Anda di halaman 1dari 3

Tafrihatal Wildaniyah (1711011064)

Anni Fauziyah (1711011082)


Bayu Aji Prianto (1711011090)

Soal Kasus ISOS

1. Seorang wanita (20 tahun) sudah 4 minggu berkomunikasi di RSJ dengan


keluhan sering menyendiri, kontak mata kurang dan sering tertawa sendiri.
Berdasarkan pengkajian: Klien saat ini sudah kooperatif , percakapan realita
klien baik, mau diajak berkomunikasi dengan perawat walaupun singkat, akan
tetapi klien belum mau berkomunikasi dengan orang lain. Berdasarkan
masalah diatas, apakah jenis terapi yang cocok untuk klien?
a. TAK Stimulasi persepsi
b. TAK Sosialisasi
c. TAK Stimulasi sensori
d. TAK Orientasi Realita
e. TAK Persepsi sensori
2. Seorang wanita (32 tahun) dibawa ke RSJ oleh suaminya karena mengurung
diri di kamar sejak 1 bulan yang lalu dan klien tidak mau berinteraksi dengan
orang lain. Berdasarkan pengkajian: klien tampak sangat sedih, afek datar, dan
menolak ketika diajak beraktivitas dengan perawat. Berdasarkan masalah
diatas, apakah masalah keperawatan yang tepat?
a. Isolasi sosial
b. Harga diri rendah
c. Kesedihan
d. Berduka Kompleks
e. Koping individu TIDAK Efektif
3. Seorang perempuan (19 tahun) datang ke unit psikiatri dibawa oleh
keluarganya karena sudah 4 hari hanya diam saja. Ketika ditanya ia hanya
menjawab seperlunya saja. Pandangan mata kosong, terlihat murung. 4 hari
klien hanya merenung saja di tempat tidur dan hanya bergerak sesekali untuk
ke kamar mandi. Apakah tindakan keperawatan yang pertama kali dilakukan
perawat berdasarkan kasus diatas?
a. Mengidentifikasi kemampuan positif yang klien punya
b. Mengidentifikasi tanda dan gejala, penyebab, dan akibat isolasi sosial
c. Mengidentifikasi rasa cemas yang dialami klien
d. Mengidentifikasi penyebab terjadinya halusinasi
e. Mengidentifikasi aspek positif yang klien miliki
3. Nyonya T dirawat di ruang tenag rawat inap kesehatan jiwa mengeluh dirinya
tidak mau berkomunikasi dengan orang lain, malas bergaul dengan orang lain
karena tidak mampu membina hubungan dengan orang lain. Apakah fokus
diagnosa keperawatan pada kasus diatas?
a. Harga diri rendah
b. Malu dengan orang lain
c. Halusinasi
d. Risiko bunuh diri
e. Isolasi sosial
4. Dari data subjektif dibawah ini tergolong kedalam diagnosis..
I. Merasa tidak aman berada didekat orang lain
II. Merasa kesepian atau ditolak orang lain
III. Merasa tidak berguna bagi orang lain
IV. Merasa memiliki hubungan yang tidak berarti dengan orang lain
V. Tidak yakin atau ragu pada kelangsungan hidup
a. Isolasi sosial: menarik diri
b. Gangguan konsep diri: harga diri rendah
c. Risiko perilaku kekerasan
d. Waham
e. Gangguan sensori persepsi: halusinasi
5. Perhatikan TAK isolasi sosial berikut ini:

I. Perawat meminta pasien bertanya dan meminta sesuai kebutuhan pada


anggota kelompok lainnya,
II. Perawat meminta pasien menjawab dan memberi orang lain sesuai
dengan permintaan,
III. Perawat meminta semua pasien untuk mempraktikkannya secara
bergiliran,
IV. Perawat memberikan dukungan positif setiap keberhasilan kegiatan
dengan baik.
Berdasarkan ketentuan diatas, termasuk sesi berapakah TAK isolasi sosial ini?
a. Sesi 3
b. Sesi 4
c. Sesi 5
d. Sesi 6
e. Sesi 7

Anda mungkin juga menyukai