bagian
18 Tempat Bermain / Berolahraga v v 4.991,35 1 dibagi 7 bagian

Nama Ruang / Papan Kipas Salon


No Pjg Lbr Meja Kursi LCD AC Ket
Tempat Tulis Angin BC
1 Lab. Biologi 15 8

2 BK 5 8

3 Dapur Sekolah 13 6
4 Lab. Fisika 18 9
5 Gudang Selatan 9 5.6

6 Gudang Utara 5 3
Gudang Bekas
7 5 3
Kantin

115
8 Guru 16 13
9 Kantin Sekolah 20 13
10 Kepala Sekolah 6 4
11 Lab. Kimia 18 9
12 KM Guru 3 2
13 KM Siswa Putra 4.8 5.1
14 KM Siswa Putri 8 3
15 Data / Bara OSIS 9 8
16 Koperasi 8.7 3

17 Masjid 18 10 bertingkat
18 Multimedia 1 13 9.6

19 Multimedia 2 13 9.6

20 Multimedia 3 12 9.6
OSIS
21 OSIS dan Pramuka 8.7 2.69
/Pramuka

22 Parkir Selatan 21 20
23 Parkir Guru 16 3
24 Parkir Mobil Guru 16 3
25 Penjaga Sekolah 12 3
26 Perpustakaan 18 8
27 Ruang Batik 5 3
28 Seni Tari 12 9
29 Serba Guna 12.9 9.6

30 Tata Usaha 6 8
31 UKS Siswa Putri 8.7 2.9

32 UKS Siswa Putra 10.5 3.5


33 Upacara / OR 30 20
34 X IPS 1 9 8
35 X IPS 2 9 8
36 X IPS 3 9 8
37 X MIPA 1 9 8
38 X MIPA 2 9 8
39 X MIPA 3 9 8

116
40 X MIPA 4 9 8
41 X MIPA 5 9 8
42 XI IPS 1
43 XI IPS 2 10.5 7
44 XI IPS 3 9 8
45 XI MIPA 1 9 8
46 XI MIPA 2 9 8
47 XI MIPA 3 9 8
48 XI MIPA 4 9 8
49 XI MIPA 5 9 8
Lab.
50 XI MIPA 6
Biologi
51 XII IPS 1 9 6.7
52 XII IPS 2 9 8
53 XII IPS 3 9 6.7
54 XII MIPA 1 9 8
55 XII MIPA 2 9 8
56 XII MIPA 3 9 8
57 XII MIPA 4 9 6.7
58 XII MIPA 5 9 6.7
59 XII MIPA 6 9 6.7

D. Penggunaan Sarana dan Prasarana Sekolah


SMA Negeri 2 Magelang terletak di Jalan Urip Sumoharjo Kelurahan Wates Kota
Magelang. Seluruh sarana dan prasarana sekolah digunakan oleh segenap warga SMA
Negeri 2 Magelang sebagai sarana prasarana kegiatan belajar mengajar, kegiatan
ekstrakulikuler, dan kegiatan tambahan lainnya. Tidak ada lembaga pendidikan/sekolah
lain yang menggunkan sarana dan prasarana SMA Negeri 2 Magelang sebagai sarana
belajar mengajar, kegiatan ekstrakulikuler, dan kegiatan lainnya sehingga kegiatan
sekolah berjalan dengan lancar.
Jadwal efektif pembelajaran di sekolah berlangsung dari hari Senin sampai hari
Jum’at. Hari Senin sampai dengan Kamis pembelajaran berlangsung dari jam 07.00-
15.20 WIB dan hari Jum’at mulai dari jam 07.00-11.55 WIB.

117
E. Pengawasan Sarana dan Prasarana Sekolah
Dalam hal ini, wakil kepala sekolah urusan sarana prasarana menunjuk
koordinator untuk melaksanakan tugas pengawasan sarana dan prasarana sekolah.
Wakil kepala sekolah urusan sarana dan prasarana bertanggung jawab terhadap semua
sarana dan prasarana yang ada. Pengawasan sarana dan prasarana sekolah ini meliputi
penerimaan barang, penyaluran pelaporan. Pemeliharaan dan pelaporan sarana dan
prasarana juga dilakukan oleh koordinator untuk masing-masing perlengkapan.
Sedangkan untuk pelaporan sarana dan prasarana sekolah diadakan secara tahunan.

F. Pemeliharaan Sarana dan Prasarana


Pemeliharaan sarana dan prasarana merupakan kegiatan yang terus menerus serta
berkesinambungan untuk mengusahakan agar barang tersebut tetap baik dan bisa
dipakai.
Menurut jangka waktu, pemeliharaan perlengkapan dibedakan atas :
1. Pemeliharaan Sehari-hari
Pemeliharaan ini dilaksanakan oleh pegawai yang menggunakan barang
tersebut sehari-hari dan diberikan tanggung jawab atas kelancarannya. Pegawai
tersebut harus memelihara kebersihan barang yang menjadi tanggung jawabnya
dan memperbaiki kerusakan-kerusakan kecil.
2. Pemeliharaan Berkala
Pemeliharaan ini dilakukan dalam jangka waktu tertentu, misalnya dua bulan
sekali, tiga bulan sekali dan seterusnya.

