Anda di halaman 1dari 26

BAB 1

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Praktek kerja lapangan merupakan wujud aplikasi terpadu antara

sikap, kemampuan dan keterampilan yang diperoleh mahasiswa dibangku

kuliah. Dengan mengikuti praktek kerja lapangan diharapkan dapat

menambah pengetahuan, keterampilan dan pengalaman mahasiswa dalam

mempersiapkan diri memasuki dunia kerja yang sebenarnya.

Oleh karena itu semua teori-teori yang dipelajari dari berbagai mata

kuliah di jurusan D III ilmu komputer AMIK Tunas Bangsa Pematangsiantar

dapat secara langsung dipraktekkan di PT. Indomarco Prismatama ,terutama

yang berhubungan dengan komputer. Dalam hal ini dapat diketahui bahwa

teori yang dipelajari sama dengan yang ditemui didalam prakteknya sehingga

teori tersebut dapat dilaksanakan dengan baik. Sebagaimana diketahui bahwa

teori merupakan suatu ilmu pengetahuan dasar bagi perwujudan praktek. Oleh

karena itu untuk memperoleh pengalaman dan perbandingan antara teori dan

praktek, maka mahasiswa diharuskan menjalani praktek kerja lapangan di

instansi pemerintah atau perusahaan swasta sebagai salah satu syarat yang

harus dipenuhi sebelum menyelesaikan studinya.


2

Mengingat sulitnya untuk menghasilkan tenaga kerja yang terampil

dan berkualitas maka banyak perguruan tinggi berusaha untuk meningkatkan

kualitas sumber daya manusia dengan cara meningkatkan mutu pendidikan

dan menyediakan sarana-sarana pendukung agar dihasilkan lulusan yang

handal.

Dalam rangka itulah maka lembaga program D III Sistem informatika

AMIK Tunas Bangsa Pematangsiantar mewajibkan mahasiswanya untuk

melaksanakan praktek kerja lapangan, sehingga pembaca dapat

mengaplikasikan ilmu yang telah diperoleh di bangku perkuliahan ke dalam

lingkungan kerja yang sebenarnya.

Penulis melakukan praktek kerja di PT. Indomarco Prismatama yang

berlokasi di Jl.Haji Ulakma Sinaga Kabupaten Simalungun untuk mengetahui

tentang system barang masuk dan keluar pada instansi tersebut.


3

1.2. Tujuan

Adapun tujuan dari PKL adalah :

1. Mengenali/mengetahui aspek-aspek non teknis dalam dunia kerja

nyata

2. Mengetahui/melihat secara langsung penggunaan / peranan sistem

informasi / manajemen informatika di tempat praktek kerja;

3. Mengenali permasalahan dan mengaplikasikan

kemampuan / keahlian yang dimiliki.

4. Sebagai salah satu syarat dalam pembuatan tugas akhir dan

penyelesaian pendidikan program diploma III

5. Berlatih bekerja disiplin, mandiri dan penuh tanggung

jawab.

1.3. Manfaat

Setelah mengikuti praktek kerja diharapkan mahasiswa dapat :

a. Menyesuaikan (menyiapkan) diri dalam menghadapi

lingkungan kerja setelah menyelesaikan studi;

b. Menyajikan hasil-hasil yang diperoleh selama praktek

kerja dalam bentuk laporan praktek kerja;

c. Menggunakan hasil atau data-data praktek kerja untuk

dikembangkan menjadi laporan akhir.

d. Manfaat yang dapat dirasakan oleh perusahaan/pemakai

apabila hasil analisis / sistem tersebut diterapkan di

perusahaan.
4

1.4. Ruang Lingkup

PT.Indomarco Prismatama memiliki beberapa bagian diantaranya

Chief Of Store (Kepala Toko), Store Senior Leader (Assisten Kepala Toko),

Store Junior Leader (Merchandiser), Store Crew (Pramuniaga atau kasir).

Penulis mengambil batasan bidang yang diamati yaitu pada bagian Store

Senior Leader dimana salah satu tugasnya adalah membukukan barang masuk

menggunakan aplikasi yang sudah disediakan kemudian kertas bukti

penerimaan barang diarsip manual .

