Anda di halaman 1dari 3

Petunjuk cara menjawab soal :

1. Semua jawaban ditulis di kertas jawaban yang tersedia.


2. Untuk soal pilihan, dijawab yang paling benar ditulis pada kertas lembar jawaban.
3. Untuk soal uraian (essay) dijawab dengan uraian yang jelas.

I. Soal Pilihan Ganda (Nilai tiap soal = 2)

1. Pemberian minyak pelumas pada bagian mesin yang bergerak ketika mesin sedang
beroperasi termasukdalam kegiatan perawatan ………………………………
a. Perawatan rutin. b. Perawatan harian. c. Perawatan bulanan. d. Perawatan berkala.

2. Segala kegiatan yang bertujuan untuk memperpanjang usia pakai dari mesin
disebut………………..
a. Perbaikan. b. Perawatan. c. Perawatan dan perbaikan. d. Semua jawaban salah.

3. Perawatan rutin adalah perawatan yang dilakukan ………………………………………….


a. Secara terencana. b. Secara berkala. c. Secara rutin. d. Semua jawaban benar.

4. Membersihkan saringan minyak pelumas pada mesin penggerak utama kapal termasuk
dalam perawatan…………………..
a. Perawatan terencana. b. Perawatan tidak terencana. c. Perawatan berkala. d.
Perawatan bulanan.

5. Perawatan pencegahan (Preventif Maintenance) adalah perawatan yang dilakukan


………………. mesin mengalami kerusakan.
a. Sebelum. b. Setelah. c. Menjelang. d. Semua jawaban benar.

6. Kegiatan pengukuran diameter tabung silinder bagian dalam dilaksanakan pada langkah
……………………
a. Persiapan perawatan dan perbaikan mesin. b. Pelaksanaan perawatan dan
perbaikan mesin. c. Setelah selesai melaksanakan perawatan dan perbaikan mesin.
d. Semua jawaban benar.

7. Lembaga yang berwenang yang menentukan komponen mesin induk harus diganti atau
tidak pada pelaksanaan dok tahunan dilaksanakan oleh……………….
a. Biro Klasifikasi Indonesia (BKI). b. Syahbandar. c. Departemen Tenaga Kerja. d.
Semua jawaban salah.

8. Untuk menjaga kerapatan antara rumah pompa dengan poros pompa sentrifugal
digunakan ……………
a. Reames packing. b. Gland packing. c. Rubber packing. d. Semua jawaban benar.

9. Pedoman utama yang dijadikan sebagai petunjuk dalam melaksanakan kegiatan


perawatan dan perbaikan motor diesel adalah …………………….
a. Buku daftar suku cadang ( part list book) b. Buku petunjuk pengoperasian ( Operation
manual book) c. Buku harian mesin. d. Semua jawaban salah.
10. Asap yang berwarna hitam pada cerobong gas buang motor diesel disebabkan oleh
……………………..
a. Penyetelan katup yang tidak tepat. b. Rpm mesin terlalu tinggi. c. Penyetelan
injektor yang salah. d. semua jawaban benar.

11. Pelaksanaan dock tahunan kapal perikanan termasuk dalam perawatan …………..
a. Perawatan rutin. b. Perawatan berkala. c. Perawatan tahunan. d. Semua jawaban
benar.

12. Melakukan penyetelan katup pada diesel generator kapal termasuk dalam perawatan
………………..
a. Perawatan tidak terencana. b. Perawatan terencana. c. Perawatan berkala. d.
Perawatan harian.

13. Perbaikan ketidak lurusan kedudukan antara motor pompa dengan rumah pompa pada
pompa sentrifugal dapat dilakukan dengan ………… …………..
a. Meluruskan kembali rumah pompa dan motor pompa dengan menggunakan
penggaris b. Meluruskan kembali rumah pompa dan motor pompa dengan
menggunakan jangka sorong. c. Meluruskan kembali rumah pompa dan motor
pompa dengan menarik benang. d. Semua jawaban benar.

14. Melaksanakan pengontrolan alat ukur mesin induk diatas kapal ketika melaksanakan
dina jaga mesin termasuk dalam kegiatan ………………….
a. Perawatan harian. b. Perawatan berkala. c. Perawatan rutin. d. Semua jawaban
benar.

15. Menyiapkan berbagai jenis alat ukur yang akan digunakan pada proses perawatan dan
perbaikan mesin dilaksanakan pada langkah ………………
a. Persiapan perawatan dan perbaikan mesin. b. Pelaksanaan perawatan dan
perbaikan mesin. c. Setelah selesai melaksanakan perawatan dan perbaikan mesin.
d. Semua jawaban benar.

16. Akibat yang terjadi bilamana penyetelan celah katup terlalu rapat adalah ………….. a.
Tenaga mesin berkurang. b. Mesin menjadi panas. c. Terdengar bunyi pada katup. d.
Mesin menjadi berat dalam beroperasi.

17. Penyetelan injector bahan bakar yang terlalu tinggi menimbulkan akibat ……………. a.
Tenaga mesin berkurang. b. Mesin menjadi panas. c. Terdengar bunyi pada katup. d.
Mesin menjadi berat dalam beroperasi.

18. Akibat yang terjadi bila sambungan cincin torak terlalu renggang adalah ………….a.
Tenaga mesin berkurang. b. Mesin sukar dihidupkan. c. Suara mesin tidak normal.
d. Dinding silinder mesin aus dan tergores.

19. Akibat yang terjadi bilamana pemasangan ring piston terbalik adalah ……….a. Mesin
sukar dihidupkan. b. Mesin tidak dapat dihidupkan. c. Dinding silinder mesin aus dan
tergores. d. Terjadi bunyi asing pada mesin.
20. Salah satu penyebab suhu mesin menjadi tinggi adalah ………..a. Penambahan RPM
mesin. b. Kurangnya minyak pelumas. c. Penyetelan katup tidak tepat.
d. Sistim air pendingin tidak lancar.

II. Soal Uraian

1. Jelaskan cara penggantian Mechanical Seal pada Pompa Sentrifugal.


2. Saudara sebagai perwira mesin di atas kapal. Kapal sedang beroperasi, kondisi cuaca
sangat buruk. pipa air pendingin mesin induk dari kapal saudara rusak atau pecah
akibatnya suhu mesin menjadi tinggi. Pertanyaan :

a. Jelaskan penyebab pecahnya atau rusaknya pipa air pendingin


b. Langkah-langkah teknis apa yang Saudara lakukan dalam mengatasi kondisi
tersebut di atas.

3. Saudara sebagai perwira mesin di atas kapal. Kapal sedang beroperasi, kondisi cuaca
sangat buruk. Tiba-tiba mesin induk dari kapal saudara berhenti beroperasi (mati).
Pada saat yang bersamaan cadangan udara dalam botol angin berada pada kondisi
minimum. Pertanyaan :
a. Sebutkan 2 (dua) cara mengisi kembali udara ke dalam botol angin, sehingga mesin
induk dapat di star kembali dengan aman.

=== Selamat Mengerjakan ===

Anda mungkin juga menyukai