Anda di halaman 1dari 8

LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD)

Mata Pelajaran Seni Budaya


(Apresiasi Seni Budaya Mancanegara)
SEMESTER 2

SMK YASMI GEBANG


JL.RAYA MELAKASARI-GEBANG
CIREBON
2021
LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK
Pendahuluan::
Dalam dunia seni itu tidak hanya ada di Nusantara, tetapi di luar negeripun ada seni
yang kaya akan karya-karyanya sehingga berpengaruh terhadap seni di tanah air baik itu
seni rupa, seni tari, seni musik, maupun seni teater. Tujuan dari seni mancanegara dan seni
Nusantara itu sama yaitu sebagai alat menghibur masyarakat. Materi pertemuan ini perlu
untuk dipelajari sebagai pedoman atau bekal dalam berkesenian. Selain itu, dalam
mempelajari materi ini Ananda juga dapat mengetahui lebih luas dunia seni yang ada di
Nusantara dan Mancanegara sehingga dapat membedakan ke khas an dari setiap daerahnya
masing-masing.

Tujuan Pembelajaran:
1. Peserta didik mampu mengetahui, memahami dan mengapresiasi ragam karya seni rupa
mancanegara dari Europa, India, Jepang, Tiongkok dan Mesir.
2. Peserta didik mampu mengetahui, memahami dan mengapresiasi seni musik
mancanegara Eropa dan Asia.
3. Peserta didik mampu mengetahui, memahami dan mengapresiasi alat musik
mancanegara
4. Peserta didik mampu mengetahui, memahami dan mengapresiasi alat musik
mancanegara
5. Peserta didik mampu mengetahui, memahami dan mengapresiasi jenis, fungsi, ragam
Gerak dan macam tarian mancanegara
6. Peserta didik mampu mengetahui, memahami dan mengapresiasi teater mancanegara
Eropa dan Asia
7. Peserta didik dapat memilih salah satu seni sebagai bahan apresiasi dan analisis
8. Peserta didik mampu mempresentasikan hasil rangkuman, kajian dan analisis dalam
sebuah tulisan dengan sikap disiplin

Petunjuk Penggunaan LKPD :


1. Bacalah doa sebelum mengerjakan LKPD
2. Pahami materi yang tertera pada LKPD tentang Apresiasi Seni Budaya Mancanegara
3. Tanyakan pada guru jika ada hal yang belum dipahami baik pribadi maupun dalam
diskusi kelompok.
4. Isi soal pada LKPD sesuai dengan perintah yang ditunjukkan

Materi :
A. Mengapresiasi Seni Rupa Mancanegara
1. Apresiasi Ragam Karya Seni Rupa Mancanegara dari Eropa
Kita apresiasi dulu dari segi kesejarahannya. Berdasarkan penelitian para ahli
perkembangan seni rupa Eropa dibagi menjadi tiga bagian, yaitu sebagai berikut.
a) Seni rupa primitif
b) Seni rupa klasik
c) Seni rupa modern
Selanjutnya kita apresiasi hasil karya seni rupa mancanegara dari Eropa.

