Anda di halaman 1dari 4

Daftar Kota di Pulau Madura

Madura terbagi menjadi empat kota, yaitu:

1. Kota Bangkalan

Kabupaten Bangkalan adalah kabupaten yang terletak dibagian tepi barat dari Pulau Madura yang
merupakan pintu gerbang tol Suramadu. Kota kecil di Pulau Madura yang dekat dengan Jembatan
Suramadu. Kota Bangkalan tidak terlalu besar namun termasuk kota tua. Terdapat beberapa
jembatan dan beberapa bangunan tua dengan arsitektur masa kolonial.
Semenjak diresmikannya jembatan Suramadu, Bangkalan menjadi pusat wisata dan kuliner yang
sangat ramai dikunjungi oleh para turis. Pada pusat kota terdapat Masjid Besar yang berdekatan
dengan alun-alun kota Bangkalan yang berupa lapangan luas yang digunakan sebagai ruang
terbuka publik.
Kabupaten Bangkalan memiliki pusat pemerintahan yang terletak di Bangkalan. Wilayah ini
memiliki luas sekitar 1,260 km2 dengan jumlah penduduk sekitar 907,255 jiwa pada tahun 2010.
Kabupaten Bangkalan terdiri atas 18 kecamatan yang dibagi lagi atas sejumlah desa dan kelurahan.
2. Kota Sampang

Sampang adalah sebuah kabupaten di Madura yang ada di sebelah utara bagian timur dari pulau
jawa. Kota Sampang, kota yang secara geografis berada di timur kabupaten Bangkalan dan di
sebelah barat Kabupaten Pamekasan ini mempunyai beberapa tempat pariwisata yang menarik dan
pantas untuk dikunjungi. Selain menyajikan pemandangan yang tiada duanya, budaya, kuliner
serta kehidupan sosial masyarakatnya menggoda kita untuk mengetahui lebih jauh.
Kabupaten Sampang sangat unggul dibidang pertanian, perkebunan, perikanan, peternakan, dan
objek wisatanya. Sampang juga biasa disebut kota bahari karena keindahannya.
Kota Sampang memiliki pusat pemerintahan yang terletak di Sampang. Wilayah ini memiliki luas
sekitar 1,152 km2 dengan jumlah penduduk sekitar 876,950 jiwa pada tahun 2010. Wilayah
Sampang terdiri atas 14 kecamatan dan dibagi lagi atas 186 kelurahan.
3. Kota Pamekasan

Pamekasan, merupakan salah satu kota ternama yang ada di Madura. Kabupaten ini berbatasan
dengan Laut Jawa di utara, Selat Madura di selatan, Kabupaten Sampang di barat, dan Kabupaten
Sumenep di timur. Pada tanggal 3 November Kota Pamekasan merayakan hari jadinya.
Pamekasan adalah sebuah kota yang sedang merajut masa depan yang meluas. Mulai dari
kabupaten dengan predikat kota pendidikan Madura, kota budaya, kota gerbang salam, hingga
Pamekasan sebagai kota batik.
Kota Pamekasan memiliki pusat pemerintahan yang terletak di Pamekasan. Wilayah ini memiliki
luas sekitar 733 km2 dengan jumlah penduduk sekitar 795,526 jiwa pada tahun 2010. Wilayah
Pamekasan terdiri atas 13 kecamatan, yang dibagi lagi atas 178 desa dan 11 kelurahan.
4. Kota Sumenep

Wilayah ini terletak paling timur dari Pulau Madura. Letak Kabupaten Sumenep yang berada
diujung Timur Pulau Madura merupakan Wilayah yang unik karena selain terdiri wilayah daratan
juga terdiri dari kepulauan yang tersebar berjumlah 126 pulau.

Sumenep memiliki batas-batas sebagai berikut :


1. Sebelah selatan berbatasan dengan : – Selat Madura
2. Sebelah Utara berbatasan dengan : – Laut Jawa
3. Sebelah Barat berbatasan dengan : – Kabupaten Pamekasan
4. Sebelah Timur berbatasan dengan : – Laut Jawa / Laut Flores

Selain dikenal dengan kota industri. Sumenep juga sangat dekat dengan pesisir, sehingga
penduduknya banyak sekali yang berprofesi sebagai nelayan.
Kota Sumenep memiliki pusat pemerintahan yang terletak di Sumenep. Wilayah ini memiliki luas
sekitar 1,147 km2 dengan jumlah penduduk sekitar 1,041,915 jiwa pada tahun 2010. Wilayah
Sumenep terdiri atas 27 kecamatan dan 328 desa dengan 4 kelurahan.

Anda mungkin juga menyukai