Anda di halaman 1dari 2

SOAL-SOAL TENTANG STRUKTUR ATOM

A. Pilihan Berganda
1.   Reaksi kimia merupakan pemisahan, penggabungan, atau penyusunan kembali atom-atom,
sehingga atom tidak bisa dibuat atau dimusnahkan. Teori ini dikemukakan oleh . . . .
a. Dalton
b. Thomson
c. Niels Bohr
d. Rutherford
e. Max Planck

2.   Model atom Dalton digambarkan sebagai bola yang berbentuk bulat masif. Kelemahan model
atom ini adalah . . . .
a. Belum menggambarkan letak dan lintasan elektron dalam suatu atom
b. Belum mengemukakan adanya partikel penyusun atom
c. Dalton tidak mampu mnerangkan penyebab elektron tidak jatuh ke inti atom
d. Hanya tepat untuk atom dengan nomor atom kecil.
e. Atomnya digambarkan sebagai bola yang berbentuk bulat masif

3    Pernyataan yang tepat mengenai atom dan partikel penyusun atom adalah . . . .
a. Neutron terdapat pada kulit atom dan bergerak mengelilingi proton
b. Proton terletak pada kulit atom dan bermuatan negatif
c. Neutron terletak pada inti atom dan bergerak bersama elekron
d. Jumlah proton pada setiap atom lebih banyak dari jumlah elektronnya
e. Elektron bermuatan negatif dan tersebar dalam kulit-kulit atom

B. Essay Test

1. Jelaskan hipotesis E. Rutherford setelah melakukan percobaan untuk menemukan konsep inti
atom!
2. Sebutkan letak, simbol, dan penemu tiap – tiap partikel penyusun atom (proton, neutron, dan
elektron)!
Kunci jawaban

Pilihan Berganda

1. A

2. A

3. E

Essay Test

1. Rutherford menyatakan hipotesisnya bahwa atom tersusun atas inti atom bermuatan positif
dan dikelilingi elektron bermuatan negatif sehingga atom bersifat netral. Sementara itu,
massa inti atom tidak seimbang dengan massa proton yang ada di dalam inti atom. Oleh
karenya, dapat diperkirakan adanya partikel lain di dalam inti atom.
2. Berikut disediakan dalam tabel.

Partikel Penemu Massa Muatan Lambang


(sma)
0
Elektron J.J 0 -1 -1 e
Thomson
1
Proton Goldstein 1 +1 1 p
1
Neutron J. Chadwick 1 0 0 n

Anda mungkin juga menyukai