Anda di halaman 1dari 10

Unit Kegiatan belajar Mandiri (UKBM)

UNIT KEGIATAN BELAJAR M A N D I R I ( U K B M )


(Kode UKBM 3.7-4.7-1-1-7)

1. Identitas

a. Nama Mata Pelajaran : Kimia X (Peminatan MIPA)


b. Kelas / Semester :X / Ganjil
c. Kompetensi Dasar :

3.7 Menghubungkan interaksi antar-ion, atom dan molekul dengan sifat fisika
zat

4.7 Menerapkan prinsip interaksi antar-ion, atom dan molekul dalam


menjelaskan sifat-sifat fisik zat di sekitarnya

d. Materi Pokok :Gaya Antarmolekul


e. Alokasi Waktu :3 JP ( 3X45 menit )
f. Tujuan Pembelajaran :

Melalui eksperimen dan diskusi dari data gaya antarmolekul, penugasan,


presentasi dan analisis, diharapkan Anda dapat menghubungkan interaksi
antar-ion, atom dan molekul dengan sifat fisika zat sehingga peserta didik
dapat menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya,
mengembangkan sikap jujur, peduli, dan bertanggungjawab, serta dapat
mengembangankan kemampuan berpikirkritis, berkomunikasi,
berkolaborasi, berkreasi(4C).

g. Materi Pembelajaran :
Anda diminta untuk membaca dan mencermati materi Gaya Antarmolekul
dalam buku berikut :

o Johari, Rachmawati. 2016. ESPS Kimia1SMA/MAKelompok Peminatan


Matematika dan Ilmu – ilmu Alam. Jakarta: Penerbit Erlangga, hal. 132 s.d. 144

o Susilowati, Endang, dkk. 2013. Kimia X Kelompok Peminatan Matematika dan


Ilmu – ilmu Alam. Solo: PT. Wangsa Jatra Lestari, hal 135 s.d. 142.
Unit Kegiatan belajar Mandiri (UKBM)

2. Peta Konsep

3. Kegiatan Pembelajaran

a. Pendahuluan
Sebelum belajar pada materi ini silahkan kalian membaca dan memahami narasi di
bawah ini.
Pernahkah Anda mengamati air yang dimasukkan dalam sebuah gelas
ukur? Permukaan air dalam gelas ukur akan terjadi miniskus cekung.

Tahukah Anda apa yang menyebabkan fenomena tersebut ?

Untuk dapat menyelesaikan persoalan tersebut, silahkan kalian lanjutkan


ke kegiatan belajar berikut dan ikuti petunjuk yang ada dalam UKB ini.

b. Inti
1) Petunjuk Umum UKBM
Baca dan pahami materi pada Buku Teks PelajaranESPS Kimia1SMA/MA
Kelompok Peminatan Matematika dan Ilmu- ilmu Alam. Karangan Johari,
Rachmawati. 2016Penerbit Erlangga, hal. 132 s.d. 144
Unit Kegiatan belajar Mandiri (UKBM)
a) Setelah memahami isi materi dalam bacaan berlatihlah untuk
berfikir tinggi melalui tugas-tugas yang terdapat pada UKBM ini baik
bekerja sendiri maupun bersama teman sebangku atau teman lainnya.
b) Kerjakan UKBM ini dibuku kerja atau langsung mengisikan pada
bagian yang telah disediakan.
c) Kalian dapat belajar bertahap dan berlanjut melalui kegiatan ayo
berlatih, apabila kalian yakin sudah paham dan mampu
menyelesaikan permasalahan dalam kegiatan belajar yang ada, kalian
boleh sendiri atau mengajak teman lain yang sudah siap untuk
mengikuti tes formatifagar kalian dapat belajar ke UKBM
berikutnya.

2) Kegiatan Belajar

Kalian sudah siappp ???


Ayo……ikuti kegiatan belajar berikut dengan penuh kesabaran dan penuh
konsentrasi ya !!!

Kegiatan Belajar 1

Sebelum melakukan kegiatan belajar 1, perhatikan dan cermati teks dibawah ini
dulu...

