Anda di halaman 1dari 3

LAMBANG CINTA SEJATI DARI SI DARAH BIRU

Masih ingat dengan sambutan bahasa jawa di acara pernikahan yang menyebut mempelai pria dan
wanita dengan istilah "Mimi lan Mintuno"?, yang diharapkan pernikahannya akan langgeng dengan
pasangan yang setia sampai mati.

Apa sih "Mimi" dan "mintuno"?

"Mimi" sebenarnya adalah seekor binatang laut. Binatang ini tergolong pada binatang purba (Fossil
Animal) yang masih ada. Mimi atau Belangkas (Limulidae) biasanya hidup diperairan laut dangkal dan
atau perairan dengan hutan Mangrove. Mimi/Bengkalis mempunyai 4 spesies yaitu; Tachypleus gigas,
Tachypleus tridentatus, Carsinoscorpius rotundicauda, limulus polyphemus.

Dalam bahasa jawa "Mimi" merupakan Bengkalis jantan, sedangkan "Mintuno" adalah bengkalis betina.
Mimi/Bengkalis mempunyai bentuk seperti kepiting, tetapi hewan ini memiliki ekor yang panjang.
Adanya kemiripan ini dan kemiripan seperti tapal kuda sehingga disebut juga "Horseshoe crabs".

Disebut sebagai lambang cinta sejati dikarenakan hewan ini mempunyai sifat "Monogami" atau hanya
melakukan perkawinan dengan satu pasangan saja, dan binatang ini tidak dapat hidup jika pasangannya
telah mati.

Mimi mempunyai nilai jual yang tinggi. Di Kecamatan Brondong dan Paciran Lamongan Jawa Timur, telor
mimi termasuk makanan favorit, biasanya dijadikan kudapan yang lezat dengan cara mencampurkannya
dengan parutan kelapa dan bumbu yang pedas atau disebut dengan "Urap Ndog Mimi".

Sebenarnya mimi ini tidak hanya dijadikan makanan yang lezat, namun mimi justru mempunyai nilai jual
yang tinggi pada darah birunya. Darah mimi mengandung hemosianin yang mengikat oksigen, analog
dengan Hemoglobin (Hb). Dalam Industri kesehatan, darah mimi diambil plasmanya (Haemocyte lysate)
untuk menguji adanya endotoxin (Racun yang dihasilkan oleh bakteri atau jamur) yaitu dikenal dengan
nama LAL (Limulus Amoebocyte Lysate) di Amerika dan Eropa, sedangkan dia Asia dikenal dengan
Tachypleus amebocyte lysate  (TAL).

Manfaat LAL/TAL ini digunakan untuk mendeteksi adanya racun dari bakteri/jamur di dalam obat injeksi
(obat suntik), vaksin, diagnosis penyakit meningitis (radang lapisan otak) dan Ghonorea. Sebelum
ditemukan LAL ini, banyak obat injeksi dan vaksin yang menyebabkan penyakit atau kematian pada
hewan coba karena tidak dapat mendeteksi apakah di dalam obat atau vaksin tersebut terdapat bakteri
atau jamur. Di asia LAL ini sama dengan. Cara kerja LAL/TAL adalah dengan membentuk Cloting
(semacam gel/jelly) jika bertemu dengan endotoxin (racun bakteri). Di Malaysia TAL ini digunakan untuk
Rapid-Test deteksi endotoksin.

