Anda di halaman 1dari 7

Cara untuk mengatasi mual dan muntah:

- Jangan makan porsi besar. Cobalah makan dengan porsi kecil dan lebih sering.
- Minum cairan seperti jus bening. sedikitnya satu jam sebelum / setelah makan.
- Makan dan minum dengan perlahan. Kunyah makanan dengan baik untuk membantu
pencernaan.
- Hindari makanan yang terlalu manis, digoreng atau berlemak
- Cobalah memakan makanan yang bersuhu kamar / dingin. Ini mungkin dapat mengurangi
aroma tajam yang memicu rasa mual,
- Hindari aroma yang mengganggu dan mintalah orang lain untuk memasak jika aroma
mengganggu anda selama memasak.
- Beristirahatlah setelah makan namun jangan berbaring selama 2 jam setelah makan
- Ambil nafas dalam-dalam dan perlahan ketika merasakan sensasi mual
- Hirup udara segar dengan membuka jendela, pergi keluar rumah atau menggunakan kipas
angin jika anda merasa mual.
- Alihkan perhatian anda ketika merasakan sensai mual. Cobalah tehnik relaksasi seperti
mendengarkan musik yang menyenangkan.
- Minum obat anti emetik seperti yang diresepkan dokter anda. Beritahu dokter atau
perawat jika mual dan muntah tidak mereda.
- Hindari makan sedikitnya beberapa jam sebelum pengobatan, jika mual biasanya terjadi
selama pengobatan.
- Catat kapan mual terjadi dan penyebabnya. (makanan spesifik, peristiwa dan lingkungan
sekitar)

Cara Mengatasi Konstipasi (Sulit Buang Air Besar)


- Minumlah banyak cairan. Minuman hangat atau panas.
- Tetaplah aktif, ketidakaktifan dan berbaring di tempat tidur dapat membuat kosntipasi
lebih parah.
- Makanlah dengan pola makan yang seimbang dan tingkatkan asupan gandum, buah-
buahan dan sayuran
- Jus seperti buah prun, apel, dan pir mungkin dapat membantu
- Beri tahu dokter atau perawat jika anda belum mengejan lebih dari 3 hari.
- Pengobatan seperti laksatif, pelunak tinja dan juga enem mungkin dpt diresepkan.

Cara mengatasi diare/mencret :


- Catat jumlah buang air yang anda alami.
- Makanlah makanan porsi kecil lebih sering
- Hindari makanan/minuman yang mengandung kafein (kopi, teh ,kola dan cokelat) alkohol
dan manis.
- Hindari makanan serat tinggi seperti sereal gandum, buah, sayuran, kacang tanah,
kacangkacangan dan buah-buahan kering.
- Cobalah memakan makanan rendah serat seperti roti putih, nasi putih, sereal krim, pisang
matang, buah kaleng/ dimasak tanpa kulit, kejum yogurtm telur, ayam dan ikan.
- Hindari makanan pedas berminyak atau digoreng
- Hindari susu/produk susu, tidak boleh dikonsumsi sedikitnya selama 1 minggu setelah
diare sembuh.
- Minumlah banyak cairan. seperti jus apel, minuman kacang kedelai, atau soya bean curd.
- Cairan terlalu dingin / terlalu panas, dapat menyebabkan kontraksi usus. Bila minum soda
tunggu sampai buih soda hilang sebelum meminumnya, untuk membantu mencegah gas
berlebihan / kembung.
- Bila daerah rektum terasa nyeri, laporkan kepada perawat dan gunakan krim tahan air di
sekitar lokasi untuk melindungi kulit.

