Anda di halaman 1dari 142

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN POP UP BOOK

PADA MATERI LINGKARAN

Skripsi

Disusun untuk Memenuhi Sebagian Persyaratan dalam Memperoleh Gelar


Sarjana Pendidikan (S.Pd.)

Oleh:
Nama : Triana Rahma Saputri
NIM : 2015830002

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN MATEMATIKA


FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH JAKARTA
2020
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH JAKARTA
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
PROGRAM STUDI PENDIDIKAN MATEMATIKA

Skripsi Februari 2020

Triana Rahma Saputri (2015830002)


PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN POP UP BOOK PADA
MATERI LINGKARAN
xvi + 68 halaman, 13 tabel, 25 gambar, 10 lampiran

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan Pop Up Book sebagai


media pembelajaran matematika bagi siswa SMP Kelas VIII pada materi
lingkaran. Penelitian ini dilakukan di SMPN 177 Jakarta dengan subjek
penelitian 32 siswa. Jenis penelitian yang digunakan adalah Research
And Development (R&D). Prosedur yang digunakan dalam penelitian ini
yaitu model penelitian dan pengembangan ADDIE yang terdiri dari 5
tahapan yaitu Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation.
Instrumen yang digunakan adalah angket untuk melihat kevalidan dan
kepraktisan dari media. Hasil penelitian yang diperoleh yaitu melalui
tahapan pengembangan sampai uji kelayakan. Media Pop Up Book
dinyatakan valid oleh ahli media dengan rata-rata skor 4,01 dan oleh ahli
materi dengan rata-rata skor 4,22. Hasil angket respon peserta didik pada
uji coba kelompok kecil dengan rata-rata skor interval 3,52 dinyatakan
sangat praktis sedangkan hasil angket resspon peserta didik pada uji coba
kelompok besar yaitu dengan skor rata-rata interval yaitu 3,43 dengan
kriteria praktis dan untuk hasil angket respon guru yaitu 4,78. Hasil dari
penelitian menunjukkan bahwa media pembelajaran pop up book layak
untuk digunakan.

Kata Kunci: Pop Up Book, media pembelajaran, lingkaran

Daftar Pustaka 23 (2009-2019)

i
ii
iii
iv
v
vi
PERSEMBAHAN

Skripsi ini kupersembahkan untuk:

Almh. Mama dan Bapak

vii
MOTTO

Everything in life is luck

viii
KATA PENGANTAR

Alhamdulillah puji dan syukur penulis panjatkan kepada Allah SWT.


Yang masih memberikan rahmat dan karunia-Nya, shalawat serta salam
semoga tetap terlimpahkan kepada Nabi Muhammad Saw,.
Penulisan skripsi ini bertujuan untuk memenuhi salah satu
persyaratan untuk mendapatkan gelar Sarjana (S.Pd). Oleh karena itu,
penulis menyampaikan terima kasih kepada semua pihak atas bantuan,
bimbingan serta petunjuk dalam penyusunan skripsi ini, terutama kepada:
1. Bapak Dr. Iswan, M.Si., selaku dekan Fakultas Ilmu Pendidikan
Universitas Muhammadiyah Jakarta
2. Ibu Rahmita Nurul Muthmainnah, M.Pd., M.Sc., Ketua Studi
Program Pendidikan Matematika Fakultas Ilmu Pendidikan dan
selaku dosen pembimbing yang telah memberikan bantuan,
dorongan serta arahan kepada penulis untuk menyelesaikan skripsi
dengan baik.
3. Seluruh dosen Program Studi Pendidikan Matematika yang telah
memberikan tambahan ilmu selama penulis mengikuti perkuliahan.
4. Bapak Suharnanto, M.M., dan Bapak Eno Tardana, S.Pd., selaku
Kepala Sekolah dan Wakil Kepala Sekolah SMPN 177 Jakarta
yang telah memberikan izin untuk penulis melakukan penelitian.
5. Ibu Wiji Utami S.Pd., selaku guru matematika yang membantu
penulis di sekolah.
6. Orang tua tercinta almh. Ibu Rusdiyati dan Bapak Paino yang selalu
memberikan dukungan palingan besar dan doa-doa terbaik untuk
penulis selama menempuh studi.
7. Kepada kakak-kakak Ruspa Adam, Bayu Bahtera, Herti, Ike yang
selalu memberikan motivasi dan dukungan serta Hazen dan Omar
yang selalu menjadi penghibur.

ix
8. Kepada teman seperjuangan Jihan Nisa, Aliza Pramasti, Wira
Pratiwi, Fitriani Halimah dan teman matematika angkatan 2015
yang memberikan motivasi, bantuan, semangat untuk sama-sama
menyelesaikan skripsi.
9. Semua pihak yang tidak dapat penulis tuliskan satu persatu atas
semua bantuan, motivasi dan dukungan kepada penulis untuk
menyelesaikan skripsi ini.

Semoga Allah SWT. membalas kebaikan mereka. Penulis sadar


bahwa skripsi ini jauh dari kata sempurna. Oleh karena itu, penulis
harapkan kritik dan saran yang membangun demi kesempurnaan skripsi
ini.

Jakarta, Januari 2020


Penulis

TRIANA RAHMA SAPUTRI


NIM 2015830002

x
DAFTAR ISI

ABSTRAK .......................................................................................... i
PERSETUJUAN PEMBIMBING ......................................................... ii
PERSETUJUAN PANITIAN UJIAN SKRIPSI .................................... iii
LEMBAR PENGESAHAN .................................................................. iv
PAKTA INEGRITAS ........................................................................... v
PERNYATAAN PERSETUJUAN PUBLIKASI ILMIAH ...................... vi
PERSEMBAHAN ................................................................................ vii
MOTTO ............................................................................................... viii
KATA PENGANTAR .......................................................................... ix
DAFTAR ISI ........................................................................................ xi
DAFTAR TABEL ................................................................................ xiii
DAFTAR GAMBAR ............................................................................ xiv
DAFTAR LAMPIRAN ......................................................................... xvi

BAB I. PENDAHULUAN ..................................................................... 1


A. Latar Belakang Masalah .................................................... 1
B. Identifikasi Masalah ........................................................... 5
C. Fokus Masalah .................................................................. 6
D. Rumusan Masalah ............................................................. 6
E. Tujuan Penelitian ............................................................... 6
F. Manfaat Penelitian ............................................................. 7
BAB II. TINJAUAN PUSTAKA ........................................................... 8
A. Kajian Teori ....................................................................... 8
B. Kerangka Berpikir .............................................................. 26
BAB III. METODOLOGI PENELITIAN ................................................ 29

xi
A. Tempat dan Waktu Penelitian .................................................. 29
B. Metode Penelitian ..................................................................... 29
C. Prosedur Penelitian .................................................................. 30
D. Subjek Pengumpulan Data ....................................................... 33
E. Teknik Pengumpulan Data ....................................................... 33
F. Instrumen Pengumpulan Data .................................................. 34
G. Teknik Analisis Data ................................................................. 36
BAB IV. HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN ......................... 39
A. Deskripsi Penelitian .................................................................. 39
B. Hasil dan Analisis Penelitian .................................................... 39
C. Interpretasi Hasil Penelitian ...................................................... 62
BAB V. PENUTUP .............................................................................. 63
A. Kesimpulan .............................................................................. 63
B. Saran ........................................................................................ 65
DAFTAR PUSTAKA ........................................................................... 66
LAMPIRAN ......................................................................................... 69

RIWAYAT HIDUP ............................................................................... 123

xii
DAFTAR TABEL

Tabel 3.1 Kisi-Kisi Instrumen Angket Ahli Media ................................ 34

Tabel 3.2 Kisi-Kisi Instrumen Angket Ahli Materi ................................ 35

Tabel 3.3 Kisi-kisi Instrumen Angket Respon Siswa ........................... 36

Tabel 3.4 Kisi-Kisi Instrumen Angket Respon Guru ............................ 36

Tabel 3.5 Kriteria Penilaian Kevalidan Media ..................................... 37

Tabel 3.6 Kriteria Penilaian Kepraktisan Media .................................. 38

Tabel 4.1 Silabus Matematika Bangun Ruang Sisi Datar ................... 40

Tabel 4.2 Hasil Penilaian Oleh Ahli Media .......................................... 54

Tabel 4.3 Hasil Penilaian Oleh Ahli Materi .......................................... 55

Tabel 4.4 Hasil Respon Uji Coba Kelompok Kecil .............................. 56

Tabel 4.5 Hasil Respon Uji Coba Kelompok Besar ............................ 57

Tabel 4.6 Hasil Respon Guru ............................................................. 58

Tabel 4.7 Hasil Revisi Media Pop Up Book ........................................ 59

xiii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Parallel Pop up ............................................................... 17

Gambar 2.2 Volvelles ......................................................................... 17

Gambar 2.3 Peepshow ....................................................................... 18

Gambar 2.4 Pull-tabs ......................................................................... 18

Gambar 2.5 Carousel ......................................................................... 19

Gambar 2.6 Box and Cylinder ............................................................ 19

Gambar 2.7 Pop-out pop-up ............................................................... 20

Gambar 2.8 Unsur-Unsur Lingkaran .................................................. 22

Gambar 2.9 Sudut Pusat dan Sudut Keliliing ..................................... 24

Gambar 2.10 Juring Lingkaran ........................................................... 25

Gambar 2.11 Garis Singgung Persekutuan Luar Dua Lingkaran ....... 25

Gambar 2.12 Garis Singgung Persekutuan Dalam Dua Lingkaran .... 26

Gambar 2.13 Bagan Kerangka Berpikir .............................................. 28

Gambar 3.1 Tahapan pengembangan model ADDIE ......................... 32

Gambar 4.1 Kerangka Flowchart media Pop Up Book ....................... 43

Gambar 4.2 Sampul depan dan sampul belakang ............................. 46

Gambar4.3 Halaman awal .................................................................. 47

Gambar 4.4 Halaman pengertian lingkaran ........................................ 48

Gambar 4.5 Halaman unsur-unsur lingkaran ...................................... 48

xiv
Gambar 4.6 Halaman keliling lingkaran .............................................. 49

Gambar 4.7 Halaman luas lingkaran .................................................. 50

Gambar 4.8 Halaman hubungan panjang busur dan luas

juring lingkaran ................................................................ 50

Gambar 4.9 Halaman sudut pusat dan sudut keliling ......................... 51

Gambar 4.10 Halaman garis singgung persekutuan luar dua

lingkaran ........................................................................ 52

Gambar4.11 Halaman garis singgung persekutuan dalam dua

lingkaran ........................................................................ 53

xv
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1: Validasi Instrumen Angket .......................................... 69

Lampiran 2: Penilaian Ahli Media .................................................... 83

Lampiran 3: Penilaian Ahli Materi .................................................... 89

Lampiran 4: Respon Peserta Didik .................................................. 95

Lampiran 5: Respon Guru ................................................................ 103

Lampiran 6: Hasil Perhitungan Validasi .......................................... 105

Lampiran 7: Surat-Surat ................................................................... 107

Lampiran 8: Lembar Uji Referensi ................................................... 117

Lampiran 9: Dokumentasi ................................................................ 120

Lampiran 10: Riwayat Hidup Peneliti .............................................. 123

xvi
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Pada satuan pendidikan terdapat mata pelajaran yang berperan

sangat penting di kehidupan sehari-hari yaitu matematika. Beberapa

permasalahan yang ada di kehidupan sehari-hari dapat diselesaikan

dengan ilmu matematika. Sehingga, matematika sudah dikenalkan

sejak bangku sekolah dasar hingga perguruan tinggi. Pembelajaran

matematika merupakan pelajaran yang sulit dan bersifat abstrak untuk

dipelajari sehingga beberapa siswa merasa kesulitan sehingga

menurunnya minat siswa dalam mengikuti pembelajaran matematika.

Guru sebagai pemegang peran utama dalam proses belajar

mengajar dan menentukan kualitas pengajaran yaitu memberikan

sikap dan nilai (afektif), pengetahuan (kognitif), dan keterampilan

(psikomotor). Dengan kata lain tugas pendidik adalah sebagai

fasilitator untuk tercapainya tujuan pendidikan. Peningkatan mutu

kualitas pendidikan dipengaruhi oleh kualitas pendidiknya. Oleh sebab

itu, seorang pendidik harus bisa mengontrol kelas, menerapkan

metode dan strategi mengajar yang bervariasi, mejalankan proses

belajar mengajar yang efektif, mengembangkan bahan ajar yang baik

dan sebagai pembimbing bagi siswa.

1
2

Media pembelajaran merupakan alat bantu untuk memudahkan

guru dalam menyampaikan materi pembelajaran untuk menarik

perhatian, minat peserta didik dalam kegiatan belajar. Menurut Aditya

Raenda dan Nur Hadi yang mengutip dari Daryanto (2018)

mengatakan bahwa media pembelajaran segala sesuatu yang dapat

digunakan untuk menyalurkan pesan, sehingga dapat merangsang

perhatian, minat, pikiran, dan perasaan siswa dalam kegiatan belajar

untuk mencapai tujuan belajar. Suatu media pembelajaran harus

mampu menjelaskan materi pembelajaran kepada peserta didik. Selain

itu, sebuah media sepantasnya bersifat menyenangkan sehingga

membuat siswa tertarik dengan materi pelajaran tersebut. Keberadaan

media khususnya pada pelajaran matematika membantu

meningkatkan pemahaman materi yang abstrak menjadi suatu yang

nyata. Media pembelajaran harus disamakan dengan cara berpikir

peserta didik serta menyesuaikan materi yang dipelajari.