a. Seni Bangunan
Hakikatnya karya seni rupa Eropa sumbernya dari zaman Yunani dan Romawi (zaman
klasik). Dizaman dahulu seni budaya dari kebudayaan Yunani dan Romawi dibawa ke
Eropa Barat melalui Roma, Italia. Berikut contoh hasil karya seni rupa Eropa di dunia.
1) The Power of Babel
2) Istana
3) Zigurat
b. Seni Patung
Perhatikan gambar di samping! Bagaimana hasil apresiasi mu dari
gambar tersebut?
Gambar tersebut adalah Raja Tello dari Gudea (sebelah kiri), Raja
Nebukadnezar (gambar tengah) dan penjaga ambang (sebelah kanan)
dipakai sebagai dekorasi bangunan. Contoh hasil apresiasi terhadap
seni patung Eropa Kuno.
1) Patungnya bersifat kaku/primitif/naif ekspresif.
2) Dalam perkembangannya patungnya berubah menjadi realistis.
3) Patung Eropa Kuno proporsi tubuhnya kaku.
4) Otot-otot tubuh patung dibuat dengan cara dilebihkan.
5) Patung dekoratif digunakan sebagai makhluk penjaga ambang.
c. Seni Relief
Seni relief di Eropa Kuno biasanya terdapat di istana, juga berbentuk stelle, materai,
benda kerajinan. Contohnya Stelle Naramsin, dan Stelle Hamurabi (kerajaan lama).
2. Apresiasi Ragam Karya Seni Rupa Mancanegara yang Berasal dari India
Apresiasi dalam seni rupa mancanegara yang berasal dari India bisa diwujudkan dengan
memahami hasil karya seni rupa India. Kalau diamati di India berkembang agama Hindu
dan Buddha, sehingga karya seninya berupa patung-patung agama Hindu dan Buddha,
relief epos Ramayana dan Mahabrata. Juga lukisan, serta hiasan yang coraknya sesuai
dengan agama Hindu dan Buddha.
Hasil apresiasi terhadap karya seni rupa India, sebagai berikut.
a. Seni rupa India dipakai sebagai bagian dari kebaktian agama baik seni Hindu maupun
Buddha.
b. Seni rupa yang tercipta fungsinya sebagai suatu perlambang dalam agama dan
kepercayaan India.
3. Apresiasi Ragam Karya Seni Rupa Mancanegara dari Jepang
Negara matahari terbit yaitu Jepang memliki banyak peninggalan karya seni rupa. Hasi
karya seni rupa negeri Jepang berkaitan dengan faktor-faktor keadaan alam yang vulkanik
dan letak geografis, peranan karakter (watak) bangsa, dan peranan agama dan politik serta
sosial. Hasil apresiasi dari karya seni rupa Jepang, yaitu tembikar dan porselin Jepang.
4. Apresiasi Ragam Karya Seni Rupa Mancanegara yang Berasal dari Tiongkok
Negara tirai bambu yaitu Tiongkok merupakan kawasan yang sudah dikenal sebagai
bangsa yang berbudaya tinggi sejak zaman kuno sebelum Masehi. Sekarang kita apresiasi
hasil karya seni rupanya yang terkenal di dunia diantaranya sbegai berikut:
a. The Great Wall (Tembok Besar Tiongkok)
Bangunan ini merupakan pagar tembok raksasa yang termasuk keajaiban dunia.
Masuknya agama Buddha ke Tiongkok tahun 60 sebelum Masehi membawa pengaruh seni
India pada kesenian Tiongkok. Pembangunan pagoda-pagoda, seni kriya, seni keramik
berkembang pesat pada masa ini.
b. Seni Kriya Keramik dari Tiongkok
Seni keramik Tiongkok sangat terkenal di dunia dan sudah ada ribuan tahun yang lalu.
Guci Tiongkok fungsinya untuk menyimpan kecap hingga tahan lama, namun lama-
kelamaan dibuat untuk hiasan dalam rumah.
5. Apresiasi Ragam Karya Seni Rupa Mancanegara yang Berasal
dari Mesir
a. Piramida
Terdapat piramida di Mesir. Piramida Cheops, tinggi 146 meter,
panjang di sisi bawah 230 meter, areal 52.900 meter persegi, 2.3 juta
buah batuan. Dibangun dinasti ke-4 sekitar 2000 sebelum Masehi, oleh
Raja Cheops/Khufu. Piramida dibangun masa pemerintahan Raha
Snefuru dibengkokkan (2575 BC-2551 BC). Awalnya arsitek membangunan dinding
dengan sudut 55 derajat, namun ada permasalahan sehingga menjadi 43
derajat.
b. Sphinx
Sphinx tersebut berusia 4000 tahun dan merupakan patung manusia
berbadan singa, giza yang besar adalah lencana yang terkenal dari Mesir
masa lampau.
c. Patung
Contoh patung yang ada di Mesir sebagai berikut.
1) Patung Luxor yang ada di Kuil Thebes.
2) Patung Raja Khafre.
3) Patung Dewi Selket.
d. Lukisan/Painting
Gambar disamping merupakan lukisan negeri Mesir, yaitu lukisan
Raja Narmer dari Hierakonpolis yang dibuat pada papan batu. Tinggi
62.5 cm dari periode Predynastic Egypt’s.
B. Mengapresiasi Seni Musik Mancanegara
Mengapresiasi seni musik mancanegara bisa diwujudkan dengan memahami sejarah
perkembangan seni musik mancanegara dan karya seninya.
1. Mengaresiasi Perkembangan Seni Musik Mancanegara (Eropa)
Perkembangan musik barat dibagi menjadi beberapa periodisasi dan dapat dijabarkan
sebagai berikut.
a. Musik Kuno
Musik kuno sudah ada pada masa sebelum Masehi, pada masa prasejarah diketemukan
seruling yang bentuknya seperti shakuhachi yang berasal dari Jepang. Seruling divje babe
yang terbuat dari paha beruang. Berbagai jenis seruling dan alat musik yang menggunakan
dawai atau senar telah ada sejak zaman Peradaban Lembah Sungai Indus. India memiliki
tradisi musik tertua di dunia yang berasal dari kitab weda. Alat musik prasejarah paling
awal ditemukan di Tiongkok antara 7000 dan 6600 sebelum Masehi. Lagu Hurrian adalah
kumpulan musik tertulis dalam tulisan kuno yang digali dari Hurrian di Kota Ugarit yang
diperkirakan telah ada sekitar 1400 sebelum Masehi.
b. Musik Zaman Pertengahan
Pada abad pertengahan, seorang berkebangsaan Perancis bernama Guido Aretinius
d’arrezo menemukan sistem membaca notasi. Perkembangannya sangat pesat dan pusat
kebudayaan pada abad ini ada pada gereja. Pada masa ini musik liturgi berkembang pesat.
c. Musik Zaman Renaisans
Musik zaman Renaisans terjadi pada tahun 1500–1600 Masehi dan kembali memakai
nilai-nilai ajaran Romawi dan Yunani kuno. Penentuan batas awal zaman musik ini sukit
dilakukan karena tidak ada perubahan besar dalam musik. Pada zaman ini banyak
bermunculan komponis terkenal, diantaranya Giovanni Pierluigi da Palestrina, Orlande de
Lassus, Willian Byrd, Galilei, Martin Luther King, dll
d. Musik Barok
Musik zaman Barok terjadi pada tahun 1600–1750 Masehi dan berlangsung setelah
zaman Renaisans dan sebelum zaman klasik. Komponis terkenal pada zaman ini adalah
Claudio Monteverdi, Henry Purcell, Antonio Vivaldi, dll
e. Zaman Klasik
Musik zaman klasik terjadi pada tahun 1750–1850. Pada periode klasik ini terjadi
banyak perubahan dalam dunia musik barat yaitu musik klasik. Komponis-komponis yang
muncul pada zaman klasik adalah Joseph Haydn, Muzio Clementi, Antonio Salieri, dll.
Komponis yang paling terkenal dari zaman ini adalah Wolfgang Amadeus Mozart dan
Ludwig van Beethoven.
f. Zaman Romantik
Zaman romantik mengacu pada periodisasi musik barat yang terjadi pada tahun 1820–
1900 Masehi. Umumnya musik zaman romantik selalu dikaitkan dengan gerakan romantik
pada sastra, seni, dan filsafat. Zaman ini berlangsung sesudah zaman klasik dan sebelum
zaman modern. Para komponis yang muncul dan terkanal pada zaman ini adalah Franz
Schubert, Johann Strauss, Frederic Chopin Johannes Brahms, Giuseppe Verdi, dll.
g. Zaman Modern/Impresionisme
Musik zaman modern atau impresionisme terjadi pada abad ke-20 dimulai tahun 1900
hingga tahun 2000. Sedangkan musik kontemporer dimulai pada tahun 1975 hingga
sekarang. Dari tahun 1975 hingga 2000 adalah masa dimana musik era abad 20 dan
kontemporer berjalan berdampingan. Musik adab 20 diawali oleh Claude Debussy yang
mengusung gaya impresionisme. Para komposer pada zaman modern yang berjaya adalah
Charles ives, Jhon Alden Carpenter, dan George Gershwin. Selain itu, ada Arnold
Schoenberg lulusan Akademi Vienna yang mengembangkan teknik 12 nada. Alat musik
yang digunakan pada era ini terus digunakan hingga sekarang.

