Anda di halaman 1dari 18

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Satuan Pendidikan : SD Negeri 08 Pasar 60 Tapan Kab.Pesisir Selatan


Kelas/ Semester : V/1
Mata Pelajaran : PJOK
Materi Pokok : Pemeliharaan Diri Dan Orang Lain Dari Penyakit
Alokasi Waktu : 2 x Pertemuan (8 x 35 Menit)

A. Kompetensi Inti (KI)


1. Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya.
2. Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri dalam berinteraksi
dengan keluarga, teman, dan guru.
3. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati (mendengar, melihat, membaca) dan
menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptahan Tuhan dan kegiatannya, dan
benda-benda yang dijumpainya di rumah dan di sekolah.
4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas dan logis, dalam karya yang estetis, dalam
gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan perilaku anak
beriman dan berakhlak mulia.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator

No Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian kompetensi


3.9 Memahami konsep pemeliharaan diri 3.9.1 Memahami konsep pemeliharaan diri
dan orang lain dari penyakit menular dari penyakit menular dengan tepat.
dan tidak menular 3.9.2 Menjelaskan konsep pemeliharaan diri
dari penyakit menular dengan tepat.

4.9 Menerapkan konsep pemeliharaan diri 4.9.1 Melakukan pencegahan dengan


dan orang lain dari penyakit menular konsep pemeliharaan diri dan orang
dan tidak menular lain dari penyakit menular dengan
benar.
4.9.2 Menerapkan konsep pemeliharaan diri
dan orang lain dari penyakit menular
dengan benar.

C. Tujuan Pembelajaran

1. Dengan mendengar penjelasan guru, peserta didik dapat mengetahui jenis penyakit menular dengan
tepat.
2. Dengan menyimak video dari guru, peserta didik mampu mengetahui cara pencegahan penyakit
menular dengan benar
3. Dengan tanya jawab, peserta didik dapat mengidentifikasi cara menjaga kebersihan diri dan orang
lain dengan benar
4. Dengan diskusi, peserta didik dapat mengetahui Langkah-langkah menjaga kebersihan diri dengan
benar
5. Dengan demonstrasi, peserta didik dapat mempraktikkan cara menjaga kebersihan diri dari penyakit
menular dengan dengan benar
6. Dengan penugasan, peserta didik dapat menyimpulkan cara menjaga kebersihan diri dan orang lain
dari penyakit menular dengan benar

D. Materi Pembelajaran dan Bahan Ajar


Materi : Pemeliharaan Diri Dan Orang Lain Dari Penyakit Menular
Bahan Ajar : Bahan ajar yang digunakan berupa benda konkret untuk menjaga kebersihan diri
seperti sabun, air dan ketumbat serta video terkait dengan cara pemeliharaan diri dan
orang lain dari penyakit.Video pembelajaran yang dapat di akses oleh peserta didik
pada laman Youtube dengan link
: https://www.youtube.com/watch?v=KjUMa5pUZSY
E. Metode dan Model Pembelajaran
1. Metode : Ceramah, tanya jawab, diskusi, penugasan,demonstrasi
2. Model : Problem Based Learning

Langkah-langkah model Problem Based Learning Menurut At-Taubany (2017: 231-232)


1) Mengorganisasikan peserta didik pada masalah
2) Mengorganisasikan peserta didik untuk belajar
3) Membatu penyelidikan
4) Mengembangkan dan mempresentasikan hasil karya
5) menganalisa dan mengevaluasi proses pemecahan masalah
F. Media dan Alat Pembelajaran
1. Media :
a) Audio visual tentang pemeliharaan diri dan orang lain dari penyakit menular
b) Sabun, air, ketumbab
2. Alat :
a) Peralatan menulis
b) Proyektor
c) LKPD dan Kuncinya
d) Evaluasi dan Kuncinya
e) Lembar Penilaian
f) Remedial dan pengayaan
G. Sumber Belajar
Sumber belajar : Buku teks pelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan SD/MI Kelas V
tahun 2017
H. Kegiatan Pembelajaran

Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi


Waktu
Pendahuluan 1. Guru mengawali pembelajaran dengan memberi salam. 15 Menit
2. Guru mengatur tempat duduk peserta didik.
3. Guru meminta peserta didik berdoa menurut agama
masing-masing.
4. Guru mengecek kehadiran peserta didik.
5. Peserta didik diajak bertanya jawab tentang
pemeliharaan diri dan orang lain dari penyakit menular
besar yang diketahui peserta didik.
6. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran pemeliharaan
diri dan orang lain dari penyakit menular.
7. Peserta didik mendengarkan guru menyampaikan tujuan
pembelajaran dan manfaatnya yang akan datang
Kegiatan Inti Langkah 1: mengorganisasikan peserta didik untuk 250 Menit
belajar
8. Peserta didik mengamati video yang ditampilkan guru
mengenai cara pemeliharaan diri dan orang lain dari
penyakit (mengamati)
9. Peserta didik membaca teks cara pemeliharaan diri dan
orang lain dari penyakit .
10. Peserta didik mengajukan pertanyaaan tentang
pemeliharaan diri dan orang lain dari penyakit yang di
amati. (mental activities)s
11. Peserta didik yang lain diberi kesempatan untuk
menanggapi pertanyaan temannya.
Langkah 2: mengorganisasi peserta didik untuk belajar
12. Peserta didik diberikan permasalahan mengenai
pemeliharaan diri dan orang lain dari penyakit
13. Peserta didik diberikan kesempatan untuk
mengidentifikasi dan menganalisis cara pemeliharaan
diri dan orang lain dari penyakit
Langkah 3: membantu penyelidikan
14. Peserta didik dibagi kedalam kelompok, masing-
masing kelompok terdiri dari 4-5 orang.
15. Masing-masing kelompok membuat catatan dari
rumusan masalah cara pemeliharaan diri dan orang
lain dari penyakit
16. Peserta didik diberikan oleh guru Lembar Kerja
peserta didik ( LKPD )
17. Peserta didik menyelesaikan masalah yang ada dalam
LKPD 1 dengan langkah-langkah penyelesaian yang
diajarkan guru (Mencoba)
18. Peserta didik diberikan kesempatan untuk
mengumpulkan informasi tentang pemeliharaan diri
dan orang lain dari penyakit (menalar)
Langkah 4: mengembangkan dan mempresentasikan
hasil karya
19. Peserta didik menuliskan hasil diskusi tentang
pemeliharaan diri dan orang lain dari penyakit
kedalam LKPD
20. Masing-masing perwakilan kelompok diminta untuk
melaporkan hasil kesimpulan dari LKPD di depan
kelas (Mengkomunikasikan)
21. Peserta didik diberikan kesempatan untuk bertanya
kepada kelompok yang tampil (listening activities)
22. Guru mengaitkan pembelajaran dengan bertanya
kepada peserta didik pemeliharaan diri dan orang lain
dari penyakit
Langkah 5: menganalisa dan mengevaluasi proses
pemecahan masalah
23. Peserta didik melakukan pemeliharaan diri dan orang
lain dari penyakit(mencuci tangan, membersihkan
telinga, mencuci kaki)
24. Peserta didik melakukan percobaan berulang-ulang
dengan anggota kelompok
25. Peserta didik mendapatkan pengetahuan dari hasil
percobaan membersihkan diri dari penyakit menular
dengan baik
26. Setelah peserta didik melakukan percobaan, dengan
kelompoknya melaporkan kedepan kelas (listening
activities)
27. Guru meluruskan kembali laporan yang disampaikan
peserta didik.
28. Peserta didik dengan guru melakukan tanya jawab
tentang hal-hal yang belum mengerti mengenai
pemeliharaan diri dan orang lain dari penyakit (mental
activities)
29. Peserta didik dengan bimbingan guru menyimpulkan
hasil diskusi
Penutup 30. Peserta didik bertanya jawab tentang proses 15 Menit
pembelajaran yang telah berlangsung
31. Peserta didik dengan bimbingan guru menyimpulkan
pembelajaran
32. Peserta didik mengerjakan lembar evaluasi secara
individu yang telah dibagikan guru
33. Peserta didik mengumpulkan lembar evaluasi
34. Peserta didik mendengarkan pesan moral yang
disampaikan oleh guru.
35. Peserta diminta untuk merapikan dan menyimpan
perlengkapan yang digunakan dalam proses
pembelajaran.
36. Peserta didik diminta untuk bersyukur atas apa yang
telah dipelajarinya hari ini dan juga dipersilahkan
untuk pulang
I. Penilaian

Penilaian terhadap proses dan hasil pembelajaran dilakukan oleh guru untuk mengukur tingkat
pencapaian kompetensi peserta didik. Hasil penilaian digunakan sebagai bahan penyusunan laporan
kemajuan hasil belajar dan memperbaiki proses pembelajaran. Penilaian terhadap materi ini dapat
dilakukan sesuai kebutuhan guru yaitu dari pengamatan sikap, tes pengetahuan dan praktek/unjuk kerja.
1. Pengamatan Sikap
Lembar Observasi Penilaian Sikap Sosial

