Anda di halaman 1dari 28

L A P ORA N A K HI R P E N E L IT IAN C E PAT

Kesehatan dan
Keselamatan Kerja
(K3): Melindungi Tenaga
Kesehatan Indonesia
Selama Pandemi
COVID-19
Penulis:
Profesor Daniel Prajogo, Monash University PAIR:
Profesor Amrik Sohal, Monash University Kemitraan Riset Australia-Indonesia (PAIR) adalah
Dr Ratna Sari Dewi, Institut Teknologi Sepuluh Nopember sebuah inisiatif dari The Australia-Indonesia Centre yang
Dr Dyah Santhi Dewi, Institut Teknologi Sepuluh didukung oleh Pemerintah Australia dan bekerjasama
Nopember dengan Kementerian Riset dan Teknologi Indonesia,
Dr Adithya Sudiarno, Institut Teknologi Sepuluh Kementerian Perhubungan Indonesia, Pemerintah
Nopember Provinsi Sulawesi Selatan dan berbagai organisasi dan
Dr Retno Widyaningrum, Institut Teknologi Sepuluh tokoh masyarakat di kalangan industri dan komunitas.
Nopember
Dr Arief Rahman, Institut Teknologi Sepuluh Nopember Australia-Indonesia Centre:
Anny Maryani, Institut Teknologi Sepuluh Nopember Australia-Indonesia Centre adalah konsorsium penelitian
Dr Eugene Sebastian, Direktur Eksekutif, AIC bilateral yang didukung oleh pemerintah, universitas
Helen Brown, Kepala Bidang Komunikasi dan dan industri terkemuka kedua negara. Didirikan pada
Penjangkauan, AIC tahun 2014, AIC bekerja untuk memajukan hubungan
antar-warga dan kelembagaan dalam sains, teknologi,
Tanggal Publikasi: pendidikan, inovasi, dan budaya. AIC merancang
Juni, 2021 dan memfasilitasi program penelitian bilateral untuk
menjawab tantangan bersama, dan melakukan aktivitas
Perhatian: penjangkauan untuk mempromosikan pemahaman yang
Penelitian ini didanai oleh Pemerintah Australia lebih baik tentang kedua negara.
melalui Australia-Indonesia Centre dibawah Program
PAIR. Laporan ini disunting oleh Australia-Indonesia Untuk mengetahui lebih lanjut tentang AIC dan
Center. Laporan ini berisi gambaran umum dan tidak programnya, silahkan kunjungi: ausindcentre.org.
dimaksudkan untuk memberikan cakupan informasi
mendetail. Informasi ini tidak dimaksudkan untuk Sitasi:
memberikan jasa kepenasihatan oleh AIC. Meskipun Penelitian ini didanai oleh Pemerintah Australia melalui
telah dilakukan kehati-hatian untuk memastikan Australia-Indonesia Centre dibawah Program PAIR. Kunjungi:
informasi dalam laporan ini akurat, kami tidak ausindcentre.org
bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari
ketergantungan pada informasi atau dari kesalahan Prajogo D., Sohal A., Dewi R.S., Dewi D.S., Sudiarno A.,
dan kelalaian dalam laporan. Kami tidak mendukung Widyaningrum R., Rahman A., Maryani A., Sebastian E.,
organisasi atau aktivitas apa pun yang dirujuk dalam Brown H., (2021), ‘Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3):
laporan, dan tidak bertanggung jawab atas kerugian Melindungi Tenaga Kesehatan Indonesia Selama Pandemi
yang dialami. COVID-19’, The Australia-Indonesia Centre.
KEMITRAAN RISET AUSTRALIA-INDONESIA (PAIR)

Dengan senang hati saya


menyampaikan temuan hasil
riset kami dari Seri Penelitian

i 3
Cepat Covid-19, Kemitraan Riset
Australia-Indonesia (Partnership for
Australia-Indonesia Research/PAIR).

Pandemi COVID-19 telah


menyebar luas dan menghambat
Analisis dan Hasil����������������������������������������������9 sistem ekonomi, pendidikan,
Ringkasan Eksekutif�������������������������������������1 pekerjaan, dan kesehatan di
3.1. Gambaran rumum rumah sakit seluruh dunia. Untuk mengatasi

1
di Indonesia selama pandemi berbagai tantangan yang
mendesak di Indonesia, kami
Covid-19�����������������������������������������������������������9
telah mengumpulkan tim peneliti
3.2. Penerapan kebijakan K3 lintas disiplin dari kedua negara
di rumah sakit������������������������������������������ 10 untuk mengeksplorasi dampak
COVID-19 pada masyarakat. Kami
3.3. Kesadaran dan kepatuhan
fokus pada tiga bidang: kesehatan,
Pendahuluan ���������������������������������������������������������3 staf terhadap kebijakan dan konektivitas, dan pemulihan
prosedur K3����������������������������������������������12 ekonomi.

2
3.4. Tantangan yang dihadapi Laporan ini memberikan bukti
staf������������������������������������������������������������������� 14 terbaik yang tersedia dan tepat
3.5. Infeksi COVID-19 di kalangan waktu kepada komunitas kebijakan.
Hal ini merupakan bagian dari
tenaga kesehatan������������������������������� 15 strategi Kemitraan Pemerintah

4
Australia untuk Pemulihan
Latar Belakang Penelitian��������������������6 (Partnership for Recovery).
Strategi tersebut bertujuan untuk
2.1 Covid-19 di Indonesia����������������������������6 memahami dan mendukung
Indonesia dalam menghadapi dan
2.2 K3 dalam playanan kesehatan�������6 pulih dari pandemi COVID-19.
Kesimpulan dan
2.3 K3 dan COVID-19������������������������������������� 7 Rekomendasi����������������������������������������������������� 18

5
Salam hangat,

Referensi����������������������������������������������������������������� 22
Dr Eugene Sebastian
Direktur Program PAIR
The Australia-Indonesia Centre
RAPID RESEARCH L A P O R A N A K H I R P E N E L I T I A N C E PAT PA I R

RINGKASAN EKSEKUTIF

Indonesia merupakan salah satu


negara dengan tingkat kematian
tenaga kesehatan tertinggi di dunia
akibat COVID-19, dengan jumlah
kematian yang dilaporkan oleh
Ikatan Dokter Indonesia mencapai
718 jiwa hingga awal Maret 2021.
Dokter dan perawat mendominasi
angka kematian tersebut, dan ini
adalah kenyataan pahit yang harus
dialami oleh negara dengan jumlah
tenaga medis yang sudah rendah
dalam upaya memberikan pelayanan
kesehatan bagi masyarakat.

Tingkat penularan dan infeksi COVID-19 di antara tenaga kesehatan


lainnya juga tinggi, dan penelitian ini menemukan bahwa institusi
pelayanan kesehatan harus segera mengidentifikasi bahaya-bahaya
COVID-19 dan celah dalam praktik dan sistem Kesehatan dan
Keselamatan Kerja (K3) mereka guna menurunkan tingkat penularan
tersebut. Laporan penelitian ini mengidentifikasi beberapa isu
penting yang perlu diperhatikan dalam upaya mengurangi risiko
penularan dan lebih melindungi para tenaga kesehatan yang
berpotensi bekerja dalam kondisi stress dan melelahkan, serta
merekomendasikan kebijakan-kebijakan yang dapat dilakukan untuk
mengevaluasi titik-titik kritis di rumah sakit dan mengambil tindakan
pencegahan dan pengendalian yang tepat.

Kesehatan dan kesejahteraan tenaga kesehatan yang bekerja


di garis depan ini harus dilindungi sehingga mereka dapat terus
memerangi dampak COVID-19 di masyarakat yang lebih luas.
RAPID RESEARCH L A P O R A N A K H I R P E N E L I T I A N C E PAT PA I R

Penelitian ini mengkaji tema kunci. Temuan penelitian 3. Meningkatkan proses


penerapan—dan kepatuhan— ini berfokus pada kondisi umum penelusuran kontak dan
terhadap kebijakan K3 di rumah fasilitas kesehatan di Indonesia, membuat sistem pelaporan
sakit-rumah sakit di Indonesia pengembangan dan penerapan yang akurat dan real-time.
selama pandemi COVID-19. kebijakan K3, kesadaran—dan
Penelitian ini menyoroti ketaatan—terhadap kebijakan 4. Memastikan sarana dan
peluang-peluang untuk upaya K3, tantangan yang dihadapi para prasarana serta lingkungan
meningkatkan K3 tenaga pemangku kepentingan, serta mendukung pencegahan
kesehatan Indonesia, dan prosedur penanganan terhadap infeksi.
mencoba memberikan pelajaran pasien dan staf yang terinfeksi.
yang dapat diterapkan di seluruh Penelitian ini menghasilkan 5. Memberikan pelatihan
dunia. Peneliti melakukan 23 tujuh rekomendasi utama untuk berkelanjutan kepada staf
wawancara semi-terstruktur dan mengurangi risiko bagi tenaga tentang mitigasi risiko.
mendalam dengan pemangku kesehatan selama pandemi
kepentingan kunci dari berbagai COVID-19: 6. Mengawasi dan memantau
rumah sakit di Surabaya secara kepatuhan terhadap protokol
daring/virtual. Para responden 1. Meminimalkan penularan virus pengendalian infeksi.
berasal dari tiga rumah sakit di titik-titik kritis di rumah
Kelas A, lima rumah sakit Kelas sakit. 7. Mengevaluasi dampak
B, satu rumah sakit Kelas C, psikologis dan fisik pada
satu rumah sakit Kelas D dan 2. Meningkatkan proses tenaga kesehatan yang bekerja
dua Puskesmas/klinik yang pemeriksaan dan tes untuk menangani pandemi.
menangani pasien COVID-19. mengidentifikasi individu yang
Peneliti menganalisis transkrip terinfeksi secara lebih cepat.
wawancara untuk mendapatkan

THE AUSTRALIA-INDONESIA CENTRE | PARTNERSHIP FOR AUSTRALIA-INDONESIA RESEARCH 2


RAPID RESEARCH L A P O R A N A K H I R P E N E L I T I A N C E PAT PA I R

1.0. P E N D A H U L U A N

IKHTISAR

Sementara banyak negara maju sangat


kewalahan menghadapi efek meng­han­
curkan akibat pandemi COVID-19, negara-
negara berkembang dengan sumber
daya terbatas meng­hadapi tantangan
yang jauh lebih kritis (Hopman et al.,
2020). Dengan jumlah penduduk terbesar
keempat di dunia, Indonesia merupakan
salah satu negara berkembang yang
terkena dampak serius COVID-19, pe­
nya­kit yang disebabkan oleh jenis baru Gambar 1.1 COVID-19 di Indonesia (Sumber: Satuan Tugas Penanganan
virus corona—sindrom pernapasan COVID-19, 2020).
akut berat coronavirus 2 (SARS-CoV-2).
Menurut Ikatan Dokter Indonesia, hingga 2 Maret 2021, setidaknya
Jakarta, episentrum pandemi di Indo­nesia,
718 tenaga kesehatan meninggal karena COVID-19, termasuk 325
memiliki proporsi kematian ter­tinggi akibat
dokter dan 324 perawat (Pikiran Rakyat). Hampir tujuh dari 10 petugas
infeksi COVID-19 secara global (Asyary
kesehatan yang meninggal di Indonesia (68%) berada pada kelompok
& Veruswati, 2020). Se­men­tara itu,
usia berisiko tinggi, yaitu antara 50 dan 79 tahun (Irwandy, 2020).
pakar kesehatan senan­tiasa menyatakan
Angka-angka ini mengkhawatirkan, karena kesehatan dan kesejahteraan
keraguannya akan kemampuan sistem
tenaga kesehatan sangat penting untuk penyediaan layanan kesehatan
pelayanan kesehatan Indonesia dalam
yang memadai, baik selama pandemi maupun dalam fase pemulihan
merespons pandemi segera setelah kasus
nanti. Upaya-upaya lain untuk meningkatkan kapasitas sistem pelayanan
positif pertama COVID-19 dilaporkan pada
kesehatan tidak akan efektif jika sumber daya yang memadai dan
2 Maret 2020 (Djalante et al., 2020).
lingkungan kerja yang aman tidak tersedia bagi tenaga kesehatan.
Hingga 28 Januari 2021, Indonesia telah
melaporkan 1,037,993 kasus COVID-19, K3 berkepentingan dengan perlindungan keselamatan, kesehatan, dan
dengan jum­lah kematian 29,331 kesejahteraan karyawan, sehingga mereka dapat menjalankan tanggung
(worldometer, 2021). Jumlah ini masih jawabnya dalam lingkungan kerja yang aman dan bebas bahaya. Akan
terus mening­kat (lihat Gambar 1 (Satuan tetapi, terdapat bukti bahwa pelayanan kesehatan di Indonesia seringkali
Tugas Penanganan COVID-19, 2020)). ditandai dengan manajemen K3 yang buruk (Gul, Ak & Guneri, 2016).
Jumlah kematian yang mengkhawatirkan akibat COVID-19 di kalangan
Pemerintah Indonesia telah melakukan
tenaga kesehatan menggarisbawahi perjuangan kebijakan K3 di rumah
sejumlah langkah respons, termasuk
sakit dan risiko-risiko K3 yang dihadapi para petugas garis depan ini.
membangun sarana dan prasarana baru
Banyaknya risiko yang dihadapi tenaga kesehatan selama COVID-19
serta menyediakan peralatan untuk
merupakan akibat dari berbagai faktor. Termasuk di antaranya adalah
para tenaga kesehatan. Sebanyak 132
kurangnya proses yang kuat untuk melaksanakan tugas secara aman,
rumah sakit khusus penanganan penya­
kurangnya pasokan logistik kesehatan, dan alat pelindung yang tidak
kit menular telah didirikan di seluruh
memadai. Masalah-masalah ini tidak hanya menimbulkan bahaya
Indonesia (Kementerian Kese­hatan
fisik dan psikologis bagi tenaga kesehatan, tetapi juga secara kritis
Republik Indonesia, 2020). Ini termasuk
menjadikan mereka menularkan virus (Zhao & Jiang, 2020). Di kawasan
pengubahan fungsi Wisma Atlet di
Asia Pasifik, bahaya K3 dan dampak negatifnya terhadap kesehatan dan
Jakarta menjadi rumah sakit darurat
kesejahteraan tenaga kesehatan profesional semakin menjadi perhatian.
COVID-19 dengan kapasitas 7.426
Sangat penting bagi kita memperkuat kemampuan rumah sakit untuk
tempat tidur (CNN Indonesia, 2020).
mengelola tantangan-tantangan K3 sehingga dapat menjaga tenaga
Terlepas dari upaya-upaya yang telah kesehatan—dan pada akhirnya, populasi—menjadi lebih aman.
dilakukan, pandemi memberikan
Hal ini terutama terjadi di Indonesia karena kasus infeksi dan kema­tian
dampak serius di sektor kesehatan
akibat COVID-19 di kalangan tenaga kesehatan jumlahnya meng­kha­
Indonesia.
watirkan. Pemerintah Indonesia menghadapi tantangan berat da­lam
“Angka infeksi dan kematian mempertahankan kapasitas tenaga kesehatannya sekaligus mem­per­
tenaga kesehatan, terutama tahankan motivasi para tenaga kesehatan, mengingat proporsi praktisi
dokter dan perawat, lebih tinggi kesehatan per kapita relatif kecil. Rasio dokter umum dan penduduk di
dibandingkan wabah penyakit Indonesia hanya empat per 10.000 penduduk (WHO, 2017), sedangkan
menular apa pun yang pernah menurut Ikatan Perawat Nasional Indonesia, rasio perawat saat ini adalah
terjadi di Indonesia” 10 per 10.000 penduduk (Irwandy, 2020). Tanpa kapasitas tenaga
kesehatan yang memadai, upaya pemerintah memberantas COVID-19

