Anda di halaman 1dari 14

BAB II

KAJIAN PUSTAKA

A. Tata Rias Wajah


1. Pengertian Tata Rias Wajah
Pada dasarnya wanita itu untuk dan cantik. Dan
kecantikan yang terpancar itu meliputi kecantikan
dari luar dan dari dalam. Kecantikan dari luar
ditunjang oleh penampilan fisik, sedangkan
kecantikan dari luar terpancar bila konsisi psikis
sehat dan budi pekerti yang baik.
Menurut marthatilaar (Basic Personal Make
up,2009;04) tata rias adalah seni yang mengandung
unsur keindahan. Seni tata rias wajah merupakan
upaya menciptakan suatu keindahan dengan cara
merias wajah. Seni tersebut dilihat dari kombinasi
warna-warna yang akan digunakan, selain itu juga
dengan menyamarkan bagian-bagian wajah yang
kurang sempurna dan menonjolkan keindahan wajah
yang sempurna
Tata rias wajah adalah suatu ilmu yang
mempelajari tantang seni kecantikan diri sendiri atau
orang lain dengan menggunakan kosmetika dengan
menutupi atau menyamarkan bagian-bagian yang
kurang sempurna pada wajah.
2. Tujuan Tata Rias Wajah
Menambah penampilan diri seseorang dengan
memperindah bagian wajah. Memperindah yang
dimaksud adalah dengan cara menonjolkan bagian-
bagian wajah yang sudah sempurna dan menutupi
bagian wajah yang kurang sempurna.
3. Macam-macam Tata Rias Wajah
a. Tata Rias Geriatri
Tata rias wajah geriatri ditujukan untuk
wanita berusia lanjut dengan kondisi kulit yang
keriput dan cenderung kering, struktur wajah
yang menurun yang harus dapat dirias sedemikian
rupa hingga kekurangan tersebut dapat tertutupi.
b. Tata Rias Panggung
Rias wajah panggung adalah riasan wajah
yang dipakai untuk pertunjukan diatas panggung
sesuai dengan kebutuhan pertunjukan tersebut.
c. Tata Rias Cikatri
Tata rias wajah cikatri adalah tata rias
yang dikhususkan untuk menutupi wajah yang
memiliki kekurangan, seperti bekas jerawat yang
meradang, tanda lahir, dan cacat lainnya.
d. Tata Rias Karakter
Tata rias karakter diterapkan untuk
mengubah penampilan seseorang dalam hal umur,
sifat, suku dan lain sebagainya sehingga sesuai
dengan tokoh yang diperankannya. Rias karakter
merupakan jenis riasan yang biasa digunakan
untuk televisi dan film yang diperankan oleh
pemain untuk menggambarkan suatu watak yang
dimainkan.

B. Tata Rias Wajah Anak-Anak


1. Pengertian Tata Rias Wajah Anak-Anak
Tata rias wajah suatu riasan karakter yang
ditujukan untuk anak-anak dengan cara menciptakan
riasan yang cantik tapi tetap tidak membuat wajah anak
tersebut terlihat lebih tua dari usia aslinya.

2. Tujuan Rias Wajah Untuk Anak-Anak


Tata rias wajah ini bertujuan untuk mempercantik
wajah dan tubuh menggunakan berbagai kosmetik,
namun tidak membuat anak tersebut menjadi terlihat
lebih tua dari usia aslinya.

C. Tata Rias Untuk Presenter Anak-anak


1. Pengertian Makeup Televisi dan Film
Riasan yang digunakan untuk presenter adalah
riasan televisi dan film. Hal ini dikarenakan seorang
presenter bekerja di depan kamera dengan berbagai
perlengkapan lighting yang menyorot. Menurut Asi,
Trianti,2010) make up televisi dan film adalah make up
yang dibuat untuk mewujudkan karakter pemain dalam
pembuatan film, baik film layar lebar maupun film
sinematografi.
Pada dasarnya rias televisi dan film hampir sama
dengan rias wajah fotografi, karena baik rias televisi
atau fotografi sama-sama menggunakan kamera dan
ligting, hanya saja jenis kamera yang membedakan
hasil tersebut.

2. Tujuan Tata Rias Untuk Presenter Anak-Anak


Tata rias wajah untuk presenter anak-anak
bertujuan untuk membantu presenter tampil sempurna
dengan mempercantik wajah, namun tetap membuat
presenter anak kecil yang membawakan acara anak-
anak tetap terlihat sesuai dengan usianya. Tujuan lain
dari pengaplikasian make up untuk presenter anak-anak
adalah supaya wajah presenter tersebut tidak terlihat
kuram dan berkilau karena efek dari kamera dan
berbagai macam lighting yang ada di dalam studio
tersebut.

