Anda di halaman 1dari 3

PERSIAPAN KTB PENILIK 1

FIRMAN ALLAH : HATI ALLAH

1. Persiapan

Dari kejadian sampai wahyu, kita mungkin udah tahu banyak kisah dalam Alkitab, tapi bagi kita
secara pribadi, Apa arti Alkitab secara khusus bagi diri sendiri? (SHARING PRIBADI)

Paragraf 2 – 3. Jadi memang ada satu kisah yang menjadi benang merah dalam Alkitab,
walaupun banyak kisah mungkin tidak terhubung antara satu tokoh dengan tokoh lain, karena
adanya perbedaan zaman, tempat dan sebagainya. Namun, semuanya menceritakan Kerinduan
Allah untuk semua umat manusia mengenal Allah dan berelasi dengan Allah.

2. Baca Hati Allah Bagi Dunia

Dari dasar Alkitabiah Misi kita bisa lihat Allah mau untuk manusia mengenal Allah secara utuh,

A. Ulangan 4:5-6 (TB) Ingatlah, aku telah mengajarkan ketetapan dan peraturan
kepadamu, seperti yang diperintahkan kepadaku oleh TUHAN, Allahku, supaya kamu
melakukan yang demikian di dalam negeri, yang akan kamu masuki untuk
mendudukinya. bangsa yang besar ini adalah umat yang bijaksana dan berakal budi.
B. 1 Samuel 17:46 (TB) Hari ini juga TUHAN akan menyerahkan engkau ke dalam
tanganku dan aku akan Lakukanlah itu dengan setia, sebab itulah yang akan menjadi
kebijaksanaanmu dan akal budimu di mata bangsa-bangsa yang pada waktu
mendengar segala ketetapan ini akan berkata: Memang mengalahkan engkau dan
memenggal kepalamu dari tubuhmu; hari ini juga aku akan memberikan mayatmu
dan mayat tentara orang Filistin kepada burung-burung di udara dan kepada
binatang-binatang liar, supaya seluruh bumi tahu, bahwa Israel mempunyai Allah,
C. Mazmur 77:13-14 (TB) (77-14) Ya Allah, jalan-Mu adalah kudus! Allah manakah yang
begitu besar seperti Allah kami? (77-15) Engkaulah Allah yang melakukan keajaiban;
Engkau telah menyatakan kuasa-Mu di antara bangsa-bangsa.
D. Kisah Para Rasul 1:8 (TB) Tetapi kamu akan menerima kuasa, kalau Roh Kudus turun
ke atas kamu, dan kamu akan menjadi saksi-Ku di Yerusalem dan di seluruh Yudea
dan Samaria dan sampai ke ujung bumi."
E. Efesus 3:6-8 (TB) yaitu bahwa orang-orang bukan Yahudi, karena Berita Injil, turut
menjadi ahli-ahli waris dan anggota-anggota tubuh dan peserta dalam janji yang
diberikan dalam Kristus Yesus. Dari Injil itu aku telah menjadi pelayannya menurut
pemberian kasih karunia Allah, yang dianugerahkan kepadaku sesuai dengan
pengerjaan kuasa-Nya. Kepadaku, yang paling hina di antara segala orang kudus,
telah dianugerahkan kasih karunia ini, untuk memberitakan kepada orang-orang
bukan Yahudi kekayaan Kristus, yang tidak terduga itu,

Ya jadi itu beberapa benang merah bahwa Allah mau semua bangsa mengenal Dia
3. Diskusi : Kerinduan dan tujuan global Allah

Tinjauan Umum :

 Sebuah Janji yang Fundamental


Kejadian 12:1-3 (TB) Berfirmanlah TUHAN kepada Abram: "Pergilah dari negerimu dan dari
sanak saudaramu dan dari rumah bapamu ini ke negeri yang akan Kutunjukkan kepadamu;
Aku akan membuat engkau menjadi bangsa yang besar, dan memberkati engkau serta
membuat namamu masyhur; dan engkau akan menjadi berkat.
Aku akan memberkati orang-orang yang memberkati engkau, dan mengutuk orang-orang
yang mengutuk engkau, dan olehmu semua kaum di muka bumi akan mendapat berkat."

Galatia 3:8 (TB) Dan Kitab Suci, yang sebelumnya mengetahui, bahwa Allah membenarkan
orang-orang bukan Yahudi oleh karena iman, telah terlebih dahulu memberitakan Injil
kepada Abraham: "Olehmu segala bangsa akan diberkati."