THE AUSTRALIA-INDONESIA CENTRE | PARTNERSHIP FOR AUSTRALIA-INDONESIA RESEARCH 3


RAPID RESEARCH L A P O R A N A K H I R P E N E L I T I A N C E PAT PA I R

akan sangat terhambat. Situasi 3. Mengkaji dampak penerapan COVID-19, dan pemahaman
tersebut menuntut ling­ku­ng­an kerja K3 terhadap kinerja rumah sakit bagaimana hal ini berdampak
yang sehat dan aman di rumah dalam hal kualitas pela­yanan, pada kesehatan dan
sakit untuk melin­dungi tenaga budaya kesela­matan, kesehatan keselamatan tenaga
kesehatan, yang memungkinkan dan kesejahteraan pasien dan kesehatan.
mereka men­ja­lan­kan tugas dengan staf, serta yang terpenting,
kapasitas ter­tinggi. Namun, bahkan terhadap penularan COVID-19 2. Analisis pendekatan mutakhir
sebelum pandemi, K3 di rumah pada tenaga kesehatan. yang digunakan oleh institusi
sakit di Indo­nesia dilaporkan masih pelayanan kesehatan untuk
kurang. Misalnya, sistem pelaporan 4. Mengidentifikasi area untuk mengelola kesehatan dan
insiden dilaporkan mengalami perbaikan K3, termasuk keselamatan staf klinis,
kekurangan infrastruktur yang kuat integrasi kebijakan K3 dalam manajemen rumah sakit, dan
dan perlu ditingkatkan jika rumah operasional rumah sakit pasien.
sakit hen­dak belajar dari kesalahan (misalnya, penjadwalan,
manajemen risiko). 3. Penilaian tingkat kepatuhan
(Dhamanti et al., 2019). Temuan ini
terhadap kebijakan dan
semakin memperkuat kebu­tuhan
praktik K3 yang sudah ada
untuk memantapkan kebi­jakan dan M A N FA AT P E N E L I T I A N
serta dampaknya selama
prosedur K3 yang komprehensif.
Temuan-temuan dari penelitian ini pandemi COVID-19.
Dan lebih penting lagi adalah mem­
memberikan rekomendasi khusus
bentuk proses pelaksanaan yang 4. Rekomendasi perbaikan
untuk menciptakan lingkungan kerja
ketat serta menciptakan budaya kebijakan K3 dan implemen­
yang aman dan perbaikan budaya
yang memung­kinkan tenaga kese­ tasinya di institusi pelayanan
K3. Hal ini akan memastikan
hatan termotivasi untuk menaati kesehatan.
bahwa penyelenggaraan pelayanan
praktik yang aman.
kesehatan adalah tempat
kerja yang lebih aman, dengan STRUKTUR LAPORAN
TUJUAN PENELITIAN
mengurangi dampak negatif
Guna membantu mengatasi K3 pada tenaga kesehatan di Laporan ini dimulai dengan
tantangan-tantangan tersebut, masa pandemi. Penelitian ini tinjauan dampak COVID-19
penelitian ini mengkaji implemen­ juga memastikan bahwa institusi terhadap pelayanan kesehatan dan
tasi kebijakan, prosedur dan sis­tem pelayanan kesehatan dapat bagaimana K3 diterapkan dalam
K3 di rumah sakit di Indonesia, merespons dan pulih dengan sistem pelayanan kesehatan.
serta kinerja K3 rumah sakit untuk sebaik-baiknya dari COVID-19. Laporan ini kemudian menjelaskan
mengidentifikasi area-area yang metode yang digunakan untuk
Manfaat dari temuan dan laporan mengumpulkan data, lalu
perlu ditingkatkan. Secara khusus,
penelitian meliputi: dilanjutkan dengan bagian
tujuan penelitian ini adalah:
analisis dan hasil. Bagian terakhir
1. Penyediaan gambaran umum
1. Menguji implementasi menyajikan kesimpulan mengenai
terkini mengenai situasi yang
kebijakan dan prosedur K3 kebijakan dan sistem K3 di rumah
dihadapi institusi pelayanan
di rumah sakit di Indonesia. sakit di Indonesia, bersama dengan
kesehatan Indonesia
Dalam cakupannya termasuk tujuh rekomendasi utama untuk
dalam memerangi pandemi
meninjau kebijakan, prosedur, kebijakan K3 di masa depan.
dan target K3; peran perwakilan
K3; kepemimpinan manajemen
puncak dan komitmen terhadap
K3; pelatihan K3 untuk staf;
fasilitas, informasi dan sumber
daya untuk K3; serta audit,
pelaporan, dan peninjauan K3.

2. Memeriksa sikap staf rumah


sakit terhadap K3 (termasuk
kesadaran dan kepatuhan)
serta memahami bagaimana
sikap tersebut memengaruhi
budaya keselamatan kerja,
risiko yang dirasakan, dan Sumber: The Conversation Indonesia
kepuasan kerja. https://theconversation.com/4-gelombang-besar-pandemi-covid-19-
menghantam-sistem-pelayanan-kesehatan-142049

THE AUSTRALIA-INDONESIA CENTRE | PARTNERSHIP FOR AUSTRALIA-INDONESIA RESEARCH 4


“Sangat penting bagi kita
memperkuat kemampuan
rumah sakit untuk mengelola
tantangan-tantangan K3
sehingga dapat menjaga
tenaga kesehatan—dan pada
akhirnya, populasi—menjadi
lebih aman.”
RAPID RESEARCH L A P O R A N A K H I R P E N E L I T I A N C E PAT PA I R

2.0. L A T A R B E L A K A N G COVID-19 berisiko tinggi tertular virus. Meningkatnya angka infeksi dan
PENELITIAN kematian akibat COVID-19 menegaskan pentingnya kesehatan dan kese­
jahteraan tenaga kesehatan di rumah sakit di Indonesia. Hingga akhir
Bagian ini memberikan konteks studi tahun 2020, 507 tenaga kesehatan meninggal dunia karena COVID-19 di
berdasarkan tinjauan literatur yang Indonesia (Rizal, 2020). Dari angka tersebut, persentase terbesar adalah
tersedia. dokter, perawat, dan bidan, diikuti oleh kelompok lain termasuk teknisi
laboratorium, apoteker, ahli radiologi, dan pengemudi mobil ambulans.
COVID-19 DI INDONESIA
Vaksinasi secara luas masih jauh dan dampaknya masih belum pasti.
Oleh karena itu, penting untuk mengevaluasi dan meningkatkan cara
Pada 2 Maret 2020, Presiden Republik rumah sakit Indonesia mengelola K3 demi meningkatkan kapasitasnya
Indonesia mengumumkan kasus dalam menangani COVID-19.
COVID-19 pertama yang dikonfirmasi
di Indonesia. Tidak lama kemudian,
K 3 D A L A M P E L AYA N A N K E S E H ATA N
kematian pertama pun menyusul, yaitu
pada 11 Maret. Dalam kurun waktu Bahaya pekerjaan adalah bahaya atau risiko jangka pendek dan jangka
yang sama, Organisasi Kesehatan Dunia panjang yang terkait dengan lingkungan tempat kerja yang tidak sehat
(WHO) mengumumkan bahwa COVID-19 (Schulte, Pandalai, Wulsin & Chun, 2012). Prosedur K3 memastikan
adalah pandemi global. Antara Maret bahwa organisasi mengurangi risiko kecelakaan, mendukung kesehatan
2020 dan pertengahan November 2020, dan kepuasan staf, serta meningkatkan kinerja dan reputasi organisasi,
infeksi COVID-19 menyebar ke seluruh baik di mata karyawan maupun masyarakat luas (da Silva & Amaral,
provinsi di Indonesia. Beberapa provinsi, 2019). Kebijakan dan prosedur K3 yang tidak memadai atau tidak efektif
seperti Jakarta dan Jawa Timur, dijuluki menimbulkan banyak dampak kepada pekerja, termasuk rasa sakit dan
“zona merah” lantaran tingkat penularan penderitaan akibat cedera dan penyakit akibat kerja. Hal ini kemudian
yang tinggi. Untuk mengendalikan penye­ dapat mengakibatkan meningkatnya ketidakhadiran dan hilangnya waktu
baran virus, pemerintah menutup sekolah kerja, hubungan kerja yang tidak menyenangkan, serta biaya kompensasi
dan universitas serta melarang ibadah (Niu, 2010). Dalam konteks COVID-19, K3 berperan penting dalam
berjamaah. menjaga kesehatan dan keselamatan tenaga kesehatan.
Untuk merespon penyebaran virus di Bahaya K3 dan dampak negatifnya terhadap kesehatan dan keselamatan
Tanah Air, pemerintah Indonesia mem­ semakin mengkhawatirkan. Tenaga kesehatan profesional terpapar
bentuk Satgas COVID-19. Arahan utama risiko tinggi terhadap bahaya terkait pekerjaan dan mengalami tingkat
satgas adalah penggunaan masker, selain kerusakan yang sama, atau lebih, dengan industri lain yang secara
menjelaskan beberapa strategi yang telah tradisional dianggap berbahaya (Tullar et al., 2010). Tenaga kesehatan
dilakukan pemerintah (Wibowo, 2020). menghadapi berbagai macam bahaya K3, termasuk bahaya biologis,
Pada awalnya, pemerin­tah mewajibkan bahaya kimiawi, bahaya ergonomis, bahaya psikososial, dan bahaya fisik
pemakaian masker untuk tenaga medis (Che Huei et al., 2020). Karena pekerjaan mereka melibatkan perawatan
dan orang dengan gejala, kemudian orang yang sakit dan terluka, tenaga kesehatan seringkali dianggap
mewajibkan pemakaian masker untuk “kebal” terhadap cedera atau terhadap penyakit tersebut dan kerap
semua orang. Akibatnya, terjadi krisis diharapkan mengorbankan kesejahteraan mereka sendiri demi pasien.
ketersediaan masker bedah, sehingga
pemerintah mengumumkan bah­wa Cedera dan penyakit menghalangi tenaga kesehatan menjalankan
masker kain dapat digunakan, meskipun tugasnya secara efektif, sehingga dapat memberikan dampak negatif
kurang efektif dibandingkan masker lebih luas pada sistem layanan kesehatan (Tullar et al., 2010). Tindakan
bedah (Septiani, A., 2020). Peme­rin­tah proaktif seperti perencanaan, penilaian, dan penerapan pengendalian
Indonesia juga melacak kasus po­sitif dan dan langkah-langkah pencegahan dapat menangkal terjadinya kecelakaan
kontak erat pasien, serta mem­berikan dan penyakit akibat kerja (da Silva & Amaral, 2019). Selain itu, melin­
edukasi publik tentang cara pen­cegahan dungi K3 tenaga kesehatan berkontribusi pada kualitas perawatan
infeksi dan cara mengisolasi diri jika pasien dan kuatnya sistem pelayanan kesehatan (WHO, 2020). Pembuat
diperlukan. Jika individu tidak mam­pu kebijakan, tenaga kesehatan, dan manajer didesak untuk bekerja sama
mengisolasi diri, masa isolasi dapat menghilangkan atau meminimalkan bahaya dengan memperkenalkan
dilakukan di rumah sakit (Wibowo, 2020). kebijakan dan prosedur K3, serta secara ketat mematuhi kontrol teknik,
administrasi, dan alat pelindung diri (APD) (Che Huei et al., 2020).
COVID-19 telah berdampak signifikan
pada sektor pelayanan kesehatan Penerapan praktik K3 merupakan proses bertahap yang dalam jangka
Indonesia. Besarnya skala infeksi panjang dapat memberikan hasil K3 yang positif (da Silva & Amaral,
memberikan tantangan substansial 2019). Tinjauan pustaka menunjukkan pentingnya kepemimpinan dalam
terhadap kapasitas dan kapabilitas manajemen keselamatan yang efektif, dan bahwa perilaku kepemimpinan
sektor ini (IBISWorld, 2020). Tenaga memengaruhi budaya keselamatan dan kinerja keselamatan dalam
kesehatan yang menangani pasien industri pelayanan kesehatan. Dedikasi para pemimpin institusi

