Anda di halaman 1dari 2

CONTOH LAPORAN OBSERVASI TENTANG USAHA KECIL

Nasi Goreng Ibu Bojo

Latar Belakang Masalah

Kini, usaha kecil menengah sudah menjadi salah satu persaingan bisnis kecil-kecilan
yang berkaitan erat dengan perekonomian masyarakat. Banyak sekali jenis usaha kecil yang
saling berlomba untuk mendapatkan pangsa pasar sehingga hal itu memotivasi para
wirausahawan untuk terus mengembangkan usahanya. Supaya usahanya tersebut dapat bertahan
ditengah persaingan pasar, maka setiap wirausahawan akan melakukan berbagai strategi agar
usahanya tidak tersisih. Usaha kecil menengah tersebut dapat mengurangi jumlah pengangguran
di Indonesia. Contoh bisnis kecil yang sering dilakukan oleh para wirausahawan yaitu bisnis
dibidang kuliner karena makanan merupakan kebutuhan pokok manusia. Apalagi jika jenis
makanannya lain dari yang lain. Salah satu jenis makanan yang banyak digemari oleh orang
adalah makanan cepat saji contohnya nasi goreng.

Deskripsi Hasil Observasi

 Jenis usaha : Kuliner


 Nama usaha : Nasi Goreng Ibu Bojo

 Nama Pemilik : Ibu Bojo Salamah

 Alamat usaha : Jalan Kampung ceremai 3 No. 41 Bandung

 Kegiatan : Membuat nasi goreng yang dikombinasikan dengan lauk yang berbeda
diantaranya nasi goreng sosis, nasi goreng daging kambing, nasi goreng ikan asin, nasi
goreng ayam, dan nasi goreng telur spesial.

Nasi goreng Ibu Bojo ini cukup laris di pasaran karena rasanya yang enak, porsinya yang
banyak dan lauknya yang beda dari yang lain. Nasi goreng Ibu Bojo buka dari pukul 18.00-23.00
malam. Tetapi jika sudah habis sebelum pukul 23.00 maka warung sudah tutup terlebih dahulu.

Informasi Keuangan

 Satu porsi nasi goreng : Rp12.000-Rp15.000


 Pendapatan kotor/hari : Rp350.000

 Pendapatan bersih/hari : Rp180.000

Kesimpulan

Memulai bisnis kuliner khususnya di bidang berjualan nasi goreng ini sebenarnya cukup
mudah. Hal yang paling penting ialah niat dan usaha yang keras. Satu hal yang harus
diperhatikan dalam berjualan nasi goreng ini yaitu menjaga kualitas rasa dan kebersihan nasi
goreng tersebut. Agar pelanggan setia selalu datang ke sana dan jumlah pelanggan selalu
bertambah.

Anda mungkin juga menyukai