2. Mengapresiasi Seni Musik Mancanegara (Asia)


a. India
Musik di India dapat dibagi menajadi raga dan warna melodi yang menjadi dasar
sebuah pertunjukan. Musik ini dimainkan dengan alat musik gitar dan kadang diiringi
vokal. Jenis raga banyak macamnya, antara lain bhamav, malkauans, hindol, megh, dipak,
dan shee. Sedangkan dalam musik klasik India dibagi dua yaitu
dhrupad dan khayal.
b. Tiongkok
Gambar disamping merupakan musik tradisional Tiongkok dan
biasa dimainkan dalam istana. Musik instrumen ini biasa dimainkan
sendirian atau berkelompok. Alat musik petik, drum, fluke dan simbal
merupakan alat musik instrumental Cina. Suling bambu dan Qin
merupakan alat musik tertua di Cina.
c. Arab
Gambar tersebut merupakan musik yang ada di negara Arab. Alat
musik perkusi yang digunakan seperti rebana, gitar, tar, dan mizmar.
d. Jepang
Jenis musik tradisional di Jepang, yaitu musik seni dan musik rakyat.
1) Musik Seni
Kedudukan musik ini sedikit lebih rendah dibanding dengan musik yang dihasilkan alat
musiknya yang lebih tinggi. Musik yang terkenal saat ini adalah Shornya dan Gagaku.
Gagaky merupakan alat musik yang ditampilkan di kuil atau istana di hadapan orang
terhormat. Alat musik yang digunakan antara lain flute, siter, dan drum.
2) Seni Musik Rakyat
Jenis musik ini digunakan dalam kehidupan sehari-hari seperti memancing, bercocok
tanam dan bekerja. Musik rakyat dibagi dua.
a) Musik dengan irama bebas: musik ini dinyanyikan oleh seorang penyanyi dan
diiringi oleh shackuhachi (flute berukuran panjang).
b) Musik dengan irama metrik: yaitu musik yang diiringi oleh drum dan shamien (gitar
dengan tiga senar).