Pada ayat AlQuran QS An-Nahl ayat 89 dijelaskan:

Artinya: (dan ingatlah) akan hari (ketika) Kami bangkitkan pada tiap-

tiap umat seorang saksi atas mereka dari mereka sendiri dan Kami

datangkan kamu (Muhammad) menjadi saksi atas seluruh umat

2
3

manusia. Dan Kami turunkan kepadamu Al kitab (Al Quran) untuk

menjelaskan segala sesuatu dan petunjuk serta rahmat dan kabar

gembira bagi orang-orang yang berserah diri

Berdasarkan surah di atas, Allah memberikan petunjuk kepada

manusia bahwa, penggunaan alat atau benda sebagai media

digunakan untuk menjelaskan sesuatu. Allah SWT menurunkan

AlQur’an kepada Nabi Muhammad Saw. yang digunakan sebagai

petunjuk, pemberi kabar, rahmat bagi umat yang beriman kepada Allah

SWT.

Para guru diharuskan dapat mempergunakan alat dan media

yang ada di sekolah. Namun, jika tidak tersedia guru harus terampil

membuat suatu media. Meskipun media yang dibuat sederhana,

menggunakan alat dan bahan yang murah dan mudah didapat tetapi

bisa untuk mencapai tujuan pengajaran yang diharapkan. Salah satu

penerapan media pembelajaran dengan menggunakan Pop Up Book.

Pop Up Book adalah suatu buku yang memiliki unsur 3 dimensi

dan bagian yang dapat bergerak. Menurut Ann Montanaro (Dzuanda

2011) penggunaan Pop Up Book praktis karena mudah dimainkan dan

menarik. Umayah dkk (2011) mengatakan bahwa media visualisasi

berdimensi membuat tampilan buku menjadi menarik, mudah dipahami

penggunanya sehingga pesan dapat tersampaikan. Untuk menafsirkan

konsep abstrak ke konkret Pop Up Book dapat digunakan sebagai

media sehingga pesan yang disampaikan dapat tercapai. Penggunaan

3
4

Pop Up Book dapat menciptakan kegiatan belajar menjadi efektif, dan

mudah diingat, meningkatkan keterlibatan siswa selama belajar. Selain

mudah digunakan, Pop Up Book sifatnya unik, fungsional dan juga

mampu mencakup materi tanpa memerlukan ruang yang besar dan

praktis untuk dibawa kemanapun.

Lingkaran merupakan materi yang sesuai dengan kurikulum

2013 dan merupakan materi prasyarat untuk dipelajari pada kelas VIII

SMP. Pada materi lingkaran berisi unsur-unsur lingkaran, luas dan

keliling lingkaran, sudut pusat dan sudut keliling, panjang busur dan

luas juring, garis singgung persekutuan luar dua lingkaran, dan garis

singgung persekutuan dalam dua lingkaran. Materi lingkaran erat

kaitannya dengan kehidupan sehari. Sebagai contoh pembuatan roda,

menghitung putaran yang ditempuh roda.

Penggunaan media Pop Up Book pada materi lingkaran dapat

membantu dalam pemahaman materi terkait lingkaran. Beberapa

penelitian mengenai pengembangan media Pop Up Book sebelumnya

yang dilaksanakan Nita Anisa Fitri dan Karlimah dalam

Pengembangan Media Pop Up Book Kubus dan Balok untuk Siswa

Kelas V Sekolah Dasar bahwa media Pop Up Book baik

penggunaannya dalam proses belajar matematika pada sifat-sifat

bangun ruang dan kubus.

Selain pada pelajaran matematika, Pop Up Book dapat

dipergunakan untuk mata pelajaran lainnya. Seperti penelitian

4
5

Pengembangan Media Belajar Pop-Up Book Pada Materi Minyak Bumi

oleh Meilia Safri, Sri Adelila Sari dan, Marlina yang dinyatakan media

sangat baik sebagai media pembelajaran.

Berdasarkan observasi yang dilakukan peneliti, guru kesulitan

dalam menyampaikan pelajaran karena tidak adanya penggunaan

media untuk membantu guru menjelaskan materi. Dalam

menyampaikan pelajaran guru bersifat monoton hanya menggunakan

buku pelajaran yang ada dan mendominasi kelas. Materi yang sangat

abstrak membuat siswa menjadi malas dan bosan dalam mengikuti

pelajaran sehingga mengganggu teman lainnya yang sedang belajar

menyebabkan kondisi kelas menjadi tidak kondusif. Dalam hal ini

menunjukkan pula bahwa masih ada guru yang belum sepenuhnya

menerapkan media pembelajaran.

Berdasarkan hal tersebut, ketertarikan peneliti untuk

mengembangkan media pembelajaran Pop Up Book yang mampu

membantu peserta didik dalam mempelajari materi lingkaran yang

bermanfaat dalam proses pembelajaran.

B. Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah yang telah dikemukakan di

atas, terdapat sejumlah masalah yang diidentifikasi yaitu:

1. Belum diterapkannya media pembelajaran

5
6

2. Minimnya penggunaan media pendukung pembelajaran

matematika

C. Fokus Masalah

Penelitian ini berfokus pada upaya mengembangkan sebuah

media pembelajaran matematika yaitu Pop Up Book, sedangkan untuk

materi dibatasi pada materi lingkaran kelas VIII SMP.

D. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang dan fokus masalah, maka

dirumuskan suatu masalah yaitu:

1. Bagaimana mengembangkan media pembelajaran Pop Up Book

pada materi lingkaran?

2. Apakah media pembelajaran Pop Up Book layak digunakan oleh

siswa?

3. Bagaimana respon siswa terhadap media pembelajaran Pop Up

Book yang dikembangkan?

E. Tujuan Penelitian

Adapun tujuan yang hendak dicapai dari penelitian ini adalah:

1. Mendeskripsikan pengembangan media pembelajaran Pop Up

Book pada materi lingkaran.

2. Menguji media pembelajaran Pop Up Book layak digunakan untuk

siswa.

6
7

3. Mengetahui respon siswa terhadap media pembelajaran Pop Up

Book yang dikembangkan.

F. Manfaat Penelitian

Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan berbagai

manfaat, diantaranya sebagai berikut:

1. Bagi guru

a. Sebagai masukan dalam upaya pemanfaatan media

pembelajaran dalam proses pembelajaran matematika

b. Sebagai referensi dalam menggunakan media pembelajaran di

kelas yang lebih kreatif dan inovatif

2. Bagi peserta didik

a. Memberikan pengalaman belajar dengan metode yang

membuat siswa menjadi aktif dan termotivasi untuk belajar

matematika

b. Untuk memudahkan peserta didik dalam menerima pelajaran

khususnya materi lingkaran

3. Bagi peneliti, dapat menerapkan media Pop Up Book dalam proses

pembelajaran.

7
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

A. Kajian Teori

1. Hakikat Belajar

Belajar menjadi langkah seseorang dalam meraih segala

macam keterampilan, kompetensi dan sikap. Belajar terjadi

sepanjang hidup pada diri setiap orang. seseorang yang belajar

mendapat keuntungan bagi diri sendiri yang dapat mempengaruhi

peningkatan kualitas dirinya.

Belajar merupakan aktivitas untuk mendapatkan perubahan

dalam diri melalui pelatihan dan pengalaman. Seperti yang kita

ketahui bahwa “experience is the best teacher” memberikan efek

tersendiri yang akan memberikan pengalaman belajar

(Satrianawati, 2018). Belajar adalah berproses menjadi baik dan

dibutuhkan kesadaran yang tinggi untuk melakukan proses yang

baik.

a) Pengertian Belajar

“Berusaha memperoleh kepandaian atau ilmu”

merupakan arti belajar menurut Kamus Besar Bahasa

Indonesia. Usaha tersebut sebagai langkah seseorang dalam

terpenuhinya kebutuhan mendapatkan suatu ilmu atau

memperoleh kepandaian yang belum dikuasai sebelumnya.

8
9

Melalui belajar seseorang mendapatkan ilmu, pemahaman,

pengertian, terampil dalam melakukan dan mendapatkan

sesuatu.

Menurut Hilgrad dan Bower (Fudyartanto, 2002), belajar

(to learn) berarti: 1) to gain knowledge, comprehension, or

mastery of through experience or study; 2) to fix in the mind or

memory; memorize; 3) to acquire through experience; 4) to

become in forme of to find out. Berdasarkan definisi tersebut,

belajar memiliki pengertian yaitu melalui pengalaman

pengetahuan dapat diperoleh dan dikuasai, ingatan, memiliki

pengalaman, dan menemukan informasi. Oleh karena itu,

adanya aktivitas dan penguasaan terhadap sesuatu merupakan

arti dasar dari belajar. Menurut Morgan, dkk, melalui latihan

maupun pengalaman membuat suatu perubahan perilaku positif

yang tetap. Perubahan terjadi bisa dalam pengetahuan, tingkah

laku, persepsi, motivasi atau keseluruhan menurut Soekamto

dan Winataputra. Berdasarkan para ahli di atas yang

menegaskan latihan dan pengalaman dihubungkan dengan

belajar. Woolfolk berpedapat bahwa “learning occurs when

experience causes a relatively permanent change in an

individual’s knowledge or behavior”. Bisa dikatakan belajar

terjadi ketika pengalaman menyebabkan perubahan yang relatif


10

permanen dalam pengetahuan atau tingkah laku individu

(Suryono dan Hariyanto, 2014).

Dari berbagai definisi di atas, dapat disimpulkan belajar

adalah proses aktivitas seseorang dalam memperoleh

perubahan perilaku positif dan menetap lama melalui latihan

dan pengalaman baik fisik maupun psikis. Belajar akan

menghasilkan perubahan dalam diri setiap individu, dan

perubahan tersebut mempunyai nilai positif untuk dirinya.

b) Ciri-Ciri Belajar

Berdasarkan definisi yang didapat dari arti belajar, maka

menurut belajar mempunyai ciri-ciri yaitu (Baharuddin dan Esa,

2015):

1. Terjadi perubahan tingkah laku (change behavior). Adanya

perubahan penambahan pengetahuan, tidak mahir menjadi

mahir. Melihat adanya hasil belajar, dengan mengamati

perubahan tingkah laku.

2. Perubahan perilaku relatif permanen akan tetap apabila

belajar untuk waktu tertentu.

3. Mengamati perubahan tingkah laku ketika kegiatan belajar

berlangsung.
11

4. Perubahan tingkah laku melalui latihan, pengalaman

ataupun sesuatu yang memberi penguatan menyebabkan

peningkatan semangat dan dorongan untuk berubah.

c) Prinsip-Prinsip Belajar

Perlu diperhatikan beberapa prinsisp belajar oleh seseorang

pendidik menurut Soekamto dan Winaputra (dalam Baharuddin

dan Esa, 2015), diantaranya:

1. mengutamakan siswa aktif dalam belajar.

2. Belajar disesuaikan dengan tingkat kemampuan siswa.

3. Pemberian penguatan langsung kepada siswa untuk

dapat belajar yang lebik baik

4. Penguasaan yang siswa lakukan menjadikan belajar

menjadi bermakna.

5. Pemberian kepercayaan dan tanggung jawab penuh

membuat motivasi siswa menjadi meningkat

2. Media Pembelajaran

a. Pengertian Media Pembelajaran

Kata media didapat dari bahasa latin yaitu medius memiliki

arti “tengah, perantara, atau pengantar” dengan kata lain media

berarti sebuah perantara suatu pesan dari pengirim ke


12

penerima. Manusia, materi, maupun kejadian yang membentuk

suatu kondisi menyebabkan siswa mendapatkan pengetahuan,

keterampilan dan sikap merupakan media menurut Gerlach dan

Ely (dalam Azhar Arsyad, 2011). Pada sistem pembelajaran,

baik guru sampai pada alat yang canggih dapat dikatakan

sebagai media.

Masih banyak sekali batasan mengenai media, salah

satunya Association of Education and Communication

Technology (AECT) mempunyai pendapat mengenai media

menjadi bentuk dan penghubung yang dipergunakan untuk

menyampaikan suatu pesan maupun informasi. Antero (dalam

Sufri 2019) berpendapat bahwa media merupakan perantara

penyalur pesan atau informasi yang dapat merangsang siswa

agar mendapati rasa belajar.

