Anda di halaman 1dari 19

MAKALAH

ALAT BERAT DAN PEMINDAHAN TANAH MEKANIS

PERMODELAN KOMBINASI ALAT BERAT

Nama : ALKHAIRI ADNIN D’COEN


NIM / TM : 18061003

Program Studi S1 Pendidikan Teknik Bangunan


Jurusan : Teknik Sipil
Fakultas Teknik
Universitas Negeri Padang

Tahun 2020
Kata pengantar

Puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat dan
hidayah-Nya sehingga saya dapat menyelesaikan tugas makalah yang
berjudul permodelan kombinasi alat berat ini tepat pada waktunya.

Adapun tujuan dari penulisan dari makalah ini adalah untuk memenuhi
tugas ibu Nadra Mutiara Sari, S.Pd., M.Eng pada Mata Kuliah Alat berat dan
Pemindahan tanah mekanis [PTM]. Selain itu, makalah ini juga bertujuan untuk
menambah wawasan bagi para pembaca dan juga bagi penulis.

Saya mengucapkan terima kasih kepada Nadra Mutiara Sari, S.Pd., M.Eng 


yang telah memberikan tugas ini sehingga dapat menambah pengetahuan dan wawasan
sesuai dengan bidang studi yang saya tekuni.

Saya menyadari, makalah yang saya tulis ini masih jauh dari kata sempurna.
Oleh karena itu, kritik dan saran yang membangun akan saya nantikan demi
kesempurnaan makalah ini.

Padang, 3 Februari 2021 

Alkhairi Adnin D’Coen


DAFTAR ISI

COVER

KATA PENGANTAR

DAFTAR ISI

DAFTAR TABEL

BAB I PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG
B. TUJUAN MAKALAH
C. MANFAAT

BAB II KAJIAN TEORI

A. PENGERTIAN

B. PROYEK KONSTRUKSI

C. KONSEP BIAYA

D. KONSEP WAKTU

E. ALAT BERAT

F. DATA PERALATAN

G. METODE PENELITIAN

BAB III PENYELESAIAN

BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN

A. KESIMPULAN

B. SARAN

DAFTAR PUSTAKA
DAFTAR TABEL

Tabel 1 Waktu Penggusuran dan ganti persnelling bulldozer

Tabel 2 Waktu muat dump truck

Tabel 3 Hasil produktifitas & biaya pemakaian alat berdasarkan data realisasi di
lapangan
Tabel 4 Biaya pemakaian alat berdasarkan data perencanaan
Tabel 5 Biaya pemakaian alat berdasarkan data realisasi di lapangan
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Dalam melakukan suatu proyek keberhasilan dapat diukura dari dua hal, yaitu
keuntungan yang didapat dan ketetapan waktu dalam pengerjaan suatu proyek
(Soeharto,1997). Dua hal ini bergantung pada perencanaan yang tepat terhadap metode
pelaksanaan. Pemilihan peralatan yang tepat dapat menghasilkan hasil produksi
dengan nilai tinggi tetapi dengan biaya yang dikeluarkan rendah.

Menurut Asisyanto (2008), alat konstruksi atau alat berat adalah peralatan
yang diciptakan untuk melaksanakan salah satu fungsi/kegiatan proses konstruksi yang
bila dilakukan sangat berat bagi manusia, seperti mengangkut, mengangkat,
memindah, menggali, mencampur dan hal yang lain nya yang sangat sulit bila
dilakukan dengan tenaga manusia.

Pada pelaksanaan pekerjaan konstruksi sangat diperlukan menggunakan


peralatan alat berat untuk mendapatkan perencanaan yang akuran agar dapat mencapai
hasil yang memuaskan dalam suatu proyek dengan biaya dan waktu pelaksanaan yang
optimal. Oleh karena itu sangat diperlukan suatu analisa produktifitas dan operasional
alat berat yang akan digunakan, sehingga dapat diketahui produktifitas dan biaya
penggunaan dari alat berat tersebut.

Pada umumnya suatu proyek pembangunan gedung peralatan alat berat yang
sering digunakan yaitu Wheel Loader (alat 2 pengangkut), Escavator (alat gali), Dump
Truck. Guna meningkat produksi peralatan, maka harus diperhatikan hal – hal yang
mempengaruhi alat tersebut. Yang pertama volume pekerjaan untuk dapat menentukan
waktu yang dibutuhkan dalam menyelesaikan pekerjaan tersebut. Sebelum
melaksanakan pekerjaan kita harus mengetahui kapasitas peralatan tersebut, termasuk
didalamnya adalah kondisi termpat kerja dan kemampuan operator sebagai
pelaksanaan pekerjaan dilapangan.
Hal lainnya yang perlu diperhatikan adalah sifat material yang dikerjakan agar dapat
mengetahui load ability dari material tersebut.

