Anda di halaman 1dari 1

Contoh kasus tentang kondisi birokrasi pemerintahan

Terdapat berbagai macam contoh kasus yang bisa diambil dalam materi birokrasi ini.
Salah satu hal yang bisa dijadikan contoh yaitu korupsi sebagai salah satu masalah yang
timbul karena lemahnya birokasi.  Permasalahan ini terjadi hampir disemua organisasi
pemerintahan.

Penyebab terjadinya korupsi, seperti pada kasus suap Wisma Atlet diPalembang, adalah
rendahnya moral dari para anggota DPR yang menjadi pelakudalam penggiringan
anggaran proyek pemerintahan. Selain itu, rendahnyakesadaran bernegara dan
minimnya rasa cinta tanah air, membuat mereka gelapmata untuk menerima uang-uang
itu dengan senang hati. Harusnya, mereka mengkaji proyek-proyek pemerintah dengan
seksama, mempertimbangkan baik buruknya proyek itu, bukan malah memperlancar
proyek itu demi mendapatkansejumlah uang. Selain itu, penyebab lainnya yaitu mental
orang Indonesia yang ingin cepatkaya tanpa mau berusaha dan bekerja keras. Budaya di
Indonesia sendiri yangmasih money oriented menyebabkan banyak orang berlomba-
lomba untukmendapatkan uang tanpa memikirkan halal haramnya. Ditambah lagi sistem
birokrasi Indonesia yang merupakan warisan budaya kolonial Belanda yang
rumit,membuka celah-celah bagi orang-orang yang ingin melaksanakan praktik
korupsi.Apalagi saat ini nilai - nilai agama yang semakin luntur membuat banyak orang
mudah tergiur dengan praktik korupsi. Dalam prakteknya, muncul kesan yang
menunjukkan seakan-akan para pejabat dibiarkan menggunakan kedudukannya di
birokrasi untuk kepentingan diri dan kelompok. Ini dapat dibuktikan dengan hadirnya
bentuk praktek birokrasi yang tidak efisien dan bertele-tele.Kasus diatas adalah contoh
sebagian kecil dari beribu-ribu kasus korupsi sejenis yang terjadi di Indonesia yang
melibatkan birokratnya.

https://www.kompasiana.com/zaldy/550a1461813311f305b1e4f1/reformasi-birokrasi-adalah-
masalah-utama-indonesia

https://catatankecilrund.blogspot.com/2012/03/analisis-kasus-wisma-atlet-palembang.html

Anda mungkin juga menyukai