3. Pengaplikasian Make Up Televisi dan Film


Untuk Presenter Anak-anak fantasi
Acara fantasi adalah acara anak-anak yang
menggunakan peran presenter anak kecil sebagai
presenter. Untuk itu penampilan presenter tersebut
merupakan hal utama yang perlu diperhatikan setiap
acara tersebut sedang berlangsung.
Hal yang perlu diperhatikan dalam membuat
presenter tersebut menarik adalah bagaimana supaya
make up tersebut terlihat cantik namun tetap terlihat
natural dan tidak merubah karakter dari anak tersebut.
Dalam hal ini diperlukan teknik dan pemilihan
warna kosmetik yang benar. Tata rias yang digunakan
adalah rias wajah televisi dan film. Adapun kosmetik
yang digunakan yaitu :
a. Milk cleanser
Milk cleanser atau susu pembersih ini digunakan
untuk membersihkan kotoran yang menempel pada
wajah, sehingga pada saat make up hasilnya lebih
terlihat halus.
b. Face tonic
Face tonic berguna untuk menyegarkan kulit
wajah.
c. Pelembab
Pelembab digunakan untuk melembabkan kulit
wajah, khususnya untuk kulit kering.
d. Foundation
Foundation adalah hal terpenting dalam proses
make up. Karena foundation adalah kosmetik utama
yang digunakan sebagai dasar make up yang dapat
memberikan efek mulus di kulit. Foundation
memiliki berbagai jenis warna, tekstur sesuai dengan
kebutuhan make up.
e. Bedak tabur
Bedak tabur berfungsi untuk menutup pori-pori
pada kulit wajah. Bedak tabur berupa serbuk dan
digunakan setelah pemakaian foundation.

f. Bedak padat
Bedak padat diaplikasikan setelah bedak tabur.
Bedak padat dapat menyerap minyak dengan cepat
sehingga wajah terlihat lebih halus dan tidak terlihat
kusam.
g. Pensil alis
Berguna untuk membentuk dan memberi efek
tebal pada alis
h. Base shadow
Base shadow berfungsi untuk alas agar warna
eyeshadiw yang akan digunakan lebih terlihat dan
tahan lebih lama.
i. Eye shadow
Berfungsi untuk mewarnai kelopak mata agar
mata terlihat lebih indah dan berkesan lebih tajam.
Eye shadow memiliki berbagai macam tekstur, yaitu
bubuk, padat, krim, dan liquid.
j. Bulu mata
Bulu mata palsu digunakan untuk memberikan
efek tebal dan lentik pada bulu mata asli.
k. Lem bulu mata
Lem bulu mata adalah perekat yang digunakan
untuk merekatkan bulu mata asli dan bulu mata
palsu.
l. Blush on
Blush on digunakan untuk mengoreksi tulang pipi
agar tirus. Selain itu fungsi utama blush on adalah
memberikan efek merona pada pipi agar wajah
terlihat lebih segar dan tidak pucat.
m. Lipstick
Perona bibir digunakan untuk memberikan warna
pada bibir supaya tidak terlihat pucat. Perona bibir
memiliki dua efek yaitu kering dan juga basah.
n. Mascara
Mascara digunakan untuk melentikkan bulu mata
dan menyatukan antara bulu mata asli dan bulu mata
palsu.
o. Eye liner
Digunakan untuk membingkai mata agar terlihat
lebih tajam dan mengoreksi mata agar terlihat lebih
hidup.
p. Eyeliner pensil
Berfungsi untuk membuat garis mata bagian
bawah dan memberikan efek mata lebih besar, tegas
dan hidup.
D. Kamera dan Lighting Studio 2
1. Sejarah Kamera
Kamera adalah benda yang sudah umum dimiliki
kalangan masyarakat yang biasa digunakan untuk
mengabadikan momen yang penting. Kamera juga
biasa digunakan untuk perekaman sebuah film.
Kamera adalah sebuah alat yang digunakan dalam
kegiatan fotografi. Kamera digunakan untuk
menghasilkan gambar atau merekam sebuah film.
Awal mulanya kamera memiliki tipe berupa
analog, yaitu berupa kumpulan dari beberapa titik dan
gelombang yang menghasilkan sebuah gambar. Kamera
analog susah untuk di atur karena gambar dapat dilihat
apabila gambar sudah dicetak, apabila salah dalam
mengatur semua gambar akan rusak. Kamera ini
berbentuk tabung, memiliki bobot yang sangat berat
dan dengan ukuran yang sangat besar. Kamera jenis ini
membutuhkan banyak cahaya untuk memperoleh
kualitas gambar yang baik. Pada zaman dahulu warna
yang dihasilkan oleh kamera ini hanya berwarna hitam
dan putih.
karena ukuran kamera tabung yang sangat besar
dan memakan banyak tempat, lalu diciptakan sebuah
kamera dengan ukuran lebih kecil dan juga berat yang
lebih ringan. Kamera ini disebut dengan kamera CCD
(charge-Coupled Device). Namun tidak lama kemudian
kamera ini dirasa kurang cocok untuk dipakai karena
kamera ini memiliki kelemahan, yaitu tidak daapat
mengatur unsur warna red, green, blue pada gambar
yang dihasilkan.
Kemudian kamera CCD (charge-Coupled
Device) diubah menjadi kamera dengan nama
REDCCD. Kamera ini mampu mengatur unsur warna
red, green, blue pada gambar yang dihasilkan, tetapi
kamera ini tidak mampu menghasilkan kualitas gambar
yang baik. Kemudian berkembang lagi menjadi kamera
CMOS(Complementary Metal-Oxide Semiconductor.
Kamera ini dapat disebut dengan kamera modern
karena ini adalah tipe kamera berupa digital yang
menghasilkan gambar dari kumpulan angka dan mudsh
diatur menggunakan ISO. Jenis kamera ini tidak
membutuhkan banyak cahaya dan juga listrik, kualitas
gambar baik dan hemat baterai. Namun kamera ini
menghasilkan gambar yang tipis.
Akhirnya diciptakan kamera terbaru yaitu MOS
(Metal-Oxide Semiconductor) dengan kualitas gambar
terbaik dan menjadi kamera sempurna hingga saat ini.
Namun kamera CMOS (Complementary Metal-Oxide
Semiconductor) masih digunakan sampai saat ini.

