Anda di halaman 1dari 2

Nama : NURUL ASMI

Stambuk : B50120039

ETIKA AKADEMIK
(Dr.Hj.Sumarni Zainudin,M.Si)

Pengertian Etika Akademik

Etika akademik dapat diartikan sebagai ketentuan yang menyatakan perilaku baik atau buruk
daripada anggota civitas akademika perguruan tinggi, ketika mereka berinteraksi dalam kegiatan yang
berkaitan dengan rana pembelajaran.

Contoh pelanggaran etika akademik secara umum :

• Plagiat ; adalah penjiplakan atau pengambilan karangan, pendapat, dan sebagainya dari orang lain dan
menjadikannya seolah karangan dan pendapat sendiri.

• Perjokian ; adalah tindakan seseorang menggantikan kegiatan akademik orang lain.

• Pemalsuan ; adalah tindakan mengganti atau mengubah sesuatu untuk mendapatkan pengakuan
sebagai karya sendiri.

• Karya ilmiah dibuatkan oleh orang lain

• Penyontekan atau kecurangan dalam ujian (chatting)

• Tindakan suap menyuap

• Tindakan diskriminatif ; adalah tindakan yang melakukan perlakuan khusus yang menyebabkan orang
lain dirugikan.

Etika menghubungi dosen/staff (daring/luring)

1. Berpenampilan rapi
2. Gunakan bahasa yang sopan
3. Berikan sapa atau salam (sesuai keyakinan)
4. Perkenalkan diri dan status anda
5. Jelaskan keperluan secara ringkas
6. Gunakan kata ganti "saya"
7. Perhatikan waktu
8. Sampaikan terima kasih

Sanksi Akademik
1. Sanksi akademik bagi mahasiswa :
- Teguran biasa
- Teguran tertulis
- Penundaan ujian
- Pemutusan hubungan studi
2. Sanksi akademik bagi dosen :
- Teguran biasa
- Teguran tertulis
- Pembebasan dari kewenangan mengajar atau membimbing mahasiswa
3. Sanksi akademik bagi pengelola :
- Teguran biasa
- Teguran tertulis
- Usulan pembebasan dari kewenangan

Etika Kuliah Daring


• Berpenampilan sopan dan rapi
• Jika ada kendala sampaikan melalui form chat
• Perhatikan etika berkomentar
• Paham dan mengikuti aturan kuliah daring (mute unmute voice)
• Sikap santai tetapi tetap sopan
• Komunikatif dan aktif mencari informasi melalui grup-grup
• Budaya kan membaca petunjuk dengan teliti

Anda mungkin juga menyukai