Anda di halaman 1dari 53

Microsoft

Word 2013

DAFTAR ISI

DAFTAR ISI ..................................................................................................................................... i


1. PENDAHULUAN ......................................................................................................................... 1
1.1 PENGENALAN LAYAR WORD ........................................................................................... 1
1.2 MEMBUAT DOKUMEN BARU .......................................................................................... 2
1.3 PENGATURAN TAMPILAN DALAM DOKUMEN ................................................................ 3
1.3.1 TAMPILAN DOKUMEN ..................................................................................................... 3
1.4 MEMBAGI LAYAR ............................................................................................................ 5
1.5 MEMILIH TEKS DENGAN CEPAT ....................................................................................... 5
1.5 BERPINDAH SECARA CEPAT PADA SUATU DOKUMEN .................................................... 6
1.5.1 KUNCI UNTUK BERPINDAH SECARA CEPAT ..................................................................... 6
1.5.2 NAVIGASI DARI HEADING KE HEADING ........................................................................... 6
1.5.3 “BROWSING” DI SEKITAR DOKUMEN ............................................................................ 7
1.5.4 MENGGUNAKAN PERINTAH GO TO ................................................................................ 7
1.6 MEMASUKKAN KESELURUHAN FILE MENJADI SUATU DOKUMEN .................................. 8
2. LAY-OUT TEKS DAN HALAMAN ................................................................................................. 9
2.1 PARAGRAF DAN MENFORMAT PARAGRAF ..................................................................... 9
2.2 MEMASUKKAN SECTION BREAK UNTUK TUJUAN FORMATTING .................................... 9
2.3 BREAKING LINE ................................................................................................................ 9
2.4 MEMULAI HALAMAN BARU .......................................................................................... 10
2.5 MENYETING DAN MENGUBAH MARGIN ....................................................................... 10
2.6 INDENT PARAGRAPH DAN BARIS BARU ........................................................................ 11
2.7 MEMASUKKAN NOMOR HALAMAN .............................................................................. 12
2.7.1 MENOMORI DENGAN PILIHAN PAGE NUMBER ............................................................ 12
2.7.2 NOMOR HALAMAN YANG TERDAPAT DI DALAM HEADER ATAU FOOTER .................... 12
2.7.3 MENGUBAH FORMAT NOMOR HALAMAN ................................................................... 13
2.8 MEMASUKKAN HEADER DAN FOOTER PADA HALAMAN .............................................. 13
2.8.1 MENGKREASIKAN, MENGEDIT, DAN MENGHAPUS HEADER DAN FOOTER .................. 14
2.8.2 MEMBUAT HEADER ATAU FOOTER TERLIHAT SEMPURNA ........................................... 14
2.9 MENGATUR SPASI DI ANTARA BARIS ............................................................................ 15
2.10 MENGATUR SPASI ANTAR PARAGRAF ........................................................................... 15
2.11 MEMBUAT NUMBERED DAN BULLETED LIST ................................................................ 16
2.11.1 SIMPLE NUMBERED DAN BULLETED LIST .................................................................... 16
2.11.2 MEMBUAT LIST SESUAI KEINGINAN ANDA .................................................................. 16
2.11.3 MENGATUR MULTILEVEL LIST ..................................................................................... 16
2.12 BEKERJA MENGGUNAKAN TAB ..................................................................................... 17
3. WORD STYLE ........................................................................................................................... 18
3.1 PENGENALAN TENTANG STYLE ..................................................................................... 18
3.1.1 TIPE – TIPE DARI STYLE .................................................................................................. 18

i

Microsoft Word 2013

3.2 MENGAPLIKASIKAN STYLE PADA TEKS DAN PARAGRAF ................................................ 18


3.2.1 MENGAPLIKASIKAN STYLE ............................................................................................. 19
3.2.2 BEREKSPERIMEN DENGAN STYLE SET ........................................................................... 20
3.2.3 MEMILIH STYLE NAMES YANG AKAN DITAMPILKAN PADA STYLE MENU ..................... 20
3.3 MEMBUAT STYLE BARU ................................................................................................. 21
3.3.1 MEMBUAT STYLE DARI PARAGRAF ............................................................................... 21
3.3.2 MEMBUAT STYLE DASAR ............................................................................................... 21
3.4 MEMODIFIKASI STYLE ................................................................................................... 22
3.5 MEMBUAT DAN MENGATUR TEMPLATE ...................................................................... 22
3.5.1 MEMBUAT TEMPLATE BARU ......................................................................................... 22
3.5.2 MEMBUKA SEBUAH TEMPLATE SEHINGGA ANDA DAPAT MEMODIFIKASINYA ............ 23
3.5.3 MENYALIN STYLE YANG BERASAL DARI DOKUMEN YANG BERBEDA ............................ 23
3.5.4 MEMODIFIKASI, MENGHAPUS, DAN MEMBERI ULANG NAMA STYLE .......................... 24
4. DEKSTOP PUBLISHING WITH WORD ....................................................................................... 25
4.1 MENGGUNAKAN CHARTS, DIAGRAMS, SHAPES, CLIP ART DAN PHOTOS ..................... 25
4.2 MEMBUAT TABEL YANG SEMPURNA ............................................................................ 25
4.3 MEMBUAT HEADING ROW DI BAGIAN ATAS DI BEBERAPA HALAMAN ........................ 26
4.3.1 MENGUBAH LIST MENJADI TABEL ................................................................................. 26
4.4 MEMPOSISIKAN DAN MENGATUR OBJEK BERDASARKAN HALAMAN DAN TEKS ......... 26
4.4.1 MEMPOSISIKAN TEKS TERHADAP OBYEK ...................................................................... 27
4.4.2 MEMPOSISIKAN OBYEK PADA SUATU HALAMAN ......................................................... 27
4.6 MEMILIH TEMA UNTUK DOKUMEN .............................................................................. 28
4.7 MENERAPKAN STYLE KORAN PADA DOKUMEN ............................................................ 28
4.7.1 PERSIAPAN TEKS ............................................................................................................ 28
4.7.2 MENGUBAH TEKS MENJADI KOLOM ............................................................................. 28
4.8 BEKERJA DENGAN TEXT BOX ......................................................................................... 29
4.8.1 MEMASUKKAN SEBUAH TEXT BOX ............................................................................... 30
4.8.2 MEMBUAT TEXT MELAYANG DARI TEXT BOX KE TEXT BOX .......................................... 30
4.9 MENGEDIT HALAMAN ................................................................................................... 30
4.9.1 MENGHIAS HALAMAN DENGAN BORDER ..................................................................... 31
4.9.2 MELETAKKAN WARNA LATAR PADA HALAMAN ............................................................ 32
4.9.3 MENDAPATKAN WORD’S HELP WITH COVER LETTERS ................................................. 32
4.10 MEMBUAT DROP CAP ................................................................................................... 32
4.11 WATERMARKING ........................................................................................................... 33
4.12 LANDSCAPE DOKUMEN ................................................................................................. 34
4.13 MENCETAK PADA UKURAN HALAMAN YANG BERBEDA .............................................. 35
5. MEMAKAI BANTUAN WORD PADA SUATU PEKERJAAN .......................................................... 36
5.1 MENCETAK ALAMAT PADA AMPLOP ............................................................................ 36
5.2 MENCETAK SEBUAH LABEL ALAMAT ............................................................................ 37
5.3 MENGGABUNGKAN SURAT, AMPLOP, DAN LABEL UNTUK PERSURATAN .................... 38
5.3.1 MEMPERSIAPKAN FILE .................................................................................................. 38

ii

Microsoft Word 2013

5.3.2 MENGGABUNGKAN DOKUMEN DENGAN FILE SUMBER ............................................... 39


5.3.3 MENCETAK SURAT, AMPLOP, DAN LABEL ..................................................................... 39
6. TOOLS FOR SCHOLARLY PAPERS ............................................................................................. 41
6.1 MENGATUR DAFTAR SECARA ALFABETIS ...................................................................... 41
6.2 OUTLINES UNTUK MENGATUR HASIL PEKERJAAN ANDA .............................................. 41
6.2.1 MENAMPILKAN OUTLINE DALAM BERBAGAI CARA ...................................................... 42
6.2.2 MENATA ULANG DOCUMENT SECTIONS DALAM VIEW OUTLINE ................................. 42
6.3 DAFTAR ISI ..................................................................................................................... 42
6.3.1 MEMBUAT DAFTAR ISI .................................................................................................. 42
6.3.2 MEMPERBARUI DAN MENGHAPUS DAFTAR ISI ............................................................ 42
6.3.3 MENGATUR DAFTAR ISI ................................................................................................. 43
6.4 MEMBUAT DAFTAR INDEKS PADA DOKUMEN .............................................................. 44
6.4.1 MENANDAI ITEM-ITEM YANG AKAN DIJADIKAN DAFTAR INDEKS ................................ 44
6.4.2 MEMBUAT INDEKS ........................................................................................................ 44
6.4.3 MEMPERBAIKI DAFTAR INDEKS ..................................................................................... 45
6.5 MENEMPATKAN CATATAN KAKI DAN CATATAN AKHIR DALAM DOKUMEN ................. 46
6.5.1 MENAMBAHKAN CATATAN KAKI ATAU CATATAN AKHIR ............................................. 46
6.5.2 MEMILIH SKEMA PENOMORAN DAN POSISI CATATAN ................................................ 47
6.5.3 MENGHAPUS, MEMINDAHKAN, DAN MEMPERBAIKI CATATAN ................................... 47
6.6 MENYUSUN DAFTAR PUSTAKA ..................................................................................... 47
6.6.1 MEMASUKKAN KUTIPAN UNTUK BIBLIOGRAFI ANDA .................................................. 48
6.6.2 MEMPERBAIKI KUTIPAN ................................................................................................ 49
6.6.3 MENGUBAH TAMPILAN TEKS KUTIPAN ......................................................................... 50
6.6.4 MEMBUAT BIBLIOGRAFI/DAFTAR PUSTAKA ................................................................. 50

iii

Microsoft Word 2013

1. PENDAHULUAN
Microsoft Word 2013 merupakan sebuah aplikasi yang digunakan untuk melakukan
pengelolaan teks dalam sebuah dokumen. Proses pengelolaan dapat berupa kegiatan
memasukkan teks, dan pengeditan teks dalam sebuah dokumen. Microsoft Word
memberikan sebuah fasilitas untuk membuat dan mengedit dokumen dalam berbagai
bentuk, seperti:
• Letters
• Reports
• Newsletters with pictures and graphics
Pada bagian ini akan dijelaskan mengenai shortcut dan perintah – perintah yang
digunakan untuk mengelola sebuah dokumen dengan aplikasi Microsoft Word 2013.
1.1 PENGENALAN LAYAR WORD
Gambar 1 menunjukkan pada anda bagian – bagian yang berbeda pada tampilan
Word. Berikut deskripsi bagian – bagian dari layar Word.

Gambar 1 Layar Microsoft Word

1

Microsoft Word 2013

1.2 MEMBUAT DOKUMEN BARU


Dokumen adalah kumpulan dari teks atau kata – kata yang dapat berupa surat,
laporan, pengumuman. Pada saat pertama kali membuka aplikasi Microsoft Word akan
terlihat sebuah dokumen kosong baru yang memiliki nama dasar Document.
Template adalah file dengan jenis tertentu yang digunakan sebagai awal mula
untuk menyusun suatu dokumen. Masing – masing dari template memiliki berbagai jenis
format awal. Pemilihan template dapat disesuaikan dengan tujuan pembuatan dokumen;
antara lain menyusun brosur, koran, kalender ataupun bentuk dokumen-dokumen lainnya
a) Klik menu FILE

Gambar 2 Memulai suatu dokumen (a)


b) Setelah itu akan tampil tampilan seperti berikut

2

Microsoft Word 2013

Gambar 3 Memulai suatu dokumen (b)


c) Klik menu NEW untuk membuat file baru lalu kemudian pilih template yang
disediakan

Gambar 4 Memulai suatu dokumen (c)


d) Jika sudah memilih template maka akan masuk ke halaman kerja.