THE AUSTRALIA-INDONESIA CENTRE | PARTNERSHIP FOR AUSTRALIA-INDONESIA RESEARCH 6


RAPID RESEARCH L A P O R A N A K H I R P E N E L I T I A N C E PAT PA I R

pelayanan kesehatan untuk keber­ untuk menerapkan program- curkan di era modern, merenggut
ha­silan program K3 sangat penting program tersebut (Baumann antara 25 hingga 40 juta jiwa (Zhao
(Baumann, Holness, Norman, et al. 2012). Selain itu, sulit & Jiang, 2020). Pandemi COVID-19
Idriss-Wheeler, & Boucher, 2012; untuk mendefinisikan indikator telah menyerang lebih dari 200
Yang, Wang, Chang, Guo, & Huang, manajemen yang tepat dalam K3. negara (Bahl et al., 2020). Pada
2009). Penelitian menemukan Kegagalan dalam menilai risiko 17 Maret 2020, terdapat lebih
bahwa dukungan kepemimpinan, K3 secara akurat serta dalam dari 121 juta kasus COVID-19
pelatihan pekerja, dan sistem menciptakan sistem kontrol dan yang dikonfirmasi, dan lebih dari
pelaporan keselamatan yang dokumentasi K3 yang cakap juga 2,68 juta kematian di seluruh
kuat dapat meningkatkan kinerja bisa menjadi hambatan. dunia (worldometer, 2021). Secara
keselamatan dalam pelayanan global, pemerintah dan organi-
kesehatan (Yang et al., 2009). Penelitian juga secara krusial sasi kesehatan telah melakukan
menunjukkan bahwa manajemen upaya-upaya besar untuk mencegah
Faktor paling berpengaruh yang menganggap program ergonomis infeksi dan memberikan sokongan
berkontribusi terhadap keber­ tidak dapat dilaksanakan di semua kepada orang-orang yang terinfeksi
hasilan implementasi sistem bidang pelayanan kesehatan. COVID-19 serta pihak-pihak yang
manajemen K3 adalah: mengem­ Hal ini terutama berlaku untuk merawat. Meskipun demikian,
bangkan kebijakan dan program area klinis dengan permintaan wabah telah menyebar di fasili-
K3, menyiapkan identifikasi bahaya tinggi, di mana kebutuhan pasien tas-fasilitas perawatan lansia, pen-
dan proses penilaian tempat seringkali didahulukan di atas jara, serta rumah sakit, dan ribuan
kerja, serta mengembangkan dan keselamatan tenaga kesehatan. tenaga kesehatan telah terinfeksi
menerapkan strategi pengendalian Partisipasi dalam program K3 juga (Gudi & Tiwari, 2020).
risiko K3 (Ramli, Watada dan dapat menimbulkan beban kerja
Pedrycz, 2011). Faktor-faktor kritis tambahan bagi staf. Pada fase Tingginya tingkat infeksi di kalan-
lain yang ditekankan dalam literatur pasca-implementasi, ketersediaan gan tenaga kesehatan tidaklah
adalah peningkatan komunikasi terus-menerus sumber daya dan mengherankan mengingat mereka
K3 di dalam organisasi, komitmen waktu khusus kerap kali tetap berada di garis depan perjuan-
dan partisipasi yang lebih besar menjadi tantangan yang paling gan melawan COVID-19. Mereka
dari pekerja, pengembangan signifikan. Hambatan lain adalah berisiko tinggi terpapar virus ketika
mana­jemen K3 yang lebih proaktif, penjadwalan dan memastikan terjadi kesalahan dalam praktik
serta peningkatan alokasi sumber kehadiran pada pertemuan dan pengendalian infeksi, atau ketika
daya keuangan (da Silva & Amaral, sesi pelatihan (Baumann et al., praktik dan peralatan pelindung
2019). Beberapa peneliti juga 2012). Masalah lain adalah tidak memadai. Infeksi pada tena-
mendukung kampanye pening­ kurangnya komitmen kepemimpinan ga kesehatan tidak hanya dapat
katan secara berkelanjutan mela­lui organisasi, dan hal ini bisa menyebabkan kerugian fisik dan
pengukuran kinerja dan peman­ menyulitkan pekerja memahami psikologis bagi tenaga kesehatan
tauan proses K3 (Yazdani et al., manfaat program K3. Masalah itu sendiri, tetapi juga dapat menu-
2015). tersebut menimbulkan tantangan larkan virus ke pasien, kolega,
dalam memastikan kepatuhan anggota keluarga, dan kontak
Dilaporkan bahwa hambatan paling terhadap kebijakan K3, sehingga dekat lainnya (Zhao & Jiang, 2020).
signifikan dalam pelaksanaan mempersulit kebijakan dan budaya Risiko-risiko paling buruk terkait
program K3 adalah tingginya biaya pelayanan kesehatan (da Silva keterpaparan tenaga kesehatan
pelaksanaan dan pengelolaan. & Amaral, 2019). Lemahnya terhadap COVID-19 menegaskan
Seringkali terjadi integrasi antar- kewenangan pemerintah untuk perlunya kebijakan, penilaian risiko,
standar yang tidak memadai. Biaya menerapkan aturan dan regulasi dan praktik K3 yang kuat di institu-
tinggi kerap dikaitkan dengan semacam itu juga berdampak si pelayanan kesehatan. Institusi
penerapan berbagai sistem pada K3 secara umum, dan ini pelayanan kesehatan benar-benar
secara bersamaan dan terpadu. kadang menunjukkan bahwa harus segera mengidentifikasi
Mungkin diperlukan perubahan badan pengatur (regulator) gagal bahaya COVID-19 dan celah dalam
dalam budaya dan metode melindungi keselamatan pekerja praktik K3 saat ini, mengevaluasi
manajemen, dan menemukan (Pringle & Frost, 2003). risiko, serta mengambil tindakan
waktu untuk menerapkan serta pencegahan dan pengendalian yang
melaksanakan semua itu bisa tepat (Gudi & Tiwari, 2020).
K 3 DA N C OV I D - 1 9
jadi merupakan sesuatu yang
sulit (da Silva & Amaral, 2019). Secara historis, penyakit menular APD sangat penting untuk
Resistensi terhadap perubahan telah menjadi penyebab utama ke- menghambat penularan (Jones,
serta kebutuhan akan pendanaan matian pada manusia. Pandemi flu 2020). Bukti yang berkembang
dan sumber daya yang lebih baik Spanyol tahun 1918 diakui sebagai sangat mendukung kewas­padaan
juga merupakan hambatan utama pandemi yang paling menghan- penularan lewat udara untuk K3

THE AUSTRALIA-INDONESIA CENTRE | PARTNERSHIP FOR AUSTRALIA-INDONESIA RESEARCH 7


RAPID RESEARCH L A P O R A N A K H I R P E N E L I T I A N C E PAT PA I R

tenaga kesehatan yang merawat pasien


COVID-19 (Bahl et al., 2020). Prinsip
kehati-hatian K3 bagi tenaga kesehatan
garis depan harus mencakup respira-
tor yang dipasang dengan benar. Jika
respirator tidak tersedia, masker harus
digunakan. Penggunaan dalam waktu
lama atau penggunaan kembali APD
memiliki risiko tinggi serta dapat menye-
babkan infeksi pada pemakainya dan
orang yang kontak erat dengan mereka.
Demi menghindari hal ini, instruksi yang
jelas mengenai penggunaan APD yang
tepat harus tersedia bagi tenaga kese-
hatan (Chughtai, Seale, Islam, Owais &
Macintyre, 2020).

Kelelahan ekstrem yang dialami tenaga Sumber: Jakayla Toney


kesehatan selama pandemi dapat mem- https://unsplash.com/photos/nwRoHW4j3gg?utm_source=unsplash&utm_
buat mereka semakin rentan terhadap medium=referral&utm_content=creditShareLink
virus. Banyak tenaga kesehatan tidak
mendapatkan waktu istirahat yang cukup,
dan masalah kesehatan mental akibat
stres dan kelelahan kerap terjadi. Ini
diperburuk oleh kondisi kerja yang buruk,
yang dapat ditingkatkan secara signifikan
oleh program K3 yang kuat (Zhao & Jiang,
2020). Staf harus dididik secara serius
tentang implikasi bila tidak mengikuti
kebijakan dan prosedur K3, termasuk
kemungkinan penularan virus ke pasien,
kolega, anggota keluarga, dan kontak
dekat lainnya (Ramli et al., 2011).

Meskipun telah banyak tersedia dokumen


peraturan dan standar untuk institusi
pelayanan kesehatan dan staf di berbagai
negara bahkan sejak sebelum pandemi, Sumber: Mufid Majnun
dokumen tersebut tidak cukup untuk https://unsplash.com/photos/ZT2qPWJTANs
mempersiapkan keadaan darurat besar
seperti COVID-19. Hal ini khususnya ter-
jadi di kawasan Asia dan Pasifik, di mana
bahaya K3 dan dampak negatifnya terha-
dap tenaga kesehatan menjadi perhatian
terus-menerus (Che Huei et al., 2020).

Manajemen K3 yang kuat dalam


penyelenggaraan pelayanan kesehatan
adalah perwujudan nyata dari organisasi
pelayanan kesehatan, pihak berwenang,
dan para pembuat kebijakan dalam
memenuhi tanggung jawab sosial mereka
(Che Huei et al., 2020). Menyediakan
pekerjaan yang aman bagi tenaga kese-
hatan yang sedang memerangi pandemi
adalah tanggung jawab penting di pundak
pemerintah, termasuk pemerintah Indo- Sumber: Mufid Majnun
nesia, dalam upayanya untuk pulih dari https://unsplash.com/photos/J12RfFH-2ZE?utm_source=unsplash&utm_
kehancuran akibat pandemi COVID-19. medium=referral&utm_content=creditShareLink

THE AUSTRALIA-INDONESIA CENTRE | PARTNERSHIP FOR AUSTRALIA-INDONESIA RESEARCH 8


RAPID RESEARCH L A P O R A N A K H I R P E N E L I T I A N C E PAT PA I R

3.0. A N A L I S I S D A N H A S I L tidur yang ditetapkan sebagai Ruang Isolasi Khusus (SIR) untuk COVID-19
bervariasi dari satu rumah sakit ke rumah sakit lainnya. Misal­­nya, rumah
3.1. G A M B A R A N U M U M sakit kelas A yang berpartisipasi dalam penelitian ini menetapkan sekitar
RUMAH SAKIT DI INDONESIA
120 hingga 200 tempat tidur untuk pasien COVID-19, sedangkan rumah
SELAMA PANDEMI COVID-19
sakit kelas D hanya mengalokasikan delapan tempat tidur.
GAMBARAN RUMAH SAKIT DI
INDONESIA Untuk mengurangi risiko penyebaran virus SARS-CoV-2, Unit Perawatan
Intensif (ICU) dan fasilitas ruang rawat inap yang menangani pasien
Peraturan Menteri Kesehatan No. COVID-19 dipisahkan dari pasien umum (nonCOVID-19). Strategi pemi­
3 tahun 2020 mengklasifikasikan sahannya bervariasi, dari penggunaan gedung terpisah (rumah sakit
rumah sakit umum sebagai Kelas A, B1 dan B6), penggunaan lantai yang berbeda di gedung yang sama
B, C, dan D. Klasifikasi ini umumnya (rumah sakit B3, B4, dan B5), hingga hanya memasang tirai pemisah
dikelompokkan berdasarkan jumlah (rumah sakit D). Puskesmas dan klinik tidak memiliki ruangan khusus
tempat tidur yang tersedia. Rumah sakit untuk perawatan pasien COVID-19. Namun, mereka membuat ruang
rujukan teratas yang memiliki minimal pemeriksaan khusus dan memisahkan ruang tunggu bagi pasien yang
250 tempat tidur diklasifikasikan datang dengan dugaan gejala COVID-19.
sebagai Kelas A. Rumah sakit kelas B
daerah memiliki minimal 200 tempat Berbagai peralatan khusus di rumah sakit tersedia untuk memeriksa
tidur dan berada di setiap ibukota dan merawat pasien COVID-19, termasuk ventilator dan mesin PCR
provinsi. Rumah sakit umum kelas (polyme­rase chain reaction) untuk tes COVID-19. Ketersediaan peralatan
C memiliki sedikitnya 100 tempat tersebut umumnya memadai di rumah sakit Kelas A dan B, tetapi lebih
tidur dan terdapat di sebagian besar terbatas dan terkadang tidak tersedia di Rumah Sakit Kelas C dan D
wilayah di Indonesia. Rumah sakit serta di Puskesmas. Pasien dari rumah sakit ini atau Puskesmas yang
kelas D memiliki minimal 50 tempat membutuhkan perawatan intensif lebih lanjut harus dirujuk ke rumah
tidur dan biasanya merupakan rumah sakit Kelas A atau B.
sakit peralihan atau sementara.
Selain rumah sakit umum, terdapat M A N A J E M E N K A PA S I TA S
rumah sakit khusus dengan pelayanan
kesehatan lebih terspesialisasi The Selama tahap awal pandemi, tingkat hunian ruang perawatan
berdasarkan disiplin ilmu, kelompok COVID-19 tinggi. Rumah sakit Kelas A, B, dan C mencapai 100% dari
umur pasien, sistem tubuh, jenis kapasitasnya dan terkadang terpaksa menolak pasien. Tingkat hunian di
penyakit, atau fokus lainnya. Misalnya, rumah sakit Kelas D tidak terlalu signifikan, dan karena rumah sakit ini
rumah sakit ibu dan anak, rumah memiliki kapasitas cadangan, mereka bertindak sebagai penyangga bagi
sakit mata, atau rumah sakit gigi rumah sakit rujukan. Tingkat hunian rumah sakit pada awal November
dan mulut. Rumah sakit umum dan 2020 berubah-ubah antara 40% hingga 80%. Salah satu faktor penyebab
khusus tersebut menyediakan layanan turunnya tingkat okupansi adalah berkurangnya durasi masa perawatan
kesehatan rawat inap dan rawat jalan. pasien COVID-19 di rumah sakit. Menurut Pedoman Pencegahan dan
Ada juga rumah sakit pendidikan Pengendalian COVID-19 Revisi 5 (2020), pasien tidak perlu lagi dirawat
tempat dokter, perawat, dan profesional di rumah sakit setelah tes usap RT-PCR memberikan hasil negatif
kesehatan lainnya menjalani pelatihan. dua kali berturut-turut. Jika hasil tes usap masih positif, pasien dapat
dipulangkan berdasarkan penilaian dan rekomendasi dari dokter yang
Sistem pelayanan kesehatan Indonesia bertanggung jawab atas pasien tersebut.
juga memiliki puskesmas dan klinik/
poliklinik, terutama untuk layanan rawat Di sisi lain, terdapat penurunan signifikan pada jumlah pasien
jalan. Pusat kesehatan masyarakat nonCOVID-19 yang datang ke fasilitas rawat inap maupun rawat jalan
(Puskesmas) dan klinik dapat di rumah sakit, terutama pada awal pandemi. Jumlahnya turun men­
memberikan rujukan bagi pasien untuk jadi sekitar 20% dari tingkat prapandemi, karena masyarakat takut
mendapatkan pelayanan lebih lanjut di mendatangi rumah sakit dan fasilitas kesehatan umum lainnya. Tren
rumah sakit umum maupun khusus. tersebut menjadikan sumber daya tidak terpakai, dalam hal ini tenaga
kesehatan. Tetapi ini juga berdampak negatif pada pendapatan rumah
RESPONS RUMAH SAKIT sakit, yang pada gilirannya memengaruhi kemampuan rumah sakit
M E N G H A DA P I PA N D E M I menyediakan berbagai fasilitas kesehatan seperti tes gratis dan APD
C OV I D - 1 9 yang memadai, aman, dan nyaman bagi staf.