Tanggu
Percaya
Jujur Disiplin ng Santun Peduli
N Diri
Nama Siswa jawab
o
BS PB BS PB BS P BS PB BS PB BS PB
B

Ket :
BS : Baik Sekali
PB : Perlu Bimbingan

2. Penilaian Keterampilan
Melakukan sikap pencegahan penyakit menular.
Perlu
Sangat Baik
Kriteria Baik (71-85) Cukup (61-70) Bimbingan (≤
(86-100)
60)

A. Remedial dan Pengayaan


1. Remedial
Dari hasil evaluasi kegiatan penilaian harian, bagi siswa yang belum memahami materi secara baik
diberikan proses ulasan dan pengulangan sehingga memiliki keterampilan dan pemahaman yang
sesuai.
2. Pengayaan
Apabila masih tersisa waktu, guru membahas kembali materi hari untuk memambah wawasan dan
pemahaman siswa.

Catatan Guru
1. Masalah :……….
2. Ide Baru :………..
3. Momen Spesial :………….
Mengetahui Pesisir selatan,12 Juli 2022
Kepala Sekolah, Guru PJOK

VIVI SUSANTI.S,Pd JUNAIDA,S,Pd


NIP.19711007 200312 2 004 NIP. 19661231 200801 2 104
Lampiran 1
BAHAN AJAR
Pemeliharaan Diri dan Orang Lain dari Penyakit
Kamu pasti mengetahui bahwa kesehatan mahal harganya. Jika tidak menjaga kesehatan,
kamu dapat menderita penyakit. Saat tubuh masih sehat, kamu hendaknya mensyukuri karunia
Tuhan tersebut. Bagaimana caranya? Berolahraga secara teratur, cukup istirahat, dan
mengonsumsi makanan sehat dan bergizi dapat kamu biasakan dalam kehidupan sehari-hari.
Sebaliknya, jika kamu meremehkan, boleh jadi kamu terkena penyakit, baik penyakit menular
maupun tidak menular. Agar terhindar dari penyakit, kamu hendaknya memahami dan menerapkan
konsep pemeliharaan diri. Materi inilah yang akan kamu bahas pada pelajaran ini.
A. Penyakit Menular
Sakit adalah suatu kondisi tubuh atau sebagian organ tubuh yang fungsinya terganggu.
Orang mungkin sakit karena terjangkit penyakit tertentu.
1. Pengertian Penyakit Menular
Penyakit menular adalah penyakit menular kepada manusia yang disebabkan agen biologi
seperti virus, bakteri, jamur, dan parasit.
Penyakit Menular adalah penyakit yang disebut juga infeksi; yang dapat menular ke
manusia dimana disebabkan oleh agen biologi, antara lain virus, bakteri, jamur, dan parasit; bukan
disebabkan faktor fisik atau kimia; penularan bisa langsung atau melalui media atau vektor dan
binatang pembawa penyakit.
Penyakit menular masih menjadi masalah besar kesehatan masyarakat yang dapat
menimbulkan kesakitan, kematian, dan kecacatan yang tinggi sehingga perlu dilakukan
penyelenggaraan penanggulangan melalui upaya pencegahan, pengendalian, dan pemberantasan
yang efektif dan efisien.
Penyakit menular bisa menjadi wabah; adalah kejadian berjangkitnya
suatu penyakit menular dalam masyarakat yang jumlah penderitanya meningkat secara nyata
melebihi dari pada keadaan yang lazim pada waktu dan daerah tertentu serta dapat menimbulkan
malapetaka. COVID-19 yang disebabkan oleh penularan dan infeksi Virus SARSCoV2
merupakan contoh penyakit menular yang telah menjadi wabah bahkan pandemi yang melanda
hampir seluruh penjuru dunia.
2. Macam-Macam Penyakit Menular
penularan penyakit disebabkan oleh penyakit menular langsung serta penyakit menular
vektor dan binatang pembawa penyakit. Penyakit menular vektor adalah penyakit yang ditularkan
oleh serangga, misalnya nyamuk, binatang pembawa penyakit (artinya binatang yang tidak
menyebabkan penyakit, tetapi mampu menyebarkan penyakit)Contoh binatang pembawa
penyakit, yaitu burung, anjing, dan tikus.
Daftar sebagian penyakit menular langsung serta penyakit menular melalui vektor dan
binatang pembawa penyakit dapat kamu cermati pada tabel berikut.

