Anda di halaman 1dari 19

YAYASAN PENDIDIKAN AT-THOILAH

TER-AKREDITASI “B” – BAP-S/M Nomor 02.00/113/BAP-


SM/SK/X/2015
ʘ REKAYASA PERANGKAT LUNAK (RPL) ʘ TEKNIK KENDARAAN RINGAN
(TKR)
Jl. Arya Salingsingan Waruroyom Telp. (0231) 344160 KODE POS
45653
Kecamatan Depok Kabupaten Cirebon Propinsi Jawa Barat
Email : smk_simabangsa@yahoo.co.id
KATA PENGANTAR
Berdasarkan ketentuan yang termaktub dalam Peraturan Menteri Pendidikan dan
Kebudayaan Nomor 43 Tahun 2019, tentang Penyelenggaraan Ujian yang diselenggarakan
Satuan Pendidikan dan Ujian Nasional, dan Peraturan Badan Standar Nasional Pendidikan
Nomor 0053/P/BSNP/I/2020 tentang Prosedur Operasional Standar Penyelenggaraan Ujian
Nasional Tahun 2019/2020, bahwa satuan pendidikan perlu menetapkan Prosedur Operasi
Standar (POS) Ujian Sekolah Tahun Pelajaran 2019/2020. Untuk memenuhi ketentuan tersebut
kami SMK Sima Bangsa telah menyusun POS Ujian Sekolah (US) Tahun Pelajaran 2019/2010
POS US ini memuat tentang petunjuk teknis penyelenggaraan US, menyangkut
persyaratan peserta, persiapan bahan ujian, pelaksanaan ujian, pemeriksaan hasil, penentuan
kelulusan, pemantauan, dan evaluasi pelaksanaan.
POS ini menjadi acuan bagi Panitia dalam menyelenggarakan Ujian Sekolah,
sehingga diharapkan setiap unsur terkait dengan penyelenggaraan US dapat melaksanakan
tugas dan tanggungjawab sebaik-baiknya, sehingga Ujian Sekolah terlaksana secara objektif,
berkeadilan dan akuntabel.
Kami mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang tinggi-tingginya kepada
semua pihak atas partisipasi, peran aktif, dan sumbangan pikirannya dalam penyusunan POS
US ini dengan harapan semoga kegiatan US di SMK Sima Bangsa dapat terlaksana dengan
lancar sesuai dengan rencana yang telah ditentukan.

Cirebon, 10 Februari 2020


Ketua,

UGI SUGIARTO, S.Pd


DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR ………………………………………………………………….............
DAFTAR ISI...............................................................................................................................
BAB I. PENDAHULUAN.........................................................................................................
A. Landasan Hukum.................................................................................................................
B. Tujuan....................................................................................................................................
C. Konsep/Pengertian...............................................................................................................

BAB II. PESERTA DAN SATUAN PENDIDIKAN PELAKSANA US........................


A. Persyaratan Peserta US
B. Hak dan Kewajiban Peserta US
C. Pendaftaran Peserta US
D. Tugas Satuan Pendidikan Pelaksana US
E. Pembentkan Panitia US ………………………
F. Tugas dan Tanggung Jawab Panitia ………………………
G. Rencana Kegiatan Ujian Sekolah ……………………

BAB III. BAHAN US................................................................................................................


A. Mata Pelajaran ………………………………………
B. Kisi-Kisi US.........................................................................................................................
C. Naskah US.............................................................................................................................
D. Mekanisme Penyusunan Soal US.....................................................................................

BAB IV. PELAKSANAAN US SMK ...................................................................................


A. Moda Yang digunakan dalam US …………………………………………
B. Jadwal Pelaksanaan US.....................................................................................................
C. Penyiapan Bahan dan Alat ……………………………………………………
D. Penggandaan Naskah Soal US..........................................................................................

BAB V. PENGATURAN RUANG, PENGAWAS, DAN TATA TERTIB........................


A. Pengaturan Ruang Pelaksanaan US
B. Pengawas US........................................................................................................................
C. Tata Tertib Pengawas US...................................................................................................
D. Tata Tertib Peserta US........................................................................................................

BAB VI. PEMERIKSAAN DAN PENGOLAHAN HASIL US......................................


A. Pemeriksaan/Penilaian Hasil US........................................................................................
B. Pengolahan Hasil US............................................................................................................