1.3 PENGATURAN TAMPILAN DALAM DOKUMEN


1.3.1 Tampilan Dokumen
Untuk merubah tampilan dokumen dapat dilakukan memilih icons di atas atau di
bawah dari layar

3

Microsoft Word 2013

Gambar 5 Document View


Print Layout View
Print Layout View digunakan untuk melihat bagaimana dokumen anda ketika
anda telah mencetaknya. Anda dapat melihat grafik, header, footer dan garis tepi halaman
pada Print Layout View. Anda juga dapat melihat dengan jelas Page Break (dimana satu
halaman berakhir dan halaman selanjutnya dimulai). Pada Print Layout View, anda dapat
klik satu halaman, 2 halaman, atau aturlah menggunakan tombol Page Width pada view
tab untuk melihat halaman yang lebih banyak atau lebih sedikit pada layar anda.
Full Screen Reading View
Full screen reading dapat dipilih ketika anda ingin fokus pada teks dan ingin
mengoreksi hasil tulisan anda. Pada tampilan ini, segalanya terlihat – Ribbon, scroll bar,
status bar dan semuanya. Teks dan artwork pada dokumen anda juga dapat terlihat. Anda
tidak dapat menulis atau mengedit teks (kecuali anda membuka menu View Options dan
pilih Allow Typing). Klik pada View Options untuk membuka menu yang dapat
membesarkan atau mengecilkan ukuran teks anda, menunjukkan satu atau dua halaman
dokumen pada waktu yang sama, dan menunjukkan margin halaman. Untuk menuju dari
satu tempat ke tempat yang lain, klik tombol yang terdapat di sepanjang halaman mulai
dari bagian atas jendela. Klik Close untuk meninggalkan tampilan ini.
Web Layout View
Web Layout View untuk melihat bagaimana dokumen anda terlihat sebagai web
page. Background dapat berwarna (Jika anda memilih theme atau background dalam
dokumen anda). Teks diselubungi pada jendela daripada di sekitar artwork dalam
dokumen.
Outline View
Outline View digunakan saat anda ingin mengorganisasikan pekerjaan anda. Anda
dapat mengedit dokumen anda dan dengan mudah berpindah dari bagian teks dokumen
ke belakang atau ke depan.
Draft View
Draft view dapat digunakan ketika anda menulis suatu dokumen dan anda ingin
fokus hanya pada kata – kata. Gambar – gambar clip-art, bentuk dan objek lainnya tidak
muncul pada tampilan ini, juga page break (meskipun anda dapat melihat dengan jelas

4

Microsoft Word 2013

adanya bagian akhir suatu halaman.Draft view adalah tampilan terbaik saat anda sedang
menulis sebuah konsep.

1.4 MEMBAGI LAYAR


Splitting sebuah jendela berarti membagi layar menjadi 2 bagian, yang
digambarkan pada gambar dibawah. Pada layar, terdapat 2 set scroll bar sehingga dapat
memudahkan berpindah dari salah satu layar tanpa mengganggu layar yang lain. Terdapat
dua cara untuk membelah (Splitting) layar :
• Arahkan pointer mouse anda ke split box pada atas dari scroll bar pada sisi kanan.
Pindahkan di atas tombol View Ruler. Ketika pointer anda menjadi dua anak panah,
klik dan tahan ke arah garis abu – abu di bawah screen. Ketika anda melepas tahanan
dari mouse,anda akan mendapatkan layar yang telah tersplit.
• Pada View tab, klik Split . Garis abu – abu akan muncul di layar. Roll mouse ke
bawah hingga garis abu – abu dimana anda ingin bagian yang terbelah diletakkan dan
klik. Anda akan mendapatkan 2 layar tebelah menjadi bagian atas dan bawah di
tengah – tengahnya.

Gambar 6 Splitting Window


1.4.1 MEMILIH TEKS DENGAN CEPAT
Ketika terdapat sekelompok teks yang dihighlight pada layar, dan anda ingin
meninggalkan layar tersebut tetapi tidak bisa (karena anda telah menekan F8), tekan Esc.
Tabel 1 Shortcut untuk memilih teks
Memilih Kata Double-click pada kata
Memilih Klik pada tepi kiri di sebelah garis
Garis
Memilih Drag pointer mouse melewati beberapa garis atau drag
Beberapa ke bawah dari tepi kiri
Garis
Memilih Ctrl+click dari kata
Kalimat

5

Microsoft Word 2013

Memilih Double-click pada tepi kiri sebelum sebuah paragraf


Paragraf
Memilih Klik pada awal dari teks, tekan shift yang lama dan
Suatu Teks klik pada akhir dari teks.
Letakkan kursor pada awal dari mana anda ingin
memulai memilihnya, tekan F8, dan tekan anak panah,
drag mouse atau klik pada akhir dari teks yang akan
dipilih
Teks Dengan Pada Home tab, klik Select dan pilih Select text with
Format Yang Similar Formatting (sebelumnya anda perlu untuk klik
Sama Editing)
Sebuah Tekan Ctrl yang lama dan klik pada tepi kiri margin,
Dokumen triple-click pada tepi kiri margin, tekan Ctrl+A; atau
pada Home Tab, klik Select, dan pilih select all
(sebelumnya anda perlu untuk klik Editing)

1.5 BERPINDAH SECARA CEPAT PADA SUATU DOKUMEN


Selain menggunakan scroll bar, Word menyediakan beberapa cara untuk
berpindah di sekitar dokumen anda : dengan menekan tombol shortcut, pada Select
Browse Object menu, menggunakan perintah Go To dan menggunakan Document map
atau thumbnails.
1.5.1 Kunci Untuk Berpindah Secara Cepat
Tabel 2 Keys untuk berpindah dalam dokumen
Keys Pergerakan
PgUp Ke atas dari satu layar
PgDn Ke bawah dari suatu layar
Ctrl+PgUp Untuk ke halaman sebelumnya dari suatu
dokumen
Ctrl+PgDn Untuk ke halaman selanjutnya pada
dokumen
Ctrl+Home Untuk menuju ke bagian paling atas dari
dokumen
Ctrl+End Untuk menuju bagian paling bawah dari
dokumen

1.5.2 Navigasi Dari Heading Ke Heading


Pada dokumen yang panjang, seperti yang ditunjukkan pada gambar, cara terbaik
untuk berpindah dari suatu tempat ke tempat lainnya adalah menggunakan panel navigasi.
Klik pada heading atau halaman di dalam panel navigasi.

6

Microsoft Word 2013

Gambar 7 Navigasi
Untuk menampilkan panel navigasi, pada View Tab klik Navigation Pane
Check box (anda sebelumnya klik tombol Show). Kemudian pilih salah satu tab pada
panel navigasi dan pergi ke suatu tempat yang anda inginkan.
• Berpindah dari suatu heading ke heading lainnya : Pilih Browse the Heading tab.
Akan muncul Heading pada dokumen anda. Anda juga dapat menggunakan panel
navigasi sebagai tabel yang berisi konten – konten dan klik pada heading untuk
menuju ke tempat tersebut. Klik kanan suatu heading dan pilih opsi heading –
level pada menu shortcut sehingga anda dapat menuju ke tempat tersebut. Anda
juga dapat menggunakan klik kanan pada heading dan pilih Expand All atau
Colapse All untuk melihat atau menyembunyikan lower – level heading.
• Berpindah dari suatu halaman ke halaman lainnya : Pilih Browse the Pages tab.
Suatu thumbnail dari masing – masing halaman akan muncul. Untuk berpindah
secara cepat dari suatu halaman ke halaman lain, gunakan scroll bar pada panel
navigasi atau klik salah satu thumbnail halaman. Masing – masing thumbnail
memiliki nomor sehingga anda selalu tahu pada halaman mana yang sedang anda
lihat

1.5.3 “Browsing” Di Sekitar Dokumen


Cara yang sangat cepat untuk berpindah dengan klik tombol Select Browse Object
di pojok kanan bawah dari layar. Ketika anda mengeklik tombol tersebut (atau menekan
Ctrl+Alt+Home), Word menampilkan 12 ikon Browse : Field, Endnote, Footnote,
Comment, Section, Page, Go To, Find, Edit, Heading, Graphic, dan Table. Pilih ikon
yang sesuai tujuan anda. Misalnya, klik Browse dan pilih ikon Heading untuk menuju
heading berikutnya pada dokumen anda.
1.5.4 Menggunakan Perintah Go To
Cara cepat lain untuk menuju ke suatu tempat dalam suatu dokumen adalah
menggunakan perintah Go To pada tab Home, buka list ke bawah pada tombol Find dan
pilih Go To (anda mungkin perlu membuka tombol edit sebelumnya). Anda akan melihat
tab Go To pada Find and Replace dialog box, yang ditunjukkan pada gambar. Anda dapat
juga membuka dialog box tersebut dengan menekan Ctrl+G atau F5.

7

Microsoft Word 2013

Gambar 8 Find and Replace


Segala hal yang dapat anda raih menggunakan tombol Select Browse Object, seperti
garis, equation, dan object, dapat pula dijangkau menggunakan tab Go To. Klik item pada
menu, masukkan angka, pilih sebuah item dari list drop-down, atau klik previous, next,
atau Go To untuk menuju tempat – tempat yang anda kehendaki.

1.6 MEMASUKKAN KESELURUHAN FILE MENJADI SUATU DOKUMEN


Anda dapat mendaur ulang suatu dokumen, misalnya ketika anda sedang menulis
suatu essay, anda juga dapat memasukkan dokumen essay anda menjadi sebuah dokumen
laporan.
a) Arahkan kursor dimana anda ingin memasukkan suatu dokumen.
b) Pada Insert tab, buka list drop – down pada tombol Object dan pilih Text from
File. Anda dapat melihat File Dialog Box.
c) Cari dan pilih file yang akan anda masukkan
d) Klik menu Insert

8

Microsoft Word 2013

2. LAY-OUT TEKS DAN HALAMAN


2.1 PARAGRAF DAN MENFORMAT PARAGRAF
Dalam Word, Heading adalah paragraf. Ketika anda menekan Enter pada line kosong,
line kosong tersebut dianggap sebuah paragraf. Penting untuk diketahui bahwa suatu
paragraf memiliki banyak sekali jenis format. Ketika anda mengeklik sebuah tombol
Paragraph group pada Home tab dan menformat paragraf menggunakan Paragraph dialog
box, perubahan yang anda lakukan akan berpengaruh pada keseluruhan paragaraf dimana
kursor anda berada. Jika anda ingin membuat perubahan pada beberapa paragraf, anda
harus memilih paragraf – paragraf tersebut terlebih dahulu.

2.2 MEMASUKKAN SECTION BREAK UNTUK TUJUAN FORMATTING


Ikuti petunjuk berikut ini untuk membuat section baru :
a) Klik dimana anda ingin memasukkan section break.
b) Pada Page Layout tab, klik tombol Breaks.
c) Pada Section Breaks pada drop down list, pilih section break.
Empat opsi Section Breaks membuat section baru, tetapi masing – masing memiliki
perbedaan.
• Next page : Masukkan Page break dan section baru akan dimulai pada bagian
atas halaman baru.
• Continuous : masukkan section break di tengah – tengah dari suatu halaman.
Pilih opsi ini jika anda membutuhkan tampilan kolom pada koran pada tengah –
tengah halaman.
• Even Page : Mulai section baru pada pada halaman genap berikutnya. Opsi ini
bermanfaat pada dokumen yang memiliki dua sisi dimana header terdapat pada
kiri dan kanan dari halaman yang berbeda – beda.
• Odd Page : Mulai section baru pada halaman ganjil berikutnya. Anda mungkin
memilih opsi ini ketika anda memiliki buku yang bab – babnya dimulai dari
halaman ganjil.

2.3 BREAKING LINE


Untuk memisahkan suatu teks sebelum teks tersebut melampaui sisi kanan margin
tanpa menjadikannya paragraf baru, tekan Shift+Enter yang ditunjukkan pada gambar
dibawah. Untuk menghapus line break, klik Show/Hide ¶ untuk melihat simbol tersebut
kemudian hapuslah menggunakan backspace.

Gambar 9 Line Break

9

Microsoft Word 2013

2.4 MEMULAI HALAMAN BARU


Word memberikan anda halaman lain ketika anda telah habis mengetik pada suatu
halaman. Akan tetap jika anda ingin memulai halaman baru, ada beberapa cara selain
menekan Enter secara terus menerus sehingga anda memenuhi halaman tersebut. Anda
dapat melakukan hal – hal di bawah ini :
a) Klik Page Break (atau tekan Ctrl+Enter).
b) Klik Blank Page. Word akan memberikan dua halaman Hard Page Breaks untuk
membuat halaman kosong baru.

2.5 MENYETING DAN MENGUBAH MARGIN


Margin adalah ruang kosong sepanjang kiri, kanan, atas dan bawah dari halaman
yang ditunjukkan gambar. Margin biasanya berisi header dan footer (pada bagian atas dan
bawah margin). Anda juga dapat menambahkan grafik, text box, dan nomor halaman di
dalam margin. Margin memberikan frame pada teks sehingga mudah untuk dibaca.

Gambar 10 Margin pada dokumen


Untuk mengedit atau mengubah suatu margin, pada Page Layout tab klik Margin. Anda
akan menjumpai drop-down list yang berisi setting margin. Beberapa perintah di bawah
ini dapat digunakan untuk mengatur margin.
1. Mengubah ukuran margin : masukkan ukuran pada bagian atas, bawah, kiri dan
kanan box untuk mengatur seberapa banyak anda membutuhkan ruangan kosong di
bagian tepi halaman
2. Membuat ruangan untuk The Gutter : Gutter adalah bagian dari kertas yang
nantinya akan menjadi bagian untuk dijilid. Masukkan ukuran di dalam Gutter box
untuk menambah bagian kiri atau bagian dalam margin dan membuat ruangan untuk
penjilidan.
3. Menggunakan mirror mrgin (inside dan luar outside) pada dokumen yang
memiliki dua sisi : Pada dokumen dengan dua sisi,margin kanan dan kiri tidak
memiliki arti, sehingga yang lebih berati adalah inside margin dan outside margin.
Pilih Mirror Margin pada drop down list Multiple Pages dan aturlah margin yang
anda inginkan

10

Microsoft Word 2013

4. Mengaplikasikan perubahan margin : Jika anda memilih Apply pada drop down
list, pilih Whole Document untuk keseluruhan dokumen, This Section untuk
mengaplikasikannya pada suatu section, atau This Point Forward untuk mengubah
margin pada sisa dari dokumen. Ketika anda memilih This Point Forward, Word
akan membuat section baru.

