Anda di halaman 1dari 6

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

( RPP )

Sekolah : SD Negeri Bungur


Kelas : V (Lima) / II (Dua)
Pelajaran 9 : Pemeliharaan Diri dan Orang Lain dari Penyakit
Submateri : Penyakit Menular
Alokasi Waktu : 2 Jam Pelajaran ( 2 x 35 menit )

A. KOMPETENSI INTI (KI)


1. Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya.
2. Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri dalam
berinteraksi dengan keluarga, teman, guru, dan tetangga.
3. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati (mendengar, melihat, membaca)
dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan
kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah dan di sekolah.
4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas, sistematis dan logis dalam karya
yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan yang
mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.

B. KOMPETENSI DASAR DAN INDIKATOR PENCAPAIAN KOMPETENSI


KOMPETENSI DASAR TARGET KOMPETENSI
3.9. Memahami konsep pemeliharaan diri 3.9.1. Mendeskripsikan konsep tindakan
dan penyakit menular dan tidak pemeliharaan diri dan orang lain dari
menular penyakit menular
4.9. Menerapkan konsep pemeliharaan diri 4.9.1. Mempraktikkan tindakan diri dan
dan orang lain dari penyakit orang orang lain dari penyakit
menular

INDIKATOR PENCAPAIAN KOMPETENSI


PENGETAHUAN KETRAMPILAN
3.9.1. Menjelaskan jenis-jenis penyakit 4.9.1. Menggali informasi jenis-jenis
menular penyakit menular
3.9.2. Menjelaskan cara penyebaran 4.9.2. Mengemukakan cara penyebaran
penyakit menular penyakit menular
3.9.3. Menjelaskan cara pencegahan 4.9.3. Menerapkan cara pencegahan
penyakit menular penyakit menular

C. TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Dengan membaca teks, peserta didik dapat menjelaskan konsep pemeliharaan diri dan
orang lain dari penyakit menular.
2. Melalui pengamatan, peserta didik dapat mempraktikkan cara pemeliharaan diri dan
orang lain dari penyakit menular.
D. MATERI PEMBELAJARAN
Penyakit Menular

E. MODEL PEMBELAJARAN
Problem Base Learning (PBL)

F. MEDIA, ALAT, BAHAN DAN SUMBER BELAJAR


Media : 1. Video/slide berkaitan dengan penyakit memular
2. Gambar orang yang sedang sakit
3. Screenshoot berita di media tentang penyakit menular
4. Gambar tindakan pencegahan penularan penyakit menular
5. Informasi terkait pemeliharaan diri dan orang lain dari penyakit
Alat : 1. Lembar Kerja
2. Peralatan kebersihan
Sumber Belajar : Simamora, Berton Supriadi, Buku Siswa, Aktif Berolahraga Kelas 5 –
Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan untuk SD/MI Kelas V, Jakarta:
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan

G. KEGIATAN PEMBELAJARAN
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
Kegiatan • Peserta didik berdoa bersama yang dipimpin oleh salah satu 15menit
Pendahuluan peserta didik (penguatan nilai religious)
• Dipimpin salah satu siswa sebagai dirigen, peserta didik
menyanyikan lagu Indonesia Raya (nasionalisme)
• Guru memberikan penguatan tentang pentingnya semangat
kebangsaan.
• Pembiasaan literasi, guru mengajak siswa untuk mendiskusikan
perkembangan literasi yang sudah berjalan.
• Guru mengecek kehadiran peserta didik dan menanyakan kabar
kesehatan peserta didik.
• Guru menyampaikan kepada peserta didik tentang penyakit
yang sering menyerang peserta didik dan mengganggu aktifitas
pembelajaran.
• Guru menayangkan video tentang salah satu penyakit menular.
• Guru memberikan motivasi belajar kepada peserta didik
Kegiatan Inti Orienetasi peserta didik pada masalah 5 menit
• Guru menyampaikan tujuan pembelajaran.
- Peserta didik dapat memahami materi penyakit menular dan
menggunakannya untuk menghadapi masalah kesehatan
yang dihadapi.
- Peserta didik memiliki rasa ingin tahu
- Peserta didik dapat menunjukkan sikap tanggung jawab,
kerjasama dan tidak mudah menyerah dalam memecahkan
masalah.
• Guru menunjukkan fenomena atau cerita untuk memunculkan
masalah terkait penyakit menular, memotivasi peserta didik
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
dengan menyampaikan kegunaan praktis dari pemahaman
peserta didik terhadap penerapan materi penyakit menular
yang dapat dipergunakan untuk mencegah terjangkitnya
penyakit.
• Guru memberikan masalah terkait penyakit menular seperti
pada cuplikan artikel berita dari media online.
• Guru menjelaskan cara pembelajaran yang akan dilaksanakan
berikutnya yaitu melalui penyelidikan, kerja kelompok dan
presentasi hasil kerja.
Mengorganisasi peserta didik dalam belajar 5 menit
• Guru mengelompokkan peserta didik dalam kelompok kecil
yang terdiri dari 4-5 orang.
• Guru memberi tugas kelompok untuk menyelesaikan masalah
yang diberikan melalui diskusi kelompok.
Membimbing penyelidikan secara individu maupun kelompok 15
• Guru meminta peserta didik untuk melakukan penyelidikan menit
dengan mengumpulkan informasi terkait jenis penyakit
menular, cara penularannya dan pencegahannya.
• Guru membimbing peserta didik dengan memberikan
pertanyaan-pertanyaan kritis dalam mencari jawaban terkait
dengan masalah yang telah diberikan.
Mengembangkan dan menyajikan hasil karya 10
• Guru meminta peserta didik untuk mengembangkan hasil menit
penyelidikan dalam bentuk tabel pada lembar kerja.
• Guru meminta perwakilan kelompok untuk menyampaikan
hasil temuannya yang merupakan jawaban terhadap masalah
yang diberikan dan memberi kesempatan kepada kelompok
lain untuk menanggapi dan memberi pendapat terhadap
presentasi kelompok.
Menganalisa dan mengevaluasi proses pemecahan masalah 10
• Guru membimbing peserta didik untuk melakukan analisis menit
terhadap pemecahan masalah
• Guru membantu peserta didik untuk melakukan refleksi atau
evaluasi terhadap penyelidikan mereka dan proses-proses yang
mereka gunakan.
• Guru melakukan evaluasi hasil belajar mengenai materi yang
telah dipelajari siswa.
Kegiatan • Guru dan peserta didik menyimpulkan materi yang telah 5 menit
Penutup dipelajari, yaitu materi macam-macam penyakit menular.
• Peserta didik diberi kesempatan untuk bertanya tentang materi
yang belum dipahami.
• Guru menghimbau peserta agar memiliki pola hidup sehat, rajin
berolahraga dan menjaga kebersihan.
• Guru berpesan agar peserta didik mempelajari sub materi
tentang penyakit tidak menular.
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
• Peerta didik diminta untuk mengadakan operasi semut dan
menyingkirkan semua sampah di sekitar tempat duduknya.
• Guru mengingatkan peserta didik untuk senantiasa bersyukur
kepada Allah karena dikaruniai tubuh yang sehat.
• Pelajaran ditutup dengan mengucapkan salam.

