Anda di halaman 1dari 9

KATA PENGANTAR

Puji syukur kita ucapkan ucapkan atas berkat dan karunia yang menyertai setiap
langkah kita. Kami juga berterimakasih kepada seluruh Mahasiswa Universitas HKBP
Nommensen Pematangsinatar yang selalu tabah menghadapi masalah – masalah yang terjadi
di internal maupun eksternal terkhusus mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan,
sehingga lembaga Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
( BEM-FKIP ) terbentuk pada tanggal 30 November 2019.

Oleh karena itu selasa, 28 Januari 2020 sesuai dengan notulen rapat pengurus Badan
Eksekutif Mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan ( BEM-FKIP ) menyatakan
bahwa Badan Pengurus Harian BEM-FKIP memilki tanggung jawab untuk membuat dan
menetapkan Anggaran Dasar ( AD ) / Anggaran Rumah Tangga ( ART ) BEM-FKIP.

AD/ART inilah yang akan menjadi konstitusi ( Hukum Tertulis ) bagi Organisasi
BEM-FKIP dan menjadi acuan / rambu – rambu lembaga formal Mahasiswa FKIP, sehingga
masyarakat ditengah-tengah masyarakat menjadi unggul dan berdaya saing.

Harapan kita, semoga terwujud nyatakan pro deo et patria untuk perubahan yang
lebih baik di Negara Indonesia, sesuai dengan cita-cita yang tercantum dalam UUD 1945
yaitu”Masyarakat Adil, Makmur, dan Sejahtera”.

Hormat Kami,

Badan Eksekutif Mahasiswa FKIP


Universitas HKBP Nommensen Pematangsiantar

Periode 2019-2021
ANGGARAN DASAR (AD) DAN ANGGARAN RUMAH TANGGA (ART)

BADAN EKSEKUTIF MAHASISWA

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS HKBP NOMMENSEN PEMATANGSIANTAR

ANGGARAN DASAR (AD)

BAB 1

KETENTUAN UMUM

PASAL 1

Singkatan dan Pengertian

Dalam AD/ART yang dimaksud dengan:

1. Mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) adalah peserta didik yang
terdaftar (aktif) pada tahun ajaran berjalan dan belajar di Fakultas Keguruan dan Ilmu
Pendidikan (FKIP) Universitas HKBP Nommensen Pematangsiantar.
2. Universitas adalah Universitas HKBP Nommensen Pematangsiantar (UHKBPNP).
3. BEM-FKIP adalah Badan Eksekutif Mahasiswa Keguruan dan Ilmu Pendidikan.
4. UKM adalah Unit Kegiatan Mahasiswa.
5. BEM-P adalah Badan Eksekutif Mahasiswa Prodi.

PASAL 2

Nama, Waktu dan Tempat

1. Organisasi kemahasiswaan fakultas di Universitas HKBP Nommensen


Pematangsiantar bernama Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas dan disingkat dengan
BEM-FKIP.
2. BEM-FKIP didirikan di Pematangsiantar,Ruang Menza UHKBPNP untuk kurun
waktu yang tidak ditentukan.
3. BEM-FKIP berkedudukan di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
Pematangsiantar.
PASAL 3

Azas dan Motto

1. BEM-FKIP berazaskan Pancasila dari UUD 1945


2. BEM-FKIP bermottokan “Pro deo et patria”
3. BEM-FKIP bervisikan unggul dan berdaya saing.

PASAL 4

Kedaulatan

Kedaulatan tertinggi BEM-FKIP berada ditangan mahasiswa dan dilakukan sepenuhnya oleh
Kesepakatan Mahasiswa dalam Forum Konferensi.

PASAL 5

Sifat

Organisasi kemahasiswaan BEM-FKIP bersifat Independe, Demokrasi, dan Otonom.

PASAL 6

Status

BEM-FKIP berbentuk kesatuan yang memiliki beberapa program studi.

PASAL 7

Fungsi

Fungsi Organisasi kemahasiswaan BEM-FKIP adalah:

1. Sebagai media pendidikan dan pembinaan kepribadian Mahasiswa FKIP.


2. Sebagai media penelitian, pelatihan dan pengembangan keilmuwan Mahasiswa.
3. Sebagai media pengabdian Mahasiswa
4. Sebagai media pengembangan Visi dan Misi Gerakan Mahasiswa.