Berdasarkan pengamatan pada ruang lingkup diatas perlu

mendapatkan perhatian tentang pemodelan penyimpanan data yang masih

bersifat manual diubah kebentuk yang lebih modern menggunakan aplikasi

berbasis web dengan tujuan agar mempermudah pekerjaan karyawan dalam

melakukan penyimpanan data barang dagang masuk di PT.Indomarco

Prismatama.

1.5. Tempat dan Waktu PKL

Tempat Pelaksanaan Praktik kerja lapangan dilaksanakan di salah

satu PT,Indomarco Prismatama beralamat di Jalan Haji Ulakma Sinaga ,

Rambung Merah ,Kecamatan Siantar , Kabupaten Simalungun.Pada tanggal

24 Agustus s/d 19 September 2020.


BAB 2

GAMBARAN UMUM

2.1. Sejarah Perusahaan / Instansi

PT Indomarco Prismatama didirikan pada tahun 1988 yang berlokasi

di Ancol, Jakarta Utara dengan bentuk gerai kecil yang diberi nama

Indomaret.

Sejalan dengan pesatnya operasional gerai tersebut, PT Indomarco

Prismatama pun tertarik mendalami dan memahami aneka kebutuhan serta

perilaku konsumen dalam berbelanja. Guna mengakomodir hal itu, beberapa

orang karyawan ditugaskan untuk mengamati maupun meneliti perilaku

belanja masyarakat.

Kesimpulannya, masyarakat cenderung memilih berbelanja di gerai

modern berdasarkan kelengkapan pilihan produk berkualitas, harga pasti dan

bersaing, serta suasana yang nyaman. Berbekal pengamatan dan penelitian

akan kebutuhan konsumen tersebut, PT Indomarco Prismatama akhirnya

mendirikan Indomaret.

Awalnya, minimarket Indomaret dirancang dengan konsep gerai yang

berlokasi di dekat hunian masyarakat. Indomaret menyediakan beragam

kebutuhan pokok, melayani masyarakat umum yang bersifat majemuk, serta

mempunyai luas toko sekitar 200 meter persegi.


6

Seiring waktu untuk mengikuti kebutuhan pasar, Indomaret terus

menambah gerai di berbagai kawasan perumahan, perkantoran, kawasan

niaga, kawasan wisata, maupun apartemen. Hal ini turut menciptakan proses

pembelajaran bagi minimarket Indomaret dalam pengoperasian suatu

jaringan ritel berskala besar, lengkap dengan ragam pengalaman yang

bervariasi.

Pada tahun 1997, Indomaret mulai mengembangkan bisnisnya dengan

menggunakan sistem waralaba. Dengan menciptakan bisnis dengan sistem

waralaba, Indomaret dapat memberikan kesempatan kepada masyarakat

umum untuk dapat bekerjasama dan mendapatkan penghasilan.

Konsep bisnis waralaba Indomaret diklaim yang pertama dan menjadi

pelopor untuk bidang minimarket di Indonesia. Apalagi, sambutan

masyarakat akan konsep waralaba dari Indomaret ini terbukti sangat positif.

Hal ini dibuktikan dengan semakin banyak mitra waralaba minimarket

Indomaret dari waktu ke waktu.

Konsep bisnis waralaba dari Indomaret ini juga mendapat pengakuan

dari Pemerintah Indonesia. Indomaret pun diganjar dengan penghargaan

dengan predikat “Perusahaan Waralaba Unggul Tahun 2003”. Penghargaan

ini adalah yang pertama kali diberikan kepada perusahaan minimarket di

Indonesia. Hingga saat ini, hanya Indomaret yang mendapat penghargaan

tersebut.
7

Pada awal tahun 2011, Indomaret mengubah logo baru yang

digunakan sampai sekarang. Logo Indomaret tersebut yaitu berupa tulisan

Indomaret di dalam kotak berwarna merah, biru, dan kuning dari atasnya.

Di masa sekarang, minimarket Indomaret berkembang dengan pesat.

Jumlah gerainya pun telah mencapai 16.000, terdiri dari 40% gerai milik

mitra waralaba serta 60% gerai milik PT Indomarco Prismatama. Adapun,

pasokan dagangan untuk seluruh gerai Indomaret sebagian besarnya berasal

dari 33 pusat distribusi milik PT Indomarco Prismatama.