Cara Untuk Mengatasi Masalah tidur


- Cobalah tehnik relaksasi seperti berdoa, meditasi, yoga, mandi air hangat/apapun yang
membantu anda bersantai dan menurunkan stress
- Berolahraga secara teratur, jangan berolahraga menjelang waktu tidur. Berolahraga
sedikitnya tiga jam sebelum tidur
- Jangan mengkonsumsi kafein (misalnya kopi, teh hijau dan hitam, coklat, soda) setelah jam
3 sore
- Cobalah minuman hangat bebas kafein (misalnya teh karomil, air hangat atau susu)
sebelum tidur
- Makan malam harus dilakukan sedikitnya 3 jam sebelum waktu tidur, namun jangan tidur
dalam keadaan lapar
- Gunakan kamar anda hanya untuk tidur dan aktifitas seksual. Bangun dari tempat tidur
dan pergi ke ruangan lain ketika anda tidak dapat tidur dan kembali ketika anda mengantuk
- Pergilah tidur pada waktu yang sama tiap malam, dan coba untuk bangun pada waktu yang
sama tiap hari
- Jika anda membutuhkan tidur selama siang hari, jagalah agar tidak terlalu lama ( 30 – 45
menit)
- Selama masa istirahat. Sunyikan telepon atau pager anda
- Minum Obat tidur atau pereda nyeri yang diresepkan oleh dokter secara teratur tiap
malam
- Jangan meminum obat tidur kecuali yang telah diresepkan oleh dokter.

Cara mengatasi Gelisah


- Berbicara dengan keluarga dan/ teman dekat mengenai perasaan anda
- Bicarakan dengan dokter / perawat mengenai perasaan serta gejala gelisah, karena
kegelisaan dapat disebabkan oleh pengobatan
- Kendalikan dengan mencari informasi lebih banyak mengenai perasaan anda
- Mulailah menulis buku saku. Anda dapat mencatat pertanyaan yang ingin di ajukan kepada
dokter
- Tehnik relaksasi dengan mendengarkan musik, menonton TV, bermain kartu atau aktifitas
apapun yang mengalihkan perhatian anda
- Pekerja sosial kami siap sedia untuk konseling,atau jika anda membutuhkan
seseorang untuk di ajak bicara
- Bila gelisah yang lebih parah akan di beri pengobatan untuk meringankan kegelisahan.

Cara mengatasi Penglihatan tiba-tiba buram


- Cobalah duduk dengan nyaman di depan meja kemudian taruh beberapa bantal hingga
tingginya sejajar mata.
- Letakkan siku tangan di atas bantal tersebut kemudian tutup mata dengan dua telapak
tangan hingga tidak ada cahanya yang masuk.
- Bernapaslah perlahan, santai dan membayangkan dalam kegelapan. Mulailah melakukan
hal ini selama 10 menit sebanyak 2-3 kali dalam sehari.
- Cobalah berdiri dan fokus pada titik yang jauh. Lalu goyangkan bola mata dari kiri dan
kanan/sebaliknya sambil berkedip sebanyak 100 kali setiap hari. Berkedip berguna untuk
membersihkan dan melumasi mata.
- Cobalah untuk melakukan berjemur ini sekali dalam sehari. Caranya, tutup mata lalu lihat
langsung ke arah matahari melalui mata tertutup. Sambil melihat matahari, perlahanlahan
gerakkan kepala ke kiri dan ke kanan sampai sejauh yang Anda bisa hingga hampir
menyentuh pundak. Hal ini membantu membawa lebih banyak sirkulasi darah ke leher.
Lakukan hal ini selama 3-5 menit.
- Bila belum teratasi konsultasikan ke dokter anda

Cara Mengatasi Telinga Berdenging


- Segera lapor ke tim kesehatan anda (dokter) bila anda mengalami telinga berdenging. Agar
segera ditindaklanjuti dan tidak permanen.
- Hindari stres
- Kurangi asupan garam
- Abaikan bunyi-bunyi yang timbul
- Hindari suara keras dan suasana berisik
- Ukur tekanan darah secara rutin
- Olahraga teratur
- Istirahat cukup
Cara Mengatasi Tangan bergetar
- Olahraga
- Menghindari kegiatan yang monoton, atau bila bekerja sebisa mungkin dilakukan secara
benar (ergonomis).
- Meyakinkan anda menerima kenyataan, jangan takut diketahui orang lain, harus
menghadapinya dengan sikap positif, hidup teratur, menjaga ketenangan hati dan jangan
bekerja terlalu letih
- Bila sangat menganggu konsultasikan dengan dokter untuk mendapatkan Pengobatan
- Banyak makan sayur mayur dan buah-buahan membatasi konsumsi makanan lemak tinggi,
kalori tinggi dan gula tinggi, Banyak mengkonsumsi padi-padian dan palawija, semakin
banyak jenisnya semakin bermanfaat.

