Anda di halaman 1dari 5

PENUNTUN CSL

PENYUSUN :
TEAM TEACHING
KEPERAWATAN MEDIKAL BEDAH III
PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN
FAKULTAS OLAHRAGA DAN KESEHATAN
UNIVERSITAS NEGERI GORONTALO
2020
TATA TERTIB SKILL LAB

A. Sebelum praktikum, mahasiswa diharuskan : membaca penuntun praktikum dan


bahan bacaan rujukan tentang keterampilan yang akan dilakukan.
B. Pada saat praktikum :
 Datang tepat waktu
 Wajib mengikuti seluruh kegiatan praktikum / CSL.
 Diharuskan berpakaian, berpenampilan, dan bertingkah laku yang baik dan
sopan layaknya seorang perawat. Selama kegiatan pembelajaran, semua
mahasiswa tidak diperkenankan memakai celana jins, baju kaos (T-Shirt), dan
sandal.
 Mengenakan jas laboratorium yang bersih.
 Diharuskan memakai papan nama dengan tujisan besar dan jelas.
 Tidak diperkenankan meletakkan di atas meja kerja tas, buku, dan lain-lain
barang yang tidak dibutuhkan dalam kegiatanlatihan yang dilakukan.
 Diharuskan menjaga kebersihan ruangan.
 Diharuskan berpartisipasi aktif pada semu kegiatan latihan/praktikum.
 Diharuskan bekerja dengan hati-hati, karena semua kerusakan yang terjadi
karena ulah manusia, resikonya ditanggung oleh mahasiswa yang
bersangkutan.

ANAMNESIS & PEMERIKSAAN FISIK SISTEM INTEGUMEN

Tujuan Pembelajaran :

Tujuan Umum :
Setelah kegiatan ini mahasiswa mampu melakukan pemeriksaan fisik pada system
integumen, perawatan luka akut dan kronik, perawatan luka bakar.

Tujuan khusus :
Setelah kegiatan ini mahasiswa mampu :
1. Melakukan prosedur perawatan luka
2. Memahami dan melakukan resusitasi cairan pada luka bakar
3. Memahami terapi nutrisi pada luka bakar
KETERAMPILAN
PERAWATAN PASIEN LUKA BAKAR

A. PERAWATAN LUKA BAKAR


1. Pengertian
Perawatan luka bakar adalah suatu tindakan untuk membersihkan,
debridemen, mengganti balutan luka, merawat luka, dan mengobati luka dengan obat
anti mikroba.
2. Tujuan
a. Mempercepat proses penyembuhan
b. Mencegah kontaminasi dari kotoran tubuh
c. Membantu hemostasis
d. Mencegah, menghambat dan membunuh mikroorganisme
e. Memberikan rasa aman dan nyaman baik mental dan fisik pasien
3. Persiapan alat dan Bahan
- Set perawatan luka : Pingset anatomi, chirurgis, kom, gunting jaringan
- Sepasang sarung tangan bersih
- Sepasang sarung tangan steril
- Kasa steril
- Obat-obat sesuai keperluan: Antibiotik topikal (Silver sulfadiazine)
- Tulle
- Plester (hipafix) dan gunting
- Perban gulung
- Cairan pembersih (NaCl 0,9%)
- Spuite
- Masker
- Bengkok
- Korentang
- Pengalas (underpad)
- Kantong sampah

No Tindakan 0 1 2
1 Cek program terapi medik
2 Cuci tangan
3 Siapkan alat-alat
4 Berikan salam teraupetik
5 Lakukan evaluasi/validasi
6 Jelaskan tujuan, prosedur dan lamanya tindakan
7 Berikan kesempatan pasien bertanya
8 Pertahankan privasi pasien selama tindakan
9 Atur posisi pasien sesuai dengan kondisi luka
10 Pasang pengalas dan dekatkan bengkok
11 Gunakan sarung tangan bersih
12 Lepaskan balutan menggunakan sarung tangan bersih/ pinset
13 Kaji kondisi luka pasien (ukuran, dasar luka, kulit sekitar, rasa sakit)
14 Buka alat-alat steril dan pertahankan agar tidak terkontaminasi
15 Bersihkan luka sesuai kondisi luka tetap steril dengan
mempertahankan kassa basah yang dibasahi dengan NaCl 0,9%
dimulai dari arah luka yang bersih kemudian yang kurang bersih
16 Lepas sarung tangan bersih
17 Kenakan sarung tangan steril
18 Bersihkan jaringan nekrose atau bersihkan menggunakan gunting
(nekrotomi). Apabila terdapat bulla, sedot menggunakan spuite
(Bulla tidak boleh dipecahkan)
19 Olesi luka dengan antibiotik topikal, kalau perlu berikan tulle yang
telah dicampur dengan sukralfat pada luka lalu tutup dengan kassa
lembab yang telah dibasahi NaCl 0,9%, kemudian luka ditutup
kembali dengan mempergunakan kassa steril dan kering
20 Balut luka menggunakan perban gulung dari arah distal ke
proksimal
21 Buka sarung tangan
22 Fiksasi perban dengan plester
23 Rapikan dan atur pasien senyaman mungkin
24 Evaluasi respon dan perasaan pasien
25 Sampaikan hasil kegiatan perawatan luka bakar
26 Bersihkan dan rapikan alat-alat
27 Cuci tangan
28 Dokumentasi : waktu perawatan luka, kondisi luka, cara perawatan

Anda mungkin juga menyukai