B. Tujuan Makalah

Pembuatan tugas makalah ini bertujuan untuk

1. Untuk Mengetahui Jenis Alat Berat Yang Digunakan Pada Proyek Pembangunan

2. Untuk mengetahui Produktifitas yang di hasilkan alat – alat berat (Bulldozer,


Excavator, Whee Loader, Dump Truck)

3. Untuk mengetahui Biaya Operasional yang dibutuhkan pada pekerjaan

C. Manfaat penulisan

Manfaat dari penelitian ini adalah untuk menganalisis produktivitas alat berat
pada pekerjaan galian serta memperoleh data tentang kombinasi alat berat yang
dipakai agar pekerjaan lebih efektif dan efisien dari segi waktu dan biaya
BAB II

KAJIAN TEORI

A. Pengertian Kombinasi Alat Berat

Alat berat adalah peralatan mesin berukuran besar yang didesain untuk
melaksanakan fungsi konstruksi seperti pengerjaan tanah, konstruksi jalan, konstruksi
bangunan, perkebunan, dan pertambangan

Kombinasi peralatan adalah suatu rancangan gabungan beberapa alat baik itu
alat berat maupun alat ringan, dalam rangka mempermudah suatu pekerjaan dan juga
untuk mendapatkan kombinasi alat yang efektif dan efisien baik dari segi biaya
maupun waktu pengerjaan suatu proyek

B. Proyek Kontruksi
Proyek adalah suatu aktifitas yang bertujuan untuk mewujudkan sebuah ide
atau gagasan menjadi suatu kenyataan fisik. Bisa dikatakan bahwa proyek adalah
proses untuk mewujudkan sesuatu yang tidak ada menjadi ada dengan biaya tertentu
dan dalam batas waktu tertentu (Nugraha dkk,1985).

C. Konsep Biaya
1. Biaya Langsung
Adalah biaya yang langsung berhubungan dengan konstruksi atau bangunan
yang didapat dengan mengalikan volume pekerjaan dengan harga satuan pekerjaan
tersebut.
2. Biaya Tak Langsung.
Adalah biaya yang tidak secara langsung berhubungan dengan konstruksi,
tapi harus ada dan tidak dapat dilepaskan dari proyek tersebut.
Biaya tidak langsung adalah biaya yang diperlukan untuk mengelola suatu alat yang
terdiri dari :
a. Biaya pool
b. Biaya kantor
c. Biaya resiko, dan sebagainya
Biaya tidak langsung ini berkisar antara 10% - 20% dari biaya total penggunaan alat

3. Biaya Operasi
Biaya operasi merupakan biaya tidak tetap/biaya variabel yang hanya
diperhitungkan selama alat-alat berat tersebut digunakan, jadi berbeda dengan biaya
tetap yang tetap diperhitungkan baik alat-alat berat tersebut dioperasikan ataupun
tidak. Besarnya biaya operasi ini sangat dipengaruhi oleh faktor-faktor seperti lokasi
pekerjaan, kondisi medan pekerjaan, jenis peralatan, lama pengoperasiannya per hari
serta keterampilan operator.

a. Biaya bahan bakar


Untuk konsumsi bahan bakar alat tergantung dari besar kecilnya daya mesin
yang digunakan di samping kondisi medan yang ringan atau berat juga menentukan.
Pabrik pembuat alat biasanya memberikan prakiraan konsumsi bahan bakar sesuai
daya mesin alat yang dinyatakan dalam liter/jam.
Untuk menentukan biaya kebutuhan bahan bakar rumus yang digunakan adalah.
(0,125 - 0,175 Lt/HP/jam) x Pw x Ms
Dimana :
Pw = Tenaga mesin (horse power)
Ms = Harga bahan bakar (Rp./Liter)

b. Biaya minyak pelumas


Biaya pemakaian pelumas dihitung berdasakan pemakaiannya perbulan untuk
setiap alat-alat berat yang datanya diperoleh dari rata-rata pemakaiannya di lapangan.
Pemakaian minyak hidrolis dan bahan pelumas dipengaruhi oleh jenis alat berat dan
sifat pekerjaannya juga dipengaruhi oleh konstruksi mesin.
Rumus yang digunakan adalah
(0,01 - 0,02 Lt/HP/jam) x Pw x Mp
Dimana :
Pw = Tenaga mesin (horse power)
Mp = Harga minyak pelumas (Rp./Liter)

c. Biaya operator
Biaya operator tergantung dari lokasi pekerjaan dan jenis alat yang digunakan.
Gaji operator biasanya dibayar secara bulanan ditambah dengan uang makan operator
per hari, jadi biaya operator per bulan dapat dihitung dari gaji dan uang makan
operator tersebut. Jumlah pekerjaan yang diperlukan untuk suatu alat berat berbeda-
beda menurut jenis alatnya. Makin kompleks alatnya makin banyak pula pekerjaan
yang dibutuhkan untuk mengoperasikannya. Besarnya upah pekerjaan sangat
tergantung pada jenis pekerjaannya, operator untuk alat berat yang kompleks akan
mempunyai upah yang lebih tinggi dari operator alat yang lebih sederhana.

