Anda di halaman 1dari 4

SURAT PERJANJIAN KONTRAK RUMAH

Surat perjanjian ini menyatakan bahwa yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama : PIET SAYURI


Nomor KTP : 92021208086620001
Alamat : Jl. Reremi Puncak RT/RW 002/015 Manokwari
Pekerjaan : Pensiunan PNS
Telepon : +62 812-9892-7808

Selanjutnya akan disebut dan atas nama sebagai Pihak Pertama atau Pemilik Rumah.

Nama : RUSLAN ABDUL GANI


Nomor KTP : 9171030205800005
Alamat : Jl. Mentari No. 4 Kelurahan Yabansai Kecamatan Heram
Pekerjaan : Wiraswasta
Telepon : +62 813-4453-9196

Selanjutnya akan disebut dan atas nama sebagai Pihak Kedua atau Penyewa Rumah.

Surat perjanjian sewa rumah ini telah dibuat dengan berdasarkan pada ketentuan – ketentuan
yang telah diatur dalam 10 (sepuluh) pasal sebagai berikut:

Pasal 1

1. Rumah dengan alamat di BTN Blok D No. 174 Kotaraja Jayapura ini secara sah
merupakan rumah milik Pihak Pertama yang akan dikontrakkan kepada Pihak Kedua
terhitung sejak tanggal …. Juni 2021 sampai dengan … Juni 2022.

2. Pihak kedua telah melakukan pembayaran sebesar 100% kepada pihak pertama sebesar :
Rp. 39.000.000 ( Tiga puluh sembilan juta rupih ) untuk masa kontrak 1 ( satu) tahun,
sesuai bukti transfer atau kwintansi sebagai tanda terima.

3. Perabot rumah yang ditinggalkan di rumah berupa :

1
No Uraian Banyaknya Keadaan Barang
1 AC 1 PK 1 Unit Baik
2 Meja Tamu Warna Merah 1 Set (satu meja 3 Kursi) Baik
3 Meja Tamu Warna Coklat 1 Set (1 meja 4 Kursi) Baik
4 Meja Kerja Besih 1 Unit Baik
5 Mesin Air Sanio 1 Unit Baik
(Disesuaikan dengan perabot yang ada dirumah)

Pasal 2

Menyatakan bahwa Pihak kedua memiliki kewajiban untuk memelihara serta menjaga
bangunan sebaik-baiknya. Jika terdapat segala kerusakan yang timbul selama perjanjian yang
telah dibuat, maka hal ini sudah menjadi kewajiban dari pihak kedua untuk melakukan
perbaikan dan perbaikan dengan biaya sepenuhnya ditanggung oleh pihak kedua.

Pasal 3

Apabila segala bentuk kewajiban seperti yang telah disebutkan pada pasal 3 terbukti dan
secara jelas telah dilalaikan oleh pihak kedua, maka pihak pertama berhak memberikan
sanksi dengan cara mengurangi fasilitas yang ada. Dan pihak kedua wajib menyelesaikan
sampai kondisi benda atau bagian yang rusak tersebut pulih seperti keadaan semula sebelum
dikontrakan paling lambat berlaku selama 30 hari sebelum kontrak berakhir.

Pasal 4

Menyatakan bahwa jika kerusakan yang ditimbulkan bukan merupakan kesalahan atau
perbuatan dari pihak kedua, maka segala bentuk perbaikan serta biaya yang dikeluarkan
merupakan tanggung jawab secara penuh yang wajib diselesaikan oleh pihak pertama.

Pasal 5

Menyatakan bahwa segala bentuk tanggungan listrik serta air PDAM, secara penuh
merupakan tanggung jawab dari pihak kedua dan harus menyerahkan bukti pembayaran
listrik dan PDAM kepada pihak pertama sebagai bukti bahwa pihak kedua telah membayar
biaya listrik dan PDAM.

Pasal 6

Menyatakan bahwa pihak kedua telah bersedia untuk mematuhi segala peraturan yang
berlaku di daerah dimana ia menyewa rumah dimana ia tidak boleh melakukan segala
perbuatan yang melanggar ketentuan atau peraturan yang sudah berlaku di daerah tersebut
secara khusus dan berlaku di negara Indonesia secara umum.

2
Pasal 7

Menyatakan bahwa pihak kedua wajib mengembalikan rumah seperti kondisi sebelum
disewakan yaitu dengan cara mengosongkan segala barang – barang yang sebelumnya tidak
ada di rumah tersebut, kecuali jika mendapatkan izin dari pihak pertama.

Pasal 8

Menyatakan bahwa pihak kedua wajib melapor kepada pihak pertama jika ingin melakukan
pembaharuan sewa rumah tersebut.

Pasal 9

Menyatakan bahwa pihak kedua bersedia untuk mendapatkan sanksi yang berlaku di negara
Indonesia jika ia terbukti melakukan perbuatan yang melanggar peraturan daerah atau
peraturan perundang – undangan yang berlaku di Indonesia.

Demikianlah surat perjanjian ini dibuat dan ditandatangani tanpa adanya intervensi dari pihak
manapun.

Dibuat di : Jayapura
Tanggal : Juni 2021

Pihak Pertama Pihak Kedua

( PIET SAYURI ) (RUSLAN ABDUL GANI )

Saksi :

( SISKA WORENGGA)

3
4

Anda mungkin juga menyukai