Anda di halaman 1dari 12

Nama : Mariana Hukubun

NIM : MJ1922075
Semester : III (pagi)
TUGAS AKHIR HUKUM DAN ETIKA BISNIS

A.
1. Mengapa manusia disebut makhluk sosial, jelaskan dan berikan contoh!
Manusia merupakan makhluk sosial, dikarena manusia membutuhkan bantuan orang lain dalam
melakukan sesuatu. Contoh perilaku manusia sebagai mahkluk sosial: 
- Sebuah perusahaan yang luar biasa membutuhkan seorang pemimpin yang berkarakter baik dan
bertanggungjawab, pemimpin tersebut juga membutuhkan manajer untuk mengontrol dan mengawasi
jalannya perusahaan tersebut dan perusahaan tersebut membutuhkan banyak karyawan agar tercapai
target yang diinginkan.

2. Apa yang dimaksud dengan hukum dan apakah hubungannya dengan manusia ?
- Hukum merupakan sesuatu yang mengikat dan menyentuh kehidupan manusia sehari-hari. Hukum
mengatur apa yang bisa dan apa yang tidak bisa orang lakukan. Hukum juga digunakan untuk
menyelesaikan perselisihan, menghukum dan memerintah.
- Hukum sangat berkaitan dengan manusia, karena apa ? hokum tersebut yang akan menertipkan
perbuatan manusia. Dengan hukum semua yang dianggap salah secara universal tersebut akan
mendapat ganjarannya sesuai dengan perbuatannya.

3. Dalam kehidupan manusia terdapat norma dan etika. Mengapa norma dan etika tersebut berpengaruh dalam
kehidupan manusia ?
Karena dalam dunia sehari-hari, bisnis, sekolah, bermasyarakat, dan lain sebagainya harus didukung oleh
sikap dalam tutur kata yang baik dan tingkah laku (perbuatan) yang baik pula, karena pada dasarnya
seseorang akan melihat cara kita berbicara dan tingkah laku kita saat berbicara dengan lawan bicara
kita. Itulah yang membuktikan apakah kita memiliki norma dan etika atau tidak.

4. Jelaskan secara singkat apa yang dimaksud dengan ekonomi!


Kegiatan ekonomi adalah kegiatan yang dilakukan individu atau kelompok untuk memperoleh barang dan
atau jasa guna memenuhi kebutuhan hidupnya dengan saling mempertukarkan atau menukarnya dengan
mata uang.

5. Sebutkan dan jelaskan 3 (tiga) sistem perekonomian yang dipergunakan/dipakai oleh negara-negara yang ada
di dunia, berikan contoh!
- Sistem Ekonomi Komando (Sosialis)
Sistem ekonomi terpusat adalah sistem di mana pemerintah memiliki kekuasaan yang dominan pada
pengaturan kegiatan ekonomi. Penguasaan dilakukan melalui pembatasan-pembatasan terhadap kegiatan
ekonomi yang dikerjakan oleh anggota masyarakat. Contoh negara yang menganut sistem terpusat antara lain:
Rusia, RRC, dan negara-negara Eropa Timur (bekas negara Uni Soviet).
- Sistem Ekonomi Liberal (Kapitalis)
Sistem ekonomi berdasarkan kebebasan seluas-luasnya bagi seluruh masyarakat dalam kegiatan
perekonomian tanpa adanya campur tangan daripada pemerintah. Landasan dari sistem perekonomian ini 
bertujuan secara umum untuk mencari keuntungan pribadi tanpa adanya pihak lain yang perlu
dipertimbangkan. Contoh negara yang menganut system kapitalis antara lain: Albania, Armenia, Austria,
Belgia, Bulgaria, Kroasia, Cyprus, Republik Cekoslovakia, Denmark, Estonia, Finlandia, Prancis, Jerman,
Yunani, Hungaria, Islandia, Italia, Latvia, Lithuania, Luxembourg, Macedonia, Moldova, Netherlands
- Sistem Ekonomi Campuran
Sistem ekonomi campuran adalah suatu sistem ekonomi yang di satu sisi pemerintah memberikan kebebasan
kepada masyarakat untuk berusaha melakukan kegiatan ekonomi, akan tetapi di sisi lain pemerintah memiliki
campur tangan dalam perekonomian dengan tujuan menghindari penguasaan secara penuh dari segolongan
masyarakat pada sumber daya ekonomi. Contoh negara yang menganut system ekonomi campur antara lain:
Indonesia, Filipina, Malaysia.
6. Kata bisnis seringkali kita dengar setiap saat. Sebenarnya apa yang dimaksud dengan bisnis, baik dalam arti
kata sempit maupun dalam arti luas, berikan contoh.
- Bisnis dalam arti luas adalah istilah umum yang menggambarkan semua aktivitas dan institusi yang
memproduksi barang dan jasa dalam kehidupan sehari-hari. Contoh: Perusahaan, Tempat Pelatihan
- Bisnis dalam arti sempit merupakan suatu organisasi yang menyediakan barang dan jasa yang
bertujuan untuk mendapatkan keuntungan (Griffin & Ebert). Contoh: UMKM, Swalayan 