Pusat-pusat distribusi Indomaret ini menyediakan lebih dari 5.000

jenis produk. Selain itu, keberadaan minimarket Indomaret saat ini diperkuat

dengan hadirnya Indogrosir, anak perusahaan dengan konsep bisnis

perkulakan.
8

2.2. Tujuan Berdirinya PT.Indomarco Prismatama

Sesuai dengan Akte Pendirian Perusahaan No.207 tertanggal 21

November 1988 tersebut diatas, maksud dan tujuan perusahaan adalah :

a. Bergerak dalam bidang usaha perdagangan barangritel minimarket, jenis

barang dagangannya yaitu : hasil bumi pertanian, peternakan, obat- obatan,

kelontong, kosmetik, alat-alat kesehatan dan lain-lain.

b. Mengadakan kerja sama joint venture dengan masyarakat dan badan usaha

yang ingin membuka usaha dalam bidang perdagangan business retail

dengan sistem waralaba.

2.3. Struktur Organisasi PT.Indomarco Prismatama

Struktur organisasi di PT Indomarco Prismatama terdiri dari :

a. Branch Manager

b. Deputy Branch Manager

c. Manager-manager

yang bertanggung jawab terhadap masing-masing departemen di bawah

pengawasannya.
9

Departemen-departemen yang ada dalam struktur organisasi PT

Indomarco Prismatama :

1. Distribution Center Sistem distribusi

Dirancang seefisien mungkin dengan jaringan pemasok yang handal

dalam menyediakan produk yang terkenal dan berkualitas serta sumber daya

manusia yang kompeten, menjadikan PT Indomarco Prismatama

memberikan pelayanan terbaik kepada konsumen. Saat ini PT Indomarco

Prismatama di Ancol, Jakarta, Cimanggis, Depok, Tangerang, Bandung,

Surabaya, dan Medan. Untuk menjalin kerjasama dengan para pemasok PT

Indomarco Prismatama memiliki posisi baik dalam menentukan produk yang

akan dijualnya. Universitas Sumatera Utara

2. Area

Bagian yang bertanggungjawab dalam menjalankan operasi toko.

3. Finance Reguler

Bagian yang bertanggungjawab dalam hal keluar dan masuk uang atas

toko-toko yang dimiliki PT Indomarco Prismatama sendiri.

4. Finance Franchise

Bagian yang bertanggung jawab dalam hal keluar dan masuk uang

atas toko-toko yang dimiliki PT Indomarco Prismatama yang

pengelolaannya sistem franchise yang dikelola oleh perorangan.

5. Accounting and Tax Reguler

Bagian yang bertanggungjawab dalam hal menyusun laporan

keuangan dan menyusun laporan pajak untuk toko-toko PT Indomarco


10

Prismatama sendiri.

6. Accounting and Tax Franchise

Bagian yang bertanggungjawab dalam hal menyusun laporan keungan

dan menyusun laporan pajak untuk toko-toko PT Indomarco Prismatama

yang pengelolaannya sistem franchisewaralaba.

7. EDP and BIC Eleectronic data processing

Bertanggungjawab dalam hal mengentri semua data dan memproses

data tersebut untuk menampilkan laporan keungan secara komputerisasi dan

bagian BIC mengontrol keluar masuknya barang.

8. Personel and General Affair

Bagian yang bertanggung jawab dalam hal perkrutan karyawan dan

mengatur semua kebutuhan semua departemen yang ada di PT Indomarco

Prismatama dan bagian ini juga bertanggungjawab dam hal pelatihan

karyawan agar sesuai standart yang diinginkan PT Indomarco Prismatama.

9. Development

Bagian yang bertanggung jawab dalam hal promosi toko.

10. Location

Bertanggung jawab dalam mencari lokasi yang strategis untuk

pembukaan toko-toko baru, yang tujuannya untuk ekspansi dan bisa

dijangkau oleh kosumen dengan mudah.

