Anda di halaman 1dari 16

PROPOSAL PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA

MEMANFAATKAN LIMBAH BATOK KELAPA MENJADI


KERAJINAN MANGKUK TRADISIONAL

HALAMAN JUDUL
BIDANG KEGIATAN
PKM KEWIRAUSAHAAN

Diusulkan oleh:
I Gede Ardhiarta Suta ; 2113011069 ; 2021

Kelompok:
Maluku

UNIVERSITAS PENDIDIKAN GANESHA


SINGARAJA
2021
PENGESAHAN PROPOSAL PKM-K

1. Judul Kegiatan : Memanfaatkan Limbah Batok


Kelapa Menjadi Kerajinan
Mangkuk Tradisional
2. Bidang Kegiatan : PKM-K
3. Ketua Pelaksana
a. Nama Lengkap : I Gede Ardhiarta Suta
b. NIM : 2113011069
c. Jurusan : Matematika
d. Universitas : Universitas Pendidikan Ganesha
e. Alamat Rumah dan No. Telp/HP : Jl. Veteran No. 71, Br. Gunung,
Buduk, Mengwi, Badung /
081239243136
f. Alamat E-mail : ardhiarta47@gmail.com
4. Anggota Pelaksana Kegiatan :
5. Dosen Pendamping
a. Nama Lengkap dan Gelar :
b. NIDN :
c. Alamat Rumah dan No. Telp/Hp :
6. Biaya Kegiatan Total :
a. Kemendikbud :0
b. Sumber Lain :0
7. Jangka Waktu Pelaksanaan : 4 Bulan

Singaraja, 3 Agustus 2021


Ketua Pelaksana Kegiatan

I Gede Ardhiarta Suta


NIM 2113011069

ii
DAFTAR ISI
HALAMAN JUDUL
PENGESAHAN PROPOSAL PKM-K .................................................................... ii
DAFTAR ISI ............................................................................................................ iii
DAFTAR TABEL .................................................................................................... iv
DAFTAR GAMBAR ................................................................................................ iv
BAB I PENDAHULUAN .......................................................................................... 1
1.1 Latar Belakang .................................................................................................. 1
1.2 Rumusan Masalah ............................................................................................. 1
1.3 Tujuan ............................................................................................................... 2
1.4 Manfaat ............................................................................................................. 2
BAB II GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA ............................................... 3
2.1 Gambaran Umum Produk .................................................................................. 3
2.2 Strategi Pemasaran ............................................................................................ 3
1. Product ............................................................................................................ 3
2. Price ................................................................................................................ 3
3. Place ............................................................................................................... 4
4. Promotion ....................................................................................................... 4
5. People ............................................................................................................. 4
2.3 Pesaing dan Peluang Pasar ................................................................................. 4
2.4 Analisis Ekonomi Usaha .................................................................................... 4
a. Biaya Produksi ................................................................................................ 5
b. Break Event Point (BEP) ................................................................................. 5
c. Hasil Usaha (HU) ........................................................................................... 5
d. Laporan Laba Rugi ......................................................................................... 5
e. Benefit Cost (B/C) Ratio .................................................................................. 5
f. Return of Investment......................................................................................... 6
g. Jangka Waktu Modal Kembali ......................................................................... 6
BAB III METODE PELAKSANAAN ...................................................................... 7
3.1 Input Pra Produksi (Tahap Awal) ....................................................................... 7
3.2 Proses Produksi (Tahap Inti) .............................................................................. 7
3.3 Tahap Evaluasi .................................................................................................. 8

iii
BAB IV BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN ........................................................ 9
4.1 Jadwal Kegiatan ................................................................................................ 9
DAFTAR PUSTAKA .............................................................................................. 10
LAMPIRAN
Lampiran 1. Biodata Ketua Pelaksana
Lampiran 2. Surat Pernyataan Ketua Pelaksana

DAFTAR TABEL

Tabel 1. Jadwal Kegiatan........................................................................................9