BAB VII. PENETAPAN KELULUSAN DAN PENERBITAN IJAZAH


A. Penetapan Kelulusan
B. Penerbitan Ijasah
BAB VIII. BIAYA PELAKSANAAN US..............................................................................
BAB IX. PEMANTAUAN, EVALUASI...............................................................................
BAB X. PELAPORAN.............................................................................................................
BAB I
PENDAHULUAN

A. Landasan Hukum
1. Undang-undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional
2. Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan
3. Peraturan Pemerintah Nomor 17 Tahun 2010 tentang Pengelolaan dan
Penyelenggaraan Pendidikan
4. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 34 Tahun 2018 tentang Standar
Nasional Pendidikan Sekolah Menengah Kejuruan, lampiran I tentang Kompetensi Lulusan,
dan lampiran 2 tentang Penilaian.
5. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 43 Tahun 2019 tentang
Penyelenggaraan Ujian yang diselenggarakan Satuan Pendidikan dan Ujian Nasional
6. Peraturan Badan Standar Nasional Pendidikan Nomor 0053/P/BSNP/I/2020 tentang
Prosedur Operasional Standar Penyelenggaraan Ujian Nasional Tahun 2019/2020
7. Pedoman Penyelenggaraan Uji Kompetensi Keahlian Sekolah Menengah Kejuruan Tahun
2019/2020

B. Tujuan
Tujuan dibuat Prosedur Opersional Standar (POS) Ujian Sekolah (US) SMK tingkat Satuan
pendidian adalah
1. Memenuhi tuntutan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 43 Tahun 2019
tentang Penyelenggaraan Ujian yang diselenggarakan Satuan Pendidikan dan Ujian
Nasional
2. Memenuhi tuntutan Peraturan Badan Standar Nasional Pendidikan Nomor
0053/P/BSNP/I/2020 tentang Prosedur Operasional Standar Penyelenggaraan Ujian
Nasional Tahun 2019/2020
3. Mengatur penyelenggaraan US lebih teknis dan operasional pada satuan pendidikan

B. Konsep/Pengertian
Dalam Prosedur Operasi Standar ini yang dimaksud dengan:
1. Satuan Pendidikan adalah satuan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Sima
Bangsa dengan bidang studi Teknik Kendaraan Ringan dan Rekayasa
Perangkat Lunak.
2. Ujian Sekolah adalah kegiatan pengukuran capaian kompetensi siswa yang dilaksanakan
sekolah untuk mata pelajaran yang diajarkan sampai kelas XII dengan mengacu pada
standar kompetensi kelulusan.
3. Prosedur Operasional Standar Ujian Sekolah yang selanjutnya disebut POS US adalah
ketentuan yang mengatur penyelenggaraan dan teknis pelaksanaan US.
4. US susulan adalah ujian susulan untuk peserta didik yang berhalangan mengikuti US
karena alasan tertentu yang dapat diterima oleh sekolah dan disertai bukti yang sah.
5. Mata pelajaran adalah sejumlah mata pelajaran yang di ujikan pada US pada kompetensi
keahlian Teknik Kendaraan Ringan dan Rekayasa Perangkat Lunak.
6. Kisi-kisi US adalah acuan dalam pengembangan dan perakitan soal US yang disusun
berdasarkan kriteria pencapaian Standar Kompetensi Lulusan, standar isi, dan kurikulum
yang berlaku
7. Bahan US adalah bahan yang digunakan dalam penyelenggaraan US yang mencakup naskah
soal, hasil jawaban US, berita acara, daftar hadir, tata tertib dan pakta integritas.
8. Nilai Ujian Sekolah yang selanjutnya disebut Nilai US adalah nilai yang diperoleh
peserta didik dari hasil US yang telah ditempuh.
9. Paket naskah soal US adalah variasi perangkat tes yang paralel, terdiri atas sejumlah
butir soal yang dirakit sesuai dengan kisi-kisi US.
10. Kelompok Kerja US adalah panitia pelaksana ujian sekolah yang bertanggungjawb atas
keterlaksanaan US
11. Guru adalah pendidik yang memiliki kewenangan mengajar dan mengevaluasi siswa
sesuai dengan mata pelajaran yang diampunya.
12. Musyawarah Guru Mata Pelajaran yang selanjutnya disebut MGMP adalah kelompok guru
mata pelajaran sejenis di tingkat Satuan Pendidikan pada jenjang Sekolah Menengah
Kejuruan (SMK).
13. Proktor Utama adalah guru yang diberi tugas sebagai pengelola sistem dan mekanisme
US berbasis komputer.
14. Asisten Proktor adalah guru yang diberi tugas sebagai operator sistem yang telah dibuat
oleh proktor utama.
15. Teknisi utama adalah guru atau staf tata usaha yang diberi tugas sebagai pengelola teknis
jaringan komputer untuk pelaksanaan US
16. Asisten teknisi adalah guru atau staf tata usaha diberi tugas untuk membantu teknisi
utama sebagai operator teknis pelaksanaan US agar berjalan sesuai sistem.
17. Pengawas US adalah guru yang diberi tugas untuk melaksanakan pengawasan terhadap
peserta didik pada US dan mengelola dokumen administrasi US di ruangnya masing-
masing.
BAB II
PESERTA DAN SATUAN PENDIDIKAN PELAKSANA US