11. Project

Bagian yang bertanggung jawab dalam hal pengembangan toko dan

renovasi toko.
11

CHIEF OF STORE

Store Senior Leader

Store Junior Leader

STORE CREW STORE CREW

12. Supervisor

Bertanggung jawab memonitor semua rekap dan laporan di setiap

divisi atau departemen yang membawahinya serta mengontrol kinerja divisi

serta membuat laporan kinerja divisi.

13. Officer Staff

masing-masing divisi dibawahi supervisor dan bertanggung jawab

kepada sepenuhnya kepada supervisor setiap divisidepartemen yang

membawahinya.

14. Clerk Staff

membantu Officer dalam menyelesaikan tugas-tugasnya.


12

Gambar 2.1 Struktur Organisasi Area Toko PT.Indomarco Prismatama

2.4. Visi dan Misi PT.Indomarco Prismatama

1. Visi :Menjadi aset nasional dalam bentuk jaringan ritel waralaba

yang unggul dalam persaingan global.

2. Misi : Memberi loyalitas kepada pelanggancustomer dan

Menyediakan berbagai kebutuhan pokok maupun kebutuhan sehari- hari dan

melayani masyarakat umum yang bersifat majemuk.

3. Motto : Mudah dan Hemat.


BAB 3

PENGAMATAN DAN ANALISA

3.1. Pengamatan

Kegiatan Praktik Kerja Lapangan yang dilakukan oleh Penulis selama di

PT.Indomarco Prismatama , penulis ditempatkan di pada bagian Area.

Berdasarkan hasil pengamatan ada beberapa kekurangan pada kinerja yang

ada pada bagian Area , kekurangannya adalah sebagai berikut :

1. Tidak ada program yang dapat membantu proses penyimpanan transaksi

masuk dan keluarnya barang dagang.

2. Tidak adanya data pencatatan nilai rupiah sales produk khusus secara

computer , tetapi masih dilakukan dengan pencatatan manual.

Penulis juga melihat beberapa sumberdaya yang tersedia sebagai

penunjang kegiatan proses aktivitas pekerjaan karyawan di PT. Indomarco

Prismatama. Adapun sumber daya tersebut sebagai berikut :

1. 2 Unit Pesonal Computer (PC)

2. 2 unit Ups

3. 1 unit Modem

4. 3 Meja

5. 1 kursi
14

3.2. Analisa

Dalam rangka mewujudkan suatu proses di PT. Indomarco Prismata

yang mengatur bagian pembukuan penerimaan dan pengeluaran barang

dagang . Penulis mengamati secara langsung masalah yang ada di

PT.Indomarco Prismatama , sehingga penulis ingin memberikan solusi

terhadap masalah tersebut yaitu:

Membuat sistem yang terkomputerisasi yang dapat menginput serta

memanipulasi data penerimaan barang dagang baik barang dagang berupa dry

gudang Dc Mdn , dry Depo , Bkl buah , roti, es krim , maupun perishable

sehingga dapat mempercepat proses penyimpanan data dan penyampaian data

informasi.
BAB 4

HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1. Hasil

Sistem yang telah dirancang selanjutnya akan diteruskan ketahap

pengimplementasian sistem berisikan hasil atau tampilan dari menu ,

submenu , halaman masukan dan laporan. Berikut ini merupakan tampilan-

tampilan perancangan hasil produk Sistem Barang Masuk dan Keluar pada

PT.Indomarco Prismata .

4.1.1. Tampilan Halaman Utama

Gambar 4.1.1 adalah tampilan perancangan halaman utama sebelum

login dari hasil produk Sistem Informasi Barang Masuk dan Keluar di

PT.Indomarco Prismatama (Cab. Indomaret Ulakma sinaga Jln Haji Ulakma

Sinaga ,Kab.Simalungun).

FPRM
INDOMARET ULAKMA SINAGA
JL.HAJI ULAKMA SINAGA
SIANTAR, KAB.SIMALUNGUN

SISTEM INFORMASI
BARANG DAGANG
MASUK DAN
KELUAR

L OGO

LOG IN LOG OUT


Gambar 4.1.1 Tampilan Halaman Utama
17

4.1.2 Tampilan Form Login

Gambar 4.1.2 merupakan tampilan form login Sistem Informasi

Barang Masuk dan Keluar di PT.Indomarco Prismatama .