7. Apakah ada perbedaan dan persamaan antara ekonomi dan bisnis?


PERBEDAAN & PERSAMAAN antara EKONOMI & BISNIS

Konsep Ekonomi Bisnis


Konsep Utama Konsep kunci ekonomi adalah penawaran dan Konsep utama dari sebuah bisnis adalah
permintaan, tingkat bunga, tingkat pertukaran, untuk mendapatkan keuntungan dan
produksi, inflasi, perdagangan internasional, neraca untuk memaksimalkan kekayaan
pembayaran, dan banyak lagi. Ekonomi pemegang saham. Peningkatan kekayaan
memungkinkan individu untuk berpikir dengan bisnis akhirnya meningkatkan harga
penalaran logis dan membaca teori, sehingga mereka saham perusahaan, yang akibatnya
dapat diterapkan dalam memahami mekanisme meningkatkan kekayaan bersih para
ekonomi di seluruh dunia. Hal ini memungkinkan pemegang saham seperti tujuan strategi
orang untuk dapat memahami isu-isu kompleks pemasaran.
ekonomi sedemikian rupa sehingga mereka dapat
memperoleh manfaat dari itu.
Jenis Ada berbagai macam ekonomi, termasuk ekonomi Ada berbagai jenis bisnis, termasuk
mikro dan ekonomi makro, ekonomi murni dan kepemilikan tunggal, kemitraan,
terapan, dan ekonomi industri dan keuangan. perusahaan, dan kewajiban terbatas.
Ukuran Ekonom menjelaskan variasi dalam variabel ekonomi Setiap bisnis memiliki pernyataan visi
dan mengukur variasi ini seiring berjalannya waktu. dan pernyataan misi, atas dasar mana,
Misalnya, mereka mengukur bagaimana interaksi tujuan jangka panjang dan tujuan jangka
pasar menentukan nilai produk, seperti, perangkat pendek diidentifikasi. Untuk memastikan
lunak komputer, kendaraan bermotor, properti, atau tujuan dan sasaran ini berhasil dipenuhi,
bahkan potongan rambut. Dasar pengukuran indikator kinerja utama (KPI) ditentukan
bervariasi dalam ekonomi; itu bisa dalam istilah oleh perusahaan. KPI ini didefinisikan
absolut atau bisa menjadi ukuran kuantitas dan harga untuk mengukur kinerja bisnis. Dengan
relatif. Untuk pengukuran nilai relatif, nomor indeks tidak adanya indikator ini, menjadi sulit
biasanya digunakan. dan menantang untuk mewujudkan tujuan
dan sasaran perusahaan.
Lainnya Ini terdiri dari isu-isu kunci yang dihadapi oleh Ini mempertimbangkan keputusan kunci
individu dan negara di seluruh dunia, termasuk dalam lingkungan modern, kompetitif,
kemiskinan, resesi, keputusan pajak, kemerosotan dan sering global, termasuk bagaimana
ekonomi, globalisasi, polusi, dan perdagangan. Pada mereka mengiklankan barang-barang
dasarnya tentang mengapa orang atau pemerintah mereka, mengapa sebuah perusahaan
membuat pilihan tertentu. Ini juga mencakup mendekati pasar tenaga kerja di negara
kemungkinan dampak keputusan pemerintah terhadap lain, bagaimana akun final akan
perekonomian negara itu serta pada ekonomi global. dikompilasi, mengapa perusahaan akan
melakukan merger atau mengambil
keputusan restrukturisasi, strategi
pemasaran apa yang harus digunakan
untuk meningkatkan penjualan dan
menarik pelanggan. Ini juga menjelaskan
pengaruh perubahan dalam peraturan
pemerintah, persaingan, dan masalah
etika ekonomi tertentu, seperti menjadi
hijau atau mengurangi emisi karbon.