1. Demam Berdarah Dengue (DBD)


Nyamuk Aedes aegypti merupakan pembawa virus yang menyebabkan penyakit demam
berdarah dengue. DBD berasal dari virus dengue yang terdiri atas empat jenis, yaitu DEN-1, DEN
2, DEN-3, dan DEN-4.
Gejala yang ditimbulkan penderita DBD mengalami siklus dalam tiga fase, yaitu fase
demam, fase kritis, dan fase pemulihan. Gejala khas DBD, yaitu demam tinggi, timbul bintik
merah, penurunan trombosit, dan peningkatan hematokrit. Pada kulit penderita DBD, tampak
bintik-bintik pendarahan. Penderita DBD dapat mengalami pendarahan di gusi, hidung, dan usus.
2. Chikungunya
Nyamuk Aedes aegypti dan Aedes albopictus merupakan pembawa virus yang
menyebabkan penyakit chikungunya. Chikungunya disebabkan virus chikungunya.
Gejala chikungunya diawali dengan gejala pusing, meriang, demam, bintik-bintik merah
pada kulit, dan mual. Penderita chikungunya juga merasakan nyeri pada persendian sehingga sulit
bergerak.
Untuk mencegah penyakit seperti DBD, Cikungunya dan penyakit lain yang disebabkan
oleh nyamuk dilakukan dengan gerakan PSN yaitu pemberantasan sarang nyamuk contohnya
menguras bak mandi secara rutin dan menutup tempat penampungan air, mendaur ulang sampah
serta menaburkan bubuk abate untuk membunuh jentik-jentik nyamuk.
3. Corona / Covid 19
Pada saat di indonesia bahkan hampir di seluruh dunia sedang mengalami pandemi Covid
19. Penyakit ini juga termasuk dalam penyakit menular. Penyakit ini dapat menular dari manusia
ke manusia secara langsung dan dapat menyebabkan kematian. Untuk lebih jelasnya simak video
berikut ini.
B. Penyakit Tidak Menular
1. Pengertian
Penyakit tidak menular (PTM) merupakan penyakit yang bukan disebabkan kuman atau
virus serta tidak ditularkan kepada orang lain. Penyakit yang tidak ditularkan dari orang ke
orang, yang perkembangannya berjalan perlahan dalam jangka waktu yang panjang (kronis).
Penyakit yang bukan disebabkan oleh infeksi kuman termasuk penyakit kronis degeneratif
antara lain penyakit Jantung, Stroke, Diabetes Mellitus, Kanker, Penyakit Paru Obstruktif
Kronik, Cedera dan Gangguan Indera dan Fungsional. Penyakit yang disebabkan oleh perilaku
dan lingkungan yang tidak sehat.
2. Macam-Macam Penyakit Tidak Menular
Penyakit tidak menular bisa muncul akibat pola hidup tidak sehat atau faktor keturunan.
Contoh penyakit tidak menular antara lain diabetes, rematik, sariawan, hipertensi,
osteoporosis, depresi, keracunan, penyakit jantung, kanker, stroke, ambien, usus buntu, asam
lambung, gagal ginjal, asam urat, tumor, obesitas, vertigo, migrain, kolesterol, tipes, dan
penyakit paru-paru.
3. Melindungi Diri dari Penyakit
Melindungi diri dari penyakit dengan cara menjaga tempat tinggal agar tetap sehat dan
bersih. Dengan menjaga kebersihan, kita sudah berupaya melindungi diri dari penyakit. Selain
itu juga dengan cara menjaga kebersihan diri dengan menerapkan pola hidup bersih dan sehat
(PHBS), diantaranya dengan sering mencuci tangan, pola makan sehat dan berolahraga dengan
teratur.
Tindakan yang dapat kamu biasakan sehari-hari sebagai berikut dalam menjalankan pola
hidup sehat (PHBS) antara lain :
a. Mencuci tangan menggunakan sabun cuci tangan.
b. Membasmi jentik-jentik nyamuk.
c. Menggunakan air bersih untuk keperluan rumah tangga
d. Mengonsumsi makanan bergizi seimbang.
e. Melakukan aktivitas fisik (olahraga) secara rutin.
f. Menggunakan jamban sehat.
g. Menjaga dan memperhatikan kesehatan organ reproduksi.
h. Mengupayakan kondisi lingkungan yang sehat.
i. Mandi secara teratur minimum dua kali sehari.
Lampiran 2
MEDIA PEMBELAJARAN

.
Lampiran 3
LKPD (LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK)
A. IDENTITAS PENDIDIKAN
Satuan pendidikan : SD Negeri 08 Pasar 60
Kelas / Semester : V/ 1
Tujuan : Peserta didik mampu memahami dan menerapkan konsep pemeliharaan
diri dan orang lain dari penyakit menular
Hari/tanggal : …………………………………..