SISTEM INFORMASI
BARANG DAGANG MASUK DAN KELUAR

LUPA PASSWORD

Gambar 4.1.2 Tampilan Form Login

Pada form login pengguna / user harus login dengan memasukkan

NIK dan password dengan benar. Jika sudah benar maka user akan kembali

masuk ke halaman utama barang masuk dan keluar.


18

4.1.3. Tampilan Halaman Utama Setelah Login

Pada bagian ini user dapat memasukkan barcode barang masuk baik

itu barang DC maupun BKL dengan cara diketikan .

SISTEM INFORMASI
BARANG DAGANG MASUK DAN KELUAR

Gambar 4.1.3 Tampilan Halaman Utama Setelah Login


19

4.1.4. Tampilan Halaman Barang Masuk

Pada bagian ini user dapat menginput data dari kertas penerimaan barang

seperti data nomor , tanggal transaksi , dan juga totalnya. Kemudian user

menyelesaikan pencatatan tersebut dengan cara disimpan .

SISTEM INFORMASI
BARANG DAGANG MASUK DAN KELUAR
NPB NPX NPR SUPPLIER

Daftar NPB
NO NPB TGL NPB TOTAL

SIMPAN CETAK
SELESAI

Gambar 4.1.4 Tampilan Halaman Barang Masuk NPB

SISTEM INFORMASI
BARANG DAGANG MASUK DAN KELUAR
NPB NPX NPR SUPPLIER

Daftar NPB
NO NPX TGL NPX TOTAL

SIMPAN CETAK
SELESAI

Gambar 4.1.5 Tampilan Halaman Barang Masuk NPX


20

SISTEM INFORMASI
BARANG DAGANG MASUK DAN KELUAR
NPB NPX NPR SUPPLIER

Daftar NPB
NO NPR TGL NPR TOTAL

SIMPAN CETAK
SELESAI

Gambar 4.1.6 Tampilan Halaman Barang Masuk NPR

SISTEM INFORMASI
BARANG DAGANG MASUK DAN KELUAR
NPB NPX NPR SUPPLIER

Daftar NPB
KD SUPPLIER TANGGAL TOTAL

SIMPAN CETAK
SELESAI

Gambar 4.1.7 Tampilan Halaman Barang Masuk Supplier

4.1.5. Tampilan Halaman Barang Keluar

Bagian ini sering juga disebut sebagai menu retur. Pada bagian ini

user dapat menginput data dengan cara memasukkan barcode , nama barang

. kuantiti, dan juga total., Kemudian user menyelesaikan pencatatan tersebut

dengan cara disimpan .


21

SISTEM INFORMASI
BARANG DAGANG MASUK DAN KELUAR

STATUS PLU PRODUK UNIT TYPE KETERANGAN

KODE
KUANTITI

TAMBAH CANCEL

Tambah Item simpan selesai

Gambar 4.1.8 Tampilan Halaman Barang Keluar

4.2. Pembahasan

Dalam pembahasan ini akan dijelaskan tentang prosedur Sistem

Informasi Barang Dagang Masuk dan Keluar di PT.Indomarco Prismatama

dengan spesifikasi kebutuhan sistem, serta kelemahan dan kelebihan sistem.


22

4.2.1. Prosedur Kerja Sistem

Prosedur Sistem Informasi Barang Masuk dan Keluar di

PT.Indomarco Prismatama terlihat pada gambar dibawah ini :

user

Komponen

terkoneksi

Halaman Utama

Halaman Utama

Halaman Utama
Setelah Login

Halaman Barang Masuk


Halaman Barang
Keluar

Gambar 4.1.9. Prosedur Kerja Sistem

Penjelasan mengenai sistem tersebut diantaranya adalah :

1. User / pengguna yang mengoperasikan komputer untuk menggunakan

sistem yang telah dibuat.

2. Komponen/ aplikasi yang sudah dijalankan akan menampilkan halaman

utama sebelum login.

3. Masuk ke Menu login terlebih dahulu agar bisa mengelola data yang

berkaitan pada Sistem Informasi Barang Masuk dan Keluar di

PT.Indomarco Prismatama.
23

4. Masukkan Nik dan password dengan benar jika sudah benar Nik dan

password yang dimasukkan maka user akan masuk ke halaman utama

setelah login.