8. Menurut saudara apakah ada hubungannya antara hukum, ekonomi dan bisnis ?
Ekonomi dan Bisnis merupakan suatu kegiatan produktif yang menghasilkan barang dan jasa dan
keuntungan. Untuk mencapai suatu target keuntungan dibutuhkan hukum yang mengatur agar tidak
ada menyeleweng.
9. Bagaimanakah hubungan antara bisnis dan masyarakat ?
Masyarakat merupakan tempat penghasil SDM dan keuntungan yang banyak. Sebuah bisnis akan
berjalan dengan baik dan memperoleh keuntungan ketika bisnis tersebut ada di tempat yang strategis
dan kreatif dalam mengelolah bisnis tersebut.

10. Mengapa pertumbuhan ekonomi dan bisnis selalu menjadi tolak ukur standar hidup dari suatu negara ?
Pertumbuhan ekonomi suatu negara memang berkaitan erat dengan kesejahteraan rakyatnya, sehingga
menjadi tolak ukur apakah negara tersebut berada dalam keadaan ekonomi yang baik atau tidak. Ketika
ekonomi suatu Negara berada di atas berarti pemerintah dan perangkatnya berhasil mengangkat Negara
tersebut, bahkan mampu membuat Negara tersebut berpindah status dari Negara berkembang menjadi
Negara maju. Contoh: Indonesia.

A.
1. Kegiatan bisnis bisa dilakukan secara individual/perorangan maupun secara bersama-sama/perkumpulan. Apa
yang dimaksud dengan perkumpulan? Jelaskan dan berikan contoh!
Bisnis perkumpulan merupakan bisnis yang bukan hanya dilakukan oleh satu orang, tetapi beberapa
orang yang memiliki keterkaitan satu dengan yang lain. Contoh: Rumah makan, Toko Sepatu, dll

2. Dalam melakukan hubungan bisnis, kita harus melihat peluang-peluang disediakan oleh bisnis secara tidak
terbatas. Peluang-peluang seperti apakah itu ?
- Ide dari Masalah yang Sering Dialami
- Ide dari Keahlian
- Ide dari Hobi
- Lihat Bagaimana Pebisnis Lain Menemukan Ide

3. Apa yang dimaksud dengan distributor dan agen ?


- Distributor adalah perorangan atau perusahaan perdagangan nasional yang bertindak untuk dan atas
namanya sendri berdasarkan perjanjian yang melakukan pembeliaan, penyimpanan, penjualan serta
pemasaran barang atau jasa yang dibeli secara lagsung dari pihak produsen dalam jumlah yang cukup
besar kemudian menjual kembali secara retail kepada toko atau penjual dalam skala menengah.
- Agen adalah perdagangan nasional yang bertindak sebagai perantara untuk dan atas nama principal,
berdasarkan perjanjian untuk melakukan pemasaran tanpa melakukan pemindahan hak fisk darang dan
jasa.