2.6 INDENT PARAGRAPH DAN BARIS BARU


Indent adalah jarak antara margin dan sisanya, tetapi bukan batas antara halaman
dan teks. Select all atau select pada sebagian paragraf yang anda ingin re-indent.
Kemudian klik indent atau pilih pada Paragraph dialog box. Tekniknya dijelaskan di
bawah ini :
a) Klik Indent button (untuk indent yang ke kiri) : Pada Home tab, klikIncrease indent
atau decrease indent (atau tekan Ctrl+M atau Ctrl+Shift+M) untuk memindahkan
paragraf menjadi setengah inci lebih jauh atau lebih dekat dari margin kiri. Jika anda
membuat tab stop, teks akan terindentasi ke tab stop selanjutnya atau sebelumnya.
b) Menggunakan ruler. Tampilkan ruler melalui View tab dan klik ruler check box.
Kemudian klik paragraf yang anda ingin indentasikan.
o Indent keseluruhan paragraf dari margin kiri : drag left indent marker pada bagian
kiri ruler. Gambar menunjukkan dimana letak marker tersebut.

Gambar 11 Indentasi
o Indentasi baris pertama pada suatu paragraf : drag first line indent marker pada
bagian kanan
o Membuat hanging indent : drag hanging indent marker ke bagian kanan dari first
line indent marker
o Indentasi keseluruhan paragraf mulai dari margin kanan : drag right indent marker
ke arah kiri
c) Indent di dalam Paragraph dialog box : Click in atau select paragraf yang anda
inginkan, pada home tab,klik Paragraph group button kemudian anda akan melihat
Indent dan spacing tab. Ubah indentation setting. Jika anda ingin mengindentasikan
pada baris pertama atau ingin membuat haging indent, pilih First Line atau Hanging
pada Special drop down list dan masukkan ukuran pada kotak yang tersedia.

11

Microsoft Word 2013

2.7 MEMASUKKAN NOMOR HALAMAN


Anda dapat melakukannya melalui dua cara, yang ditunjukkan pada gambar.
• Masukkan nomor halaman pada halaman dokumen anda.
• Nomor halaman yang termasuk di dalam header atau footer.
Setelah anda memasukkan sebuah nomor halaman, anda dapat memformatnya dengan
berbagai cara melalui Page Number Format Dialog Box dan (Header&Footer Tools)
Design tab.

Gambar 12 Nomor Halaman

2.7.1 Menomori Dengan Pilihan Page Number


Ikuti langkah – langkah berikut untuk memasukkan nomor halaman dalam header,
footer atau margin dari suatu halaman :
a) Pada Insert tab, klik Page Number.
b) Pada drop down list, pilih pada bagian halaman mana anda ingin memberikan
nomor halaman (Top of Page, Bottom of Page atau Page Margin).
c) Pada submenu yang muncul, pilih opsi page number.
Jika anda ingin mengubah format page number anda, switch ke Print Layout View
dan double click di dalam header atau footer. Header & Footer Tools Design tab akan
terbuka. Klik pada Page Number dan ubahlah format yang anda inginkan atau pilih
Remove Page Number.
2.7.2 Nomor Halaman Yang Terdapat Di Dalam Header Atau Footer
Untuk memasukkan nomor halaman sebagai bagian dari header atau footer, klik
di dalam header atau footer dan ikuti langkah di bawah ini :
a) Pada Header & Footer Tools Design tab, klik Page Number.
b) Pilih Current Position.
c) Scroll pada submenu dan pilih format nomor halaman yang anda inginkan.

12

Microsoft Word 2013

2.7.3 Mengubah Format Nomor Halaman


Gunakan Page Number Format Dialog Box (lihat gambar 12). Untuk
menampilkan dialog box tersebut, pastikan anda berada pada Print Layout view, double-
click pada header atau footer. Kemudian lakukan petunjuk – petunjuk di bawah ini :
• Pada Insert tab, klik Page Number dan pilih Format Page Number.
• Pada Header & Footer Tools Design tab, klik Page Number dan pilih Format Page
Number.
Pada Page Number Format Dialog Box, yang dapat anda lakukan antara lain :
• Memilih format nomor yang berbeda – beda.
• Memasukkan nomor Bab dalam nomor halman : klik Include Chapter Number
check box, pilih style, dan pilih format yang anda inginkan.
• Menomori masing – masing section secara terpisah : klik Start At (bukan
Continue from Previous Section) untuk memulai menghitung halaman baru untuk
masing – masing section dari dokumen.
• Memulai menomori halaman dengan angka selain 1 : klik Start at dan pilih nomor
selain 1.

2.8 MEMASUKKAN HEADER DAN FOOTER PADA HALAMAN


Header adalah deskripsi singkat yang terdapat pada bagian atas dari halaman
sehingga pembaca bisa mengerti halaman ini berisi tentang apa. Biasanya, header berisi
nomor halaman, judul, dan tak jarang pula berisi nama penulis. Footer memiliki fungsi
sama dengan header, hanya saja letaknya ada di bawah halaman.
Berikut beberapa petunjuk mengenai header dan footer.
• Switch ke Print Layout View : untuk masuk, membaca, mengedit, atau mendelete
header dan footer, anda harus berada dalam Print Layout View.
• Menampilkan (Header & Footer Tools) Design tab : seperti yang ditunjukkan
gambar 13, anda dapat mengatur header dan footer menggunakan pilihan – pilhan
yang terdapat pada Header & Footer Tools Design Tab. Untuk menampilkan tab
ini setelah anda membuat sebuah header atau footer, switch ke Print Layout vies
dan double-click pada header atau footer.
• Menutup (Header & Footer Tools) Design tab : klik Close Header & Footer atau
double-click pada bagian luar header atau footer.
• Menempatkan Header dan footer yang berbeda pada dokumen yang sama : Untuk
mengganti header atau footer pada bagian tengah dokumen, anda perlu membuat
section baru.

13

Microsoft Word 2013

Gambar 13 Header Footer


2.8.1 Mengkreasikan, Mengedit, dan Menghapus Header dan Footer
Ikuti petunjuk di bawah ini :
a) Membuat sebuah header atau footer : pada Insert tab, klik Header atau Footer dan
pilih header atau footer pada gallery. Gallery berisi header atau footer yang
memiliki format nomor halaman, tanggal, dan tempat yang dapat anda isi nama
dokumen dan nama penulis. Klik More Header (atau Footer) dari Office.com
untuk mendownload header atau footer dari microsoft.
b) Memilih Header atau Footer yang berbeda : double-click pada header atau footer
untuk menampilkan (Header & Footer Tools) Design tab. Kemudian klik Header
atau Footer dan pilih header atau footer yang anda inginkan di dalam gallery
c) Mengedit Header atau Footer : Klik Header atau Footer dan piih Edit Header atau
Edit Footer pada drop down list. Kursor akan langsung mengarah pada header
atau footer sehingga anda bisa langsung menulis sebuah teks atau memformatnya.
d) Mengubah tampilan header atau footer : klik sebuah Shape atau Text box di dalam
header atau Footer dan masuk pada (Drawing Tools) Format tab untuk mengganti
warna, background, atau ukuran dari shape atau tex box.
e) Menghapus Header atau Footer : Klik pada Header atau Footer dan pilih Remove
Header atau Remove Footer pada drop down list.
f) Untuk switch kembali ke Header dan Footer, klik Go to Header atau Go To Footer
pada (Header & Footer Tools) Design tab.
2.8.2 Membuat Header Atau Footer Terlihat Sempurna
Beberapa merupakan saran – saran yang dapat dilakukan menggunakan (Header & Footer
Tools) Design tab :
a) Menambahkan page number.
b) Menambahkan tanggal dan waktu : klik Date & Time. Pilih date format pada
Date and Time dialog box, dan klik OK. Klik Update Automatically check box
jika anda ingin saat anda mencetak dokumen anda sesuai dengan tanggal anda
mencetak, bukan ketika anda membuat header atau footer.

14

Microsoft Word 2013

c) Mengubah header dan footer dari section ke setion : Gunakan Link to Previous
kemudian tentukan header dan footer mana yang anda inginkan sama dari section
ke section lainnya (anda harus membagi dokumen anda menjadi beberapa section
untuk dapat membuat header dan footer yang berbeda – beda). Deselect Link to
Previous berarti anda menginginkan header atau footer anda berbeda dengan
header atau footer dari section sebelumnya.
d) Header dan Footer yang berbeda untuk halaman gasal dan genap : Klik Different
Odd & Even Pages check box untuk membuat header dan footer yang berbeda
pada halaman gasal dan genap.
e) Menghapus header dan footer dari halaman pertama : klik Different First Page
Check Box untuk menghapus header atau footer dari halaman pertama atau
section.

2.9 MENGATUR SPASI DI ANTARA BARIS


Untuk mengganti spasi di atara baris, pilih baris yang spasinya ingin anda ganti,
atau letakkan kursor pada paagraf yang anda ingin spasi antar barisnya berubah di dalam
paragraf tersebut, kemudian pada Home tab, klik Line and Paragraph Spacing dan pilih
opsi pada drop down list
Untuk melihat opsi yang lebi banyak dari line – spacing, klik Paragraph group
button pada Home tab atau pilih Line Spacing Option pada Line and Paragraph Spacing
di bagian drop down list. Anda kemudian akan melihat Paragraph dialog box. Pilih salah
satu opsi di bawah ini :
1. At least : gunakan ini jika anda menginginkan teks yang ukurannya tidak biasa
atau anda ingin memasukkan simbol yang tinggi. Word akan mengatur baris yang
anda buat akan tetapi pastikan anda memasukkan angka di At box diantara
masing – masing baris.
2. Exactly : gunakan ini dan masukkan angka pada At box jika anda menginginkan
ukuran pasti dari spasi di antara baris.
3. Multiple : pilih ini dan masukkan angka di dalam At box untuk mendapatkan
spasi triple, quadriple, quintiple, atau berbagai macam ukuran spasi antar baris.
Untuk secara cepat mengatur teks dengan spasi tunggal, klik atau select pada teks yang
anda ingin ubah dan tekan Ctrl+1. Untuk spasi ganda, tekan Ctrl+2. Tekan ctrl+5 untuk
memberikan spasi satu setengah pada baris yang anda inginkan.

2.10 MENGATUR SPASI ANTAR PARAGRAF


Anda dapat membuka Paragraph dialog box dan masukkan ukuran spasi sebelum dan
setelah paragraf pada point size measurements.
a) Klik Line and Paragraph Spacing dan pilih Add Space Before Paragraph atau
Add Space after Paragraph pada drop-down list.
b) Klik Paragraph group button untuk membuka Paragraph dialog box, dan
masukkan ukuran pada point-size measurement dalam Before and After box (atau
pilih Auto pada baris kosong diantara paragraf dimanapun anda menginginkan
line-spacing). Don’t Add Space between Paragraph berarti anda tidak
menghiraukan adanya ukuran sebelum dan sesudah paragraf.

15

Microsoft Word 2013

2.11 MEMBUAT NUMBERED DAN BULLETED LIST


2.11.1 Simple Numbered Dan Bulleted List
• Mengakhiri list : tekan Enter dua kali setelah anda terakhir kali mengetik list.
Dapat juga melalui klik kanan pada list, pilih Bullet or Numbering dan pilih None
pada submenu.
• Menghapus Number atau Bullet : Pilih list dan klik Numbering atau Bullet
• Mengatur seberapa jauh list diindentasikan : klik kanan dimana pun pada list, pilih
Adjust List Indents dan masukkan ukuran baru di dalam Text Indent box.
• Melanjutkan numbered list : ketika anda menginginkan numbered list berlanjut
dimana anda sebelumnya mengetik, klik Numbering dan mulai untuk menomori
lagi. AutoCorrect Options akan muncul. Klik dan pilih Continue Numbering atau
klik kanan dan pilih Continue Numbering pada shortcut menu.
• Memulai list baru : ketika anda menginginkan list yang berbeda dari sebelumnya,
klik kanan pada Number dan pilih Restart at 1 pada shortcut menu.
2.11.2 Membuat List Sesuai Keinginan Anda
• Memilih skema yang berbeda dari numbering : pada Home tab, buka drop down
list pada Numbering dan pilih numbering scheme. Anda juga dapat memilih
Define Number Format dialog box dimana anda dapat memilih number format,
memilih font for number, dan toy with number alignment
• Memilih karakter yang berbeda dari bullet : pada Home tab, buka drop down liat
pada Bullet dan pilih different bullet character pada drop down list. Anda juga
dapat memilih Define New Bullet pada Define New Bullet dialog box yang
ditunjukkan pada gambar, dan klik Symbol untuk memilih bullet character di
dalam Symbol dialog box.

Gambar 14 Numbered and Bulleted List


2.11.3 Mengatur Multilevel List
Multilevel list disebut juga nested list merupakan list yang memiliki entri
subordinat yang ditunjukkan pada gambar. Untuk membuat multilevel list, deskripsikan
jenis list yang anda inginkan, dan masukkan item pada list, dan indentasikan item yang
anda ingin subordinatkan. Ikuti petunjuk berikut untuk membuat multilevel list :
a) Pada Home tab, klik multilevel List dan choose jenis list apa yang anda inginkan.
b) Masukkan item pada list, tekan Enter setelah anda menyelesaikan salah satu.