Ketika pandemi mulai terjadi, beberapa MANAJEMEN TENAGA KERJA


rumah sakit menjadi rumah sakit rujukan
khusus COVID-19, dengan fasilitas khusus Setiap rumah sakit mengadopsi strategi berbeda untuk mengelola
termasuk kamar dan peralatan untuk tenaga kesehatan yang merawat pasien COVID-19. Beberapa rumah sakit
merawat pasien COVID-19. Jumlah tempat mempekerjakan tenaga ke­se­hatan khusus untuk pasien COVID-19 di SIR

THE AUSTRALIA-INDONESIA CENTRE | PARTNERSHIP FOR AUSTRALIA-INDONESIA RESEARCH 9


RAPID RESEARCH L A P O R A N A K H I R P E N E L I T I A N C E PAT PA I R

dan ICU, sementara rumah sakit penelusuran. Fasilitas kesehatan untuk dipatuhi oleh dokter, perawat,
lain merotasi tenaga kesehatannya lain yang dapat melakukan pemerik­ pasien, dan keluarga—termasuk
secara bergantian di area COVID-19 saan adalah klinik atau poliklinik prosedur pencegahan, pengobatan,
dan nonCOVID-19. Pada awal kesehatan, termasuk klinik khusus dan rehabilitasi—serta
pandemi, beberapa rumah sakit COVID-19 di beberapa rumah sakit. memastikan protokol COVID-19
tidak memiliki tenaga kerja yang Di rumah sakit, digunakan tes ditegakkan di rumah sakit.
cukup untuk menangani pesatnya usap pada hari pertama dan kedua
jumlah pasien COVID-19. Mereka untuk membangun diagnosis. Jika Manajemen rumah sakit juga telah
terpaksa merekrut relawan ada perbaikan klinis, tindak lanjut mengembangkan kebijakan untuk
tambahan, yakni mahasiswa ilmu pasien dengan gejala berat/kritis penanganan pasien COVID-19
kesehatan dari jurusan farmasi, dilakukan lagi pada hari ketujuh secara optimal. Ini termasuk
kebidanan, dan keperawatan. untuk menilai kesembuhan pasien. membentuk unit penanganan
Proses perekrutan relawan ditangani COVID-19, membuat prosedur
oleh pemerintah daerah dan rumah Seorang pasien yang mendapat pelayanan yang aman, memenuhi
sakit memberikan pelatihan selama hasil positif COVID-19 berdasarkan kebutuhan APD dokter dan perawat,
seminggu. Tetapi tenaga kerja hasil tes usap akan menjalani serta membuat atau menyesuaikan
tambahan ini hanya bisa ditugaskan isolasi di rumah sakit atau di fasilitas guna mendukung
untuk waktu yang terbatas, rumah, tergantung gejalanya. perawatan pasien COVID-19. Secara
dan rumah sakit harus tetap Baik rumah sakit rujukan maupun umum, sebagian besar responden
mengandalkan tenaga tetapnya. nonrujukan dapat memberikan menegaskan bahwa kebijakan dan
Untungnya, peningkatan jumlah perawatan khusus untuk pasien prosedur K3 yang ditetapkan di
pasien COVID-19 dibarengi dengan COVID-19. Namun, rumah sakit rumah sakitnya sudah memadai
penurunan tajam jumlah pasien nonrujukan hanya dapat merawat untuk meminimalkan risiko
nonCOVID-19. Dengan demikian, pasien COVID-19 dengan gejala kesehatan dan melindungi tenaga
tenaga kesehatan untuk pasien ringan atau sedang. Jika kondisi kesehatan dari infeksi COVID-19
nonCOVID-19 dapat dialokasikan pasien memburuk, pasien akan di tempat kerja. Kendati demikian,
untuk menangani pasien COVID-19. dipindahkan ke rumah sakit sejumlah tantangan ditemukan
Pada saat penelitian ini dilakukan, rujukan yang memiliki fasilitas dalam penerapan prosedur, yang
sebagian besar rumah sakit khusus penanganan COVID-19. membutuhkan komitmen kuat dari
umumnya memiliki tenaga kerja Evaluasi dan pemantauan standar staf dan dukungan manajemen
yang memadai untuk menangani status klinis pasien dilakukan untuk mematuhinya. Ini seringkali
pasien COVID-19 dan nonCOVID-19. oleh fasilitas kesehatan. Standar terhalang oleh sumber daya
ini mencakup kriteria untuk keuangan yang terbatas.
menentukan kategori pasien dan
3.2. PENERAPAN KEBIJAKAN kapan mereka harus dirawat di Fasilitas isolasi
K3 DI RUMAH SAKIT rumah sakit, dipindahkan, dianggap
pulih, dan dipulangkan. Rumah sakit telah menerapkan
Bagian ini menjelaskan prosedur prosedur penanganan terpisah
penanganan pasien COVID-19 dan P E N E R A PA N K E B I J A K A N untuk pasien COVID-19 dan
kebijakan K3 lainnya di rumah K3 UNTUK PENANGANAN nonCOVID-19 di unit gawat darurat.
sakit-rumah sakit yang diteliti. C OV I D - 1 9 Prosedur ini untuk memastikan
bahwa pasien menerima perawatan
PROSEDUR TES DAN Rumah sakit Kelas A dan B yang tepat serta demi keselamatan
P E N E R I M A A N PA S I E N umumnya memiliki unit K3 untuk tenaga kesehatan. Di banyak
C OV I D - 1 9 menetapkan dan mengkonfirmasi rumah sakit Kelas C dan D, yang
standar penanganan bahaya, tidak memiliki ruang isolasi khusus
Secara umum, prosedur pertama keadaan darurat, dan kebakaran. di unit gawat daruratnya, digunakan
adalah penatalaksanaan klinis Beberapa rumah sakit (A1, B1, dan area terpisah untuk pasien
yang meliputi deteksi dini pasien C dalam penelitian ini) juga telah COVID-19 dan nonCOVID-19.
COVID-19 melalui triase dan membentuk Unit Pencegahan dan
pemantauan, riwayat kasus Pengendalian Infeksi (PPI) dengan Terkait prosedur perawatan
termasuk penyakit penyerta, dan tugas utama menangani penyakit rawat inap COVID-19, sebagian
pemeriksaan fisik. Pasien yang menular, termasuk COVID-19. besar rumah sakit menyiapkan
diduga terpapar virus COVID-19 Beberapa pemangku kepentingan ruang isolasi untuk memberikan
biasanya dideteksi melalui terlibat dalam unit ini untuk me­ perawatan sesuai dengan
kedatangan mereka ke fasilitas merangi COVID-19, termasuk kondisi pasien, yang umumnya
kesehatan dengan gejala tertentu, manajemen, dokter, dan praktisi dikategorikan: mem­bu­ruk,
melalui pengujian terstruktur K3. Unit PPI bermitra dengan unit memerlukan perawatan aktif
atau acak, atau melalui proses K3 guna mengembangkan prosedur (hemo­dialisis, pembe­dahan, dll.),

THE AUSTRALIA-INDONESIA CENTRE | PARTNERSHIP FOR AUSTRALIA-INDONESIA RESEARCH 10


RAPID RESEARCH L A P O R A N A K H I R P E N E L I T I A N C E PAT PA I R

atau asimto­matik. Bangsal untuk pasien melaporkan bahwa pada hari-hari di awal pandemi, penatu rumah sakit
dengan kondisi yang memburuk dan mem­ mencuci pakaian pelindung tenaga kesehatan dan juga membuat sendiri
bu­tuhkan perawatan lebih lanjut biasa­nya pakaian hazmat untuk staf.
merupakan ruang dengan tekan­an negatif
dan dilengkapi ventilator. Pemisahan ruang Menjaga jarak sosial
rawat inap untuk isolasi pasien COVID-19
memung­kinkan tenaga kesehatan Rumah sakit menerapkan aturan social distancing (menjaga jarak)
menjalankan pengobatan dengan dengan jarak minimal 1,5 meter antarmanusia demi meminimalkan
fasilitas medis yang layak dan melakukan penularan COVID-19. Aturan ini tidak hanya berlaku di ruang gawat
perawatan klinis COVID-19 dengan standar darurat dan bangsal COVID-19, tetapi juga di ruang gawat darurat
tertinggi. Bagaimanapun, fasilitas isolasi serta fasilitas rawat inap dan rawat jalan umum. Rambu dan penanda
masih bervariasi antar rumah sakit, baik dipasang di lokasi yang berbeda-beda sebagai pengingat untuk semua
dari segi kuantitas maupun kualitas. tenaga kesehatan, pasien, dan keluarga pasien.

Alat Pelindung Diri (APD) Pelatihan dan manajemen sumber daya manusia

Perawat dan dokter yang menangani Beberapa rumah sakit memberikan pelatihan untuk stafnya tentang
pasien COVID-19 wajib mengenakan APD pro­sedur penanganan pasien COVID-19, terutama bagi perawat. Perawat
Level 3, sedangkan tenaga kesehatan yang akan ditugaskan menangani pasien COVID-19 mendapatkan pela­
yang merawat pasien nonCOVID-19 tihan intensif secara rutin untuk menjaga dan memperbarui kemam­puan
menggunakan APD Level 2, sebagaimana mereka menangani pasien COVID-19 secara aman serta meminimalkan
diatur dalam peraturan Kementerian risiko penularan.
Kesehatan tentang penanganan COVID-19.
Sebagai bagian dari pengurangan risiko kesehatan, manajemen
APD Level 3 terdiri dari pakaian hazmat,
memprioritaskan staf dengan tingkat risiko infeksi yang tampaknya
sarung tangan, penutup sepatu, masker,
lebih rendah; misalnya perawat di bawah usia 45 tahun yang tidak
pelindung wajah, kacamata, dan jaring
memiliki penyakit penyerta. Rumah sakit Kelas A dan B menyediakan
rambut. Rumah sakit juga menyediakan
akomodasi bagi perawat yang ditugaskan merawat pasien COVID-19.
ruangan khusus dan prosedur terperinci
Fasilitas ini membantu perawat berkonsentrasi pada pekerjaan mereka
untuk memasang dan melepas APD Level
dan meminimalkan risiko penularan ke keluarga dan kontak lain di luar
3, mengingat pelepasan APD Level 3
rumah sakit. Jadwal giliran kerja juga disesuaikan. Beberapa rumah sakit
dapat menjadi titik penularan COVID-19
memberlakukan giliran kerja dua minggu penuh diikuti dengan libur dua
kepada tenaga kesehatan.
minggu, guna mengurangi paparan staf terhadap virus. Perawat yang
Rumah sakit menyediakan APD untuk telah menyelesaikan giliran kerja melakukan tes usap sebelum pulang.
tenaga kesehatan dengan sumbangan
Namun, prosedur dan fasilitas ini tidak tersedia di semua rumah
dari masyarakat atau pemerintah.
sakit. Rumah sakit Kelas C, sebagai rumah sakit nonrujukan,
Kualitas APD sangat penting untuk
mengikuti giliran kerja normal (pra-COVID), dengan staf bekerja dan
memas­­tikan keselamatan pekerja.
pulang ke rumah setiap hari. Tes cepat dilakukan sesuai kebutuhan.
Sayang­­nya, beberapa APD hasil sumba­
Para dokter dan spesialis tidak diharuskan untuk tinggal di rumah
ngan tidak memenuhi standar kualitas
sakit mengingat sumber daya yang terbatas, dan mereka menangani
sehingga tidak dapat digunakan.
pasien nonCOVID-19 dan COVID-19 dengan prosedur yang sama.
“Beberapa rumah sakit masih
kesulitan menyediakan stok APD
yang cukup karena keterbatasan
dana serta kesulitan dalam
perencanaan dan pengendalian
inventaris. Akibatnya, staf terkadang
menyediakan APD sendiri, terutama
masker wajah N95.”

Karena harganya mahal, hanya kelompok


staf tertentu (terutama dokter) yang
mampu membeli masker. Selain itu,
karena terbatasnya persediaan APD, staf
terkadang menggunakan kembali APD-
nya, yang secara signifikan meningkatkan
risiko penularan baik bagi staf maupun Sumber: Viki Mohamad
pasien. Salah seorang responden https://unsplash.com/photos/hYcSP6SpoK0?utm_source=unsplash&utm_
medium=referral&utm_content=creditShareLink