5. Pada halaman utama setelah login terdapat beberapa pilihan menu. Yaitu

menu untuk langsung memproses barang masuk , ataupun melakukan retur

barang.Ketika langsung melakukan input barang masuk , user diberikan

pilihan untuk memilih apakah itu barang masuk berupa NPB ( barang dry

dc ), NPR ( Roti), NPX ( Perishable), maupun Supplier.

6. Di halaman retur barang , user perlu menginput kode produk dan juga

kuantiti barang , selanjutnya menyimpan dengan mengklik tombol simpan

lalu selesai . Retur barang digunakan untuk menyimpan data data barang

rusak maupun expired yang sudah dikirim kembali ke supplier.

4.2.2 Spesifikasi Kebutuhan Sistem

Kebutuhan di dalam sistem Bantuan Langsung Tunai ini meliputi

hardtware dan software diantaranya :

a. Hardware

Untuk spesifikasi hardware yang mendukung program ini digunakan :

1. Komputer dengan (processor) Intel ® Core ™ i3-2348M CPU

@2.3Ghz.

2. Memori dengan kapasitas 4 GB sebagai pengatur kecepatan program

saat dijalankan.

3. Hardisk dengan kapasitas 750 GB sebagai tempat penyimpanan data

yang cukup besar.


24

b. Software

Beberapa software yang mendukung untuk proses perancangan hingga

penyelesaiannya diantaranya :

1. Sublime Text 3 sebagai aplikasi text editor.

2. Xampp Control Panel versi 3.2.1 untuk menjalankan program apache

dan database.

3. MySQL,berfungsi sebagai tempat perancangan database.

4.2.3 Kelemahan dan Kelebihan Sistem

Kelemahan dari sistem yang dirancang diantaranya :

1. Sistem hanya dapat diakses oleh pegawai PT.Indomarco Prismatama.

2. Sistem bersifat local, artinya tidak dapat di akses dari luar melalui jaringan

internet.

Kelebihan dari sistem yang dirancang diantaranya :

1. Sistem dapat mempermudah terselesaikannya tugas pegawai dalam

melakukan penginputan data.

2. Dapat menyimpan banyak data dan lebih efisien .


BAB 5

KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan

Setelah penulis dapat menyelesaikan Perancangan Sistem Informasi

barang masuk dan keluar di PT.Indomarco Prismatama maka penulis dapat

mengambil kesimpulan sebagai berikut:

1. Perancangan sistem informasi penerima bantuan langsung tunai ini

menggunakan Sublime Text 3 sebagai aplikasi text editor, Xampp

Control Panel versi 3.2.1 untuk menjalankan website serta MYSQL

(My Structured Query Language) berfungsi sebagai tempat mengolah

database.

2. Perancangan sistem informasi ini bertujuan untuk memberikan

informasi kepada pegawai PT.Indomarco Prismatama mengenai system

barang masuk dan keluar

3. Perancangan sistem informasi ini menghasilkan keluaran berupa rekap

bukti bukti barang masuk dan barang keluar

4. Dengan rancangan sistem informasi barang masuk dan keluar ini

pegawai PT Indomarco Prismatama dapat dimudahkan dalam

memberikan informasi tentang barang dagang yang masuk dan barang

dagang yang keluar.


26

5.2 Saran

Adapun saran yang akan diberikan oleh penulis adalah sebagai berikut:

1. Untuk memudahkan pegawai PT Indomarco Prismatama memperoleh

informasi tentang barang masuk dan barang keluar maka penulis

menyarankan untuk membangun perancangan sistem informasi ini

sebagaimana yang telah dirancang penulis.

2. Supaya dapat meningkatkan kinerja sistem maka disarankan kepada

admin untuk memperhatikan sistem tersebut seperti update tampilan/

form yang semakin mudah dimengerti dan efektif dalam

pelaksanaannya.

3. Untuk kedepannya data-data barang masuk dan barang keluar baru

yang masuk ke dalam sistem harus ada dalam bentuk Soft Copy, ini

bertujuan untuk mempermudah pegawai memperoleh informasi.

Anda mungkin juga menyukai