4. Setiap para pelaku bisnis pasti akan melakukan yang namanya strategi bisnis. Strategi bisnis seperti apa yang
dilakukan para pelaku bisnis tersebut ?
- Kenali Target Pasar
- Kreatifitas dan Inovasi
- Promosi Efektif
- Manfaat Teknologi
- Manajemen Bisnis
- Kualitas Produk

5. Mengapa bisnis memerlukan etika dalam rangka kiprah bisnis dengan masyarakat secara luas ?
Etika kerja adalah sistem nilai atau norma yang digunakan oleh seluruh karyawan perusahaan, termasuk
pimpinannya dalam pelaksanaan kerja sehari-hari. Perusahaan dengan etika kerja yang baik akan
memiliki dan mengamalkan nilai-nilai, yakni : kejujuran, keterbukaan, loyalitas kepada perusahaan,
konsisten pada keputusan, dedikasi kepada stakeholder, kerja sama yang baik, disiplin, dan bertanggung
jawab.
6. Apakah yang harus diperhatikan dalam etika bisnis ?
- Pengendalian diri
- Pengembangan tanggung jawab sosial (social responsibility)
- Mempertahankan jati diri dan tidak mudah untuk terombang-ambing oleh pesatnya perkembangan
informasi dan teknologi
- Menciptakan persaingan yang sehat
- Menerapkan konsep “pembangunan berkelanjutan"
- Menghindari sifat 5K (Katabelece, Kongkalikong, Koneksi, Kolusi dan Komisi)
- Mampu menyatakan yang benar itu benar

7. Etika bisnis dalam perusahaan memiliki peran yang sangat penting menurut saudara peran seperti apakah itu ?
- Peran membentuk sikap dan karakter seseorang dalam perusahaan

8. Apa yang anda ketahui tentang pemasaran, produksi, msdm dan finasial ?
- Yang saya ketahui tentang MSDM (Manajemen Sumber Daya Manusia) adalah sebuah ruang kegiatan
seleksi SDM agar dapat ditempatkan sesuai dengan kemampuan dan keahlian masing-masing orang.
- Yang saya ketahui Financial adalah sebuah aktivitas mengenai keuangan, maksudnya adalah mengenai
pembiayaan/pembelanjaan, perencanaan, penganggaran, pemeriksaan, pengelolaan, pengendalian,
pencairan dan penyimpanan dana.
- Semua ini diperlukan dalam suatu pemasaran, antara MSDM dan financial. Yang membuat kedua
bidang ini erat adalah hukum dan etika bisnis. Dimana ada hukum yang mengatur setiap pergerakan
SDM dalam mengatur financial pemasaran.

9. Jawaban anda pada no.8 dihubungkan dengan etika bisnis.


Dibidang MSDM, Financial dan Pemasaran dibutuhkan namanya etika bisnis, mengapa ? karena etika
bisnis itu yang akan mengatur Sumber Daya manusia agar adanya daya saing yang hebat, adanya
pengendalian diri, berani mengatakan yang benar itu benar. Sedangkan dibidang financial mengatur
kejujuran pengelolahan, pembelanjaan, perencanaan, dll.

10. Perlukan dalam melakukan suatu pekerjaan diperlukan etika ? sperti apakah etika kerja itu ?
Etika kerja adalah sistem nilai atau norma yang digunakan oleh seluruh karyawan perusahaan, termasuk
pimpinannya dalam pelaksanaan kerja sehari-hari. Perusahaan dengan etika kerja yang baik akan
memiliki dan mengamalkan nilai-nilai, yakni : kejujuran, keterbukaan, loyalitas kepada perusahaan,
konsisten pada keputusan, dedikasi kepada stakeholder, kerja sama yang baik, disiplin, dan bertanggung
jawab.

B.
1. Suatu saat anda mendapatkan ide/gagasan membuat suatu usaha, dengan ide tersebut anda berniat
mewujudkannya. Bagaimanakah cara anda untuk mewujudkannya ?
- Mendefinisikan Ide
- Praktekan ide bisnis
- Identifikasi kebutuhan yang diperlukan
- Siapkan modal
- Siapkan catatan to do list
- Tetapkan deadline
- Evaluasi
2. Ternyata modal kerja anda tidak mencukupi untuk mewujudkan ide usaha tersebut, sehingga anda berniat
untuk mencari tambahan modal kerja. Buatlah proyek proposal atau usulan pendanaan yang akan diajukan
kepada penyandang dana atau pembiayaan perusahaan !