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Mangkuk batok kelapa dengan motif...................................................3

iv
1

BAB I
PENDAHULUAN

BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Pohon kelapa merupakan salah satu pohon yang serbaguna karena dari
ujung akar hingga ujung batangnya bisa dimanfaatkan. Manfaat dari pohon kelapa
bermacam-macam, mulai dari biji atau buah kelapa yang dapat dikonsumsi, batok
dan daunnya yang bisa dijadikan kerajinan, batangnya yang bisa dijadikan bahan
konstruksi rumah, dan masih banyak lagi manfaat yang bisa kita temukan dari
pohon kelapa.
Karena banyaknya hal yang bisa kita manfaatkan dari pohon kelapa. Maka
dari itu memanfaatkan batok kelapa sebagai ide usaha pembuatan kerajinan
mangkuk tradisional merupakan ide usaha yang memungkinkan. Mangkuk
merupakan sarana makan yang berfungsi sebagai alas makanan, terutama
makanan yang berkuah. Banyak jenis mangkuk yang beredar di pasaran, mulai
dari mangkuk plastik, tanah liat, keramik, dan juga batok kelapa. Namun,
mangkuk yang terbuat dari batok kelapa memiliki ciri khas yang berbeda dari
mangkuk lainnya. Bentuknya yang unik dan terlihat klasik klasik membuat
mangkuk dari batuk kelapa masih diminati di kalangan masyarakat. Maka dari itu,
ide usaha membuat mangkuk dari batok kelapa merupakan ide usaha yang patut
untuk dicoba.
Terlalu monoton jika kerajinan mangkuk dari batok kelapa terebut hanya
sebatas tempurung kelapa yang dibelah dua. Maka dari itu, menghias mangkuk
batok kelapa dengan cat serta diberi motif yang unik menjadikan mangkuk batok
kelapa tersebut terlihat lebih menarik serta memiliki nilai estetika.Warna yang
menarik serta motif yang unik membuat mangkuk dari batok kelapa tersebut
terlihat modern tanpa menghilangkan unsur klasiknya.

1.2 Rumusan Masalah


Berdasarkan latar belakang di atas, maka dapat dirumuskan masalah sebagai
berikut:
2

1. Bagaimanakah proses pembuatan mangkuk dengan bahan dasar limbah batok


kelapa?
2. Bagaimanakah potensi mangkuk batok kelapa yang bersaing dengan mangkuk
modern di pasaran?

1.3 Tujuan
Penulisan Program Kreativitas Mahasiswa Kewirausahaan ini bertujuan untuk:
1. Mengetahui proses pembuatan mangkuk dengan bahan dasar limbah batok
kelapa.
2. Mengetahui potensi mangkuk batok kelapa yang bersaing dengan mangkuk
modern di pasaran.

1.4 Manfaat
Manfaat yang bisa didapatkan dari Program Kreativitas Siswa dengan bidang
Kewirausaan ini adalah:

1. Bagi Produsen
Bagi produsen dalam program kreativitas ini adalah sebagai ajang untuk
belajar berkarya menggunakan bahan limbah alami yang masih bisa
didapatkan dengan mudah. Selain itu, membuat mangkuk dengan batok
kelapa dapat meningkatkan kemahiran dalam memotong, serta melukis
hiasan untuk mangkuk tersebut.
2. Bagi Konsumen
Bagi konsumen dalam program kreativitas ini selain mandapatkan
mangkuk yang cantik nan klasik. Konsumen juga dipuaskan dengan harga
yang terjangkau serta banyak manfaat lainnya.

1.5 Luaran yang Diharapkan


Luaran yang diharapkan dari PKM dengan bidang Kewirausahaan ini adalah:

1. Mangkuk yang terbuat dari batok kelapa dengan inovasi baru yang
memiliki mutu lebih baik dan dapat bersaing di pasaran.
2. Usaha mangkuk batok kelapa yang berkelanjutan
3

BAB II
GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA

BAB II GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA


2.1 Gambaran Umum Produk
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, mangkuk merupakan peralatan
makan yang berfungsi sebagai alas pada makanan, terutama pada makanan yang
berkuah. Mangkuk batok kelapa ini juga sering kali dijumpai di toko-toko
perlengkapan dapur. Karena banyaknya pesaing yang membuat kerajinan yang
sama. Maka dari itu, upaya yang dilakukan agar dapat bersaing di pasaran yaitu
dengan mengubah tampilan mangkuk yang awalnya hanya terlihat klasik menjadi
mangkuk yang terlihat modern tanpa menghilangkan unsur klasik pada mangkuk
batok kelapa tersebut. Dengan cara diberi hiasan warna serta motif yang menarik
dan beragam membuat konsumen bebas memilih motif serta warna yang
diinginkan. Selain itu, konsumen juga dapat memesan motif serta warna apa yang
diinginkan untuk dibuatkan hiasan pada mangkok batok kelapa yang dipesannya.