A. Persyaratan Peserta US
1. Peserta didik aktif dan terdaftar pada US 1 sebagai siswa SMK Sima Bangsa dari
tingkat X sampai tingkat XII.
2. Memiliki nilai raport lengkap dan tuntas sama dengan atau lebih dari KKM yang
ditentukan sekolah dari semester 1 sampai semester 5.

B. Hak dan Kewajiban Peserta Didik


1. Hak Peserta Didik
a. Setiap peserta didik yang telah memenuhi persyaratan berhak mengikuti US
b. Peserta Didik US menerima kartu peserta yang ditempel foto peserta
ditandatangani Kepala Sekolah, dan di dstempel
c. Peserta US yang karena alasan tertentu dan disertai bukti yang sah tidak dapat
mengikuti US dapat mengikuti US susulan.
2. Kewajiban Peserta
a. Peserta US wajib mengikuti semua mata pelajaran yang diujikan.
b. Peserta US wajib mematuhi tata tertib peserta US.

C. Pendaftaran Peserta US
1. Satuan pendidikan pelaksana US melaksanakan pendataan calon peserta berdasarkan
data Dapodik.
2. Panitia US melakukan verifikasi data calon peserta US.
3. Kepala sekolah menetapkan daftar peserta US.
4. Panitia US menerbitkan kartu peserta US

D. Tugas dan Kewenangan Satuan Pendidikan


1. Membuat Surat Keputusan tentang POS US (Oleh Kepala Sekolah)
2. Membentuk panitia pelaksana US.
3. Melakukan sosialisasi US.
4. Mengoordinasi penyusunan dan perakitan soal US.
5. Mengatur ruang US.
6. Menetapkan pengawas ruang US.
7. Menentukan kriteria kelulusan siswa dari sekolah.
8. Mengamankan master soal beserta kelengkapannya.
9. Mencetak kartu peserta US.
10. Menggandakan naskah soal US berikut kelengkapannya sesuai dengan jumlah yang
dibutuhkan.
11. Menyiapkan sarana pendukung US.
12. Melakukan pemeriksaan lembar jawaban peserta US.
13. Menerbitkan, menandatangani, dan membagikan hasil US kepada peserta.
14. Mengirimkan hasil US ke Provinsi dan Kementerian melalui Dapodik

E. Pembentukan Panitia US
Panitia US ditetapkan dengan keputusan Kepala SMK Sima Bangsa, terdiri atas unsur-
unsur:
1. Penanggungjawab, adalah Kepala SMK Sima Bangsa
2. Bendahara adalah staf tata usaha urusan keuangan
3. Pengarah teknis adalah unsur wakasek, di luar wakasek bidang kurikulum,
4. Ketua pelaksana adalah wakasek kurikulum
5. Sekretaris adalah staf wakasek bidang kurikulum
6. Anggota terdiri staf wakasek bidang kurikulumm dan staf tata usaha sesuai
kebutuhan
7. Tenaga teknis meliputi; prokotor utama dan teknisi utama (sekolah yang berbasis
Komputer)
8. Pengawas dan operator terdiri dari guru yang ditugasi sebagai pengawas dan asisten
proktor dan asisten teknisi sesuai kebutuhan (sekolah yang berbasis Komputer)
9. Pembantu umum adalah para caraka dan keamanan sesuai kebutuhan.