G. Kebijakan Sekolah dalam Bidang Sarana dan Prasarana Sekolah


Kebijakan sekolah dalam bidang sarana dan prasarana sekolah meliputi buku, alat
kantor dan alat pendidikan, perabotan bangunan dan tanah yang dalam pelaksanaannya
harus dilakukan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Sarana dan prasarana yang masuk dalam kebijakan anatara lain adalah sarana-
sarana yang menunjang kegiatan KBM di semua mata pelajaran, dapat dilihat pada
Lampiran Daftar Sarana SMA Negeri 2 Magelang.
Kebijakan semua sarana dan prasarana dapat dilakukan dengan :
1. Membeli
2. Membuat sendiri

118
3. Menerima Anggaran
Untuk sekarang ini, sarana dan prasarana di SMA Negeri 2 Magelang cukup
lengkap. Antara lain, tersedia komputer, laptop, dan proyektor untuk menunjang
kegiatan belajar mengajar. Untuk sarana dan prasarana yang lain seperti peralatan lab
dan perpustakaan juga sudah tersedia. Perpustakaan sudah memiliki fasilitas yang
cukup memadai.

Kebijakan pengaturan tata letak dan pendayagunaan dikoordinasikan dengan semua


komponen sekolah baik guru, karyawan, maupun siswa. Sedangkan pendayagunaan sarana
dan prasarana sekolah perlu diatur penggunaanya seoptimal mungkin khususnya buku-buku,
alat peraga dan alat pengajaran lain.

119
BAB X
STANDAR PENILAIAN PENDIDIKAN

A. Ketuntasan Belajar Minimal


Ketuntasan Belajar Minimal (KBM) merupakan ketuntasan belajar siswa yang
ditentukan oleh satuan pendidikan dengan mempertimbangkan intake, daya dukung, dan
kompleksitas materi. Tabel KBM dapat dilihat sebagai berikut. KBM pada akhir jenjang
satuan pendidikan untuk kelompok mata pelajaran selain ilmu pengetahuan dan teknologi
merupakan nilai batas ambang kompetensi. Penilaian hasil Belajar mengacu pada
panduan penilaian yang diterbitkan oleh Direktorat Jendral Pendidikan Dasar dan
Menengah tahun 2015 dengan mengantar surat edaran Direktur Pembinaan SMA
No.5182/D4/LK/2015 tentang panduan penilaian SMA. Tabel KBM dapat dilihat sebagai
berikut.

PEMINATAN MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM (MIPA)

KELAS KELAS KELAS


X-MIPA XI-MIPA XII –MIPA
MATA PELAJARAN KOG KOG KOG
PRED PREDI PREDI
& & &
IKAT KAT KAT
PRAK PRAK PRAK
Kelompok A (Wajib )
1.Pendidikan Agama & Budi 70 C 70 C 70 C
2.Pend.Pancasila dan
70 C 70 C 70 C
Kewarganegaraan
3. Bahasa Indonesia 70 C 70 C 70 C
4. Matematika 70 C 70 C 70 C
5.Sejarah Indonesia 70 C 70 C 70 C
6. Bahasa Inggris 70 C 70 C 70 C
Kelompok B (Wajib )
7. Seni Budaya 70 C 70 C 70 C
8.Pendidikan Jasmani Olah
70 C 70 C 70 C
Raga & Kesehatan
9.Prakarya & Kewirausahaan 70 C 70 C 70 C
10.Bahasa Jawa 70 C 70 C 70 C

120
Kelompok C (Peminatan )
11. Matematika 70 C 70 C 70 C
12. Biologi 70 C 70 C 70 C
13. Fisika 70 C 70 C 70 C
14. Kimia 70 C 70 C 70 C
Kelompok C (Lintas Minat)
15.Geografi/ Ekonomi 70 C 70 C 70 C
16.Bhs.Ingg/ Bhs.Perancis 70 C 70 C 70 C
Pengembangan Diri B B B

PEMINATAN ILMU PEGETAHUAN IPS (IPS )

KELAS X - IPS KELAS XI –IPS KELAS XII-IPS


KOG KOG KOG
MATA PELAJARAN PRED PREDI PREDI
& & &
IKAT KAT KAT
PRAK PRAK PRAK
1.Pendidikan Agama & Budi
70 C 70 C 70 C
Pekerti
2.Pend. Pancasila dan
70 C 70 C 70 C
Kewarganegaraan
3. Bahasa Indonesia 70 C 70 C 70 C

4. Matematika 70 C 70 C 70 C

5. Sejarah Indonesia 70 C 70 C 70 C

6. Bahasa Inggris 70 C 70 C 70 C

Kelompok B (Wajib)

7. Seni Budaya 70 C 70 C 70 C
8.Pendidikan Jasmani & Olah
70 C 70 C 70 C
Raga Kesehatan
9.Prakarya & Kewirausahaan 70 C 70 C 70 C

10.Bahasa Jawa 70 C 70 C 70 C

Kelompok C (Peminatan IIS) -

11. Sejarah 70 C 70 C 70 C

12. Geografi 70 C 70 C 70 C

121
13.Ekonomi/ Akuntasi 70 C 70 C 70 C

14.Sosiologi & Antrapologi 70 C 70 C 70 C

Kelompok C (Lintas Minat )

