Anda di halaman 1dari 1

ANTASIDA DOEN

Komposisi :
Sirup 60 mL mengandung :
Mg(OH)2 : 400mg/5ml
Al(OH)3 : 320mg/5ml
NaCMC : 1%
Sorbitol : 70%
Propilen glikol : 20%
Menthol : 0,003%
Etanol : qs
Na. Sakarin : 0,1%
Aquades : qs

Indikasi
Mengurangi gejala-gejala yang berhubungan dengan kelebihan asam lambung, tukak lambung, gastristis, tukak usus 12 jari dengan
gejala mual, nyeri lambung dan nyeri pada ulu hati.

Efek Samping
• Konstipasi, diare, mual dan muntah

Dosis dan Cara Pemakaian


• Dewasa 1-2 sendok teh (5-10 ml) 3-4x sehari
• Anak-anak 6-12 tahun : 1/2-1 sendok teh (2,5-5ml) 3-4x sehari
Diminum 1 jam sebelum makan dan menjelang tidur

Peringatan dan Perhatian


• Jangan berikan pada pasien gangguan fungsi ginjal yang berat
• Tidak dianjurkan digunakan terus-menerus lebih dari 2 minggu, kecuali atas petunjuk dokter
• Tidak dianjurkan digunakan oleh anak-anak <6 tahun kecuali atas petunjuk dokter
• Obat ini mungkin dapat berinteraksi dengan obat lain, oleh karena itu diberi jeda apabila akan mengkonsumsi obat lain

Kontra Indikasi
• Disfungsi ginjal berat, hipersensitif

Farmakologi
Mulai kerja obat:laksatif 4-8 jam. Sekitar 30% ion magnesium diserap oleh usus halus. Ekskresi:urin (sampai dengan 30% sebagai ion-
ion magnesium yang terabsorbsi); feses (obat yang tidak diabsorpsi)

Farmakodinamik
Antasida dibersihkan dari perut kosong dalam waktu 30 menit. Akan tetapi, adanya makanan dalam lambung cukup untuk menaikkan pH
lambung hingga sekitar 5 dalam waktu 1 jam dan untuk memperlama efek netralisasi dari antasida selama 2-3 jam.

KOCOK DAHULU SEBELUM DIMINUM

NO. REG : DBL2113657433A1


MFG. DATE : 14 MAR 21
EXP. DATE : 16 MAR 25
PT. Borneo Farma
Samarinda - Indonesia

Anda mungkin juga menyukai