F. Tugas dan Tanggung Jawab Panitia US


1. Panitia US memiliki tugas dan tanggungjawab sebagai berikut
a. Mengisi fakta integritas
b. Melaksanakan ujian sekolah setelah Ujian Nasional
c. Merencanakan pelaksanaan US sesuai POS US (Rencana kegiatan)
d. Menyusun Pengawas Ruangan
e. Membuat jadwal pengawas US dan asisten prokotor
f. Menyediakan administrasi dokumen US:
1) Kartu peserta US
2) daftar hadir peserta didik,
3) berita acara,
4) daftar hadir pengawas,
5) daftar proktor (berbasis computer)
6) daftar hadir teknisi (berbasis computer)
7) daftar hadir panitia
8) blanko pakta integritas
9) blanko nilai
10) rekap nilai
11) blanko kisi-kisi soal
g. Pengamanan pelaksanaan US menjadi tanggungjawab semua yang terlibat dalam
ujian sekolah.
h. Panitia menjamin keamanan dan kerahasiaan naskah US selama penyimpanan.

2. Guru
a. Mengkaji materi pelajaran yang akan diujikan
b. Menyusun kisi-kisi soal, membuat dsn merakit butir soal dan menganalisis soal
sesuai ketentuan berikut kunci jawabannya
c. Menyerahkan perangkat US kepada panitia
d. Mengolah nilai hasil US dan menyerahkan hasilnya kepada panitia US sampai siap
nilai raport
e. Mengarsipkan proses penilaian

3. Pengawas Ruang
a. Mengisi pakta integritas sebagai pengawas
b. Pengawas datang 15 menit sebelum dimulai
c. Mengisi daftar hadir pengawas
d. Mengawas sesuai jadwal yang telah ditetapkan
e. Membacakan tata tertib peserta
f. Mengedarkan daftar peserta di ruang yang menjadi tanggungjawabnya dan
menandatanganinya
g. Mengisi berita acara pelaksanaan US dan menandatanganinya
h. Mengawasi dan membantu peserta didik agar kegiatan ujian lancar, tertib dan
sesuai aturan
i. Menyerahkan dokumen US kepada panitia.

4. Proktor Utama (Bagi sekolah yang Berbasis Komputer)


a. Mengisi pakta instegritas
b. Membuat dan menginstal software sistem operasional yang akan digunakan dalam
US
c. Melatihkan software sistem operasional kepada asisten proktor
d. Mengkoordinir asisten proktor dalam mendampingi pengawas ruang
e. Menangani permasalahan software jika terjadi gangguan
f. Menerima laporan dari asisten proktor berkenaan kondisi software yang sedang
digunakan peserta US.
g. Menandatangani daftar hadir
h. Menyiapkan pasword / token peserta US
i. Melakukan evaluasi setiap selesai pelaksanaan US

5. Asisten Proktor (Sekolah yang Berbasis Komputer)


a. Mengisi pakta instegritas
b. Melakukan input soal ke server
c. Memberi petunjuk penggunaan software kepada peserta didik dalam UNBK
d. Membantu pengawas ruang apabila terjadi gangguan operasional software
e. Melaporkan secara online mengenai kondisi software kepada Proktor utama secara
periodik terutama pada saat berlangsungnya US
f. Menandatangani lembaran daftar hadir peserta didik , dan berita acara
pelaksanaan US di sebelah kiri bawah.
g. Menandatangani daftar hadir

6. Teknisi Utama (Sekolah yang Berbasis Komputer)


a. Mengisi pakta instegritas
b. Mengkoordinir asisten teknisi untuk merancang, memasang dan menyiapkan ruang,
jaringan komputer untuk US
c. Membuat perencanaan jaringan, jumlah komputer yang digunakan, instalasi listrik
dan pemasangan wifi.
d. Bertanggungjawab atas kelancaran jaringan dan teknis penggunaan ruang
komputer dalam US

7. Asisten Teknisi (Sekolah yang Berbasis Komputer)


a. Mengisi pakta instegritas
b. Membantu teknisi utama dalam menginslasi jaringan dan komputer
c. Memasang jaringan komputer dan instalasi listrik yang digunakan dalam US
d. Menjaga setiap saat kelancaran penggunaan jaringan pada saat US berjalan.
e. Memperbaiki jaringan komputer jika terjadi gangguan
f. Melaporkan kondisi jaringan komputer kepada teknisi utama secar periodik secara
online
g. Menerima keluhan dan memberi solusi jika terjadi gangguan pada saat berjalan US

G. Rencana Kegiatan US

No Kegiatan Tanggal Pelaksanaan Penanggungjawab


1 Rapat Sosialisasi US 1 Februari 2020
2 Pembentukan Panitia US 1 Februari 2020
3
4
5
6
7
8
9
10
BAB III
BAHAN UJIAN SEKOLAH
A. Mata Pelajaran
Mata pelajaran yang di US kan adalah sejumlah mata pelajaran yang berakhir di kelas
XII.