I. PENDAHULUAN
Produk dari pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di desa Halong saat ini mampu
bersaing dengan produk impor. Bahkan, produk yang ditawarkan kualitasnya tak kalah jika
dibandingkan dengan produk lain yang serupa. Kami membuat kerajinan tangan yang terbuat dari
bambu lantaran kualitas bambu dari desa Halong cukup terkenal.
Banyaknya pelaku UMKM dengan modal usaha sendiri membuat kami kerap kesulitan
memenuhi permintaan dari luar negeri. Maka dari itu, melalui proposal ini kami Bamboo handcraft
mengajukan permohonan bantuan dana supaya pelaku usaha tetap bertahan.

II. LATAR BELAKANG


Melejitnya produk usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) karena dibukanya keran impor
oleh pemerintah membuat permintaan kerajinan Bamboo handcraft kebanjiran peminat dari luar
negeri. Permintaan datang dari China, Vietnam, Thailand, hingga Eropa. Sayangnya, beberapa
pelaku UMKM tidak dapat memenuhi permintaan tersebut lantaran terbatasnya fasilitas usaha.

III. MAKSUD DAN TUJUAN


Pengajuan permohonan bantuan dana untuk pelaku UMKM seiring permintaan yangh besar
dari luar negeri terhadap produk di desa Halong.
IV. USAHA
Jenis usaha yang dijalankan bervariasi mulai dari kerajinan tangan, suvenir, sepatu bambu,
hingga tas bambu.

V. ANGGARAN DANA YANG DIAJUKAN


Terlampir

VI. PENUTUP
Besar harapan kami sebagai pelaku UMKM untuk terus memberikan kontribusi pada negara
melalui produk yang dipasarkan ke luar negeri. Dengan demikian, kami berharap supaya
3. Apakah yang anda pikirkan seandainya usaha ini berjalan dengan baik dan ataukah tidak berjalan dengan baik.
Siapkah anda mengambil risiko tersebut ? Bagaimanakah anda harus bersikap ?
 Lakukan survey atau pengamatan, sehingga mengetahui rintangan yang akan dihadapi, sehingga dapat
strategi dalam menghadapi semua rintangan yang ada.
 Pilihlah bisnis yang sesuai dengan keahlian yang dimiliki.
 Sesuaikan modal dengan besaran bisnis yang akan dibangun.
 Konsultasi dengan orang-orang yang memiliki keahlian dalam bidangnya.
 Mau terima kritikan atau masukan dari orang lain, akan tetapi harus bisa memilah mana masukan
yang baik.
 Tidak terburu-buru atau terlalu ambisi dalam mengembangkan bisnis.
 Buat bisnis plan sehingga dalam mengembangkan bisnis dapat terencana dengan baik.

4. Bagaimanakah cara anda untuk memelihara perilaku kreatif ide usaha/bisnis untuk memperoleh peluang
dipasar?
- Seorang wirausahawan yang baik merupakan seseorang yang mampu membaca kondisi pasar serta
beragam peluangnya, ditambah dengan keterampilan, kreativitas dan inovasi, maka akan dengan
mudah mereka mampu menembus pasar atau bahkan menguasainya.
- Cara memelihara perilaku kreatif kewirausahaan untuk memperoleh peluang di pasar yaitu terus berinovasi
dan berkreasi dalam menciptakan suatu produk.

5. Buatlah Surat Permohonan Kerjasama antara perusahaan anda dengan Perusahaaan/vendor lain.

Bamboo Handcraft
Jl. Wolter Monginsidi, No. 7 Lingkungan 01, Kelurahan Wangurer Timur, Kecamatan Madidir
Kota Bitung – Sulawesi Utara
No.Tlp/WA: 082199700272, email: mariana.hukubun@outlook.com

Bitung, 19 Desember 2020

Nomor : 01/BHC-SE/XII/2020
Perihal : Permohonan Kerjasama Kepada Yth:
Lampiran : 1 Berkas Bapak/Ibu Pimpinan Perusahaan Bambu
di –
Tempat

Dengan Hormat,

Melalui surat ini kamu memberitahukan bahwa Bamboo Handcraft akan melaksanakan sebuah kegiatan Ekspo yang akan
dilaksanakan pada:

Hari/Tanggal : Minggu, 27 Desember 2020


Tempat : SEAPIN PINANGUNIAN, BITUNG
Pukul : 13.00 – 20.00 WITA

Oleh karena itu, kami mengajukan permohonan kerjasama dalam mendukung acara ekspo ini dengan memberi support dibidang
material sebagaimana terlampir pada proposal.