THE AUSTRALIA-INDONESIA CENTRE | PARTNERSHIP FOR AUSTRALIA-INDONESIA RESEARCH 11


RAPID RESEARCH L A P O R A N A K H I R P E N E L I T I A N C E PAT PA I R

3.3 KESADARAN DAN di SIR. Meskipun demikian, staf infeksi yang dilaporkan rendah.
K E PAT U H A N S TA F T E R - sangat disiplin menggunakan APD Res­ponden lain melaporkan
HADAP KEBIJAKAN DAN lengkap saat menangani pasien. kepatuhan yang kuat dari tenaga
PROSEDUR K3 Staf cenderung merasa aman saat medis di area isolasi COVID-19 di
berada jauh dari pasien COVID-19, salah satu rumah sakit, dan staf
MASALAH KESADARAN meski masih berada di zona merah. menyadari risiko yang dihadapinya.
DA N K E T I DA K PAT U H A N Ketidakpatuhan dokter cenderung Pemantauan dilakukan menggu­
TERHADAP K3 terjadi dalam bentuk kedatangan di nakan CCTV, sehingga para staf
rumah sakit tanpa menggunakan menjadi lebih patuh dengan proto­kol
Wawancara dengan manajer di APD. pengendalian infeksi. Rumah Sakit
rumah sakit kelas D menunjukkan tersebut melakukan pemantauan
bahwa pada awal pandemi, bebe­ PERUBAHAN SIKAP kepatuhan terhadap protokol
rapa tenaga medis mengabaikan, kesehatan secara harian dan
atau bahkan menolak, untuk Untuk mengatasi masalah tersebut, melaporkannya kepada mana­jemen
mematuhi standar kebijakan K3 pihak rumah sakit memberikan setiap bulan. Kepa­tuhan terhadap
rumah sakit. Hal senada juga edukasi dan arahan kepada seluruh protokol K3 di laboratorium
diungkapkan oleh tiga dokter. staf untuk saling mengingatkan agar dianggap baik oleh salah satu
Ketiga dokter menyatakan bahwa mematuhi protokol K3. Ini terbukti responden, sehingga tidak ada
pada awal pandemi, kesadaran di efektif meningkatkan kepatuhan staf staf yang terpapar. Ini diyakini
kalangan tenaga medis tentang secara berangsur-angsur terhadap merupakan hasil dari pembatasan
risiko COVID-19 masih rendah. langkah-langkah keselamatan. akses, standar dekontaminasi,
Beberapa dokter bahkan enggan Kepatuhan juga meningkat setelah penggunaan APD, dan penerapan
mematuhi aturan penggunaan APD. jumlah kasus pandemi COVID-19 protokol kesehatan. Sebaliknya, staf
Ada juga contoh di mana tenaga meningkat. Menurut salah satu di luar SIR, seperti staf administrasi,
kesehatan berkumpul bersama responden, tenaga medis mulai terpapar COVID-19 karena protokol
tanpa memakai masker. Hal ini merasa kha­watir atau takut terpapar kesehatan tidak diterapkan secara
tampaknya terjadi saat dokter COVID-19 dan semakin patuh jelas karena anggapan pekerjaan
berinteraksi dengan rekan kerja, da­lam penggunaan APD, kecuali mereka kurang berisiko. Staf di
tetapi tidak saat menangani pasien beberapa orang yang menentang. semua area memahami risikonya,
ketika mereka mengenakan APD. Responden lain juga mengatakan tetapi penularan terjadi karena
Responden lain juga melaporkan bahwa penggunaan APD meningkat kecerobohan di area nonCOVID-19.
bahwa staf administrasi yang ketika tenaga medis mulai terpapar
mengunjungi SIR seringkali tidak COVID-19 dan tingkat kematian Secara keseluruhan, rumah sakit
menggunakan APD standar mulai naik. Responden melaporkan telah melakukan upaya-upaya
(hazmat, kacamata, dan masker bahwa pemantauan kepatuhan signifikan untuk memastikan para
yang sesuai). Staf administrasi secara berkala telah dilakukan staf menyadari risiko paparan
biasanya beranggapan bahwa secara rutin untuk meminimalkan COVID-19 dan mengkampanyekan
mereka tidak perlu menggunakan terjadinya penularan COVID-19. kepatuhan terhadap protokol
APD lengkap karena mereka tidak Seorang manajer dan dua dokter keselamatan. Namun, kesadaran
akan memasuki ruang perawatan, melaporkan bahwa tenaga akan risiko dan kepatuhan
sehingga merasa aman. kesehatan diharuskan mematuhi terhadap protokol K3 bervariasi
protokol K3 dari sejak kedatangan dari waktu ke waktu, dan berbeda-
Terdapat masalah lain terkait di rumah sakit hingga meninggalkan beda di berbagai kelompok staf.
kesadaran dan ketidakpatuhan rumah sakit, dan bahwa personel
menjaga jarak. Secara umum, Sepertinya selama pandemi tenaga
medis telah melakukan upaya-
responden melaporkan bahwa kesehatan menjadi lebih sadar
upaya untuk menghadapi rekan
dokter menunjukkan tingkat akan bahaya infeksi karena mereka
kerja mereka yang tidak mematuhi
kesa­daran dan kepatuhan yang melihat langsung morbiditas
protokol K3. Kehati-hatian ini
lebih tinggi terhadap kebi­jakan dan mortalitas yang terkait virus
meningkat setelah mereka
dan prosedur K3 diban­ding­kan tersebut. Namun, tampaknya
kehilangan sejumlah rekan kerja.
perawat. Seorang dokter mela­ terdapat perbedaan kepatuhan
Tenaga medis juga membutuhkan
por­kan mendapati bebe­rapa antara dokter dan perawat. Selain
dukungan kesehatan mental untuk
pe­rawat sedang makan ber­sama. itu, terdapat indikasi bahwa staf
menangani kesedihan akibat
Responden lain juga menyampaikan nonklinis mungkin menganggap
kehilangan rekan kerja.
keprihatinan serupa tentang risikonya rendah untuk tertular
rendah­nya tingkat kepa­tuhan Menurut seorang manajer, staf dan menularkan virus, sehingga
terhadap kebijakan K3. Mereka yang bertugas khusus menangani mengakibatkan kurangnya
menga­mati tenaga kesehatan pasien COVID-19 sangat mematuhi kepatuhan terhadap praktik
berkumpul dan bahkan makan protokol, dan jumlah kasus pengendalian infeksi.

THE AUSTRALIA-INDONESIA CENTRE | PARTNERSHIP FOR AUSTRALIA-INDONESIA RESEARCH 12


“Secara keseluruhan, rumah
sakit telah melakukan
upaya-upaya signifikan
untuk memastikan para
staf menyadari risiko
paparan COVID-19 dan
mengkampanyekan
kepatuhan terhadap
protokol keselamatan.
Namun, kesadaran akan
risiko dan kepatuhan
terhadap protokol K3
bervariasi dari waktu ke
waktu, dan berbeda-beda di
berbagai kelompok staf.”
RAPID RESEARCH L A P O R A N A K H I R P E N E L I T I A N C E PAT PA I R

3.4 TANTANGAN YANG DIHADAPI STAF materi media sosial. Akan tetapi, telah disepakati secara umum
bahwa kele­lahan dapat mengurangi konsentrasi, dan pada gilirannya,
BEBAN KERJA FISIK memengaruhi kinerja staf. Hal ini perlu ditangani secara hati-hati.
Para responden melaporkan bahwa
sela­ma pandemi, tenaga kesehatan BEBAN PSIKOLOGIS
meng­hadapi sejumlah tantangan terkait
Tenaga kesehatan mengalami beban psikologis akibat merawat pasien
beban kerja, termasuk meningkatnya
COVID-19 dan banyaknya kematian yang mereka saksikan. Beban
beban mental dan beban kerja fisik.
psikologis yang tinggi dilaporkan terjadi paling parah pada awal pandemi,
Hal ini disebabkan banyaknya penderita
sekitar Maret-April 2020. Ini terjadi karena pemahaman tentang penya­
COVID-19, terutama pada awal pandemi
kit baru tersebut masih berkembang dan terjadinya transisi ketika
(Maret-April 2020). Beban kerja fisik
institusi pelayanan kesehatan dan tenaga kesehatan mempelajari
mening­kat karena jumlah tenaga kese­
bagai­mana menangani virus corona. Para staf melaporkan berbagai
hatan terbatas.
pengalaman stres psikologis. Beberapa efek psikologis termasuk
Seorang dokter mengatakan bahwa staf pera­saan khawatir, takut, dan stres. Beberapa staf menjadi paranoid,
mengalami kelelahan akibat tekanan mengalami kesulitan tidur, dan menjadi lebih mudah sedih, sementara
mental dan fisik. Kelelahan mental ter­ motivasi kerja menurun. Kekhawatiran tertular COVID-19 dari pasien dan
jadi saat menghadapi perilaku pasien, menularkannya ke anggota keluarga dan kontak dekat lainnya menambah
menjelaskan kondisi pasien, dan beban psikologis mereka.
mem­be­rikan pengobatan untuk pa­
“Beberapa tenaga kesehatan mengalami kecemasan terkait peran
sien. Sementara itu, ketidaknyamanan
mereka, terutama mereka yang ditugaskan di unit dengan banyak
karena pemakaian APD menyebabkan
pasien yang terinfeksi, seperti unit pernapasan. Para tenaga kesehatan
kelelahan fisik. Pada awal pandemi, staf
di unit ini mengatakan mereka seolah-olah memasuki zona perang.”
seringkali mengenakan APD selama
delapan jam setiap kali. Pakaian hazmat Tekanan psikologis juga diperburuk oleh pasien atau keluarga yang
tidak dapat dengan mudah dilepas dan menolak menerima diagnosis dan pengobatan. Ketidakpatuhan mereka
dipakai dengan aman, sehingga tenaga terhadap protokol COVID-19 juga dapat menyebabkan stres, baik saat
kesehatan sering mengalami rasa haus, pasien berada di rumah sakit maupun selama proses penanganan
lapar, dan panas. Mereka sering memakai jenazah. Seorang dokter mengatakan bahwa tenaga kesehatan
popok karena tidak bisa melepas hazmat menerima jawaban tidak jujur, ancaman, protes, kemarahan, atau
untuk ke toilet. Iklim tropis di Indonesia tindakan tidak menyenangkan. Tenaga kesehatan juga mengatakan
dengan tingkat kelembapan tinggi bahwa mereka kekurangan dukungan, karena orang lain cenderung
menjadi tantangan tersendiri bagi tenaga menjauhi mereka dan pasien COVID-19 akibat stigma penularan. Pada
kesehatan yang mengenakan hazmat gilirannya, hal ini meningkatkan stres yang mereka alami. Evaluasi
dalam waktu lama. Untungnya, beberapa tingkat beban kerja tenaga kesehatan, terutama pada masa pandemi,
rumah sakit menyesuaikan kebijakan perlu digali lebih jauh untuk mendapatkan gambaran yang lebih
mereka. Tenaga kesehatan yang awalnya komprehensif tentang bagaimana dan mengapa pandemi COVID-19
mengenakan hazmat selama delapan jam menimbulkan dampak psikologis bagi tenaga kesehatan.
per giliran jaga menjadi empat jam per
giliran jaga.

Meskipun kelelahan, para responden


me­la­porkan bahwa hal tersebut tidak
ber­dampak negatif pada kemampuan
mereka menjalankan tugas melayani
pasien. Responden mengaitkan hal
ini dengan komitmen dan empati
mereka yang tinggi kepada pasien.
Res­ponden juga melaporkan bahwa
tenaga kesehatan berusaha mengatasi
stres melalui humor dan interaksi
yang menyenangkan. Beberapa tenaga
kesehatan menemukan solusi kreatif Sumber: Merdeka.com
untuk mengatasi kelelahan, stres, atau https://www.merdeka.com/peristiwa/idi-catat-kematian-tenaga-medis-
kebosanan dengan, misalnya, membuat akibat-covid-19-di-indonesia-tertinggi-se-asia.html

THE AUSTRALIA-INDONESIA CENTRE | PARTNERSHIP FOR AUSTRALIA-INDONESIA RESEARCH 14


RAPID RESEARCH L A P O R A N A K H I R P E N E L I T I A N C E PAT PA I R

TEKANAN FINANSIAL akomodasi lain sehingga mereka yang terinfeksi termasuk dokter,
dapat melakukan isolasi diri secara perawat, bidan, dan tenaga
Tekanan finansial juga memun­ aman. Namun, tidak semua rumah administrasi lainnya. Jumlah
culkan sejumlah tantangan bagi sakit yang menawarkan fasilitas infeksi bervariasi di setiap rumah
tenaga kesehatan dan rumah ini menyediakannya secara cuma- sakit, meskipun, secara umum, di
sakit. Responden melaporkan cuma. rumah sakit rujukan (Kelas A dan
bahwa beberapa rumah sakit B) melaporkan jumlah infeksi yang
mengalami penurunan jumlah Manajemen beban kerja lebih tinggi. Hal ini dapat dipahami
pasien selama pandemi, sehingga mengingat tingkat paparan
mengurangi pendapatan pekerja Ketika tenaga kesehatan terinfeksi
terhadap pasien COVID-19 yang
mereka. Penurunan ini disebabkan dan perlu dirawat atau diisolasi,
lebih tinggi. Bagian ini memberikan
keengganan masyarakat untuk dampaknya pada jumlah staf yang
penjelasan rinci mengenai sumber-
berobat atau mengunjungi fasilitas tersedia di rumah sakit. Akibatnya,
sumber potensial penyebaran
kesehatan, terutama bila tidak beban kerja staf yang tersisa di
COVID-19 di antara tenaga
memerlukan perawatan segera. rumah sakit pun bertambah. Untuk
kesehatan, mekanisme penularan,
Pengecualian bagi pasien dengan mengurangi beban kerja, rumah
dampak infeksi staf pada rumah
kondisi parah yang membutuhkan sakit telah melakukan berbagai
sakit, prosedur penanganan ketika
perawatan segera, seperti pasien upaya untuk mengatur ulang
tenaga kesehatan terinfeksi, dan
kemoterapi atau yang mengalami alokasi staf dan rotasi giliran kerja.
fasilitas yang disediakan untuk
gagal ginjal. Berkurangnya penda­ Misalnya, dengan memindahkan
tenaga kesehatan yang terinfeksi.
patan menimbulkan tantangan staf dari unit lain atau mengatur
serius dalam penyediaan pera­ giliran kerja dan waktu cuti tertentu
demi mengatasi kekurangan S U M B ER PENYEB AR AN
latan dan fasilitas bagi staf
pekerja. Beberapa rumah sakit I NF EK S I C OVI D-1 9 DI ANTARA
yang merawat pasien COVID-19,
cukup beruntung mendapatkan TENAGA K ES EHATAN
meskipun tidak ada rumah sakit
yang sampai harus mengurangi bantuan dan dukungan sukarela
Potensi penyebaran COVID-19 di
gaji tenaga kerja atau staf mereka. dari para tenaga magang melalui
antara tenaga kesehatan begitu
Bagaimanapun, bagi beberapa Program Pendidikan Dokter
tinggi dan diperburuk ketika staf
staf, tantangan keuangan menjadi Spesialis, walaupun tidak semua.
tidak cukup mematuhi protokol K3,
semakin berat. Situasi seperti Namun, keahlian tenaga kesehatan
termasuk memakai masker dan
itu memerlukan dukungan dari tidak selalu bisa digantikan oleh
menjaga jarak fisik yang memadai.
berbagai kalangan, termasuk orang lain. Tenaga kesehatan di
insentif dan donasi APD yang ruang operasi, misalnya, tidak “Salah satu sumber utama infeksi
berkualitas, aman, dan nyaman. dapat diganti begitu saja mengingat tenaga kesehatan di rumah sakit
Pemerintah juga memberikan keahlian khusus yang dibutuhkan. adalah penggunaan berbagai
dukungan tambahan untuk tenaga fasi­litas bersama untuk staf.
kesehatan yang ditugaskan di Dukungan kesehatan mental Misalnya, ruang ganti, ruang
ruang SIR COVID-19. Namun, res­ makan (para staf sering makan
Gugus tugas khusus telah dibentuk ber­sama di ruang tertutup),
ponden yang dikutip dalam pene­
di beberapa rumah sakit untuk musala, lift, dan kamar mandi.”
litian ini mengisyaratkan bahwa
menye­diakan akses bagi staf
jumlah yang diberikan tidak cukup
ke psikolog atau psikiater. Para Menurut salah seorang manajer
memperhitungkan risiko yang
profe­sional kesehatan mental ini rumah sakit, banyak infeksi
dihadapi oleh tenaga kesehatan.
disediakan untuk memastikan bah­ COVID-19 di rumah sakit terjadi
wa staf sehat secara psikologis, di ruang ganti. Beberapa tenaga
RESPONS MANAJEMEN
memantau tingkat beban psikologis kesehatan tampaknya tidak
RUMAH SAKIT
pada staf, dan memberikan pera­ mengikuti protokol saat melepas
M E N G H A D A P I TA N TA N G A N
watan/psikoterapi untuk membantu APD, terutama jika mereka merasa
Fasilitas khusus untuk staf yang mereka mengatasi tantangan bugar dan sehat. Seorang dokter
terinfeksi psikologis. kembali menegaskan bahwa ruang
ganti ternyata menjadi salah satu
Rumah sakit juga melakukan 3 . 5 I N F E K S I C OV I D - 1 9 area kritis penularan COVID-19.
tes usap gratis secara berkala DI KALANGAN TENAGA Infeksi dapat terjadi ketika staf
untuk staf yang berisiko tinggi dan K E S E H ATA N melepas masker dan menurunkan
melakukan penelusuran kontak kewaspadaan mereka di sekitar
erat jika staf terinfeksi. Beberapa The nJumlah tenaga kesehatan rekan-rekan kerja yang tanpa gejala
rumah sakit memberikan fasilitas yang terinfeksi COVID-19 terus dan belum diketahui terinfeksi.
tempat isolasi gratis bagi staf meningkat selama penelitian ini
yang terinfeksi, seperti hotel atau dilakukan. Tenaga kesehatan