16

Microsoft Word 2013

c) Pilih list item (atau Item) dan klik Increase indent button (atau tekan Ctrl+M)
untuk membuat subordinate dari list; klik Decrease Indent button (atau tekan
Ctrl+Shift+M) untuk menambah peringkat pada list.

Gambar 15 Multilevel List

2.12 BEKERJA MENGGUNAKAN TAB


Sebagai dasar, tab berasal dari kiri dan diset sebesar setengah inci. Tampilkan
ruler (klik Ruler check box pada View tab) dan ikuti langkah di bawah ini :
a) Pilih paragraf yang anda inginkan.
b) Klik pada Tab box pada bagian kiri dari ruler sebanyak yang anda inginkan.
c) Klik pada ruler dimana anda inginkan tab berada.

Gambar 16 Tab Stops

17

Microsoft Word 2013

3. WORD STYLE
3.1 PENGENALAN TENTANG STYLE
Style adalah kumpulan dari perintah – perintah formatting yang digabungkan
dalam satu nama. Ketika anda mengaplikasikan style, anda akan memberikan berbagai
perintah formatting secara simultan.
Anda bisa membuat style anda sendiri untuk menambah style pada template.
Simple document yang asalnya dari template Blank Document (atau dokumen
yang anda buat dengan menekan Ctrl+N) hanya memiliki sedikit style, akan tetapi,
dokumen yang dibuat dengan template yang lebih rumit memiliki banyak style. Oriel
Report template sebagai contoh, memiliki style untuk memformat judul, subjudul,
heading, dan quotation. Gambar 18 menunjukkan bagaimana memilih style yang berasal
dari template change text formatting. Perhatikan bagaimana pemilihan pada style option
dalam panel Style.

Gambar 17Aplikasi Styles untuk memformat teks


3.1.1 Tipe – Tipe Dari Style
• Paragraph style : yang termasuk di dalamnya antara lain font, paragraph, tab,
border, language, bullet, numbering dan text effect. Paragraph style ditandai
dengan paragraph symbol (¶)
• Character style : berisi antara lain font, border, language, dan text effect. Ketika
anda menggunakan character style, seringkali bertumpukan dengan paragraph
style. Sebagai contoh, bila pada paragraph style menggunakan 14-point Arial
font,tetapi pada character style menggunakan 12-point Times Roman, maka yang
berlaku adalah character style. Character style menggunakan symbol huruf a.
• Linked (paragraph dan character) : mengaplikasikan paragraph format sesuai
dengan text format pada keseluruhan paragraf. Style ini ditandai dengan paragrah
symbol (¶) dan huruf a.

3.2 MENGAPLIKASIKAN STYLE PADA TEKS DAN PARAGRAF


Berikut merupakan penjelasan bagaimana cara mengaplikasikan style.

18

Microsoft Word 2013

3.2.1 Mengaplikasikan Style


Langkah pertama untuk mengaplikasikan style adalah dengan memilih bagian
dokumen yang anda ingin ubah style-nya.
• Sebuah paragraf atau beberapa paragraf
• Teks
Selanjutnya, lakukan salah satu dari langkah berikut :
1. Quick Style gallery : Pada Home tab, pilih satu style dalam Quick style gallery
(tergantung pada ukuran layar anda, anda mungkin harus klik pada Quick Style
button terlebih dahulu). Gambar 19 menunjukkan dimana Quick Style Gallery
berada. Anda dapat menggunakan “live-preview” style pada Quick Style gallery
dengan menggerakkan kursor anda ke nama – nama style.
2. Style pane : pada home tab, klik style group button untuk membuka Style pane, dan
pilih sebuah style, seperti yang ditunjukkan gambar 3.2. Klik Show Preview check
box pada bagian bawah dari Style pane untuk melihat bagaimana jika anda memilih
style tersebut. Anda dapat drag Style pane pada lokasi yang berbeda di layar anda.
3. Mengaplikasikan Style task pane : pilih sebuah style pada Apply Style task pane,
seperti yang ditunjukkan pada gambar. Untuk menampilkan task pane, pada Home
tab, buka Quick Style gallery, pilih Apply Styles (lihat pada bagian bawah gallery).
Anda dapat drag Apply Style task pane pada bagian pojok dari layar.

Gambar 18 Mengaplikasikan styles

Keyboard Shortcut untuk mengaplikasikan Style :


1. Normal : Ctrl+Shift+N
2. Heading 1 : Ctrl+Alt+1
3. Heading 2 : Ctrl+Alt+2
4. Heading 3 : Ctrl+Alt+3
5. Heading yang lebih tinggi : Alt+Shift+←
6. Heading yang lebih rendah : Alt+Shift+→

19

Microsoft Word 2013

3.2.2 Bereksperimen Dengan Style Set


Style set adalah sedikit variasi pada style di dalam template yang anda pilih ketika
anda membuat sebuah dokumen. Style set di dalamnya berisi Classic, Elegant, Fancy, dan
Modern. Untuk bereksperimen dengan style set, pada Home tab, klik Change Styles,
kemudian pilih Style Set pada drop-down list dan lakukan salah satu dari langkah berikut
:
a. Pilih style set baru : pilih salah satu style set pada submenu.
b. Gunakan style original di dalam template : pilih reset to Quick Style dari
Template pada submenu.
3.2.3 Memilih Style Names Yang Akan Ditampilkan Pada Style Menu
Quick Style gallery, Style pane, atau Apply Style task pane bisa sangat padat
dengan style name. Untuk mempercepat pencarian dan pemilihan style name, anda dapat
menentukan style name yang dapat muncul pada style menu.
Quick style gallery
Di dalam Quick style galery, hapus style name dengan klik kanan kemudian pilih
Remove from Quick Style gallery. Jika anda ingin mengebalikan style yang telah anda
hapus, anda bisa klik Change style button dan pilih Style set,Reset to Quick Styles from
Template.
Panel Style dan Panel Apply styles task
Untuk mengatur style yang muncul pada Panel Styles, dan Apply Style task pane,
klik Styles group button atau di panel Style, klik Option (dapat dilihat pada gambar 20).
Pilih option untuk memilih style mana yang akan muncul di Style pane dan Apply Styles
task pane, seperti di bawah ini :
1. Menampilkan Style : Pilih All Styles untuk menampilkan seluruh style name.
Option yang lain menempatkan beberapa nama pada jendela dan task pane.
Recommended style name adalah style yang menurut Word sering and gunakan.
2. Bagaimana menyortir list : Option Based On dapat membantu anda untuk
menyortir style sesuai alfabet.
3. Memilih Format untuk menampilkan Style : Pilih Option untuk mengatur style
yang akan di list, untuk mempertahankan paragraph – level formatting, font, serta
bullet dan numbering list
4. Memilih Built-In Style yang muncul : Pilih Option yang mengatur Built-in style
5. Mengaplikasikan pada dokumen atau template : Klik Only in This Document
option button untuk mengaplikasika pilihan hanya pada dokumen yang sedang anda
kerjakan. Klik New Document Based on This Template untuk mengaplikasikan
pilihan pada dokumen anda dan dokumen – dokumen akan anda kerjakan dan semua
dokumen dengan temlate yang sedang anda gunakan.

20

Microsoft Word 2013

Gambar 19 Style Pane Options

3.3 MEMBUAT STYLE BARU


3.3.1 Membuat Style dari Paragraf
Ikuti petunjuk di bawah ini untuk membuat sebuah paragraf :
a) Klik pada pargraf yang formatnya anda ingin jadikan style.
b) Klik kanan, pilih style, klik Save Selection As a New Quick Style.
c) Masukkan nama pada style anda yang baru.
d) Klik OK.
3.3.2 Membuat Style Dasar
Untuk membuat style tersedia dalam dokumen pada dokumen yang anda ingin
buat, pada style pane, klik New Style button (anda dapat menemukan pada bagian bawah
dari panel). Isi dialog box (lihat gambar 21) dan Klik OK.

Gambar 20 Membuat Syles Baru

Berikut option yang terdapat dalam Create New Style pada bagian Formatting
dialog box :
• Name : nama untuk style baru anda.

21

Microsoft Word 2013

• Style Type : untuk memilih jenis style.


• Style based on : menjadikan dasar suatu style yang sudah ada menjadi style baru
yang sesuai keinginan.
• Style for Following Paragraph : memilih style untuk paragraf berdasarkan dengan
style yang tersedia.
• Formatting : memilih pilihan dari menu dengan mengklik memberikan tampilan yang
menarik.
• Add to Quick Style List : pilih check box ini agar nama style tampil pada Quick Style
galeri.
• Automatically Update : jika anda memilih pilihan ini, maka semua paragraf dalam
dokumen akan mengikuti paragraf yang sebelumnya telah anda ganti style-nya.
• Only in This Document / New Documents Based on This Template : untuk
menerapkan style yang telah dibuat pada dokumen lain.
• Format : klik tombol ini untuk membuat pilihan pemformatan.

3.4 MEMODIFIKASI STYLE


Anda dapat klik Automaticallly Update check box di dalam New Style dialog box
ketika anda sedang membuat style baru, sehingga style yang ada sebelumnya tidak akan
berubah.
Ikuti petunjuk di bawah ini ketik style yang telah anda modifikasi tidak berubah :
a) Klik pada bagian manapun dari paragraf, tabel, atau list dimana anda ingin
mengaplikasikan style.
b) Pada Styles pane atau Apply Styles task pane, pastikan nama dari style yang anda
inginkan untuk modifikasi telah anda pilih.
c) Dalam Style pane, buka drop down list dan pilih Modify. Jika anda membuka
melalui Apply Styles task pane, klik Modify.
d) Ubah setting dalam Modify Styles dialog box, kemudian klik OK.

3.5 MEMBUAT DAN MENGATUR TEMPLATE


3.5.1 Membuat Template Baru
v Membuat template dari scratch
Ikuti petunjuk di bawah ini :
a) Pada File tab, pilih New.
b) Klik My Template untuk membuka dialog box baru.
c) Pilih Blank document.
d) Pilih Template option button.
e) Klik OK.
v Membuat template dari dokumen
Ikuti petunjuk di bawah ini
a) Buka dokumen yang akan anda jadikan template.
b) Pada File tab, pilih Save As.
c) Masukkan nama untuk template anda.
d) Buka Save As Type menu dan pilih Word Template.
e) Di bawah Favorite Links, klik Template untuk melihat folder dimana template
akan disimpan.
f) Klik Save.

22

Microsoft Word 2013

v Menggabungkan style dari dokumen lain dan template


Anda dapat menggunakan cara – cara yang akan dibahas selanjutnya pada Bab ini
untuk menggabungkan style menjadi sebuah template.

3.5.2 Membuka Sebuah Template Sehingga Anda Dapat Memodifikasinya


Pada File tab, pilih Open. Anda akan melihat Open dialog box. Di bawah Favorite
Links, klik Template kemudian double-click pada nama template yang akan membuka
jendela Word. Modifikasi style yang anda buat di dalam template akan tersedia pada
dokumen – dokumen berikutnya.
3.5.3 Menyalin Style Yang Berasal Dari Dokumen Yang Berbeda
a. Menyalin style berasal dari suatu dokumen ke lainnya
Ikuti petunjuk di bawah ini :
1) Pilih paragraf yang anda ingin style-nya untuk disalin.
2) Tekan Ctrl+C atau klik kanan dan piih Copy untuk menyalin paragraf ke
dalam Clipboard.
3) Pindah ke dokumen yang anda inginkan dan pilih Ctrl+V atau klik Paste pada
home tab.
4) Hapus teks yang baru anda salin di dalam dokumen anda. Style akan
tersimpan di Style pane dan Quick Style gallery meskipun anda telah
menghapus teksnya.

b. Menyalin style ke dalam template


Ikuti petunjuk di bawah ini :
1) Buka dokumen atau template yang anda ingin salin style-nya.
2) Di dalam style pane, klik Manage Style.
3) Klik Import/Export.
4) Klik Close File pada bagian kanan dialog box.
5) Klik Open File dan di dalam Open dialog box, cari dan pilih template yang
anda ingin salin style-nya, klik Open.
6) Di dalam Organizer dialog box, Ctrl+klik untuk memilih nama style pada
bagian kiri dialog box yang anda ingin salin ke list template di bagian kanan
dialog box.
7) Klik copy.
8) Klik Close dan klik Save ketika Word meminta apakah anda ingin menyimpan
style di dalam template.

23

Microsoft Word 2013

Gambar 21 Menyalin style dari template

3.5.4 Memodifikasi, Menghapus, Dan Memberi Ulang Nama Style


Ikuti langkah – langkah berikut :
a) Simpan dan tutup template anda jika masih dalam keadaan terbuka.
b) Buka sebuah dokumen yang anda inginkan untuk update dengan style
modification yang anda buat dari template.
c) Lihat pada Developer tab.
d) Klik Document Template.
e) Pilih Automatically Update Document Style Check box.
f) Klik OK.

