Anda di halaman 1dari 4

KEPUTUSAN CAMAT SUMOBITO

NOMOR:

TENTANG
KELOMPOK KERJA GERAKAN MASYARAKAT HIDUP SEHAT
KECAMATAN SUMOBITO

CAMAT SUMOBITO

Menimbang:
a. bahwa dalam rangka percepatan peningkatan upaya promotif dan
preventif dengan menerapkan perilaku gaya hidup sehat sehingga
terwujud derajat kesehatan masyarakat yang setinggi tingginya, perlu
adanya sinergitas semua Perangkat Daerah dalam Gerakan
Masyarakat Hidup Sehat;
b. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud huruf a,
perlu menetapkan Kelompok Kerja Gerakan Masyarakat Hidup Sehat
Kecamatan Sumobito dalam Keputusan Camat;

Mengingat:
1. Undang-undang Nomor 12 Tahun 1950 tentang Pembentukan Daerah-
Daerah Kabupaten dalam Lingkungan Propinsi Jawa Timur (Berita
Negara Republik Indonesia Tahun 1950 Nomor 41) sebagaimana telah
diubah dengan Undang-Undang Nomor 2 Tahun 1965 (Lembaran
Negara Republik Indonesia Tahun 1965 Nomor 19, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 2730);
2. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan (Lembaran
Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 144);
3. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 125,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5587)
sebagaimana telah diubah beberapa kali terakhir dengan Undang-
Undang Nomor 9 Tahun 2015 (Lembaran Negara Republik Indonesia
Tahun 2015 Nomor 58, Tambahan Lembaran Negara Republik
Indonesia Nomor 5679);
4. Peraturan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Badan
Perencanaan Pembangunan Nasional Nomor 11 Tahun 2017 tentang
Pedoman Umum Pelaksanaan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat;
5. Peraturan Gubernur Jawa Timur Nomor 71 Tahun 2018 tentang
Pelaksanaan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat Tahun 2018 di Jawa
Timur (Berita Daerah Provinsi Jawa Timur Tahun 2018 Nomor 71/E);
6. Peraturan Daerah Kabupaten Jombang Nomor 8 Tahun 2016 tentang
Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah (Lembaran Daerah
Kabupaten Jombang Tahun 2016 Nomor 8/D, Tambahan Lembaran
Daerah Kabupaten Jombang Nomor 8/D) Sebagaimana telah diubah
dengan peraturan Daerah Kabupaten Jombang Nomor 11 Tahun 2018
(Lembaran Daerah Kabupaten Jombang Tahun 2018 Nomor 11/D;
7. Peraturan Bupati Jombang Nomor 24 Tahun 2016 tentang Kedudukan,
Susunan Organisasi, Tugas Pokok dan Fungsi serta Tata Kerja Dinas
Kesehatan Kabupaten Jombang (Berita Daerah Kabupaten Jombang
Tahun 2016 Nomor 24/D);
8. Keputusan Bupati Jombang Nomor 188.4.45/240/415.10.1.3/2019
tentang Kelompok Kerja Gerakan Masyarakat Hidup Sehat Kabupaten
Jombang;

MEMUTUSKAN

MENETAPKAN :
KESATU : Membentuk Pengurus Kelompok Kerja Gerakan Masyarakat Hidup
Sehat Kecamatan Sumobito dengan susunan sebagaimana
tersebut dalam lampiran keputusan ini.
KEDUA : Tugas Pengurus Kelompok Kerja Gerakan Masyarakat Hidup
Sehat Kecamatan Sumobito dengan susunan sebagaimana
dimaksud diktum PERTAMA keputusan ini adalah:
1. Melakukan koordinasi pelaksanaan Gerakan Masyarakat Hidup
Sehat di Kecamatan Sumobito;
2. Melaksanakan kegiatan yang mendukung Gerakan Masyarakat
Hidup Sehat sesuai tugas, pokok dan fungsi masing-masing
Perangkat Daerah;
3. Melakukan koordinasi, monitoring dan evaluasi pelaksanaan
kegiatan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat;
4. Melaporkan hasil pelaksanaan tugasnya kepada Camat
KETIGA : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di Sumobito
Tanggal:
CAMAT SUMOBITO

MUSTAGFIRIN, AP
Pembina Tk.I
NIP. 197404301993111001
Lampiran : Keputusan Camat Sumobito
Nomor :
Tanggal :

SUSUNAN DAN FUNGSI PENGURUS KELOMPOK KERJA GERMAS KECAMATAN


SUMOBITO

No Jabatan Kedudukan Dalam Fungsi


Kelompok Kerja
1. Camat Sumobito Pembina Melakukan
koordinasi
pelaksanaan
Gerakan
Masyarakat
Hidup Sehat di
Kecamatan
Sumobito
2. Sekretaris Kecamatan Pengarah Memberikan
pengarahan dan
Membantu
Pembina dalam
melakukan
koordinasi
pelaksanaan
Gerakan
Masyarakat
Hidup Sehat di
Kecamatan
Sumobito
3. Kepala BLUD Puskesmas Sumobito Ketua I Melaporkan
4. Kepala BLUD Puskesmas Jogoloyo Ketua II hasil
pelaksanaan
Germas kepada
Camat
5. Kasi Kes. Sosial Kecamatan Sumobito Sekretaris I Melakukan
6. Programmer Promkes Kecamatan Sumobito dan Sekretaris II koordinasi,
Jogoloyo monitoring dan
evaluasi
pelaksanaan
kegiatan
Gerakan
Masyarakat
Hidup Sehat
7. Kapolsek Sumobito

8. DANRAMIL Sumobito

9. Korwil Dinas Pendidikan Kecamatan Sumobito

10. PPAI Kecamatan Sumobito

11. PLKB Kecamatan Sumobito


Melaksanakan
12. KUA Kecamatan Sumobito kegiatan yang
Anggota mendukung
13. PPL Kecamatan Sumobito Gerakan
Masyarakat
14. Tim PKK Kecamatan Sumobito Hidup Sehat

15. Kepala
Desa Se-
Kecamata
n
Sumobito
16. Ormas
Kecamata
n
Sumobito
17. Kepala Sekolah se Kecamatan Sumobito

CAMAT SUMOBITO

MUSTAGFIRIN, AP
Pembina Tk.I
NIP. 197404301993111001

Anda mungkin juga menyukai