Antar molekul-molekul kovalen terdapat gaya tarik yang bekerja


untuk mengikat molekul-molekul tersebut dalam satu kesatuan.Gaya tarik
antarmolekul berpengaruh terhadap wujud zat. Semakin kuat gaya tarik
antarmolekul maka semakin dekat jarak antarmolekul tersebut. Gaya tarik
antarmolekul disebut juga gaya Van Der Walls yang bekerja bila jarak antar-
molekul sudah sangat dekat tetapi tidak melibatkan terjadinya pembentukan
ikatan antar atom.
Kohesi adalah gaya antarmolekul cairan dengan cairan sedang adesi
adalah gaya antarmolekul cairan dengan wadahnya. Kohesi antarmolekul air
lebih kuat karena adanya ikatan hidrogen dibanding gaya adesi air dengan
wadahnya.(Sumber:Teori VSEPR, Efendy, 2008, hal 235 s.d. 238).
Ikatan hidrogen terjadi antarmolekul polar dengan rumus kimia yang
mengandung atom H yang berikatan langsung dengan unsur sangat
elektronegatif yaitu F, O, atau N.Gaya antar dipol terjadi antarmolekul polar
dengan rumus kimia selain atom H yang berikatan langsung dengan unsur
sangat elektronegatif yaitu F, O, atau N. sedangkan antar molekul nonpolar
terjadi Gaya London yang berlaku untuk semua jenis ikatan antar-atom gas
mulia, antarmolekul, baik polar maupun nonpolar. Kekuatan gaya ini
ditentukan oleh ukuran molekul, jumlah atom di dalam molekul, dan bentuk
molekul.
Kekuatan gaya antarmolekul: ikatan hidrogen >> gaya antar dipol >
gaya London.
Unit Kegiatan belajar Mandiri (UKBM)
Setelah mengamati ilustrasi gambar diatas kalian bentuk kelompok masing-masing
beranggotakan 5 orang. Diskusikan bersama anggota kalian :

1. Lebih kuat mana gaya tarik antarmolekul pada zat padat dengan zat padat, zat
cair dengan zat cair, dan gas dengan gas ?
2. Apa itu gaya van der waals, gaya London, dan ikatan hidrogen ?
3. Jenis gaya tarik antarmolekul apakah yang terdapat pada :
a. He b. Ne c. NH3 d. CH4 e. Cℓ2

Ayoo Berlatih !

Kegiatan Belajar 1

Sebelum melakukan kegiatan belajar 1, perhatikan dan amati gambar dibawah ini
dulu...

(a) Air yang diteteskan diatas daun talas (b) air yang diteteskan diatas kaca
Mengapa hal ini dapat terjadi ?

Setelah mengamati ilustrasi gambar diatas kalian bentuk kelompok dan diskusikan
kegiatan berikut:

Di meja praktik, disiapkan alat dan bahan, untuk melakukan eksperimen


a. Air diteteskan pada kaca.
b. Air diteteskan pada kaca yang berlapis lilin.
c. Air diteteskan pada daun talas.

Anda diminta untuk merancang dan melakukan tiga macam eksperimen tersebut untuk
mempelajari ikatan hidrogen.
Unit Kegiatan belajar Mandiri (UKBM)
Agar Anda lebih memahaminya, jawablah pertanyaan berikut ini!
Pertanyaan

Berdasarkan hasil eksperimen yang telah Anda lakukan, air dapat membasahi permukaan
gelas yang bersih, sedangkan untuk gelas yang terlapisi lilin air tidak dapat
membasahinya. Mengapa hal itu dapat terjadi?

Kegiatan Belajar 2
Anda diminta untuk mencermati masing-masing tabel 1, 2, dan 3 untuk menjawab
pertanyaan di bawahnya.

Tabel 1:Titik didih senyawa hidrida golongan VIIA


Jumlah
No Senyawa Mr TitikDidih(oC)
Elektron
1 HF 10 20 -76
2 HCl 18 36,5 -85 Pertanyaan 1
3 HBr 36 81 -67
4 HI 54 128 -35
Berdasarkan data pada tabel 1, Gaya antarmolekul manakah yang paling kuat? Fakta apa yang
mendukung jawaban Anda?

