Anda di halaman 1dari 5

I.

Pendahuluan

1.1 Latar Belakang


Sebagian besar tubuh manusia terdiri dari air. Tubuh manusia membutuhkan
beberapa liter air setiap hari agar dapat berfungsi dengan baik dan agar dapat
menghindari dehidrasi. Selain mengkonsumsi air putih, manusia juga mendapatkan cairan
dari makanan dan minuman lain. Contoh dari minuman lain selain air putih adalah teh.
Teh adalah sejenis minuman yang dihasilkan dari pengolahan tanaman teh
(Camellia Sinensis) menggunakan air panas. Tergantung pada cara memproses bahan
tanamannya, teh dapat memiliki rasa dan warana yang bervariasi. Pada saat ini, berbagai
minuman yang dihasilkan dari daun, kulit, akar, dan bunga tumbuhan selain tanaman teh
juga disebut dengan istilah teh. Teh ini dikenal dengan sebutan teh herbal.
Teh merupakan salah satu minuman yang sering dijumpai dan dikonsumsi. Ada
berbagai macam hidangan teh yang dapat dikonsumsi, mulai dari hidangan hangat
maupun dingin. Menu teh yang sedang populer adalah teh tarik dan Thai tea. Kedua teh
tersebut memiliki rasa yang tidak jauh berbeda. Namun, sebenarnya terdapat perbedaan
antara teh tarik dengan Thai tea.

1.2 Rumusan Masalah


Rumusan Masalah pada karya tulis ini adalah:
1. Bagaimana perbandingan antara teh tarik dengan Thai Tea?
2. Bagaimana perbandingan bahan yang digunakan untuk membuat teh tarik dan Thai
tea?
3. Bagaimana perbedaan cara membuat teh tarik dan Thai tea?

1.3 Tujuan
Tujuan dibuatnya karya tulis ini adalah:
1. Menjelaskan perbandingan antara teh tarik dan Thai tea
2. Menjelaskan perbandingan bahan yang digunakan untuk membuat teh tarik dan Thai
tea
3. Menjelaskan perbedaan cara membuat teh tarik dan Thai tea

1
II. Pembahasan

2.1 Jenis Jenis Teh


Teh yang berasal dari tanaman teh dibagi menjadi empat kelompok, yaitu teh hitam, teh
hijau, teh putih, dan teh oolong.
1. Teh hitam merupakan jenis teh yang paling populer dan sering di konsumsi di
Asia, termasuk Indonesia. Teh ini memiliki aroma kuat dan dapat bertahan
lama jika disimpan dengan baik.
2. Teh hijau adalah teh yang populer di Tiongkok dan Jepang, teh ini dipercaya
bermanfaat bagi kesehatan. Teh hijau diperoleh dari pucuk daun teh segar
yang mengalami pemanasan dengan uap air pada suhu yang tinggi
3. Teh putih dibuat menggunakan pucuk daun teh yang paling muda yang masih
dipenuhi bulu halus. Teh putih tidak mengalami proses fermentasi, tetapi
hanya diuapkan dan dikeringkan. Daun teh putih setelah dikeringkan berwarna
putih keperakan dan jika diseduh akan berwarna lebih pucat dengan aroma
lembut dan segar
4. Teh oolong adalah teh tradisional Tiongkok yang mengalami proses oksidasi
atau fermentasi sebagian. Bagian tepi daunnya berwarna kemerahan
sedangkan bagian tengah daunnya tetap berwarna hijau

2.2 Teh Tarik


Teh tarik adalah minuman khas Malaysia. Minuman ini berupa teh yang diberi
susu kental manis yang dituangkan dari satu gelas ke gelas lainnya (ditarik). Proses
penarikan akan membuat kandungan-kandungan dari teh dan susu tercampur rata dan
mengeluarkan aroma. Proses penarikan juga membantu mendinginkan suhu minuman dan
membentuk lapisan busa lembut di bagian atas minuman. Lapisan busa terbentuk dari
kandungan gula dalam air teh.
Dalam pembuatan teh tarik, hal yang paling mendasar adalah keahlian dalam
menarik teh dari satu gelas ke gelas lain. Hal lain yang dibutuhkan adalah racikan teh
yang benar agar dapat menghasilkan rasa dan aroma teh yang kuat.

2.3 Proses Pembuatan Teh Tarik


2.3.1 Bahan Pembuatan Umum
1. Teh hitam
2. Susu kental manis
3. Susu evaporasi

2
2.3.2 Tahapan Pembuatan Teh Tarik
1. Seduh teh hingga kental, lalu di saring dan dituang kedalam gelas
2. Tuang susu evaporasi dan susu kental manis. Aduk hingga merata
3. Siapkan gelas kosong yang lain. Tuang teh dari gelas satu ke gelas lainnya
dengan cara ditarik berulang-ulang hingga menghasilkan buih
4. Sajikan teh ke dalam gelas dan tambahkan es batu untuk menambah kesegaran

2.4 Thai Tea


Thai tea adalah teh khas Thailand. Bahan utama pembuatan Thai tea adalah teh
hitam yang disebut Bai Miang. Pada umumnya, Thai tea memakai Bai Miang dengan
tambahan pewarna merah dan oranye sehingga terbentuk warna oranye tua yang menjadi
ciri khas teh Thailand. Bahan- bahan lain yang dapat ditambahkan untuk membuat Thai
tea adalah air orange blossom, bunga lawang, biji asam yang dihancurkan, cengkih dan
kapulaga. Bahan-bahan tersebut menciptakan rasa rempah enak yang membedakan Thai
tea dengan teh lain.
Thai tea juga mempunyai cita rasa manis yang berasal dari gula dan susu kental
manis. Susu evaporasi, santan, atau susu fullcream juga dapat ditambahkan untuk
menambah tekstur creamy. Thai tea dapat disajikan dingin ataupun panas.