15.Bahasa dan Sastra Inggris 70 C 70 C 70 C

16.Bahasa dan Sastra Perancis 70 C 70 C 70 C

17. Biologi 70 C - - - -

Pengembangan Diri - B - B - -

Nomor Rentang Nilai Predikat


1 91 - 100 A
2 81 - 90 B
3 70 - 80 C
4 < 70 D

B. Kriteria Kelulusan/ Kenaikan Kelas


1. Kriteria Kelulusan
Kriteria kenaikan kelas dan kelulusan, serta strategi penanganan peserta didik
yang tidak naik atau tidak lulus yang diberlakukan oleh sekolah, dengan
memperhatikan ketentuan kenaikan kelas dan kelulusan melalui uji pencapain
kompetensi mengacu pada :
a. Peraturan Pemerintah No. 13 Tahun 2015
b. Permendikbud No. 3 Tahun 2017
Kriteria kelulusan SMA Negeri 2 Magelang berjalan mengacu pada Permendikbud
tentang Kelulusan Tahun sebelumnya, dan apabila ada perubahan akan mengikuti
ketentuan kelulusan tahun yang terbaru.
Untuk meningkatkan kwalitas lulusan sekolah memberikan jam tambahan yaitu
jam ke nol yang dimulai pada bulan september sampai menjelang Ujian Nasional,
bahkan setelah Ujian Nasional diadakan tambahan pelajaran untuk persiapan
mengikuti seleksi masuk perguruan tinggi, dengan target 100 % siswa lulus dari SMA
Negeri 2 Magelang, 85 % siswa lulusan diterima di perguruan tinggi Negeri atau
favorit dan kedinasan.

122
Syarat kelulusan ujian sekolah SMA NEGERI 2 Magelang adalah sebagai berikut.
a) Nilai rata-rata Ujian Sekolah 70, baik untuk ujian tulis maupun ujian praktik.
b) Menyelesaikan seluruh program pembelajaran semester 1 -6 di SMA Negeri 2
Magelang.
c) Memperoleh nilai minimal baik pada penilaian akhir untuk seluruh mata
pelajaran kelompok mata pelajaran agama dan akhlak mulia, mata pelajaran
kewarganegaraan dan kepribadian, kelompok mata pelajaran estetika, serta
kelompok mata pelajaran jasmani olahraga dan kesehatan.
d) Lulus ujian sekolah untuk kelompok mata pelajaran ilmu pengetahuan dan
teknologi. Kriteria kelulusan ujian sekolah ditetapkan oleh sekolah.
e) Mencapai nilai minimal batas lulus untuk setiap mata pelajaran sesuai dengan
ketentuan.
1. Nilai batas kelulusan setiap mata pelajaran yang diujikan adalah 70
2. Nilai rata-rata USBN 75
3. Mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer

2. Kenaikan Kelas
Berdasarkan Permendikbud No. 23 Tahun 2016, No. 53 Tahun 2015 dan Panduan
Penilaian untuk SMA oleh Direktoran Pendidikan Dasar Tahun 2017/Direktorat
Pendidikan SMA.
a. Ketentuan Kenaikkan Kelas X & XI berdasarkan Kurikulum 2013
b. Mempunyai nilai seluruh aspek penilaian pada semua mata pelajaran
yang diujikan di kelas X & XI semester ganjil dan genap.
c. Nilai kurang dari Ketuntasan Belajar Minimal (KBM) tidak lebih dari tiga mata
pelajaran.
d. Kehadiran siswa minimal 90 % dari total hari efektif yang berlaku.
e. Tidak hadir tanpa keterangan (alpha) atau izin maksimal 10 % dari total hari efektif
dalam satu tahun pelajaran.
f. Mempunyai nilai sikap minimal baik.
Ketentuan Kenaikkan Kelas X & XI berdasarkan Kurikulum 2013 adalah sebagai
berikut.
a. Mempunyai nilai seluruh aspek penilaian pada semua mata pelajaran
yang diujikan di kelas X & XI semester ganjil dan genap.

123
b. Nilai kurang dari Kriteria Belajar Minimal (KBM) tidak lebih dari tiga mata
pelajaran.
c. Perhitungan Nilai ketuntasan = (Nilai Semester 1+Nilai Semester 2) : 2
d. Kehadiran siswa minimal 90 % dari total hari efektif yang berlaku.
e. Tidak hadir tanpa keterangan (alpha) atau izin maksimal 10 % dari total hari efektif
dalam satu tahun pelajaran.
f. Mempunyai nilai sikap minimal baik.

C. Indikator Pencapaian Kompetensi Dasar


Indikator kompetensi lulusan tingkat satuan pendidikan dijabarkan dari dalam
berbagai indikator sebagai berikut.