H. PENILAIAN
Penilaian Sikap : Lembar Observasi
Penilaian Pengetahuan : Tes tertulis (Evaluasi pada buku siswa halaman 192-194
Penilaian Ketrampilan : Format penilaian unjuk kerja

Mengetahui Bungur, 22 Nopember 2019


Kepala SD Negeri Bungur Guru PJOK

MISPANI, S.Pd. SISWANTO, S.Pd.


NIP. 196004151981121007 NIP. 196308152000121002
LEMBAR KERJA SISWA

Materi : PENYAKIT MENULAR


Tujuan : Siswa mampu memahami dan menerapkan konsep pemeliharaan diri dan orang lain
dari penyakit menular.

Petunjuk Lembar Kerja :


1. Siapkan bahan bacaan dan buku sumber sesuai materi
2. Diskusikan di dalam kelompok atas permasalahan yang disajikan
3. Simpulkan hasil diskusi di dalam kelompok
4. Kerjakan tugas kelompok dengan penuh tanggung jawab dan disiplin
5. Presentasikan hasil kerja kelompok di depan kelas.
6. Kerjakan lembar kerja ini dalam 15 menit.

Kasus Permasalahan
Di sebuah sekolah terdapat 10 orang murid kelas 5 tidak masuk sekolah karena berbagai alasan.
Setelah pihak sekolah mencari tahu kepada orang tua murid, ternyata mereka tidak bisa ke sekolah
karena menderita penyakit.
1. Coba tuliskan jenis penyakit menular yang mungkin diderita oleh murid sekolah dasar!
2. Apa penyebab penyakit tersebut?
3. Jelaskan cara penularannya!
4. Bagaimana cara pencegahannya supaya terhindar dari penyakit tersebut?
Diskusikan dalam kelompok dan tuliskan hasilnya dalam tabel berikut!

Nama Penyakit
No. Cara Penularan Cara Pencegahan
dan Penyebabnya
ALTERNATIF JAWABAN

Nama Penyakit
No. Cara Penularan Cara Pencegahan
dan Penyebabnya
1 Influenza - Dapat ditularkan - Menjaga daya tahan tubuh agar tidak
Disebabkan oleh melalui system mudah diserang virus dengan makan
virus pernapasan dan air teratur, istirahat cukup, minum air
ludah. putih sesuai kebutuhan dan berolah
- Udara menjadi raga.
media penularan - Melaksanakan gaya hidup sehat.
yang paling cepat - Menambah asupan vitamin terutama
vitamin C yang didapat dari buah-
buhan maupun vitamin yang dijual di
apotek
- Menggunakan masker saat di tempat
umum
2 Demam Berdarah - Ditularkan melalui - Membersihkan genangan air di
Disebabkan oleh gigitan nyamuk sekitar rumah agar terbebas dari
virus dengue yang Aedes Aegeypti nyamuk Aedes Aegeypti.
dibawah oleh betina - Menutup tempat-tempat
nyamuk Aedes penyimpanan air.
Aegeypti betina - Menguras bak mandi minimal satu
minggu sekali
- Membersihkan pekarangan rumah
dan barang-barang bekas yang
berpotensi sebagai tempat
perkembangan jentik nyamuk.
3 Cacingan - Telur cacing dapat - Mencuci tangan dengan sabun
Disebabkan oleh masuk melalui kuku sebelum dan setelah beraktifitas di
adanya cacing yang dan tangan yang luar ruangan, begitu juga sebelum
masuk ke dalam tidak bersih dan sesudah makan.
tubuh karena - Makanan yang tidak - Memastikan kebersihan makanan
kurangnya bersih cara sebelum dimasak
kesadaran dalam pengolahannya. - Memotong kuku dan tidak
menerapkan pola membiasakan memanjangkan kuku
hidup sehat dan - Rutin membersihkan WC setiap hari
sanitasi yang buruk - Menjaga kebersihan diri sendiri dan
lingkungan

Anda mungkin juga menyukai