Berbagai pendapat beberapa ahli di atas terhadap media

pembelajaran didapat pengertian yaitu segala sesuatu guna

membantu penyampaian sumber belajar ke siswa yang dapat

merangsang perhatian, minat, pikiran serta perasaan siswa

dalam kegiatan pembelajaran sehingga siswa mendapatkan

pengetahuan, keterampilan dan sikap.

b. Fungsi dan Manfaat Media Pembelajaran


13

Media pembelajaran memiliki fungsi utama sebagai

sumber belajar yang mempengaruhi kondisi dan suasana

belajar yang dikelola guru. Menurut Hamalik penggunaan media

pembelajaran saat proses belajar dapat memunculkan kemauan

dan minat, membangun motivasi yang berpengaruh terhadap

kegiatan belajar maupun psikologis siswa.

Sudjana dan Rivai (dalam Suryani, 2018) menjelaskan

manfaat media saat pembelajaran, yaitu: (1) Media yang

menarik, menumbuhkan motivasi dan perhatian; (2)

memperjelas materi sehingga lebih mudah untuk dipahami

sehingga terjadinya pencapaian tujuan pengajaran; (3) lebih

banyak variasi metode mengajar; (4) siswa aktif selama

kegiatan belajar, turut memperhatikan, mendemonstrasikan,

mencoba, dan memerankan.

Diantara beberapa fungsi, Levie dan Lentz (Arsyad, 2011)

memaparkan empat fungsi media terutama media visual yaitu:

1. Fungsi Atensi, mendorong perhatian siswa dalam

berkonsentrasi pada pelajaran.

2. Fungsi Afektif, gambar atau simbol visual mengunggah

perasaan dan sikap siswa.

3. Fungsi Kognitif, melalui gambar membantu memunculkan

pemahaman dan mengingat informasi.


14

4. Fungsi Kompensatoris, membantu siswa yang kesulitan

dalam mengingat informasi berbentuk teks.

Berdasarkan beberapa pendapat di atas disimpulkan

bahwa penggunaan suatu media untuk kegiatan belajar

mempunyai pengaruh yang besar terhadap pemahaman isi

materi dan menjamin terjadinya pemahaman dan ingatan yang

baik pada siswa. Media pembelajaran yang berbentuk media

visual juga dapat menarik perhatian perasaan senang,

perubahan sikap dan mempercepat dalam memahami dan

mengingat isi materi sehingga memberikan pengaruh dalam

pencapaian tujuan pembelajaran.

c. Jenis-Jenis Media Pembelajaran

Jenis-jenis media secara umum dapat dibagi menjadi

(Arsyad, 2011):

1. Media visual

Media visual adalah media yang dapat dilihat. Contohnya

buku komik, gambar tempel, miniatur, poster, alat peraga

dan lainnya.

2. Media Audio

Media audio adalah media yang memunculkan suara dan

hanya bisa didengar. Contohnya, suara, lagu, alat musik,

siaran radio, kaset suara atau CD dan yang lainnya.


15

3. Media Audio Visual

Merupakan media gabungan yang dapat didengar dan

dilihat. Contohnya televisi, drama, film, dan lainnya.

4. Multimedia

Multimedia adalah semua jenis media yang tergabung

menjadi satu. contoh: internet

5. Media interaktif

Selain memperhatikan dengan menggunakan media ini

siswa dapat aktif berinteraksi langsung dengan media

selama mengikuti pembelajaran. Contohnya: simulator,

komputer, video pembelajaran interaktif.

3. Hakikat Media Pop Up Book

a. Pengertian Media Pop Up Book

Bentuk media dapat berupa dua dimensi dan media tiga

dimensi. Pop Up Book merupakan media yang berbentuk dua

dan juga tiga dimensi. Menurut Ahmadi, Fakhruddin, Trimurtini &

Khasanah, media berbentuk dua dan tiga dimensi ketika

membuka Pop Up berisi potongan kertas akan muncul atau

bergerak ketika dibuka dan terlipat ketika buku ditutup. Pop Up

Book tidak selalu dalam bentuk timbul, dapat pula digerakkan


16

seperti diputar. Menurut Ellen G. Kreiger Rubin seorang

professional paper enginnering, Pop up merupakan sebuah

ilustrasi yang menimbulkan kesan tiga dimensi dimana saat

halaman dibuka, ditarik, maupun diangkat. Menurut Umayah

dkk (2011) media yang berdimensi membuat tampilan buku

lebih menarik, sehingga pesan dapat tersampaikan dan

dipahami dengan baik oleh pembaca.

Media Pop Up Book sifatnya unik mampu mencakup materi

tanpa memerlukan ruang yang besar dan praktis dibawa

kemanapun. Selain kepraktisan buku ini, perbedaan Pop Up

Book dengan buku lainnya yaitu memunculkan bentuk dimensi

ketika buku dibuka yang menambah perhatian siswa, dapat

digunakan secara mandiri maupun kelompok sehingga

menciptakan kegiatan belajar yang menyenangkan.

Pop Up Book dirancang sekreatif dan semenarik mungkin

untuk dapat menumbuhkan minat belajar dalam mata pelajaran

Matematika yang didesain sesuai dengan kebutuhan materi.

Berdasarkan pengertian di atas, media Pop Up Book

adalah gambar yang memiliki unsur tiga dimensi yang unik dan

menarik yang praktis untuk dibawa, dan dapat bergerak ketika

halamannya dibuka atau ditarik yang dapat menarik perhatian

dan minat siswa dalam proses belajar sehingga mudah dalam

penyampaian materi matematika.


17

b. Jenis-Jenis Teknik Pop Up Book

Pada pengembangan Pop Up Book diperlukan beberapa

teknik. Jenis-jenis teknik Pop Up Book ada beragam. Menurut

Sefriastina (dalam jurnal Masturoh, 2018) mengenai jenis-jenis

Pop Up Book yaitu:

1. Parallel Pop up merupakan jenis yang termudah. Bentuk

gambar akan muncul ketika buku terbuka 90 derajat.

Gambar.2.1 Parallel Pop Up

Sumber: Paper Engineering &Pop-ups For Dummies

2. Volvelles, memiliki unsur bentuk lingkaran dalam

pembuatannya yang dapat diputar dan menunjukkan

sesuatu yang tersembunyi di bagian belakangnya.

Biasanya digunakan untuk astrologi.


18

Gambar 2.2 Volvelles

Sumber: www.addiator.blogspot.com

3. Peepshow, yaitu memiliki bentuk yang berdimensi

disusun dari beberapa potongan kertas yang menumpuk

yang akan terlihat ilusi kedalaman.

Gambar 2.3 Peepshow

Sumber: lukasnovo.com

4. Pull-tabs, yaitu kertas yang dapat digeser, ditarik dan

didorong sehingga memunculkan gerakan maupun

bentuk berbeda.
19

Gambar 2.4 Pull-tabs

Sumber: skiptomylou.org

5. Carousel, teknik ini menggunakan tali, pita atau kancing

yang apabila dibuka dapat menunjukkan tulisan, gambar

atau bentuk yang baru dan dapat dilipat kembali.

Gambar 2.5 Carousel

Sumber: www.youtube.com/Pop-Up-Book-

"Media-Pembelajaran-Matematika"

6. Box and cylinder, lipatan kertas yang dibentuk dengan

teknik tertentu akan membentuk sebuah kubus dan

tabung yang berdiri tegak ketika halaman terbuka dan

terlipat kembali saat halaman ditutup.


20

Gambar 2.6 Box and cylinder

Sumber: www.popularkinetics.com

7. Pop-out pop-up, teknik yang sering dilihat di dalam buku.

Ketika halaman dibuka penuh, lalu gambar 3 dimensi

akan muncul.

Gambar 2.7 Pop-out pop-up

Sumber: Paper Engineering &Pop-ups For Dummies

c. Manfaat Media Pop Up Book

Manfaat yang dapat diambil dari penggunaan media Pop

Up Book berdasarkan pendapat Dzuanda (2011: 5-6) dalam

jurnal Annisarti, 2016:

1) Menumbuhkan sikap menghargai buku agar

menggunakannya dengan baik dan hati-hati.


21

2) Pendampingan orang tua saat anak menggunakan Pop Up

Book yang membuat anak bisa menjadi lebih dekat dengan

orang tua.

3) Menumbuhkan kreatifitas.

4) Merangsang imajinasi.

5) Menambah pengetahuan

6) Media untuk menanamkan kecintaan anak terhadap

membaca.

4. Hakikat Matematika

a. Pengertian Matematika

Mathematika yang merupakan kata latin diambil dari kata

Yunani Mathematike berarti mempelajari. Kata mathematike

memiliki kata lainnya yaitu mathein atau mathenein mempunyai

arti belajar atau berpikir. Ilmu yang diperoleh melalui berpikir

atau bernalar merupakan arti dari matematika.

Menurut Johnson dan Myklebust matematika merupakan

bahasa simbolis yang fungsi praktisnya untuk mengekspresikan

hubungan-hubungan kuantitatif dan keruangan dan fungsi

teoritisnya adalah untuk memudahkan berfikir (Abdurrahman,

2003; Huriyanti, 2017).

Jujun S. Suriasumantri mengatakan bahwa matematika

adalah bahasa yang melambangkan serangkaian makna dari


22

pernyataan yang ingin disampaikan. Lambang-lambang

matermatika mempunyai arti setelah sebuah makna diberikan

pada lambang tersebut (Suhendri, 2011; Huriyanti, 2017).

Dapat disimpulkan bahwa yang dimaksud dengan

matematika adalah suatu ilmu yang berhubungan dengan

angka, hubungan-hubungan yang perolehannya didapat dari

berpikir dan menalar, matematika adalalah bahasa simbolis

yang melambangkan serangkaian makna yang memudahkan

untuk berpikir.

b. Materi Lingkaran

Lingkaran berasal dari kumpulan titik-titik yang memiliki

jarak sama dari suatu titik yaitu pusat lingkaran. Lingkaran

terbentuk dari titik-titik yang dihubungkan sehingga membentuk

garis lengkung. Materi lingkaran berdasarkan Kurikulum 2013

memuat isi:

1) Unsur-unsur Lingkaran

Jari-Jari

Apotema
Juring

Tembereng

Tali Busur Titik Pusat

Busur
23

Gambar 2.8 Unsur-Unsur Lingkaran

Penjelasan masing-masing unsur berdasarkan gambar di

atas:

(a) Titik O yang berada di tengah lingkaran disebut dengan titik

pusat lingkaran.

(b) Jari-jari lingkaran berupa ruas garis yang menghubungkan

titik pusat lingkaran ke lengkungan lingkaran. Garis OA, OB,

OC, dan OD disebut dengan jari-jari lingkaran dapat

disimbolkan dengan (r).

(c) Diameter merupakan garis yang menghubungkan dua titik

pada lingkaran dan melalui titik pusat. Garis AB dan

CD disebut dengan diameter disimbolkan dengan (d).

(d) Tali busur yang berupa garis yang menghubungkan dua titik

dalam lingkaran. Garis lurus AD merupakan tali busur.

(e) Busur berupa garis lengkung yang berada di lingkaran. Garis

lengkung AD dan CB disebut dengan busur.

(f) Apotema yaitu garis yang menghubungkan titik pusat

dengan tali busur. Garis OE disebut dengan Apotema.

(g) Luas Juring merupakan luas daerah yang dibatasi dua buah

jari-jari lingkaran dan sebuah busur. Daerah COB yang

diarsir disebut dengan Luas Juring.


24

(h) Tembereng merupakan luas daerah yang dibatasi oleh busur

dan tali busur. Daerah AD yang diarsir disebut dengan

Tembereng.

2) Keliling Lingkaran dan Luas Lingkaran

Rumus Keliling

K r

K d

K = keliling

r = jari-jari lingkaran

d = diameter lingkaran

Rumus Luas

L= luas lingkaran

r = jari-jari lingkaran

3) Sudut Pusat dan Sudut Keliling Lingkaran

Gambar 2.9 Sudut Pusat dan Sudut Keliliing


25

∠AOC = sudut pusat

∠ ABC = sudut keliling

udut pu at udut keliling

udut keliling udut pu at

4) Panjang busur dan Luas juring

Gambar 2.10 Juring Lingkaran

Panjang busur AB:

panjang bu ur

Luas juring AOB:

panjang bu ur

5) Garis Singgung Persekutuan Luar Dua Lingkaran


26

Gambar 2.11 Garis Garis Singgung


Persekutuan Luar Dua Lingkaran

√ ( )

Keterangan:

PQ = garis singgung persekutuan luar

AB = jarak antar pusat lingkaran

R = jari-jari lingkaran besar

r = jari-jari lingkaran kecil

6) Garis Singgung Persekutuan Dalam Dua Lingkaran

Gambar 2.12 Garis Singgung Persekutuan

Dalam Dua Lingkaran

√ ( )
27

Keterangan:

PQ = garis singgung persekutuan dalam

AB = jarak antar pusat lingkaran

R = jari-jari lingkaran besar

r = jari-jari lingkaran kecil

B. Kerangka Berpikir

Ketertarikan siswa terhadap pelajaran matematika masih kurang

terutama pada materi lingkaran, materi yang masih bersifat abstrak

bagi pola pikir siswa. Sehingga siswa menjadi kesulitan dan bingung

ketika mengerjakan soal lingkaran sehingga hasil pembelajaran

lingkaran masih rendah. Kegaiatan pembelajaran yang berpusat pada

guru sebagai sumber belajard dan minimnya penggunaan media

pembelajaran yang digunakan menjadi penyebab rendahnya minat

belajar siswa. Dalam membantu siswa untuk menguasai konsep suatu

materi maka dibutuhkan sebuah media pembelajaran. Media

merupakan alat bantu untuk memudahkan guru dalam menyampaikan

materi pembelajaran.

