Anda di halaman 1dari 2

NAMA :RIZKY LUTHFIANDRI

NIM :C93218103/ HPI6B


MATAKULIAH :ALTERNATIF PENYELESAIAN SENGKETA DAN ARBITRASE

Penyelesaian sengketa dapat ditempuh melalui jalur Pengadilan atau jalur Konsensus
atau non litigasi, Mengapa kedua jalur hukum dalam penyelesaian kasus - kasus perdata
seringkali masyarakat masih saja kurang mempercayai dengan jalur Non Litigasi padahal
jalur tersebut sudah mendapatkan legimitasi atau legalitas dari Pemerintah dengan
dibentuknya Undang-Undang No. 30 tahun 1999 tentang Alternatif Penyelesaian Sengketa.

1. Apa saja yang melatar belakangi bagi masyarakat terkait penyelesaian perkara perdata
tidak saja mendapat pengaruh dan kepercayaan dari masyarakat luas. Jelaskan berikut
dasar hukumnya!

Karena lembaga peradilan sebagai institusi yang diciptakan oleh sistem hukum
dengan fungsi sebagai sarana penyelesaian sengketa yang adil melalui proses peradilan yang
sederhana, cepat dan biaya ringan. Salah satu gagasan Mahkamah Agung yang progresif
dalam rangka mewujudkan peradilan efektif dan efisien antara lain membentuk lembaga
mediasi di Pengadilan (court connected mediation) untuk perkara-perkara perdata. Gagasan
tersebut tertuang dalam Perma Nomor 2 Tahun 2003 lalu disempurnakan dengan Perma No. 1
Tahun 2008 Tentang Prosedur Mediasi di Pengadilan.

2. Saudara Analisa tentang studi kasus yang ada dengan perbandingan teori atau regulasi
sebagai atauran yang menjadi pijakan sekaligus analisa saudara terkait kasus tersebut.
Jelaskan

Penyebab masyarakat kurang mempercayai penyelesaian sengketa melalui jalur non


litigasi dipengaruhi oleh faktor – faktor berikut :

a. Lembaga pengadilan merupakan salah satu pranata dari hukum modern telah
mendapatkan kepercayaan masyarakat dunia. Pada saat itulah lembaga peradilan
merupakan suatu mekanisme yang disediakan negara dalam menyelesaikan sengketa.
Kepercayaan masyarakat terhadap lembaga pengadilan masih cukup tinggi, hal ini
terlihat dari indikasi banyaknya jumlah perkara yang masuk ke pengadilan.
Berdasarkan laporan tahunan Mahkamah Agung, selama tahun 2013 jumlah perkara
yang diterima pengadilan seluruh Indonesia sejumlah 3.934.648 perkara.
b. Dalam penjelasan Pasal 3 ayat (1) Undang-undang Nomor 14 Tahun 1970
disebutkan antara lain bahwa penyelesaian perkara di luar pengadilan atas dasar
perdamaian atau melalui arbitrase tetap diperbolehkan, akan tetapi putusan arbiter
hanya mempunyai kekuatan eksekutorial setelah memperoleh izin atau perintah
untuk dieksekusi (executoir) dari pengadilan. Lembaga arbitrase tidak memiliki
kekuatan eksekutorial. Karena keputusan arbitrase harus diserahkan ke pengadilan
negeri agar dapat dieksekusi. Secara tidak langsung daya paksa dari penyelesaian
sengketa secara arbitrase dianggap relatif lemah kendati terdapat ketentuan hukum
yang mengatur.
c. Keputusan bersifat final dan mengikat. Tertuang dalam pasal 60 UU No. 30 tahun
1999 tentang Alternatif Penyelesaian Sengketa yang berbunyi "Putusan arbitrase
bersifat final dan mempunyai kekuatan hukum tetap dan mengikat para pihak."
Dalam hal ini memang keputusan yang tidak dapat diajukan proses banding dapat
saja bermakna positif juga (proses menjadi lebih cepat). Namun di sisi yang lain
dapat menjadi kekurangan. Pertama, dalam pengambilan keputusan, tidak ada
bahan pertimbangan yang diambil berdasarkan putusan sebelumnya. Kedua,
konsekuensi bisa sangat merugikan pihak yang kalah mengingat tidak terdapat
upaya hukum banding. Sehingga para pihak seharusnya sudah mengantisipasi
konsekuensi atas kemungkinan keputusan terburuk.
d. Masalah pada subjeknya. Kelemahan dari segi ini memang bukan terdapat pada
aturan hukum maupun sistemnya, melainkan terdapat pada masyarakat itu sendiri.
Bahwa pemahaman masyarakat terhadap penyelesaian sengketa secara arbitrase
memang saat ini masih kurang serta belum dikenal luas. Kemudian rendahnya
tingkat kepercayaan masyarakat tentang penyelesaian sengketa secara arbitrase,
hingga rendahnya kepatuhan serta etika bisnis yang kurang oleh sebagian
orang/badan hukum tertentu menjadi kelemahan tersendiri penyelesaian sengketa
secara arbitrase.

Anda mungkin juga menyukai