2.5 Proses Pembuatan Thai Tea


2.5.1 Bahan Pembuatan Umum
1. Teh hitam khas thailand
2. Susu evaporasi
3. Susu kental manis
4. Gula pasir
5. Krimer bubuk
6. Air jeruk dan rempah-rempah

2.5.2 Tahapan Pembuatan Thai Tea


1. Didihkan air lalu seduh teh hingga warnanya menjadi merah-kehitaman
2. Saring teh ke dalam botol pengocok minuman, tambahkan krimer, susu kental
manis, dan rempah-rempah
3. Kocok botol pengocok minuman
4. Tuang teh ke dalam gelas, masukkan es batu jika ingin dihidangkan dingin
5. Tambahkan susu evaporasi, lalu tambahkan perasan air jeruk
6. Thai tea siap dihidangkan

3
III. Penutup

3.1 Kesimpulan
Melalui perbandingan teh tarik terhadap Thai tea, dapat disimpulkan bahwa
terdapat beberapa perbedaan dan kesamaan dalam bahan yang digunakan. Bahan utama
kedua teh tersebut adalah teh hitam. Perbedaannya adalah teh hitam yang digunakan pada
Thai tea adalah Bai Miang, teh khas Thailand. Kedua teh ini juga umumnya
menggunakan susu dengan tujuan menambah rasa atau membentuk tekstur.
Keunikan teh tarik adalah proses pembuatannya. Proses pembuatan teh ini
berbeda dengan Thai tea, yaitu dengan cara menggunakan 2 gealas yang di tarik
berulang-ulang,

3.2 Saran
Teh adalah minuman yang populer. Ada berbagai macam hidangan teh yang
memiliki rasa yang mirip. Contohnya adalah teh tarik dan Thai tea. Kita dapat
mempelajari apa yang membedakan satu jenis teh dengan teh yang lain. Dengan
mempelajarinya, diharapkan di masa yang akan datang dapat termotivasi untuk mencicipi
rasanya secara langsung dan mencoba membuatnya, serta dapat mencari tahu lebih dalam
mengenai jenis-jenis teh.

4
Daftar Pustaka
1. Wecca’s Blog. (2010, 8 April). Fungsi-Fungsi Makanan bagi Manusia. Diperoleh 3
Januari 2018, dari https://wecca.wordpress.com/2010/04/08/fungsi-fungsi-makanan-bagi-
manusia/
2. Rumah Teh. (2015, 27 Maret). Pengertian Teh. Diperoleh 3 Januari 2018, dari
http://blogrumahteh.blogspot.co.id/2015/03/pengertian-teh.html
3. Viva. (2017, 22 Agustus). Apa Sih Bedanya Thai Tea dan Teh Tarik?. Diperoleh 3
Januari 2018, dari https://www.viva.co.id/gaya-hidup/kuliner/948632-apa-sih-bedanya-
thai-tea-dan-teh-tarik
4. Area Blogger. (2017, 11 Agustus). Bisnis Minuman Thai Tea Usaha Modal Kecil
Hasilkan Ratusan Juta. Diperoleh 3 Januari 2018, dari
https://www.areablogger.com/bisnis-minuman-thai-tea-usaha-modal-kecil-hasilkan-
ratusan-juta/#bahanutama
5. Sharing My World. (2012, 14 April). Sejarah Teh Tarik dan Cara Pembuatannya.
Diperoleh 3 Januari 2018, dari https://meldyiam.blogspot.co.id/2012/04/sejarah-teh-tarik-
dan-cara-pembuatannya.html
6. DetikFood. (2017, 30 Maret). Thai Tea Segar Beraroma yang Dibuat dengan Campuran
Rempah dan Susu. Diperoleh 3 Januari 2018, dari https://food.detik.com/info-kuliner/d-
3460479/thai-tea-segar-beraroma-yang-dibuat-dengan-campuran-rempah-dan-susu
7. Unkick Wordpress. (2009, 12 September). Teh (Kandungan Teh, Manfaat Teh, Jenis Teh
dan Karakteristiknya, Kekurangan Teh, Anjuran Minum Teh). Diperoleh 6 Januari 2018,
dari https://unkick.wordpress.com/2009/09/12/teh-kandungan-teh-manfaat-teh-jenis-teh-
dan-karakteristiknya-kekurangan-teh-anjuran-minum-teh/
8. Waralabakan. (2017, 23 September). Simak Resep Mudah Cara Membuat Thai Tea –
Buka Usaha Sendiri. Diperoleh 7 Januari 2018, dari https://waralabakan.com/info-
id/artikel/item/478-simak-resep-mudah-cara-membuat-thai-tea-buka-usaha-sendiri.html

Anda mungkin juga menyukai