24

Microsoft Word 2013

4. DEKSTOP PUBLISHING WITH WORD


4.1 MENGGUNAKAN CHARTS, DIAGRAMS, SHAPES, CLIP ART DAN
PHOTOS
Gambar dibawah menunjukkan media cetak yang berisi chart, diagram, bentuk,
gambar clip art, dan foto. Berikut pengenalannya :
• Chart : cara yang menarik untuk menampilkan perbandingan dari suatu data.
Dapat berbentuk pie, batang, kolom, atau garis.
• Diagram : mempermudah pembaca untuk mengambil ide pokok, hubungan atau
konsep.
• Shapes and lines : dapat mengilustrasikan ide dan konsep. Anda juga dapat
menggunakannya untuk tujuan dekoratif
• clip art images : menjadikan dokumen lebih menarik.
• Photos : dapat menjadikan dokumen anda menjdi lebih menarik untuk dibaca.

4.2 MEMBUAT TABEL YANG SEMPURNA


Idealnya, tabel berada dalam 1 halaman yang sama, karena untuk mempelajari
sebuah data dalam tabel yang terbagi dalam 2 halaman yang berbeda merupakan hal yang
rumit. Berikut beberapa cara yang dapat anda gunakan untuk menjadikan tabel dalam 1
halaman.
• Mengatur tabel dalam landscape mode : landscape mode menjadikan halaman
memiliki lebar yang lebih besar daripada panjangnya, sehingga anda memiliki
ruang yang lebih untuk kolom. Untuk mencetak dalam Landscape mode, anda
harus membuat new section terlebih dahulu.
• Mengecilkan ukuran font : pada Home tab klik tombol untuk mengecilkan font
atau tekan Ctrl+[.
• Mengecilkan kolom : pada table tools Layout tab, klik AutoFit dan pilih AutoFit
pada drop down list untuk menjadikan masing – masing kolom cukup lebar untuk
diisi sebuah data.
• Mengganti orientasi dari heading row text : pada table tools Layout tab, klik Text
direction. Klik terus hingga anda menemukan text direction yang sesuai dengan
keinginan anda.

25

Microsoft Word 2013

Gambar 22 Photo, Chart, Diagram, Shape dan Clip Art image

4.3 MEMBUAT HEADING ROW DI BAGIAN ATAS DI BEBERAPA


HALAMAN
Ikuti petunjuk di bawah ini :
• Letakkan kursor pada heading row atau pilih heading row yang anda inginkan
dari tabel anda.
• Pada (table tools) Layout tab, klik Repeat Header Row.
4.3.1 Mengubah List Menjadi Tabel
Ikuti petunjuk di bawah ini.
a) Pilih list
b) Pada insert tab, klik Table dan pilih Convert Text To Table pada drop down list
c) Di bawah Separate Text at, pilih Tab or Commas option
d) Klik OK

4.4 MEMPOSISIKAN DAN MENGATUR OBJEK BERDASARKAN HALAMAN


DAN TEKS
Ketika Anda menyisipkan sebuah obyek, lalu obyek tersebut akan berada pada
didalam teks. Ini berarti bahwa obyek tersebut berada diluar margin dan teks tidak
mengelilingi obyek tersebut. Sebelum anda mengubah posisinya, Anda harus melakukan
seleksi pada obyek tersebut dan memilih pilihan text-wrapping agar posisinya tepat.

26

Microsoft Word 2013

4.4.1 Memposisikan Teks Terhadap Obyek


Dibawah ini merupakan beberapa cara untuk memposisikan teks pada sebuah
obyek. Pilihlah yang sesuai dengan kebutuhan Anda pada tab Format dan gunakan salah
satu cara berikut :
a) Klik pada tombol Wrap Text dan pilihlah salah satu pilihan di dalam drop-down
list.
b) Klik pada tombol Wrap Text dan pilih More Layout Options, atau klik kelompok
tombol Size dan pilih tab Text Wrapping pada kotak dialog Layout.

Gambar 23 Text Wrapping


4.4.2 Memposisikan Obyek pada Suatu Halaman
Untuk memposisikan obyek pada sebuah halaman, Word menyediakan peritah
Position untuk memindahkan obyek. Seleksi obyek, lalu pada tab Format pilih Position.

27

Microsoft Word 2013

Gambar 24 Penempatan Obyek pada halaman

4.6 MEMILIH TEMA UNTUK DOKUMEN


Untuk melakukannya, klik pada tab Page Layout, dan ikuti petunjuk berikut ini.
• Memilih tema baru : klik pada tombol Themes dan pilih tema yang telah
tersedia.
• Memilih kelompok warna baru untuk tema yang dipilih : klik pada tombol
Theme Colors, geser pointer pada warna-warna yang tersedia agar Anda bisa
melihat review hasil dari kelompok warna untuk tema dokumen Anda.
• Mengubah huruf : klik pada tombol Theme Fonts dan pilih kombinasi fonts
yang tersedia untuk dokumen Anda.
• Mengubah efek tema : klik pada tombol Theme Effects dan pilihlah sesuai
keinginan Anda.

4.7 MENERAPKAN STYLE KORAN PADA DOKUMEN


4.7.1 Persiapan Teks
Sebelum menerapkan kolom-kolom yang tampak seperti koran pada sebuah teks,
maka persiapkan dulu teksnya pada dokumen yang akan dijadikan kolom-kolom.
Pastikan semua teks tersebut telah tepat karena jika Anda melakukan pengeditan saat
semua telah berubah menjadi kolom akan sulit. Kolom-kolom akan tampil pada tampilan
Print Layout.
4.7.2 Mengubah Teks Menjadi Kolom
Untuk mengubah teks menjadi kolom, seleksilah teks tersebut, kemudian pilih tab
Page Layout dan klik tombol Columns. Kemudian pilih berapa banyak kolom yang akan
dibuat atau pilih More Columns jika Anda menginginkan kolom yang lebih banyak
dengan ukuran lebar yang berbeda. Jika Anda memilih More Columns maka akan muncul
beberapa opsi pada koak dialog yang muncul seperti berikut.
1. Presets Columns : pilih kotak Presets untuk menetapkan jumlah kolom yang akan
dipakai. Ingatlah, bahwa kolom-kolom tidak berada pada kelebaran yang sama.

28

Microsoft Word 2013

2. Number of Columns : jika pada presets kolom tidak berfungsi, maka masukkan
jumlah kolom yang Anda inginkan pada Number of Columns.
3. Line between columns : jika anda ingin meletakkan sebuah garis untuk memisahkan
kolom-kolom, maka berikan tanda centang pada pilihan Line between.
4. Columns width : jika anda tidak memberikan centang pada Equal Column Width,
Anda dapat membuat lebar kolom-kolom tidak sama. Ubahlah lebar masing-masing
kolom pada kotak Width.
5. Space between columns : masukkan ukuran dari spasi pada kotak Spacing untuk
menentukan berapa besar spasi yang akan ditampilkan di antara kolom-kolom.
6. Start New Column: check box ini digunakan untuk menambahkan space kosong
dalam sebuah kolom, mungkin digunakan untuk memasukkan textbox atau gambar.
Arahkan kursor pada tempat yang Anda inginkan untuk memulai membuat space
kosong, pilih “This Point Forward” di “Apply To Drop Down List”, dan pilih check
box “Start New Column”.

Gambar 25 Kolom Teks

4.8 BEKERJA DENGAN TEXT BOX


Masukkan teks pada text box ketika Anda menginginkan catatan atau
pengumuman untuk ditampilkan pada halaman. Seperti objek lainnya, text box dapat
diberi shading, diisi dengan warna, dan diberi border, seperti pada gambar berikut. Anda
juga dapat memberi gambar untuk membuat efek yang menarik. Gambar berikut border
dan warna dihapus dari text box (kanan), tapi sisanya tetap terjaga, teks dalam gambar
(kiri) tertata dalam kotak text box.

29

Microsoft Word 2013

Gambar 26 Text Box


Anda dapat memindahkan text box di sekeliling sesuai keinginan pada halaman
sampai terletak di tempat yang tepat. Anda bahkan dapat menggunakan text box sebagai
kolom dan membuat lompatan teks dari satu text box ke dokumen selanjutanya – sebuah
fitur yang menarik, contohnya, ketika Anda menginginkan artikel Koran pada halaman 1
untuk dilanjutkan ke halaman 2. Selain cutting dan pasting teks dari halaman 1 ke
halaman 2, word memindahkan teks sebagai kolom pada isi halaman 1.
4.8.1 Memasukkan Sebuah Text Box
Untuk membuat sebyah text box, pilih ke tab Insert, klik tombol text box, dan
gunakan satu dari teknik ini :
• Choose a ready-made text box: geser pada drop-down list dan pilih a preformatted
text box.
• Draw a conventional text box: pilih Draw Text Box pada Drop-down list, lalu klik
dan drag ke draw the Text Box. Lines menunjukkan seberapa besar objeknya ketika
Anda melepas klik.
Setelah Anda memasukkan text box, Anda dapat mengetikkan teks di dalamnya
dan memanggil semua perintah formatting pada (drawing) Format tab. Untuk membuat
suatu bidang seperti segitiga atau lingkaran menjadi text box dilakukan dengan
membentuk suatu bidang, klik kanan, pilih add text, dan mulai mengetik.
4.8.2 Membuat Text Melayang Dari Text Box Ke Text Box
Seperti yang saya jelaskan sebelumnya, Anda dapat menghubungkan beberapa
text box jadi teks yang ada pada text box pertama dapat diteruskan pada text box
berikutnya ketika sudah terpenuhi. Untuk menyambung text box, mulai dengan membuat
text box yang Anda butuhkan. Anda tidak bisa menyambung text box ke text box yang
lain jika sudah terdapat isi pada text box satunya. Mulai di (drawing tools) format tab,
ikuti langkah ini untuk menyambungkan text box:
• Creating a forward link: klik sebuah text box lalu klik createlink button untuk
membuat forward link. Pointer berubah menjadi pointer model lama yang bertujuan
sebagai sebuah pitcher. Pindahkan pointer ke text box selanjutnya di dalam chain dan
klik disana untuk membuat link.
• breaking a link: untuk menghilangkan sebuah link. Klik text box terakhir dalam
chain, lalu klik break line button.

4.9 MENGEDIT HALAMAN

30

Microsoft Word 2013

Anda dapat memainkan dekorasi dengan halaman dari sebuah dokumen dengan
meletakkan border di sekeliling halaman, memberi warna pada halaman, dan mengambil
keuntungan dari halaman cover pradesain yang disediakan oleh Word.
4.9.1 Menghias Halaman Dengan Border
Word menawarkan beberapa judul decorating halaman, sertifikat, menu, dan
dokumen yang sama dengan border halaman. Selain garis, Anda dapat mendekor sisi
halaman dengan bintang, potongan kue, dan objek seni lainnya. Jika Anda ingin
meletakkan sebuah border di sekeliling halaman di tengah dokumen, Anda harus
membuat sebuah section break dimana halaman tersebut berada.
Sebelum Anda membuat border, letakkan kursor pada halaman dimana border
akan dibuat. Letakkan kursor pada halaman pertama pada dokumen jika Anda ingin
memborder hanya halaman pertama saja. Jika dokumenmu terbagi dalam beberapa
section dan Anda ingin meletakkan border di beberapa halaman pada sebuah section,
letakkan kursor pada pada section di halaman pertama dimana Anda ingin meletakkan
border atau di halaman yang lain. Dengan kursor yang sudah berada pada tempat yang
tepat, ikuti langkah berikut untuk mendekorasi halaman dengan border:
a) Pilih tab Page Layout dan klik Page Borders Button.
Lihat kotak dialog borders and shading, seperti pada gambar berikut.

Gambar 27 Memberi Border pada halaman

b) Dibawah Setting, pilih jenis border yang Anda inginkan.


c) Setting kustom untuk meletakkan border pada satu, dua, atau tiga sisi dari
halaman, bukan empat. Gunakan None setting untuk menghapus border.
d) Pada Apply to Drop-Down list, informasikan halaman mana pada dokumen
yang akan diborder.
e) Pilih opsi untuk membentuk border yang Anda inginkan dan klik ok.
Page border tab menawarkan beberapa tool border yang menarik:
• Line for borders: dalam style, geser bawah listnya dan pilih garis untuk border.
Anda akan menemukan pilihan yang menraik di bawah menu. Pastikan untuk
melihat di preview window untuk melihat pilihanmu pada dialog box untuk
ditambahakan.