No. Kompetensi Spiritual Indikator Pencapaian Sikap Spiritual


1. Menghayati dan mengamalkan 1. Menerima kehidupan sebagai
ajaran agama yang dianutnya 2. anugrah.
Mesyukuri nikmat kehidupan
sebagai bentuk kasih sayang
Allah.
3. Melaksanakan aktivitas
hidup yang diperintahkan
Allah
4. Menghindari perbutan....(yang
dilarang
Allah)
5. Berbuat baik demi
kemaslahatan bersama.
6. Mematuhi peraturan ...
7. Berbuat ikhlas...
2. Menghayati dan mengamalkan 1. Bersikap jujur
perilaku jujur, disiplin, tanggung
jawab, peduli (gotong royong, 2. Berdisiplin dalam mematuhi
kerjasama, toleran, damai), san- 3. peraturan
Bertanggungjawab dengan
tun, responsif dan proaktif dan melaksana- kan tugas dengan baik
menunjukkan sikap sebagai bagian
dari solusi atas berbagai perma- 4. Bekerja sama untuk kebaikan umum
salahan dalam berinteraksi secara 5. Menghormati hak orang lain.
efektif dengan lingkungan sosial 6. Santun dalam bertindak.
dan alam serta dalam menem-
7. Menolong teman yang sedang
patkan diri sebagai cerminan dalam kesulitan
bangsa dalam pergaulan dunia.
8. Menunjukkan daya insiatif
9. Proaktif dalam membangun solusi
10. Antisiatif untuk mencegah
timbulnya resiko buruk

124
11. Giat bekerja sama
12. Berkomunikasi dengan rendah hati
13. Bersikap tegas menolak keburukan...

3. Memahami, menerapkan, dan 1. Memahami pengetahuan (faktual,


menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural, dan
konseptual, prosedural, dan meta metakonitif) tentang iptek, seni,
kognitif berdasarkan rasa ingin budaya dan humaniora serta
tahunya tentang ilmu pengeta peradaban
huan, teknologi, seni, budaya, dan
2. Menganalisis pengetahuan (faktual,
humaniora dengan wawasan konsep tual, prosedural, dan
kemanusiaan, kebangsaan, kene- metakonitif) tentang
garaan, dan peradaban terkait iptek, seni, budaya, humaniora
penyebab fenomena dan keja- serta peradaban
dian, serta menerapkan pengeta-
huan prosedural pada bidang
kajian yang spesifik sesuai dengan
bakat dan minatnya.

D. Teknik-teknik Penilaian
Penilaian hasil belajar peserta didik berdasarkan Permendikbud no. 53 tahun 2015,
Permendikbud No. 23 Tahun 2016 dan Panduan penilaian oleh Dirjen Dikdasmen Tahun
2017 oleh Direktorat Pembinaan SMA sebagai berikut.
a. Penilaian Hasil Belajar oleh Pendidik adalah proses pengumpulan informasi/data
tentang capaian pembelajaran peserta didik dalam aspek sikap, aspek pengetahuan,
dan aspek keterampilan yang dilakukan secara terencana dan sistematis yang
dilakukan untuk memantau proses, kemajuan belajar, dan perbaikan hasil belajar
melalui penugasan dan evaluasi hasil belajar.
b. Penilaian Hasil Belajar oleh Satuan Pendidikan adalah proses pengumpulan
informasi/data tentang capaian pembelajaran peserta didik dalam aspek pengetahuan
dan aspek keterampilan yang dilakukan secara terencana dan sistematis dalam
bentuk penilaian akhir dan ujian sekolah/madrasah.
Penilaian hasil Belajar mengacu pada panduan penilaian yang diterbitkan oleh
Direktorat Jendral Pendidikan Dasar dan Menengah tahun 2015 dengan mengantar surat
edaran Direktur Pembinaan SMA No.5182/D4/LK/2015 tentang panduan penilaian SMA
sebagai berikut.
a. Penilaian hasil belajar oleh pendidik dilaksanakan dalam bentuk penilaian autentik
dan juga non-autentik.

125
1. Bentuk penilaian autentik mencakup penilaian berdasarkan pengamatan,
tugas ke lapangan, portofolio, proyek, produk, jurnal, kerja laboratorium dan
unjuk kerja, serta penilaian diri.
2. Bentuk penilaian non-autentik mencakup tes, penilaian akhir semester,
penlaian akhir tahun, dan ujian.
Penilaian pada kurikulum 2013 mengacu pada Peraturan Menteri Pendidikan dan
Kebudayaan Nomor 66 tahun 2013 tentang Standar Penilaian Pendidikan yang telah
diperbaharui dengan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 23 Tahun
2016, dan juga Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 53 Tahun 2015,
dan Panduan Penilaian SMA yang dikeluarkan oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar
dan Menengah / Direktorat Pembinaan SMA No. 5182/D4/LK/2015 Tentang Panduan
penilaian SMA.
a. Penilaian Harian
Penilaian harian disusun oleh guru mata pelajaran pada saat penyusunan silabus
yang penjabarannya merupakan bagian dari rencana pelaksanaan
pembelajaran.Penilaian harian dilaksanakan oleh guru mata pelajaran setelah
menyelesaikan satu KD atau lebih. Penilaian harian berupa tes berbentuk soal tertulis
dan atau tes lisan maupun unjuk kerja dengan rentang nilai kuantitatif 0 sampai
dengan 100.
Hasil Penilaian harian diinformasikan/ dikembalikan kepada peserta didik
dengan diberikan komentar oleh masing-masing guru dan ditanda tangani oleh orang
tua sebelum diadakan penilaian harian berikutnya.
Peserta didik yang belum mencapai KBM harus mengikutikegiatan remidial
teaching dilanjutkan dengan remidi tes,siswa yang sudah tuntas berhak mendapatkan
kegiatan pengayaan. Kegiatan remidial dilakukan paling banyak dua kali. Apabila
Penilaian harian belum tuntas diberikan kesempatan untuk mengik remidi
pembelajaran dan diakhiri dengan remidi tes sampai 2 kali kesempatan, jika belum
tuntas diberikan nilai yang terbaik diantara 3 kali Penilaian harian tersebut.
KI 4 : Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranahKonkret dan ranah abstrak
terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan
mampu menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan.
b. Penilaian Harian Terpadu