Tabel 2: Titik didih senyawa hidrida golongan VIA


No Senyawa Jumlah Mr TitikDidih(oC)
Elektron
1 H 2O 10 18 100
2 H 2S 18 34 -61
Pertanyaan 2
3 H2Se 36 81 -55*
4 H2Te 54 130 -1*
Berdasarkan data pada tabel 2, Gaya antarmolekul manakah yang paling kuat? Fakta apa yang
mendukung jawaban Anda?

Tabel 3. Titik didih senyawa hidrida golongan VA


No Senyawa Jumlah Mr TitikDidih(oC)
Elektron
1 NH3 10 17 -33
2 PH3 18 34 -88
3 AsH3 36 78 -55 Pertanyaan 3
4 SbH3 54 125 -17
Berdasarkan data pada tabel 3, gaya antarmolekul manakah yang paling kuat? Fakta apa yang
mendukung jawaban Anda?

Pertanyaan 4
Unit Kegiatan belajar Mandiri (UKBM)
Senyawa apa saja yang antarmolekulnya terjadi ikatan hidrogen? Bagaimana hal tersebut
dapat dijelaskan?

Pertanyaan 5

Kesimpulan apa yang Anda dapatkan tentang ikatanhidrogen!

KegiatanBelajar 3

Anda diminta untuk mencermati masing-masing tabel 4, 5, dan 6 untuk menjawab pertanyaan
di bawahnya.

Tabel 4: Titik Didih Gas Mulia


No Molekul Jumlah Ar TitikDidih(oC)
Nonpolar Elektron
1 He 2 4 -269
2 Ne 10 20 -246
3 Ar 18 40 -186
4 Kr 36 84 -152 Pertanyaan 1

Berdasarkan data pada tabel 4, Gaya antarmolekul manakah yang paling kuat? Fakta apa yang
mendukung jawaban Anda?

Gaya antarmolekul apa yang terjadi pada masing-masing gas mulia. Bagaimana hal itu dapat
terjadi?

Tabel 5: Titik Didih Halogen


No Molekul Jumlah Mr TitikDidih
Nonpolar Elektron (oC)
1 F2 18 38 -188
2 Cl2 34 71 -34,7
3 Br2 70 160 58,8
4 I2 106 254 184 Pertanyaan 2

Berdasarkan data pada tabel 5, Gaya antarmolekul manakah yang paling kuat? Fakta apa yang
mendukung jawaban Anda?
Unit Kegiatan belajar Mandiri (UKBM)

Gaya antarmolekul apa yang terjadi pada masing-masing halogen. Bagaimana hal itu dapat
terjadi?

Tabel 6: Titik Didih Hidrida Golongan IVA


No Molekul Jumlah Mr TitikDidih
Nonpolar Elektron (oC)
1 CH4 10 16 -164
2 SiH4 18 32 -112 Pertanyaan 3
3 GeH4 36 77 -88
4 SnH4 54 123 -52
Berdasarkan data pada tabel 6, Gaya antarmolekul manakah yang paling kuat? Fakta apa yang
mendukung jawaban Anda?

Gaya antarmolekul apa yang terjadi pada masing-masing hidrida golongan IV A. Bagaimana
hal itu dapat terjadi?

Pertanyaan

Kesimpulanapayang Andadapatkantentang gaya london!

KegiatanBelajar 4

Anda diminta untuk mencermati masing-masing tabel 7 untuk menjawab pertanyaan di


bawahnya.

Tabel 7: Titik Didih Hidrida Golongan VIIA


Jumlah
No Senyawa Mr TitikDidih(oC)
Elektron
1 HCl 18 36,5 -85
2 HBr 36 81 -67
3 HI 54 128 -35 Pertanyaan

Berdasarkan data pada tabel 7, Gaya antarmolekul manakah yang paling kuat? Fakta apa yang
mendukung jawaban Anda?
Unit Kegiatan belajar Mandiri (UKBM)

Gaya antarmolekul apa yang terjadi pada masing-masing hidrida golongan VII A. Bagaimana
hal itu dapat terjadi?