THE AUSTRALIA-INDONESIA CENTRE | PARTNERSHIP FOR AUSTRALIA-INDONESIA RESEARCH 15


RAPID RESEARCH L A P O R A N A K H I R P E N E L I T I A N C E PAT PA I R

Penularan pada tenaga kesehatan juga persediaan APD tidak mencukupi, sementara perawat biasanya tidak
terjadi di luar tempat kerja. Terdapat cukup berani mengangkat masalah tersebut. Paparan COVID-19
beberapa kasus di mana tenaga kese­ dilaporkan terjadi dari perawat ke pasien nonCOVID-19 karena perawat
hatan terpapar COVID-19 saat tidak tidak mengetahui risikonya atau tidak mengetahui prosedur yang benar,
ber­tugas. Tenaga kesehatan juga terin­ tidak mematuhi protokol, atau karena keterlambatan menerima hasil tes
feksi oleh keluarga atau tetangga. Saat usap.
bepergian, sebuah aktivitas dengan
risiko tinggi, tenaga kesehatan mungkin Sebuah temuan penting diungkapkan oleh seorang tenaga kesehatan.
berinteraksi dengan orang yang terinfeksi Kecenderungan penularan di antara tenaga kesehatan meningkat bila
tanpa gejala. Risiko tertular virus individu yang terinfeksi adalah staf administrasi yang tidak melakukan
selama perjalanan lebih signifikan ketika kontak langsung dengan pasien. Hal ini menunjukkan adanya perbedaan
staf melakukan perjalanan antarkota persepsi risiko yang signifikan antara staf yang menangani pasien
menggunakan transportasi umum. secara langsung dengan yang menangani secara tidak langsung. Staf
yang menangani pasien secara langsung, seperti dokter dan perawat,
cenderung lebih rajin mematuhi protokol K3 dengan menjaga jarak
PENYEBAB PENULARAN
fisik, mencuci tangan, dan memakai masker. Namun, staf yang tidak
Infeksi di rumah sakit memiliki beberapa melakukan kontak langsung dengan pasien merasa lebih sedikit
penyebab. Yang pertama adalah lamanya risikonya, sehingga cenderung lebih lamban dalam menerapkan protokol
waktu untuk mendapatkan hasil tes K3.
usap pasien sebelum tenaga kesehatan
mulai merawat pasien. Seorang staf P RO S E D U R P E N A N G A N A N I N F E K S I C OV I D - 1 9 PA DA
mengungkapkan banyak tenaga medis T E N A G A K E S E H ATA N
yang terjangkit COVID-19 saat melakukan
perawatan di area nonCOVID-19. Area Langkah pertama ketika terjadi indikasi tenaga kesehatan terinfeksi
ini tidak memiliki tindakan pencegahan COVID-19 adalah pemeriksaan dan tes. Tahap ini dilakukan ketika staf
yang sama dengan area COVID-19. Dan rumah sakit menunjukkan gejala ringan atau tidak ada gejala sama
jika diperlukan waktu yang lama untuk sekali. Namun, rumah sakit memiliki kebijakan yang berbeda-beda
menentukan apakah pasien terinfeksi, tentang apakah staf segera diberhentikan dari tugas atau diizinkan
hal ini mengakibatkan penularan yang untuk terus bekerja. Di rumah sakit A1, staf segera diberhentikan dari
tidak disengaja. Dalam satu kasus, tugas. Namun di RS B1, karena keterbatasan sumber daya, staf tetap
virus ditularkan ketika tenaga kesehatan bertugas sampai hasil tes usap keluar. Jika tes usap menunjukkan hasil
merawat pasien yang membutuhkan positif, tes lebih lanjut seperti radiografi dada dan penilaian tingkat
dialisis. Mulanya, hasil tes cepat keparahan gejala digunakan untuk menentukan apakah staf yang
menunjukkan hasil negatif, tetapi pasien terinfeksi dapat melakukan isolasi mandiri atau harus dirawat di rumah
kemudian dinyatakan positif. sakit. Sebagaimana rekomendasi pada pasien COVID-19 umumnya, jika
seorang staf sudah dirawat di rumah sakit selama dua minggu tetapi
Penyebab penularan lainnya terjadi ketika hasil tes usap tetap positif, staf tersebut diperbolehkan pulang untuk
pasien menahan informasi selama melakukan isolasi mandiri. Terdapat variasi yang signifikan terkait tes
proses pemeriksaan. Skenario ini jamak untuk staf rumah sakit. Beberapa rumah sakit menyediakan tes untuk
terjadi pada awal pandemi. Pasien tidak staf tanpa biaya, sementara rumah sakit lain, karena keterbatasan dana,
menyampaikan secara jujur tentang ke mengharuskan staf untuk membayar tes.
mana mereka bepergian dan dengan
siapa mereka berinteraksi karena Penelusuran kontak adalah prosedur penting lainnya. Penelusuran kontak
takut akan stigma COVID-19. Beberapa dilakukan dengan memeriksa kondisi kesehatan orang-orang yang pernah
pasien akhirnya mengungkapkan berhubungan dengan staf yang terinfeksi, baik rekan kerja maupun
rincian aktivitasnya setelah hasil tesnya anggota keluarga. Di tempat kerja, penelusuran kontak mencakup kolega
positif. Dengan demikian, petugas yang di bangsal tempat tenaga kesehatan tersebut bertugas. Secara umum,
memeriksa bisa jadi tidak melakukan mereka yang pernah melakukan kontak dekat dengan pasien COVID-19
tindakan pencegahan yang diperlukan dan tidak menggunakan APD yang memadai, akan menjalani tes usap.
dan tanpa disadari dirinya terpapar virus. Jika hasilnya negatif, mereka dapat kembali bertugas. Meskipun
penelusuran kontak penting, di beberapa rumah sakit (misalnya, B3),
Tenaga kesehatan juga terpapar virus responden melaporkan bahwa penelusuran kontak tidak efektif karena
karena terbatasnya persediaan masker. kurangnya kesiapan manajemen dan terbatasnya sumber daya.
Seorang dokter melaporkan bahwa
paparan terhadap virus terjadi karena D A M P A K T E N A G A K E S E H ATA N YA N G T E R I N F E K S I
rumah sakit hanya menyediakan satu P A D A S U M B E R D AYA R U M A H S A K I T
potong masker per staf setiap lima hari
kerja. Para dokter berani mengajukan Jumlah total staf yang terinfeksi diperkirakan kurang dari 1% dari total
keluhan ke unit PPI rumah sakit jika kasus COVID-19. Dalam kasus di mana hanya sejumlah kecil tenaga

THE AUSTRALIA-INDONESIA CENTRE | PARTNERSHIP FOR AUSTRALIA-INDONESIA RESEARCH 16


RAPID RESEARCH L A P O R A N A K H I R P E N E L I T I A N C E PAT PA I R

kesehatan yang terinfeksi, daya untuk melakukan penelusuran (B3) tidak memiliki fasilitas tes
kapasitas layanan untuk perawatan dan tes bagi seluruh tenaga untuk staf. Selain itu, responden
COVID-19 dan nonCOVID-19 tetap kesehatan di unit-unit tersebut. melaporkan bahwa rumah sakit
dapat dipertahankan. Kapasitas di Manajemen rumah sakit kemudian tidak proaktif dalam melakukan
beberapa rumah sakit juga tetap harus memastikan bahwa semua penelusuran kontak ketika tenaga
terjaga dengan menerapkan jadwal aspek, termasuk sumber daya kesehatannya positif terinfeksi.
kerja bergilir (seperti di rumah sakit manusia, sarana dan prasarana,
A1) dengan menugaskan tenaga benar-benar bebas COVID-19 Beberapa rumah sakit dalam
kesehatan dari unit lain untuk sebelum akhirnya dibuka kembali. penelitian ini menyediakan fasilitas
menggantikan tenaga kesehatan bergaya asrama atau isolasi
yang terinfeksi. Cara lain adalah mandiri secara gratis bagi tenaga
FA S I L I TA S U N T U K T E N A G A
dengan memberlakukan sistem kesehatan yang bertugas di area
K E S E H ATA N S E L A M A
jadwal bergilir ganda (rumah sakit COVID-19, atau ketika mereka dites
PA N D E M I C OV I D - 1 9
A3), di mana staf dari unit yang positif tetapi tidak menunjukkan
sama ditugaskan untuk bekerja Rumah sakit menyediakan gejala. Fasilitas-fasilitas ini penting
lebih dari satu jadwal jaga. sejumlah fasilitas kunci selama karena masih ada anggapan bahwa
pandemi termasuk tes dan fasilitas tenaga kesehatan adalah penyebar
Namun, jika beberapa staf di unit isolasi dan perawatan. Beberapa COVID-19 sehingga mereka sulit
yang sama (misalnya, di ICU, Ruang rumah sakit, seperti A3 dan B1, menyewa rumah/kos. Jika hasil tes
Gawat Darurat, atau Departemen melakukan tes rutin gratis sebagai positif disertai gejala ringan hingga
Sumber Daya Manusia) dinyatakan bagian dari penelusuran kontak. berat, maka staf dirawat di SIR.
positif COVID-19, dalam beberapa Namun, tenaga kesehatan di Beberapa rumah sakit (misalnya,
kasus, unit-unit tersebut akan beberapa rumah sakit lain diminta A1) memisahkan perawatan staf
ditutup sementara. Hal ini ter­ untuk membayar tes usap jika dari pasien COVID-19 lain. Namun,
jadi di RS B1, B2, B4, dan A1, hasilnya negatif (misalnya, di di rumah sakit lain (misalnya, B2),
dan dampaknya signifikan terha­ rumah sakit B4) atau jika ada tenaga kesehatan yang positif
dap kapasitas pelayanan serta indikasi bahwa sumber penularan COVID-19 dirawat bersama pasien
pendapatan rumah sakit. Diper­ dari luar rumah sakit (misalnya, di lain.
lukan banyak waktu dan sumber rumah sakit B1). Satu rumah sakit

THE AUSTRALIA-INDONESIA CENTRE | PARTNERSHIP FOR AUSTRALIA-INDONESIA RESEARCH 17


RAPID RESEARCH L A P O R A N A K H I R P E N E L I T I A N C E PAT PA I R

4.0
KESIMPULAN DAN REKOMENDASI

Secara keseluruhan dapat


disimpulkan bahwa telah ada
kebijakan, prosedur, mekanisme dan
fasilitas/peralatan yang ditetapkan
atau disediakan di rumah sakit untuk
penanganan pandemi COVID-19,
terutama untuk memastikan
keselamatan dan kesejahteraan
tenaga kesehatan. Namun, masih
terdapat variasi yang besar antara
rumah sakit (atau pelayanan
kesehatan) dalam hal kuantitas dan
kualitas fasilitas dan peralatan, serta
kepatuhan staf dalam mengikuti
protokol keselamatan.

Penelitian ini mengkaji implementasi dan kepatuhan terhadap


kebijakan dan sistem K3 di rumah sakit di Indonesia selama
pandemi COVID-19. Dua puluh tiga wawancara mendalam dan
semi-terstruktur dengan tenaga kesehatan kunci dari beberapa
rumah sakit di Surabaya dilakukan secara virtual. Responden
berasal dari tiga RS Kelas A, lima RS Kelas B, satu RS Kelas
C, satu RS Kelas D, dan dua Puskesmas/klinik. Tanggapan
mereka dianalisis secara tematis menggunakan teknik analitik
kualitatif. Temuan ini dilaporkan di bawah bagian-bagian:
gambaran umum kondisi fasilitas kesehatan di Indonesia,
kebijakan dan pelaksanaan K3, kesadaran dan kepatuhan staf
terhadap kebijakan K3, tantangan yang dihadapi oleh pemangku
kepentingan, dan bagaimana infeksi di antara staf ditangani.

