Anda di halaman 1dari 1

TUGAS SEJARAH

Nama : Muhammad Zefket


Kelas : XI IPA 4
Absen : 21
_______________________

1.Sir Francis Drake pada tahun 1557 berangkat dari Inggris menuju ke arah barat, berlayar
menyusuri Samudra Atlantik. Beliau menepi di Teluk San Julia ( Argentina ). Selanjutnya
berlayar ke selat Magellan di ujung Amerika Selatan.
Pada tahun 1578 Francis Drake tiba di Samudra Pasifik dan singgah di Chili untuk menyerang
kota – kota yang dikuasai Spanyol. Kemudian melanjutkan perjalanan sampai di Peru.
Tahun 1579, mereka menyebrangi Samudra Pasifik hingga sampai di perairan Filipina. Dari
Filipina Francis Drake melanjutkan perjalanan memasuki perairan Indonesia terutama di
Ternate, Maluku.
Di Ternate Francis Drake mendapatkan rempah – rempah dalam jumlah besar. Setelah
dirasa cukup mendapatkan rempah – rempah, Francis Drake dan rombongan kembali ke
Inggris.
2&3. Kedatangan pelayar Francis Drake ke dunia Timur bertujuan untuk mencara rempah –
rempah. Rempah – rempah menjadi bahan komoditas penting bagi bangsa Eropa. Rempah –
rempah digunakan untuk bumbu dapur dan juga penghangat badan. Tidak ada maksud
untuk memonopoli perdagangan.
Tanggal 3 November 1579. Sultan Baabullah menerima kunjungan Francis Drake dengan 5
kapalnya, salah satunya kapal Golden Hind yang legendaris. Kepada Sultan Baabullah,
Francis Drake menyatakan kalau kedatangannya hanya untuk berdagang semata – mata.
Francis Drake mengungkapkan ketidaksukaannya terhadap orang Portugis maupun Spanyol,
serta menceritakan situasi terakhir di Eropa.
Sultan Baabullah menerima tamunya dengan gembira dan menjamu mereka di istana.
Pertemuan mereka merupakan embrio hubungan diplomatic Indonesia & Inggris.
Francis Drake dijamu Sultan dengan jamuan mewah dengan berbagai masakkan
menggunakan cengkih. Antara Sultan dan Francis Drake timbul rasa saling menghormati.
Francis Drake sangat terkesan dengan Sultan Baabullah. Dia meninggalkan Ternate dengan
kapal penuh muatan cengkih kualitas prima. Sang Sultan bersama armada Ternate
mengiringi kapal Francis Drake sampai laut lepas.

Anda mungkin juga menyukai