D. Konsep Waktu
Penjadwalan adalah kegiatan untuk menentukan waktu yang dibutuhkan dan
urutan kegiatan serta menentukan waktu pembangunan dapat
diselesaikan.Penjadwalan dibutuhkan untuk membantu:
- Menunjukkan hubungan tiap kegiatan lainnya dan terhadap keseluruhan
pembangunan.
- Mengidentifikasikan hubungan yang harus didahulukan di antara kegiatan.
- Menunjukkan perkiraan biaya dan waktu yang realistis untuk tiap
kegiatan.
- Membantu penggunaan tenaga kerja, uang dan sumber daya lainnya
dengan cara hal-hal kritis pada pembangunan

E. Alat Berat
Menurut Benjamin (1991), pemilihan peralatan untuk suatu proyek harus
sesuai dengan kondisi dilapangan, agar dapat berproduksi seoptimal dan seefisien
mungkin. Faktor–faktor yang mempengaruhi yaitu:
- Spesifikasi alat disesuaikan dengan jenis pekerjaanya, seperti pemindahan
tanah, penggalian, produksi agregat, penempatan beton.
- Kondisi lapangan, seperti keadaan tanah, keterbatasan lahan.
- Letak daerah/lokasi, meliputi keadaan cuaca, temperature, topografi.
- Jadwal rencana pelaksanaan yang digunakan.
- Keberadaan alat untuk dikombinasikan dengan alat yang lain.
- Pergerakan dari peralatan, meliputi mobilisasi dan demobilisasi.
- Kemampuan satu alat untuk mengerjakan bermacam–macam pekerjaan.

Beberapa fungsi alat berat yang digunakan pada proyek konstruksi, diantaranya:
- Alat pengolah lahan.
- Alat penggali.
- Alat pengangkut material.
- Alat pemindahan material.
- Alat pemadat.
- Alat pemroses material.
Kapasitas Produksi Ekskavator
Sebelum menghitung produktivitas dari sebuah ekskavator, perlu dilakukan
perhitungan terhadap kapasitas dari ekskavator. Terdapat faktor-faktor yang
mempengaruhi produktivitas ekskavator antara lain:
1. Faktor keadaan pekerjaan:
a. Keadaan dan jenis tanah.
b. Tipe dan ukuran saluran (jika menggali saluran)
c. Jarak pembuangan.
d. Kemampuan operator.
e. Job management/pengaturan operasional.dan sebagainya.
2. Faktor keadaan mesin :
a. Attachment yang cocok untuk pekerjaan yang bersangkutan.
b. Kapasitas bucket
c. Waktu siklus yang banyak dipengaruhi oleh kecepatan travel dan system
hidraulis.
d. Kapasitas mengangkat.
3. Pengaruh dalamnya pemotongan dan sudut swing

F. Data Peralatan
a) Bulldozer
Kapasitas Alat dihitung dengan menggunakan rumus sebagai berikut:

ket :
Q = Kapasitas produksi m3/jam
q = Kapasitas bucket m3
E= efisiensi kerja
Cm= Waktu siklus

b) Excavator (Backhoe)
Kapasitas Alat dihitung dengan menggunakan rumus sebagai berikut:
ket:
Q= Produksi excavator (m3/jam)
q= Kapasitas bucket (m3)
E= Efisiensi Kerja
CM= Waktu siklus.

c) Wheel Loader.

Ket :
Q = Produksi per jam (m3/jam)
q = Produksi per siklus (m3)
E = Efisiensi kerja
Cm = Waktu siklus dalam menit

d) Dump Truck

Ket:
Q = Produksi per jam (m3/jam)
C =Kapasitas rata-rata dump truck (m3)
E = Efisiensi kerja
Cm = Waktu siklus dalam menit
G. METODE PENELITIAN
1. Pengumpulan Data
Data-data yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari dua jenis data, yaitu data
primer dan data sekunder.
a. Data Primer
Data primer adalah sumber data yang langsung memberikan data kepada pengumpul
data. Data yang diperlukan penulis yaitu berupa data-data mengenai proyek yang
ditinjau, meliputi.
1). Jenis alat yang digunakan
2). Jam kerja alat
3). Spesifikasi alat
4). Biaya sewa alat

b. Data Sekunder
Data sekunder adalah sumber yang tidak langsung memberikan data kepada
pengumpul data, misalnya lewat dokumen atau orang lain (Sugiono, 2012). Data
sekunder, berupa data yang diperoleh dari referensi tertentu atau literatur literature
yang berkaitan dengan alat berat. Data sekunder yang dimaksud antara lain.
1). Data proyek yang diambil dari dokumen kontrak
2). Data proyek yang diambil dari laporan-laporan harga satuan alat berat