Penelitian ini dilakukan untuk mengembangkan media

pembelajaran menggunakan Pop Up Book yang terinspirasi dari buku

cerita anak-anak. Adanya pengembangan media pembelajaran ini,

diharapkan guru terbantu dengan adanya media Pop Up Book yang

sudah dikembangkan dan siswa dapat belajar dengan menyenangkan.


28

Proses pembelajaran matematika dengan menggunakan media Pop

Up Book membuat siswa tertarik dan tidak mudah bosan.

Belum menggunakan media pembelajaran matematika


pada materi lingkaran

Dibutuhkan media pembelajaran yang dapat menarik


minat siswa dalam memahami materi lingkaran

Media pembelajaran adalah Media Pop Up Book adalah


segala sesuatu guna gambar yang memiliki unsur
membantu penyampaian tiga dimensi yang unik dan
sumber belajar ke siswa menarik, dapat bergerak
dalam kegiatan pembelajaran ketika halamannya dibuka

Mengembangkan media pembelajaran Pop Up Book


sesuai Standar Kompetensi dan Kompetensi Dasar
kurikulum 2013

Melakukan validasi ahli media dan ahli materi sampai


dinyatakan valid

Melakukan uji coba pada siswa kelas VIII


29

Dihasilkan media Pop Up Book materi lingkaran yang


layak digunakan pada siswa kelas VIII
Gambar 2.13 Bagan Kerangka Berpikir
BAB III
METODOLOGI PENELITIAN

A. Tempat dan Waktu Penelitian

1. Tempat Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan di SMP Negeri 177 Jakayang

berlokasi di Jl. Raya Kodam Bintaro, Pesanggrahan, Jakarta

Selatan. Dikarenakan di dalam kegiatan belajar matematika, guru

tidak menggunakan bantuan media pembelajaran terutama dalam

materi lingkaran.

2. Waktu Penelitian

Pelaksanaan penelitian dilakukan pada semester genap tahun

ajaran 2019/2020 di mulai pada tanggal 16 Desember 2019 sampai

16 Januari 2020.

B. Metode Penelitian

Penggunaan metode dalam penelitian ini yaitu metode penelitan

dan pengembangan atau Research and Development (R&D).

Penggunaan metode R&D digunakan dalam penelitian yang ingin

menciptakan atau memperbarui serta pengujian keefektifan suatu

produk yang dikembangkan. Produk yang didapatkan dari penelitian

pengembangan dan penelitian pada pendidikan yaitu berupa media

29
30

belajar, bahan ajar, model pembelajaran, modul, alat evaluasi dan

perangkat pembelajaran.

Pengembangan model ADDIE merupakan model yang memiliki 5

tahapan ini dikembangkan oleh Dick and Carry (dalam Endang, 2014).

Tahapan-tahapannya yaitu (Analysis, Design, Development,

Implementation, Evaluation) model ini dipilih karena memiliki langkah-

langkah yang jelas, sistematis, efektif, dan efisien.

C. Prosedur Penelitian

Tahapan-tahapan yang akan dilakukan dalam penelitian ini yaitu:

a. Analysis (Analisis)

Jenis kegiatan ini peneliti menganalisis keadaan dan

ketersedian media dan bahan pembelajaran, analisis kurikulum,

dan analisis karakter dan sikap peserta didik pada kegiatan belajar

matematika.

b. Design (Perancangan)

Kegiatan yang dilakukan adalah menyusun materi, rancangan

media yang akan dibuat dan untuk menilai media yang akan dibuat

digunakan sebuah instrumen angket.

c. Development (Pengembangan)

Tahap ini dilakukan pengumpulan dan pengelolaan bahan yang

mendukung pembuatan media dan dilanjutkan dengan proses

pembuatan media. Selanjutnya dilakukan penilaian kualitas media


31

pembelajaran sesuai dengan indikator penilaian oleh ahli media

dan ahli materi.

d. Implementation (Implementasi)

Setelah mendapatkan hasil validasi oleh para ahli, jika didapat

valid maka langkah selanjutnya yaitu melalukan uji coba media

terhadap siswa kelas VIII. Uji coba dilakukan pada kelompok kecil

dan kelompok besa. selanjutnya penyebaran angket respon untuk

siswa dan seorang guru mengenai media yang telah dibuat.

e. Evaluation (Evaluasi)

Proses akhir dari penelitian, berisi mengenai hasil revisi dari

produk yaitu media Pop Up Book berdasarkan saran dan masukan

yang didapatkan dari ahli media dan ahli materi yang kemudian

menjadi hasil akhir media Pop Up Book yang dikembangkan.

Berikut ini merupakan rangkuman tahapan pengembangan model

ADDIE yang di jelaskan dalam bagan di bawah ini:


32

Analisis ketersedian media, analisis


kurikulum, dan analisis sikap peserta didik

Penyusunan instrumen

Merancang media

Media awal

Validasi Validasi
ahli media ahli materi

Valid
Tidak
Ya

Uji coba kelompok kecil dan


kelompok besar

Respon siswa dan guru

Media akhir

Gambar 3.1. Tahapan pengembangan model ADDIE


33

D. Subjek Pengumpulan Data

Siswa SMP Negeri 177 Jakarta kelas VIII yang dipilih secara

acak menjadi subjek untuk pengumpulan data dalam penelitian. Uji

coba diberikan sebanyak 2 kali guna melihat respon mereka dalam

menggunakan media Pop Up Book. Adapun tahap-tahapnya antara

lain:

1. Uji coba kelompok kecil

Pelibatan 5 siswa pada uji coba kelompok kecil yang dipilih

secara acak. Evaluasi ini digunakan untuk mengetahui kelebihan

maupun kekurangan dari media pembelajaran Pop Up Book yang

sedang telah dibuat.

2. Uji coba kelompok besar

Peserta didik pada uji coba kelompok besar yang dilibatkan

yaitu 27 siswa. Tujuan uji coba pada tahap ini sebagai tahap

evaluasi yang dilakukan mengenai media pembelajaran Pop Up

Book yang sudah selesai dikembangkan untuk memperoleh hasil

yang baik.

E. Teknik Pengumpulan Data

Dalam pengumpulan data penelitian menggunakan teknik angket.

Untuk mengetahui kelayakan produk yang dikembangkan yang

divalidasi oleh para ahli media, ahli materi, pendidik dan peserta didik

dibutuhkan suatu angket dalam mengumpulkan data-data tersebut.


34

Angket diberikan kepada 4 orang ahli yang berprofesi sebagai dosen

pendidikan matematika. Angket juga diberikan kepada 32 orang siswa

kelas VIII SMPN 177 Jakarta dan 1 orang pendidik.

F. Instrumen Pengumpulan Data

Instrumen digunakan untuk memperoleh data mengenai kevalidan

dan kepraktisan media dan mengetahui respon siswa secara

mendalam terhadap produk pengembangan media Pop Up Book

pembelajaran matematika. Pada penelitian instrumen berupa angket

seperti berikut:

a. Validasi Ahli Media

Sebelum memberikan angket untuk melihat kelayakan media,

penulis memberikan media Pop Up Book yang dibuat untuk para

ahli. Setelah itu ahli media diminta untuk mengisi angket penilaian

media tersebut. Adapun kisi-kisi angket validasi media sebagai

berikut:

Tabel 3.1 Kisi-Kisi Instrumen Angket Ahli Media

Kriteria Indikator Nomor soal

Aspek A. Tampilan Media 1,


kelayakan
B. Desain Sampul 2,3,4,5,6,
Penyajian
Media (Cover)
Media
C. Desain Isi Modul 7,8,9,10,11,12,13

Aspek A. Lugas 14
35

Kelayakan B. Dialogis dan 15


Bahasa
Interaktif

Sumber: Purwono, Urip (2008: BSNP) yang telah dimodifikasi

b. Validasi Ahli Materi

Selanjutnya dilakukan validasi oleh ahli materi. Ahli materi

melihat apakah materi yang disajikan sudah sesuai dengan Standar

Kompetensi (SK) dan Kompetensi Dasar (KD) Kurikulum 2013 dan

selanjutnya ahli materi diminta untuk mengisi angket penilaian

terhadap isi materi pada media. Adapun kisi-kisi validasi sebagai

berikut

Tabel 3.2 Kisi-Kisi Instrumen Angket Ahli Materi

Kriteria Indikator Nomor Soal

Aspek A. Kesesuaian materi 1,2,3

Kelayakan Isi dengan SK dan KD

B. Keakuratan Materi 4,5,6

C. Mendorong

Keingintahuan 7,8

Aspek A. Hakikat Kontekstual 9

Kontekstual B. Komponen 10

Kontekstual

Sumber: Purwono, Urip (2008: BSNP) yang telah dimodifikasi

c. Angket Respon Siswa


36

Pengambilan data angket respon siswa dilakukan dua tahap

yaitu pada uji coba kelompok kecil dan saat uji coba kelopok besar.

Adapun kisi-kisi angket respon sebagai berikut:

Tabel 3.3 kisi-kisi Instrumen Angket Respon Siswa

Indikator Nomor soal

A. Bahasa 1,2

B. Ketertarikan 3,4,5,9,10

C. Materi 6,7

Sumber: Purwono, Urip (2008: BSNP) yang telah dimodifikasi

d. Angket Respon Guru

Angket respon guru diberikan untuk memperoleh data

mengenai tanggapan guru mengenai media Pop Up Book yang

dikembangkan. Angket diberikan kepada guru mata pelajaran

matematika kelas VIII. Adapun kisi-kisi angket sebagai berikut:

Tebel 3.4 Kisi-Kisi Instrumen Angket Respon Guru

Kriteria Indikator Nomor Soal

Aspek Kelayakan A. Tampilan Media 1,2,3,4

Penyajian Media B. Kelayakan Isi

5,6,7,8,9

Aspek Kontekstual A. Kontekstual 10,11

Sumber: Purwono, Urip (2008: BSNP) yang telah dimodifikasi


37

G. Teknik Analisis Data

Untuk mendapatkan bukti dari kualitas dan kelayakan media

Pop Up Book yang dikembangkan dibutuhkan suatu analisis data

berdasarkan kriteria kevalidan yang dilihat berdasarkan uji coba

lapangan. Dalam menganalisis data penelitian dibutuhkan suatu teknik.

Teknik yang digunakan pada penelitian ini yaitu:

1. Analisis Kuantitatif

Data kuantitatif diperoleh berdasarkan angket para ahli dan

respon siswa dan guru. Data kuantitatif terdiri dari analisis validitas.

2. Analisis Kualitatif

Data kualitatif berupa saran dan masukan para ahli, siswa dan

guru matematika yang berguna untuk perbaikan media Pop Up

Book. Untuk melihat kevalidan suatu produk diperlukan analisis

kevalidan, langkah-langkahnya yaitu:

1. Data penilaian dari dosen ahli ditabulasi, dan dihitung rata-rata

untuk tiap aspek.

2. Rata-rata skor tiap aspek dibandingkan dengan kriteria

penilaian kualitas tertentu. Kriteria penilaian yang digunakan

dalam penelitian disajikan pada tabel berikut ini:

Tabel 3.5 Kriteria Validitas Media Pembelajaran

No. Interval Rata-Rata Skor Kriteria


1 Sangat valid
2 Valid
3 Cukup valid
4 Kurang valid
38

5 Sangat kurang valid


adalah skor rata-rata
Sumber: Eko Putro (dalam Yuliana:2017)

Analisis kepraktisan digunakan untuk menganalisis angket

respon siswa dan guru dan mengukur kepraktisan media Pop Up

Book. Tahapan yang digunakan sama seperti analisis kevalidan,

dengan kriteria penilaian seperti pada tabel berikut:

Tabel 3.6 Kriteria Penilaian Kepraktisan Media

Interval Rata-Rata
No. Kriteria
Skor
1 Sangat praktis
2 Praktis
3 Cukup praktis
4 Kurang praktis
5 Sangat kurang praktis
adalah skor rata-rata
Sumber: Eko Putro (dalam Yuliana:2017)
BAB IV
HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Deskripsi Penelitian

Penelitian bertujuan untuk mengembangkan media

pembelajaran Pop Up Book materi lingkaran. Penelitian dilaksanakan

pada tahun ajaran 2019/2020 bertempat di SMP Negeri 177 Jakarta

yang berlokasi di Jl. Raya Kodam Bintaro, Pesanggrahan, Jakarta

Selatan. Penelitian dilakukan pada tanggal 16 Desember 2019 sampai

16 Januari 2020 . Penelitian dilakukan pada siswa kelas VIII C.

Sebelum media diuji cobakan pada siswa maka dilakukan

validasi oleh ahli media dan ahli materi untuk diberikan masukan-

masukan dan koreksi terhadap media Pop Up Book. Sebagai ahli

media dipilih dua orang dosen yaitu Ibu Hastri Rosiyanti, M.PMat., dan

Ibu Ismah, M,Si. Sedangkan untuk ahli materi yaitu Ibu Arlin Astriyani,

M.Pd., dan Ibu Ririn Widiyasari, M.Pd. Responden dalam pengambilan

data sebanyak 32 siswa dan 1 orang pendidik.