Yang dijanjikan Allah Bagi Abraham terdapat dalam Kejadian 12 : 2 – 3, bahwa Allah akan
menjadikan Abraham sebagai bangsa yang besar, dan memberkati bangsa tsb, membuat
nama keluarga tsb masyhur, dan bangsa tersebut akan menjadi berkat bagi bangsa lain ( janji
global). Di ayat 3 juga Allah berjanji akan memberkati orang yang memberkati Abram juga
mengutuk orang yang mrngutuk Abram, serta terdapat janji global Allah yaitu olehmu semua
kaum di muka bumi akan mendapat Berkat.
Jika dihubungkan dengan tulisan Paulus, bahwa janji diatas merupakan benih benih Injil, dan
Injil itu bukan hanya untuk kaum Yahudi, karena Abraham juga bukan orang Yahudi tapi dia
adalah orang Kafir yang Tuhan selamatkan (pilih), untuk menjadi sebuah bangsa yaitu
Yahudi, dan Janji “Olehmu segala bangsa akan diberkati” merujuk pada dari bangsa Yahudi
akan dikenal bangsa bangsa sang pemberi itu yaitu Allah yang dalam pengurangan Yesus dan
kemenangan Yesus.

 Sebuah Penebusan yang luar biasa & Gambaran Akhir


Wahyu 5:9-10 (TB) Dan mereka menyanyikan suatu nyanyian baru katanya: "Engkau layak
menerima gulungan kitab itu dan membuka meterai-meterainya; karena Engkau telah
disembelih dan dengan darah-Mu Engkau telah membeli mereka bagi Allah dari tiap-tiap
suku dan bahasa dan kaum dan bangsa. Dan Engkau telah membuat mereka menjadi suatu
kerajaan, dan menjadi imam-imam bagi Allah kita, dan mereka akan memerintah sebagai
raja di bumi."
Wahyu 7:9-10 (TB) Kemudian dari pada itu aku melihat: sesungguhnya, suatu kumpulan
besar orang banyak yang tidak dapat terhitung banyaknya, dari segala bangsa dan suku dan
kaum dan bahasa, berdiri di hadapan takhta dan di hadapan Anak Domba, memakai jubah
putih dan memegang daun-daun palem di tangan mereka.
Dan dengan suara nyaring mereka berseru: "Keselamatan bagi Allah kami yang duduk di atas
takhta dan bagi Anak Domba!"

Yang diungkapkan ayat ayat ini tentang Kerinduan Allah adalah bahwa nubuatan di akhir
zaman semua bangsa, suku, etnis, bahasa, akan berkumpul pada satu tempat dan memuji
muji Allah. Keselamatan tidak hanya bagi orng Yahudi saja namun bagi semua bangsa yang
percaya pada-Nya.
Perjanjian Lama

1. 1 Samuel 17:45-47 (TB) Tetapi Daud berkata kepada orang Filistin itu: "Engkau mendatangi
aku dengan pedang dan tombak dan lembing, tetapi aku mendatangi engkau dengan nama
TUHAN semesta alam, Allah segala barisan Israel yang kautantang itu.
Hari ini juga TUHAN akan menyerahkan engkau ke dalam tanganku dan aku akan
mengalahkan engkau dan memenggal kepalamu dari tubuhmu; hari ini juga aku akan
memberikan mayatmu dan mayat tentara orang Filistin kepada burung-burung di udara dan
kepada binatang-binatang liar, supaya seluruh bumi tahu, bahwa Israel mempunyai Allah,
dan supaya segenap jemaah ini tahu, bahwa TUHAN menyelamatkan bukan dengan pedang
dan bukan dengan lembing. Sebab di tangan TUHANlah pertempuran dan Ia pun
menyerahkan kamu ke dalam tangan kami."

Motivasi Daud menantang Goliat, bukan hanya sekadar hanya untuk mengalahkan Goliat
tapi lebih dari itu, yaitu Daud mau memperlihatkan bahwa Allah Israel adalah Allah semesta
alam, Allah yang sejati, dan Allah yang patut disembah oleh semua bangsa. Daud berperang
atas nama Allah, dan dia yakin bahwa Allah yang akan menenangkan perang ini karna Allah
terlibat dalamnya, sehingga orang orang disekitar Israel melihat kuasa Allah Israel yang sejati

2. 1 Raja-raja 8:41-43 (TB) Juga apabila seorang asing, yang tidak termasuk umat-Mu Israel,
datang dari negeri jauh oleh karena nama-Mu, -- sebab orang akan mendengar tentang
nama-Mu yang besar dan tentang tangan-Mu yang kuat dan lengan-Mu yang teracung —
dan ia datang berdoa di rumah ini,maka Engkau pun kiranya mendengarkannya di sorga,
tempat kediaman-Mu yang tetap, dan Engkau kiranya bertindak sesuai dengan segala yang
diserukan kepada-Mu oleh orang asing itu, supaya segala bangsa di bumi mengenal nama-
Mu, sehingga mereka takut akan Engkau sama seperti umat-Mu Israel dan sehingga mereka
tahu, bahwa nama-Mu telah diserukan atas rumah yang telah kudirikan ini.

Harapan Raja Salomo ketika membangun Bait Suci adalah Orang orang dari negeri jauh yang
non Yahudi datang juga untuk menyembah Allah, memohon kepada Allah Israel sehingga
segala bangsa semakin mengenal Allah Israel.
Dan orang orang asing tadi (Non-Yahudi) dapat melihat perbuatan perbuatan Allah Israel
dalam diri Mereka sendiri.

Anda mungkin juga menyukai