Anda di halaman 1dari 6

Identitas Buku Utama

Judul Buku : Pengantar Akuntansi

Pengarang : Drs. Humisar Sihombing, Msi.

Penerbit :-

Tahun terbit : 2019

Hal buku : 158

Identitas Buku Pembanding

Judul Buku : Pengantar Akuntansi

Pengarang : L.M. Samryn, S.E., Ak., MM., CA.

Penerbit : Rajawali Pers

Tahun terbit : 2008

Hal buku : 442

Review Buku Utama

1) Transaksi Perusahaan dan Persamaan Akuntansi

Dalam aktivitas perusahaan sering terjadi berbagai peristiwa yang menyangkut


dengan uang. Semua peristiwa tersebut dikatakan transaksi perusahaan , oleh karena itu dapat
disimpulkan , transaksi perusahaan adalah kejadian atau peristiwa yang menyangkut dengan
uang yang terjadi didalam aktivitas perusahaan yang mempengaruhi perubahan posisi harta ,
utang dan modal perusahaan.

Persamaan akuntansi adalah persamaan matematis yang menggambarkan hubungan


keuangan yang ada dalam perusahaan. Persasmaan ini menggambarkan hubungan dualitas
antara kekayaan dan sumbernya

Pengaruh transaksi terhadap persamaan akuntansi , yaitu Transaksi keuangan


mengubah besarnya komponen-komponen dalam persamaan akuntansi. Perubahan tersebut ,
contohnya sebagai berikut :

1. Pertambahan pada Aktiva, harus diimbangi dengan pertambahan pada Hutang atau
Modal
2. Pengurangan pada Aktiva , harus diimbangi dengan pengurangan pada Hutang atau
Modal.
3. Pertambahan pada Aktiva, harus diimbangi dengan pengurangan pada Aktiva jenis
lain.

Kelebihan

Menurut pendapat saya materi tentang Transaksi Perusahaan dan Persamaan


Akuntansi sudah sangat baik sebagai bahan ajar karena materi yang digunakan mudah
dipahami dan dilengkapi langsung dengan contoh soal serta terdapat beberapa latihan soal
yang dapat dikerjakan

Kekurangan

Menurut saya sejauh ini kekurangan yang terdapat pada materi ini tidak ada karena
penjelasannya sudah cukup rinci.

2) Siklus Akuntanasi (Tahap Penyelesaian)

Setelah tahapan pencatatan(jurnal dan posting) dilakukan selama satu tahun berjalan,
maka pada akhir periode akuntansi semua rekening yang telah dicatat itu ditentukan saldonya
dan disusun pada daftar yang disebut neraca saldo. Ada dua macam dasar pembukuan dalam
akuntansi , yaitu dasar kas (Cash Basis) dan dasar akrual (Acrual Basis).

Cas Basis adalah dasar pembukuan yang pelaporan dan pengakuan pendapatan pada
saat kas diterima, dan pengakuan beban pada saat kas dibayarkan, sedangkan Accrual Basis
adalah dasar pembukuan yang harus mencatat atau mengakui pendapatan maupun beban
periode yang tepat.

Neraca Lajur adalah kertas berkolom sebagai kertas kerja untuk membantu menyusun
laporan keuangan. Neraca Lajur hanyan dipergunakan untuk mempermudah dalam menyusun
laporan keuangan pada akhir periode dalam akuntansi manual.

Laporan Keuangan merupakan salah satu kegiatan akuntansi yang terdiri dari :
laporan perhitungan rugi laba , laporan perubahan modal, dan laporan neraca.

Ayat Jurnal Penutup dibuat untuk menutup perkiraan-perkiraan pendapatan, beban-


beban, saldo ikhtisar rugi laba , dan prive. Dengan demikian perkiraan-perkiraan yang ditutup
adalah perkiraan nominal, yaitu perkiraan yang ada di perkiraan yang dilaporkan pada
laporan perhitungan rugi laba.
Kelebihan

Pada mataeri Siklus Akuntansi(tahap penyelesaian) ini sudah dirasa cukup lengkap
dalam hal materi belajar tengan siklus akuntansi pada perusahaan jasa. Pada bab ini juga
dilengkapi dengan contoh soal pada setiap materi topik pembahasan dan tentu saja disediakan
latihan soal pada akhir materi bab.

Kekurangan

Menurut saya kekurangan pada materi bab ini adalah di contoh soal yang kurang pada
setiap materi pembahasan , karena ada beberapa materi dalam bab ini dirasa sedikit susah
dipahami jika hanya menyajikan contoh soal yang sedikit.

3) Akuntanasi Perusahaan Dagang

Perbedaan anatar perusahaan dagang dengan perusahaan jasa adalah terletak pada
kegiatannya. Perusahaan dagang kegiatan utamanya adalah membeli dan menjual barang
dagangan untuk mendapatkan keuntungan atau laba. Untuk proses pencatatan anatara
perusahaan jasa dengan perusahaan dagang pada dasarnya sama, hanya permasalahan
transaksi yang berbeda adalah diperusahaan dagang ada transaksi pembelian dan penjualan
barang dagangan.

Transaksi Perusahaan Dagang terdiri atas pembelian\penjualan barang


dagangan,pembelian\penjualan barang dagangan dengan potongan, Retur
pembelian/Penjualan dan Pengurangan Harga, Beban pengangkutan pengiriman barang.

Penentuan harga pokok penjualan digunakan untuk menghitung laba atau rugi
perusahaan dagang. Penyesuain rekening persediaan barang dagangan ada dua alternatif ,
yaitu pertama menggunakan perkiraan pembantu ikhtisar Rugi Laba dan yang kedua
menggunakan perkiraan pembantu Harga Pokok Penjualan. Penyusunan neraca lajur
perusahaan dagang dibuat setelah ayat jurnal penyesuaian. Ayat jurnal penutup pada
perusahaan jasa dan perusahaan dagang pada dasarnya adalah sama , yaitu menutup
perkiraan-perkiraan nominal.