B. Kisi-Kisi US
Kisi-kisi soal US tahun pelajaran 2019/2020 disusun berdasarkan kriteria
pencapaian kompetensi lulusan, dan standar isi, yang memuat level kognitif
dan lingkup materi.
C. Naskah Soal US
1. Bentuk Ujian Sekolah yang digunakan berupa: (Memilih)
a. Portofolio, penugasan, dan tes tertulis
b. Portofolio, penugasan dan bentuk kegiatan lainnya ( ujian praktik, tes lisan, atau
bentuk kegiatan sejenis lainnya, dengan mempertimbangkan karakteristik mata
pelajaran )
c. Bentuk Ujian Mata Pelajaran yang di US-kan:

Bentuk Ujian
No. Mata Pelajaran Keterangan
Portofolio Penugasan Tertulis Praktik Lisan
1. Pendidikan Agama dan Budi
Pekerti
2. Pendidikan Pancasila dan
Kewarganegaraan
3. Bahasa dan Sastra Indonesia

4. Bahasa Inggris
5. Matematika
6. Teori Kejuruan

2. Naskah soal ditetapkan dengan mekanisme sebagai berikut:


a. Kisi-kisi dan soal disusun oleh masing-masing guru mata pelajaran.
Kisi-kisi US disusun berdasarkan kriteria pencapaian kompetensi
lulusan, dan standar isi, yang memuat level kognitif dan lingkup materi
b. Seluruh soal US disusun oleh tim guru mata pelajaran masing-masing (minimal 2
paket soal yang terdiri dari 1 paket utama dan 1 paket susulan)
c. Soal ujian tertulis dirakit dengan komposisi level kognitif sbb:
1) Level Kognitif 1 (LK 1) : 25% - 30%,
2) Level Kognitif 2 (LK 2) : 50% - 60%,
3) Level Kognitif 3 (LK 3) : 10% - 15% (Berbasis HOTs)
3. Bentuk soal terdiri dari Pilihan Ganda dan Uraian

4. Jumlah Butir soal dan alokasi waktu US diatur sebagai berikut :

No Jumlah Butir Soal Alokasi


Mata Pelajaran
Waktu
PG Uraian
1 Pendidikan Agama dan
40 5
Budi Pekerti 90 menit
2 Pendidikan Pancasila dan
40 5
Kewarganegaraan 90 menit
3 Bahasa dan Sastra
40 5
Indonesia 90 menit
4 Bahasa Inggris 40 5 90 menit
5 Matematika 40 5 90 menit
6 Teori Kejuruan 40 5 90 menit
5. Soal ditindaklanjuti dengan kegiatan analisis kualitatif butir soal.

BAB IV. PELAKSANAAN US

A. Moda dan Jadwal Pelaksanaan US, UKK


1. Pelaksanaan US berbasis Kertas
2. Jadwal pelaksanaan US dan UKK
a. Jadwal Ujian Sekolah Utama
Hari / Tanggal Waktu/Pukul Mata Pelajaran
b. Jadwal Ujian Sekolah Susulan
Hari / Tanggal Waktu/Pukul Mata Pelajaran

c. Jadwal UKK
Hari / Tanggal Kompetensi Model UKK Nama LSP/Industri/
Institusi Pasangan
Keahlian

B. Penyiapan Bahan dan alat US


1. Guru mata pelajaran menyusun soal sebanyak 50 utir berikut jawaban dalam bentuk
softcopy dan diserahkan kepada panitia
2. Panitia menyiapkan administrasi dan dokumen US, terdiri dari blanko daftar hadir,
berita acara, tata tertib, dan pakta integritas.
3. Teknisi menyiapkan ruang komputer dan memasang instalasi jaringan (Sekolah yang
Berbasis Komputer)
4. Proktor menyiapkan sistem operasional yang akan digunakan dalam US dan
mengkoodinir asisten proktor untuk Input soal ke dalam server (Sekolah yang Berbasis
Komputer)
5. Panitia mengkoordinir uji coba sistem yang akan digunakan (Sekolah yang Berbasis
Komputer)
BAB V
PENGATURAN RUANG, PENGAWAS, DAN TATA TERTIB