Gambar 1. Mangkuk batok kelapa dengan motif

2.2 Strategi Pemasaran


Dalam strategi pemasaran produk mangkuk batok kelapa ini akan
menggunakan strategi pemasaran 5P

1. Product
Produk yang akan dibuat adalah mangkuk dari batok kelapa, tapi
mangkuk dari batok kelapa ini memiliki inovasi yang berbeda karena
memiliki motif yang cantik.

2. Price
Harga dari mangkuk batok kelapa ini cukup terjangkau bila
dibandingkarn dengan kualitas yang ditawarkan. Mangkuk batok kelapa
4

ini dibandrol sebesar Rp. 20.000,00. Cukup terjangkau jika dibandingkan


dengan mangkuk jenis lain

3. Place
Tempat yang akan digunakan sebagai sarana untuk berjualan harus sesuai
dengan target pasar. Maka dari itu, pasar merupakan lokasi yang tepat
untuk menjual mangkuk batok kelapa. Karena banyaknya ibu rumah
tangga dan juga penjual makanan, membuat pasar menjadi lokasi yang
sangat strategis.

4. Promotion
Promosi yang akan dilakukan untuk menarik konsumen adalah dengan
cara menerapkan diskon pada produk. Jika pelanggan membeli 3 produk
mangkuk batok kelapa maka mendapatkan diskon sebesar 10%, berlaku
untuk kelipatan 3. Diharapkan dengan metode promosi ini dapat menarik
minat calon konsumen.

5. People
Orang atau pegawai belum dibutuhkan pada saat ini. Mungkin dalam
jangka waktu beberapa bulan akan sangat diperlukan.

2.3 Pesaing dan Peluang Pasar


Pesaing kerajinan mangkuk dari batok kelapa ini adalah mangkuk yang
umum dijumpai di pasaran seperti mangkuk plastik, mangkuk keramik, serta
mangkuk kaca. Namun kauntungan mangkuk dari bahan batok kelapa ini adalah:

1. Tahan terhadap panas.


2. Bobotnya yang ringan.
3. Kualiasnya yang bisa tahan lama.
4. Tidak mudah pecah.
5. Harganya yang terjangkau.
6. Serta ramah lingkungan, karena terbuat dari limbah alami.

Maka, dengan keunggulan seperti di atas, mangkuk dari batok kelapa dapat
bersaing dengan mangkuk yang umum di pasaran.

2.4 Analisis Ekonomi Usaha


A. Perhitungan Harga Produksi dan Keuntungan
5

a. Biaya Produksi
Untukk memproduksi 50 mangkuk batok kelapa, perhitungannya
adalah sebagai berikut:
 Rencana Biaya Produksi:
 Pembelian batok kelapa tua: 50 x 5.000,- = 250.000,00
 Cat berwarna 1 liter: 3 x 65.000,- = 195.000,00
 Lem kayu: 1 x 20.000,- = 20.000,00
 Amplas kayu roll: 1 x 10.000,- = 10.000,00
JUMLAH = 475.000,00
 Rencana Biaya Alat:
 Gergaji besi 1 x 40.000,- = 40.000,00
 Kuas cat: 4 x 5.000,- = 20.000,00
JUMLAH = 60.000,00

Maka total biaya produksi dalam pembuatan 50 mangkuk batok kelapa


adalah Rp. 475.000,00 + Rp. 60.000,00= 535.000,00

b. Break Event Point (BEP)


BEP = BP: Total Produksi
BEP = Rp. 535.000,00 : 50 = Rp. 10.700,00
Titik balik modal produksi pembuatan mangkuk batok kelapa akan
didapatkan apabila penjualan mangkuk persatunya sebesar Rp.
10.700,00. Tetapi mangkuk batok kelapa ini dijual seharga Rp.
20.000,00

c. Hasil Usaha (HU)