THE AUSTRALIA-INDONESIA CENTRE | PARTNERSHIP FOR AUSTRALIA-INDONESIA RESEARCH 18


RAPID RESEARCH L A P O R A N A K H I R P E N E L I T I A N C E PAT PA I R

Prosedur untuk menguji, melakukan isolasi, serta dengan 1 . M E M P E R K U AT


menerima, dan menangani pasien pengaturan beban kerja dan K E PAT U H A N T E R H A D A P
COVID-19 telah menjadi aspek reorganisasi tenaga kerja. KEBIJAKAN K3
penting dalam manajemen K3
rumah sakit selama pandemi. Penularan virus di antara tenaga Rumah sakit harus menerapkan
Aspek-aspek yang penting dan kesehatan tampaknya merupakan kebijakan yang meminimalkan
berlaku di seluruh rumah sakit hasil dari tantangan terkait transmisi pada titik-titik kritis se­
adalah pengembangan unit PPI, perilaku (misalnya, staf “lengah” perti di ruang ganti, ruang makan,
proses tes dan triase, pembuatan atau pasien tidak memberikan dan lift. Hal ini dapat dicapai
fasilitas isolasi, pengadaan APD, informasi lengkap tentang kondisi me­lalui komunikasi dengan staf
praktik menjaga jarak fisik, dan mereka), proses (misalnya, dan meningkatkan kesadaran akan
pelatihan. Banyak dari praktik ini tersedianya tes dan penelusuran risiko dan pentingnya mematuhi
bervariasi, menunjukkan bahwa yang efektif), dan persediaan protokol (mengenakan masker,
ada yang harus dilakukan untuk (misalnya, ketersediaan APD mencuci tangan, menjaga jarak,
menentukan dan memobilisasi yang memadai). Terdapat variasi dan menghindari keramaian).
praktik terbaik di seluruh rumah yang signifikan perihal cara Informasi ini harus dipasang di
sakit. rumah sakit melakukan tes area umum rumah sakit. Harus ada
(beberapa meminta staf untuk implementasi kebijakan khusus
Rumah sakit telah membuat membayar, sementara yang lain untuk mengingatkan staf perihal
kemajuan signifikan untuk menyediakan tes tanpa biaya), memakai dan melepas APD yang
memastikan stafnya menyadari serta penanganan staf potensial aman, memakai masker, mencuci
risiko paparan COVID-19 yang terinfeksi (beberapa tangan, menjaga jarak, dan
dan dalam mempromosikan menghentikan staf dari tugas meng­hindari keramaian. Ini juga
kepatuhan terhadap protokol segera setelah dilakukan tes, termasuk praktik mengingatkan
keselamatan. Namun, kesadaran sementara yang lain menunggu rekan sebaya dan dengan peng­
akan risiko dan kepatuhan hasil tes) dan staf pendukung. ingat di titik-titik kritis di rumah
terhadap protokol K3 bervariasi Pendekatan yang lebih konsisten sakit.
dari waktu ke waktu dan berbeda- akan diperlukan jika rumah sakit-
beda di tiap kelompok staf. rumah sakit di Indonesia hendak 2. PEMERIKSAAN DAN TES
Selama pandemi, tampaknya mengatasi pandemi ini dengan
tenaga kesehatan menjadi sebaik-baiknya. Proses pemeriksaan COVID-19
lebih sadar akan bahaya infeksi untuk pasien yang dirujuk ke
karena mereka melihat langsung Terakhir, terdapat beberapa rumah sakit perlu ditingkatkan agar
morbiditas dan mortalitas yang ketidaksesuaian penerapan K3 di pasien yang terinfeksi COVID-19
terkait virus tersebut. Namun, berbagai rumah sakit dalam hal namun tidak menunjukkan gejala
tampaknya ada perbedaan penyediaan fasilitas perawatan atau hanya bergejala ringan
kepatuhan antara dokter dan COVID-19 dan perlengkapan untuk dapat lebih cepat diidentifikasi.
perawat. Terdapat juga indikasi tenaga kesehatan. Perbedaan Diperlukan juga perbaikan meka­
bahwa pekerja nonklinis mungkin ini terutama disebabkan oleh nisme untuk mendapatkan hasil
menganggap risikonya untuk terbatasnya sumber daya tes usap jauh lebih cepat. Sangat
tertular dan menularkan virus (terutama keuangan) di berbagai penting untuk memperoleh hasil
rendah, yang mengakibatkan rumah sakit untuk memperoleh tes yang akurat dan cepat, karena
kurangnya kehati-hatian terhadap fasilitas dan peralatan tersebut. hasil tersebut menentukan proto­
praktik pengendalian infeksi. Kurangnya APD di beberapa kol K3 mana yang diterapkan
rumah sakit memaksa staf (misal­nya, penggunaan APD yang
Dengan bekerja di masa memakai peralatan di bawah sesuai dengan segera).
pandemi, tenaga kesehatan standar, memperpanjang durasi
telah mengalami dampak fisik, penggunaan, atau bahkan
3. P E N E L U S U R A N K O N TA K
psikologis, dan finansial. Mereka membeli sendiri peralatan
merasakan kelelahan karena tersebut. Hal ini meningkatkan a. Melakukan tes usap RT-PCR
bekerja dengan jam kerja yang risiko pekerja terpapar virus, yang secara rutin bagi semua
lebih panjang dan khawatir pada gilirannya meningkatkan tenaga kesehatan untuk
tertular virus. Rumah sakit telah risiko kesehatan staf dan mengidentifikasi dengan
melakukan upaya-upaya yang menambah beban keuangan. cepat potensi penyebaran
signifikan, meskipun bervariasi, COVID-19. Staf yang dites
untuk membantu staf mereka. Berdasarkan temuan dan
termasuk yang menangani
Rumah sakit memberikan kesimpulan, kami mengajukan
pasien secara langsung dan
dukungan psikologis dan rekomendasi sebagai berikut:
staf administrasi. Tes harus
tempat tinggal yang aman untuk tersedia secara gratis.

THE AUSTRALIA-INDONESIA CENTRE | PARTNERSHIP FOR AUSTRALIA-INDONESIA RESEARCH 19


RAPID RESEARCH L A P O R A N A K H I R P E N E L I T I A N C E PAT PA I R

b. Memastikan tenaga kesehatan 5. S U P E R V I S I D A N P E L AT I H A N S TA F


menyadari pentingnya segera
melaporkan setiap kontak dekat Rumah sakit perlu memastikan bahwa tenaga layanan kesehatan
dengan pasien atau staf lain yang memahami risiko paparan COVID-19 dengan meningkatkan edukasi dan
terinfeksi COVID-19. Sangat penting disiplin seputar prosedur penanganan yang aman untuk pasien COVID-19.
untuk meningkatkan pemahaman Intervensi ini perlu terus berlanjut. Misalnya, dengan webinar atau
di antara tenaga kesehatan perihal lokakarya internal yang dijadwalkan secara berkala untuk mengingatkan
sifat kritis dari proses penelusuran, tenaga kesehatan tentang pentingnya memakai masker, mencuci tangan,
tidak hanya demi keselamatan menjaga jarak, dan menghindari keramaian, serta protokol tertentu di
pribadi mereka, tetapi juga demi dalam dan di luar rumah sakit. Rumah sakit, terutama yang terletak
melindungi orang lain. Ini termasuk di pinggiran kota atau pedesaan, harus bekerja sama dengan institusi
melindungi tenaga kesehatan lainnya, lain (misalnya, universitas) dan pakar K3 serta ahli epidemiologi, untuk
keluarga mereka, dan komunitas memperkuat pemahaman pada tenaga kesehatan mereka.
yang lebih luas.
c. Memberikan dukungan penelusuran Untuk memastikan penerapan protokol K3 secara disiplin selama
kontak kepada manajemen pandemi, pengawasan dan pemantauan kepatuhan juga penting. Dengan
rumah sakit dengan membuat dukungan unit PPI, pimpinan rumah sakit perlu mengidentifikasi risiko
pelaporan yang akurat dan real-time penularan serta mengevaluasi pelaksanaan dan keberlanjutan program
(waktu nyata) serta mengurangi pencegahan penularan COVID-19. Unit PPI juga perlu melakukan
sistem birokrasi yang seringkali evaluasi berkala terhadap program pencegahan COVID-19 yang telah
menghambat arus informasi. dilaksanakan untuk meningkatkannya, sembari mencari inovasi
d. Memberdayakan unit PPI untuk pendekatan K3.
bertindak ketika mereka mendeteksi
6. K E S E H ATA N M E N TA L D A N K E S E J A H T E R A A N S TA F
kasus positif COVID-19 di antara
tenaga kesehatan dan melaporkan Rumah sakit perlu secara berkala melakukan penilaian terhadap kese­
hasilnya ke manajemen rumah sakit. hatan psikologis dan fisik serta kesejahteraan tenaga kesehatan selama
Ini akan memungkinkan manajemen pandemi. Dengan jumlah kasus COVID-19 di Indonesia yang terus
rumah sakit mengambil tindakan me­ningkat, jumlah pasien yang dirujuk ke rumah sakit juga akan terus
segera untuk mencegah penularan naik. Pertumbuhan ini dan fluktuasi lainnya berpotensi meningkatkan
yang lebih luas, misalnya dengan tantangan psikologis dan fisik yang dihadapi tenaga kesehatan. Penga­
menutup unit yang telah terinfeksi. turan ulang tugas dan penjadwalan penting untuk memastikan bahwa
beban kerja tetap masuk akal serta untuk mencegah kelelahan dan
4 . FA S I L I TA S F I S I K kejenuhan pada tenaga kesehatan.

a. Pemeliharaan fasilitas yang ber­


kualitas tinggi (termasuk disinfeksi)
harus sejalan dengan standar
pe­nanganan COVID-19 (misalnya,
tekanan negatif, ventilasi yang
memadai, dan ruang yang cukup
untuk jarak fisik).
b. Lebih memperhatikan area kritis
(misalnya, ruang ganti khusus yang
memenuhi persyaratan keselamatan
dalam hal ukuran ruangan dan keter­
sediaan ventilasi yang memadai).
c. Menentukan dan mengkomunikasi­
kan tingkat risiko secara hati-hati di
berbagai area. Tanda/rambu yang
menunjukkan tingkat risiko (merah
atau hijau) harus dipasang jelas
untuk meminimalkan risiko orang Sumber: Pikiran Rakyat
secara tidak sengaja memasuki https://www.pikiran-rakyat.com/nasional/pr-01370499/dramatis-tim-
area berisiko tinggi tanpa APD medis-rs-moewardi-solo-tuliskan-lirik-bagimu-negeri-di-bagian-punggung-apd
yang sesuai, atau pindah ke area
risiko lebih rendah tanpa mele­pas
APD yang berpotensi telah terkon­
taminasi.

THE AUSTRALIA-INDONESIA CENTRE | PARTNERSHIP FOR AUSTRALIA-INDONESIA RESEARCH 20


RAPID RESEARCH L A P O R A N A K H I R P E N E L I T I A N C E PAT PA I R

Dari perspektif masyarakat yang tentang pentingnya isolasi diri yang kuat dan keteladanan dari
lebih luas, terdapat juga beberapa dan cara melakukannya dengan tokoh masyarakat (termasuk
rekomendasi bagaimana infeksi aman, demikian juga untuk kontak pejabat pemerintah, pemuka
COVID-19 di masyarakat dapat dekatnya. Pasien COVID-19 masyarakat, pemuka agama,
ditangani, sehingga dapat secara membutuhkan dukungan kuat dan bahkan selebriti). Ini akan
signifikan mengurangi risiko infeksi dari keluarga dan komunitas yang membantu menghasilkan kepa­
di antara tenaga kesehatan. lebih luas. Stigma seputar infeksi tuhan terhadap arahan kesehatan
COVID-19 harus segera diatasi masyarakat dalam kehidupan
1. PENGUMPULAN DAN agar warga tidak takut dites atau sehari-hari termasuk menjaga jarak,
P E L A P O R A N D ATA mendapatkan perawatan di rumah memakai masker, dan menjaga
sakit. Selain itu, perencanaan kebersihan tangan.
Kualitas dan kecepatan strategis untuk mencegah dan
pengumpulan serta pelaporan mengendalikan kasus COVID-19 3. DUKUNGAN
data penelusuran angka infeksi membutuhkan keterlibatan dan K O M U N I TA S YA N G
dan penyebarannya di seluruh kolaborasi yang kuat dengan LEBIH LUAS
Indonesia harus ditingkatkan. Hal masyarakat.
ini sangat penting mengingat Meskipun pemerintah telah
penyebaran geografis wilayah berupaya keras meningkatkan
3. REGULASI DAN PERU-
Indonesia dan sulitnya menangkap sistem pelayanan kesehatan,
B A H A N P E R I L A K U M A S YA ­
dan melaporkan data secara waktu terutama di rumah sakit,
R A K AT
nyata (real time). partisipasi dan dukungan yang
Meskipun pemerintah telah mene­ lebih besar dari masyarakat akan
2 . K E S A D A R A N M A S YA ­ tap­kan kebijakan dan peraturan sangat berharga. Sumbangan
R A K AT D A N E D U K A S I terkait perilaku masyarakat, imple­ (finansial dan materi) dari
mentasinya sangat bervariasi. Dan masyarakat, sebagaimana
Kesadaran masyarakat dan edu­ di sebagian besar masyarakat, diidentifikasi dalam studi ini,
kasi merupakan elemen penting kepatuhan terhadap praktik pe­ sangat menggembirakan. Praktik
dalam menekan penyebaran ngen­dalian infeksi masih rendah. terbaiknya adalah membangun
COVID-19. Masyarakat harus Akibatnya, peraturan dan arahan upaya yang satu dan padu di antara
men­dapatkan edukasi tentang kesehatan masyarakat seringkali semua pemangku kepentingan
apa yang perlu mereka lakukan gagal untuk meningkatkan pengen­ di masyarakat demi memerangi
untuk melakukan peran mereka. dalian infeksi. Bersama-sama pandemi dengan berbagi beban
Misalnya, ketika seseorang dites dengan regulasi dan arahan bersama dan semangat kolaborasi.
positif COVID-19, orang yang kesehatan masyarakat, terdapat
bersangkutan harus diberi tahu kebutuhan akan kepemimpinan