Demikianlah permohonan ini kami sampaikan. Atas perhatian dan kesediaan Bpk/Ibu kami ucapkan terima kasih.

Bitung, 19 Desember 2020

Mariana Hukubun
6. Buatlah suatu percakapan via telepon antara anda selaku wakil dari PT. Abunawas kepada PT. Suka Ba Flash
dalam hal membuat suatu janji bertemu untuk mempresentasikan produk dari PT. Abunawas . (Cat. Untuk
produk diberikan kebebasan kepada saudara) .
- Sekretaris : Selamat siang, ini PT. Suka Ba Flash
- Mariana : Selamat siang. Anda pasti Camille, sekretaris yang baru?
- Sekretaris : Iya, bu. Saya sekretaris yang baru
- Mariana : Nama saya Mariana Hukubun. Saya salah satu mitra bos Anda. Saya ingin
membuat janji pertemuan dengannya untuk mempresentasikan produk terbaru
kami dari PT. Abunawas
- Sekretaris : Tentu saja, bu. Pak Harris kosong di hari Senin dan Rabu untuk pertemuan.
Hari apa yang paling tepat untuk Anda?
- Mariana : Saya ingin bertemu dia hari Senin Sore apabila memungkinkan
- Sekretaris : Saya akan harus menanyakannya ke Pak Harris dulu tapi harusnya bias.
- Mariana : Itu tidak apa-apa. Bisakah Anda menghubungi saya lagi setelah Anda
mendapatkan persetujuannya untuk pertemuannya, tolong?
- Sekretaris : Tentu saja, pak. Saya akan langsung menghubungi Anda setelah saya
mendapatkan jawabannya)
- Mariana : Baiklah, terima kasih banyak, Camille. Have a good day

7. Buatlah suatu pesan singkat via SMS atau via WA untuk mengingatkan kembali akan janji pertemuan anda
kepada PT. Suka Ba Flash (Berhubungan dengan soal no. 6).

8. Apa yang akan saudara lakukan selaku Manajer/Pengambil Keputusan dalam hal mengikuti presentasi suatu
penawaran produk dari PT. Awas Nda Ambe dan apa keputusan serta yang menjadi pertimbangan saudara
dalam mengambil keputusan tersebut ?
Jika produk yang mereka tawarkan itu mempunyai kualitas secara jangka panjang maupun pendek, itu
telah majdi pembahasan kami sebgaai Manajer dan rekan-rekan sekerja. Yang memjadi pertimbangan
pengambilan kemputusan tersebut adalah produknya.

9. Untuk melancarkan produk usaha agar semakin dikenal dan diingat oleh masyarakat, maka anda berniat
membuat suatu iklan/mempromosikan produk tersebut. Buatlah iklan produk anda berdasarkan etika
iklan/promosi dalam dunia bisnis.
10. Selain mempromosikan produk anda lewat iklan, apakah ada cara/langkah lain yang bisa anda lakukan ?
- Mempromosikannya lewat Media Sosial
- Mempromisikan lewat Media Masa

C.
1. Buatlah iklan lowongan pekerjaan.

2. Suatu ketika anda melihat iklan lowongan pekerjaan di salah satu media massa. Buatlah surat lamaran pekerjaan
sesuai dengan yang ada di no.1
Bitung, 20 Desember 2020

Perihal : Lamaran Pekerjaan


Lampiran : 5 Lembar Kepada Yth
HRD. PT. SOLID GOLD BERJANGKA, MANADO
Ruko Kawasan Mega Mas
Block. D, No. 1, Jln. Piere Tandean
Manado