B. Hasil dan Analisis Penelitian

Model pengembangan yang digunakan pada penelitian ini

menggunakan model pengembangan ADDIE yang dikembangkan oleh

Dick and Carry (1996) yang memiliki 5 tahapan sebagai berikut:

39
40

1. Analysis (Analisis)

Pada kegiatan ini peneliti menganalisis beberapa diantaranya:

a) Analisis Kurikulum

Kurikulum yang digunakan di SMP Negeri 177 Jakarta

sudah menggunakan kurikulum 2013. Isi materi yang

digunakan peneliti dalam pembuatan media mengikuti pada

silabus dan kompetensi dasar materi lingkaran kelas VIII.

Berikut merupakan silabus yang digunakan sekolah untuk

kelas VIII semester genap pada Kurikulum 2013.

Tabel 4.1 Silabus Matematika Bangun Ruang Sisi Datar

Kegiatan
Kompetensi Dasar Materi Pokok
Pembelajaran
3.7 Menjelaskan Lingkaran 1. Mencermati
sudut pusat, 1. Unsur-unsur peragaan atau
sudut keliling, Lingkaran pemodelan yang
panjang busur, 2. Keliling dan berkaitan
dan luas juring Luas lingkaran serta
lingkaran, serta Lingkaran unsur unsur
hubungannya 3. Panjang lingkaran
4.7 Menyelesaikan busur dan 2. Mencermati
masalah yang Luas juring masalah atau
berkaitan 4. Sudut Pusat bentuk benda-
dengan sudut dan Sudut benda di sekitar
pusat, sudut Keliling yang berkaitan
keliling, panjang dengan lingkaran
busur, dan luas 3. Melakukan
juring lingkaran, percobaan untuk
41

serta menemukan
hubungannya rumus keliling
lingkaran, panjang
busur, luas juring,
dan garis
singgung
persekutuan
(dalam dan luar)
antara dua
lingkaran
3.8 Menjelaskan Lingkaran 1. Mencermati cara
garis singgung 1. Garis melukis garis
persekutuan luar singgung singgung lingkaran
dan persekutuan persekutuan dan garis singgung
dalam dua dalam dua persekutuan antara
lingkaran dan lingkaran dua lingkaran
cara melukisnya 2. Garis menggunakan
4.7 Menyelesaikan singgung jangka dan
masalah yang persekutuan penggaris
berkaitan dengan luar dua 2. Menyajikan hasil
garis singgung lingkaran pembelajaran
persekutuan luar tentang lingkaran
dan persekutuan dan garis singgung
dalam dua lingkaran
lingkaran 3. Menyelesaikan
masalah yang
berkaitan dengan
lingkaran dan garis
singgung lingkaran
42

b) Analisis Media Pembelajaran

Seorang guru memerlukan sebuah media

pembelajaran dalam membantu siswa mendalami materi

yang sedang diajarkan. Berdasarkan hasil observasi awal

disekolah SMPN 177 Jakarta dalam dan wawancara guru

matematika kelas VIII proses pembelajaran masih minim

dalam penggunaan media pembelajaran, guru

menggunakan media cetak yaitu buku paket matematika

dalam memberikan materi lingkaran yang membuat peserta

didik masih kurang tertarik dalam belajar matematika.

c) Analisis Karakteristik Peserta Didik

Berdasarkan observasi awal terlihat siswa kurang

tertarik dengan pembelajaran matematika, yang ditunjukkan

dengan sikap siswa yang tidak semangat dalam belajar dan

tidak memperhatikan guru saat menjelaskan materi.

2. Design (Desain)

Pada tahap ini dilakukan proses perancangan media yang

ingin dikembangkan, untuk mempermudah dalam pembuatan

media yang akan dikembangkan maka dibuat flowchart seperti

berikut:
43

Sampul Buku

Halaman Awal Materi

Kompetensi Pegertian Hubungan Luas


Daftar Isi Lingkaran
Dasar Juring dan
Panjang Busur
Unsur-Unsur
Lingkaran Sudut Pusat dan
Sudut Keliling
Keliling
Lingkaran
Garis Singgung
Perseutuan Luar
Luas Dua Lingkaran
Lingkaran

Garis Singgung
Perseutuan Dalam Dua
Lingkaran

Gambar 4.1 Kerangka Flowchart media Pop Up Book

Berdasarkan flowchart di atas dapat dijelaskan bahwa:

a) Sampul buku

Sampul buku dibuat hardcover dan berisi judul dari media Pop

Up Book, lalu ada nama penulis dan beberapa gambar-gambar

yang berhubungan dengan materi lingkaran.

b) Halaman awal

Halaman awal akan berisi daftar isi dan Kompetensi dasar

dari materi lingkaran.

c) Halaman materi

Setelah halaman awal selanjutnya akan berisi materi

lingkaran yang terdiri dari:


44

1) Pengertian Lingkaran

Pada halaman ini penulis ingin memberikan pengertian

lingkaran berikut dengan contoh bentuk lingkaran yang ada

di lingkungan sekitar. Gambar contoh bentuk lingkaran akan

dibuat berdiri 90 derajat.

2) Unsur-unsur lingkaran

Penulis ingin menggunakan teknik volvelles untuk

memunculkan gambar unsur-unsur lingkaran dan diberikan

nomor disetiap gambar untuk melihat masing-masing

penjelasannya sesuai nomor.

3) Keliling lingkaran

Pada halaman ini berisi pengertian dan cara mencari

rumus keliling lingkaran.

4) Luas Lingkaran

Pada halaman ini, penulis ingin membuat sebuah puzzle

berberbentuk lingkaran yang dipotong menjadi juring-juring

lingkaran. Potongan-potongan tersebut dapat di susun

didalam kotak yang berbentuk persegi panjang. Tujuannya

adalag untuk membuat pemahaman siswa dalam mencari

rumus luas lingkaran.

5) Hubungan panjang busur dan luas Juring

Pada halaman ini ketika dibuka akan memunculkan judul

dan gambar lingkaran yang berdiri tegak. Penjelasan


45

mencari hubungan panjang busur dan luas juring akan

digunakan teknik pull tabs yang ditarik ke bawah.

6) Sudut Pusat dan Sudut Keliling

Penulis inigin menunjukkan bentuk sudut pusat dan sudut

keliling dengan sebuah tali yang dapat ditarik untuk untuk

membentuk sudut pusat dan dapat diulur untuk membentuk

sudut keliling.

7) Garis Singgung Persekutuan Luar Dua Lingkaran

Pada saat halaman ini dibuka, judul dan gambar garis

singgung persekutuan luar dua lingkaran akan berdiri tegak.

Selain itu berisi cara mendapatkan rumus garis singgung

persekutuan luar dua lingkaran dan diberikan tempat untuk

melukis garis singgung beserta caranya.

8) Garis Singgung Persekutuan Dalam Dua Lingkaran

Pada saat halaman ini dibuka, judul dan gambar garis

singgung persekutuan dalam dua lingkaran akan berdiri

tegak. Selain itu berisi cara mendapatkan rumus garis

singgung persekutuan dalam dua lingkaran dan diberikan

tempat untuk melukis garis singgung beserta caranya.

3. Development (Pengembangan)

Terdapat beberapa langkah dalam pengembangan,

diantaranya:
46

a) Pembuatan Media

Hasil dari rancangan storyboard kemudian dikembangkan

menggunakan software Photoshop CS 3 untuk membuat

background dan ilustrasi yang dibutuhkan di dalam media yang

kemudian dicetak dalam jenis kertas Art Carton 230 gr

berukuran A3. Bagian sampul buku dijlid dengan Hardcover

agar sampul Pop Up Book tidak cepat rusak. Berikut ini hasil

dari media yang telah dibuat:

(1) Sampul Buku

Desain sampul depan beri i judul dari buku yaitu “Media

Pop Up Book Materi Lingkaran Kelas VIII” dan gambar-

gambar yang berhubungan dengan materi lingkaran, nama

peneliti dan logo Universitas Muhammadiyah Jakarta. Pada

halaman belakang memuat materi lingkaran.

Gambar 4.2 Sampul depan dan sampul belakang


47

(2) Halaman awal

Halaman awal berisi mengenai kompetensi dasar dari

materi lingkaran dan daftar isi terkait yang ada di dalam

media.

Gambar4.3 Halaman awal

(3) Halaman Pengertian Lingkaran

Halaman kedua berisi mengenai pengertian lingkaran.

Pada halaman ini menggunakan teknik Parallel Pop Up

dimana bentuk gambar akan muncul ketika buku terbuka 90

derajat. Gambar yang muncul di halaman ini memuat contoh

lingkaran yang ada di kehidupan nyata salah satunya

bianglala dan ban sepeda.


48

Gambar 4.4 Halaman pengertian lingkaran

(4) Halaman Unsur-Unsur Lingkaran

Halaman ketiga berisi materi unsur-unsur lingkaran. Pada

satu sisi peneliti menggunakan teknik volvelles atau rotari

yang akan memunculkan gambar unsur-unsur lingkaran

ketika gambar digeser ke atas. Lalu, siswa dapat melihat

penjelasan dari setiap unsur di sisi sebelahnya dengan

melihat nomor yang tertera di setiap gambar.

Gambar 4.5 Halaman unsur-unsur lingkaran


49

(5) Halaman Keliling Lingkaran

Halaman keempat berisi materi keliling lingkaran.

Terdapat ilustrasi dan sebuah perintah dimana siswa diminta

untuk menggerakkan seekor kelinci agar mengitari sebuah

taman berbentuk lingkaran. Bertujuan untuk memberikan

pengetahuan mengenai pengertian keliling lingkaran.

Setelahnya diberikan penjelasan mencari rumus keliling

lingkaran.

Gambar 4.6 Halaman keliling lingkaran

(6) Halaman Luas Lingkaran

Halaman kelima berisi materi luas lingkaran. Terdapat

potongan juring lingkaran yang bisa dipindahkan dan

disusun sehingga membentuk bangun menyerupai persegi

panjang. Lalu terdapat penjelasan bagaimana mendapatkan

rumus luas lingkaran dari konsep luas persegi panjang.


50

Gambar 4.7 Halaman luas lingkaran

(7) Halaman Hubungan Panjang Busur dan Luas Juring

Lingkaran

Halaman keenam berisi hubungan panjang busur dan

luas juring lingkaran. Judul materi dan gambar juring berdiri

ketika halaman tersebut dibuka. Terdapat penjelasan rumus

mencari hubungan luas juring dan panjang busur dengan

menggunakan teknik pull tabs untuk memunculkan rumus.

Gambar 4.8 Halaman hubungan panjang busur dan luas

juring lingkaran
51

(8) Halaman Sudut Pusat Dan Sudut Keliling

Halaman ketujuh berisi sudut pusat dan sudut keliling.

Terdapat paku berlilit tali yang dapat diputar sehingga tali

tersebut dapat menunjukkan sudut pusat dan sudut keliling.

Dan terdapat rumus mengenai sudut pusat dan sudut

keliling.

Gambar 4.9 Halaman sudut pusat dan sudut keliling

(9) Halaman Garis Singgung Persekutuan Luar Dua Lingkaran

Halaman delapan berisi materi garis singgung

persekutuan luar dua lingkaran. Judul dan gambar garis

singgung persekutuan luar dua lingkaran akan berdiri ketika

halaman terbuka dan penjelasan menemukan rumus

mencari panjang garis singgung persekutuan luar dua

lingkaran. Selain itu diselipkan tahapan untuk melukis garis

singgung persekutuan luar dua lingkaran, dan diberikan


52

tempat untuk digunakan peserta didik dalam melukis di

halaman tersebut.

Gambar 4.10 Halaman garis singgung persekutuan


luar dua lingkaran

(10) Halaman Garis Singgung Persekutuan Dalam Dua


Lingkaran
Halaman delapan berisi materi garis singgung

persekutuan dalam dua lingkaran. Judul dan gambar garis

singgung persekutuan dalam dua lingkaran akan berdiri

ketika halaman terbuka dan penjelasan menemukan rumus

mencari panjang garis singgung persekutuan dalam dua

lingkaran. Selain itu diselipkan tahapan untuk melukis garis

singgung persekutuan dalam dua lingkaran, dan diberikan

tempat untuk digunakan peserta didik dalam melukis di

halaman tersebut.
53

Gambar4.11 Halaman garis singgung persekutuan


dalam dua lingkaran

b) Validasi Media

Media Pop Up Book yang selesai dibuat maka

selanjutnya menguji validasi kelayakan produk. Validasi media

pembelajaran dilakukan oleh validator ahli media dan validator

ahli materi.

