Anda di halaman 1dari 2

Percakapan Mediasi

Bu Dewi Mediator
Bu Dewi : Selamat Pagi bapak dan ibu sekalian, sebelum kita memulai mediasi pagi hari
izinkan saya memperkenalkan diri Nama saya Hj. Diah Sulastri Dewi bapak dan ibu bisa
memanggil saya dewi. Selanjutnya saya persilahkan bapak dan ibu memperkenalkan diri.
Silahkan
Penggugat : Saya Eksa sebagai penggugat dalam kasus ini
Bu Dewi : Baik, Perlu saya jelaskan bahwa bersdasarkan Peraturan Mahkamah Agung No.1
Tahun 2008 tentang prosedur mediasi di Pengadilan, dalam Pasal 4 disebutkan bahwa semua
sengketa perdata yang diajukan ke pengadilan tingkat pertama wajib terlebih dahulu diupayakan
penyelesaian melalui perdamaian dengan bantuan seorang mediator dan seperti pada sidang
pertama bapak dan ibu telah sepakat menunjukan saya sebagai mediator. Selanjutnya saya akan
menjelaskan mengenai mediasi.
“Mediasi adalah suatu alternative penyelesaian sengketa dimana kedua belah pihak saling
berdialog, berunding untuk mencari titik temu penyelesaian masalah dengan bantuan
mediator”
Dan fungsi saya disini hanyalah sebagai pihak netral yang akan membantu memfasilitasi
negosiasi atau pembicaraan antara bapak dan ibu. Sebelum saya memulai mediasi ini saya akan
jelaskan mengenai tahap-tahapan yang akan kita lalui dan tata tertib dalam proses mediasi :
1. Pertama saya akan memberikan kesempatan kepada para pihak untuk menyampaikan
permasalahannya secara bergantian dimana pada saat salah satu pihak saya berikan
kesempatan untuk berbicara maka saya mohon agar pihak lain mendengarkan dan tidak
menyela pembicaraan atau mencoba menyerang satu sama lain.
2. Kedua setelah itu saya akan mencoba untuk mencari kesepahaman awal diantara kedua
belah pihak.
3. Ketiga Selanjutnya saya akan mencoba mendefinisikan permasalahan dan menentukan
agenda pembicaraan
4. Keempat setelah itu kita akan masuk dalam tahap negosiasi
5. Kelima Apabila negosiasi mencapai kessepakatan maka kita akan menyusun kesepakatan
akhir
6. Keenam selama proses mediasi berlangsung ada kemungkinan saya akan meminta waktu
pertemuan terpisah atau disebut “KAUKUS”. Pada saat saya berbicara dengan salah
satu pihak saya akan meminta pihak lain untuk menunggu diluar begitupula sebaliknya
dan informasi yang yang saya dapatkan akan saya jaga kerahasiannya.
7. Ketujuh selama menjalankan proses mediasi saya sebagai mediator akan menjaga
kerhasiaan dan saya juga bersikap netral dimana saya tidak memihak salah satu pihak.
Baiklah bapak –bapak dan ibu sekalian setuju dengan tata tertib tersebut ?
Penggugat : Baik saya setuju bu

Anda mungkin juga menyukai