Anda di halaman 1dari 1

Setelah anak-anak meyimak video tentang praktik kewarganegaraan silahkan sampaikan

komentar anak-anak mengenai kasus tadi , seandainya anak: menjadi Ketua RT/Kelian
Dinas dalam menyikapi pemasalahan tersebut, bagaimana solusinya dan apa pesan yang
inin anak: sampaikan mengenai kasus tersebut,

Nama : I GUSTI AYU MAS SINTIA GHEANI


Nomor : 08
Kelas : XI MIPA 4

Menurut saya, telah terjadi kesalahpahaman antara kedua belah pihak, dimana Pak Jaya
menganggap pohon pisang yang tumbuh hingga ke halaman rumahnya dan telah dirawatnya
selama setahun menjadi hak kepemilikannya, sedangkan Pak Broto menganggap pohon
pisang yang telah tumbuh selama setahun di tanah sah kepemeilikannya akan otomatis
menjadi hak miliknya juga bahkan jika ia tanpa melakukan perawatan apapun.
Menurut saya, kedua belah pihak telah sama-sama melakukan kesalahan, yakni Pak Jaya
seharusnya meminta izin terlebih dahulu untuk mendapatkan hak kepemilikan buah
pisang yang telah tumbuh hingga ke tembok halaman rumahnya dan telah dirawatnya selama
setahun kepada Pak Broto karena bagaimanapun juga, pohon pisang tersebut ditanam di
tanah sah milik Pak Broto. Pak Broto juga seharusnya memastikan serta merawat hingga
pohon yang ia tanam di tanahnya tidak sampai mengganggu dan tumbuh hingga ke
halaman tetangga, karena hal itu akan mengganggu dan membahayakan juga bagi
rumah milik tetangga dan melanggar asas hak dan kewajiban.
Jika saya berada pada posisi Ketua RT/Kelian Dinas di daerah tersebut saya akan berusaha
menenangkan kedua belah pihak dan mencoba menjelaskan kejadian lengkap agar tidak
terjadi kesalahpahaman. Setelah itu saya akan berusaha untuk membuat keputusan dengan
sistem musyawarah mufakat sebagai bentuk implementasi Pancasila dengan solusi membagi
hak milik dari buah pisang tersebut, dimana sebagian dari keseluruhan buah (buah yang
hanya tumbuh hingga bagian halaman rumah Pak Jaya) akan menjadi hak kepemilikan Pak
Jaya dan sisanya akan menjadi kepemilikan Pak Broto serta memastikan bahwa selanjutnya
Pak Jaya dan Pak Broto tidak akan mengulangi kesalahan yang sama, melakukan hal-hal
yang harus mereka lakukan untuk mendapatkan hak kepemilikan seperti yang telah diuraikan
pada paragraph 2 (Font Bold) dan selalu menjunjung nilai hak dan kewajiban dalam setiap
hal yang mereka lakukan selanjutnya.

Anda mungkin juga menyukai