Anda di halaman 1dari 2

Mata Kuliah/SKS : SI 3214 RM Topik Khusus Geoteknik / 3 (Tiga) SKS Dosen Pengampu : Ir. Dedi Apriadi, Ph.

D
Syahidus Syuhada, S.T., M.T.
Julita Hayati, S.T., M.T.

Kelas : RA Sifat Ujian : Buka Buku


Hari/Tanggal : Senin / 19 April 2021 Waktu : 100 Menit / Dikumpulkan
Via Google Classroom

Petunjuk Ujian:
1. Bacalah soal dengan teliti sebelum mengerjakan.
2. Jawaban ditulis tangan di kertas A4. Mahasiswa menuliskan Nama, NIM, Kelas, Nama Dosen, dan pernyataan yang ditandatangani di halaman
pertama lembar jawaban (lihat lampiran). Di setiap lembar jawaban wajib menyertai halaman kertas pada bagian tengah bawah kertas.
3. Kerjakan jawaban dengan maksimal serta tulisan yang jelas dan rapi.
4. Jawaban difoto dengan jelas dan diupload ke google classroom sesuai kelas masing-masing.
5. Hardcopy jawaban disimpan dan selanjutnya dikumpulkan pada waktu yang disepakati di kemudian hari.

Soal 1
a. Jelaskan secara prinsip kekuatan tanah dan teori tegangan efektif serta teori konsolidasi, kenapa
hasil tes triaxial UU pada tanah lempung Normally-Consolidated jenuh air, hanya mengasilkan nilai c u

saja dan nilai φ = 0.u

b. Bagaimana jika tanah yang sama pada soal a ditest triaxial CD. Perbedaan apa yang Anda identifikasi
dan jelaskan secara prinsip bedanya.
c. Berikan contoh aktual aplikasi praktis dari kasus pertanyaan a dan b tersebut.
d. Jelaskan perbedaan secara prinsip analisis stabilitas geoteknik dengan pendekatan tegangan total
dan pendekatan tegangan efektif.

Soal 2
a. Dalam lapisan tanah jenuh air, jelaskan bagaimana tekanan air pori dalam tanah akibat beban luar
dapat mempengaruhi modulus dan kuat geser tanah dan besarnya tegangan dan deformasi yang
terjadi dikontrol oleh besarnya tekanan air pori tersebut.
b. Jelaskan perbedaan model tanah Mohr-Coulomb (MC) dan model tanah non-linear Hardening Soil
(HS). Bagaimana sifat non-linear dan elasto-plastic tanah diperhitungkan dalam model model tanah
ini. Apa kelebihan model HS dibandingkan MC. Identifikasi dan bagaimana mendapatkan parameter-
parameter model tanah MC dan HS.
c. Jelaskan tahapan pemodelan konstruksi geoteknik dalam metode elemen hingga.
d. Rekomendasikan dan beri penjelasan model tanah yang dapat memprediksi konstruksi galian dan
konstruksi timbunan dengan benar.

Soal 3
a. Suatu tes Geser Langsung (Direct Shear) dilakukan untuk tanah lanau pasiran kepadatan medium,
dengan tegangan normal σ = 70 kPa dan Ko = 0,4. Pada saat keruntuhan tegangan normal masih = 60 kPa
n
dan tegangan geser = 45 kPa. Gambarkan lingkaran Mohr pada kondisi awal dan kondisi keruntuhan tanah
dan tentukan :
 Tegangan-tegangan utama saat keruntuhan
 Orientasi dari bidang keruntuhan
 Orientasi dari bidang utama mayor (major principal plane) saat keruntuhan.
 Orientasi dari bidang dengan tegangan geser maksimum pada saat keruntuhan.
b. Jika diketahui dari tes CU bahwa nilai A-parameter untuk tanah lempung NC di bawah permukaan
tanah adalah 0.6, gambarkan stress path (Total dan Efektif) dari suatu titik A di center line timbunan
yang berada 3 meter dari permukaan tanah asli untuk proses penimbunan sampai ketinggian 8 m.
Gambarkan juga Kf-line nya.
c. Jika sekarang diasumsikan bahwa tanah lempung di bawah permukaan tanah pada soal b adalah tanah
lempung Overly-Consolidated dengan OCR = 4 dan A-parameter = -0,2 ; c’ = 50 kPa, dan φ’ = 20°,
gambarkan total dan effective stress pathnya. Untuk effective stress path, gambarkan secara kualitatif
saja dan gambarkan juga Kf-line nya.

Soal 4

a. Apa yang dimaksud dengan Critical State Soil Mechanics?


b. Jelaskan tentang konsep Critical State dan lengkapi dengan ilustrasinya dengan stress path
!
c. Jelaskan apa yang dapat dijelaskan oleh gambar dibawah ini :

Soal 5

a. Jelaskan jenis – jenis soil model yang anda ketahui


b. Apakah perbedaan dari model tanah Mohr – Coulomb dengan model tanah Soft Soil ?
c. Apa kelemahan dari Model Tanah Mohr – Coulomb dibandingkan uji tanah yang lainnya?.
Berikan penjelasan Anda!

Anda mungkin juga menyukai