PASAL 8

Tujuan

Organisasi kemahasiswaan BEM-FKIP bertujuan untuk:

1. Mempersiapkan Mahasiswa BEM-FKIP yang bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha


Esa.
2. Memperluas cakrawala berpikir Mahasiswa BEM-FKIP kearah pembentukan
kepribadian yang mandiri dan berjiwa kepemimpinan.
3. Menjadikan mahasiswa lebih peka dan lebih terbuka dengan disertai ras tanggung
jawab yang kuat terhadap situasi dan kondisi kampus, mahasiswa, dan Negara.
4. Memberikan kesempatan kepada Mahasiswa untuk mengembangkan kemampuan
belajar berorganisasi serta mengaktifkan peran sertanya dan kemampuan dalam
kegiatan ekstra kulikuler serta tanggung jawab terhadap keamanan, ketertiban,
kebersihan dan kenyamanan kampus.

BAB II
KEORGANISASIAN
`
PASAL 9
Keanggotaan
Anggota BEM-FKIP adalah seluruh mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Universitas HKBP Nommensen Pematangsiantar.

PASAL 10
Kelengkapan Organisasi
1. Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas
2. Unit Kegiatan Mahasiswa
3. Badan Eksekutif Mahasiswa Prodi

BAB III

PENDANAAN

Pendanaan Organisasi Kemahasiswaan BEM-FKIP Dari uang Kemahasiswaan, Sumbangan


dari pendapatan lainnya yang sesuai dengan Asas dan Tujuan Organisasi kemahasiswaan
BEM-FKIP.

BAB IV

PERUBAHAN ANGGARAN DASAR

1. Untuk mengubah anggaran dasar, sekurang – kurangnya 2/3 dari jumlah anggota
BEM-FKIP harus hadir.
2. Putusan diambil dengan persetujuan sekurang kurangnya 2/3 dari jumlah anggota
yang hadir.
BAB V

PEMBUBARAN ORGANISASI

1. Perubahan Organisasi BEM-FKIP ditetapkan dengan keputusan Pengurus BEM-FKIP


setelah Referendum.
2. Lembaga yang menentukan tentang referendum adalah Mahasiswa FKIP
3. Hasil Referendum sekurang – kurangnya disetujui oleh 2/3 jumlah Mahasiswa FKIP
yang aktif

BAB VI

ATURAN TAMBAHAN

Hal – hal yang belum tercakup dalam Anggaran Dasar ( AD ) ini telah diatur dalam Anggaran
Rumah Tangga ( ART ), dan tidak bertentangan dengan Anggaran Dasar ( AD )

ANGGARAN RUMAH TANGGA ( ART )

BAB I

KONFERENSI FAKULTAS

1. Konferensi Fakultas berlangsung dengan sah apabila dihadiri sekurang - kurangnya


1/2 N + 1 ANGGOTA DPM-F dan apabila tidak memenuhi forum maka diundurkan
paling lambat satu minggu dan dianggap sah walaupun tidak memenuhi forum

2. Utusan - utusan yang menghadiri konferensi fakultas

a) Peserta utama yang terdiri dari anggota DPM-F

b) Peserta peninjau terdiri dari DPM BEM-UHKBPNP dan fungsionaris Fakultas

3. Konferensi Fakultas dipimpin oleh majelis ketua yang terdiri dari ketua DPM-F
ditambah dua orang yang dipilih dari peserta utama konferensi Fakultas.

BAB II

BADAN EKSEKUTIF MAHASISWA FAKULTAS

PASAL 2

1. Pemegang kekuasaan eksekutif mahasiswa di tingkat fakultas

2. Membuat peraturan fakultas dengan persetujuan DPM-F


3. Menerima kunjungan / utusan kelompok organisasi/ lembaga lain ditingkat fakultas

4. Ketua BEM-F member gelar, tanda jasa dan tanda hormat lainnya ditingkat fakultas

5. Melaksanakan pendistribusian APBN-Fakultas

6. Menjalin kordinasi dengan Dekan

7. Melantik BEM-P atas rekomendasi dari DPM-P yang bersangkutan

PASAL 3

Hak dan Kewajiban

1. BEM-F berhak menetapkan peraturan BEM-F untuk menjalankan peraturan Fakultas


sebagaimana mestinya.