(1) Validasi Ahli Media

Ahli media pada proses validasi ini sebanyak 2 orang

ahli yang merupakan dosen Fakultas Ilmu Pendidikan

Universitas Muhammadiyah Jakarta. Ahli media yang

pertama yaitu Ibu Hastri Rosiyanti yang dilakukan pada hari

Jumat 22 November 2019 dan ahli media yang kedua yaitu

Ibu Ismah pada hari Jumat, 29 November 2019. Validasi

oleh ahli media terkait dengan aspek tampilan media dan

juga melakukan penilaian kelayakan dan memberi komentar

serta saran untuk perbaikan media. Hasil penilaian validasi

dari ahli media ditunjukkan pada tabel dibawah:


54

Tabel 4.2 Hasil Penilaian Oleh Ahli Media

Interval
Kriteria
No. Aspek Penilaian Rata-Rata
Kevalidan
Skor

1. Penyajian Media 4,03 Valid

2. Isi 4 Valid

Penilaian Keseluruhan 4,01 Valid

Adapun beberapa masukan yang didapatkan dari ahli

media yaitu:

masukan yang diberikan oleh Ibu Hastri Rosiyanti,

M.PMat. adalah

(a) Pada bagian sampul agar ditambahkan logo univeristas

MuhammadiyahJakarta dan penambahan tulisan judul di

punggung media Pop Up Book dan nama dosen

pendamping.

(b) Pada bagian isi buku diperhatikan lagi penggunaan kalimat

dan tanda baca, diberikan petunjuk pada setiap penggunaan

media, dan ditambahkan halaman untuk data diri peneliti.

Sedangkan kritik dan saran dari Ibu Ismah, M.Si yaitu:

(a) Penambahan latihan soal jika memungkinkan.


55

(2) Validasi Ahli Materi

Ahli materi pada proses validasi ini sebanyak 2 orang

ahli yang merupakan seorang dosen Fakultas Ilmu

Pendidikan Universitas Muhammadiyah Jakarta. Validasi

oleh ahli materi terkait dengan aspek relevansi materi dan

juga melakukan penilaian kelayakan serta memberikan

tanggapan dan saran untuk perbaikan media. Hasil penilaian

validasi dari ahli materi ditunjukkan pada tabel dibawah:

Tabel 4.3 Hasil Penilaian Oleh Ahli Materi

Interval
Kriteria
No. Aspek Penilaian Rata-Rata
Kevalidan
Skor

1. Isi 4,44 Sangat valid

2. Kontekstual 4 Valid

Penilaian Keseluruhan 4,22 Valid

Adapun beberapa masukan yang diberikan oleh ahli

materi yaitu

Masukan dari Ibu Ririn Widiyasari, M.Pd yaitu:

(a) Ditambahkan beberapa latihan soal pada setiap materi

yang berkaitan dengan kehidupan nyata.


56

(b) Pada halaman pengertian lingkaran, gambar bianglala

diletakkan di depan agar terlihat bentuk lingkarannya.

4. Implementation (Implementasi)

Pada tahap ini, rancangan media yang sudah divalidasi

kemudian direvisi sesuai dengan saran yang telah diberikan. Media

Pop Up Book kemudian diuji cobakan pada kelompok kecil pada 5

siswa dan uji coba kelompok besar pada 27 siswa. Siswa uji coba

kelompok kecil dan siswa uji coba kelompok besar merupakan dari

kelas yang sama yaitu kelas VIII C. Berikut merupakan hasil

perhitungan dari uji coba kelompok kecil.

Tabel 4.4 Hasil Respon Uji Coba Kelompok Kecil

Interval Rata- Kriteria


No. Aspek Penilaian
Rata Skor Kepraktisan

1. Bahasa 3.5 Sangat praktis

2. Ketertarikan 3,76 Sangat praktis

3. Materi 3,3 Praktis

Sangat
Penilaian Keseluruhan 3.52
praktis

Berdasarkan hasil tabel di atas respon uji coba kelompok

kecil terhadap media Pop Up Book memiliki interval rata-rata skor

3,52 yang dikategorikan sebagai sangat praktis. Adapun masukan

dari siswa uji coba kelompok kecil yaitu:

AY: “Saya uka belajar dengan buku ini, unik”


57

NS: “Belajar lingkaran menjadi tidak bo an dan eperti

bermain”

RC: “Sangat menarik, etiap membuka halaman aya

merasa senang terutama di halaman unsur-unsur

lingkaran bisa diputar-putar untuk melihat

gambarnya.”

SA: “Saya enang dengan buku ini dan tidak mera a

bo an berbeda dengan buku lainnya”.

ZP: “Baha a untuk menjelaskan pengertian lingkaran

edikit membuat aya bingung”.

Setelah mendapatkan hasil yang baik dari uji coba kelompok

kecil, maka dilakukan uji coba pada kelompok besar dengan 27

siswa. Berikut merupakan hasil perhitungan dari uji coba kelompok

besar:

Tabel 4.5 Hasil Respon Uji Coba Kelompok Besar

No. Interval Rata- Kriteria


Aspek Penilaian
Rata Skor Kepraktisan
4. Bahasa 3.48 Praktis

5. Ketertarikan 3,65 Sangat praktis

6. Materi 3,18 Prakktis

Penilaian Keseluruhan 3.43 Praktis

Berdasarkan hasil di atas respon uji coba kelompok besaar

terhadap media Pop Up Book memiliki interval rata-rata skor 3,43


58

yang dikategorikan sebagai Praktis. Adapun masukan dari siswa

uji coba kelompok besar yaitu:

FS: “ Saya merasa senang ketika menggunakan Pop Up

Book ini, belajar lingkaran menjadi tidak bo an”

MA: “Ada beberapa kata yang alah penelitian”.

MR: “Bukunya angat bagu dan belum pernah melihat yang

eperti ini”.

Langkah selanjutnya adalah melihat respon pendidik yaitu

guru matematika kelas VIII mengenai media Pop Up Book. Berikut

hasil perhitungan respon dari guru:

Tabel 4.6 Hasil Respon Guru

No. Interval Rata- Kriteria


Aspek
Rata Skor Kepraktisan
1. Penyajian Media 4,44 Sangat praktis

2. Kontekstual 5 Sangat praktis

Sangat
Penilaian Keseluruhan 4,72
praktis

Berdasarkan hasil respon guru di atas terhadap media Pop

Up Book memiliki intereval rata-rata skor yang dikategorikan

sangat praktis. Peneliti memberikan beberapa pertanyaan

terhadap media Pop Up Book kepada guru:

a. Bagaimana tanggapan Ibu terhadap media ini?


59

Jawab: “bagi aya udah baik, jarang ekali ada media

pembelajaran yang seperti ini dan saya pun sangat

uka”.

b. Apakah menurut Ibu media ini bisa membantu siswa dalam

mempelajari matematika khususnya materi lingkaran?

Jawab: “bi a digunakan ebagai media pembelajaran terlebih

bentuk media yang menarik dapat menjadikan siswa

tertarik untuk belajar matematika”.

5. Evaluation (Evaluasi)

Setelah didapatkan hasil penilaian dan saran dari 4 ahli dan

hasil respon dari siswa dan seorang guru maka didapakan media

pembelajaran yang memiliki kriteria valid dan praktis. Berikut ini

merupakan revisi media sesuai dengan saran yang telah diberikan

untuk penyempurnaan media Pop Up Book dapat dilihat pada tabel

berikut.

Tabel 4.7 Hasil Revisi Media Pop Up Book

Kritik dan Gambar Sebelum Gambar Sesudah


Tindakan
Saran Revisi Revisi
Berdasarkan Penambahan
saran ahli nama dosen di
media perlu bagian atas
ditambahkan berdekatan
nama dosen dengan nama
pembimbing, penulis.
logo Pemberian
Universitas logo universitas
60

Muhammadi berada di
yah Jakarta samping kiri.
di sampul Punggung
depan, dan buku diberi
pemberian judul, logo dan
judul di nama penulis
punggung dan dosen
buku.

Halaman
daftar isi
mengalami
perubahan
yaitu
penambahan
halaman
latihan soal
dan tentang
peneliti.
Berdasarkan
saran ahli
materi untuk
dirubah
gambar
bianglala
menjadi di
depan agar
terlihat
lingkarannya
.

Untuk Halaman luas


membuat lingkaran
puzzle mengalami
menjadi perubahan
61

lebih praktis pada juring


dan terlihat lingkaran.
rapi, penulis Dibuat menjadi
menjadi lebih
sedikit lebih sederhana
mudah dengan
ketika menempelkan
digunakan. juring
menggunakan
perekat agar
menjadi mudah
untuk
dipindahkan-
pindahkan.
Penulis ingin Menggunakan
merubah teknik pull tabs
pada bagian yaitu dengan
mengetahui menarik kertas
bentuk sudut ke atas untuk
pusat dan memunculkan
sudut keliling bentuk gambar
agar menjadi masing dari
lebih mudah sudut pusat
digunakan dan sudut
keliling.
Berdasarkan Penulis
ahli media membuat
dan ahli halaman
materi perlu mengenai
ditambahkan latihan soal
latihan soal beserta
jawabannya
yang dapat
dilihat dengan
cara
menariknya ke
sisi samping
sesuai panah.
Berdasarkan Penambahan
ahli media halaman
62

untuk mengenai
menambahk peneliti berisi
an halaman nama lengkap
tentang dan riiwayat
penulis. pendidikan.

C. Interpretasi Hasil Penelitian

Berdasarkan hasil tabel 4.2 dan 4.3 yang memuat hasil validasi

oleh para ahli, tingkat pencapaian dikonversikan dengan tabel 3.5

untuk uji kevallidan dan tabel 3.6 untuk uji kepraktisan. Berdasarkan

interval rata-rata skor penilaian ahli media mendaptkan sebesar 4,01

dengan kriteria valid. Sedangkan untuk penilaian oleh ahli materi

sebesar 4,22 dengan kriteria valid. Penilaian yang didapat dari para

ahli dapat disimpulkan bahwa media Pop Up Book materi lingkaran

untuk siswa SMP ini layak untuk diuji cobakan kepada siswa.

Selanjutnya media diuji cobakan ke kelompok kecil setelah

sebelumnya dilakukan beberapa revisi terhadap media setelah di

dapatkan beberapa saran dan masukan. Hasil yang didapat dari

angket respon 5 orang siswa berdasarkan tabel 4.4 diperoleh interval

rata-rata skor yaitu 3,52 dengan kriteria sangat praktis. Setelahnya

dilanjutkan dengan uji coba kelompok besar hasil yang didapat dari

angket respon 27 orang siswa berdasarkan tabel 4.5 diperoleh interval

rata-rata skor yaitu 3,43 dengan kriteria praktis.

Setelah uji coba dilakukan terhadap peserta didik, lalu peneliti

meminta respon dari seorang guru matematika dengan mengisi angket


63

untuk melihat kebermanfaatan dari media Pop Up Book. Hasil yang

didapatkan berdasarkan tabel 4.5 diperoleh interval rata-rata skor 4,72

dengan kriteria sangat praktis.


BAB V
PENUTUP

A. Kesimpulan

Hasil penelitian dan pengembangan media pembelajaran Pop

Up Book pada materi lingkaran ini, dapat disimpulkan sebagai berikut:

1. Berdasarkan jenis penelitian dilakukan beberapa tahap, yaitu:

a. Analysis (analisis)

berdasaarkan analisis peneliti diperoleh bahwa masih

kurangnya penggunaan media pembelajaran oleh guru dikelas

terutama untuk pembelajaran matematika materi lingkaran.

Siswa menjadi bosan dan tidak memperhatikan saat mengikuti

pembelajaran.

b. Design (Desain)

Peneliti mulai merancang media dengan membuat

flowchart untuk mempermudah saat pembuatan media. Lalu

penyusunan instrumen angket untuk pengambilan data.

c. Development (Pengembangan)

berdasarkan rancangan yang telah dibuat, proses

selanjutnya pembuatan media dengan menggunakan software

Photoshop CS3 dan dilanjutkan dengan validasi oleh 2 ahli

media dan 2 ahli materi.

63
64

d. Implementation (Implementasi)

Setelah media dinyatakan valid maka dilanjutkan uji coba

kelompok kecil ddengan 5 orang siswa dan uji kelompok besar

dengan 27 orang siswa. Setelah uji coba siswa dan guru

diberikan lembar angket untuk menilai dan memberikan saran

untuk media Pop Up Book.

e. Evaluation (evaluasi)

Tahap akhir dari pengembangan media. Pada tahap ini

diketahui kekurangan pada media Pop Up Book sebagai media

pembelajaran dan dilakukan perbaikan.

2. Berdasarkan perhitungan yang sudah dilakukan, penilaian media

oleh para ahli media mendapat hasil 4,01 dan validasi ahli materi

mendapatkan hasil 4,22 yang keduanya mendapat kriteria valid

sehingga dapat disimpulkan bahwa media Pop Up Book untuk

materi lingkaran dikatakan valid oleh para ahli.

3. Setelah merevisi media maka dilanjutkan uji coba kelompok kecil

dengan hasil 3,52 dengan kriteria sangat praktis dan uji coba

kelompok besar hasil yang yaitu 3,43 dengan kriteria praktis.