Dengan hormat,
Berdasarkan informasi yang saya peroleh dari akun instragram @sgbmdo_kelvinwijaya pada tanggal 18 Desember
2020, bahwa PT. SOLID GOLD BERJANGKA sedang membuka lowongan pekerjaan sebagai Staff Administrasi.
Maka dengan surat ini saya berminat untuk dapat mengisi lowongan pekerjaan tersebut.
Berikut ini data diri saya:
Nama : Mariana Hukubun
Tempat, Taggal Lahir : Ambon, 10 Maret 2002
Jenis Kelamin : Perempuan
Pendidikan Terakhir : SMA
Alamat : Jln. Wolter Monginsidi, No.7, Wangurer Timur, Bitung
Nomor Telp. : 082199700272
Saat ini saya dalam keadaan sehat secara jasmani maupun rohani. Saya juga berpengalaman dibidang tersebut,
memiliki kemampuan Bahasa Inggris yang fasih serta bias bekerja secara mandiri maupun tim.
Untuk melengkapi beberapa data yang diperlukan sebagai bahan pertimbangan, saya lampirkan kelengkapan data diri
sebagai berikut:

- CV
- Pas foto 4x6 (1 lembar)
- Fotocopy Ijazah Terakhir
- Fotocopy KTP
- Fotocopy KK

Besar harapan untuk dipanggil wawancara sehingga dapat menjelaskan secara detail mengenai potensi dan
kemampuan yang saya miliki.
Demikian surat lamaran kerja ini saya buat dengan sebenar-benarnya dan sejujur-jujurnya. Atas perhatian dan
kesediaan Bpk/Ibu pimpinan, saya ucapkan terima kasih.

Hormat Saya

Mariana Hukubun
3. Surat lamaran anda telah diterima oleh perusahaan yang bersangkutan dan mendapatkan jawaban. Buatlah jawaban
atas surat lamaran tersebut baik secara tertulis maupun secara lisan (via telepon). Cat. Utk lisan buatlah suatu
percakapan antara perusahaan (HRD) dan pelamar yang bersangkutan.

- Sekretaris : Selamat siang, ini PT. SOLID GOLD BERJANGKA, MANADO


- Mariana : Selamat siang.
- Sekretaris : Kami dari PT. SOLID GOLD BERJANGKA, MANADO ingin menyampaikan selamat
kepada saudari. Berkas yang anda masukkan sedang kami proses dan mohon hadir di
kantor kami pada tanggal 28 Desember 2020 untuk mengikuti tahap interview.
- Mariana : Terima kasih pak. Apakah ada syarat-syarat tertentu lagi yang harus saya patuhi pak ?
- Sekretaris : Ia, masih ada, tolong saudari lengkapi data yang akan saya kirim via WA ya.
- Mariana : Baiklah, terima kasih banyak, Pak. Selamat siang.

4. Anda (sebagai pelamar) memenuhi undangan interview. Hal-hal apa sajakah yang harus anda persiapkan ?

- Persiapkan CV, Portofolio dan dokumen lain yang dapat menonjolkan kemampuan
- Gali informasi tentang posisi atau jurusan hingga perusahaan yang dituju dapat kagum.
- Datang tepat waktu
- Berpenampilan rapih dan bersikap sopan
- Body language

D. Carilah suatu kisah inspiratif tentang bisnis yang mempunyai kaitan dengan mk Hukum & Etika Bisnis. Apa yang
anda pelajari dari kisah tersebut, yang membuat anda tertarik ? Buatlah sinopsisnya. Cat. Cantumkanlah kisah
inspiratif tersebut diambil dimana (sumbernya).
- Ini merupakan usaha keluarga yang dibangun sejak tahun 2008 oleh ibunya, yang awalnya hanya membuat
pastry
- Tahun 2015, Ibunya meninggal, namun usaha tersebut masih berlanjut
- Tahun 2018, Ayahnya meninggal dan usahanya sempat vakum beberapa bulan
- Tahun 2019, beliau mulai berinisiatif untuk ambil ahli usaha tersebut dengan bermodalkan resep warisan
orang tua dan sedikit materi bimbingan BLK
- Tahun 2020, beliau mulai usaha sampingan selain pastry, yaitu bakery.

Ini merupakan kisah nyata yang saya tulis sendiri karena ini merupakan usaha bisnis keluarga yang di
lanjutkan oleh kakak saya.

Anda mungkin juga menyukai