31

Microsoft Word 2013

• Colors of border: buka Color Drop-down list dan pilih warna untuk garis border
jika Anda menginginkannya.
• Width of borders: jika Anda memilih artwork untuk border, gunakan width drop-
down list untuk memeberitahu word seberapa lebara garis atau artworknya.
• Artwork for borders: buka art drop-down list dan pilih satu symbol, illustration,
star, piece of cake, atau artwork lainnya, jika itu yang Anda inginkan untuk
border. Anda akan menemukan beberapa pilihan yang menarik termasuk ice
cream cones, bats, and umbrellas.
• Borders on different sides of the page: gunakan four button pada preview
window untuk memberitahu word pada sisi yang mana dari sebuah halaman untuk
menggambar border. Klik button tersebut untuk menghapus, menambah border
sesuai keinginan.
• Distance from edge of page: klik option button dan isikan pada border and
shading option dialog box jika Anda ingin lebih spesifik dalam mengatur border
pada jarak halaman.
4.9.2 Meletakkan Warna Latar Pada Halaman
Khusus jika Anda menginginkan untuk menyimpan word dokumenmu sebagai
web page, Anda akan senang untuk mengetahui bahwa memberi warna background
sangatlah mudah. Anda tidak bisa, bagaimanapun, mengambil dan memilih halaman
mana yang akan diberi warna background. Memberi warna background pada halaman
dari sebuah dokumen adalah proporsi semua atau tidak sama sekali.
Untuk menghias sebuah halaman dengan warna background atau warna gradient,
pergi ke page layout tab, klik page color button, dan pilih warna dari drop-down list. Pilih
Fill Effects untuk membuka Fill Effect dialog box dan menerapkan gradient color
mixtures atau patterns pada halaman.
4.9.3 Mendapatkan Word’s Help With Cover Letters
Menulis dan mendesain sebuah cover halaman untuk sebuah surat atau laporan
adalah sebuah chore. Word tidak bisa membuatkan cover halaman, tapi word bisa
menyediakan sebuah halaman cover preformatted yang terlihat bagus pada halaman
depan surat atau laporan. Untuk meletakkan halaman cover pada awal dokumen, pergi ke
insert tab, klik cover page button, dan pilih cover page predesign.

4.10 MEMBUAT DROP CAP


Sebuah Drop Cap adalah huruf capital yang besar yang ditaruh pada teks, seperti
yang terlihat pada gambar. Drop caps muncul pada awal dari chapter di kebanyakan
buku.

32

Microsoft Word 2013

Gambar 28 Drop Cap


Untuk membuat sebuah drop cap, mulai dengan mengklik dimanapun pada
paragraph dimana huruf pertama akan Anda “drop”. Jika Anda ingin “drop” lebih dari
satu karakter dari awal paragraph, pilih karakternya. Lalu pergi ke Insert Tab, klik Drop
cap button, dam pilih dropped or drop cap options. Memilih drop cap options membuka
dialog box drop cap seperti pada gambar 30, dimana Anda dapat bereksperimen dengan
opsi ini:
• Position: pilih jenis drop cap yang Anda inginkan. Pada margin letakkan drop cap
pada sisi kiri paragraph, pada margin, bukan pada pargraf itu sendiri.
• Font: pilih satu dari font drop-down list. Pilih font yang berbeda dari teks pada
paragraph.
• Lines to drop: masukkan angka dari baris teks untuk ditumpuk dengan huruf.
• Distance from text: tetapkan settingan 0 kecuali Anda mendrop sebuah I, 1, atau
huruf/nomor yang lebih skinny.
Klik drop cap button dan pilih none untuk menghapus sebuah drop cap.

4.11 WATERMARKING
Sebuah watermark adalah sebuah bayangan gambar atau set kata-kata yang
muncul dibelakang teks pada setiap halaman di dokumen. Watermark sebetulnya dibuat
di kertas acuan dan dapat dilihat hanya bila lembar dari kertas terpapar cahaya. Anda
tidak bisa membuat watermark asli dengan word, tapi Anda dapat membuat mendekati
yang sebenarnya yang bisa dicantumkan pada dunia digita. Gambar berikut menunjukkan
dua halaman dari sebuah surat yang kertasnya telah di beri watermark. Watermark adalah
salah satu formatting termudah untuk diaplikasikan pada word.

33

Microsoft Word 2013

Gambar 29 Watermark
Untuk membuat watermark pada setiap halaman dari sebuah dokumen, pergi ke
page layout tab dan klik watermark button. Dari drop-down list, buat watermarkmu:
• Prefabricated text watermark: geser bawah di list dan pilih satu opsi. Anda akan
menemukan “confidential”, ”urgent”, dan teks watermark lainnya.
• Picture watermark: pilih custom watermark dan, di printed watermark dialog box,
klik text watermark option button. Klik picture watermark button. Lalu klik select
picture button. Pada picture dialog box, pilih satu file grafik untuk digunakan sebagai
watermark dan klik insert. kembali ke printed watermark dialog box, pilih atau
masukkan ukuran dari grafik pada skala drop-down list. Saya tidak menyarankan
untuk tidak memilih washout chceck box – lakukan dan gambar Anda akan begitu
gelap mengalahkan teks itu sendiri.
• Text watermark: pilih custom watermark dan, di printed watermark dialog box, klik
text watermark option button. Ketikkan sebuah kata atau dua pada text box (atau
pilih sebuah entry dari drop-down list). Pilih sebuah font, size, color, dan layout
untuk kata kata. Jika Anda tidak memilih semitransparent check box, itu tidak akan
berguna karena watermark Anda mungkin terlihat terlalu gelap pada halaman. Untuk
mengedit watermark, buka lagi printed watermark dialog box. Untuk menghapus
watermark, klik watermark button dan pilih remove watermark on the drop-down
list.

4.12 LANDSCAPE DOKUMEN


Sebuah dokumen landscape adalah dimana halaman lebih lebar dari panjangnya,
seperti menggambar sebuah pemandangan, seperti yang ditunjukkan pada gambar 4.10.
kebanyakan dokumen, seperti halaman pada buku ini, teleh dicetak pada mode portrait,

34

Microsoft Word 2013

dengan sisi yang pendek pada bagian atas dan bawah. Bagaimanapun, membuat sebuah
dokumen landscape terkadang adalah ide yang bagus karena sebuah dokumen landscape
tampil dari keruwetan portrait dokumen dan kadang mencetak pada landscape mode
diperlukan untuk memfitkan text, table, dan grafik pada satu halaman saja.

Gambar 30 Portrait Landscape

Anda telah siap untuk mengerjakannya, jika Anda ingin merubah semua halaman pada
dokumen ke halaman landscape. Untuk merubah beberapa halaman ke halaman
landscape, buat sebuah section untuk halaman yang akan ditampilkan ke landscape mode
dan klik pada section. Dimulai dari tab page layout, gunakan teknik berikut untuk
mengganti orientasi halaman :
• Landsape pages: klik tombol orientation dan pilih landscape pada drop down list.
• Portrait pages: klik tombol orientation dan pilih portrait pada drop down list.

4.13 MENCETAK PADA UKURAN HALAMAN YANG BERBEDA


Anda tidak harus selalu mencetak pada ukuran kertas standar 8.5-x-11. Anda
dapat mencetak pada kertas ukuran legal dan ukuran kertas lainnya. Sebuah Koran
dengan bentuk yang tidak biasa selalu menimbulkan masalah dan banyak mendapat
perhatian banyak orang. Pilih tab page layout dan gunakan salah satu dari teknik ini untuk
merubah ukuran dari kertas yang akan Anda gunakan untuk mencetak:
a) Klik button size dan pilih satu opsi pada drop down list.
b) Klik page setup group button, pilih paper tab pada dialog box, dan pilih sebuah
setting pada drop-down list paper tab. Jika tidak ada settingan yang sesuai.
Masukkan sendiri ukuran yang Anda kehendaki pada text box width dan height.

35

Microsoft Word 2013

5. MEMAKAI BANTUAN WORD PADA SUATU PEKERJAAN


Pada bab ini ditujukan untuk proposisi untuk pekerjaan yang harus segera
diselesaikan oleh semua orang. Bab ini menjelaskan bagaimana word bisa memberikan
bantuan pada Anda, khususnya ketika waktu bekerja dalam team project.

5.1 MENCETAK ALAMAT PADA AMPLOP


Mencetak alamat pada kegiatan surat menyurat secara formal harus memiliki
tampilan resmi. Berikut ini adalah cara untuk mencetak alamat pada amplop:
a) Untuk mempersingkat waktu, buka dokumen yang akan Anda kirimkan,
kemudian pilih atau seleksi nama dan alamat orang yang akan Anda kirimkan
surat.
b) Pada tab Mailing List, klik tombol Envelopes (sebelumnya Anda harus mengklik
tombol Create, tergantung pada ukuran yang ada pada layar Anda).
c) Masukkan nama dan alamat penerima pada kotak Delivery Address (alamat akan
langsung tampil jika Anda melakukan langkah pertama).
d) Masukkan nama dan alamat pengirim pada kotak Return Address jika perlu.
e) Beri centang pada Omit jika Anda tidak menginginkan alamat pengirim muncul
pada amplop.
f) Klik pada tombol Options, dan pada kotak dialog Envelope Options, masukkan
ukuran dari amplop yang Anda gunakan dan bagaimana printer yang akan
digunakan untuk mencetak.
§ Tab Envelope Options: pilih ukuran amplop, jenis huruf yang akan digunakan
untuk mencetak alamat, dan posisi alamat pada amplop. Contoh amplop akan
tampil pada Preview setelah Anda atur ketika Anda mencetak amplop.
§ Tab Printing Options: pilihlah sebuah cara untuk mencetak amplop pada
printer Anda. Bacalah buku petunjuk dari printer Anda, kemudian pilihlah
salah satu kotak Feed Method, klik tombol pilihan Face Up atau Face Down
dan buka drop down list Feed From untuk meletakkan amplop pada printer
Anda.
g) Klik tombol Print.

Gambar 31 Amplop

36

Microsoft Word 2013

5.2 MENCETAK SEBUAH LABEL ALAMAT (ATAU SEBUAH HALAMAN


DENGAN LABEL SAMA)
Jika Anda ingin mencetak sebuah label atau satu lembar dari banyak label yang
sama, Anda bisa melakukannya. Sebelum Anda mulai mencetaknya, catatlah ukuran
labelnya. Untuk melakukan pencetakan ikutilah langkah berikut.
a. Pada tab Mailing List, klik tombol Label (sebelumnya Anda harus mengklik tombol
Create, tergantun pada ikuran yang ada pada layar).

Gambar 32 Label

b. Pada label masukkan nama dan alamat pada kotak Address.


c. Klik tombol Options atau klik pada ikon label pada kotak Label untuk membuka
kotak dialog Label Options.
d. Pada Printer Information Area, pilih Continuous-Feed Printers atau Page Printers
untuk memilih jenis printer yang Anda gunakan. Pada drop-down list Tray, pilih
pilihan yang menggambarkan bagaimana Anda aka memposisikan amplop Anda
pada printer.
e. Bukalah drop-down list Label Vendors dan pilih merek atau jenis label yang Anda
pakai.
Jika merek label yang Anda gunakan tidak ada, klik pada tombol Details dan berikan
informasi mengenai label yang Anda pakai pada sebuah kotak dialog. Lebih baik lagi
jika Anda mengukur label yang Anda pakai dan lihatlah apakah ada informasi yang
mendekati dengan label Anda.

37

Microsoft Word 2013

f. Pada menu Product Number, pilih nomor produk yang terdapat pada list pada kotak
label Anda. Pastikan semua ukuran yang ada sama dengan label yang Anda miliki.
g. Klik OK unuk kembali pada kotak dialog Envelopes and Labels.
h. Pilihlah Print Option.
Ada bisa memilih Full Page of the Same Label jika Anda ingin mencetak satu
halaman penuh dengan label yang sama, atau Single Label jika Anda hanya ingin
mencetak satu label.

5.3 MENGGABUNGKAN SURAT, AMPLOP, DAN LABEL UNTUK


PERSURATAN
Untuk membuat format umum dari surat, amplop atau label, Anda harus
menggabungkan (merging) format dari dokumen yang Anda miliki. Selama proses
penggabungan dari source file, dokumen-dokumen ini akan berada pada tempat yang
sama seperti pada source file. Jika proses telah selesai, Anda bisa menyimpannya untuk
selanjutnya dipakai pada file baru atau untuk langsung Anda cetak.
5.3.1 Mempersiapkan File
Jika Anda ingin mendapatkan alamat untuk surat Anda, label atau amplop dari
daftar kontak Outlook atau buku alamat pada komputer Anda maka Anda bisa
melakukannya. Tapi jika Anda belum memasukkan alamat atau data alamat ada pada
tabel Word, lembar kerja Excel, database Access, atau query Access, pastikan data Anda
berada pada susunan yang tepat.
1. Tabel Word : simpan tabel dan berikan nama kolom yang sesuai untuk isi tiap
kolomnya. Pada proses penggabungan, ketika Anda akan memasukkan data
alamat, Anda bisa memilih dari nama tiap kolom tabel alamat yang Anda simpan
tadi. Berikut adalah contoh tabel Word.