126
1. Penilaian Harian Terpadu disusun oleh guru mata pelajaran saat penyusunan
silabus yang penjabarannya merupakan bagian dari rencana pelaksanaan
pembelajaran.
2. Penilaian Harian Terpadu dilaksanakan oleh sekolah secara bersama-sama untuk
seluruh mata pelajaran setelah 8 – 9 minggu kegiatan pembelajaran.
3. Cakupan Penilaian Harian Terpadu meliputi seluruh indikator yang
merepresentasikan seluruh kompetensi dasar (KD) pada periode tersebut.
4. Penilaian Harian Terpadu berupa tes tertulis.
5. Soal Esay pilihan ganda bertanggung jawab dan atau soal uraian dengan rentang
nilai 0 sampai dengan 100.
6. Hasil Penilaian Harian Terpadu diinformasikan kepada peserta didik selambat-
lambatnya satu minggu setelaoh pelaksanaan.
7. Peserta didik yang belum mencapai KBM harus mengikuti kegiatan remidial sesuai
dengan indikator yang belum tuntas.
8. Peserta didik harus dan hanya mengikuti remidial pada indikator yang belum
mencapai KBM.
9. Kegiatan remidial dilaksanakan sebelum pelaksanaan penilaian berikutnya.
c. Penilaian Akhir Semester
1. Penilaian Akhir Semester disusun oleh guru mata pelajaran pada saat penyusunan
silabus yang penjabarannya merupakan bagian dari rencana pelaksanaan
pembelajaran.
2. Penilaian Akhir Semester dilaksanakan oleh sekolah secara bersama-sama untuk
seluruh mata pelajar di akhir semester.
3. Cakupan Penilaian akhir semester meliputi seluruh indikator yang
merepresentasikan seluruh kompetensi dasar (KD) pada semester tersebut.
4. Penilaian Akhir Semester berupa tes tertulis berbentuk Pilihan Ganda dan soal
Esay ( Uraian )ditambah 3 – 5 soal uraian.
5. Hasil Penilaian semester diinformasikan kepada peserta didik selambat-
lambatnya 5 (lima) hari setelah pelaksanaan dalam bentuk penilaian kuantitatif
dengan rentang nilai 0 sampai dengan 100.
d. Penilaian Akhir Tahun
1. Penilaian Akhir Tahun disusun oleh guru mata pelajaran pada saat penyusunan
silabus yang penjabarannya merupakan bagian dari rencana pelaksanaan
pembelajaran.
127
2. Penilaian Akhir Tahun dilaksanakan oleh sekolah secara bersama-sama untuk
seluruh mata pelajaran dan akhir semester genap.
3. Cakupan Penilaian Akhir Tahun meliputi seluruh indikator yang merepresentasikan
seluruh kompetensi dasar (KD) pada semester genap tersebut.
4. Penilaian Akhir Tahun berupa tes tertulis berbentuk soal pilihan berganda dengan
jumlah 40 – 50 soal ditambah 3 – 5 soal uraian.
5. HasilPenilaian Akhir Tahun diinformasikan kepada peserta didik selambat-
lambatnya 5 (lima) hari setelah pelaksanaan dalam bentuk nilai kuantitatif dengan
rentang 0 sampai dengan 100.
e. Penilaian Praktik
1. Penilaian praktik hanya dilakukan pada mata pelajaran tertentu dan dalam bentuk
kuantitas dengan rentang 0 sampai 100.
2. Penilaian praktik hanya dilakukan pada indikator yang bersifat praktik.
3. Pelaksanaan penilaian praktik disesuaikan dengan kegiatan belajar-mengajar yang
yang disusun dalam penjabaran RPP.
4. Instrumen dan prosedur penilaian disusun dikembangkan berdasarkan ketentuan
yang berlaku.
5. KI 3 : Memahami dan menerapkan pengetahuan faktual, konseptual, prosedural
dalam ilmu pengetahuan teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan
kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait fenomena dan
kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang
spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah.
f. Penilaian Sikap
1. Penilaian sikap harus dilakukan pada semua mata pelajaran dan dalam bentuk
nilai kualitas (A, B, C, & K)
2. Penilaian sikap dilakukan pada indikator yang bersifat Sikap.
3. Pelaksanaan penilaian sikap disesuaikan dengan kegiatan belajar-mengajar yang
yang disusun dalam penjabaran RPP.
4. Instrumen dan prosedur penilaian disusun dan dikembangkan berdasarkan
ketentuan yang berlaku.
5. KI 1 : Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.
6. KI 2 : Mengembangkan perilaku (jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli, santun,
ramah lingkungan, gotong royong, kerjasama, cinta damai, responsif dan pro-aktif
dan menunjukan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan
128
bangsa dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta
dalam menempatkan diri cerminan bangsa dalam pergaulan dunia.
a. Penilaian Kepribadian
2. Penilaian kepribadian dilakukan oleh Guru Bimbingan Konseling, Guru
Agama, dan Guru PKn
3. Penilaian kepribadian mempertimbangkan masukan dari semua guru.
4. Pelaksanaan penilaian kepribadian direncanakan dan dikoordinir oleh
Bimbingan Konseling.
5. Instrumen dan prosedur penilaian disusun dan dikembangkan berdasarkan
ketentuan yang berlaku.
3. Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN)
1. Ujian sekolah dilakukan untuk mengukur pencapaian kompetensi peserta
didik pada mata pelajaran tertentu.
2. Ujian sekolah meliputi ujian tulis, ujian praktik, dan penilaian sikap pada
kelompok mata pelajaran tertentu.
3. Prosedur dan pelaksanaan ujian sekolah tulis maupun praktik mengikuti
ketentuan yang berlaku.
4. Ujian Nasional Berbasis Komputer
1. Ujian nasional adalah penilaian yang dilaksanakan oleh pemerintah pada
beberapa mata pelajaran tertentu dalam kelompok mata pelajaran
pengetahuan dan teknologi.
2. Prosedur dan pelaksanaan ujian sekolah tulis maupun praktik mengikuti
ketentuan yang berlaku.