Cara Mengatasi Nafsu makan hilang


- Sebagian orang ternyata mampu minum banyak cairan, walau tidak berselera untuk
makan. Cobalah suplemen nutrisi untuk meningkatkan asupan kalori ketika selera makan
anda tidak bagus.
- Banyak jenis minuman nutrisi yang tersedia, Minuman nutrisi seringkali lebih enak jika
diminum dalam keadaan dingin. Dengan berbagai rasa yang berbeda, dan menemukan yang
anda suka.
- Makanlah dalam prosi kecil/ kudapan, ketika anda merasa lapar. Cobalah makan 5 atau 6
kali dengan porsi lebih kecil.
- Jika anda hanya dapat memakan sejumlah kecil, pilihlah makanan tinggi kalori dan protein
seperti kue, madu, susu atau custard.
- Simpanlah kudapan ringan yang menyehatkan dekat anda untuk berjaga-jaga kalau anda
lapar.
- Variasikan menu, pilih makanan yang mengundang selera, berubah setiap hari, tergantung
suasana hati anda.
- Jika makanan anda terasa pahit, anda dapat membumbui makanan dengan menggunakan
kecap, cairan makanan atau saus asam manis.
- Gunakan rempah-rempah dan pelengkap untuk memberi rasa pada makanan anda yang
hambar.
- Berjalan kaki sebelum makan, Hal ini dapat membuat anda merasa lapar.
- Ubah rutinitas waktu makan anda misalnya makan dengan ditemani sinar lilin atau di
lokasi yang berbeda.
- Buatlah makanan menjadi pengalaman menyenangkan dengan makan bersama teman
atau anggota keluarga.
- Biarkan orang lain yang memasak. Jangan malu untuk mengatakan apa makanan yang
ingin anda makan.
- Konsultasikan kepada dokter atau perawat bila asupan makanan yang tidak mencukupi,
kesulitan menelan atau penurunan berat badan. Konsultasi dengan ahli gizi mungkin juga
dibutuhkan.

Cara Mengatasi Pegal-pegal


- Istirahat dan Tidur yang cukup serta berpikiran positif.
- Memperbaiki sikap tubuh yang salah, misalnya duduk/berdiri tegak, tidak membungkuk
atau miring ke satu sisi
- Bagi Anda yang menggunakan komputer atur posisi komputer sedemikian sehingga tidak
membuat badan pegal. ketika mengetik di keyboard, usahakan agar pergelangan tangan
dalam posisi lurus.
- Posisi mengemudi yang nyaman. Letakkan gulungan handuk diantara punggung dan
sandaran kursi, dan atur kursi agar lutut lebih tinggi dari panggul, Istirahatkan kaki sesering
mungkin dari menginjak pedal gas/kopling
- Gerakkan tubuh Anda. Bahkan di tengah kesibukan pun Anda dapat melakukan olahraga
ringan misalnya meregangkan tubuh. Memutar bahu, membungkukkan badan,
menggerakkan leher ke kanan dan ke kiri beberapa kali. Melemaskan dan mereganggkan
jari-jari tangan, jalan kaki ke kantin, bank dan sebagainya sewaktu istirahat siang.
- Kompres dengan kantong/botol berisi air hangat selama kurang lebih 15 menit satu atau
dua kali sehari.
- cegah sakit otot dengan kalsium. Minumlah 3 gelas susu per hari untuk memenuhi
kebutuhan kalsium Anda.
- makanlah pisang dua buah per hari. Pisang mengandung banyak potasium yang baik untuk
mengatasi ketegangan pada otot
- Rendam kaki Anda dalam larutan garam inggris yang sangat kaya akan magnesium. Selain
cepat terserap dalam kulit, berefek cepat unuk mengurangi rasa pegal-pegal.