HU = Jumlah Produksi x Harga Jual
HU = 50 x Rp. 20.000,- = Rp. 1.000.000,00

d. Laporan Laba Rugi


L/R = HU-BP
L/R = Rp.1.000.000,00 – Rp. 535.000,00 = Rp. 465.000,00(Laba)

e. Benefit Cost (B/C) Ratio


B/C Ratio = HU : BP
B/C Ratio = Rp.1.000.000,00 : Rp. 535.000,00 = 1,8
Dari biaya sebesar Rp. 535.000,00 yang dikeluarkan, maka akan dapat
memperoleh hasil usaha sebesar 1,8 kali lipat
6

f. Return of Investment
ROI = (Laba : BP) x 100%
ROI = (Rp. 465.000,00 : Rp. 535.000,00) x 100%
ROI = 1%
Dari biaya sebesar Rp. 535.000,00 yang dikeluarkan, maka akan
mendapat keuntungan sebesar 1%

g. Jangka Waktu Modal Kembali


= (Investasi + BP) : (L x Lama Produksi)
= (Rp. 60.000,00 + Rp. 535.000,00) : (465.000,00 x 1 bulan)
= 1 Bulan
Maka modal dapat kembali dalam 1 bulan

B. Analisa Kelayakan Usaha

a. Biaya bahan baku murah karena dari bahan limbah alami.


b. Desain kreatif dan inovatif sesuai dengan kebutuhan pasar.
c. Profit menjajikan sebagai penghasilan tambahan.
d. Lokasi pemasaran sangat strategis.

C. Strategi Pengembangan Usaha

a. Stragtegi Pemasaran
 Memasarkan menggunakan media sosial.
 Pemasara dari mulut ke mulut.
 Membuat produk sesuai permintaan pasar.
b. Strategi Produksi
 Penentuan harga mangkuk batok kelapa dengan kualitas
bagus.
 Meningkatkan produktivitas.
 Konsisten dengan kualitas produk.
 Meningkatkan inovasi produk.
7

BAB III

METODE PELAKSANAAN

BAB III METODE PELAKSANAAN


Berikut adalah metode yang digunakan dalam pelaksanaan kegiatan
usaha ini, yaitu berdasarkan input pra produksi (tahap awal), proses produksi
(tahap inti), output produksi, tahap evaluasi sebagai berikut:

3.1 Input Pra Produksi (Tahap Awal)


a. Sebelum menuju langkah produksi, pentingnya melakukan survey pasar
sebagai langkah awal serta merencanakan inovasi. Tujuan dari
diadakannya survey pasar ini adalah sebagai upaya untuk mengetahui
kondisi pasar, dan minat konsumen.
b. Setelah melakukan survey pasar, hal yang juga perlu dilakukan adalah
study kelayakan terhadap usaha yang akan dijalankan. Study kelayakan ini
bertujuan untuk mengetahui apakah kegiatan ini memiliki prospek yang
menguntungkan serta memiliki prospek jangka panjang.
c. Tahap terakhir yaitu persiapan pemilihan bahan, penyediaan tempat, serta
sarana dan prasarana untuk menunjang proses produksi.

3.2 Proses Produksi (Tahap Inti)


1. Tahap pertama yaitu menyiapkan alat dan bahan. Alat dan bahan yang
perlu disiapkan adalah gergaji besi, amplas, batok kelapa, mineral oil, lem
kayu, cat berwarna, dan kuas.
2. Tahap selanjutnya adalah memotong batok kelapa menjadi setengah
bagian dengan menggunakan gergaji besi.
3. Amplas bagian luar serta bagian dalam batok kelapa yang sudah dibelah
dua.
4. Lalu, setengah potongan dari batok kelapa tersebut akan dijadikan kaki
mangkuk dengan cara memotong sedikit bagian cembung batok kelapa
agar mudah direkatkan.
5. Setelah itu, rekatkan kaki mangkuk dengan mangkuk menggunakan lem
kayu.
8

6. Cat bagian dalam mangkuk sesuai warna yang diinginkan dengan car
berwarna.
7. Selanjutnya gambar motif yang diinginkan.
8. Tahapan terakhir adalah melapisi mangkuk dengan mineral oil, lalu
dikeringkan di bawah sinar matahari.