2. Jenis dan Fungsi Kamera


Adapun beberapa jenis kamera yaitu :
a. Kamera Broadcast
Kamera broadcast adalah kamera yang digunakan
untuk standar televisi. Kamera ini memiliki ukuran
yang besar dan digunakan di studio untuk acara televisi.
b. Kamera Profesional
Kamera ini adalah kamera yang digunakan untuk
pembuatan iklan atau film. Ukuran kamera ini tidak
terlalu besar dan menghasilkan kualitas gambar yang
bagus. Contoh dari kamera profesional yaitu kamera
DSLR (Digital Single Lens Reflex) dan SLR (Single
Lens Reflex)
c. Kamera Home Use
Adalah kamera yang digunakan untuk keperluan
pribadi. Kamera ini dapat digunakan untuk mengambil
gambar atau merekam video. Contoh dari kamera home
use kamera ponsel dan juga handycam yang memiliki
ukuran kecil.

3. Pengertian Lighting
Lighting adalah istilah yang digunakan dalam
dunia broadcasting. Lighting sangat berpengaruh pada
proses pengambilan gambar ataupun dalam
pertelevisian.karena pencahayaan yang baik akan
menghasilkan kualitas gambar yang baik pula. Pada
dasarnya pencahayaan yang dihasilkan oleh lampu
lighting digunakan pada studio tertutup yang kedap sinar
matahari.
Lighting yang ada di dalam studio memiliki daya
(watt) yang berbeda-beda. Semakin besar studio akan
semakin besar pula daya (watt) yang digunakan untuk
menghasilkan kualitas gambar yang baik.
4. Jenis dan Fungsi Lighting
Lighting yang digunakan dalam studio ada beberapa jenis,
yaitu :
a. Key Light
Adalah cahaya utama yang berasal dari
lampu-lampu tipe profile atau lekolite. Lampu
dengan karakter cahaya yang tajam dengan
pendengaran cahaya yang bisa dibuat tajam
ataupun menyebar karena adanya lensa
convex yang dapat diatur jaraknya dengan
sumber cahaya.
b. Back Light
Lampu ini berada di belakang objek,
sehingga bagian depan terlihat sepenuhnya
gelap namun di sisi belakang menciptakan
garis yang sangat jelas.
c. Fill Light
Adalah cahaya pengisi yang memiliki
cahaya yang lembut dan merata dari pusat
hingga pinggir.

