Anda di halaman 1dari 1

1.

Definisi Ilmu Kesehatan Masyarakat


Ilmu kesehatan masyarakat merupakan ilmu kesehatan yang memelihara, melindungi
dan meningkatkan kesehatan masyarakat. Definisi ilmu kesehatan masyarakat dari
berbagai ahli antara lain :
1. Winslow (1920) bahwa Kesehatan Masyarakat (Public Health) adalah Ilmu dan Seni :
mencegah penyakit, memperpanjang hidup, dan meningkatkan kesehatan, melalui
“Usaha-usaha Pengorganisasian masyarakat “.
2. Menurut Ikatan Dokter Amerika (1948) Kesehatan Masyarakat adalah ilmu dan seni
memelihara, melindungi dan meningkatkan kesehatan masyarakat melalui usaha-usaha
pengorganisasian masyarakat.
3. Menurut Prayitno (1994)
Ilmu Kesehatan Masyarakat itu adalah ilmu yang mempelajari sehat dan sakit
saja, dan dalam arti yang luas ternyata Ilmu Kesehatan Masyarakat adalah ilmu yang
lebih menitikberatkan penanganan kasus-kasus pada upaya-upaya pencegahan, bukan
pada upaya kuratif, sebab dalam IKM dikenal adanya 5 tahap pencegahan (The Five
Level of Prevention) yang terdiri atas :
- Upaya Promotive (meningkatkan pemahaman kesehatan)
- Upaya Preventive (miningkatkat upaya pencegahan penyakit)
- Upaya Protective (meningkatkan perlindungan terhadap penyakit)
- Upaya Curative (upaya penyembuhan terhadap penyakit)
- Upaya Rehabilitative (upaya pemulihan)
4. Menurut Prof. Umar Fahmi Achmadi,M.P.H., Ph. D,
Kesehatan Masyarakat adalah upaya untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat atau
komunitas dengan teknis berbasis wilayah, bersifat preventif dan promotif,ada keikutsertaan
masyaraskat dalam upaya tersebut,pendekatan multidisiplin dan kemitraan atau partnership.

Anda mungkin juga menyukai