Anda di halaman 1dari 4

QUIZ

NAMA : RABIATUL ADAWIYAH

NIM : 11970523529

KELAS : 3D ADMINISTRASI NEGARA

1. Berikan contoh penulisan huruf capital yang cenderung salah tunjukkan kesalahanya!
Jawab :
 Aku percaya Allah yang maha esa.
Alasan kesalahan : Pada huruf ‘y, m, dan e’ harus menggunakan huruf kapital
seperti ‘Y,M,E’ karena sebagai huruf pertama untuk nama Tuhan, kata ganti atau
sebutan yang berhubungan dengan Tuhan, dan kitab suci.

 Salah satu pahlawan kemerdekaan yang berani menyerang langsung ke Batavia


adalah sultan agung Hanyokrokusumo.
Alasan kesalahan : Pada huruf ‘s dan a’ harus menggunakan huruf kapital sebagai
huruf pertama penyebutan nama gelar kehormatan, keturunan dan keagamaan.

 Kasus korupsi yang heboh itu juga menyeret  walikota Sulawesi Barat.
Alasan kesalahan : Pada huruf ‘w’ seharusnya menggunakan huruf kapital karna
sebagai huruf pertama untuk sebutan/gelar, jabatan dan pangkat (hanya jika
diikuti oleh nama seseorang yang dimaksud, atau jika nama orang itu diganti
dengan nama instansi maupun nama tempat kedudukannya).

2. Sebutkan fungsi huruf capital,di sertai contoh !


Jawab:
Fungsi huruf capital
1. Huruf kapital digunakan di awal kalimat.
Contoh : Masyarakat kini mencari makanan yang serba praktis.

2. Huruf kapital digunakan pada huruf pertama petikan langsung.


Contoh : "Kemarin ibuku menemukan barangku yang telah hilang selama 5 tahun" ucap
Tania.
3. Huruf kapital digunakan dalam ungkapan atau kata yang berhubungan dengan kitab
suci atau Tuhan.
Contoh : Tuhan Yang Maha Esa.

4. Huruf kapital digunakan sebagai huruf pertama nama gelar kehormatan, keturunan, dan
keagamaan.
Contoh : Sultan Ageng Tritayasa.

5. Huruf kapital dipakai sebagai huruf pertama unsur nama jabatan dan pangkat yang
diikuti nama orang atau yang dipakai sebagai pengganti nama orang tertentu, nama
instansi, atau nama tempat.
Contoh : Gubernur Jawa Barat.

6. Huruf kapital dipakai sebagai huruf pertama unsur-unsur nama orang.


Contoh : Dewi Sartika.

7. Huruf kapital sebagai huruf pertama nama bangsa, suku, dan bahasa.
Contoh : Suku Sunda.

8. Huruf kapital dipakai sebagai huruf pertama nama tahun, bulan, hari, hari raya, dan
peristiwa sejarah.
Contoh : Hari Kemerdekaan Indonesia.

9. Huruf kapital dipakai sebagai huruf pertama nama geografi.


Contoh : Asia Tenggara.

10. Huruf kapital dipakai sebagai huruf pertama semua unsur nama negara, lembaga
pemerintahan dan ketatanegaraan, serta nama dokumen resmi kecuali kata seperti dan.
Contoh : Majelis Permusyawaratan Rakyat.

3. Sebutkan fungsi huruf miring ,di sertai contoh!


Jawab:
Fungsi dan contoh nya yaitu;
1. judul buku, nama majalah, atau nama surat kabar yang dikutip dalam tulisan

Contoh : Saya sudah membaca buku Salah Asuhan karangan Abdoel Moeis.

2. judul buku, nama majalah, atau nama surat kabar yang dikutip dalam tulisan dalam
daftar pustaka
Contoh : Pusat Bahasa. 2011. Kamus Besar Bahasa Indonesia Pusat Bahasa. Edisi
Keempat (Cetakan Kedua). Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.

3. untuk menegaskan atau mengkhususkan huruf, bagian kata, kata, atau kelompok kata
dalam kalimat

Contoh : Dalam bab ini tidak dibahas pemakaian tanda baca.

4. Ungkapan bahasa daerah

Contoh : Upacara peusijuek (tepung tawar) menarik perhatian wisatawan asing yang
berkunjung ke Aceh.

5. Ungkapan bahasa asing

Contoh : Weltanschauung bermakna 'pandangan dunia'.

6. Nama ilmiah

Contoh : Nama ilmiah buah manggis ialah Garcinia mangostana.

7. Memberi perbedaan atau penanda dalam kalimat

Contoh : Kata Pancasila, berasal dari bahasa sansekerta, yang terdiri dari dua kata, yaitu
panca yang berarti lima dan sila yang berarti prinsip atau dasar atau asas.

8. Alamat laman atau sebuah tautan di dalam kalimat

Contoh : Untuk mencari berbagai informasi yang mudah dan cepat, anda dapat
mencarinya di kamus listrik pintar yang bernama www.google.com

9. Menulis kalimat yang dikutip dari buku, majalah atau pernyataan orang lain

Contoh : Kesempatan untuk menemukan kekuatan yang lebih baik dalam diri kita
muncul ketika hidup terlihat sangat menantang, Joseph Campbell

10. Judul film

Contoh : Film kartun si Unyil, dengan tokoh pak Raden sangat populer di tahun 1980-an.
4. Sebutkan fungsi huruf tebal ,di sertai contoh!
Jawab :
Fungsi huruf tebal dan contoh yaitu;

. Huruf tebal (bold) adalah huruf yang dicetak tebal atau berat; huruf vet. Menurut Kamus
Besar Bahasa Indonesia, kata “tebal” bermakna berjarak lebih besar.

Berikut ini fungsi huruf tebal:

1. Huruf tebal dipakai untuk menegaskan bagian tulisan yang sudah ditulis miring.

Contoh:
Huruf dh, seperti pada kata Ramadhan, tidak terdapat dalam Ejaan Bahasa Indonesia.
Kata et dalam ungkapan ora et labora berarti ‘dan’.

2. Huruf tebal dapat dipakai untuk menegaskan bagian-bagian karangan, seperti


judul buku, bab, atau subbab, serta judul dan subjudul dalam tulisan (artikel).

3. Huruf Tebal dalam Laporan atau Karya Ilmiah


Penggunaan huruf tebal dalam laporan atau karya ilmiah digunakan untuk menuliskan
judul buku, bab, bagian bab, daftar isi, daftar tabel, daftar lambang/ simbol, daftar
pustaka, indeks, dan lampiran.
Contoh:
Judul : Implementasi Algoritma Bco (Bee Colony Optimization) Dalam
Penyelesaian Traveling Salesman Problem

4.Huruf Tebal dalam Cetakan Kamus


Penggunaan huruf tebal dalam cetakan kamus berfungsi untuk menuliskan lema dan
sublema. Selain itu, huruf tebal ditujukan untuk menuliskan lambang bilangan yang
menyatakan polisemi. Polisemi adalah suatu kata yang bermakna lebih dari satu.
Contoh:
(contoh berikut diambil dari Kamus Besar Bahasa Indonesia)
Pakai  v cak 1 mengenakan; ber-…: pelajar SLTP – seragam putih biru; 2 dibubuhi
dengan …; diberi ber-…; dengan: satu gelas es teh – gula;

5..Huruf Tebal pada Kata yang Ditulis Miring


Contoh:
Kata adenium pada nama ilmiah kamboja yaitu adenium obseum menunjukkan genus.

Anda mungkin juga menyukai