E. Pemanfaatan Hasil Penilaian untuk Perbaikan Pembelajaran


Hasil penilaian siswa digunakan untuk perbaikan pembelajaran. Perbaikan tersebut
dapat melalui beberapa cara sebagai berikut.
a. Pembelajaran Remidial
Pembelajaran remedial pada hakikatnya adalah pemberian bantuan bagi peserta
didik yang mengalami kesulitan atau kelambatan belajar. Pemberian pembelajaran
remedial meliputi dua langkah pokok, yaitu pertama mendiagnosis kesulitan belajar,
dan kedua memberikan perlakuan (treatment) pembelajaran remedial. Teknik yang
dapat digunakan untuk mendiagnosis kesulitan belajar antara lain: tes prasyarat
(prasyarat pengetahuan, prasyarat keterampilan), tes diagnostik, wawancara,
129
pengamatan, dan sebagainya. Bentuk pelaksanaan pembelajaran remedial sebagai
berikut.
i. Pemberian pembelajaran ulang dengan metode dan media yang berbeda jika
jumlah peserta yang mengikuti remedial lebih dari 50%,
ii. Pemberian bimbingan secara khusus, misalnya bimbingan perorangan jika
jumlah peserta didik yang mengikuti remedial maksimal 20%,
iii. Pemberian tugas-tugas kelompok jika jumlah peserta yang mengikuti remedial
lebih dari 20 % tetapi kurang dari 50%, dan
iv. Pemanfaatan tutor teman sebaya.
Semua pembelajaran remedial diakhiri dengan tes ulang. Pembelajaran remedial
dan tes ulang dilaksanakan di luar jam tatap muka.
b. Pembelajaran Pengayaan
Secara umum pengayaan dapat diartikan sebagai pengalaman atau kegiatan
peserta didik yang melampaui persyaratan minimal yang ditentukan oleh kurikulum
dan tidak semua peserta didik dapat melakukannya. Identifikasi kemampuan belajar
berdasarkan jenis serta tingkat kelebihan belajar peserta didik misal belajar lebih
cepat, menyimpan informasi lebih mudah, keingintahuan lebih tinggi, berpikir
mandiri, superior dan berpikir abstrak, atau memiliki banyak minat. Teknik yang
dapat digunakan untuk mengidentifikasi kemampuan berlebih peserta didik dapat
dilakukan antara lain melalui: tes IQ, tes inventori, wawancara, pengamatan, dsb.
Pelaksanaan pengayaan tersebut dapat berupa sebagai berikut.
1) Pelaksanaan Pembelajaran Pengayaan: 1) belajar kelompok, 2) belajar mandiri,3)
pembelajaran berbasis tema, dan 4) pemadatan kurikulum.
2) Pembelajaran hanya untuk kompetensi/ materi yang belum diketahui peserta
didik. Dengan demikian tersedia waktu bagi peserta didik untuk memperoleh
kompetensi/materi baru, atau bekerja dalam proyek secara mandiri sesuai dengan
kapasitas maupun kapabilitas masing-masing. Pembelajaran pengayaan dapat
pula dikaitkan dengan kegiatan penugasan terstruktur dan kegiatan mandiri tidak
terstruktur.
3) Penilaian hasil belajar kegiatan pengayaan, tentu tidak sama dengan kegiatan
pembelajaran biasa, tetapi cukup dalam bentuk portofolio, dan harus dihargai
sebagai nilai tambah (lebih) dari peserta didik yang normal dan dimasukkan
dalam tambahan nilai tugas.

130
BAB XI
HUBUNGAN MASYARAKAT

A. Hubungan Kerjasama Sekolah dengan Komite Sekolah


Semua kegiatan yang diselenggarakan oleh sekolah dilaporkan pada pihak komite
sekolah. Pendanaan dan pembangunan sekolah dikoordinasi oleh komite sekolah. Selain
itu, komite sekolah juga ikut serta menentukan syarat dan ketentuan dalam Penerimaan
Peserta Didik Baru.