2. Metode Pengolahan Data


Metode pengolahan data merupakan pengolahan terhadap data-data yang telah
dikumpulkan baik itu data primer maupun data sekunder. Sebelum pengolahan data
dilakukan terlebih dahulu melalui tahapan-tahapan sebagai berikut:
a) Melakukan studi pustaka yang didapat dari berbagai buku-buku literatur.
b) Merangkum teori yang berhubungan antara manajemen konstruksi dan hal
hal lain yang saling terkait.
c) Mengumpulkan data dari penjelasan yang didapat langsung dari kontraktor
pelaksana proyek.
d) Melakukan penyusunan konsep pemilihan alat berat pada pekerjaan galian
dan timbunan tanah.
BAB III
PENYELESAIAN

Volume galian lapangan : 9.731,52 m3


Volume timbunan lapangan : 270 m3
Volume tanah sisa : 9.461,52 m3
1. Perhitungan Produktivitas Alat
a. Excavator
Tipe : Komatsu PC200-8
Kapasitas bucket (q’) : 1 m3
Efisiensi kerja (E) : 0,75
Faktor bucket (K) : 0,8
Waktu gali 1 : 11 detik
Waktu gali 2 : 8 detik
Waktu buang 1 : 6 detik
Waktu buang 2 : 6 detik
Waktu putar : 5 detik
Produktivitas menggali :

Produktivitas memuat :

b. Wheel Loader
Tipe :Komatsu WA380-3
Kapasitas bucket (q’) : 3 m3
Metode angkut : Muat-Angkut
Jarak Angkut (D) : 100 m
Tipe tanah : Tanah Biasa
Faktor bucket (K) : 0,8
Efisiensi kerja (E) : 0.75
Kecepatan maju (F) : 15 km/jam
Kecepatan mundur (R): 15 km/jam
Produktivitas memuat :

c. Dump Truck
Kapasitas bak dump truck (c) : 7 m3
Kapasitas pemuat 1 (q’1) : 3 m3
Kapasitas pemuat 2 (q’2) : 1 m3
Factor bucket pemuat (K) : 0,8
Efisiensi kerja (E) : 0,75
Jarak Angkut (D) : 2500 m
Waktu angkut 1 (ta1) : 10 menit
Waktu angkut 2 (ta2) : 7 menit
Waktu buang (t1) : 0,5 menit
Waktu tunggu (t2) : 0,2 menit
Waktu siklus pemuat 1 (Cms 1) : 1 menit
Waktu siklus pemuat 2 (Cms 2) : 0,4 menit
Produktivitas oleh excavator :

Produktivitas oleh wheel loader :


Tabel 4.1 Hasil produktifitas & biaya pemakaian alat berdasarkan data realisasi di
lapangan

Tabel 4.2 Biaya pemakaian alat berdasarkan data perencanaan

Tabel 4.3 Biaya pemakaian alat berdasarkan data realisasi di lapangan


BAB IV
KESIMPULAN DAN SARAN

A. KESIMPULAN
1. dapat mengetahui berbagai jenis alat yang digunakan pada suatu proyek
pembangunan
2. dapat mengetahui produktifitas dari alat – alat berat yang digunakan saat melakukan
proyek pembangunan
3. dapat mengetahui berapa biaya untuk operasional yang dibutuhkan pada pekerjaan
yang dilakukan

B. SARAN
Diharapkan pada penelitian selanjutnya kita dapat memperbanyak dalam menganalisis
produktivitas alat berat pada pekerjaan agar pekerjaan lebih efektif dan efisien dari
segi waktu dan biaya yang diperlukan
DAFTAR PUSTAKA
http://qualityservicemanual.com/815/komatsu-wa380-6-wheel-loader-workshoprepair-
service-manual. Diakses 10 Juni2018

https://ami.uii.ac.id/bitstream/handle/123456789/12876/08%20naskah
%20publikasi.pdf?sequence=14&isAllowed=y

https://darmadi18.files.wordpress.com/2018/03/000ptm-dan-alat-berat-print.pdf

http://web.ipb.ac.id/~erizal/alatberatkonstruksi/buku%20MAB.pdf

https://media.neliti.com/media/publications/189339-ID-none.pdf

https://jom.unpak.ac.id/index.php/tekniksipil/article/download/473/451

Anda mungkin juga menyukai