3. Apresiasi Alat Musik Mancanegara


a. Alat Musik Melayu
Perhatikan gambar disamping! Gambar tersebut merupakan accordion.
Alat musik accordion salah satu alat musik yang dipakai rumpun melayu
diantaranya Indonesia, Malaysia, Siangapura, Brunei Darussalam. Musik
melayu ciri utamanya menggunakan alat musik membranophone atau
gendang tradisional. Instrumen yang dominan adalah biola, accordion dan gong. Khusus di
Indonesia yangberkambang musik melayu hanya daerah Sumatra, yaitu Riau dan Sumatra
Barat.
b. Alat Musik Oriental
Negara yang termasuk, Tiongkok, Jepang, Korea, Hongkong. Musik yang paling
menonjol adalah instrumen string (alat musik petik dan gesek) dengan tangga nada
pentatonis setempat. Contoh alat musik string pada musik Cina Koto itu adalah gitar
Jepang bersenar 13 yang dimainkan dengan kedua tangan dapat menghasilkan musik yang
sangat ekspresif.
c. Alat Musik Hindustan
Musik ini berkembang di daerah Pakistan, India, dan Bangladesh. Musik Hindusatan
dikenali dari ritme instrumen tabla (sepasang kendang India berbentuk bejana atau kendil),
yang dimainkan dengan sentuhan jari dan telapak tangan. Instrumen lainnya adalah Sitar,
berupa sebuah gitar klasik India semacam kecapi memiliki tujuh senar utama yang
terbentang melewati fret logam lengkung.
d. Alat Musik Eropa
Alat musik yang ada di Eropa, sebagai berikut.
1) Violoncello Alat musik Italia
2) Harpa
3) Harmonika
4) Saxophone
5) Bagpipe.

Kegiatan Pembelajaran dan Assesment


CATATAN:
- TUGAS DI KERJAKAN MANDIRI
- GUNAKAN BAHASAMU SENDIRI BUKAN COPY PASTE
- DIKUMPULKAN TEPAT WAKTU. (BATAS WAKTU HARI INI JAM 17.00 WIB)
- KERJAKAN DI BUKU SENI BUDAYA DENGAN TULISAN YANG JELAS DAN
RAPIH.
Tugas 1 :
1. Carilah dari berbagai sumber mengenai karya seni rupa yang berasal dari Eropa yang
belum terbahas dalam materi! Cari 2 karya dan tuliskan hasilnya pada buku tugasmu!
2. Berikan kesimpulan secara garis besar dengan bahasamu sendiri mengenai Apresiasi
Senu Rupa Mancanegara dan Apresiasi Seni Musik Mancanegara (MINIMAL SATU
SETENGAH LEMBAR)!
3. Tentukan setiap pernyataan berikut sesuai dengan isi teks di atas “Mengapresiasi Seni
Rupa Mancanegara” atau tidak sesuai! (Beri tanda ceklis)
No Pernyataan Sesuai Tidak Berikan
. Sesuai Alasannya
(dengan
bahasamu
sendiri)
1. Dalam mengapresiasi seni rupa
mancanegara kita perlu melihat dari segi
kesejarahannya dan karyanya.
2. Alat musik accordion merupakan salah satu
alat musik membranophone.
3. Accordion merupakan alat musik seni yang
berasal dari Jepang
4. Musik Kontemporer dimulai pada tahun
1900-2000.
5. Ada perubahan sudut dalam pembangunan
dinding piramida.

4. Menurutmu apa pengaruh kesenian mancanegara terhadap kesenian Nusantara?


5. Menurutmu apa yang perlu diperhatikan dalam mengapresiasi sebuah pertunjukkan
karya seni musik mancanegara?
Penyelesaian :
Tugas 1:
1. …..

2. …..

3.
No Pernyataan Sesuai Tidak Berikan
. Sesuai Alasannya
(dengan
bahasamu
sendiri)
1. Dalam mengapresiasi seni rupa
mancanegara kita perlu melihat dari segi
kesejarahannya dan karyanya.
2. Alat musik accordion merupakan salah satu
alat musik membranophone.
3. Accordion merupakan alat musik seni yang
berasal dari Jepang
4. Musik Kontemporer dimulai pada tahun
1900-2000.
5. Ada perubahan sudut dalam pembangunan
dinding piramida.

4. …..

5. …..

Selamat mengerjakan!

Anda mungkin juga menyukai