Cara mengatasi Pusing berputar


- Konsultasikan pada dokter utk mendapat kan pengbatan untuk mengurangi rasa pusing
berputar,
- Harus istirahat total sementara waktu
- Latihan gerakan kepala dan badan untuk mengadaptasi keseimbangan dan mengurangi
keluhan pusing dan berputar jika terjadi lagi.
- Cobalah untuk selalu berdoa sebelum dan setelah mengendarai motor/mobil
- Tidak mengendarai motor/mobil dalam keadaan mengantuk, saat akan mengendarai
motor/mobil, usahakan tenangkan pikiran, rileks-kan tubuh sekitar 5 menit
- Perbanyak mengonsumsi buah dan sayur, batasi makan coklat.
Cara Mengatasi sakit kepala
- Meminum obat pereda sakit kepala, sesuai resep dokter,
- Membiasakan tidur dengan kapasitas normal, dapat membuat tubuh lebih segar di pagi
hari dan menghilangkan sakit kepala.
- Minum air , Selain dapat menghilangkan rasa haus, minum 8-10 gelas air sehari secara
rutin dapat membuat berbagai sistem yang terdapat dalam tubuh kita bekerja secara
optimal. Ternyata sakit kepala disinyalir sebagai salah satu indikator 'kehausan' pada tubuh.
Nah, dengan minum air tentunya dapat membuat Anda bisa sedikit lebih baik.
- Sekantong es akan membuat mati rasa dan dapat mengurangi rasa sakit kepala. Anda
boleh mengambil icepack dan ditaruh di kepala, bahu atau belakang leher.
- Lindungi Mata , Radiasi komputer atau cahaya berlebihan dapat memicu timbulnya sakit
kepala, cobalah gunakan layar anti-silau saat bekerja di depan komputer.
- Berikan pijat selama 15 menit di lokasi sakit kepala. dan diikuti dengan pemijatan pada
daerah ini juga di bagian kaki.
- Selain itu Anda juga bisa menggunakan minyak peppermint untuk mengoleskan di dahi,
tulang rahang atau belakang leher. Minyak ini bertindak sebagai krim kortison alami yang
mengurangi rasa sakit dan membantu menenangkan saraf.
- Lakukan peregangan untuk mengurangi otot tegang yang memberi kontribusi terhadap
nyeri. Cobalah tiga gerakan ini : gerakan leher (dagu ke depan, ke atas, dan ke samping kiri
dan kanan); gerakan bahu (gerakan bahu ke atas, putar bahu ke depan dan belakang); dan
leher isometrik (tangan menekan pada setiap sisi kepala). Lakukan peregangan 2 kali sehari
selama 20 menit per sesi. Tahan peregangan selama 5 detik, relaks selama 5 detik, dan
ulangi setiap peregangan 3 sampai 5 kali.
- Latihan aerobik yang teratur, seperti jalan cepat, bersepeda, atau berenang, dapat
mengurangi intensitas dan frekuensi sakit kepala.
- Berbagai teknik meditasi dapat digunakan untuk memfokuskan perhatian dan
menenangkan pikiran

Cara Mengatasi Lemas


- Paling sering disebabkan karena kurangnya elektrolit (kalium). Maka yang paling tepat
adalah mengganti kalium yang kurang dengan minum cairan elektrolit seperti: pocari sweat,
mizone, air kelapa muda, dll
- Istirahat yang cukup, latih untuk bangun dan tidur pada jam yang sama.
- Makanlah kacang-kacangan, bayam, tuna, stroberi, nanas, susu rendah lemak yang kaya
vitamin C, ikan,kerang,daging sapi, daging ayam, telor, tahu, tempe , yogurt yang tinggi
kandungan proteinnya makanan yang membuat tubuh kita cepat pulih dari rasa lemas
- Memperbanyak minum air
- Tetap relax, pilih aktivitas yang bukan tugas harian, yang bikin kamu merasa santai seperti
mendengarkan musik, bercanda dengan hewan peliharaan.