Penilaian oleh guru mendapatkan hasil 4,78 dengan kriteria sangat

praktis.

Berdasaarkan uraian di atas dapat disimpulkan bahwa

media Pop Up Book pada materi lingkaran untuk siswa kelas VIII

layak digunakan sebagai media pembelajaran.


65

B. Saran

Adapun saran yang dapat disampaikan berdasarkan penelitian ini

yaitu:

1. Media Pop Up Book pada materi lingkaran dapat digunakan

kapan saja tidak hanya pada saat proses pembelajaran namun

dapat digunakan siswa di waktu senggang.

2. Media Pop Up Book pada materi lingkaran telah memenuhi

kriteria baik namun masih terbatas pada satu materi yaitu

lingkaran. Peneliti lain dapat mengembangkan media

pembelajaran serupa dengan materi lain.


66

DAFTAR PUSTAKA

Arsyad, Azhar. 2011. Media Pembelajaran. Jakarta: Rajawali Pers

Baharuddin & Esa Nur Wahyuni. 2015. Teori Belajar & Pembelajaran.

Yogyakarta: Ar-Ruzz Media

Baiduri. Taufik, Marhan. Elfiana, Lufita. 2019. Pengembangan media

pembelajaran Pop-Up Book berbasis Audio Pada Materi Bangun

Datar Segiempat Di SMP. Jurnal Program Studi Pendidikan

Matematika. Vol8, No. 1. Hal 248-261

Fitri, Nita Ani a, dan Karlimah. 2018. “Pengembangan Media Pop Up

Book Kubus dan Balok untuk Siswa Kelas V Sekolah Dasar. Jurnal

Ilmiah Pendidikan Guru Sekolah Dasar. Vol. 5 No. 4, hal: 226-239

Huriyanti, L., dan Rosiyanti, H. 2017. Perbedaan Motivasi Belajar

Matematika Siswa Setelah Menggunakan Strategi Pembelajaran

Quick On The Draw. Fibonacci: Jurna Pendidikan Matematika dan

Matematika. Vol. 3 (1) hal: 65-756

Ives, Rob. 2009. Paper Enginering& Pop-Ups for Dummies. Wiley

Publishing, Inc.Indianapolis. Indiana

luthfi Harisna, Bustanika dan Suparman. 2018. Analisis Kebutuhan Pop

Up Book Berbasis Realistic Mathematics Education (RME) Untuk

Siswa Kelas VIII SMP/MTS Pada Materi Bangun Ruang. Prosiding

Seminar Nasional Matematika Dan Pendidikan Matematika


67

Mashuri, Sufri. 2019. Media Pembelajaran Matematika. Yogyakarta:

Deepublish

Ma turoh. 2018. “Pengembangan Media Pembelajaran POP-UP BOOK

Pada Mata Pelajaran IPA Kelas III Sekolah Dasar”. Jurnal Jurusan

Teknologi Pendidikan. Vol. 9 N0. (2), Hlm 215-225

Mulyatiningsih, Endang. 2014. metode Penelitian Terapan Bidang

Pendidikan. Bandung: Alfabeta

Purwono, Urip. 2018. kisi-kisi lembar penilaian ahli menurut BSNP.


diakses dari
telaga.cs.ui.ac.id/~heru/bsnp/13oktober08/Bahan%2520Sosialisasi%2
520Standar%2520Penilaian%2520Buku%2520Teks%2520Pelajaran
%2520TIK.ppt pada tanggal 8 Juli 2019 pukul 03.22

Safri, Meilia. Sri Adelila, dan Marlina. 2016. “Pengembangan Media

Belajar Pop-Up Book Pada Materi Minyak Bumi. Jurnal Pendidikan

Sain Indone ia”. Vol. 05, No.01, hlm 107-113

Satrianawati. 2018. Media Dan Sumber Belajar. Yogyakarta: Deepublish

Siregar, Annisarti dan Elva Rahmah. 2016. Model Pop Up Book Keluarga

Untuk Mempercepat Kemampuan Membaca Anak Kelas Rendah

Sekolah Dasar. Jurnal Ilmu Informasi Perpustakaan dan Kearsipan

Vol. 5, No. 1

Susilana, Rudy dan Cepy Riyana. 2009. Media Pembelajaran. Bandung:

CV Wacana Prima

Yeekti Henawati, Lydia. 2018. Diagnosis Kesulitan Belajar Siswa Kelas

VIII A SMP Pangudi Luhur Moyudan Tahun Ajaran 2017/2018 Pada

Materi Lingkaran dan Upaya Remediasinya. Skripsi. Jurusan


68

Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas

Sanata Dharma.

Yuliana, Rina. 2017. “Pengembangan Perangkat Pembelajaran Dengan

Pendekatan PMRI pada Materi Bangun Ruang Sisi Lengkung Untuk

SMP Kela IX”. Vol. 6, No. 1 tahun 2017. Hal. 60-66

Suryani, Nunik, dkk. 2018. Media Pembelajaran Inovatif dan

Pengembangannya. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Taufik, A dan Nuranita. 2017. Pengembangan Perangkat Pembelajaran

Matematika Berbantuan Alat Peraga Pop Up Book Berbasis Problem

Based Learning untuk Meningkatkan Kemampuan Spasial Siswa.

Prosiding SEMNAS PENDIDIKAN MATEMATIKA 2017. Hlm. 163-174

Suryono dan Hariyanto. 2014. Belajar dan Pembelajaran. Bandung:

Remaja Rosdakarya

Sugiyono. 2018. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D.

Bandung: Alfabeta

Sriyanto. 2017. Mengorbankan Api Matematika. Sukabumi: Jejak

Ahmadi, Rulam. 2018. Profesi Keguruan Konsep Dan Strategi

Mengembangkan Profesi & Karir Guru. Yogyakarta: Ar-Ruzz Media


69

Lampiran 1: Validasi Instrumen Angket

LEMBAR VALIDASI AHLI MEDIA


PENGEMBANGAN MEDIA POP UP BOOK PADA MATERI LINGKARAN

Validator :
Profesi :
Produk pembelajaran yang :
pernah dibuat
Hari / Tanggal :

A. Petunjuk Pengisian
1. Lembar penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui pendapat
Bapak/Ibu mengenai aspek kelayakan media Pop up book pada
materi lingkaran.
2. Pendapat, penilaian, saran dan koreksi dari Bapak/Ibu akan sangat
bermanfaat untuk memperbaiki dan meningkatkan kualitas media
ini.
3. Berikan tanda “” pada kolom kor penilaian berikut e uai dengan
pendapat Bapak/Ibu.
4. Memberikan catatan-catatan mengenai bagian yang salah,
kekurangan, dan saran untuk media secara tertulis.
5. Memberikan kesimpulan akhir tentang kelayakan media

Keterangan:
SB = Sangat Baik
B = Baik
C = Cukup
K = Kurang
KB = Kurang Baik

B. Aspek Penilaian
70

1. Kelayakan Penyajian Media


Indikator Skor
Butir Penilaian
Penilaian SB B C K KB
A. Tampilan
1. Kesesuaian ukuran media
Media

B. Desain 2. Menampilkan pusat pandang


Sampul yang baik
Media 3. Warna judul modul kontras
(Cover) dengan warna latar belakang
4. Kesesuaian ukuran huruf judul
5. Tidak menggunakan terlalu
banyak kombinasi jenis huruf
6. Menggambarkan isi/materi ajar
C. Desain Isi 7. Pemilihan ilustrasi dan warna
Modul latar belakang tidak
mengganggu judul, teks, angka
halaman
8. Pemisahan antar paragraf
jelas
9. Judul kegiatan belajar dan
angka halaman sesuai tata
letak
10. Tidak menggunakan terlalu
banyak jenis huruf
11. Ilustrasi dan keterangan
gambar mampu memperjelas
materi
12. Spasi antar baris susunan teks
normal
71

13. Kemudahan pemakaian

2. Aspek Kelayakan Bahasa


Indikator Skor
Butir Penilaian
Penilaian SB B C K KB
A. Lugas 1. Keefektifan kalimat
B. Dialogis
2. Kemampuan memotivasi
dan
peserta didik
interaktif

C. Catatan
.............................................................................................................................
.............................................................................................................................
.............................................................................................................................
.............................................................................................................................
.............................................................................................................................

D. Kesimpulan
Media pembelajaran ini dinyatakan*):
1. Layak diujicobakan tanpa revisi
2. Layak diujicobakan dengan revisi
*) Lingkari salah satu

…………….., ……………….. 2019


Validator

………………………………………
72

Deskrirpsi Butir Penilaian Ahli Media


A. Aspek kelayakan Penyajian Media

Butir Penilaian Deskripsi


1. Kesesuaian ukuran Ukuran modul A4 (210 x 297 mm), A5
media (148 x 210 mm), B5 (176 x 250 mm)
2. Menampilkan pusat Ketepatan dalam penempatan
pandang yang baik unsur/desain yang ditampilkkan
diantara unsur/desain lainnya sehingga
memperjelas tampilan teks maupun
ilustrasi dan elemen dekoratif lainnya.
3. Warna judul modul Judul modul ditampilkan lebih menonjol
kontras dengan warna daripada warna latar belakangnya
latar belakang
Judul modul lebih dominan sehingga
4. Kesesuaian ukuran
memberikan informasi tentang materi
huruf judul
isi modul
5. Tidak menggunakan Menggunakan dua jenis huruf agar
terlalu banyak lebih komunikatif dalam menyampaikan
kombinasi jenis huruf materi.
Dapat memberikan gambaran tentang
materi lingkaran dan secara visual
6. Menggambarkan
mengungkap jenis ilustrasi yang
isi/materi ajar
ditampilkan berdasarkan materi
lingkaran.
Menempatkan ilustrasi maupun warna
7. Pemilihan ilustrasi dan
pada latar belakang tidak sampai
warna latar belakang
mengganggu kejelasan penyampaian
tidak mengganggu
informasi pada teks sehingga dapat
judul, teks, angka
menghambat pemahaman peserta
halaman
didik.
Pemusahan teks pada akhir paragraf
8. Pemisahan antar
terpisah dengan jelas, jarak rata kiri-
paragraf jelas
kanan.
Judul kegiatan ditulis secara lengkap.
9. Judul kegiatan belajar,
Penempatan nomor halaman
dan angka halaman
disesuaikan dengan pola tata letak
10. Tidak menggunakan Menggunakan dua jenis huruf agar
terlalu banyak jenis lebih komunikatif dalam menyampaikan
73

huruf materi.
Mampu memperjelas penyajian materi
11. Ilustrasi dan
baik dalam bentuk, ukuran serta warna
keterangan gambar
yang menarik.
Jarak spasi tidak terlalu lebar atau tidak
12. Spasi antar susunan
terlalu sempit sehingga memudahkan
teks normal
dalam membaca
Media yang digunakan relatif mudah
13. Kemudahan
dalam penggunaan dan
pemakaian
penyimpanannya

B. Aspek Kelayakan Bahasa


Butir Penilaian deskripsi
1. Keefektifan kalimat Kalimat yang digunakan sederhana dan
tepat sasaran sehingga mudah
dipahami
2. Kemampuan Bahasa yang digunakan
memotivasi peserta membangkitkan rasa senang ketika
didik membacanya dan mendorong mereka
untuk mempelajari buku secara tuntas

LEMBAR VALIDASI AHLI MATERI


PENGEMBANGAN MEDIA POP UP BOOK PADA MATERI LINGKARAN
74

Validator :
Profesi :
Produk pembelajaran yang :
pernah dibuat
Hari / Tanggal :

A. Petunjuk Pengisian
1. Lembar penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui pendapat
Bapak/Ibu mengenai aspek kelayakan penyajian materi Pop up
book pada materi lingkaran.
2. Pendapat, penilaian, saran dan koreksi dari Bapak/Ibu akan sangat
bermanfaat untuk memperbaiki dan meningkatkan kualitas media
ini.
3. Berikan tanda “” pada kolom kor penilaian berikut e uai dengan
pendapat Bapak/Ibu.
4. Memberikan catatan-catatan mengenai bagian yang salah,
kekurangan, dan saran untuk media secara tertulis.
5. Memberikan kesimpulan akhir tentang kelayakan isi dan penyajian
media.
Keterangan:
SB = Sangat Baik
B = Baik
C = Cukup
K = Kurang
KB = Kurang Baik

B. Aspek Penilaian
75

1. Aspek Kelayakan Isi


Indikator Skor
Butir Penilaian
Penilaian SB B C K KB
A. Kesesuaian 1. Kelengkapan materi
Materi 2. Keluasan materi
dengan SK 3. Keakuratan konsep dan
dan KD definisi
B. Keakuratan 4. Ketepatan urutan penyajian
Materi 5. Keakuratan gambar,
diagram, dan ilustrasi
6. Gambar, diagram, dan
ilustrasi dalam kehidupan
sehari-hari
C. Mendorong 7. Mendorong rasa ingin tahu
Keingintahua
8. Keterlibatan peserta didik
n

2. Aspek Kontekstual
Indikator Skor
Butir Penilaian
Penilaian SB B C K KB
A. Hakikat 1. Keterkaitan antara materi
Kontekstual yang diajarkan dengan
situasi dunia nyata peserta
didik
2. Kemampuan
menghubungkan
pengetahuan yang dimiliki
peserta didik dengan
penerapannya dalam
kehidupan sehari-hari
B. Komponen 3. Konstruktivisme
76

Kontekstual (Constructivism)

C. Catatan
.............................................................................................................................
.............................................................................................................................
.............................................................................................................................
.............................................................................................................................
.............................................................................................................................
.............................................................................................................................

