Anda di halaman 1dari 2

MKDU4111

NASKAH TUGAS MATA KULIAH


UNIVERSITAS TERBUKA
SEMESTER: 2020/21.1

Fakultas : FHISIP/Fakultas Hukum, Ilmu Sosial dan Ilmu Politik


Program Studi : Ilmu Administrasi Negara-S1
Kode/Nama MK : MKDU4111/Pendidikan Kewarganegaraan
Tugas :1

No. Soal
1. Indonesia adalah negara yang secara geografis memiliki posisi yang strategis. Indonesia terletak
di daerah yang beriklim tropis, dan diapit oleh Benua Asia dan Australia serta Samudera Hindia
dan Samudera Pasifik. Letak geografis inilah yang menjadi salah satu faktor penyebab
melimpahnya kekayaan alam di Indonesia yang kemudian mengundang kedatangan berbagai
bangsa di dunia untuk singgah dan merasakan kekayaan sumber daya alam dan potensi alam
yang luar biasa melimpah. Kedatangan berbagai bangsa itu pula yang kemudian berujung pada
penjajahan bangsa Eropa selama berabad-abad lamanya. Kini, 75 tahun setelah Indonesia
merdeka, keadaan telah banyak berubah. Indonesia telah menjadi negara yang merdeka,
berdaulat, dan bebas menentukan nasibnya sendiri. Namun demikian, ada satu hal yang tidak
pernah berubah, yaitu letak geografis Indonesia yang ada di persimpangan lalu lintas dunia
tersebut. Berdasarkan ilustrasi tersebut, jawablah pertanyaan berikut:
1. Menurut pendapat Anda, apakah posisi Indonesia tersebut saat ini juga masih sama
pentingnya seperti halnya dengan posisi Indonesia di masa lalu? Kemukakan argumen
yang menguatkan jawaban Anda!
2. Sebagai bagian dari bangsa Indonesia, sikap apa yang harus kita tunjukkan agar posisi
strategis Indonesia tersebut tidak membawa Indonesia kepada kesengsaraan sebagaimana
penjajahan di Indonesia yang dimulai dari kedatangan Eropa ratusan tahun yang lalu?

2. Ketahanan Nasional adalah kondisi dinamis suatu bangsa yang berisi keuletan dan ketangguhan
yang mampu mengembangkan ketahanan atau kekuatan nasional dalam menghadapi dan
mengatasi segala tantangan, hambatan, ancaman, dan gangguan baik yang datang dari dalam
maupun dari luar. Tantangan adalah usaha yang bersifat menggugah kemampuan. Ancaman
adalah usaha untuk mengubah atau merombak kebijaksanaan atau keadaan secara konsepsional
dari sudut kriminal maupun politis. Hambatan adalah suatu kendala yang bersifat atau bertujuan
melemahkan yang bersifat konseptual yang berasal dari dalam sendiri. Apabila hal tersebut
berasal dari luar maka dapat disebut sebagai kategori gangguan. Ketahanan Nasional ini adalah
kondisi yang harus diwujudkan di dalam semua bidang kehidupan berbangsa dan bernegara,
termasuk salah satunya adalah bidang pendidikan. Berdasarkan pengertian tersebut, berikanlah
masing-masing 1 (satu) contoh yang termasuk di dalam tantangan, ancaman, hambatan, dan
gangguan dalam perwujudan Ketahanan Nasional di bidang pendidikan!

1 dari 2
MKDU4111

3. Konsep Ketahanan Nasional mengenal pendekatan Asta Gatra, yaitu tentang bagaimana berbagai
macam faktor di dalam Ketahanan Nasional dikelola menuju kepada kondisi dinamis yang
menyangkut segala bidang kehidupan. Di tengah kondisi pandemi Covid 19 yang terjadi saat ini,
salah satu bidang kehidupan yang menjadi perhatian adalah bidang kesehatan. Sejak merebak
akhir tahun 2019 lalu, Pemerintah Republik Indonesia telah melakukan berbagai macam langkah
agar pandemi Covid 19 tersebut tidak membahayakan masyarakat. Namun demikian nyatanya
pandemi tersebut hingga kini masih terus berlangsung dan masih terus menerus memakan korban
jiwa. Berdasarkan ilustrasi di atas, jawablah pertanyaan berikut ini.
1. Apabila dikaitkan dengan pendekatan Asta Gatra dalam Ketahanan Nasional, termasuk di
dalam gatra apakah bidang kesehatan tersebut?
2. Apa yang akan terjadi dengan kondisi Ketahanan Nasional Indonesia apabila persoalan
kesehatan ini tidak segera diatasi?

4. Perkembangan teknologi informasi pada abad ke-21 ini telah membawa dampak yang besar di
dalam kehidupan umat manusia, tidak terkecuali bagi masyarakat Indonesia. Sisi positifnya,
teknologi informasi memberikan banyak kemudahan masyarakat di dalam mengakses informasi
dari seluruh penjuru dunia secara realtime. Namun demikian, dari perspektif Ketahanan Nasional
di bidang sosial budaya, fenomena tersebut bisa menjadi ancaman apabila tidak dapat dikelola
dengan baik. Salah satu contoh nyatanya adalah masuknya pengaruh nilai-nilai budaya dari luar
melalui berbagai macam media seni dan budaya. Kecenderungan generasi muda untuk meniru
gaya hidup yang sedang tren di sosial media bisa menjadi salah satu bentuk acaman bagi
eksistensi nilai-nilai serta nilai budaya lokal. Berdasarkan ilustrasi tersebut, jawablah pertanyaan
berikut.
1. Kemukakan bagaimana pendapat Anda tentang masuknya berbagai nilai, seni, dan budaya
yang berasal dari luar ke dalam kehidupan masyarakat Indonesia di era informasi
sekarang ini!
2. Berikan pendapat Anda tentang satu upaya yang dapat dilakukan agar akibat negatif dari
masuknya unsur-unsur seni dan budaya dari luar tersebut tidak melemahkan Ketahanan
Nasional Indonesia dalam bidang budaya!

5. Memasuki abad ke-21, bangsa Indonesia dihadapkan pada tantangan-tantangan baru yang
semakin beragam. Salah satu tantangan tersebut berasal dari berkembangnya teknologi informasi
dengan peran dominan yang dimainkan oleh media, baik media cetak maupun media elektronik.
Berkembangnya media yang begitu pesat tersebut bisa menjadi hal yang negatif, tetapi dapat juga
menjadi peluang yang besar bagi usaha-usaha pembinaan Ketahanan Nasional. Media bisa
menjadi wahana yang efektif bagi upaya pembinaan Ketahanan Nasional, khususnya bagi para
generasi muda. Sayangnya pemanfaatan media bagi upaya pembinaan Ketahanan Nasional ini
masih belum berjalan dengan optimal. Berdasarkan ilustrasi tersebut, kemukakan pendapat Anda
tentang dua upaya yang dapat dilakukan untuk mengoptimalkan peran media di dalam upaya
pembinaan Ketahanan Nasional. Kemukakan pendapat Anda dengan disertai argumen yang
tepat!

2 dari 2

Anda mungkin juga menyukai