THE AUSTRALIA-INDONESIA CENTRE | PARTNERSHIP FOR AUSTRALIA-INDONESIA RESEARCH 21


RAPID RESEARCH L A P O R A N A K H I R P E N E L I T I A N C E PAT PA I R

5.0 R EF ER E N SI Detiknews. (2020). Timeline Setengah Hopman, J., Allegranzi, B., & Mehtar,
Tahun COVID-19 di Indonesia. 2 S. (2020). Managing COVID-19 in Low-
Allison, P. R. (2020). The quest to make September; https://news.detik.com/ and Middle-Income Countries. JAMA,
a global vaccine in 12 months. BBC. berita/d-5156199/timeline-setengah- 323(16), 1549-1550. doi:10.1001/
Diambil dari https://www.bbc.com/ tahun-covid-19-di-indonesia/1. jama.2020.4169
future/article/20201005-the-quest-to-
Dhamanti, I., Leggat, S., Barraclough, Irwandy. (2020). Petugas kesehatan gugur
make-a-global-vaccine-in-12-months.
S., & Tjahjono, B. (2019). Patient Safety akibat COVID-19: pentingnya data terbuka
Asyary, A., & Veruswati, M. (2020). Incident Reporting In Indonesia: An dokter dan perawat yang terinfeksi virus
Sunlight exposure increased Covid-19 Analysis Using World Health Organization corona. 14 May; Retrieved from The
recovery rates: A study in the central Characteristics For Successful Conversation: https://theconversation.
pandemic area of Indonesia. Sci Total Repor ting.  Risk management and com/ petugas-kesehatan-gugur-akibat-
Environ, 729, 139016. doi:10.1016/j. healthcare policy, 12, 331–338. https:// covid- 19-pentingnya-data-terbuka-
scitotenv.2020.139016 doi.org/10.2147/RMHP.S222262 dokter- dan-perawat-yang-terinfeksi-virus-
corona-137627.
Bahl, P., Doolan, C., de Silva, C., Chughtai, Djalante, R., Lassa, J., Setiamarga, D.,
A. A., Bourouiba, L., & MacIntyre, C. R. Sudjatma, A., Indrawan, M., Haryanto, B., Jones, R. M. (2020). Relative
(2020). Airborne or droplet precautions Warsilah, H. (2020). Review and analysis contributions of transmission routes for
for health workers treating COVID-19? J of current responses to COVID-19 in COVID-19 among healthcare personnel
Infect Dis. doi:10.1093/infdis/jiaa189 Indonesia: Period of January to March providing patient care. J Occup Environ
2020. Progress in Disaster Science, 6. Hyg, 17(9), 408-415. doi:10.1080/154
Baumann, A., Holness, D. L., Norman, P., doi:10.1016/j.pdisas.2020.100091. 59624.2020.1784427
Idriss-Wheeler, D., & Boucher, P. (2012).
The Ergonomic Program Implementation Du, Z., Xu, X., Wu, Y., Wang, L., Cowling, B. Kementerian Kesehatan Republik
Continuum (EPIC): integration of health J., & Meyers, L. A. (2020). Serial interval Indonesia. (2020). Menteri Kesehatan
and safety--a process evaluation in of COVID-19 among publicly reported Tetapkan 132 Rumah Sakit Rujukan
the healthcare sector. J Safety Res, confirmed cases.  Emerging infectious COVID-19. 11 May; Retrieved from Infeksi
43(3), 205-213. doi:10.1016/j. diseases, 26(6), 1341. Emerging: https://covid19.kemkes.
jsr.2012.07.003 go.id/situasi-infeksi-emerging/
Dwinantoaji, H., & Dw, S. (2020). Human info-corona-virus/menteri-kesehatan-
Che Huei, L., Ya-Wen, L., Chiu Ming, Y., security, social stigma, and global health: tetapkan-132-rumah-sakit-rujukan-
Li Chen, H., Jong Yi, W., & Ming Hung, L. the COVID-19 pandemic in Indonesia. covid-19/#.Xuqkd5ozbIV.
(2020). Occupational health and safety Journal of the Medical Sciences (Berkala
hazards faced by healthcare professionals Ilmu Kedokteran), 52(03). doi:10.19106/ Rizal, J. W. (2020) “Sudah 507 Nakes
in Taiwan: A systematic review of risk JMedSciSI005203202014 Meninggal karena Covid-19, Terbanyak di
factors and control strategies. SAGE Bulan Desember”, Kompas 29/12/2020:
IBISWorld. (2020). Effects of COVID-19 https://www.kompas.com/tren/
Open Med, 8, 2050312120918999.
on Global Healthcare Systems. Diambil read/2020/12/29/130000965/sudah-
doi:10.1177/2050312120918999
dari https://www.ibisworld.com/industry- 507-nakes-meninggal-karena-covid-19-
Chughtai, A. A., Seale, H., Islam, M. S., insider/coronavirus-insights/effects-of- terbanyak-di-bulan-desember?page=all.
Owais, M., & Macintyre, C. R. (2020). covid-19-on-global-healthcare-systems/
Policies on the use of respirator y Korsman, S. N., van Zyl, G. U., Nutt, L.,
Gitiyarko, V. (2020). Upaya dan Kebijakan Andersson, M. I., & Preiser, W. (2012).
protection for hospital health workers
Pemerintah Indonesia Menangani Respiratory viruses. Virology, 108.
to protect from coronavirus disease
Pandemi Covid-19. Kompaspedia.
(COVID-19). Int J Nurs Stud, 105, 103567.
Diambil dari https://kompaspedia. Krystal, J. H., & McNeil, R. L., Jr. (2020).
doi:10.1016/j.ijnurstu.2020.103567
kompas.id/baca/paparan-topik/upaya- Responding to the hidden pandemic for
CNN Indonesia. (2020). Wisma Atlet dan-kebijakan-pemerintah-indonesia- healthcare workers: stress. Nat Med,
Kemayoran Jadi RS Darurat Corona. 23 menangani-pandemi-covid-19 26(5), 639. doi:10.1038/s41591-020-
March; Retrieved from CNN Indonesia: 0878-4
Gudi, S. K., & Tiwari, K. K. (2020).
https://www.cnnindonesia.com/nasi-
Preparedness and Lessons Learned Leite, H., Lindsay, C., & Kumar, M.
onal/20200323062422-20-485880/
from the Novel Coronavirus Disease. Int (2020). COVID-19 outbreak: implications
wisma-atlet-kemayoran-jadi-rs-darurat-
J Occup Environ Med, 11(2), 108-112. on healthcare operations. The TQM
coronahari-ini.
doi:10.34172/ijoem.2020.1977 Journal, ahead-of-print(ahead-of-
da Silva, S. L. C., & Amaral, F. G. (2019). print). doi:10.1108/tqm-05-2020-
Gul, M., Ak, M. F., & Guneri, A. F. (2016). 0111
Critical factors of success and barriers
Occupational health and safety risk
to the implementation of occupational
assessment in hospitals: A case study Niu, S. (2010). Ergonomics and
health and safety management systems:
using two-stage fuzzy multi-criteria occupational safety and health: an ILO
A systematic review of literature. Safety
approach. Human and Ecological Risk perspective. Appl Ergon, 41(6), 744-753.
Science, 117, 123-132. doi:10.1016/j.
Assessment: An International Journal, doi:10.1016/j.apergo.2010.03.004
ssci.2019.03.026
23(2), 187-202. doi:10.1080/1080703
9.2016.1234363

THE AUSTRALIA-INDONESIA CENTRE | PARTNERSHIP FOR AUSTRALIA-INDONESIA RESEARCH 22


RAPID RESEARCH L A P O R A N A K H I R P E N E L I T I A N C E PAT PA I R

Perhimpunan Dokter Paru Indonesia, Sugihantono, A., et al. (2020). Wibowo, A. (2020). Empat Strategi
(2020). Panduan Praktik Klinis: Pneumonia PEDOMAN PENCEGAHAN DAN Pemerintah Atasi COVID-19 - Berita Terkini
2019-nCoV. Jakar ta: PDPI. https:// P E N G E N D A L I A N C O R O N AV I R U S | Satgas Penanganan COVID-19. https://
klikpdpi.com/bukupdpi/wp-content/ DISESASE (COVID-19) (Revisi Ke-5) (L. covid19.go.id/p/berita/empat-strategi-
uploads/2020/04/C-PPK-Pneumonia- Aziza (ed.)). Kementerian Kesehatan pemerintah-atasi-covid-19.
COVID-19-dengan-komplikasi-3.pdf RI.
Worldometers. (2020). Total Coronavirus
Pranita, E. (2020). Gejala Pasien The Jakarta Post. (2020). Medical Cases in Indonesia. Retrieved from
Covid-19 Ber variasi, Obat Apa Saja association records 282 healthcare https://www.worldometers.info/
yang Diberikan?. Kompas.com. Diambil worker deaths due to COVID-19. Diambil coronavirus/country/indonesia/
dari: https://www.kompas.com/sains/ dari https://www.thejakar tapost.
read/2020/08/19/090000823/gejala- com/news/2020/11/11/medical- Yang, C.-C., Wang, Y.-S., Chang, S.-T.,
pasien-covid-19-bervariasi-obat-apa-saja- association-records-282-healthcare- Guo, S.-E., & Huang, M.-F. (2009). A
yang-diberikan-?page=all. worker-deaths-due-to-covid-19.html. study on the leadership behavior, safety
culture, and safety performance of the
Pringle, T. E., & Frost, S. D. (2003). Tullar, J. M., Brewer, S., Amick, B. C., healthcare industry. World Academy of
“The absence of rigor and the failure of 3rd, Irvin, E., Mahood, Q., Pompeii, L. Science, Engineering and Technology,
implementation”: occupational health A., Evanoff, B. (2010). Occupational 53(1), 1148-1155.
and safety in China. Int J Occup Environ safety and health interventions to
Health, 9(4), 309-316. doi:10.1179/ reduce musculoskeletal symptoms in Yazdani, A., Neumann, W. P., Imbeau,
oeh.2003.9.4.309 the health care sector. J Occup Rehabil, D., Bigelow, P., Pagell, M., Theberge,
20(2),199-219. doi:10.1007/s10926- N., Wells, R. (2015). How compatible
Ramli, A. A., Watada, J., & Pedrycz, W. 010-9231-y. are participatory ergonomics programs
(2011). Possibilistic regression analysis with occupational health and safety
of influential factors for occupational Wang, Z., Qiang, W., & Ke, H. (2020). management systems? Scand J Work
health and safety management systems. A Handbook of 2019-nCoV Pneumonia Environ Health, 41(2), 111-123.
Safety Science, 49(8-9), 1110-1117. Control and Prevention. Hubei Science doi:10.5271/sjweh.3467.
doi:10.1016/j.ssci.2011.02.014 and Technology Press. China.
Yuliana. (2020). Corona virus diseases
Satuan Tugas Penanganan COVID-19. WHO. (2017). World health statistics (Covid-19): Sebuah tinjauan literatur.
(2020). Peta Sebaran COVID-19. https:// 2017: monitoring health for the SDGs We l l n e s s a n d H e a l t h y M a ga z i n e ,
covid19.go.id/peta-sebaran-covid19 sustainable development goals: World 2(Februar y), 124–137. https://doi.
Health Organization. org/10.2307/j.ctvzxxb18.12
Schulte, P. A., Pandalai, S., Wulsin,
V., & Chun, H. (2012). Interaction of W H O. ( 2 0 2 0 ) . H e a l t h w o r k e r Zhao, W., & Jiang, Z. (2020). Research
occupational and personal risk factors occupational health. Diambul dari: on Occupational Health and Safety of
in workforce health and safety. American https://www.who.int/occupational_ Medical Staff Based on ISO 45001.
Journal of Public Health, 102(3), 434- health/topics/hcworkers/en/ American Journal of Biochemistr y
448. and Biotechnology, 16(3), 288-298.
W H O. ( 2 0 2 0 ) . P u b l i c h e a l t h doi:10.3844/ajbbsp.2020.288.298
Septiani, A. (2020). Kemenkes Minta surveillance for COVID-19: interim
Warga Tak Pakai Masker Scuba-Buff, Ini guidance. https://www.who.int/
Jenis Masker yang Aman. 22 September; publications/i/item/who-2019-nCoV-
https://health.detik.com/berita- surveillanceguidance-2020.7,
detikhealth/d-5182935/kemenkes-
minta-warga-tak-pakai-masker-scuba-buff-
ini-jenis-masker-yang-aman.

THE AUSTRALIA-INDONESIA CENTRE | PARTNERSHIP FOR AUSTRALIA-INDONESIA RESEARCH 23


THE AUSTRALIA-INDONESIA CENTRE:

MITRA KEBIJAKAN:

MITRA UNTUK DAMPAK:

Tim Manajemen Program: Dr Elan Satriawan, Ketua Jana Hertz, Team Leader, Ucapan Terima Kasih:
Dr Eugene Sebastian, Direktur Kelompok Kerja Kebijakan, Knowledge Sector Initiative,
Eksekutif AIC Tim Nasional untuk Indonesia Australia-Indonesia Centre
Helen Fletcher-Kennedy, Percepatan Penanggulangan (AIC) mengucapkan terima
Kepala Operasional AIC Kemiskinan (TNP2K) Muhammad Sani Azis, kasih kepada Pemerintah
Dr Leonardo Pegoraro, Koordinator Wilayah Sulawesi Australia atas dukungannya
Manajer Program PAIR Dr (HC) Erna Witoelar, Mantan Selatan, Asosiasi Rumput Laut untuk Program Kemitraan
Dr Hasnawati Saleh, Duta Besar Khusus PBB Indonesia (ARLI) Riset Australia-Indonesia
Koordinator Riset PAIR untuk Tujuan Pembangunan (PAIR) melalui Departemen
Milenium (MDGs) di Asia Dr Musdhalifah Machmud,
Dr Martijn van der Kamp, Luar Negeri dan Perdagangan
Pasifik Deputi Bidang Pangan dan
Koordinator Pengembangan Australia. AIC juga berterima
Agribisnis, Kementerian
Kapabilitas Tim Peneliti PAIR kasih atas dukungan
Dr Eugene Sebastian, Direktur Koordinator Bidang
Marlene Millott, Manajemen Pemerintah Indonesia untuk
Eksekutif, The Australia- Perekonomian, Republik
Program PAIR PAIR melalui Kementerian
Indonesia Centre Indonesia
Fadhilah Trya Wulandari, Riset dan Teknologi Republik
Manajemen Program PAIR Dr Hasnawati Saleh, Prakosa Hadi Takariyanto, Indonesia.
Koordinator Riset PAIR, The Direktur Teknik, PT Pelabuhan
Dewan Penasihat Riset: Australia-Indonesia Centre Indonesia IV (Persero) Kami juga mengucapkan
Alison Duncan, Penasihat terima kasih yang sebesar-
Menteri Bidang Ekonomi, Profesor Heri Hermansyah, Pratiwi Hamdhana, Pendiri besarnya kepada 23
Investasi dan Infrastruktur, Plt Direktur Riset dan dan Direktur Tenoon, dan peserta wawancara dari
Kedutaan Besar Australia di Pengabdian Masyarakat, Driver Engagement Gojek sebelas Rumah Sakit dan
Jakarta Kementerian Riset dan Makassar dua Puskesmas/Klinik atas
Teknologi, Republik Indonesia kerjasama dan informasi
Profesor Budu, Tim Profesor Wihana Kirana Jaya,
yang diberikan selama
Gubernur untuk Percepatan Dr Ishak Salim, Pendiri Staf Khusus Urusan Ekonomi
proses pengumpulan data
Pembangunan Provinsi Pergerakan Difabel Indonesia dan Investasi Transportasi,
untuk proyek penelitian ini.
Sulawesi Selatan (TGUPP) untuk Kesetaraan (PerDIK) Menteri Perhubungan,
Republik Indonesia
Bronwyn Robbins, Konsul Profesor Jamaluddin Jompa,
Jenderal Australia di Penasihat Ekologi Kelautan
Makassar untuk Menteri Kelautan dan
Perikanan, Republik Indonesia

Anda mungkin juga menyukai