D. Kesimpulan
Media pembelajaran ini dinyatakan*):
1. Layak diujicobakan tanpa revisi
2. Layak diujicobakan dengan revisi
*) Lingkari salah satu

…………….., ……………….. 2019


Validator

………………………………

Deskripsi Butir Penilaian Ahli Materi


77

A. Aspek Kelayakan Isi

Butir Penilaian Deskripsi


1. Kelengkapan materi Materi yang disajikan mencakup materi
yang terkandung dalam Standar
Kompetensi (SK) dan Kompetensi
Dasar (KD)
2. Keluasan materi Materi yang disajikan mendukung
pencapaian semua Kompetensi Dasar
(KD)
3. Keakuratan konsep Konsep dan definisi yang disajikan
dan definisi sesuai dengan konsep dan definisi yang
berlaku dalam ilmu geometri
4. Ketepatan urutan Urutan penyajian materi disesuaikan
penyajian dengan Standar Kompetensi (SK)
5. Keakuratan gambar, Gambar, diagram, dan ilustrasi yang
diagram, dan ilustrasi disajikan sesuai dan efisien untuk
meningkatkan pemahaman peserta
didik
6. Gambar, diagram, Gambar, diagram, dan ilustrasi yang
dan ilustrasi dalam diutamakan yang terdapat dalam
kehidupan sehari-hari kehidupan sehari-hari dan dilengkapi
penjelasan
7. Mendorong rasa ingin Uraian materi dan isi yang ada pada
tahu media membuat peserta didik
penasaran dan ingin mencoba
8. Keterlibatan peserta Penyajian materi bersifat interaktif dan
didik partisipatif.

Aspek Penilain Kontekstual


Butir Penilaian Deskripsi
1. Keterkaitan antara materi Adanya keterkaitan materi yang
dengan situasi dunia nyata diajarkan dengan situasi dunia
peserta didik nyata peserta didik
2. Kemampuan menghubungkan Pembelajaran mendorong
pengetahuan yang dimiliki peserta didik membuat
peserta didik dengan hubungan antara pengetahuan
penerapannya dalam yang dimiliki dengan
kehidupan sehari-hari penerapannya dalam
kehidupan sehari-hari
78

3. Konstruktivisme Materi dalam media bersifat


(Constructivism) mengkonstruksi pengetahuan
dan bukan proses menerima
pengetahuan

LEMBAR RESPON SISWA


79

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN POP UP BOOK PADA


MATERI LINGKARAN

Nama :
Sekolah :
Hari/ Tanggal :

A. Petunjuk Pengisian
1. Lembar respon ini dimaksudkan untuk mengetahui pendapat
para siswa tentang media pembelajaran pop up book pada
materi lingkaran.
2. Pendapat dari para siswa akan sangat bermanfaat untuk
memperbaiki dan meningkatkan kualitas media ini.
3. Berikan tanda “” pada kolom skor penilaian berikut sesuai
dengan pend
4. apat masing-masing.
Keterangan:
SS = Sangat Setuju
S = Setuju
TS = Tidak Setuju
STS = Sangat Tidak Setuju

B. Aspek Penilaian
Skor
No. Pernyataan
SS S TS STS
Bahasa yang digunakan sederhana dan mudah
1.
dimengerti
2. Huruf yang digunakan jelas dan mudah dibaca
Tampilan media pop up book menarik dan mudah
3.
digunakan
Dengan media pop up book ini, materi lingkaran
4.
menjadi mudah saya pahami
80

Media ini membuat saya senang mempelajari materi


5.
lingkaran
Media pop up book mempermudah saya
6.
menentukan konsep materi
Penyajian materi dalam media dimulai dari yang
7.
mudah ke sukar dan dari yang konkret ke abstrak
Media pop up book ini memuat latihan soal untuk
8.
menguji pemahaman saya tentang materi lingkaran
Media pop up book ini dapat membuat belajar
9.
matematika tidak membosankan
Dengan menggunakan media ini membuat saya
10.
tertarik untuk mencoba lagi
81

LEMBAR RESPON GURU


PENGEMBANGAN MEDIA POP UP BOOK PADA MATERI LINGKARAN

Nama :
Profesi :
Instansi :
Hari / Tanggal :

A. Petunjuk Pengisian
1. Lembar penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui pendapat
Bapak/Ibu mengenai aspek penilaian terhadap media Pop Up Book
pada materi lingkaran.
2. Pendapat, penilaian, saran dan koreksi dari Bapak/Ibu akan sangat
bermanfaat untuk memperbaiki dan meningkatkan kualitas media
ini.
3. Berikan tanda “” pada kolom kor penilaian berikut e uai dengan
pendapat Bapak/Ibu.
4. Memberikan catatan-catatan mengenai bagian yang salah,
kekurangan, dan saran untuk media secara tertulis.

Keterangan:
SB = Sangat Baik
B = Baik
C = Cukup
K = Kurang
KB = Kurang Baik

B. Aspek Penilaian
1. Aspek Kelayakan Penyajian Media
Indikator Skor
Butir Penilaian
Penilaian SB B C K KB
82

A. Tampilan 1. Kesesuaian ukuran media


Media 2. Kalimat pada media
sederhana dan mudah
dipahami siswa
3. Kejelasan gambar/ilustrasi
4. Kemudahan pemakaian
B. Kelayakan 5. Kesesuaian materi dengan
Isi SK dan KD
6. Keluasan materi
7. Kelengkapan materi
8. Menggambarkan isi/ materi
ajar
9. Kemudahan memahami isi
materi untuk siswa

2. Aspek Kontekstual
A. Kontekstual 1. Medorong rasa ingin tahu
2. Kemampuan memotivasi
belajar peserta didik
C. Catatan
.............................................................................................................................
.............................................................................................................................
.............................................................................................................................
.............................................................................................................................

…………….., ……………….. 2020


Guru,

………………………………………
83

Lampiran 2: Penilaian Ahli Media


84
85
86
87
88
89

Lampiran 3: Penilaian Ahli Materi


90
91
92
93
94
95

Lampiran 4: Respon Peserta Didik


96
97
98
99
100
101
102
103

Lampiran 5: Respon Guru


104
105

Lampiran 6: Hasil Perhitungan Validasi

Hasil Penilaian Ahli Media


Aspek
Aspek Penyajian Media Kelayakan
Nama Validator Skor
Bahasa
P1 P2 P3 P4 P5 P6 P7 P8 P9 P10 P11 P12 P13 P14 P15
Hastri Rosiyanti 4 3 4 4 4 5 3 4 5 5 2 3 2 4 4 56
Ismah 4 5 5 4 4 4 4 4 4 5 5 4 5 4 4 65
Jumlah 105 16 121
Rata-rata 4.03 4 4.01

Hasil Penilaian Ahli Materi

Aspek
Aspek Kelayakan Isi
Nama Validator Kontekstual Skor
P1 P2 P3 P4 P5 P6 P7 P8 P9 P10 P11
Arlin Astriyani 5 5 5 5 5 5 5 4 4 5 5 53
Ririn Widyasari 4 4 4 5 3 4 4 4 3 4 3 42
Jumlah 71 24 95
Rata-rata 4.44 4 4.22

Hasil Respon Peserta Didik Uji Coba Kelompok Kecil

Bahasa Ketertarikan Materi


NAMA SISWA Jumlah Jumlah Jumlah Skor
P1 P2 P3 P4 P5 P8 P9 P10 P6 P7
Ahmad Yasar Maulana 4 4 8 4 4 3 4 4 3 22 3 3 6 36
Nida Syahla Jazila 3 3 6 4 4 4 4 4 4 24 3 3 6 36
Reni Citra Nurhasanah 3 4 7 4 4 3 4 4 4 23 3 4 7 37
Shiva Aryanti 3 4 7 4 3 3 3 4 3 20 3 3 6 33
Zidan Pranandya N. 3 4 7 4 4 4 4 4 4 24 4 4 8 39
JUMLAH 16 19 35 20 19 17 19 20 18 113 16 17 33 181
Rata-rata skor per indikator 3,5 37,6 3,3 3,52
106

Hasil Respon Peserta Didik Uji Kelompok Besar


Bahasa Ketertarikan Materi
No. NAMA SISWA Jumlah Jumlah Jumlah Skor
P1 P2 P3 P4 P5 P8 P9 P10 P6 P7
1 Amanda Zahira 4 4 8 3 3 2 3 3 2 16 3 3 6 30
2 Annastasya Dinda L 3 4 7 4 4 4 4 4 4 24 3 3 6 37
3 Annisa Daniyah 3 4 7 4 3 4 4 4 4 23 4 3 7 37
4 Azka Arsita Ayudya 3 3 6 4 4 3 3 4 4 22 3 2 5 33
5 Dina Zahrani Anelyansyah 4 4 8 4 4 4 4 4 4 24 4 1 5 37
6 Fayra Shaludita 4 3 7 4 4 3 4 4 4 23 3 4 7 37
7 Febby Artika Sari 3 3 6 4 3 4 4 4 4 23 3 4 7 36
8 Fidelya Amara K 3 3 6 4 3 4 3 4 3 21 4 3 7 34
9 Juliana Patimah 4 3 7 4 3 3 4 3 4 21 4 4 8 36
10 Kayla Hessa Ferdinan 3 4 7 4 3 4 4 4 4 23 4 4 8 38
11 Laila Putri Ramadhani 4 3 7 4 4 3 4 4 4 23 3 4 7 37
12 M. Ayatullah 4 4 8 4 4 4 3 4 3 22 4 4 8 38
13 M. Salman Azizi A. 3 4 7 4 3 4 3 4 4 22 3 3 6 35
14 Muhammad Raffisyah 3 3 6 4 4 3 3 4 4 22 4 3 7 35
15 Muhmmad Revaldi Aflah 3 4 7 4 3 3 4 3 3 20 4 1 5 32
16 Nayla Zahra 3 4 7 4 3 4 3 4 3 21 3 4 7 35
17 Qeisya Ainurrohmah 3 3 6 4 4 4 4 4 4 24 3 3 6 36
18 R. A. Shafa Larasati K 3 4 7 4 3 4 4 4 3 22 3 3 6 35
19 Rayhan Aghna Zakri S 3 4 7 4 3 4 4 3 3 21 3 4 7 35
20 Rifa Phasa Asaalany 4 4 8 4 3 2 3 3 3 18 3 3 6 32
21 Rizki Prayoga Putra 3 4 7 4 4 3 4 4 4 23 3 1 4 34
22 Sandrika Agistara Putri 3 3 6 4 3 3 4 4 4 22 3 4 7 35
23 Shapphira Noya A. R 3 4 7 4 4 4 4 4 4 24 3 2 5 36
24 Syahrul Arifin 4 4 8 4 4 4 3 4 3 22 4 3 7 37
25 Talitha Zalfa Ashari 3 4 7 4 3 3 3 4 2 19 2 3 5 31
26 Windra Dimas 4 3 7 4 4 4 4 4 4 24 4 3 7 38
27 Zahra Sausan Salsabila 3 4 7 4 3 4 4 4 4 23 3 3 6 36
Jumlah 90 98 188 107 93 95 98 103 96 592 90 82 172 952
Rata-rata skor per indikator 3.48 3.65 3.18 3.43

Hasil respon Guru

Aspek Penyajian Media Kontekstual


Nama guru skor
P1 P2 P3 P4 P5 P6 P7 P8 P9 P10 P11
Wiji Utami 5 5 5 5 4 4 4 4 4 5 5 50
Jumlah 40 10 50
Rata-Rata 4.44 5 4.72
107

Lampiran 7: Surat-Surat
108
109
110
111
112
113
114
115
116
117

Lampiran 8: Lembar Uji Referensi


118

\
119
120

Lampiran 9: Dokumentasi
121
122
123

Lampiran 10:
Riwayat Hidup Peneliti

DATA PRIBADI
• Nama : Triana Rahma Saputri

• Tempat, Tanggal Lahir : Jakarta, 03 Juni 1997


• Jenis Kelamin : Perempuan
• Agama : Islam
• Alamat : Jl. Pupan RT. 11 RW. 008 No. 61 A,
Pondok Pinang, Kebayoran Lama,
Jakarta Selatan
 No. Handphone : 087782293963
 E-mail : trianarahmasaputri@gmail.com

RIWAYAT PENDIDIKAN
 2003-2009 : MIN Pondok Pinang

 2009-2012 : SMPN 164 Jakarta

 2012-2015 : SMK Bakti Idhata Jakarta

 2015-sekarang : Pendidikan Matematika Universitas Muhammadiyah


Jakarta

Anda mungkin juga menyukai