Nama Siswa : …………………………………..


B. Langkah Kerja
1. Siapkan bahan bacaan dan buku sumber sesuai materi
2. Diskusikan di dalam kelompok masing masing jawaban atas permasalahan
yang disajikan
3. Simpulkan hasil diskusi di dalam kelompok
4. Kerjakanlah Tugas kelompok dengan penuh tanggung jawab dan disiplin
5. Presentasikan hasil kerja kelompok di depan kelas!
Kasus atau permasalahan di SDN 08 Pasar 60 Tapan, sekitar 10 peserta didik kelas 5 tidak
masuk sekolah karena berbagai alas an. Setelah pihak sekolah mencari tahu kepada orang
tua murid ternyata mereka tidak bisa ke sekolah karena menderita penyakit.
1. Tuliskan jenis penyakit menular yang bisa diderita oleh murid sekolah dasar!
2. Bagaimana cara pencgahan supaya terhindar penyakit tersebut!

No Penyakit Cara Penularannya Pencegahan


1
2
3
4
5
Lampiran 4
KISI-KISI SOAL TES PENGETAHUAN

NO KD INDIKATOR JENIS SOAL NO.SOAL


1 3.9 Memahami konsep 3.9.1 Memahami konsep PG 1 - 10
pemeliharaan diri dan pemeliharaan diri dari
orang lain dari penyakit menular dengan
penyakit menular dan tepat.
tidak menular 3.9.2 Menjelaskan konsep
pemeliharaan diri dari
penyakit menular dengan
tepat.
SOAL TES PENGETAHUAN :

1. Agar mendapatkan tubuh yang sehat, ada tiga hal yang harus kita penuhi dalam kehidupan sehari-
hari yaitu…
a. olah raga yang cukup, makan makanan yang berlemak, dan istirahat yang cukup
b. olah raga yang cukup, makan makanan yang sehat, dan istirahat 24 jam
c. olah raga yang cukup, makan makanan yang sehat, dan istirahat yang cukup.
d. olah raga yang rajin, makan makanan yang sehat, dan istirahat yang cukup.
2. Suatu kondisi tubuh atau oragan tubuh yang fungsinya tergannggu adalah…
a. Penyakit
b. Sakit
c. Asma
d. A,b,c, benar semua
3. Isi Peraturan mentri kesehatan Nomor 82 Tahun 2014 adalah…
a. Penyakit
b. Sakit
c. Penanggulangan Penyakit menular
d. Pandemi
4. Salah satu contoh hewan yang membawa penyakit adalah…
a. Burung
b. Ikan
c. Kura-kura
d. Trenggiling
5. Salah satu penyakit menular adalah…
a. Verigo
b. Obesitas
c. Titanus
d. Gigi berlubang
6. Agen penyakit menular pada manusia adalah …
a. Antropoda
b. Kecelakan
c. Virus
d. Amoeba
7. Penyakit yang tidak disebabkan oleh kuman dan virus dan toidak ditularkan kepada yang lain
disebut ]
a. Penyakit
b. Penyakit menular
c. Penyakit tidak menular
d. Penyakit disebabkan virus
8. Salah satu penyakit yang tidak menular adalah..
a. Titianus
b. Corona
c. Vertigo
d. Campak
9. Cara untuk melindungi kita dan orang sekitar dari penyakit adalah…
a. Berolah raga
b. Makanan sehat
c. Minum vitamin
d. Membersihkan lingkungan sekitar
10. Cara mencegah penyakit menular dan tidak menula, keculai ..
a. Mencuci tangan menggunkan sabun
b. Membersihkan jentik-jentik nyamuk
c. Menggunakan air bersih untuk keperluan ruamh tangga dengan air bersih
d. Makan makanan instan

kunci Jawaban Penilaian Pengetahuan:

1. D
2. B
3. C
4. A
5. C
6. C
7. C
8. C
9. D
10. D

Anda mungkin juga menyukai