Gambar 33 Tabel Word untuk Mail Merge


2. Lembar Kerja Excel: susunlah lembar kerja dalam bentuk tabel dengan nama
kolom yang menggambarkan isi tiap kolomnya dan tidak ada cell kosong dalam
kolom apapun. Word akan memasang alamat dan data lain dari pilihan nama
kolomnya.
3. Tabel database Access atau query : pastikan Anda mengetahui nama kolom pada
tabel database maupun query dimana Anda simpan alamatnya. Selama proses
merge, Anda akan diminta untuk memberikan nama kolomnya. Jika Anda merasa
nyaman dengan Access, query tabel database untuk data yang tersimpan akan
dibutuhkan. Words memberikan suatu cara untuk memilih data mana yang Anda
butuhkan untuk bentuk surat, label, atau amplop. Namun untuk melakukan query

38

Microsoft Word 2013

pertama kali pada Access, Anda bisa memulainya dengan data yang Anda
perlukan dan hindarkan diri Anda untuk mengambil data pada Word.
5.3.2 Menggabungkan Dokumen Dengan File Sumber
Setelah Anda mempersiapkan file sumber, lalu gabungkan dokumen dengan file
sumber. Lakukan langkah-langkah berikut.
a) Buat atau buka sebuah dokument
b) Pada tab Mailings, klik tombol Start Mail Merge.
c) Pilih Letters, Envelopes, or Labels pada drop-down list.
d) Persiapkan sebuah dasar untuk membuat surat, amplop atau label untuk
persuratan.
e) Klik pada tombol Select Recipients dan pilih pilihan pada drop-down list untuk
menghubungkan Word pada file sumber atau file tempat Anda menyimpan
informasi alamat. Jika alamat tersebut berasal dari Microsoft Outlook, pilih Select
from Outlook Contacts (Outlook harus menjadi program email default untuk
mendapatkan alamat dari Outlook), kemudian pada kkotak dialog Select Contact,
pilih Contacts dan klik Ok.
f) Klik tombol Edit Recipient List.
g) Pada kotak dialog Mail Merge Recipients, pilih nama orang yang akan Anda
kirimkan surat, lalu klik OK.

Gambar 34 Mail Recipients

h) Masukkan kumpulan alamat pada surat, amplop, dan label Anda.


i) Klik tombol Preview Results pada tab Mailings untuk melihat tampilan
sebenarnya.
j) Klik pada Next Record dan Previous Record pada tab Mailings untuk melewatkan
penerima ke penerima dan memastikan bahwa Anda telah memasukkan informasi
dengan tepat.
k) Jika ada yang kurang tepat, buka file sumber dan perbaiki kesalahan yang ada.
Ketika Anda simpan file tersebut, perbaikan akan terjadi pada dokumen contoh.
5.3.3 Mencetak Surat, Amplop, Dan Label
Untuk melakukan pencetakan, persiapkan dahulu kertas yang akan dicetak. Untuk
surat, Anda bisa mempersiapkan kertas seperti biasanya Anda akan mencetak dokumen.
Untuk amplop, akan sedikit mengalami kesulitan karena Anda harus secara teliti
membaca buku petunjuk printer yang Anda pakai agar bisa mempersiapkan kertas
amplop yang sesuai. Sedangkan pada label, Anda harus mempersiapkan kertas label pada

39

Microsoft Word 2013

printer Anda. Untuk melakukan pencetakan, Anda bisa menyimpannya pada dokumen
baru atau langsung dicetak.
a. Menyimpan dokumen baru: klik tombol Finish & Merge dan pilih Edit Individual
Documents (atau Alt+Shift+N). Anda akan menemukan kotak dialog Merge to New
Document Dialog. Klik OK. Setelah Word membuat dokumen tersebut, simpan dan
cetaklah.
b. Mencetak langsung: klik pada tombol Finish & Merge dan pilih Print Documents
(atau Alt+Shift+M) untuk mencetaknya tanpa menyimpannya dalam sebuah
dokumen. Klik OK pada kotak dialog Merge to Printer dan kemudian atur
pencetakan pada kotak dialog Print.

40

Microsoft Word 2013

6. TOOLS FOR SCHOLARLY PAPERS


Bagian ini menjelaskan bagaimana untuk mengatur Footnotes dan Endnotes,
Generate sebuah Daftar Isi, Index dari sebuah dokumen, menambahkan cross-refence
dalam dokumen dan menambahkan bibliografi.

6.1 MENGATUR DAFTAR SECARA ALFABETIS


Untuk membuat suatu daftar yang berurutan secara alfabetis, ikuti langkah berikut.
a) Pilih list.
b) Pada Home page, klik tombol Sort.
c) Anda akan melihat Sort Text dialog box. Opsi Then By digunakan untuk
mengurutkan tabel; tak usah risau ,karena anda akan mengurutkan sebuah List.
d) Klik OK.

6.2 OUTLINES UNTUK MENGATUR HASIL PEKERJAAN ANDA


Tampilan outline adalah cara yang bagus untuk melihat sekilas bagaimana
dokumen Anda diaturdan apakah Anda perlu untuk mengatur secara berbeda.
Keuntungan dari fitur ini, Anda harus telah ditugaskan menuju gaya dengan judul dalam
Anda dokumen (Bab 3 menjelaskan gaya mini buku). Di tampilan Outline, Anda dapat
melihat semua judul dalam dokumen Anda. Jika suatu bagian berada di tempat yang
salah, Anda dapat memindahkannya hanya dengan menarik ikon atau dengan mengklik
salah satu tombol pada tab Outlining. Untuk mengubah rank heading, cukup klik tombol
untuk meningkatkan atau menurunkannya.
Untuk beralih ke tampilan Outline, klik tombol Outline pada status bar atau pergi
ke tab View dan klik tombol Outline. Anda melihat tab Garis, sebagai ditunjukkan pada
Gambar 41. Daripada melihat teks, Anda melihat heading dalam dokumen Anda, serta
baris pertama di bawah masing-masingjudul. Sekarang Anda merasakan dari apa yang
ada dalam dokumen Anda dan apakah ia ditata dengan baik. Dengan memilih pilihan dari
daftar Tampilkan Tingkat drop-down, Anda dapat memutuskan juduluntuk melihat di
layar.
Untuk meninggalkan tampilan Outline setelah selesai menata ulangi dokumen
Anda, klik tombol Close Outline View atau tombol tampilan terpisah dari Outline pada
status bar.

Gambar 35 Dokumen dalam Outline View

41

Microsoft Word 2013

6.2.1 Menampilkan Outline Dalam Berbagai Cara


Sebelum Anda menyusun dokumen Anda kembali dalam tampilan Outline,
berikan tampilan yang bagus pada dokumen Anda.
• Menampilkan beberapa atau semua Heading:
Untuk melihat Heading Level 1, pilih Level 1. Untuk melihat Heading level
pertama, kedua dan ketiga pilih Level 3. Pilih All Levels untuk menampilkan
semua Heading.
• Menampilkan Format Heading
Klik Check Box Show Text Formatting.
• Menampilkan atau Menyembunyikan Subheading dalam satu Section
Untuk menampilkan atau menyembunyikan Subheading dalam satu Section, dari
sebuah dokumen, pilih Section kemudian klik tanda Plus di Heading sebelahnya
setelah itu klik tombol Expand (Alt+Shift+tanda Plus) untuk menampilkan
Subheading, untuk menyembunyikan Subheading, klik tanda Minus setelah itu
klik tombol Collapse (Alt+Shift+tanda Minus).
• Menampilkan teks paragraf
Klik Show First Line Only check box (atau tekan Alt+Shift+L).

6.2.2 Menata Ulang Document Sections Dalam View Outline


Untuk melakukannya ada beberapa cara seperti berikut.
• Memindahkan Section
Pilih Section yang akan dipindah, klik tombol Move Up (Alt+Shift+↑) atau Move
Down (Alt+Shift+↓).
• Promote dan Demote Heading
Pilih Heading , tekan tombol Promote atau tekan (Alt+Shift+←)dan tombol
Demote atau tekan (Alt+Shift+→).
• Memilih sebuah level baru untuk sebuah Heading
Klik Heading dan pilih sebuah Level Heading baru dari Outline Level drop-down
list.

6.3 DAFTAR ISI


6.3.1 Membuat Daftar Isi
Untuk membuat Daftar Isi, tempatkan kursor dimana anda ingin
menempatkannya. Buka tab Reference dan klik tombol Table of Contents. Pada drop-
down list, pilih salah satu opsi dari Word’s automatic TOC option atau Insert Table of
Contents untuk memberi model sebuah TOC anda di kotak dialog Table of Contens.
6.3.2 Memperbarui Dan Menghapus Daftar Isi
Ikuti instruksi berikut untuk memperbarui dan menghapus daftar isi:
• Memperbarui daftar isi: untuk memperbaruinya, klik tab References dan klik
tombol Update, atau klik pada daftar isi dan tekan F9. Muncul kotak dialog untuk
melakukan pembaruan apakah hanya nomor halaman atau seluruh isi dari daftar isi
termasuk konten dan nomor halaman.
• Menghapus daftar isi: pada tab References, klik tombol Table of Contents dan pilih
tombol Remove Table of Contents pada drop-down list.

42

Microsoft Word 2013

6.3.3 Mengatur Daftar Isi


Untuk mengatur daftar isi dan apa yang akan Anda tampilkan didalamnya, Anda
pilih tab References, klik tombol Table of Contents, dan pilih Insert Table of Content
pada drop-down list. Anda kemudian akan berhadapan dengan kotak dialog Table of
Contents. Berikut ini adalah bagian yang akan Anda temui pada kotak dialog untuk Anda
atur daftar isi yang akan Anda tampilkan.
• Menampilkan nomor halaman: hilangkan tanda centang jika Anda menginginkan
daftar isi terlihat sederhana tanpa nomor halaman.
• Memposisikan nomor halaman: berikan centang pada Right Align Page Number
jika Anda menginginkan posisi dari nomor halaman berada di sisi kanan daftar isi.
• Memilih tab leader: Leader merupakan kumpulan dari tanda titik yang berada
diantara heading dan nomor halaman. Jika Anda tidak menginginkan tanda titik
sebagai leader, maka Anda bisa memilih yang lain atau tidak memakai tab leader.
• Memilih format: pilih format yang tersedia dari Formats drop-down list jika Anda
tidak ingin memakai template daftar isi yang tersedia.
• Memberikan level daftar isi dengan style paragraf: untuk heading yang Anda
ingin tampilkan pada daftar isi, maka klik tombol Options pada kotak dialog Table of
Contents, lalu masukkan nomor sebagai level pada Level text box pada heading yang
ingin Anda tampilkan. Misalkan heading 1 ingin Anda posisikan sebagai level 2 atau
bukan level utama, maka masukkan angka 2 pada Level text box tersebut. Jika ada
heading yang tidak ingin ditampilkan, maka hapus saja angka pada Level text box.
• Mengubah tampilan isi daftar isi: untuk mengubah jenis huruf, style karakter, dan
ukuran pada daftar isi, lakukan perubahan dengan mengklik tombol Modify pada
kotak dialog Table of Contents.

Gambar 36 Heading dan nomor halaman yang akan ditampilkan

43

Microsoft Word 2013

6.4 MEMBUAT DAFTAR INDEKS PADA DOKUMEN


Daftar index bisa diatur dengan banyak cara. Anda bisa mereferensi silang data
yang akan dijadikan indeks, mendata jangkauan halaman pada daftar indeks, dan
memecah daftar indeks menjadi beberapa subindeks.

Gambar 37 Mengatur daftar indeks


6.4.1 Menandai Item-Item Yang Akan Dijadikan Daftar Indeks
Langkah pertama dalam membuat daftar indeks adalah dengan menandai bagian-
bagian yang akan dijadikan daftar indeks dalam suatu dokumen. Klik pada tab
References, dan klik Mark Entry hingga muncul kotak dialog Mark Index Entry. Kotak
dialog ini akan tetap membuka sehingga Anda dapat menambahkan apa yang akan
dijadikan entry pada daftar indeks.
a) Temukan kata kunci utama dari dokumen anda, tempatkan kursor di
paragraf atau heading yang topiknya ingin anda tambahkan ke dalam index.
b) Pada tabReferences, klik tombol Mark Entry (Alt+Shift+X).
c) Pilih bagaimana anda akan mengatur index entry ini (lihat gambar 6.3 untuk
melihat berbagai cara untuk membuat indeks entries). Apakah Anda akan
menempatkannya sebagai entry utama, subentry, atau sub-subentry.
d) Putuskan bagaimana mengatur page reference di dalam entry. Ada beberapa
pilihan dalam pengaturan indeks, yaitu cross-reference, current page, dan page
range. Anda dapat melihat pada gambar 6.3 untuk pengaturan bagaimana indeks
dibuat.
e) Anda bisa menebalkan atau memiringkan sebuah page number atau page range
dengan meng-klik check box Page Number Format
f) Jika anda memilih sebuah kata atau frasa di langkah 1, anda dapat meng-klik
tombol Mark All untuk membuat Word menuju ke dokumen dan menandai
semua kata yang teridentifikasi di dalam salah satu box Main entry; klik Mark
untuk menaruh single entry ini di dalam index.
6.4.2 Membuat Indeks
Setelah anda selesai menandai semua index, sekarang waktunya membuat indeks:
a) Tempatkan kursor dimana indeks akan dibuat, kebanyakan berada di akhir dokumen.
b) Di tab References, klik tombol Insert Index.

44

Microsoft Word 2013

Gambar 38 Index dialog box

c) Pilih opsi pada kotak dialog dan klik OK.


• Type: pilih Run-In jika Anda ingin meletakkan entry indeks sebagai subentry atau
sub-subentry.
• Columns: masukkan angka 2, jika Anda tidak memiliki subentry atau sub-
subentry dan Anda bisa merapatkannya menjadi 3 kolom pada halaman tersebut.
• Language: pilih bahasa yang digunakan untuk daftar indeks.
• Right align page number: anda bisa memposisikan nomor halaman dan entry
indeks sesuai keinginan Anda.
• Tab leader: Anda dapat memberikan leader antara entry dan nomor halaman
seperti daftar isi.
• Format: Word memberikan beberapa tampilan untuk daftar indeks dan Anda
tinggal memilihnya.
• Modify: dengan tombol ini Anda dapat membuat style daftar indeks yang Anda
inginkan.
d) Untuk memperbarui indeks setelah Anda membuat baru maupun menghapus entry,
klik dan selanjutnya klik tombol Update Index atau klik kanan lalu pilih Update
Field di menu shortcut.