Sungguh Allah Azza wa Jalla tidak menciptakan sesuatu makhluk dengan sia-sia kecuali ada suatu hikmah
di dalamnya. Begitu pula Allah tidak menciptakan Jin dan Manusia kecuali ada hikmahnya, yaitu:

1. Manusia dan Jin mengenal Allah Ta'ala melalui ilmu terhadap nama-nama Allah dan Sifat-sifat Allah
(Tauhid asma' wa sifat Allah), sehingga manusia dan jin hanya menyebah Allah semata.
Allah Ta’ala berfirman,

ُ ‫َفاعْ َل ْم أَ َّن ُه اَل إِلَ َه إِاَّل هَّللا‬


”Ketahuilah, bahwasannya tidak ada sesembahan yang benar (yang berhak disembah) kecuali
Allah.” (QS. Muhammad [47]: 19) 

2. Hikmah yang kedua adalah untuk beribadah kepada Allah Ta'ala

َ ‫جنَّ َواإْل ِ ْن‬


ِ ‫س إِاَّل لِ َيعْ ُب ُد‬
‫ون‬ ِ ‫ت ْال‬
ُ ‫َو َما َخلَ ْق‬
“Aku tidaklah menciptakan jin dan manusia melainkan untuk beribadah kepada-Ku.” (QS. Adz-Dzariyaat
[51]: 56)

Nah, jelaskan bahwa Allah Ta'ala menciptakan sesuatu, menakdirkan sesuatu tidaklah sia-sia atau karena
kebetulan semata.
Dengan ketemunya saya dan anda juga merupakan takdir yang insyaaAllah ada hikmahnya.
Dengan ketemunya anda dengan saya ini, anda akan mendapatkan informasi beasiswa untuk dapat
kuliah di Kampus Kesehatan.

Bukankah suatu hikmah tersendiri? di saat pandemi melanda seperti ini anda dapat mendaftar kuliah
secara jarak jauh? dan dapat beasiswa pula.
Beasiswa apa sih yang bisa didapat jika daftar di Kampus El-Hijrah STIKes YPIB Majalengka Kampus II
Cirebon saat ini? Alhamdulillah, banyak sekali. Selain ada beasiswa 1) gratis biaya pendaftaran, 2) gratis
biaya asrama, juga ada beasiswa 3) gratis biaya kuliah*

*Bagi yang memiliki hafalan Qur'an 30 Juz mutqin

Cirebon, 18 Juni 2020


Ivana Eko Rusdiatin, S.Kep.Ners., M.Sc
Staf Pengajar Ilmu Anatomi & Fisiologi
Kampus El-Hijrah STIKes YPIB Majalengka Kampus II Cirebon
ivanaeko@ymail.com/081328855055
Saat ini malam jum'at kan? Jangan sampai terlewatkan 110 ayat dari QS.Al-Kahfi

Keutamaan Membaca Al-Kahfi di Malam Jum'at dan di Hari


Jum'at
Hadits pertama:

ِ ِ‫ت ا ْل َعت‬
‫يق‬ َ َ‫ف لَ ْيلَةَ ا ْل ُج ُم َع ِة أ‬
ِ ‫ضا َء لَهُ ِمنَ النُّو ِر فِي َما بَ ْينَهُ َوبَيْنَ ا ْلبَ ْي‬ ُ َ‫َمنْ قَ َرأ‬
ِ ‫سو َرةَ ا ْل َك ْه‬
“Barangsiapa yang membaca surat Al Kahfi pada malam Jum’at, dia akan disinari cahaya antara dia dan Ka’bah.” (HR. Ad
Darimi. Syaikh Al Albani mengatakan bahwa hadits ini shohih sebagaimana dalam Shohihul Jami’ no. 6471)

 Hadits kedua:

َ َ‫ف فِى يَ ْو ِم ا ْل ُج ُم َع ِة أ‬
‫ضا َء لَهُ ِمنَ النُّو ِر َما بَيْنَ ا ْل ُج ُم َعتَ ْي ِن‬ ِ ‫ورةَ ا ْل َك ْه‬
َ ‫س‬ُ َ‫َمنْ قَ َرأ‬
“Barangsiapa yang membaca surat Al Kahfi pada hari Jum’at, dia akan disinari cahaya di antara dua Jum’at.” (HR. An
Nasa’i dan Baihaqi. Syaikh Al Albani mengatakan bahwa hadits ini shohih sebagaimana dalam Shohihul Jami’ no. 6470)

Anda mungkin juga menyukai