A. Ruang US
Panitia menetapkan ruang US dengan persyaratan sebagai berikut:
1. Ruang ujian aman dan layak untuk pelaksanaan US
2. Panitia bersama TIM IT menetapkan pembagian sesi untuk setiap peserta ujian beserta
komputer client yang akan digunakan selama ujian
3. Pengawasan US : (Berbasis Komputer)
a. Setiap satu server ditangani oleh satu asisten proktor
b. Setiap 20 peserta di awasi oleh satu pengawas
c. Setiap pelaksanaan US adanya teknisi sesuai kebutuhan
4. Setiap ruang US ditempel pengumuman yang bertuliskan:
5. DILARANG MASUK RUANGAN SELAIN PESERTA UJIAN, PENGAWAS,
PROKTOR/ASISTEN PROKTOR, ATAU TEKNISI. TIDAK DIPERKENANKAN
MEMBAWA ALAT KOMUNIKASI DAN/ATAU KAMERA DALAM RUANG
UJIAN
6. Setiap ruang ujian disediakan denah tempat duduk peserta ujian dengan disertai nama
peserta yang ditempel di pintu masuk ruang ujian
7. Gambar atau peraga yang berkaitan dengan materi US dikeluarkan dari ruang ujian
8. Tempat duduk peserta US diatur sebagai berikut.
a. Satu komputer untuk satu orang peserta ujian untuk satu sesi ujian;
b. Jarak antara komputer yang satu dengan komputer yang lain disusun agar
antarpeserta tidak dapat saling melihat layar komputer dan berkomunikasi; dan
c. Penempatan peserta ujian sesuai dengan nomor peserta untuk setiap sesi ujian;

B. Pengawas Ruang USBK, Proktor, dan Teknisi


1. Pengawas ruang, proktor, dan teknisi harus menandatangani surat pernyataan bersedia
menjadi pengawas ruang, proktor, dan teknisi sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
2. Pengawas ruang, proktor, dan teknisi tidak diperkenankan membawa dan/atau
menggunakan perangkat komunikasi elektronik, kamera, dan sejenisnya ke dalam
ruang ujian.
3. Proktor dan teknisi dapat berasal dari SMK Negeri 3 Bandung
4. Proktor menyiapkan password untuk setiap peserta.
5. Proktor menyiapkan token untuk satu sesi ujian.
6. Proktor memastikan peserta ujian adalah peserta yang terdaftar dan menempati tempat
masing-masing.

C. Tata Tertib Peserta US


1. memasuki ruangan setelah tanda masuk dibunyikan, yakni 15 (lima belas) menit
sebelum ujian dimulai;
2. memasuki ruang ujian sesuai dengan sesi dan menempati tempat duduk yang telah
ditentukan; dan sesuai sesi (sekolah yang berbasis Komputer)
3. yang terlambat hadir hanya diperkenankan mengikuti ujian setelah mendapatkan izin
dari Ketua Panitia, tanpa diberikan perpanjangan waktu;
4. dilarang membawa dan/atau menggunakan perangkat komunikasi elektronik dan optik,
kamera, kalkulator, dan sejenisnya ke dalam ruang ujian;
5. mengumpulkan tas, buku, dan catatan dalam bentuk apapun di bagian depan di dalam
ruang kelas;
6. mengisi daftar hadir dengan menggunakan pulpen yang disediakan oleh pengawas
ruangan;
7. masuk ke dalam (login) sistem menggunakan username nomor peserta dan password
yang dibagikan proktor; (sekolah yang berbasis Komputer)
8. selama ujian berlangsung, hanya dapat meninggalkan ruangan dengan izin dan
pengawasan dari pengawas ruang ujian;
9. selama ujian berlangsung, dilarang:
a.
menanyakan jawaban soal kepada siapa pun;
b.
bekerjasama dengan peserta lain;
c.
memberi atau menerima bantuan dalam menjawab soal;
d.
memperlihatkan pekerjaan sendiri kepada peserta lain atau melihat pekerjaan
peserta lain;
e. menggantikan atau digantikan oleh orang lain.
10. yang telah selesai mengerjakan soal sebelum waktu ujian berakhir tidak
diperbolehkan meninggalkan ruangan sebelum waktu ujian berakhir; berhenti
mengerjakan soal setelah ada tanda waktu ujian berakhir; dan meninggalkan ruangan setelah
ujian berakhir
11. Jika belum paham cara mengoperasikan sistem US minta penjelasan kepada asisten proctor
(sekolah yang berbasis Komputer)