6.4.3 Memperbaiki Daftar Indeks


Setelah anda membuat sebuah indeks, baca dengan teliti untuk memastikan semua
entry berguna bagi pembaca. Penanda index field disertakan dalam kurung kurawal
dengan huruf XE dan teks dari indeks di dalam tanda petik seperti berikut{ XE:
“Wovoka: Ghost Dance” }. Untuk dapat meperbaiki penanda indeks, klik tombol
Show/Hide¶ di tab Home atau (Ctrl+Shift+8) untuk melihat penanda dan menemukan
bagian yang ingin diperbarui.
Berikut adalah cara cepat untuk menemukan penanda indeks bidang: Setelahm
engklik Tampilkan / Sembunyikan tombol, dengan bidang indeks menunjukkan, tekan

45

Microsoft Word 2013

Ctrl + G untuk membuka Go Untuk tab Cari dan Ganti kotak dialog. Dalam Go to Apa
menu, pilih Lapangan; jenis XE di kotak Nama Field Enter, dan klik tombol Next sampai
Anda menemukan penanda yang ingin Anda edit. Anda juga dapat menggunakan perintah
find pada Home tab untuk mencari entri indeks. Word menemukan entri indeks serta teks
pro-vided yang Anda klik Tampilkan / Sembunyikan ¶ tombol untuk menampilkan
bidang indeks dalam Anda dokumen.

6.5 MENEMPATKAN CATATAN KAKI DAN CATATAN AKHIR DALAM


DOKUMEN
Catatan kaki adalah sedikit penjelasan, komentar, atau referensi yang muncul
dibagian bawah halaman dan ditandai dengan nomor atau simbol dalam teks. Catatan
akhir adalah hal yang sama, kecuali bahwa ia muncul di akhir bagian, bab atau dokumen.
Jika Anda telah menulis sebuah makalah ilmiah dalam bentuk apapun, Anda akan tahu
apa catatan kaki dan catatan akhir adalah. Setelah Anda membuat catatan kaki dan
meninjau dokumen, Anda hanya menggerakkan pointer di atas kutipan. Ikon catatan akan
tampil seperti jendela pop-up dengan catatan didalamnya.
6.5.1 Menambahkan Catatan Kaki Atau Catatan Akhir
Untuk menambahkan catatan kaki atau catatan akhir dalam dokumen:
Tempatkan kursor di dalam teks di mana Anda ingin nomor catatan atau simbol muncul.
a) Pada tab References, klik tombol Insert Footnote (atau tekanCtrl + Alt + F) atau
tombol Insert Endnote (atau tekan Ctrl + Alt + D).
b) Jika berada dalam tampilan Draft, panel Catatan terbuka di bagian bawah layar
dengan kursor disamping sejumlah catatan yang Anda inginkan untuk menjadi
catatan kaki. Pada tampilan Print Layout, gulirkan ke bagian bawah halaman atau
akhir dokumen atau suatu bagian sehingga Anda dapat memasukkan catatan,
seperti ditunjukkan pada gambar berikut.
c) Masukkan catatan kaki atau catatan akhir.
d) Klik tombol Close pada panel Notes jika Anda berada dalam tampilan Draft; pada
tampilan print Layout, gulir ke atas untuk kembali ke teks utama.

Gambar 39 Footnote dan Endnote

e) Klik tombol Show Notes ketika Anda ingin melihat catatan dalam panel Notes, di
bagian bawah halaman, atau pada akhir dari bagian atau dokumen.

46

Microsoft Word 2013

6.5.2 Memilih Skema Penomoran Dan Posisi Catatan


Memilih skema penomoran dan posisi catatan akhir dan catatan kaki cukup
mudah. Pada tab References, klik kelompok tombol Footnotes. Kotak dialog Footnote
and Endnote akan tampil.Tempatkan catatan kaki atau catatan akhir Anda:
a. Catatan kaki: Pilih Botton of Page untuk menempatkan catatan kaki di bagian
bawah halaman; pilih Below Text untuk menempatkan catatan kaki tepat di bawah
baris terakhir teks pada suatu halaman.
b. Catatan Akhir: Pilih End of Section jika dokumen Anda dibagi menjadi bagian-
bagian (seperti bab) dan Anda ingin catatan akhir muncul di akhir bagian; pilih End
of Document untuk meletakkan semua catatan akhir di bagian paling akhir dokumen.

Pada area Format, aturlah bagaimana memberikan penomoran pada Notes:


a. Number Format: Pilih ABC, i ii iii, atau skema lain penomoran, jika Anda inginkan.
Anda juga dapat memasukkan simbol dengan memilih opsi terakhir pada daftar drop-
down list.
b. Custom Mark: Anda dapat menandai catatan dengan simbol dengan mengklik
tombol Symbol dan memilih simbol di kotak dialog Symbol. Mengikuti langkah ini,
Anda harus memasukkan simbol setiap kali Anda memasukkan catatan. Tidak hanya
itu, Anda dapat memasukkan dua atau tiga simbol untuk catatan kedua dan ketiga
pada tiap halaman atau dokumen karena Word tidak dapat menomori simbol.
c. Start At: untuk memulai penomoran selain I, A, atau 1, masukkan 2, B, ii atau
penomoran lainnya pada kotak ini.
d. Numbering: untuk menomori catatan secara berurutan dari awal dokumen hingga
akhir, pilih Continuous. Pilih Restart Each Section untuk memulai baru di tiap bagian
dokumen. Untuk catatan kaki, Anda bisa memulai di tiap halamannya dengan
memilih Restart Each Page.
Selain itu, tombol Convert pada kotak dialog Footnote and Endnote untuk yang
tidak berurutan yang bisa saja Anda menginginkan untuk catatan akhir menjadi catatan
kaki atau sebaliknya. Klik pada tombol tersebut dan pilih opsi pada kotak dialog Convert
Notes untuk mengubah catatan akhir menjadi catatan kaki dalam dokumen yang memiliki
catatan kaki dan catatan akhir.
6.5.3 Menghapus, Memindahkan, Dan Memperbaiki Catatan
Untuk dapat menghapus, memindahkan dan memperbaiki catatan yang salah,
berikut ada beberapa opsi untuk dipilih.
• Memperbaiki: untuk memperbaiki catatan, klik dua kali pada nomor atau simbol
pada teks. Anda akan melihat catatan pada layar. Perbaiki catatan Anda.
• Memindahkan: untuk memindahkan catatan, seleksi nomor atau simbol pada teks
dan drag pada lokasi baru, atau cut dan paste pada lokasi baru.
• Menghapus: untuk menghapus catatan, seleksi nomor atau wimbol dan tekan tombol
Delete.
Catatan kaki dan catatan akhir akan dinomori secara otomatis ketika Anda memindahkan
atau menghapusnya.

6.6 MENYUSUN DAFTAR PUSTAKA


Sebuah Bibliografi adalah sebuah daftar yang berisi nama penulis yang disusun
dengan urutan abjad, buku, artikel jurnal, Website, wawancara, dan sumber lain yang

47

Microsoft Word 2013

digunakan dalam penulisan laporan, artikel, atau buku. Menulis daftar pustaka yang baik
adalah suatu pekerjaan yang tidak terlalu rumit. Selain melacak sumber dengan hati-hati,
Anda harus mendata dengan benar. Apakah nama penulis atau nama pekerjaan yang
terlebih dahulu muncul dalam kutipan. Bagaimana Anda mendaftar situs Web atau artikel
majalah tanpa nama pengarang. Yang harus Anda lakukan adalah memasukkan fakta
tentang kutipan - nama penulis, judul, tanggal publikasi, penerbit, dan sebagainya dan
Word menyajikan informasi ini dengan benar dalam daftar pustaka. Anda dapat memilih
di antara beberapa gaya bibliografi populer (APA, Chicago, dan lain-lain) dari drop-
down list Style, seperti yang ditunjukkan pada gambar. Setelah Anda membuat pilihan
Anda, Word akan menyusun semua kutipan daftar pustaka.

Gambar 40 BIbliografi

6.6.1 Memasukkan Kutipan Untuk Bibliografi Anda


Kutipan yang disingkat berada di dalam teks dari dokumen Anda di antara tanda
kurung pada tempat dimana Anda memasukkan kutipan; kutipan lengkap muncul dalam
kepustakaan. Setelah Anda memasukkan informasi tentang kutipan, memasukkannya
untuk kedua kalinya mudah karena Word menyimpan daftar induk dari semua kutipan
Anda telah digunakan dalam pekerjaan Anda, baik dalam dokumen Anda bekerja dan di
Anda dokumen lainnya. Untuk memasukkan kutipan, klik dalam dokumen Anda di
tempat yang mengacu pada sumber, buka tab References, dan menggunakan salah satu
teknik ini untuk memasukkan kutipan:

48

Microsoft Word 2013

• Memasukkan kutipan yang telah Anda masukkan dalam dokumen Anda: Klik
tombol Insert Citation dan pilih kutipan pada daftar drop-down, bagian teratas dari
drop-down list menampilkan kutipan yang telah dimasukkan.
• Membuat kutipan baru: Klik tombol Insert Citation dan pilih Add
New Source. Anda akan mendapatkan kotak dialog Create Source yang ditampilkan
pada Gambar 48. Pilih opsi pada Type of Source drop-down list dan mesukkan
beberapa bagian kutipan. Anda bisa beri tanda centang pada Show All Bibliography
Fields untuk memperbesar kotak dialog dan memasukkan semua informasi sumber.
• Memasukkan tempat kutipan: Klik tombol Insert Citation
pilih Add New Placeholder jika Anda terburu-buru dan saat ini Anda tidak memiliki
semua informasi yang Anda butuhkan untuk menggambarkan sumber. Kotak dialog
Placeholder Name akan tampil. Masukkan nama tempat untuk sumber dan klik OK.
Kemudian, ketika Anda memiliki informasi untuk sumber, baik klik kutipan dalam
teks dan pilih Edit Source pada daftar drop-down atau klik tombol Manage Source,
dan pada kotak dialog Manage Source, pilih nama placeholder (memiliki tanda tanya
sampingnya) dan klik tombol Edit. Anda melihat kotak dialog Edit Source. Masukkan
informasi dan klik OK.
• Memasukkan kutipan yang telah ada pada dokumen lain: Klik
tombol Manage Source. Anda melihat kotak dialog Source Manager. Dalam Master
List, pilih sumber yang Anda butuhkan dan klik tombol Copy. Kemudian klik Close
dan masukkan kutipan dengan mengklik tombol Insert Citation dan pilih nama
kutipan yang Anda ingin salin.
Kutipan Anda muncul dalam teks dalam tanda kurung. Pindahkan pointer di
atasnya dan Anda akan melihat dalam drop-down list bahwa Anda dapat membuka untuk
mengedit kutipan yang muncul dalam teks.

Gambar 41 Kutipan

6.6.2 Memperbaiki Kutipan


Untuk Memperbaiki kutipan, Gunakan salah satu teknik ini untuk mengedit
kutipan:
Buka inline kutipan di daftar drop-down (lihat Gambar 6.8) dan pilih Edit Source.
Kotak dialog Edit Source akan muncul, di mana Anda dapat memperbaiki kutipan.

49

Microsoft Word 2013

Klik tombol Manage Source pada tab References. Kotak dialog Manager Source
muncul. Seleksi kutipan, klik tombol Edit, dan ubah sekitar kutipan di kotak dialog
Edit Source.
6.6.3 Mengubah Tampilan Teks Kutipan
Kutipan yang tampil pada teks berada di dalam tanda kurung. Untuk mengubah
tampilan kutipan pada teks ikuti salah satu teknik berikut.
1. Mengubah apa yang ada pada dalam kurung: buka drop-down list kutipan dan
pilih Edit Citation. Untuk menghindari nama penulis, tahun, atau judul tampil dalam
tanda kurung, klik Author, Year, atau Title untuk mencentang. Untuk membuat
nomor halaman tampil bersama kutipan, masukkan nomor halaman pada kotak
Pages.
2. Menghapus kutipan dalam teks: seleksi bagian kutipan dan tekan tombol Delete.
Menghapus kutipan dalam teks ini tidak mencegah kutipan tampil dalam bibliografi.
6.6.4 Membuat Bibliografi/Daftar Pustaka
Klik pada tab References dan ikuti langkah berikut.
a) Klik pada dokumen Anda dimana Anda ingin menampilkan bibliografi.
b) Pada tab References, buka drop-down list Style dan pilihlah sebuah style.
c) Klik pada tombol Manage Source.
d) Jika diperlukan, berikan lokasi kutipan pada kotak Current List.
e) Klik tombol Close pada kotak dialog Source Manager.
f) Klik pada tombol Bibliography dan pilih pasang bibliografi atau perintah Insert
Bibliografi pada drop-down list.

50

Anda mungkin juga menyukai