Pertanyaan

Kesimpulanapayang Andadapatkantentang gaya dipol-dipol!

Setelah kalian memahami materi pada kegiatan belajar 4, cobalah berlatih soal-soal berikut
ini ya...
Ayoo Berlatih !

Perhatikan Tabel Titik Didih Beberapa Senyawa berikut :


Jumlah
No Senyawa Mr TitikDidih (oC)
Elektron
1 H 2O 10 18 100
2 H 2S 18 34 -61
3 HCI 18 36,5 -85
4 F2 18 38 -188 Pertanyaan

1. Berdasarkan data pada tabel tersebut, Gaya antarmolekul manakah yang paling kuat?
Fakta apa yang mendukung jawaban Anda?
2. Gaya antarmolekul apa yang terjadi pada masing-masing senyawa. Bagaimana hal itu
dapat terjadi?
3. Mengapa titik didih H2S (Mr = 34) lebih tinggi daripada HCl (M r = 36,5)? Bagaimana
hal itu dapat terjadi?
Unit Kegiatan belajar Mandiri (UKBM)

c. Penutup

Bagaimana kalian
sekarang?

Setelah kalian belajar bertahap dan berlanjut melalui kegiatan belajar 1, 2 dan 3,
berikut diberikan Tabel untuk mengukur diri kalian terhadap materi yang sudah
kalian pelajari. Jawablah sejujurnya terkait dengan penguasaan materi pada UKB
ini di Tabel berikut.
Tabel Refleksi Diri Pemahaman Materi

No Pertanyaan Ya Tidak
1. Apakah kalian telah memahmi pengertian ............. ?
2. Apakah kalian telah memahmi pengertian .............?
3. Apakah kalian telah memahmi pengertian .............?
4. Dapatkah kalian menyebutkan factor-faktor .............?
5. Dapatkah kalian menyebutkan factor-faktor .............?
6. Apakah kalian memahami perilaku .............?
7. Apakah kalian memahami perilaku .............?
8. Dapatkah menghitung .............?

Jika menjawab “TIDAK” pada salah satu pertanyaan di atas, maka pelajarilah
kembali materi tersebut dalam Buku Teks Pelajaran (BTP) dan pelajari ulang
kegiatan belajar 1, 2 dan 3 yang sekiranya perlu kalian ulang dengan bimbingan
Guru atau teman sejawat. Jangan putus asa untuk mengulang lagi!. Dan
apabila kalian menjawab “YA” pada semua pertanyaan, maka lanjutkan berikut.

Dimana posisimu?
Ukurlah diri kalian dalam menguasai materi pelaku ekonmi dalam kegiatan
ekonomi dalam rentang 0 – 100, tuliskan ke dalam kotak yang tersedia.
Unit Kegiatan belajar Mandiri (UKBM)
Setelah kalian menuliskan penguasaanmu terhadap materi Gaya
Antarmolekul.lanjutkan kegiatan berikut secara mandiri untuk mengevaluasi
penguasaan kalian!
Kerjakan di buku kerja masing-masing....

1. Perhatikan gambar ilustrasi tentang gaya intra dan antar molekul berikut:

Manakah gambar yang menunjukkan Gaya antar dipol dari molekul diatas ?

2. Perhatikan grafik titik didih beberapa senyawa hidrida golongan IVA, VA, dan
VIA!

Manakah senyawa yang mengandung ikatan hidrogen antar molekulnya ?

3. Jika unsur A dengan nomor atom 15 dan unsur B dengan nomor atom 17
membentuk ikatan maka gaya antarmolekul apa dari senyawa yang terbentuk
tersebut ?

Setelah menyelesaikan soal di atas dan mengikuti kegiatan belajar,silahkan kalian


berdiskusi dengan teman lalu tuliskan penyelesaian permasalahan diatas ke buku
kerja masing-masing!
Ini adalah bagian akhir dari UKBM materi .Gaya Antarmolekul, mintalah tes formatif
kepada Guru kalian sebelum belajar ke UKBM berikutnya.
Sukses untuk kalian!!!

Anda mungkin juga menyukai