D. Tata tertib pengawas ujian adalah sebagai berikut:


1. memasuki ruang ujian 15 menit sebelum tanda mulai ujian dibunyikan;
2. melakukan pengecekan ruangan sesuai dengan tata ruang ujian;
3. membacakan tata tertib ujian sebelum ujian dimulai;
4. membuka dan memeriksa kelengkapan bahan ujian;
5. mengedarkan daftar hadir untuk ditandatangai oleh peserta ujian dan mengecek
kesesuaiannya dengan kartu/tanda peserta sebelum ujian dimulai;
6. membagikan lembar jawaban ujian dan membimbing pengisian identitas peserta ujian
sebelum waktu ujian dimulai;
7. membagikan naskah soal kepada peserta ujian dalam keadaan tertutup;
8. mempersilakan peserta ujian untuk memeriksa kelengkapan naskah soal ujian setelah
tanda waktu mulai ujian dibunyikan;
9. mengawasi pelaksanaan ujian dengan sungguh-sungguh, tidak mengganggu
pelaksanaan ujian, dan tidak diperkenankan menjelaskan materi soal kepada peserta
ujian;
10. menjaga ketertiban dan ketenangan suasana selama ujian berlangsung;
11.mengumpulkan dan mengecek kelengkapan lembar jawaban ujian dan naskah soal
setelah tanda batas waktu mengerjakan soal dibunyikan;
12. menyusun secara urut lembar jawaban ujian mulai dari nomor peserta terkecil;
13. memasukkan berkas lembar jawaban ujian dan daftar hadir ke dalam sampul
yang kemudian ditutup dan disegel/dilak serta ditandatangani oleh pengawas ruang di
dalam ruang ujian;
14. menyerahkan lembar jawaban ujian dan naskah soal ujian kepada
penyelenggara ujian Sekolahdisertai dengan berita acara pelaksanaan ujian.

BAB VI
PEMERIKSAAN DAN PENILAIAN HASIL US

A. Pemeriksaan/Penilaian
Hasil ujian tulis dan praktik diperiksa/dikoreksi dan dinilai oleh guru/tim guru, dengan
memperhatikan hal-hal sebagai berikut:
1. Pemeriksaan hasil ujian tulis dilakukan di Sekolah penyelenggara ujian.
2. Pemeriksaan hasil ujian tulis dilakukan oleh dua orang korektor, kemudian rata- rata
nilai dari keduanya dijadikan sebagai nilai akhir. Jika terjadi perbedaan nilai hasil
pemeriksaan kedua korektor > 2,00, diperlukan korektor ketiga dan rata-rata nilai dari
ketiganya dijadikan nilai akhir (rentang nilai 10 – 100).
3. Penilaian hasil ujian praktik dilakukan oleh guru/tim guru mata pelajaran yang
bersangkutan.
4. Pelaksanaan pemeriksaan dan penilaian hasil ujian dilakukan secara obyektif.

a. Pendidik/Guru
1) Panitia mencetak daftar hasil jawaban US peserta didik (Berbasisi Komputer)
2) Daftar hasil jawaban peserta didik diserahkan kepada guru mata pelajaran
masing-masing, selanjutnya untuk di analisis
3) Guru mempunyai kewenangan untuk memberi pertimbangan atas hasil analisis
tersebut
4) Hasil pertimbangan diserahkan pada pihak sekolah
5) Nilai akhir US merupakan gabungan dari semua bentuk ujian yang dilakukan
oleh guru mata pelajaran dengan formulasi pembobotan nilai disesuaikan dengan
karakteristik mata pelajaran

b. Pihak Sekolah
1) Sekolah menerima hasil pertimbangan untuk direkap dan di kalkulasi sebagai
bahan dalam penentuan kelulusan sesuai peraturan dan ketentuan yang berlaku
2) Hasil pertimbangan dan kalkulasi guru di proses kembali pihak sekolah
3) Rekap hasil peserta didik yang telah diproses sekolah di perbanyak untuk
distribusikan kepada peserta sidang pleno dewan guru
4) Penetuan kelulusan peserta didik dilaksanakan di hadapan sidang pleno dewan
guru.

