Anda di halaman 1dari 3

TERM OF REFERENCE (TOR) PELATIHAN KARYA TULIS ILMIAH

JURUSAN ANALIS KESEHATAN


POLTEKKES KEMENKES BENGKULU

A. DASAR PEMIKIRAN

Karya ilmiah merupakan serangkaian kegiatan penulisan yang didasarkan


pada pengkajian atau penelitian ilmiah yang ditulis secara sistematis menggunakan bahasa
dengan prinsip-prinsip ilmiah. Atau ada juga yang menyatakan bahwa karya tulis ilmiah
adalah karya tulis yang disusun berdasarkan kriteria ilmiah (Maizuddin M. Nur, 2010).
Karya ilmiah mempunyai banyak jenis, tergantung pada penggunaannya. Ada yang berupa
skripsi, tesis, disertasi, laporan penelitian (research report), artikel untuk dimuat di majalah
ilmiah, jurnal atau makalah untuk diseminarkan. M. Nazir, (1988) menjelaskan bahwa karya
ilmiah disusun dengan menggunakan metode ilmiah, yaitu cara menerapkan prinsip-prinsip
logis terhadap penemuan, pengesahan dan penjelasan tentang suatu kebenara. Seorang
akademisi dalam hal ini adalah mahasiswa, diharapkan tidak hanya mampu membuat karya
ilmiah yang bagus, namun juga mampu memaparkan materi dan mempresentasikannya
dengan baik.

Pengembangan kompetensi Mahasiswa adalah kegiatan dalam rangka pengamalan


ilmu pengetahuan, teknologi dan ketrampilan utuk peningkatan mutu bagi proses belajar dan
profesionalisme  maupun dalam rangka menghasilkan sesuatu yang bermanfaat bagi
pendidikan dan kebudayaan. Adapun kegiatan pengembangan kompetensi yang dimaksud
adalah:

1). Mampu membuat karya tulis/karya ilmiah  ,

2) menemukan metode dalam melakukan penulisan Ilmiah,

3). menciptakan karya tulis ilmiah, dan mengikuti kegiatan pengembangan kurikulum
(Depdiknas, 2001: 1-2).

Maka menulis karya ilmiah merupakan syarat mutlak bagi Mahasiswa dalam dunia
kampus demi bekal mereka dalam dunia penulisan  dan seiring dengan kemajuan zaman dan
tuntutan di dunia pendidikan untuk tampil ke depan. Mahasiswa dituntut untuk belajar
banyak, bukan hanya dari bangku perkuliahan saja tetapi ia juga harus mencarinya dalam
kegiatan-kegiatan ekstra kurikuler atau di luar bangku kuliah. Maka dari itu, Himpunan
Mahasiswa Jurusan Analis Kesehatan Poltekkes Kemenkes Bengkulu bermaksud
mengadakan kegiatan  “Pelatihan Karya Tulis Ilmiah” dengan Tema “Mewujudkan
Mahasiswa yang Kreatif, Inspiratif, dan Trampil dalam Menulis Karya Tulis Ilmiah”

B. TUJUAN

Setelah mengikuti pelatihan ini peserta mampu:


1. Memahami karakteristik tulisan ilmiah.
2. Mampu menentukan topik/ masalah.
3. Mampu membuat kerangka karya (out line).
4. Mampu menulis notasi Ilmiah, yang mencakup: kutipan, catatan kaki, daftar pustaka.
5. Mampu memanfaatkan ms. word dalam penulisan karya ilmiah

C. TARGET
Mahasiswa Jurusan Analis Kesehatan Poltekkes Kemenkes Bengkulu dan Umum

D. MEKANISME
1.Pelatihan akan dilaksanakan secara komprehensif di awali dengan teori-teori yang
disampaikan oleh narasumber.
2. Peserta terlibat aktif dalam diskusi dan tanya jawab.
3. Narasumber member tugas praktik kepada peserta.
4. Pada tugas yang telah dibuat, narasumber memberi masukan dan balikan untuk perbaikan.

E. MATERI PELATIHAN
1.
2.
3.

F. NARASUMBER
G. WAKTU DAN TEMPAT
Hari/ tgl : Sabtu, 27 Maret 2021
Waktu : 08.30 s/d Selesai
Tempat : Media Zoom Meeting

H. PANITIA PENYELENGGARA
Himpunan Mahasiswa Jurusan Analis Kesehatan Poltekkes Kemenkes Bengkulu
I. RAB
NO Nama Barang Jumlah Harga Satuan Total
1. Pemateri 3 pemateri Rp. 300.000,- Rp. 900.000,-
2. Konsumsi dosen Rp. 20.000,-
3. Brosur 100 buah Rp.1.000,- Rp. 100.000,-
4. Zoom Rp. 50.000,-
5. Dana Tak Terduga Rp.200.000,-
Total Rp1.270.000,-

J. PENUTUP

Anda mungkin juga menyukai