Anda di halaman 1dari 3

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN KARSA HUSADA GARUT

PROGRAM STUDI S1 KEPERAWATAN

FORMAT PENILAIAN OBSERVASI


PERAWATAN WSD

Nama :……………….

NIM :……………….
TINGKAT/SEMESTER :………………………….
Skala
.
Aspek Penampilan
N Item Penilaian
Penilaian
o
0 1 2

1. Pengkajian 1. Memberikan salam terapeutik kepada pasien /


keluarga pada saat bertemu
2. Mendiskusikan rencana prosedur dengan
pasien / keluarga dengan jelas meliputi tujuan
dan caranya
3. Mengidentifikasi klien
4. Mengkaji kemampuan kerjasama pasien
5. Mengkaji keperluan yang harus disiapkan.
2. Melakukan 6. Persiapan alat :
Persiapan / a. Set steril
Perencanaan  Pinset anatomis (2 buah)
 Sarung tangan steril (1 pasang)
 Pinset cirrugis (1 buah)
 Gunting angkat jahitan (1 buah)
 Kom steril (2 buah)
 Kassa steril secukupnya
 Lidi wotten secukupnya
b. Set on steril
(tidak steril)
 Bengkok / nierbekken (2 buah)
 Gunting verband (1 buah)
 Obat luka sesuai kebutuhan dalam
tempatnya
 Korentang
 Larutan desinfektan dalam tempatnya
 Bethadine 10 %
 Plester
 Alas dan perlak
 alkohol / wash bensin
 larutan – larutan dalam botol (NaCl 0,9
%, savlon, bethadine, dll)
 Klem (1 buah)
7. Persiapan klien :
a. Menjelaskan prosedur tindakan dan
tujuannya (bila klien sadar)
b. Mengatur posisi aman dan nyaman bagi
klien (semifowler atau high fowler)
8. Persiapan lingkungan
a. Pasang sampiran atau tutup gordyn sekitar
tempat tidur klien
b. Atur penerangan yang cukup
c. Atur ventilasi udara
3. Pelaksanaan 9. Perawat mencuci tangan dengan antiseptik di
air yang mengalir
10. Dekatkan alat kepada klien
11. Memeriksa keadaan jalan nafas klien dan
menghitung frekuensi nafas (RR)
12. Membuka balutan lama :
a. Memasang alas / perlak pada daerah luka
b. Mendekatkan bengkok / nierbekken
c. Menggunting plester sesuai dengan
kebutuhan
d. Membasahi plester dengan alkohol / wash
bensin
13. Membersihkan luka :
a. Membuka paket steril dengan benar
b. Larutan NaCl 0,9 % atau bethadine atau
yang diperlukan dituangkan ke dalam kom
(terlebih dahulu dibuang sedikit ke dalam
bengkok)
c. Bila menggunakan sarung tangan. Sarung
tangan dipakai dengan benar yang
sebelumnya balutan lama telah dibuang
dengan satu pinset anatomis
d. Mengambil pinset anatomis dan pinset
cirrurgis
e. Memeras atau mempersiapkan kapas dan
kassa steril untuk mengompres luka
f. Mengangkat balutan lama dengan pinset
anatomis dan membuang ke bengkok
bersama pinsetnya
g. Tangan kanan memegang pinset cirrurgis
dan tangan kiri memegang pinset
anatomis, kemudian mengambil kapas
basah dengan pinset anatomis lalu
dipindahkan ke pinset cirrurgis
h. Membersihkan luka dengan benar : arah
sirkuler, samping kiri dan kanan, dari atas
ke bawah
i. Mengkaji luka : kemerahan,
pembengkakan, nyeri, approximation,
keluaran (discharge), bau, pus, luas,
kedalam, derajat luka, dan fse
penyembuhan luka.
j. Gunting simpan di bengkok
k. Mengeringkan luka dengan kassa kering
yang diambil dengan pinset anatomis
kemudian dipindahkan ke pinset cirrurgis
di tangan kanan tanpa bersentuhan antar
kedua pinset
14. Menutup luka dengan kassa steril
15. Memfiksasi luka dengan plester atau dibalut
dengan pembalut (kassa steril) dengan benar
dan rapi
16. Membereskan alat dan mengatur klien pada
posisi semula
17. Perawat mencuci tangan dengan antiseptik di
air yang mengalir
4. Melakukan 18. Respon pasien selama dan setelah dilakukan
Evaluasi tindakan perawatan luka WSD
19. Cek kenyamanan klien
5. Dokumentasi 20. Mencatat semua tindakan yang dilakukan:
a. Waktu pelaksanaan
b. Undulasi cairan
c. Karakteristik cairan yang keluar melalui
botol WSD (jumlah, warna, konsistensi, dan
bau)
21. Mencatat dengan jelas, mudah dibaca, ditanda
tangani, disertai nama jelas perawat
22. Tulisan yang salah tidak dihapus tetapi dicoret
dengan disertai paraf
23. Catatan dibuat dengan menggunakan tinta
ballpoint
Keterangan :
0 : Tidak dikerjakan
1 : Dikerjakan tidak sempurna Nilai Total
2 : Dikerjakan sempurna / benar

Nilai Total : Jumlah nilai yang didapat


X 100 %
Jumlah item yang dinilai

Catatan : dikategorikan mampu melakukan tindakan bila 70 % item penilaian dilakukan


dengan benar

Anda mungkin juga menyukai