3.3 Tahap Evaluasi


Tahap evaluasi akan dilakukan ketika tahap produksi telah selesai. Tahap
evaluasi ini berisi tentang laporan kegiatan mulai dari tahapan pra produksi
sampai tahap produksi dengan lama waktu tertentu. Tahap ini bertujuan untuk
menganalisa terhadap tingkat kemajuan pelaksanaan dibanding rencana.
9

BAB IV
BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN

BAB IV BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN


4.1 Jadwal Kegiatan
NO. Jenis Kegiatan Bulan
1 2 3 4
1 Persiapan
2 Pembuatan disain produk
3 Proses produksi
4 Monitoring dan pemasaran
5 Evaluasi dan perbaikan
6 Penyusunan laporan hasil akhir
Tabel 1. Jadwal Kegiatan
10

DAFTAR PUSTAKA

Dicky Setiawan, Selly Nofriana, Wina Indriyana, Dita Rahmanda.2016.Proposal


PKM Kewirausahaan dengan Pembuatan Jam Dinding.Jakarta:
Universitas Esa Unggul.Diakses dari
https://lmsparalel.esaunggul.ac.id/pluginfile.php?file=/256380/mod_forum
/intro/PKM%20wirausaha.pdf, diakses pada 2 Agustus 2021
Kompasiana.17 September 2019.Mangkok dari Batok Kelapa.Diakses dari
https://www.kompasiana.com/sherennsp/5d80e7eb0d8230601d744a22/ma
ngkok-dari-batok-kelapa, diakses pada 1 Agustus 2021
Kurnia Azizah.12 Agustus 2020.Kenali Manfaat Pohon Kelapa, Tumbuhan
Serbaguna di Setiap Bagian.Diakses dari
https://m.merdeka.com/trending/kenali-manfaat-pohon-kelapa-tumbuhan-
serbaguna-di-setiap-bagian.html, diakses pada 30 Juli 2021
Widha Utama Putra, Bobby Sujangkung, Muhammad Iqbal Nur Budiyanto
Putra.2013.Usulan Program Kreativitas Mahasiswa dengan Judul
Program Sowan Mbah Yunus (Souvernir Menawan Limbah Kayu Pinus).
Universitas Merdeka Malang.Diakses dari
https://www.slideshare.net/herybudiyanto/muhammad-
iqbalnurbudiyantoputra-universitasmerdekamalangpkmk, diakses pada 2
Agustus 2021
BIODATA KETUA PELAKSANA
A. Identitas Diri
1 Nama Lengkap I Gede Ardhiarta Suta
2 Jenis Kelamin Laki-laki
3 Program Studi S1 Pendidikan Matematika
4 NIM 2113011069
5 Tempat dan Tanggal Lahir Denpasar, 26 Oktober 2003
6 Alamat E-Mail ardhiarta47@gmail.com
7 Nomor Telepon/HP 081239243236
B. Kegiatan Kemahasiswaan Yang Sedang/Pernah Diikuti
No Jenis Kegiatan Status dalam Kegiatan Waktu dan Tempat
1
C. Penghargaan Yang Pernah Diterima
No Jenis Penghargaan Instansi Pemberi Penghargaan Tahun

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar dan
dapat dipertanggung jawabkan secara hukum. Apabila di kemudian hari ternyata
dijumpai ketidaksesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima sanksi.
Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah satu
persyaratan dalam pengajuan PKM-K

Singaraja, 3 Agustus 2021


Ketua Pelaksana/Peneliti

I Gede Ardhiarta Suta


NIM 2113011069
SURAT PERNYATAAN KETUA PELAKSANA

Yang bertanda tangan dibawah ini:


Nama : I Gede Ardhiarta Suta
NIM : 2113011069
Program Studi : Pendidikan Matematika
Fakultas : Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam

Dengan ini menyatakan bahwa usulan PKM-K saya dengan judul Memanfaatkan
Limbah Batok Kelapa Menjadi Kerajinan Mangkuk Tradisional yang diusulkan
untuk tahun anggaran 2021 ini bersifat original dan belum pernah dibiayai oleh
lembaga atau sumber dana lain.

Bilamana di kemudian hari di temukan ketidaksesuaian dengan pernyataan ini,


maka saya bersedia dituntut dan diproses sesuai dengan ketetentuan yang berlaku
dan mengembalikan seluruh biaya penelitian yang sudah diterima ke kas negara.

Demikian pernyataan ini dibuat dengan sesungguhnya dan dengan sebenar-


benarnya.

Singaraja, 3 Agustus 2021


yang Menyatakan,

I Gede Ardhiarta Suta


NIM 2113011069

Anda mungkin juga menyukai