5. Hubungan antara Kamera, Lighting dan Make up


Pada dasarnya make up, kamera dan Lisghting sangat
berkaitan dalam dunia televisi. Dalam pembuatan sebuah
film atau acara televisi make up berguna untuk menutupi
kekurangan pada seorang presenter ataupun pemeran film.
Apabila ada sebuah acara televisi yang dilakukan
pengambilan gambar di dalam sebuah studio yang
menggunakan kamera broadcast dan menggunakan
pencahayaan dengan daya (watt) yang sangat besar,
penggunaan make up sangat di perlukan. Karena
pencahayaan yang sangat tajam akan membuat wajah
seseorang terlihat berkilau oleh minyak.
Make up berfungsi untuk membuat seorang presenter
telihat lebih segar dan tidak pucat. Namun dalam dunia
televisi ada hal-hal yang harus dihindari dalam
penggunaan kosmetik, contohnya adalah penggunaan
warna sudut mata hitam, menggunakan gliter,garis bawah
mata warna silver,dan penggunaan warna putih yang
berlebihan.
Apabila penggunaan warna hitam, silver dan putih terlalu
banyak hal ini akan menyebabkan hasil gambar terlihat
seperti garis-garis atau bayangan atau dapat disebut Fliker.
Dan apabila menggunakan warna gliter akan terlihat
berkilau karena adanya pantulan cahaya lampu ke kamera.
Dalam pengaplikasian kosmetik lebih baik menggunakan
warna-warna yang cenderung mencolok karena hasil make
up akan terlihat lebih segar dan tidak mencolok karena
efek dari lensa kamera dan juga pencahayaan. Jadi seorang
perias harus memiliki teknik dalam pengaplikasian
kosmetik sesuai acara dan studio yang digunakan.

6. Kamera dan Lighting yang Digunakan di Studio 2


TVRI Jawa Timur
TVRI Jawa Timur memiliki 3 studio dengan ukuran yang
berbeda. Studio yang terbesar adalah studio 2. Pada studio
2 hanya digunakan untuk acara-acara tertentu atau acara-
acara besar.
Studio 2 merupakan studio dengan standar broadcast
karena memiliki pencahayaan fill light, key light, back
light yang dapat diatur tinggi rendahnya yang berfungsi
untuk memperjelas garis-garis wajah ataupun lekukan
pada tubuh seorang presenter. Dalam studio 2 daya (watt)
yang digunakan sangat besar dan sudah dilengkapi dengan
penutup yang berfungsi untuk mengarahkan sorot lampu.
Kamera yang digunakan pada studio 2 adalah kamera
digital dengan monitor berwarna yang memenuhi standar
broadcasting.

E. Program Acara Fantasi


Program acara “Fantasi” merupakan salah satu program
acara anak-anak yang diproduksi oleh TVRI Jawa
Timur yang menarik dan menghibur pemirsa,
khususnya anak-anak. Acara ini ditayangkan pada hari
senin setiap pukul 14.00 hingga 15.00 WIB. Dengan
durasi selama 60 menit tersebut diharapkan dapat
menghibur dan memotivasi anak-anak diwilajah
Indonesia.
Acara Fantasi menampilkan kegiatan anak-anak
dan juga prestasi yang dicapai oleh sekolah. Pada setiap
minggunya TVRI mengundang siswa Sekolah Dasar di
wilayah Jawa Timur untuk menjadi pengisi acara
Fantasi. Setiap sekolah yang diundang menggunakan
kostum adat Indonesia.
Acara ini berjalan dengan frekuensi 2 minggu
sekali. Dalam acara Fantasi memiliki beberapa
komponen demi berjalannya program acara tersebut.
Komponen-komponen tersebut diantaranya adalah
Master of Cereminies (MC), Audience, dekorasi, serta
kru yang bertugas. Komponen tersebut memiliki fungsi
dan peran masing-masing dalam program acara Fantasi.
Dalam acara tersebut MC memiliki peran dalam
membawakan acara mulai dari pembukaan hingga akhir
acara. MC untuk program acara Fantasi menggunakan
anak-anak supaya acara tersebut dapat lebih menarik
untuk anak-anak. Dekorasi juga memiliki peran penting
dalam memberikan suasana menarik dalam acara
Fantasi sesuai dengan tema yang diberikan. Dan kru
program acara fantasi yang memiliki peran masing-
masing dalam menjalankan acara ini dengan baik.

Anda mungkin juga menyukai