Cara Mengatasi Depresi (Kesedihan yg


mendalam yang berlangsungg lama)
- Konsultan pada dokter anda bila mengalami Perasaan-perasaan negatif seperti kesedihan,
kekhawatiran, dan frustrasi bertahan lebih dari dua minggu, dan mulai mengganggu
kegiatan sehari-hari kita, pekerjaan, diet, tidur dan lainlain
- Menerima Diri Anda Sendiri dan Kelemahan Anda, menerima kekurangan anda, anda harus
menerima diri anda, dengan apa yang anda rasakan dan berkonsentrasi pada hal-hal yang
anda mampu lakukan.
- Anda tidak perlu mencoba mengubah hal-hal yang memang tidak bisa anda ubah. Setiap
kali anda harus melakukan yang terbaik untuk membantu diri anda sendiri namun di saat
yang bersamaan anda juga harus menerima kelemahan anda.
- Terimalah fakta dan hiduplah berdampingan secara harmonis hingga anda berhasil
mengatasinya.
- Cobalah untuk menerima apa yang sedang terjadi dalam diri anda dan sekitar anda dan
tunggulah hingga kekuatan anda kembali dan anda merasa mampu untuk mengatasi
depresi.
- Semakin sehat dan kuat diri anda, semakin mudah pula anda mengatasi depresi dengan
bantuan psikoterapi. Namun sangatlah penting bagi anda untuk mengembangkan teknik
pribadi anda untuk memonitor dan mengendalikan diri anda sendiri untuk mengubah
pandangan serta pola pikir mengatasi depresi.

Cara untuk mencegah dan mengatasi kelelahan


- Latihan rutin seperti berjalan kaki selama 20-30 menit ternyata dapat mengurangi gejala
kelelahan akibat pengobatan. Namun berhatihatilah agar tidak melakukan aktivitas yang
sangat menguras tenaga seperti berlari.
- Usahakan lebih sering makan/mengudap dibandingkan makan 3 kali sehari dengan porsi
besar.
- Lakukan perencanaan, Anda dapat melanjutkan pekerjaan jika tidak merasa lelah. Jaga
keseimbangan antara pekerjaan rutin dan pekerjaan tambahan agar anda tidak merasa
sangat lelah.
- Rencanakan pengerjaan tugas yang menuntut energi tinggi pada saat anda merasa paling
bertenaga.
- Seimbangkan aktivitas dengan sering-sering beristirahat sejenak, dan jangan mencoba
melakukan semuanya sekaligus.
- Usahakan tidur anda nyenyak malam hari merasa lebih nyaman jika bersantai sebelum
tidur dengan membaca buku, mendengarkan musik yang menentramkan, atau melakukan
hobi yang tidak berisik, seperti merajut.
- Beri tahu dokter anda bila anda sulit tidur dan sering bangun di malam hari.
- Relaksasi latihan pernafasan, atau pemijatan ringan (misal pada kaki atau bahu) juga dapat
membantu.
- Konsultasikan kepada dokter atau perawat jika anda mengalami kelelahan yang semakin
parah, pusing, kehilangan keseimbangan, sulit tidur.

SESAK NAPAS
Keluhan sesak yang muncul merupakan proses penyakit TBC yang meningkatkan produksi lendir dan
dapat menyebabkan penyempitan saluran nafas, serta merusak jaringan paru. Dengan demikian,
kondisi sesak ini dapat muncul dan meningkat pada kondisi tertensu, seperti stres atau kelelahan
fisik. Kondisi ini akan membaik seiring berjalannya proses pengobatan. Namun bila kondisi sesak
yang dirasakan semakin meningkat dan mengganggu, sebaiknya pasien segera dikonsulkan ke dokter
paru yang merawat atau unit gawat darurat terdekat untuk mendapatkan pemeriksaan dan
penanganan yang diperlukan. Dengan demikian kondisi sesak yang dirasakan dapat ditangani. Yang
perlu dilakukan oleh pasien adalah: 1. istirahat yang cukup 2. cukupi kebutuhan gizi dan makanan
sehat seoptimal mungkin untuk meningkatkan daya tahan tubuh 3. hindari tidur larut malam 4.
hindari makanan gorengan, pedas, mie, bakso 5. sediakan oksigen dirumah untuk kondisi sesak yang
mendadak 6. hindari stres dan kelelahan fisik Demikian info yang bisa kami sampaikan.

Anda mungkin juga menyukai