Anda di halaman 1dari 3

10.1.

PEMISAHAN PADATAN TERLARUT


Pada skala industri, umumnya penguapan dan kristalisasi adalah proses yang sering
digunakan untuk memperoleh kembali padatan terlarut dalam larutan. Adapun proses
penyaringan menggunakan membran, seperti reverse osmosis dan mikro dan ultra filtrasi,
yang juga dapat digunakan untuk menyaring padatan terlarut dalam aplikasi tertentu, tetapi
proses dengan menggunakan membrane tidak akan dibahas di bagian ini.
10.5.1. Evaporasi
Evaporasi adalah penghilangan pelarut dengan cara penguapan, dari padatan
yang tidak mudah menguap. Biasanya digunakan untuk menghasilkan cairan pekat,
sebelum dilakukan kristalisasi, tetapi produk kering dan padat dapat diperoleh
dengan beberapa desain khusus pada evaporator. Berbagai desain evaporator telah
dikembangkan untuk aplikasi khusus di industri tertentu. Desain dapat
dikelompokkan ke dalam beberapa tipe, sebagai berikut:
A. Direct Heated Evaporators
Yang termasuk kedalam Direct Heated Evaporators adalah Panel surya dan
Submerged combustion. Submerged Combustion evaporator mempunyai
prinsip kerja dimana larutan dipanaskan secara langsung. Biasanya digunakan
untuk bahan yang tidak terkontaminasi dengan gas pembakaran.
B. Long Tube Evaporators
Long Tube Evaporator merupakan evaporator yang berbentuk tube atau
tabung-tabung kecil yang Panjang, disusun secara vertical dan dipanaskan.
Long Tube Evaporator dibagi menjadi dua, antara lain Rising film dimana
umpan dialirkan dari bawah keatas evaporator, dan Falling Film dimana umpan
dialirkan dari bagian atas evaporator ke bagian bawah.
C. Forced Circulation Evaporators
Mempunyai prinsip kerja dimana cairan dipompa melalui tube. Tipe ini
cocok digunakan untuk bahan yang cenderung mengotori permukaan
perpindahan panas dan di mana kristalisasi dapat terjadi di evaporator.
D. Agitated Thin Evaporators
Dalam tipe evaporator ini, lapisan tipis larutan disebarkan pada permukaan
pemanas dengan cara mekanis. Evaporator ini banyak digunakan untuk bahan
yang sangat kental dan untuk menghasilkan produk padat.
E. Short Tube Evaporator
Short Tube Evaporator juga disebut Callandria Evaporator, banyak
digunakan dalam industri gula.
Pemilihan jenis evaporator yang paling sesuai untuk aplikasi tertentu akan
bergantung pada faktor-faktor berikut:
 Output yang dibutuhkan
 Viskositas umpan dan peningkatan viskositas selama penguapan
 Sifat produk yang dibutuhkan: larutan padat, bubur, atau pekat
 Sensitivitas panas produk
 Apakah materi fouling atau nonfouling
 Apakah larutan cenderung berbusa
 Apakah pemanasan langsung dapat digunakan

Agar evaporator dapat berjalan terkadang dibutuhkan beberapa peralatan bantu.


Kondensor dan pompa vakum akan dibutuhkan untuk evaporator yang dioperasikan
di bawah vakum. Untuk larutan air, ejektor uap dan kondensor jet biasanya
digunakan. Kondensor jet adalah kondensor kontak langsung, di mana uap
terkondensasi melalui kontak dengan semburan air pendingin. Tidak langsung,
kondensor permukaan digunakan jika diperlukan untuk memisahkan uap yang
terkondensasi dan limbah air pendingin.

Anda mungkin juga menyukai