Anda di halaman 1dari 2

MONITORING KEAMANAN DAN KESELAMATAN FASILITAS

RUMAH SAKIT (K3RS)

UMAH SAKIT MULIA INSANI SURAT KEPUTUSAN DIREKTUR UTAMA NOMOR :... TENTANG
PEDOMAN MONITORING KEAMANAN DAN KESELAMATAN FASILITAS RUMAH SAKIT MULIA
INSANI DIREKTUR RUMAH SAKIT MULIA INSANI : Menimbang : a. Bahwa dalam rangka usaha
meningkatkan kualitas management dan pelayanan untuk menunjang kegiatan operasional Rumah Sakit
Mulia Insani khususnya pelayanan umum dan kerumahtanggaan, maka dipandang perlu adanya
pedoman monitoring keamanan dan keselamatan fasilitas Rumah Sakit Mulia Insani. b. Bahwa pedoman
monitoring keamanan dan keselamatan fasilitas di Rumah Sakit Mulia Insani tersebut perlu ditetapkan
dengan Surat Keputusan Direktur Utama. Mengingat a. : Daya dukung pelayanan umum dan
kerumahtanggaan merupakan faktor yang sangat penting dalam peningkatan mutu pelayanan rumah
sakit. b. Penanganan permasalahan-permasalahan umum dan kerumahtangga khususnya keamanan
dan keselamatan fasilitas Rumah Sakit Mulia Insani perlu dilakukan dengan profesional, karena
pelayanan umum dan kerumahtanggaan merupakan penunjang dalam peningkatan mutu pelayanan di
Rumah Sakit Mulia Insani. c. Keselamatan dan keamanan customer maupun petugas dalam
melaksanakan tugas pelayanan menjadi prioritas utama dalam pelaksanaan operasional rumah sakit.
MEMUTUSKAN d. Peraturan Perusahaan Rumah Sakit Mulia Insani. Menetapkan : PERTAMA:
Memberlakukan PEDOMAN MONITORING KEAMANAN DAN KESELAMATAN FASILITAS PELAYANAN
RUMAH SAKIT MULIA INSANI sebagaimana tercantum dalam lampiran surat keputusan ini. KEDUA :
Surat Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan. Ditetapkan di : Tangerang Pada Tanggal : 31 Mei
2016 RUMAH SAKIT MULIA INSANI dr. Nindyakusuma Koratiwida, MARS Direktur Utama

3 KATA PENGANTAR Keamanan dan keselamatan merupakan kebutuhan dasar manusia dan juga
menjadi kebutuhan utama dalam kelangsungan pelayanan kesehatan di rumah sakit. Mencari lingkungan
yang betul-betul aman memang sulit, maka konsekuensinya promosi keamanan berupa kesadaran dan
penjagaan adalah hal yang penting untuk menjaga keselamatan baik harta maupun nyawa. Pengelolaan
pelayanan kesehatan di rumah sakit memiliki tanggung jawab dalam mencegah terjadinya kecelakaan
dan cedera dengan cara merawat fasilitas maupun sarana dan prasarana diseluruh unit pelayanan tidak
hanya di lingkungan ruang perawatan tapi juga di fasilitas umum, tempat kerja, dan rawat jalan. Petugas
rumah sakit harus peka terhadap apa yang diperlukan untuk menciptakan lingkungan yang aman bagi
customer baik sebagai individu ataupun klien dalam kelompok keluarga atau pengunjung. Secara umum
keamanan (safety) adalah status seseorang dalam keadaan aman, kondisi yang terlindungi secara fisik,
sosial, spiritual, finansial, politik, emosi, pekerjaan, psikologis atau berbagai akibat dari sebuah
kegagalan, kerusakan, kecelakaan, atau berbagai keadaan yang tidak diinginkan. Menurut Craven
keamanan tidak hanya mencegah rasa sakit dan cedera tetapi juga membuat individu merasa aman
dalam aktifitasnya. Keamanan dapat mengurangi stres dan meningkatkan kesehatan umum. Berangkat
dari hal tersebut di atas maka dengan ini kami memandang perlu untuk menetapkan sebuah pedoman
dalam pelaksanaan monitoring dan pengawasan keamanan dan keselamatan fasilitas di Rumah Sakit
Mulia Insani agar pelaksanaan kegiatan dapat lebih terarah dan terkontrol dengan baik sehingga dapat
menciptakan situasi dan kondisi yang lancar, nyaman dan aman dalam proses pelayanan di Rumah Sakit
Mulia Insani. Dengan ini kami menyatakan pemberlakukan Buku Pedoman Monitoring Fasilitas
Keamanan dan Keselamatan Fasilitas di Rumah Sakit Mulia Insani. Tangerang, 31 Mei 2016 RUMAH
SAKIT MULIA INSANI dr. Nindyakusuma Koratiwida, MARS Direktur Utama

Anda mungkin juga menyukai