B. Cara Pendayagunaan Sumber Daya Lingkungan


Untuk menunjang proses pembelajaran dapat terlaksana dengan lancar dan sesuai
harapan, lingkungan sekolah termasuk sumber daya manusia dan lingkungan harus
diatur sedemikian mungkin. Pengelolaan lingkungan belajar sehingga terciptanya
lingkungan yang sehat, nyaman, dan dinamis sangat menunjang keberlangsungan proses
pembelajaran.

C. Pengaturan Upacara Bendera dan Peringatan Hari Besar


Upacara bendera dilaksanakan rutin setiap hari senin dan saat peringatan hari-hari
besar. Petugas seluruh upacara merupakan siswa yang tergabung dalam Pasukan
Pengibar Bendera (Paskibraka) SMA Negeri 2 Magelang (BARA). Pengaturan upacara
bendera (persiapan petugas dan peserta) dilaksanakan mulai pukul 06.40 WIB.
Pengkondisian peserta selain oleh BARA dibantu juga oleh para guru lapangan.
Upacara bendera selalu terlaksana tepat pukul 07.00 WIB. Rentan waktu pelaksanaan
upacara bendera adalah 30-40 menit.

D. Kebijakan Sekolah dalam Hal Hubungan Masyarakat


Sekolah bekerjasama dengan masyarakat dalam penyelenggaraan pendidikan.
Sekolah bertangungjawab memberi pemahaman kepada masyarakat tentang tujuan,
program, dan kebutuhan sekolah. Sebaliknya masyarakat memiliki tanggung jawab
dalam menyumbangkan sumber daya. Di sisi lain masyarakat memiliki otoritas untuk
berperan dalam perencanaan, pelaksanaan, pengawasan, dan evaluasi program
pendidikan. Manfaat yang diperoleh dengan adanya hubungan antara sekolah dan
masyarakat adalah mempermudah pelaksaan pendidikan sehingga tujuan
pendidikandapat tercapai dengan baik.

131
BAB XII
BIMBINGAN DAN PENYULUHAN

A. Penyusunan Program Bimbingan dan Penyuluhan


Guru yang memiliki wewenang dalam Bimbingan dan Penyuluhan (BP) SMA Negeri 2
Magelang Tahun Akademik 2018/2019 sebagai berikut.
1. Gandhy Rudi Mardiwijuni, S.Pd.
2. Puji Astuti, S.Pd.
3. Zahzahah, S.Pd.
4. Endah Yekti Murweni, S.Pd.

Program kerja bimbingan dan penyuluhan SMA Negeri 2 Magelang tersusun dalam
empat (4) buku kerja, yang cakupannya sebagai berikut.

1. Buku Kerja 1
A. Need Assesment BK
B. RPL (Rencana Pelaksanaan Layanan BK)
Dalam Buku Kerja 1 tersusun kebutuhan bimbingan konseling siswa dan Rencana
Pelaksanaan Layanan BK (RPL). RPL ditujukan untuk memenuhi kebutuhan siswa
yang dilaksanakan dengan bimbingan di dalam kelas (bimbingan klasikal).
Bimbingan dan Penyuluhan termasuk sebagai mata pelajaran yang wajib diikuti oleh
seluruh siswa. Materi bimbingan yang disampaikan disesuaikan dengan kebutuhan
dan jenjang siswa.
2. Buku Kerja 2
A. Kode Etik Guru F. Alokasi Waktu
B. Ikrar Guru G. Program Tahunan
C. Tata Tertib Guru H. Program Semester
D. Pembiasaan Guru I. Jurnal Agenda Guru
E. Kalender Pendidikan
Buku Kerja 2 mencakup peraturan bagi seluruh guru atau pengajar di SMA Negeri 2
Magelang dan kebutuhan serta agenda khusus guru BK.
3. Buku Kerja 3
A. Biodata Siswa/Himpunan Data G. Laporan Layanan Konsultasi
B. Daftar Buku Pegangan Guru H. Laporan Konsultasi Kelompok

132
C. Jadwal Mengajar I. Laporan Bimbingan Kelompok
D. Laporan Koferensi Kasus J. Layanan Mediasi
E. Laporan Home Visit K. Layanan Kerjasama dengan Pihak Lain
F. Laporan Konseling Perorangan L. Layanan Ahli Tangan Kasus

Buku Kerja 3 menghimpun seluruh data siswa yang membutuhkan bimbingan


konseling serta laporan hasil bimbingan terhadap siswa, baik yang dilaksanakan
dengan mewawancarai siswa langsung atau berhubungan dengan pihak lain seperti
teman, orang tua, saudara, dan lain sebagainya.
4. Buku Kerja 4
A. Daftar Evaluasi Diri Kerja Guru
B. Program Tindak Lanjut Kerja Guru
Buku Kerja 4 terkait evaluasi dan tindak lanjut kinerja seluruh guru SMA Negeri 2
Magelang.

