Anda di halaman 1dari 6

PENGENALAN ALAT MUSIK

TRADISIONAL SUMBAWA

TUGAS seni budaya


D
I
S
U
S
U
N

O
L
E
H

NAMa : RIESKA DIAN UTHAMI (29)


: wulan sawitri (33)
Kelas : iX.6
1. PALOMPONG
Palompong adalah alat musik tradisional yang dimainkan secara
ditabuh. Palompong terbuat dari bilah-bilah kayu, dimainkan dengan cara
terlebih dahulu bilah kayu tersebut disusun diatas dua belah kaki atau
panah yang diluruskan kedepan dan ditabuh dengan alat penabuh yang
terbuat dari kayu, jumlah kayu untuk perangkat palompong yaitu lima
buah. Ukuran 40cm

2. GENANG
Alat musik yang terbuat dari kulit kerbau/sapi (lenong). Kayu genang
berbentuk bulat, berdiameter 25cm pada bagian tengahnya dibuat
berlubang dan pada kedua ujung kayu (sematang) dipasang kulit kerbau
dengan tali sebagai pengencang. Alat musik ini dimainkan dengan cara
menabuh

3. REBANA
Rebana dibedakan menjadi 2 yaitu :
a. Rebana Rea (Rebana Kebo)
Rebana rea biasa disebut degan rebana kebo. Alat musik terbuat
dari kulit kerbau (lenong), kayu, bilah kayu dan we ( rotan). Alat musik
ini dimainkan dengan cara menabuh. Rebana rea biasanya dimainkan
di upacara adat seperti nyorong dan berodak.

b. Rebana Ode
Rebana ode tidak berbeda dengan rebana rea, hanya saja
ukuran rebana ode kecil. Rebana ode juga dimainkan dengan cara
menabuh.

4. SERUNE
Serune adalah alat musik tiup dari Sumbawa, NTB. Serune termasuk
dalam golongan alat musik aerofon yang berlidah. Seperti halnya klarinet,
warga setempat menyebut lidah serune ini dengan istilah ela. Bahan
pokok dari Serune adalah buluh (jenis bambu kecil) , losong dan daun
lontar. Ukurannya tergantung dari bambu itu. Serune ini terbagi dari tiga
bagian, yaitu bagian lidah, lubang, dan corong bunyi (sarumung). Bagian
lidah merupakan tempat menghasilkan bunyi bila ditiup. Sedangkan
lubang pada bagian serune berfungsi sebagai lubang not, lubang ini
berjumlah tujuh, enam bagian depan dan satu bagian belakang.
Sarumung pada sarune bambu terbuat dari daun lontar yang masih muda.
Sarumung pada sarune bambu terdiri dari dua, sarumung besar
(Sarumung rea) pada bagian bawah berfungsi sebagai alat resunansi dan
sarumung kecil (sarumung ode) terdapat pada bagian lidah sarune
berfungsi menahan posisi bibir pada saat meniup serune.

5. GONG
Gong adalah alat musik tradisional Sumbawa yang terbuat dari
kuningan dan logam. Gong berbentuk lingkaran, diameter gong
berukuran 40-50 cm. Di bagian tengah gong dibuat benjolan sebagai
tempat memukul. Gong dimainkan dengan cara menabuh. Bagian tengah
pada gong terbuat dari kuningan sementara bagian luarnya terbuat dari
logam
6. SANTONG SREK

Santong srek merupakan alat musik tradisional Nusa Tenggara Barat


yang berupa perkusi yang dibuat dari batang bambu dan lempengan seng
di bagian atas, dengan ukuran 20-30cm. Lempengan seng dilubangi kecil-
kecil agar kasar di bagian permukaaannya, sementara batang bambu
kering dilubangi sebagian saja sebagai resonatornya saja. Alat musik ini
dimainkan dengan cara dipukul dan digesek
7. SEKAPAK

Sebuah alat musik yang terbuat dari seruas bambu yang dibelah
sampai batas buku, kemudian dilubangi sampai tembus sebagia tempat
tangan untuk mengadu atau membenturkan antara buku yang satu
dengan yang lain sehingga bersuara keras
8. AI BELING
Terbuat dari bambu yang di lubangi dengan kawat yang dipanaskan
dan diisi pasir sehingga menghasilkan suara seperti air terjun

Anda mungkin juga menyukai