2. Melaksanakan segala ketetapan MPM dan keputusan konferensi Fakultas

3. Mewakili Mahasiswa Fakultas baik kedalam maupun keluar kampus

4. Hak mengajukan perubahan rancangan peraturan fakultas ke DPM-F

PASAL 4

1. Dalam hal-hal mendesak BEM-F berhak menetapkan peraturan Fakultas

2. Peraturan Fakultas ini harus mendapat persetujuan DPM-F pada masa sidang
berikutnya

3. Jika tidak mendapat persejutuan maka peraturan fakultas itu harus dicabut

PASAL 5

KEANGGOTAAN

1. Badan pengurus harian BEM-F sekurang - kurangnya terdiri dari 9 orang yaitu ketua
umum, wakil ketua umum, sekretaris umum, bendahara umum, ketua divisi.

2. Badan pengurus harian BEM-F dibantu beberapa anggota yang berhubungan dalam
departemen - departemen
3. Pembentukan dan penggantian kepala deoartemen adalah hak badan pengurus harian
BEM-F

PASAL 6

KEPENGURUSAN

1. Badan pengurus harian BEM-F dipilih oleh DPM-F melalui konferensi

2. Selama pengurus BEM-F yang baru belum terbentuk maka pengurus BEM-F yang
lama masih tetap bertanggung jawab

3. BEM-F bertanggung jawab kepada DPM-F

4. Ketua umum dan sekretaris umum mewakili organisasi kedalam dan keluar kampus

5. Masa jabatan ketua BEM-F adalah 2 Tahun dan tidak dapat dipilih kembali

PASAL 7

LARANGAN RANGKAP JABATAN

Badan pengurus harian ( BPH ) BEM-F tidak dapat rangkap jabatan pada badan pengurus
Lembaga Internal kampus.

BAB III

UNIT KEGIATAN MAHASISWA

PASAL 8

Kedudukan dan Fungsi

1. UKM berada didalam naungan BEM-FKIP UHKBPNP

2. UKM berfungsi sebagai wadah dan sarana pengembangan diri minat dan bakat
mahasiswa.

PASAL 9
Tugas dan Wewenang

1. Menyusun, merencanakan dan melaksanakan program kerja yang mengacu pada


AD/ART BEM-FKIP
2. Memilih, mengangkat dan memberhentikan anggota dan kepengurusannya.
3. Memberikan laporan pertanggung jawaban kepada BEM – FKIP
4. UKM terkordinasi dengan Departemen Badan Eksekutif Mahasiswa yang
bersangkutan.
PASAL 10
Hak dan Kewajiban
1. UKM berhak hadir dalam rapat atau sidang yang diselenggarakan
KBM – UHKBPNP sebagai peninjauan.
2. UKM berhak membentuk UKM sejenis ditingkat Fakultas dan jurusan
setelah berkordinasi dengan Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas.
3. UKM berhak mengikuti kegiatan internal dan eksternal kampus sesuai
dengan bidang lain yang bersangkutan
4. UKM berkewajiban untuk mensukseskan kegiatan kebijakan dan
program KBM-UHKBPNP

PASAL 11

Kepengurusan dan Masa Kerja

1. Badan pengurus Harian UKM Sekurang – kurangnya terdiri


dari ketua, sekretaris, dan bendahara
2. Ketua UKM secara ex/officio menjadi anggota departemen
yang bersangkutan
3. Ketua UKM yang terpilih menjadi kepala departemen harus
melepaskan jabatanya di UKM
4. Masa kerja BPH UKM adalah selama 1 ( satu ) tahun.

PASAL 12

Syarat – syarat Pembentukan UKM

1. Telah mempunyai aturan pokok dan tarif sendiri dan tidak bertentangan dan mengacu
pada AD/ART KBM BEM-FKIP
2. Mempunyai struktur dan kepengurusan yang jelas
3. Mempunyai anggota minimal 30 orang yang terdiri dari ½ N+1 Fakultas
4. Mengajukan permohonan pembentukan UKM baru kepada MPM
5. Berdasarkan Kepengurusan BEM-FKIP yang sah
6. Syarat lebih lanjut akan diatur tersendiri oleh BEM-FKIP
BAB IV

RAPAT MAHASISWA PRODI

PASAL 13

1. Rapat mahasiswa prodi berlangsung dengan sah


apabila dihadiri sekurang-kurangnya 1/2N+1 Anggota DPM-P dan apabila tidak
memenuhi quorum maka diundurkan paling lambat 1 minggu dan dianggap sah
walupun tidak memenuhi quorum
2. Rapat mahasiswa prodi dipimpin oleh majelis
ketua yang terdiri dari ketua DPM-P ditambah 2 orang yang dipilih dari peserta rapat
mahasiswa prodi

Anda mungkin juga menyukai