Anda di halaman 1dari 3

TR 2 & RI

“PENDIDIKAN PANCASILA”

DOSEN PENGAMPU :
Daniel Harapan Parlindungan Simanjuntak, S.Sos,. M.Si.

DISUSUN OLEH :
AYU NOVIANA SIMATUPANG
(3183331010)
Kelas : A PEND. GEOGRAFI 2018

JURUSAN PENDIDIKAN GEOGRAFI


FAKULTAS ILMU SOSIAL
UNIVERSITAS NEGERI MEDAN
2020
Mengapa Pancasila itu harus diterapkan dalam kehidupan manusia sehari hari?
Dan Bagaimana cara mengimplementasikannya dalam kehidupan kita? Dan apa
konsep Pancasila itu?

Penjelasan:
Menurut saya:
Pancasila tersebut diterapkan dalam kehidupan sehari hari, dikarenakan Pancasila
merupakan suatu dasar Negara dan Ideologi bangsa Indonesia, dimana didalam
pancasila tersebut terdapat nilai nilai pokok yang mengatur dan menyangkut
tentang kehidupan berbangsa dan bernegara. Pancasila juga bisa diterapkan jika
masyarakat Indonesia bisa memaknai dan memahami setiap sila-sila yang
tercantum pada pancasila lalu mengamalkannya dengan baik. Dalam penerapan
pancasila dalam kehidupan kita, tentu saja harus adanya manajemen yang
menggambarkan bagaimana nilai dasar Pancasila dalam memperkuat nasionalisme
bangsa ini. Intinya, Pancasila adalah orientasi kehidupan yang bersifat komunal
atau umum. Jadi kalau ada perilaku yang bersifat individu itu tidak sesuai dengan
Pancasila dan jangan diadopsi. Ini tidak boleh dilakukan secara sepotong-
sepotong, karena makin derasnya perkembangan berbagai pengaruh ideologi dari
luar sana, terutama ideologi kekerasan.

Dan menurut saya, cara yang dilakukan untuk mengimplementasikannya adalah:


- Cinta tanah air, yaitu tanah air Indonesia
- Mencintai produk lokal, seperti produk Indinesia
- Mengutamakan keputusan yang diambil secara musyawarah
- Ikut serta dalam pemilu dan tidak bertindak golput
- Mengambil bagian dalam hubungan bermasyarakat
- Bersikap adil dengan bersikap membela kebenaran dan memperbaiki
kesalahan
- Menyesuaikan sikap sesuai dengan sila yang pertama, misalnya tidak
memaksakan satu agama dengan orang lain, saling menghirmati antar
umat beragama, menjalankan perintah agama sesuai ajaran agama yang
dianut.
- Tidak memaksakan kehendak orang lain
- Menghormati hak dan kewajiban orang lain
- Menjunjung tinggi nilai kekeluargaan.

Dan konsep dari Pancasila itu menurut saya:


Bahwa Pancasila dapat diartikan sebagai lima dasar yang dijadikan dasar negara
serta pandangan hidup bangsa. Suatu bangsa tidak akan dapat berdiri dengan
kokoh tanpa dasar negara yang kuat dan tidak dapat mengetahui dengan jelas
kemana arah tujuan yang akan dicapai tanpa Pandangan Hidup. Dengan adanya
Dasar Negara, suatu bangsa tidak akan terombang ambing dalam menghadapi
permasalahan baik yang dari dalam maupun dari luar.Pengertian Pancasila secara
Etimologis, Historis dan Terminologis.

Anda mungkin juga menyukai