Kelebihan

Menurut saya pada bab akuntansi perusahaan dagang pada buku ini sudah sangat
cukup lengkap , dimulai dari transaksi perussahaan dagang hingga siklus akuntansi dagang
itu sendiri. Setiap bab dilengkapi dengan contoh soal yang terdapat pada masing-masing
materi di dalam bab ini. Serta diakhir bab diberikan beberapa soal sebagai latihan soal.

Kekurangan

Mungkin kekurangan dari bab ini terletak hanya pada materi penentuan harga pokok
penjualan karena menurut saya materinya kurang lengkap dan rinci. Selebihnya materi dibab
ini sudah sangat jelas dan rinci.

Review Buku Pembanding

1) Perssamaan Dasar Akuntansi

Akun merupakan nama buku besar atau nama buku besar pembantu yang digunakan
sebagai tempat untuk mencatat setiap transaksi. Misalnya akun kas untuk nama buku kas ,
akun piutang untuk mencatat tagihan kepada pihak ketiga , akun persediaan digunakan untuk
buku besar persediaan , akun penjualan nama buku besar untuk mencatat hasil penjualan ,
akun biaya untuk mencatat biaya-biaya dan seterusnya.

Analisi transaksi dan persamaan akuntansi yaitu memahami siklus tempat terjadinya
transaksi, megenali akun apa yang terpengaruh dalam setiap transaksi, mengenali laporan
keuangan , membentuk persamaan akuntansi dengan menempatkan nama-nama akun dalam
neraca. Laporan Keuangan merupakan kebutuhan banyak pihak yang berhubungan dengan
perusahaan. Pemilik usaha perorangan misalnya pada akhir periode akuntansi, biasanya ingin
mengetahui laporan keuangan.

Kelebihan

Materi-materi yang disampaikan cukup lengkap dan mendetail contohnya pada materi
akun , adanya contoh materi yang lengkap seperti pada materi ilustraasi transaksi , serta
penjelasan materi yang disertai langkah-langkah cara pengerjaannya.

Kekurangan

Pembagian subjudul yang keterangan pembagiannya susah dimengerti , materi yang


digunakan pada setiap bab materi dirasa berlebihan dalam hal penyajian sehingga sedikit
susah dipahami.

2) Siklus Pelaporan Keuangan Perusahaan Jasa


Penyiapan laporan keuangan yang sesuai dengan prinsip akuntansi yang berlaku
umum memerlukan beberapa penilaian dan jurnal penyesuaian yang tidak secara langsung
dihasilkan dari transaksi perdagangan dengan pihak ketiga.

Siklus pelaporan keuangan dimulai dari penyusunan neraca saldo yang merupakan
rangkuman dari saldo-saldo tiap buku besar dari masing-masing siklus transaksi. Setelah
menyelesaikan buku-buku besar masih terdapat beberapa tahapan lanjutan untuk sampai pada
sebuah laporan keuangan yang final.

Kelebihan

Pendapat saya mengenai materi ini adalah sangat lengkap dikarenakan dijelaskan
secara rinci , pada materi neraca lajur menurut saya materi ini sangat cukup memuasakan
karena penjelasannya yang cukup mudah dipahami , diakhir materi bab diberikan beberapa
latihan soal yang dinjurkan untuk dikerjakan.

Kekurangan

Pada materi ilustrasi dan analisis transaksi penyesuaian tidak adanya cara
menganalisis transaksi penyesuaian pada materi secara lansung tetapi hanya memberikan
contohnya saja. Pada akhir mataeri bab ini tidak diberikan latihan soal seperti bab
sebelumnya.

3) Siklus Transaksi Perusahaan Dagang

Perusahaan dagang adalah perusahaan yang kegiatan utamanya membeli barang


dagangan dan menjual kembali sebagaimana adanya tanpa mengubah wujud fisik barang
yang bersangkutan. Sebagaimana dalam perusahaan jasa , dalam perusahaan ini juga terjadi
penjualan tunai dan penjualan kredit. Demikian juga dalam siklus pengeluaran terdapat
transaksi pembelian tunai dan pembelian kredit.

Kelebihan

Menurut saya materi pada bab ini sudah lengkap,rinci serta runtut dalam hal
penjelasan mengenai perussahaan dagang ini, disetiap mataeri pada bab ini juga dilengkapi
dengan contoh soal.
Kekurangan

Kekurangan pada bab ini menurut saya terdapat pada materi Pengakuan Pendapatan dan
Harga Pokok disana disebutkan dua syarat pembelian , namun tidak ada contoh dari dari dua
syarat tersebut. Dan beberapa contoh soal pada materi ini sedikit kurang jelas dapat dipahami.

PERBANDINGAN BUKU UTAMA DAN PEMBANDING

Pendapat saya ke-dua buku ini cocok dijadikan pegangan bagi pelajar dalam
memahami materi di mata kuliah Pengantar Akuntansi. Akan tetapi menurut saya buku utama
lebih mudah dipahami karen penjelasan materinya tidak terlalu banyak serta contoh soalnya
yang mudah dimengerti sedangkan pada buku pembanding materinya terlalu banyak dan
contoh soal di beberapa bab dibuku ini tidak dejelaskan dengan rinci sehingga sedikit kurang
dapat dipahami. Untuk latihan soal baik dari buku utama maupun pembanding akan
memberikan latihan soal disetiap akkhir bab materi sehingga dapat melatih pemahaman
terhadap materi tersebut.

Anda mungkin juga menyukai