B. Koordinasi Pelaksanaan Bimbingan dan Penyuluhan


Pelaksanaan bimbingan dan penyuluhan terhadap siswa dibagi menjadi beberapa sistem
atau cara, diantaranya dengan pelayanan bimbingan klasikal, konseling individual atau
kelompok, dan pelayanan home visit.
1. Pelayanan Bimbingan Klasikal atau bimbingan di dalam kelas.
Bimbingan klasikal dilaksanakan berdasarkan pembagian jam pelajaran. Bimbingan
konseling memiliki alokasi waktu di dalam kelas yaitu selama satu jam pelajaran
atau 45 menit setiap minggu. Koordinasi pelaksanaan bimbingan dilaksanakan oleh
guru BK. Cakupan materi yang disampaikan telah disusun dalam RPL dengan
kompetensi yang berbeda setiap jenjang. Berikut beberapa tema materi yang telah
terangkum untuk bimbingan klasikal semester ganjil tahun pelajaran 2018/2019.
KELAS X KELAS XI KELAS XII
1. Motivasi berprestasi 1. Disiplin diri 1. Pentingnya memanfaatkan
mengubah kebiasaan. 2. Stop Bullying waktu dengan baik.
2. Perilkaku sosial yang 3. Kejujuran dan 2. Informasi Bidikmisi
bertanggungjawab. integritas diri 3. Pemahaman dan
3. Strategi belajar sesuai pengembangan prospek
gaya belajar. kerja jurusan IPA/IPS

133
Terkhusus untuk tahun ajaran baru, siswa diberikan angket untuk mengetahui
masalah apa ada pada diri siswa. Selain itu, angket juga digunakan untuk mendata
minat dan bakat yang dimiliki siswa. Dari data tersebut dapat diambil kesimpulan
yang digunakan untuk menyusun program kegiatan bimbingan dan penyuluhan.
(angket terlampir)
2. Konseling Individual dan Kelompok
Konseling individual atau kelompok dilaksanakan berdasarkan koordinasi beberapa
pihak terkait informasi mengenai siswa. Koordinasi berupa hasil pengamatan sesama
guru BK terhadap siswa langsung, laporan dari guru mata pelajaran, laporan dari
wali kelas, atau laporan dari teman sejawat kepada guru BK. Pelaksanaan konseling
individual dilakukan dengan sesi wawancara bersama pihak terkait. Jika
permasalahan masih berlanjut maka diperlukan pihak ketiga atau pemanggilan
orangtua.
3. Pelayanan Home Visit
Pelayanan home visit dilaksanakan jika siswa berhalangan hadir ke sekolah dalam
jangka waktu yang panjang dan tanpa adanya keterangan yang jelas.

C. Kebijakan Sekolah dalam Bidang Bimbingan dan Penyuluhan


Sekolah mendukung semua kegiatan yang diselenggarakan oleh bagian bimbingan
dan konseling, seperti tes psikologi dan kegiatan lainnya yang sudah menjadi kegiatan
rutin.

134
BAB XIII
PENUTUP

A. Simpulan
Program Pengalaman Lapangan (PPL) yang telah dilaksanakan oleh mahasiswa
Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris serta Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Tidar bertempat di SMA Negeri 2
Magelang selama kurang lebih tiga bulan ini sangatlah bermanfaat. Dengan adanya PPL,
mahasiswa mendapatkan berbagai pengalaman terutama pengalaman dalam kegiatan
belajar dan mengajar secara langsung serta belajar bagaimana cara menjadi guru yang
berpotensi, berintegrasi, dan professional. Seorang guru professional tidak hanya
membutuhkan kecerdasan intelegensi dan emosional saja, tetapi yang paling penting yang
harus dimiliki seorang guru adalah kecerdasan spiritual. Kecerdasan spiritual dapat
menyadarkan pendidik bahwa tugas pendidik bukan hanya sebatas mengajar tetapi juga
memiliki peranan penting dalam membentuk jiwa peserta didik menjadi manusia yang
berkepribadian luhur dan bertanggung jawab.
Selama kegiatan ini berlangsung, kami banyak mendapatkan manfaat dan juga
pelajaran berharga dari kendala dan berbagai hambatan yang kami terima. Akan tetapi hal
tersebut menjadi sebuah tantangan yang harus kami lalui untuk dapat menjadi sosok
seorang pendidik. Semoga semua pengalaman dan ilmu yang telah kami peroleh dapat
menjadi bekal dan bahan perbandingan bagi kami untuk menjadi pendidik yang
profesional dan berintegritas tinggi di masa mendatang.

B. Saran
1. Bagi Fakultas Kegutuan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tidar
a. Adanya pembekalan yang lebih mendalam terkait proses pengajaran bagi para
praktikan.
b. Penempatan jumlah praktikan di sekolah-sekolah dipertimbangkan kembali,
agar lebih efektif dan efisien.
c. Koordinasi antara pihak fakultas dan pihak sekolah selama proses PPL
berlangsung lebih ditingkatkan lagi.

135
2. Bagi SMA Negeri 2 Magelang
a. Tetap menjadi rekan/partner bagi berbagai perguruan tinggi terutama
Universitas Tidar sebagai tempat belajar untuk menjadi pendidik yang
professional pagi kami para praktikkan.
b. Terus meningkatkan potensi baik dari sumber daya manusia maupun lingkungan
agar terus mencetak generasi muda yang berprestasi dan berkepribadian luhur.

136

Anda mungkin juga menyukai