B. Daftar Nilai Ujian


1. Daftar nilai hasil ujian diterbitkan oleh Sekolah penyelenggara dan ditandatangani
oleh kepala Sekolah penyelenggara.
2. Daftar nilai hasil ujian diisi oleh Sekolah penyelenggara berdasarkan hasil ujian
setiap peserta, dalam bentuk angka dan huruf dengan rentang nilai 10 - 100, dengan
2 (dua) desimal di belakang koma.

BAB VII
PENETAPAN KELULUSAN DAN PENERBITAN IJAZAH

A. Penetapan Kelulusan
Peserta didik dinyatakan lulus dari SMK Sima Bangsa setelah memenuhi kriteria sebagai
berikut:
1. Menyelesaikan seluruh program pembelajaran, yakni telah menyelesaikan
pembelajaran dari kelas X sampai dengan kelas XII dengan nilai sama dengan/dan atau
di atas SKM yang telah ditetapkan.
2. Memperoleh nilai sikap/perilaku minimal BAIK
3. Mengikuti ujian sekolah dan dinyatakan lulus ujian sekolah apabila memperoleh nilai
sama dengan atau di atas KKM yang telah ditetapkan dalam rapat dewan guru.
4. Pengumuman kelulusan peserta didik dari satuan pendidikan dilakukan paling lambat
tanggal ……………………….

B. Penerbitan Ijazah
1. Setiap peserta didik yang dinyatakan lulus dari satuan pendidikan berhak
memperoleh ijazah.
2. Blanko ijazah bersifat nasional dan disediakan oleh Pemerintah.
3. Nilai Ujian Sekolah dicantumkan dalam ijazah
4. Penerbitan ijazah diatur oleh Direktorat Jenderal Manajemen Pendidikan Dasar dan
Menengah
5. Sekolah yang tidak menyelenggarakan ujian menyerahkan hasil penilaian oleh
pendidik dari satuan pendidikan yang bersangkutan kepada Sekolah penyelenggara
ujian
BAB VIII
BIAYA PENYELENGGARAAN UJIAN SEKOLAH

Sesuai Permendikbud No. 3 tahun 2017 pasal 16 menyatakan bahwa:


1. Penyelenggaraan Ujian Sekolah didanai oleh Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara,
Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah, dan dari Komite Sekolah dan/atau sumber lain
yang sah dan sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan.
2. Biaya penyelenggaraan Ujian Sekolah antara lain mencakup komponen- komponen
sebagai berikut:
a. pengisian data calon peserta Ujian Sekolahdan pengirimannya ke Dinas Pendidikan
Provinsi
b. pengadaan kartu peserta Ujian Sekolah;
c. pelaksanaan sosialisasi dan koordinasi penyelenggaraan Ujian Sekolah;
d. pelaksanaan Ujian Sekolah
e. penulisan dan penggandaan naskah soal, penyiapan dan pengadaan bahan ujian
praktik, pengawasan pelaksanaan ujian, dan pemeriksaan hasil ujian;
f. pengambilan, pengisian, dan penerbitan Ijazah;
g. penyusunan laporan Ujian Sekolah dan pengiriman laporan dimaksud kepada Dinas
Pendidikan Provinsi
BAB IX
PEMANTAUAN DAN EVALUASI

Pemantauan dan evaluasi Ujian Sekolah dilakukan oleh Panitia US, Kepala Sekolah dan
Pengawas SMK sesuai dengan tugas dan kewenangannya.
BAB X
PELAPORAN PENYELENGGARAAN UJIAN

1. Panitia US menyampaikan laporan sesuai tanggungjawab dan kewenangannya kepada


Kepala Sekolah, selanjutnya pihak sekolah menyampaikan laporan kepada Dinas
Pendidikan Provinsi Jawa Barat.
2. Laporan penyelenggaraan Ujian Sekolah memuat informasi antara lain tentang penyiapan
bahan, pelaksanaan ujian, penetapan batas nilai lulus ujian, pengawasan ujian,
pemeriksaan hasil ujian, permasalahan dan upaya pemecahannya, serta laporan hasil Ujian
Sekolah yang mencakup nilai ujian setiap siswa
3. Selain hal tersebut di atas, sekolah wajib menyampaikan nilai rapor dan nilai US dan
UKK kepada Kementerian untuk kepentingan peningkatan dan pemerataan mutu
pendidikan.
4. Laporan disampaikan kepada instansi terkait secara tertulis dan secara online .

Cirebon, 10 Februari 2020


Kepala Sekolah,

SITI ROSADAH, S.Pd.I


NIP.-

Anda mungkin juga menyukai